metaphor induction

6
© 2012 Idrus P. Putra – All Rights Reserved Metaphor Induction www.idrusputra.com Free eBook for You!!! Metaphor Induction The Art of Ericksonian Induction Idrus P. Putra - Lingustic Artist - www.idrusputra.com Free eBook for You!!!

Upload: idrus-putra

Post on 13-Jul-2015

673 views

Category:

Technology


0 download

TRANSCRIPT

© 2012 Idrus P. Putra – All Rights Reserved Metaphor Induction www.idrusputra.com

Free eBook for You!!!

Metaphor Induction The Art of Ericksonian Induction

Idrus P. Putra - Lingustic Artist -

www.idrusputra.com

Free eBook for You!!!

© 2012 Idrus P. Putra – All Rights Reserved Metaphor Induction www.idrusputra.com

Attention :

Dilarang keras untuk meperjual belikan segala konten yang

terdapat dalam eBook ini!!

Anda diperbolehkan untuk membagikan atau menyebarluaskan

ebook ini pada siapapun yang Anda rasa perlu untuk membaca

dan mendapatkan manfaat dari eBook ini.

Bila Anda berkeinginan untuk meng-copy paste konten dari buku

ini, maka Anda wajib untuk menyertakan nama penulis dan judul

buku ini sebagai referensi yang Anda gunakan dalam tulisan Anda.

© 2012 Idrus P. Putra – All Rights Reserved Metaphor Induction www.idrusputra.com

Metaphor Induction

All Rights Reserved

About Author :

Idrus Perkasa Putra lahir 18 Maret 1989 di Jombang, Jawa Timur, adalah seorang penulis, psikoterapis dan trainer human development. Ia mendapatkan gelar sarjana keperawatan di salah satu sekolah tinggi ilmu kesehatan di kota nya pada tahun 2011. Dalam kacamata rekan-rekannya, Ia dikenal sebagai sosok pemuda pembelajar sejati tiada henti. Ketertarikannya dalam bidang pengembangan diri dan pikiran manusia membawanya untuk mempelari Quantum Healing,

Hypnosis, Hypnotherapy dan Neuro-Linguistic Programming (NLP). Berdasarkan keseriusannya, Ia pun memutuskan untuk mempelajari Hypnotherapy dan NLP ke berbagai sumber, baik dalam negeri maupun luar negeri. Sehingga berbagai sertifikasi nasional dan internasional telah dimilikinya, seperti Indonesian Board of Hypnotherapy (IBH) – Indonesia, American Alliance of Hypnotists (AAH) – Amerika, American Hypnosis Association (AHA) – Amerika, National Federation of Neuro Linguistic Programming (NFNLP) – Florida, Neo NLP Society – Indonesia. Karena keseriusannya dalam bidang pengembangan diri yang berbasiskan Hypnosis, Hypnotherapy dan NLP, pada tahun 2010 Idrus mendirikan House of Trance (HOT) yaitu sebuah lembaga yang menyediakan berbagai training pengembangan diri (Human Development) yang tentunya berbasiskan teknologi pikiran manusia. Untuk mengadakan seminar, workshop, coaching atau mengundang Idrus, dapat Anda hubungi melalui email, ke [email protected] atau langsung ke website www.idrusputra.com

© 2012 Idrus P. Putra – All Rights Reserved Metaphor Induction www.idrusputra.com

Metaphor Induction

All Rights Reserved

Pembaca yang luar biasa,

eBook yang Anda baca ini adalah buku lanjutan dari “The Art of Metaphor”

Pada eBook ini saya akan menunjukkan bagaimana metaphor dapat memberikan keindahan dari sentuhan kata hingga kalimat yang terlontar dalam kegiatan induksi hypnosis Anda.

Begitu luar biasa dan sangat mengesankan “bermain” dengan linguistic, inilah yang saya kerjakan sebagai seorang LINGUISTIC ARTIST. Bila saya dapat melakukan hal ini, maka Andapun dapat mempelajarinya, bahkan dapat melakukan lebih baik daripada saya nantinya.

Apa yang tertulis dalam eBook ini bukan semata-mata membuat Anda terpaku dan terpagari dari apa yang saya contohkan. Anda dapat lebih jauh bereksplorasi dengan keindahan metaphor dalam pemahaman Anda sendiri.

Selamat menyelami keindahan linguistic yang berawal dari permainan metaphor ini!

Idrus P. Putra 24th Day of August 2012

© 2012 Idrus P. Putra – All Rights Reserved Metaphor Induction www.idrusputra.com

Metaphor Induction Di dalam eBook ini saya tidak akan menjelaskan lagi kepada Anda mengenai

definisi serta pemanfaatan metaphor dalam kegiatan hypnosis Anda. Karena

hal tersebut telah Anda dapatkan dalam eBook saya yang berjudul “The Art of

Metaphor”.

