remastering linux umix (ubuntu mixed)

Upload: mashum-rois

Post on 14-Apr-2018

244 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    1/14

    1 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    LAPORAN PROJECT AKHIR REMASTERING LINUX UMIX (Ubuntu MIXed)

    Disusun untuk memenuhi tugas perkuliahan dalam mata kuliah:

    PRAKTIKUM SISTEM OPERASI

    Dosen pengampu :

    Bpk. Anggit Dwi Hartanto, S. Kom

    Oleh:

    Hermawan Ramadhan (09.11.2689)

    Maksum Rois Adin Saf (09.11.2680)

    Gigih Jihada (09.11.2707)

    Yulisa Purwati (09.11.2668)

    Fitriana Luthfi (09.11.2651)

    STMIK AMIKOM

    YOGYAKARTA

    2010

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    2/14

    2 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    Daftar Isi :

    BAB I (PEMBUKAAN ) 3

    A. Kata Pengantar 3B. Tema dan alasan pengambilan tema 3C. Tujuan yang ingin dicapai 4D. Sistematika pembuatan 4BAB II (LINUX UMIX DISTRO BARU UBUNTU ) 4

    A. Pengenalan Singkat Ubuntu 4B. Rancangan Linux UMIX 5C. Langkahlangkah remastering Ubuntu menjadi UMIX 6D. Hasil UMIX setelah Proses Remastering 10BAB III (PENUTUP ) 11

    A. Kesimpulan 11B. Penutup 11

    Daftar Pusaka

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    3/14

    3 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    BAB I

    PEMBUKAAN

    A. Kata pengantar

    Puji syukur kehadirat Allah taala yang telah memberikan segala kebutuhan yang kita

    butuhkan. Sholawat dan salam tidak lupa kita tujukan kepada Nabi Muhammad S.A.W yang telah

    membawa umat manusia menuju peradaban modern. Tak lupa ucapan terima kasih yang tak terhingga

    kami haturkan kepada bapak Anggit Dwi Hartanto, S. Kom yang telah membimbing kami dengan

    penuh kesabaran dan ketelatenan sehingga kami bisa mendapatkan banyak pengetahuan baru dalam

    praktikum Sistem Operasi ini.

    Pada saat ini komputer menjadi sebuah teknologi yang begitu pesat berkembang dan membumi,

    hampir semua komponen kehidupan menggunakan teknologi yang satu ini, mulai dari masyarakat

    golongan rendah sampai masyarakat tingkat atas, dan modelnya pun bervariasi mulai dari yang biasa

    biasa saja hingga yang unik dan hanya bias dimiliki oleh golongan tertentu. Disisi lain komputer tidak

    akan bisa dioperasikan tanpa sebuah sistem operasi.

    Sistem Operasi adalah sebuah perangkat lunak yang menjembatani atau menghubungkan antara

    pengguna (user) dengan hardware sekaligus berfungsi sebagai pengelola sumber daya sistem komputer

    yang ada. Pada saat ini sudah berkembang berbagai macam sistem operasi baik yang bersifat open

    source ataupun yang non open source atau dikomersilkan, dan kini sedang marakmaraknya

    disosialisasikan tentang go openc source atau bermigrasi ke sistem operasi yang tidak berbayar yang

    dipelopori oleh linux, dan dari sekian banyak linux salah satunya adalah mandriva.

    Oleh karena itu penguasaan seputar linux menjadi sebuah hal yang sangat penting mulai dari

    instalasi hingga cara pemakaian yang efektif dan efesien bahkan hingga pengembangan distro sesuai

    keinginan atau yang sering disebut remastering, tapi sayangnya banyak pengguna baru linux yang

    kembali mundur karena merasa kurang familiar dengan linux dan aplikasiaplikasinya, ada juga yang

    ingin bermigrasi ke linux tapi pekerjaan dan proyekproyek nya masih bergantung kepada windows,

    maka kami ingin mencoba memberi solusi atas persoalanpersoalan diatas dengan membuat distroubuntu yang kami beri nama UMIX

    B. Tema dan Alasan pengambilan tema

    UMIX atau Ubuntu MIXed adalah tema yang kami pilih pada project akhir kali ini, Umix

    sendiri merupakan pengembangan dari Ubuntu 9.10. Sesuai dengan namanya UMIX yang berasal dari

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    4/14

    4 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    kata Ubuntu sebagai distro awal dan kataMixedyang berarti tercampur (Bahasa Inggris : red). Maka

    UMIX kami buat dengan komposisi campuran antara Linux, Windows dan Machintosh.

    UMIX merupakan campuran dari Ubuntu 9.10 sebagai Sistem Operasi Induk yang kami beri

    tema Machintosh sehingga terlihat mewah dan elegan dan kami lengkapi dengan aplikasiaplikasi

    windows yang familiar disebagian besar masyarakat. Dengan demikian distro baru ini kami buat

    seindah dan sefamiliar mungkin hingga mudah diterima dimasyarakat dengan tetap menjaga ciri khas

    Ubuntu sebagai dasarnya.

