bj magz september 2014

70

Upload: astri-wahyuni-bj-magz

Post on 23-Jul-2016

230 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

BJ Magazine, Technology's on Your Lifestyle

TRANSCRIPT

Page 1: BJ MAGZ September 2014
Page 2: BJ MAGZ September 2014

tommy.com

Central Park Ground Floor Unit #115-118 Ph. (021) 29200160Gandaria City Ground Floor Unit #28 Ph. (021) 29007802-03Kuningan City Ground Floor #09 Ph. (021) 30056088

420mm X 280mm.indd 1 9/26/14 2:52 PM

tommy.com

Central Park Ground Floor Unit #115-118 Ph. (021) 29200160Gandaria City Ground Floor Unit #28 Ph. (021) 29007802-03Kuningan City Ground Floor #09 Ph. (021) 30056088

420mm X 280mm.indd 1 9/26/14 2:52 PM

Page 3: BJ MAGZ September 2014

tommy.com

Central Park Ground Floor Unit #115-118 Ph. (021) 29200160Gandaria City Ground Floor Unit #28 Ph. (021) 29007802-03Kuningan City Ground Floor #09 Ph. (021) 30056088

420mm X 280mm.indd 1 9/26/14 2:52 PM

tommy.com

Central Park Ground Floor Unit #115-118 Ph. (021) 29200160Gandaria City Ground Floor Unit #28 Ph. (021) 29007802-03Kuningan City Ground Floor #09 Ph. (021) 30056088

420mm X 280mm.indd 1 9/26/14 2:52 PM

Page 4: BJ MAGZ September 2014

CONTENT08/ ALL NEW SPORT ECOSPORT

TECH STYLE06/ TW STEEL CANTEEN BRACELET TW31210/ NOKE12/ CAN-AM® SPYDER® RT14/ MOTO 36016/ GC RAIBOW PHYTON 17/ APPLE WATCH18/ YAMAHA RELIT LSX-7019/ NEXSTAR EVOLUTION 820/ SAMSUNG GEAR S

TECH FRESH22/ IPHONE 6 DAN IPHONE 6 PLUS24/ SAMSUNG GALAXY NOTE 426/ MICA28/ DISCOVER 30/ SELFIE BRUSH

GADGETS32/ CASIO EXLIM EX-FR1034/ BARTEC PIXAVI IMPACT X35/ KNUT36/ LOGITECH K48038/ SLEEKEYS39/ COOLER MASTER MECH40/ COOLER MASTER MIZAR42/ ALIEN WARE AREA 5143/ COOLER MASTER CERES 50044/ OLYMPUS PEN E-PL746/ LEICA M-P48/ BOSE QUIETCOMFORT 25 50/ RICOH WG-M151/ KODAK PIXPRO SL25

TECH APPLICATION52/ UBER

NEW SPALSH54/ FERRARI TAILOR MADE, HARGA NISSAN

X-TRAIL 2014 INDONESIA, EPSON

TECH APPLIANCE55/ MAGICAL BUTTER MB2 MACHINE56/ DYSON 360 EYE58/ ELECTROLUX AIR GLOBE

TOP TECH60/ OLLIE

TECH FASHION62/ THE POLLO SPIRIT

22

12

46

62

20

08

Page 5: BJ MAGZ September 2014

AW_(ID) BJ Magazine 21x28cm.pdf 1 8/8/14 3:02 PM

Page 6: BJ MAGZ September 2014

Isra RuddinPublisher & CEO

PUBLISHERIsra Ruddin

EDITORIAL

Chief Editor // LizmayantiManaging Editor // Lis Darna SilalahiRedaktur // Ali HContent // PuspitaArt Director // Astri WahyuniPhotographer // Koko

MARKETING & BUSINESS

GM Marketing & Client Strategy // Aida Ahmad Manager Marketing & Client Strategy // Fadlah Anas

PUBLISHING

CEOIsra Ruddin

GM Group Marketimg & Business OperationEmir Rizky Hutauruk

Head Circulation & DistributionH. Muhidin

Head IT Support & OnlinePunggah Trasmoko

IT Support & OnlineIhsan

CONTACT US[[email protected]][[email protected]][[email protected]]

www.bj-magz.com

DisclaimerSeluruh artikel yang dimuat dalam majalah ini telah melalui proses editorial. Isi majalah ini tidak dimaksudkan untuk menggantikan proses pemeriksaan dan opini publik, dan hanya berfungsi sebagai informasi yang bersifat konstan. Semua materi yang diterima akan menjadi hak milik BJ Magz kecuali ditetapkan pada lain waktu. BJ Magz telah memiliki izin pemuatan foto dari pihak yang bersangkutan untuk digunakan sesuai keperluan.

BJ MAGZ Published by :

Printed by:

PT. BJCOMM INTERNATIONAL INDONESIAANZ Tower, 23rd FloorJL. Jend. Sudirman Kav 33 A Jakarta 10220 - IndonesiaTelp. +62 21 2954 6894,Fax. +62 21 2954 6889

BJ Magz@BJ_Magz

Hak Cipta & Izin PenerbitanHak cipta dilindungi. Tidak ada bagian dari majalah ini yang diizinkan untuk dikutip ataupun diproduksi dalam format apa pun dengan atau tanpa sengaja tanpa izin dari perusahaan.Hak cipta 2013

Publisher’s Note

Dalam kurun waktu yang singkat BJ Magz telah menjadi salah satu

media yang cukup dikenal oleh masyarakat Indonesia, terbukti

dengan eksistensi yang belum genap 1 tahun telah dipercaya oleh

advertiser dari perusahaan maupun brand besar yang ada di Indonesia

dalam memilih media untuk melakukan kegiatan branding atau beriklan.

Tentunya hal tersebut tidak luput dari kerja keras dan konisitensi untuk

menunjukan tingkat kematangan dalam pemilihan berita yang informatif

yang tentunya disuguhkan bagi para pembaca BJ Magz.

Menjadi majalah lifestyle pertama di Indonesia yang mengangkat sisi

teknologi sangat berperan dalam hal ini, tentunya kematangan pemilihan

berita yang dikemas dalam bentuk lebih banyak gambar menjadikan

BJ Magz sebagai media yang menarik dan tidak bosan untuk dilihat dan

dibaca. Terbukti pada edisi September – Oktober ini team redaksi telah

memilih berita yang sangat informatif dinataranya : All-New Ford EcoSport

- Urban Discoveries Hemat Bahan Bakar, Kawasaki Ninja H2, Olympus PEN

E-PL7 - Kamera Mirrorless untuk Foto Selfie, Samsung Gear S - Jam Pintar

dengan Koneksi 3G, Logitech K480 - Keyboard Multi Device dengan Desain

Minimalis dan juga Yamaha Relit LSX-70 - Speaker Bluetooth Sekaligus

Lampu Modern.

Harapannya BJ Magz dapat dijadikan sebagai media majalah yang

dibutuhkan masyarakat dalam mencari berita yang informatif dan tentu

untuk kedepannya BJ Magz terus meningkatkan sisi kontent penyajian yang

lebih menarik dan dapat diterima dengan mudah untuk informasi yang

disampaikan.

Page 7: BJ MAGZ September 2014
Page 8: BJ MAGZ September 2014

CANTEEN BRACELET TW312TW STEELJAM TANGAN EDISI KHUSUS KELLY ROWLAND

Jam tangan edisi spesial Kelly Rowland besutan TW Steel ini hadir dalam model Canteen Bracelet dengan fitur khas yang

sangat menarik. Desain klasiknya cukup simpel, namun terlihat elegan dengan balutan all-black PVD di casing dan tali bajanya. Jam tangan ini memiliki model tali baja berukuran 40mm, dan didukung kemampuan tahan air 10 ATM.

Model terbaru ini didukung chronograph Miyota 0S20 movement, yang dipercantik oleh penomoran dan indeks berwarna rose gold. Untuk menunjukan edisi special ini, di belakang jam tangan TW312 ini terukir tanda tangan Kelly Rowland. Untuk harga, TW Steel Kelly Rowland Canteen Bracelet Special Edition ini dibanderol sekitar 650 USD.