Berikut ini adalah beberapa contoh pemanfaatan metaphor dalam induksi

hypnosis.

“... Sekarang ... Anda dapat duduk di kursi Anda dengan merasakan kenyamanan seiring dengan tarikan dan hembusan nafas yang terjadi secara perlahan dan menenangkan. Dan, Anda dapat segera saja, untuk membuat setiap otot Anda menjadi lebih relaks, lemas dan lembut. Hal ini dapat terjadi tanpa Anda harus menunggunya datang, karena tanpa Anda harus menunggu, hal ini akan datang dengan sendirinya, sekarang ... Tentunya Anda pernah merasakan bagaimana angin yang datang secara lembut membelai kulit tubuh Anda, sehingga dengan pengalaman ini yang semakin jelas muncul dalam pikiran dan perasaan Anda, kenangan terhadap hal inilah yang dapat membawa Anda semakin nyaman, tenang dan damai ... saat ini ... biarkan saja mata Anda terkulai lemas, sehingga secepat Anda menyadari mata Anda tertutup dengan cepat, secepat itupula Anda semakin masuk ke dalam kondisi yang sangaaat nyaman dan menenangkan ... Seiring dengan detakan jantung yang Anda rasakan sekarang ... hal inilah yang semakin menggiring Anda turun dan menyelami dunia kenyamanan diri Anda ... Semakin Anda merasakan setiap detakan jantung Anda, semakin nyaman dan tenang pula tubuh serta pikiran Anda, sekarang...”

∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞

“... Terkadang, atau seringkali pikiran Anda terbang melayang tinggi ke suatu tempat yang mungkin belum pernah Anda kenali sebelumnya. Namun ada hal menarik pada bagian ini, yaitu Anda dapat menemukan sensasi kenyamanan yang luar biasa ketika hal ini muncul dalam benak Anda, sekarang ... Sehingga tanpa Anda sadari, rasa nyaman ini mulai tumbuh dan berkembang dalam diri Anda, dan saya tahu, Anda sangat menikmati hal ini bukan? Anda boleh mengijinkan rasa ini memeluk tubuh, pikiran dan perasaan Anda, sekarang ...”

© 2012 Idrus P. Putra – All Rights Reserved Metaphor Induction www.idrusputra.com

“... Anda tentu mendengar sebuah pernyataan cinta datang dan pergi tanpa kita tahu, begitupula dengan rasa nyaman, damai dan tenang dalam diri kita. Hal ini dapat muncul kapan saja, di kepala Anda misalnya ... Seperti yang kita tahu, air selalu mengalir dari tempat yang lebih tinggi ke tempat yang lebih rendah, begitupula dengan sensasi nyaman yang ada dalam diri Anda, rasa nyaman yang muncul dari kepala Anda semakin mengalir turun menuju leher ... bahu ... punggung ... dada ... perut ... kedua tangan Anda ... dan semakin menyusuri setiap bagian tubuh Anda hingga tepat menuju ke kedua kaki Anda, sekarang ...”

∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞ ∞

“... Semasa saya kecil, ada permainan yang sangat saya senangi, mungkin Anda juga menyenangi permainan ini pula ... Ya, permainan petak umpet ... Saya dan atau mungkin juga Anda merasakan ketegangan dalam permainan ini ... Namun bagian menariknya adalah ketika kita sangat sulit untuk ditemukan oleh penjaga ... Kita merasakan ketenangan walau sedikit rasa ketegangan masih tersisa ... dan disaat tadinya Anda merasakan ketegangan ... ketenangan yang tersembunyi dalam diri Anda mulai menampakkan dirinya ... Anda mungkin tidak tahu bentuk rasa tenang ini seperti apa ... rasa tenang ini dapat dengan mudah Anda kenali dengan menyadari serta menikmati setiap tarikan nafas dan hembusan nafas yang terjadi dalam diri Anda ... Sedemikian nikmatnya menikmati nafas ini sehingga Anda tidak menyadari bahwa tubuh Anda sudah menjadi sangat relaks, sekarang ... Dan sedemikian relaksnya tubuh Anda, semakin membuat Anda malas untuk menggerakkan tubuh Anda, walaupun Anda tahu Anda dapat melakukannya ... Sangat menarik dan mengesankan sekali ... Anda kembali belajar untuk masuk ke dalam kondisi relaks yang dapat muncul kapan saja tanpa Anda ketahui, dan hal ini semakin menarik disaat Anda semakin mengijinkan tubuh dan pikiran Anda terbawa oleh sensasi nyaman dan relaksasi ini, sekarang ...”