    Secara khusus UMIX ditujukan kepada pengguna baru linux yang baru bermigrasi dari sistem

    operasi lain sehingga mereka merasa lebih familiar dan bisa menggunakan aplikasiaplikasi yang

    mereka butuhkan, karena adakalanya ketika pengguna baru ingin bermigrasi secara penuh kepada linux

    mereka terhambat oleh pekerjaan mereka yang masih membutuhkan aplikasiaplikasi windows

    ataupun terhambat oleh kekurang familiaran yang mereka temukan didalam linux, maka disini kami

    mencoba memberi solusi dari permasalahan permasalahan diatas.

    C. Tujuan Yang Ingin Dicapai

    Adapun tujuan yang ingin kami capai dengan adanya distro UMIX ini diantaranya adalah :

    Membantu pengguna baru linux agar merasa lebih familiar dan akhirnya betah di Linux Memberi solusi kepada pengguna baru linux yang terhambat dengan alasan pekerjaan

    atau proyekproyek mereka yang harus menggunakan aplikasiaplikasi windows.

    Membuat distro baru yang Indah dan mewah karena menggunakan tema Mac danmudah diterima oleh masyarakat karena familiar dan dilengkapi oleh aplikasiaplikasi

    windows dan yang paling penting bisa didapatkan secara gratis karena berbasiskan

    ubuntu.

    D. Sistematika Pembuatan

    UMIX kami kerjakan secara marathon dengan beberapa tahap dan pembagian tugas yang

    merata kepada masingmasing anggota kelompok yang kemudian kami gabungkan dan kami satukan

    secara bersama hingga menjadi distro baru setelah mengalami beberapa kegagalan dan kekurangan.

    Adapun proses pembuatan nya atau cara caranya akan kami bahas pada bab II.

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    5/14

    5 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    BAB II

    LINUX UMIX DISTRO BARU UBUNTU

    A. Pengenalan singkat tentang UbuntuUbuntu adalah salah satu distribusi Linux yang berbasiskan pada Debian dan memiliki

    interface desktop. Proyek Ubuntu disponsori oleh Canonical Ltd (perusahaan milik Mark

    Shuttleworth).

    Nama Ubuntu diambil dari nama sebuah konsep ideologi di Afrika Selatan. Ubuntu berasal

    dari bahasa kuno Afrika, yang berarti rasa perikemanusian terhadap sesama manusia . Ubuntu

    juga bisa berarti aku adalah aku karena keberadaan kita semua. Tujuan dari distribusi Linux Ubuntu

    adalah membawa semangat yang terkandung di dalam Ubuntu ke dalam dunia perangkat lunak.

    Ubuntu adalah [sistem operasi] lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas dan mempunyai

    dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli profesional.

    Komunitas Ubuntu dibentuk berdasarkan gagasan yang terdapat di dalam filosofi Ubuntu:

    bahwa perangkat lunak harus tersedia dengan bebas biaya bahwa aplikasi perangkat lunak tersebut harus dapat digunakan dalam bahasa

    lokal masing-masing dan untuk orang-orang yang mempunyai keterbatasan fisik, dan

    bahwa pengguna harus mempunyai kebebasan untuk mengubah perangkat lunaksesuai dengan apa yang mereka butuhkan.

    Perihal kebebasan inilah yang membuat Ubuntu berbeda dari perangkat lunak berpemilik

    (proprietary); bukan hanya peralatan yang Anda butuhkan tersedia secara bebas biaya, tetapi Anda juga

    mempunyai hak untuk memodifikasi perangkat lunak Anda sampai perangkat lunak tersebut bekerja

    sesuai dengan yang Anda inginkan.

    B. Rancangan Linux UmixLinux UMIX kami rancang untuk memberikan solusi atas beberapa permasalahan yang ada

    pada ubuntu seperti yang sudah kami jelaskan pada bab I diatas, sebelum kami jelaskan lebih jauh

    secara umum Linux Umix kami rancang seperti berikut :

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    6/14

    6 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    Dari gambar diatas bisa kita lihat bahwa Linux Umix kami rancang sedemikian rupa, dimana ada 3

    point penting yang kami usung dari distro ini yaitu :

    1. Ubuntu 9.10 sebagai pondasi dari distro ini maka kami tetap mengikut sertakan aplikasiaplikasin Ubuntu sebagai ciri khas.

    2. Kami tambahkan tema yang berbasis Machintos yang diedit sehingga menjadi lebih indah danterlihat mewah.

    3. Dengan menggunakan Wine kami design distro ini untuk bisa ditambah dengan aplikasiaplikasi windows seperti Microsoft Office package, Adobe package, Corel Package, dan lain

    lain lagi yang bisa ditambahkan sesuai dengan kebutuhan sebagai mana dijelaskan pada bab 1,

    dan ini semua (3 Poin) merupakan ciri khas Linux Umix atau Linux campuran antara Ubuntu,

    Machintosh dan Windows.