TECH STYLE/

6/BJ MAGAZINE

Page 9: BJ MAGZ September 2014

CANTEEN BRACELET TW312TW STEEL

Page 10: BJ MAGZ September 2014

ALL-NEW FORD ECOSPORT URBAN DISCOVERIES HEMAT BAHAN BAKAR

All-new Ford EcoSport menyajikan gaya, ruang dan fleksibilitas dalam paket yang compact dengan fleksibilitas dan

kelapangan sebuah sport utility vehicle (SUV), dan cocok untuk jalan di kota maupun luar kota. Ford EcoSport dilengkapi mesin bensin empat silinder 1.5 liter dengan teknologi twin independent variable camshaft timing (Ti-VCT) global Ford yang menghasilkan tenaga 110 PS pada 6.300 rpm dan torsi puncak 142 Nm pada 4.500 rpm. Dipadukan dengan transmisi otomatis Ford PowerShift enam percepatan yang hemat bahan bakar atau transmisi manual lima percepatan yang cocok untuk kondisi mengemudi di perkotaan.

Page 11: BJ MAGZ September 2014

Ford EcoSport menawarkan ground clearance (posisi berkendara) yang tinggi, kemampuan melintasi air maupun polisi tidur yang superior, dan berbagai fitur cerdas seperti sistem konektivitas Ford SYNC® berbasis suara untuk menghubungkannya dengan berbagai peranti multimedia yang terhubung melalui Bluetooth atau USB, termasuk melakukan panggilan telpon. Ada juga Smart Keyless Entry, pelanggan tidak lagi memerlukan kunci untuk membuka SUV atau untuk menyalakan mesin.

Di sisi keselamatan dan kenyamanan, Ford EcoSport menggunakan bodi berbahan baja boron kualitas tinggi yang didukung casis berfitur fitur Electric Power-Assisted Steering (EPAS) dengan Pull-Drift Compensation, membantu pengemudi mengatasi tantangan mengemudi di kota, baik itu parkir di ruang sempit, bermanuver di kepadatan lalu lintas, atau di putaran balik (U-turn) yang ketat.

Page 12: BJ MAGZ September 2014

NOKEGEMBOK BLUETOOTH PERTAMA DI DUNIA

Sistem pengaman rumah kini makin canggih saja. Selain kamera CCTV dan pengendali pagar jarak jauh, kini hadir

Noke. Perangkat ini sejatinya merupakan sebuah gembok, namun memiliki teknologi masa kini. Yaitu, bisa terhubung dengan perangkat iOS maupun Android via koneksi Bluetooth. Lewat aplikasi yang ditanamkan ke smartphone, gembok canggih ini bisa dibuka atau dikunci langsung dari ponsel dari jarak 10-30 meter.

TECH STYLE/

10/BJ MAGAZINE

Page 13: BJ MAGZ September 2014

Menariknya, Noke juga memiliki desain yang anti air serta didukung baterai yang awet hingga satu tahun. Jika ingin menggunakan baterai baru, pengguna bisa menggantinya dengan mudah tanpa alat khusus. Layaknya sebuah gembok, Noke juga bisa digunakan secara manual. Namun, Anda harus terlebih dahulu membuat program khusus atau kode akses untuk menggunakannya. Proyek dari Fuz Designs ini dibanderol sekitar Rp 1 jutaan

Page 14: BJ MAGZ September 2014

CAN-AM® SPYDER®RTMESIN BARU LEBIH BERTENAGA

Banyak perubahan radikal yang dihadirkan CAN-AM® pada Spyder® tipe barunya ini. Salah satu yang paling

menggegerkan adalah aplikasi mesin baru. Di Spyder® RT, CAN-AM® menjejalkan mesin Rotax 3 silinder 1.330 cc, liquid-cooled with electronic fuel injection dan electronic throttle control. Mesin baru ini diklaim memiliki torsi 40 persen lebih baik. Power maksimalnya mencapai 115 hp pada 7.250 rpm sedang torsinya 130 Nm pada 5.000 rpm. Upgrade lain pada mesin adalah aplikasi gearbox 6-speed baru yang kini tersedia dalam pilihan manual dan semi otomatis.

TECH STYLE/

12/BJ MAGAZINE

Page 15: BJ MAGZ September 2014

Selain mesin, desain bodi motor roda tiga ini pun mengalami perbaikan. Mocong depan CAN-AM® Spyder® RT terlihat lebih aerodinamis dan kini didukung Two-tone seat. Selebihnya, tetap mempertahankan konsep yang ada di versi lawas. Untuk fitur lain, tak jauh beda dengan CAN-AM® Spyder® 2013 sebut saja electronic stability control, traction control, ABS, power steering dan AM/FM radio dengan iPod/iPhone tetap jadi standar. Untuk harga, dijual mulai 22.999 US Dollar atau Rp 260 jutaan untuk varian bertransmisi manual. Sedang yang automatic-nya dijual 30.499 US Dollar atau Rp 345 jutaan.

Page 16: BJ MAGZ September 2014

MOTO 360JAM TANGAN PINTAR MOTOROLA

Smartwatch perdana Motorola ini memiliki desain klasik dan lebih mirip jam tangan konvensional, hanya saja

bahan yang digunakan lebih premium dan elegan. Layaknya smartwatch kebanyakan, Moto 360 dibekali fitur dan teknologi terkini lewat platform Android Wear. Semua fitur Google terintegrasi didalamnya, sehingga Anda bisa menjadwalkan janji, mengirim teks, mengatur alarm, memantau social media, email atau bahkan mengambil catatan di layar mungilnya

Moto 360 dibekali prosesor TI OMAP 3, RAM 512 MB, serta media penyimpanan internal berkapasitas 4 GB. Sementara sumber powernya berasal dari baterai internal yang di-charge secara nirkabel (wireless). Poin plusnya, smartwatch ini juga didukung spesifikasi IP67 yang berarti tahan air dan debu, serta didukung pula dengan fungsi fitness monitoring dan activity tracking. Moto 360 tersedia dalam beberapa varian dan dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yakni 250 USD atau sekitar Rp 3 jutaan.

TECH STYLE/

14/BJ MAGAZINE

Page 17: BJ MAGZ September 2014
Page 18: BJ MAGZ September 2014

GC RAINBOW PYTHON MEWAH DAN STYLIS DENGAN NUANSA HUTAN BRAZIL

Jam tangan ini menampilkan semangat dan optimisme gaya hidup wanita modern. Desinnya mengkombinasikan rose gold

(PVD) Super-Luminova dengan nuansa hutan Brazil yang kaya warna dan tampil sempurna. Kemegahan warna ini terpancar di seluruh bezel dan sisi tali gelang bercorak kulit Python. Untuk menambah kesan mewah, Gc Rainbow Python juga dihiasi taburan mutiara dan dilapisi Kristal Safir anti gores.

Kualitas Premium Swiss Made di jam tangan ini juga terlihat dari dukungan kaca khusus yang tahan air hingga kedalaman 100 meter (10 ATM), serta teknologi quartz movement RONDA 5040D (Chronograph), RONDA 706 (Multi-Function), RONDA 762 (Mini Chic). Gc Rainbow Python ditawarkan dalam beberapa model seperti chronograph dengan 38 mm rose gold (PVD) 316 L steel case, model multi-fungsi dengan case 34 mm dengan indicator hari dan tanggal atau dalam versi Mini Chic mewah dengan diameter case 28 mm.

TECH STYLE/

16/BJ MAGAZINE

Page 19: BJ MAGZ September 2014

APPLE WATCHJAM TANGAN PINTAR BERDISAIN TRENDI DAN PERSONAL

Smartwatch ini hadir dalam dua varian, yakni berukuran 42mm dan 38mm, serta ditawarkan dalam tiga pilihan desain yang

bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan minat yaitu original, sport, dan edition. Semuanya memiliki ciri khas tersendiri, segi terutama dari bahan pembentuk layar dan bodi. Menariknya, Apple Watch dilengkapi gelang (strap) yang dapat digonta-ganti. Jenisnya cukup bervariasi mulai dari yang berbahan logam, kulit, hingga karet 'fluroelastomer' dengan berbagai pilihan warna.

Apple Watch dibekali 'Crown Dial' atau tombol putar yang dapat digunakan untuk mengontrol tampilan, termasuk fungsi zoom dari beberapa aplikasi. Layar Apple Watch pun diklaim lebih sensitif dan didukung fitur Force Touch yang dapat membedakan sentuhan dan tekanan untuk memberikan fungsi seperti 'klik kanan' pada mouse. Lewat Taptic Engine, setiap ada notifikasi yang masuk dari iPhone, Apple Watch akan bergetar secara otomatis. Uniknya, Taptic Engine dapat merekam ulang detak nadi Anda untuk dikirimkan pada pengguna Apple Watch lain. Anda juga dapat menggunakan fitur 'Digital Touch' untuk membuat sebuah sketsa sederhana dan mengirimkannya pada pengguna lain. Bahkan, Anda bisa memfungsikan Apple sebagai walkie-tolkie mini untuk berbagi pesan suara.

TECH STYLE/

17/BJ MAGAZINE

Page 20: BJ MAGZ September 2014

YAMAHA RELIT LSX-70SPEAKER BLUETOOTH SEKALIGUS LAMPU MODERN

Yamaha Relit sejatinya adalah sebuah speaker Bluetooth yang dibekali lampu LED. Di pasaran, gadget ini hadir dalam

beberapa tipe. Salah satunya adalah yang berbentuk silinder dengan ketinggian 24 CM yaitu LSX-70. Tipe ini memiliki baterai yang bisa dicharge, receiver Bluetooth, 2 speaker dan 4 lampu LED yang bisa diatur terangnya. Berat speaker ini 950 gram dengan diameter 9.4 cm.

Melalui koneksi bluetooth, LED ini dapat diatur dengan aplikasi iOS dan Android baik tingkat terang atau kapan lampu ini menyala, Bluetooth 2.1, aptX compatibility serta dua speaker (tweeter & woofer) memungkinkan kita juga mendapatkan suara yang berkualitas dari lampu ini. Baterai LSX-70 dapat bertahan 8 jam pemakaian untuk memutar musik saat lampu dalam kondisi mati. Warna yang ditawarkan adalah black, champagne gold dan bronze.

TECH STYLE/

18/BJ MAGAZINE

Page 21: BJ MAGZ September 2014

NEXSTAR EVOLUTION 8ROBOTIC TELESCOPE YANG BISA DIKONTROL DARI SMARTPHONE

Teleskop ini memiliki 8-inci Schmidt-Cassegrain tabung optik portabel dengan StarBright XLT pelapis optik serta

kompatibilitas Fastar. Untuk mendapatkan tingkat akurasi yang tinggi saat menjelajah seluk beluk angkasa, NexStar Evolution 8 mengandalkan teknologi komputerisasi dan dikombinasikan dengan teknologi konvensional berupa motor penggerak dan gear pengatur posisi.

Menariknya, Anda bisa mengontrol teleskop ini menggunakan smartphone berbasis iOS maupun Android dengan bantuan Celestron SkyPortal. Sebagai informasi tambahan, teleskop portable ini juga didukung baterai internal yang dapat bertahan hingga 10 jam penuh saat digunakan untuk meng-observasi luar angkasa.

TECH STYLE/

19/BJ MAGAZINE

Page 22: BJ MAGZ September 2014

SAMSUNG GEAR SJAM PINTAR DENGAN KONEKSI 3G

Wearable device terbaru besutan Samsung ini merupakan generasi penerus dari Samsung Gear dan

Gear 2. Menariknya, Samsung Gear S didukung dengan koneksi 3G. Artinya, gadget berbentuk jam tangan ini bisa berdiri sendiri, tanpa harus terkoneksi dengan smartphone. Lewat dukungan slot SIM card di belakang layar yang support 3G, Samsung Gear S memiliki fungsi layaknya smartphone seperti melakukan panggilan telpon, menerima/mengirim SMS dan sebagainya.

TECH STYLE/

20/BJ MAGAZINE

Page 23: BJ MAGZ September 2014

Samsung Gear S sendiri memiliki layar sentuh berukuran 2 inci, yang dibekali interface sistem operasi Tizen. Beragam notifikasi media social, kalender dan aplikasi khas Samsung lainnya pun bisa tertampil dengan baik di layar super AMOLED ini. Tak hanya mengandalkan koneksi 3G, jam pintar ini juga dilengkapi GPS dan S Health yang merupakan aplikasi kesehatan bawaan Samsung. Samsung juga mengklaim bahwa kini jam pintar ini telah mendukung lebih dari 1.000 aplikasi.

Page 24: BJ MAGZ September 2014

IPHONE 6 DAN IPHONE 6 PLUS SMARTPHONE TERBARU APPLE BERLAYAR LEBAR PLUS TEKNOLOGI TERKINI

Kedua iPhone ini memiliki desain unibodi yang cukup tipis. iPhone 6 didukung layar berukuran 4.7 inci, sementara

iPhone 6 Plus berdiagonal 5.5 inci. Keduanya memakai layar berteknologi Retina Display HD. Sedangkan untuk bagian dalam, smartphone terbaru Apple ini menggunakan chip A8 dengan arsitektur desktop 64-bit, plus co-prosesor M8 untuk menangani gesture/gerakan.

TECH FRESH/

22/BJ MAGAZINE

Page 25: BJ MAGZ September 2014

Apple iPhone terbaru ini menggunakan iOS versi 8, dan didukung kamera iSight dengan AutoFocus yang lebih cepat menggunakan teknologi Focus Pixels serta digital image stabilization pada iPhone 6 dan teknologi OIS (optical image stabilization) pada iPhone 6 Plus. Meski resolusinya masih sebatas 8MP tapi sensor yang digunakan memiliki aperture 2.2 dan juga dual LED Flash. Sisi depan tersedia kamera FaceTime beresolusi 1.2 MP. Keduanya didukung jaringan LTE Advanced yang mampu mendownload sampai kecepatan 150 Mpbs, serta dilengkapi beberapa fitur baru seperti keyboard QuickType, aplikasi Health, Family Sharing, dukungan HomeKit serta iCloud Drive.

Page 26: BJ MAGZ September 2014

SAMSUNG GALAXY NOTE 4

PHABLET ANGGUN DENGAN HARDWARE TANGGUH

TECH FRESH/

24/BJ MAGAZINE

Page 27: BJ MAGZ September 2014

PHABLET ANGGUN DENGAN HARDWARE TANGGUH

Desain Galaxy Note 4 ini terlihat tipis dan ramping, struktur bodinya mengadopsi konsep Galaxy S5. Bahan

logam yang digunakan membalut desain Galaxy Note 4 tampil premium. Tak kalah cantik dengan sisi depan, cover belakang phablet ini dilapisi bahan seperti kulit yang halus dan mewah. Samsung Galaxy Note 4 ini dilengkapi layar 5,7 inci beresolusi 2,560 x 1,440 pixel Quad HD Super AMOLED. Untuk keamanan, phablet ini menghadirkan sensor sidik jari.

Galaxy Note 4 menggunakan prosesor Quad-Core 2,7GHz Qualcomm Snapdragon 805 plus GPU Adreno 420, yang didukung RAM 3GB serta internal storage 32GB yang dapat diekspansi menggunakan kartu microSD. Sistem operasinya adalah Android terbaru yaitu KitKat versi 4.4.4. Namun untuk tampilan UI, Samsung mengadopsi antar muka dari Android L. Phablet terbaru Samsung ini menyertakan kamera beresolusi 16M, dan kamera depan 3.7MP.