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    7/14

    7 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    C. Langkahlangkah Remastering Ubuntu Menjadi UmixSecara umum remastering Linux Umix yang berbasiskan Ubuntu secara umum kami

    gambarkan sebagai berikut :

    Dari gambar diatas kita dapat melihat prosesproses remastering secara umum hingga menjadi

    sebuah distro baru yang bernama Linux Umix.

    Sebelum kita masuk kedalam langkahlangkah remastering, mari kita perhatikan tampilanUbuntu sebelum kami lakukan remastering :

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    8/14

    8 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    Dari tampilan dasar ubuntu 9.10 seperti diatas kita akan mengubahnya menjadi seperti ini :

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    9/14

    9 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    Adapun langkah langkahnya adalah sebagai berikut :

    1. Kita menginstall paket tema Ubuntu yang sudah didownload diwww.theme.ubuntu.com

    2. Kemudian tema tersebut kita edit agar lebih menarik lagi, mulai dari penggantian icon, xplash,sound, wallpaper, dll

    >>

    (Proses penggantian iconicon sesuai selera) (Proses penggantian background untuk semua)

    http://www.theme.ubuntu.com/http://www.theme.ubuntu.com/http://www.theme.ubuntu.com/http://www.theme.ubuntu.com/
  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    10/14

    10 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    >>

    (Proses Penggantian xsplash ) (Proses Pengantian sound default)

    3. Kita Mengkonfigurasi paket yang ada, kita hapus yang tidak diperlukan dan kita tambahkanyang kita perlukan

    4. Selanjutnya kita akan menambahkan wine agar bisa ditambah dengan aplikasi aplikasiwindows :

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    11/14

    11 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    >>

    5. Setelah itu kita akan mengistal dan menggunakan remastersys untuk membuat iso baru daridistro yang telah kita buat :

    >>

    (Remastersys backupKdialog ) (Pemilihan menu pada remastersys)

    >> >>

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    12/14

    12 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    >>

    (Proses Pembuatan iso baru dengan remastersys) (Iso baru telah jadi ; warna hijau diatas )

    6. Selesai sudah pembuatan Iso Linux Umix dan siap untuk didistribusikan tapi disarankan kitamencobanya terlebih dahulu untuk memastikan keberhasilan proses remastering diatas.Catatan : selain cara diatas bisa juga dilakukan remastering dengan menggunakan terminal

    dan caracaranya bisa dicari di google.

    D. Hasil Linux Umix setelah RemasteringSetelah remastering berhasil maka kita akan menemukan sebuah distro baru Linux Ubuntu

    MIXed (UMIX) yang merupakan gabungan dari Ubuntu 9.10 ditambah tema Machintosh dan

    dilengkapi dengan aplikasiaplikasi windows. Inilah tampilan distro yang anggun dan mewah serta

    familiar tetapi tetap gratiss :

    >> >>

    (Tampilan Desktop setelah remastering ) (Aplikasi Microsoft Excel )

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    13/14

    13 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    >> >>

    (Game untuk pelengkap) (Aplikasi Ms. Word dan Ms. Power Point)

    BAB III

    PENUTUP

    A. KesimpulanRemastering merupakan proses pembuatan distro Linux yang baru seseuai dengan kebutuhan

    kita, dengan demikian kita akan mudah melakukan banyak hal. Banyak cara yang bisa digunakan

    dalam proses remastering dan pada kesempatan kali ini kami menggunakan bantuan remastersys.

    Distro kami ini bernama Linux UMIX (Ubunt MIXed) atau ubuntu campuran karena distro ini

    merupakan perpaduan dari ubuntu 9.10 dengan tema machintosh dan dilengkapi oleh aplikasi

    aplikasi windows. Dengan demikian kami harapkan distro ini bisa bermanfaat bagi para pengguna baru

    (pemula) linux dan juga untuk para pecinta linux yang terhambat masalah pekerjaan atau proyek

    proyeknya yang masih bergantung pada windows.

    Banyak hal yang bisa kami dapatkan dari tugas praktikum ini mulai dari mengenal apa itu linux

    hingga mencoba membuat distro sendiri, semoga ini semua bisa bermanfaat bagi kami dikemudian

    hari.

    B. Penutup

    Demikian laporan ini kami buat untuk melengkapi tugas remastering dari mata kuliah

    praktikum Sistem Operasi, semoga bermanfaat terutama bagi anggota kelompok kami sendiri. Dan

    jika ada kesalahan dan kekurangan penulis memohon maaf yang sebesar besarnya.

  • 7/29/2019 Remastering Linux Umix (Ubuntu Mixed)

    14/14

    14 |Remastering Linux Umix Sistem Operasi 2010

    Condong Catur, 03 Juni 2010

    Daftar Pusaka :

    1) Majalah Info Linux Edisi 03/20072) http ://gudanglinux.com3) http ://www.wikipedia.org4) http ://Ubuntu.org