Desain Galaxy Note 4 ini terlihat tipis dan ramping, struktur bodinya mengadopsi konsep Galaxy S5. Bahan logam yang

digunakan membalut desain Galaxy Note 4 tampil premium. Tak kalah cantik dengan sisi depan, cover belakang phablet ini dilapisi bahan seperti kulit yang halus dan mewah. Samsung Galaxy Note 4 ini dilengkapi layar 5,7 inci beresolusi 2,560 x 1,440 pixel Quad HD Super AMOLED. Untuk keamanan, phablet ini menghadirkan sensor sidik jari.

Galaxy Note 4 menggunakan prosesor Quad-Core 2,7GHz Qualcomm Snapdragon 805 plus GPU Adreno 420, yang didukung RAM 3GB serta internal storage 32GB yang dapat diekspansi menggunakan kartu microSD. Sistem operasinya adalah Android terbaru yaitu KitKat versi 4.4.4. Namun untuk tampilan UI, Samsung mengadopsi antar muka dari Android L. Phablet terbaru Samsung ini menyertakan kamera beresolusi 16M, dan kamera depan 3.7MP.

Page 28: BJ MAGZ September 2014

Dalam acara Intel Developer Forum (IDF) 2014 yang berlangsung di San Fransisco, AS. Intel memperkenalkan

dua Wearable Gadget terbarunya yaitu, smart bracelet. Gelang pintar yang disebut MICA (My Intelligent Communication Accessory) ini memiliki desain elegan, dan dipersembahkan bagi para wanita pencinta mode yang menginginkan sebuah wearable device yang juga berfungsi sebagai aksesoris.

MICAGELANG PINTAR INTEL UNTUK PECINTA FESYEN

TECH FRESH/

26/BJ MAGAZINE

Page 29: BJ MAGZ September 2014

Terbuat dari bahan premium seperti kulit ular sebagai tali dan penyematan mutiara dan penggunaan layar melengkung yang terbuat dari bahan safir berdimensi 1,6 inch. MICA mampu menampilkan notifikasi penting di layar mungilnya seperti SMS, remain der dan aplikasi-aplikasi lain. Menariknya, smart bracelet ini juga didukung koneksi 3G.

Page 30: BJ MAGZ September 2014

DISCOVER3D GPS UNTUK TUNA NETRA

TECH FRESH/

28/BJ MAGAZINE

Page 31: BJ MAGZ September 2014

Alat navigasi genggam ini dirancang untuk tuna netra, yang melampaui keterbatasan peta Braille, dan

memungkinkan pengguna untuk "merasakan" lingkungan mereka. Menggunakan teknologi pin-screen impression (mirip dengan mainan pin-art yang populer pada 1980-an), pengguna dapat menyentuh topografi langsung untuk mengukur segala sesuatu dari bangunan untuk mobil dan benda-benda lain di sekitar mereka. GPS, peta 3D taktil dan lokasi penandaan membuatnya menjadi navigasi utama bagi mereka yang tidak bisa mengandalkan penglihatan.

Gadget berbentuk stik mirip Wii Remote ini memiliki desain yang cukup nyaman, dengan tambahan grip khusus. Discover 3D GPS for the Blind dibekali kamera di sisi ujung stik, berfungsi untuk merekam informasi yang nantinya akan diterjemahkan ke pin surfaces Discover, supaya bisa dipahami oleh si pengguna.

Page 32: BJ MAGZ September 2014

SELFIE BRUSHSISIR RAMBUT SEKALIGUS UNTUK KAMERA SELFIE

Aksesoris besutan Wet Brush ini dipersembahkan bagi para kaum hawa sebagai pelengkap fesyen. Desain Selfie

Brush sejatinya memang sebuah sisir rambut, namun memiliki fungsi tambahan yang cukup unik, yakni sebagai case untuk smartphone (iPhone 5/5s). Materialnya didominasi bahan karet dan ditawarkan dalam beberapa pilihan warna, yakni pink, ungu dan hitam.

TECH FRESH/

30/BJ MAGAZINE

Page 33: BJ MAGZ September 2014

Selfie Brush memiliki tiga slot utama yang terdiri dari left side slot untuk memudahkan Anda mengakses tombol volume, top slot untuk mengakses tombol on/off dan front opening memiliki lubang paling besar tempat meletakan smartphone. Layaknya sebuah sisir, Selfie Brush juga memiliki handle (pegangan) khusus yang juga berfungsi untuk memudahkan Anda mengambil foto selfie menggunakan kamera smartphone.

Page 34: BJ MAGZ September 2014

CASIO EXILIM EX-FR10KAMERA SELFIE YANG BISA 'MEMBELAH DIRI'

Kamera ini beresolusi 14 MP dengan sensor CMOS BSI (BackSide Illuminated) 1/2.3 inci dan lensa dengan aperture

f/2.8. Mampu menghasilkan gambar yang jernih dan video full HD 1080p @30fps. Kamera ini terdiri dari dua bagian, yaitu bagian kepala (kamera) dan bagian badan (layar), kedua bagian ini bisa membelah diri. Anda bisa melihat objek yang ingin Anda jepret melalui layar LCD berukuran 2 inci beresolusi 230K dot.

GADGETS/

32/BJ MAGAZINE

Page 35: BJ MAGZ September 2014

Casio Exilim EX-FR10 juga telah mengantongi sertifikat IPX6/IPX7. Artinya, kamera ini memiliki kemampuan anti air dan anti debu. Kamera ini akan sangat mendukung aktivitas selfie Anda di tempat ekstrim seperti hutan hingga pantai dan kolam renang. Untuk harga, Casio Exilim EX-FR10 dibanderol sekitar Rp 5,6 jutaan dengan tambahan aksesoris berupa tali leher, sabuk untuk kamera, dan tripod di paket pembeliannya. Kamera ini juga akan hadir dalam tiga varian warna, yaitu Hijau, Oranye dan Putih.

Page 36: BJ MAGZ September 2014

BARTEC PIXAVI IMPACT XSMARTPHONE TANGGUH YANG TAHAN LEDAKAN

Bartec Pixavi Impact X pantas disebut sebagai smartphone paling tangguh pada saat ini. Selain didukung fitur

anti air dan debu (IP68), smartphone ini juga tidak akan mengalami korosi dan mampu bertahan dalam suhu panas yang ekstrim atau explosion-proof berkat dukungan sertifikasi IECEx dan ATEX Zone 1.

Bartec Pixavi Impact X pantas disebut sebagai smartphone paling tangguh pada saat ini. Selain didukung fitur anti air dan debu (IP68), smartphone ini juga tidak akan mengalami korosi dan mampu bertahan dalam suhu panas yang ekstrim atau explosion-proof berkat dukungan sertifikasi IECEx dan ATEX Zone 1.

GADGETS/

34/BJ MAGAZINE

Page 37: BJ MAGZ September 2014

KNUTGADGET MUNGIL UNTUK MEMONITOR RUANGAN

Gadget mungil ini didukung koneksi WiFi serta dibekali sensor khusus yang memungkinkan Anda untuk

memonitor suhu rumah, akuarium hingga mengetahui apakah seseorang telah membuka minuman dari lemari es. Knut bisa dikontrol langsung dari PC Windows, Mac OS X, iOS (iPhone, iPod, iPad), Android and Windows Mobile via aplikasi khusus.

Informasi berupa alerts, graphing serta data collection akan tertampil di smartphone melalui teknologi email client. Knut dibekali baterai internal yang tahan lama, dan yang pasti sangat mudah untuk di-set up melalui Knut Interface maupun halaman web Knut.

GADGETS/

/BJ MAGAZINE 35

Page 38: BJ MAGZ September 2014

LOGITECH K480KEYBOARD MULTI DEVICE DENGAN DESAIN MINIMALIS

Keyboard ini memiliki desain yang cukup minimalis, dengan ukuran panjang 30 cm dan lebar 19.5 cm, serta dilengkapi

cradle khusus yang dapat digunakan untuk meletakan ponsel maupun tablet. Konsep yang ditawarkan keyboard ini memberikan kenyamanan penggunanya untuk mengetik. Menariknya, keyboard Bluetooth ini bisa dikoneksikan ke lebih dari satu perangkat secara bersamaan, dan dilengkapi tombol dial/knop di sebelah kiri keyboard untuk berganti perangkat terhubung yang sedang aktif.

GADGETS/

36/BJ MAGAZINE

Page 39: BJ MAGZ September 2014

Logitech K480 Multi Device keyboard ini baru yang inovatif yang bisa digunakan pada berbagai perangkat baik komputer, smartphone maupun tablet dengan semua sistem operasi baik Windows, Mac, serta iOS, Android bahkan Chrome OS. Untuk harga, keyboard Bluetooth Logitech K480 ini dijual sekitar 50 USD serta tersedia dalam pilihan warna putih dan hitam.

Page 40: BJ MAGZ September 2014

SLEEKEYSKEYBOARD IPAD TANPA KONEKSI DAN TENAGA LISTRIK

Keyboard full QWERTY ini hadir tanpa dilengkapi sarana konektivitas layaknya eksternal keyboard

kebanyakan. Namun, mampu membantu Anda untuk mengetik lebih cepat dan tepat di layar iPad. Pasalnya, gadget unik ini sejatinya adalah casing eksternal untuk iPad, yang mana tombol qwerty konvensionalnya akan muncul saat Anda membuka iPad case tersebut.

Teknologi yang digunakan iPad case berbentuk keyboard eksternal ini berupa infrastruktur paku magnetic di tiap tombol keypad. Sayangnya, SleeKeys sendiri belum diproduksi secara massal. Pihak developer SleeKeys menghadirkan produk terbarunya ini di situs crowdfunding Kickstarter. Saat ini total dana yang sudah terkumpul adalah sekitar 2 ribu USD dengan target dana sebanyak 20 ribu USD untuk memproduksinya secara massal.

GADGETS/

38/BJ MAGAZINE

Page 41: BJ MAGZ September 2014

COOLER MASTER MECHKEYBOARD GAMING PREMIUM BERBAHAN ALUMINIUM

Keyboard ini menerapkan sistem mechanical dan dilengkapi pegangan untuk dapat dibawa bepergian

dengan cepat. Bahan dasar dari keyboard gaming ini adalah aluminium, dan tetap nyaman digunakan untuk jangka waktu yang cukup lama berkat teknologi High Quality Cherry MX Switches pilihan. Cooler Master Mech dibangun untuk dapat bekerja dengan cepat dan bahkan mampu untuk menyimpan hingga 75 makro dan 5 profil, dan memudahkan penggunanya berganti profile untuk tiap game favorit.

Performa maksimal dari Cooler Master Mech tersebut berkat dukungan ARM core 32 bit CPU with 72 MHz. Terdapat port super speed USB 3.0 dan port audio/mikrofon yang memungkinkan perluasan kenyamanan dan untuk pengisian ulang. Mech merupakan pilihan terbaik bagi para gamer yang mencari keyboard gaming dengan kinerja kuat, daya tahan lama dan gaya yang modern.

GADGETS/

39/BJ MAGAZINE

Page 42: BJ MAGZ September 2014

COOLER MASTER MIZARDESAIN ERGONOMIS KEMAMPUAN GAMING MAKSIMAL

GADGETS/

40/BJ MAGAZINE

Page 43: BJ MAGZ September 2014

Berbeda dengan mouse gaming lainnya, bentuk dari Cooler Master Mizar ini lebih menyerupai mouse biasa. Hal

ini untuk memberikan kenyamanan serta keamanan penggunannya. CM Storm Mizar dilengkapi optik sensor Avago 9800 serta memiliki 4 tingkatan DPI yang bisa ditentukan sendiri oleh penggunanya.

Selain itu mouse Mizar juga memiliki lapisan karet pada kedua sisinya dimana dapat membantu daya cengkeram tangan serta mencegah slip. Mouse ini juga memiliki sistem pencahayaan LED pada logo Storm yang terletak di bagian atas mouse tersebut. Mouse ini sangat cocok untuk game seperti FPS, RTS dan game lain yang membutuhkan aksi yang cepat, fitur lainnya mouse ini memiliki berat sekitar 121 gram.

GADGETS/

41/BJ MAGAZINE

Page 44: BJ MAGZ September 2014

ALIENWARE AREA-51PC GAME BERDESAIN FUTURISTIK

PC game besutan Alienware ini mengusung desain casing berbentuk segi 6 yang ergonomis. Desainnya

yang terlihat futuristic ini juga menerapkan teknologi penghantaran panas terbaik saat ini. Area-51 dapat dipasangi double-wide GPU, atau sampai empat buah GPU yang berukuran lebih kecil dan mendukung hingga tiga monitor Ultra HD atau 4K dengan resolusi secara keseluruhan mencapai 11520 x 2160.

Alienware Area-51 juga dilengkapi Command Center 4.0 untuk memudahkan penggunanya yang ingin melakukan kustomisasi dan overclocking. Dalam paket penjualannya, PC game Area 51 ini dilengkapi prosessor Intel Core i7 hexa dan octa-core Haswell, DDR4 RAM serta didukung full-length graphics cards.

GADGETS/

42/BJ MAGAZINE

Page 45: BJ MAGZ September 2014

Immersive, Comfortable, Breathable adalah slogan yang diusung oleh headset para gamer ini. Ceres-500

dirancang dengan desain yang nyaman di telinga, serta memiliki isolasi suara yang sangat baik. Headset ini dapat dilipat dan desain ear cup yang dapat diputar, memberikan para gamer kemudahan untuk menyimpannya.

Ceres 500 menawarkan model penggunaan ganda untuk dapat beralih antara mode Console/PC. Sebuah amplifier terintegrasi di pasangkan dengan driver berukuran 40mm memberikan gamer suara yang dalam, booming dan memiliki range lengkap sehingga memberi mereka keunggulan kompetitif dalam sebuah pertandingan. Headset Ceres 500 ini juga menyajikan penggunanya pengalaman yang berbeda ketika memasuki setiap permainan, musik, film dan bahkan panggilan internet yang mana menghasilkan tingkat kejelasan mutlak.

COOLER MASTER CERES 500 HEADSET CANGGIH UNTUKT PARA GAMER

GADGETS/

43/BJ MAGAZINE

Page 46: BJ MAGZ September 2014

Kamera kompak mirrorless terbaru dari Olympus yang termasuk dalam PEN series ini hadir dengan beberapa

fitur, termasuk untuk optimasi pengambilan gambar selfie. Layar sentuh 3 inci 1040k dot pada kamera ini bisa dilipat 180 derajat ke bawah dan mengarah ke depan. Selain itu, terdapat tombol shutter on-screen yang memudahkan pengambilan gambar. Kamera ini juga dilengkapi self timer dengan delay satu detik untuk 3 pengambilan gambar berbeda.

GADGETS/

44/BJ MAGAZINE

Page 47: BJ MAGZ September 2014

OLYMPUS PEN E-PL7KAMERA MIRRORLESS UNTUK FOTO SELFIEUntuk menambah suasana santai, perangkat Untuk spesifikasinya sendiri, Olympus PEN E-PL7 memiliki sensor CMOS 16MP dan 3-axis sistem stabilisasi OM-D E-M10. Kamera ini juga didukung built-in WiFi. Soal harga, bodi kamera ini dipatok sebesar 599,99 USD. Sementara jika dilengkapi dengan lensa kit M.ZUiko Digital 14-42mm f3.5-5.6 II R, maka harganya menjadi sebesar 699,99 USD.

Page 48: BJ MAGZ September 2014

Kamera rangefinder ini memiliki desain simpel. Leica M-P hadir dalam dua pilihan warna, silver dan hitam.

Memorinya 2GB dengan sensor CMOS full frame beresolusi 24 megapixel, dan dilengkapi prosesor gambar Leica Maestro serta opsi Electric View Finder. Kamera ini juga dibekali ISO dengan rentang 200 - 6400, kecepatan 1/4000 detik hingga 60 detik, serta kemampuan untuk menembak objek 3 frame perdetik yang dapat disimpan pada memory internal.

Meski didukung memory internal, Leica M-P juga dilengkapi slot kartu SD/SDHC/SDXC. Asyiknya lagi, perangkat ini sudah terintegrasi dengan microphone dengan opsional stereo mic adapter, dan layar berukuran 3 inci yang dibalut dengan lapisan sapphire glass. Sebagai tambahan, Leica M-P juga menyertakan fitur perekaman video 1080p, live view serta bodi weatherproof yang terbuat dari magnesium. Untuk harga, Leica M-P dibanderol sebesar 8.000 USD atau sekitar Rp 93 juta.

LEICA M-P KAMERA RANGEFINDER DENGAN LAYAR SAPPHIRE

GADGETS/

46/BJ MAGAZINE

Page 49: BJ MAGZ September 2014

LEICA M-P

Page 50: BJ MAGZ September 2014

BOSE QUIETCOMFORT 25 HEADPHONES DENGAN TEKNOLOGI NOISE CANCELLING

GADGETS/

48/BJ MAGAZINE

Page 51: BJ MAGZ September 2014

Generasi terbaru headphone besutan Bose ini menawarkan performa suara yang lebih baik, desain yang lebih

ringan dan nyaman, serta mudah dibawa kemana saja untuk menemani aktifitas Anda. Lewat teknologi Bose® Active EQ and TriPort®, sound yang dihasilkan sangat hidup dan natural. Bahkan, dengan tambahan teknologi Advanced noise reduction dan unique electronics, mampu memanjakan telinga dan membuat Anda lebih santai, tanpa takut terganggu suara bising.

Menariknya, headphone yang kompatibel dengan semua perangkat gadget/smartphone yang memiliki port audio jack 3.5mm ini hadir dengan dukungan Colorware, yang menawarkan pilihan 52 warna cerah untuk disesuaikan dengan 9 elemen headphone terpisah. Headphone ini juga menyertakan sumber power sendiri yang berasal dari baterai AAA.

Page 52: BJ MAGZ September 2014

Kamera digital ini memiliki dimensi yang kecil, dengan LCD berukuran 1.5-inci untuk mempermudah Anda melihat

hasil rekam video atau bidikan foto. Ricoh WG-M1 dibekali sertifikat IPX8/JIS Class 8, yang membuatnya tahan banting dan anti air hingga kedalaman 10 meter. Dalam kondisi dingin, kamera ini bisa bertahan hingga suhu -10°C. Koneksi WiFi juga tersedia untuk menjadikan smartphone atau tablet sebagai remote dan mempermudah berbagi hasil foto atau video ke perangkat tablet atau smartphone.

Ricoh WG-M1didukung sensor CMOS sebesar 14 Mp, dan dalam mode Burstnya kamera ini mampu membidik gambar sebanyak 10 gambar dalam 10 detik. Lensa wide-nya mampu menangkap gambar 160 derajat. Kamera ini juga mampu merekam video dengan kualitas full HD 1080p @30fps. Ricoh WG-M1 juga mendapat tambahan fitur unik seperti Motion Detection yang bisa secara otomatis mengambil foto atau video dengan mendeteksi pergerakkan subyek. Juga ada fitur Loop Recording yang secara otomatis merekam video dan menyimpannya dengan interval 5 hingga 10 menit.

RICOH WG-M1KAMERA PETUALANG TAHAN BANTING

GADGETS/

50/BJ MAGAZINE

Page 53: BJ MAGZ September 2014

Kodak Pixpro SL25 didukung sensor kamera 16MP BSI CMOS berukuran 1/2.3″ dan lensa fixed 24mm-

600mmf/37-6.2. Foto yang diambil dapat disimpan pada card MicroSD atau didownload ke ponsel. Menariknya, kamera tambahan ini dapat dipasangkan dengan smartphone dan memiliki aplikasi pelengkap yang dilengkapi berbagai fitur tambahan.

Kemampuan utama kamera ini adalah kemampuan untuk melakukan Optical Zoom hingga 25x, dengan kualitas yang tetap tajam dan jernih. Sebagi media koneksi, Kodak Pixpro SL25 menyediakan Bluetooth, NFC dan WiFi. Serta mendukung baik smartphone iOS minimal versi 6 maupun Android 2.3 dan setelahnya. Baterai pada SL25 adalah 900 mAH yang mampu digunakan sampai 300X pengambilan gambar.

KODAK PIXPRO SL25 LENSA TAMBAHAN UNTUK SMARTPHONE DENGAN 25X OPTICAL ZOOM

GADGETS/

51/BJ MAGAZINE

Page 54: BJ MAGZ September 2014

UBERAPLIKASI PEMANGGIL TAKSI PRIBADI

Uber Technologies Inc menghadirkan sebuah aplikasi pemanggil taksi pribadi yang mengutamakan

kenyamanan penggunanya, dan telah diuji-coba di beberapa kota Amerika termasuk di Jakarta-Indonesia. Aplikasi Uber telah tersedia di Google Play Store, App Store, dan Windows Phone Store. Menariknya, kendaraan yang digunakan merupakan mobil pribadi seperti Mercedes, BMW dan sebagainya.

TECH APPLICATION/

52/BJ MAGAZINE

Page 55: BJ MAGZ September 2014

Untuk menikmati layanan yang ditawarkan, Anda harus mendaftarkan diri terlebih dahulu. Aplikasi Uber akan meminta biodata lengkap Anda, mulai dari nama hingga pendaftaran kartu kredit untuk proses pembayaran argo taksi. Setelah pendaftaran selesai, Anda tinggal memanggil taksi pribadi Anda dengan aplikasi tersebut.

Page 56: BJ MAGZ September 2014

EPSON

FERRARI TAILOR MADE

KENALKAN PRINTER PHOTO DRY-LAB TERBARU

GAYA CUSTOM ALA MARANELLO

Epson meluncurkan printer foto dry-lab berbasis inkjet terbarunya yakni Epson SureLab SL-D700, yang didukung kemudahan dan fleksibilitas dalam mencetak foto-foto profesional, kartu ucapan, undangan, brosur, pamflet promosi, dan lanskap panorama yang berkualitas tinggi. Printer ini memiliki kualitas superior, menawarakan biaya cetak yang terjangkau, fleksibilitas tinggi, dan pemeliharaan yang lebih mudah kepada pemilik usaha pencetakan foto khususnya lab foto. “Dalam industri foto professional, Epson Telah dikenal dapat memberikan kualitas tertinggi dalam mencetak foto professional,” jelas M. Husni Nurdin, Deputy Country Manager PT Epson Indonesia. “Olehkarena itu, kami sangat bangga dapat menghadirkan printer foto dry-lab Epson Surelab SL-D700 yang menghasilkan cetakan berkualitas tinggi sesuai dengan kebutuhan konsumen”, tambah Husni.

PT Citra Langgeng Otomotif, distributor resmi Ferrari di Indonesia menggelar program eksklusif untuk konsumen global yang menginginkan mobil Ferrarinya tampil beda yang bisa di personalisasi sesuai dengan keinginan pemilik. Ajang bertajuk Ferrari Tailor ini digelar tiap tahun. “Melalui Tailor Made, si pemilik Ferrari bisa merinci semua detil Ferrarinya, mulai dari warna livery eksterior hingga trim ruang kabin melalui beragam pilihan sentuhan akhir, lengkap dengan aksesoris, materi, perawatan dan warna,” ujar Arie Christopher, CEO PT. Citra Langgeng Otomotif, distributor resmi Ferrari di Indonesia. Tidak tanggung-tanggung semuanya dikerjakan langsung di Ferrari Styling Centre yang berlokasi di Italia. Untuk memenuhi kepuasan konsumen, sang pemilik pun juga diterbangkan langsung ke Italia untuk memilih dan melihat langsung pengerjaannya.

PT Nissan Motor Indonesia (NMI) secara resmi meluncurkan mobil SUV terbaru mereka New Nissan X-Trail 2014 dengan harga cukup terjangkau dan hadir dalam tiga varian mesin yakni 2.0 liter MT, 2.0 liter CVT dan 2.5 liter CVT. Generasi terbaru ini mempunyai berbagai fitur menarik dan ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau mulai Rp 383 juta hingga Rp 431,5 juta (on the road Jakarta). Budi Nur Mukmin selaku General Manager Marketing PT Nissan Motor Indonesia merasa optimis kalau mobil SUV generasi terbarunya ini bakal menjadi idola baru dan banyak diminati oleh para masyarakat tanah air. Apalagi harga yang dibanderol pun tidak terlalu besar serta telah dilengkapi dengan berbagai fitur menarik.

HARGA NISSAN X-TRAIL 2014 INDONESIA TERBARU MULAI RP 383 JUTA

NEWSPLASH/

54/BJ MAGAZINE

Page 57: BJ MAGZ September 2014

MAGICAL BUTTER MB2 MACHINEALAT PENGOLAH MAKANAN HERBAL OTOMATIS

Awalnya, perangkat berbahan dasar stainless ini diciptakan sebagai alat untuk pembuat obat alternatif bagi penderita

Crohn. Kini, generasi terbaru Magical Butter bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan, termasuk mengolah bahan-bahan alami (herbal) untuk kebutuhan diet/kesehatan dengan tetap menjaga kandungan nutrisi alaminya.

Magical Butter menggunakan program microprosesor yang dikontrol secara otomatis, dan didukung Digital Fire Technology untuk pemanasan yang sempurna. Selain itu, ekstraktor makanan ini juga dilengkapi digital thermostat dan sensor khusus yang menghadirkan temperature terbaik sebuah laboratorium untuk hasil olahan terbaik dan konsisten. Poin plusnya, Magical Butter ini sangat mudah digunakan serta dibersihkan.

TECH APPLIANCE/

55/BJ MAGAZINE

Page 58: BJ MAGZ September 2014

James Dyson hadir dengan konsep peralatan rumah tangga berupa vacuum Cleaner yang dapat dikontrol secara jarak

jauh dengan smartphone. Dyson 360 Eye ini juga dilengkapi dengan lensa kamera tunggal yang dipadukan dengan motor digital ringan berkekuatan tinggi untuk dapat memantau seluruh ruangan dan membersihkan setiap debu yang ada, dan ramah lingkungan karena alat ini terbukti hemat baterai.akan aktif saat “Dream mode” diaktifkan.

DYSON 360 EYEVACUUM CLEANER PINTAR PERTAMA DI DUNIA

TECH APPLIANCE/

56/BJ MAGAZINE

Page 59: BJ MAGZ September 2014

Untuk mengembangkan perangkat cerdas ini, perusahaan telah menghabiskan budget 5 juta poundsterling atau sekitar Rp 96 miliar. Pada Februari 2014 akhirnya desain ini rampung diselesaikan berkat kerja samanya dengan Imperial College dan Profesor Andrew Davison, perancang 3D room-mapping yang tersemat pada kamera vacuum cleaner tersebut. Generasi terbaru robot pembersih ruangan ini telah diperkenalkan di Jepang dan dijadwalkan akan hadir di Inggris pada Juni 2015 mendatang. Harga yang ditawarkan untuk sebuah Dyson 360 Eye ini adalah 700 poundsterling atau Rp 13,5 jutaan.

Page 60: BJ MAGZ September 2014

Air Globe adalah alat pembersih udara yang dapat mensimulasikan udara dari suatu area tertentu.

Bentuknya seperti bola dunia transparan, dan mampu mengumpulkan suhu real-time, kelembaban, bau dan suara serta mampu mereplikasikannya di rumah Anda. Pengguna dapat memutar bola dunia virtual dengan tangan dan menentukan daerah yang dipilih di bawah magnifier-like viewfinder untuk mensimulasikan kondisi cuaca tersebut.

ELECTROLUX AIR GLOBEHADIRKAN KEHANGATAN MATAHARI DI DALAM RUMAH

TECH APPLIANCE/

58/BJ MAGAZINE

Page 61: BJ MAGZ September 2014

Data berupa informasi suhu, kelembaban dan situasi lain dari waktu yang dipilih dan daerah akan tertampil di permukaan atas. Setelah mengkonfirmasikan informasi tersebut, Anda dapat menekan view finder, dan secara otomatis Air Globe akan mulai membuat suasana yang sama di rumah dengan data-data dari udara wilayah yang dipilih itu.

Page 62: BJ MAGZ September 2014

Gadget unik ini awalnya dikenalkan dengan sebutan Sphero 2B di CES 2014 lalu. Ollie hadir dengan

membawa teknologi terbaru Sphero 2.0, yang merupakan pengontrol inovatif dan gameplay terintegrasi untuk pengalaman baru dalam menikmati permainan berbasis skateboard. Ollie dapat dipacu dengan kecepatan 14 mph (6 m/s). Pengguna Ollie bisa mengkustomisasi gadgetnya dengan beragam aksesoris keren seperti ban turbo dan ban ultra.

OLLIEAPP-CONTROLLED ROBOT PEMACU ADRENALIN

TOP TECH/

60/BJ MAGAZINE

Page 63: BJ MAGZ September 2014

Untuk meningkatkan pengalaman dalam bermain, Ollie dilapisi bahan Polycarbonat yang awet dan tahan lama. Gadget unik ini juga bisa dikontrol dari smartphone atau tablet menggunakan aplikasi khusus yang dihubungkan via koneksi Bluetooth LE. Sementara untuk sumber power, Ollie mengandalkan baterai yang bisa diisi ulang via USB charging. Ollie sendiri akan tersedia secara online di situs gosphero dengan banderolan harga 99 USD.

Page 64: BJ MAGZ September 2014

THE POLO TECH SHIRTBAJU PINTAR PENDETEKSI KESEHATAN

TECH FASHION/

62/BJ MAGAZINE

Page 65: BJ MAGZ September 2014

T-shirt berbahan dasar dari serat material biosensing silver ini dilengkapi beragam fitur canggih. Anda bisa melacak dan

melakukan streaming data biometrik secara real time langsung ke smartphone atau tablet. Cocok digunakan untuk Anda yang gemar berolahraga. Data biometrik seperti detak jantung, tingkat stres, intensitas gerak hingga jumlah kalori yang terbakar bisa dengan detail terdeteksi.

The Polo Tech Shirt besutan Ralph Lauren ini juga sangat nyaman dikenakan karena mampu menyerap kelembaban dan dirancang untuk meningkatkan sirkulasi darah serta peremajaan otot. Baju ini memang di desain sebagai baju masa depan. Anda bisa mendapatkannya mulai tahun depan. Ralp Lauren rencananya juga akan menambahkan perangkat kecil semacam ikat pinggang di sekitar pinggang pakaian tersebut.

Page 66: BJ MAGZ September 2014

DATA PRIBADINama :

Email :

e-mail :

Jenis Kelamin : □ Pria □ Wanita

Majalah dikirim ke alamat : □ Rumah □ Kantor

KANTOR*Nama Perusahaan :

Alamat :

Kode Pos :

Telepon :

RUMAH*Alamat :

Kode Pos :

Telepon :

Saya ingin berlangganan selama:

□ 6 bulan, 6 edisi Rp 90,000 □ 12 bulan, 12 edisi Rp 180,000

F O R M U L I R B E R L A N G G A N A N

Harga ini adalah untuk biaya pengiriman dan hanya berlaku untuk wilayah Jakarta. Silakan hubungi kami untuk pengiriman luar Jakarta. Transfer biaya langganan ke rekening bank kami dengan detail sebagai berikut:

Kirimkan atau fax bukti transfer beserta formulir berlangganan yang sudah diisi ke:PT. BJCOMM INTERNATIONAL INDONESIAANZ Tower 23rd Floor,Jl. Jend. Sudirman Kav 33A, Jakarta 10220Tel: 021-29546894Fax: 021-29546889email: [email protected]

Need a plan?With creative services ranging from concept to implementaion.Let us create a communications plan that will work.

Contact Us :BJ CommANZ Tower, 23rd Floor, Jl. Jend. Sudirman Kav. 33A, Jakarta Phone : +6221 2954 6894 (hunting)www.bj-comm.com

Harga ini adalah untuk biaya pengiriman dan hanya berlaku untuk wilayah Jakarta. Silakan hubungi kami untuk pengiriman luar Jakarta.

Kirimkan email atau fax formulir berlangganan yang sudah diisi untuk mendapatkan konfirmasi selanjutnya.PT. BJCOMM INTERNATIONAL INDONESIAANZ Tower 23rd Floor,Jl. Jend. Sudirman Kav 33A, Jakarta 10220Tel: 021-29546894Fax: 021-29546889email: [email protected]

DATA PRIBADINama :

Tanggal Lahir :

e-mail :

Jenis Kelamin : □ Pria □ Wanita

Majalah dikirim ke alamat : □ Rumah □ Kantor

KANTOR*Nama Perusahaan :

Alamat :

Kode Pos :

Telepon :

RUMAH*Alamat :

Kode Pos :

Telepon :

Saya ingin berlangganan selama:

□ 6 bulan, 6 edisi Rp 120,000 □ 12 bulan, 12 edisi Rp 220,000

Page 67: BJ MAGZ September 2014

DATA PRIBADINama :

Email :

e-mail :

Jenis Kelamin : □ Pria □ Wanita

Majalah dikirim ke alamat : □ Rumah □ Kantor

KANTOR*Nama Perusahaan :

Alamat :

Kode Pos :

Telepon :

RUMAH*Alamat :

Kode Pos :

Telepon :

Saya ingin berlangganan selama:

□ 6 bulan, 6 edisi Rp 90,000 □ 12 bulan, 12 edisi Rp 180,000

F O R M U L I R B E R L A N G G A N A N

Harga ini adalah untuk biaya pengiriman dan hanya berlaku untuk wilayah Jakarta. Silakan hubungi kami untuk pengiriman luar Jakarta. Transfer biaya langganan ke rekening bank kami dengan detail sebagai berikut:

Kirimkan atau fax bukti transfer beserta formulir berlangganan yang sudah diisi ke:PT. BJCOMM INTERNATIONAL INDONESIAANZ Tower 23rd Floor,Jl. Jend. Sudirman Kav 33A, Jakarta 10220Tel: 021-29546894Fax: 021-29546889email: [email protected]

Need a plan?With creative services ranging from concept to implementaion.Let us create a communications plan that will work.

Contact Us :BJ CommANZ Tower, 23rd Floor, Jl. Jend. Sudirman Kav. 33A, Jakarta Phone : +6221 2954 6894 (hunting)www.bj-comm.com

Page 68: BJ MAGZ September 2014

JAKARTAJAKARTA PUSATGRAND INDONESIAJl MH Thamrin no.1G LOUNGEGrand IndonesiaANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab JuandaANZ Cab ThamrinSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Tanah AbangAFTERHOUR Sarinah BuildingANOMALIPlaza Indonesia EXBENGAWAN SOLOPlaza Indonesia EXPlaza BIIPlaza DutamerlinCAVAJl.Cikini Raya No.38EXCELSOGrand IndonesiaIntiland BuildingJl.Salemba No.4Plaza Indonesia EXPlaza IndonesiaRS HusadaRukan Roxy MasSarinah BuildingHONGKONG CAFEJl. Sunda No. 5 ThamrinJCOPlaza Atrium SenenCitywalk SudirmanPlaza Indonesia EXGrand ParagonKAFE PISAJl. Gereja Theresia No, 1KILLINEYGramedia MatramanKitchennetePlaza IndonesiaKOPI LUWAK Plaza Indonesia Grand Indonesia Atrium senenKOPITIAMGrand IndonesiaMUSTANG FMMenara BCAMARUTAMA RAMENPlaza Indonesia EXPAXI Plaza IndonesiaKota KasablankaPENANG BISTROJl. Kebon Sirih Raya no. 59Grand IndonesiaSARI PAN PACIFIC HOTELJl. MH Thamrin 6SEGAFREDO ZANETTIPlaza IndonesiaSOUR SALLYPlaza IndonesiaGrand IndonesiaTRAX FMSarinah BuildingTHE CAFE’ CARTELDjakarta Theatre Building CHATTER BOXPlaza Indonesia Grand IndonesiaYA KUN KAYA TOASTPlaza IndonesiaCANTEENPlaza Indonesia BAKERZINPlaza IndonesiaZENBUPlaza IndonesiaYa Kun Kaya ToastPlaza Indonesia EXMenteng CentralPAZIA CAFEPlaza Indonesia

JAKARTA SELATANPACIFIC PLACEJl Jend Sudirman Kav 52-53PONDOK INDAH GOLF COURSEJl Metro Pondok IndahANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab ANZ TowerANZ Cab Pondok IndahANZ Cab Metro Pondok IndahANZ Cab KemangDBS TREASURES LOUNGEDBS Cab DBS Tower

DBS Cab DharmawangsaDBS Cab Pondok IndahAFTERHOUR Points Square Annex building ANOMALI COFFEESetiabudi One BuildingJl. Senopati No. 35JL. Kemang Raya No. 72 ASTON AT KUNINGAN SUITESJl. Setiabudi Utara, KuninganBENGAWAN SOLOKalibata City SquarePacific PlaceFX SudirmanRS FatmawatiCitywalk SudirmanITC KuninganRatu PlazaKuningan CityKota KasablankaJl. Wolter Monginsidi No. 77CAZBARKawasan Mega KuninganDANTE’S COFFEESenayan CityKuningan CityDE BURSEEquity TowerDE HOOIJl. Metro Duta Raya Blok B4 No. 31EASTON PROMISEJl.Kemang raya No.5EXODUSKuningan CityESPRESSAMENTE ILLYPlaza SenayanCREMA ILLYOakwood ResidenceKuningan CityKota KasablankaCARLO DE HUTSPlaza SenayanCHICKEN & EGGCIlandak Town SquareJCOCilandak Town SquarePondok Indah Mall 1Plaza SenayanPlaza SemanggiPejaten VillageGandaria CityKILLINEYKuningan CitySenayan CityPondok Indah Mall 1KILLINEYSenayan CityKLINIK GIGI JATIJl Rs Fatmawati Raya No.50KOPI LUWAKEpicentrumKota KasablankaKuningan CityPacific PlaceBlok M PlazaKOPITIAMGandaria CityPondok Indah Mall 1The East BuildingIndonesia Stock Exchange (BEI)Blok M PlazaLIBERICA COFFEEPacific PlaceGandaria CityColony Kemang BuildiingMANHATTAN HOTELJl. Prof. Dr. Satrio (Casablanca)MARUTAMA RAMENPlaza Sentral Senayan 1MOS BURGERPlaza SenayanMOTORITZJl. Mahakam 1 No. 17NUTZ CULTURESenayan CityPASTIS KITCHEN AND BARJl. Setiabudi UtaraPAXIPlaza SenayanPacific PlacePondok Indah Mall 2Cilandak Town SquareKemang VillagePENANG BISTROJl. Pakubuwono VI, No. 2Oakwood ResidencePOSTE KITCHEN AND BARThe East BuildingPT.GOLFMAX INDONESIA

Bellagio Boutique MallSAHID SAHIRMAN HOSPITALJl Jend Sudirman Kav 86SEGAFREDO ZANETTIPacific PlaceCilandak Town SquareSOUR SALLYSenayan CityPacific PlacePondok Indah Mall 1Kota KasablankaApartement Kalibata CityPlaza SemanggiCOFFEE BEANMidPlaza BuildingPlaza Kemang 88Cilandak Town SquareWisma GKBIPondok Indah Mall 1Pondok Indah Mall 2Pacific PlaceBLok M PlazaPlaza SenayanSenayan CitySudirman PlazaPejaten VillageFX SudirmanTebet Indraya Square (TIS)Trans TV BuildingWIsma MulyaWisma NusantaraKemang La CodefinGandaria CityBLACK CANYON COFFEEKemang La CodefinCilandak Town SquareKota Kasablanka,NANNY’S PAVILIONGandaria CityPacific PlaceCitywalk SudirmanCHATTER BOXSetiabudi One BuildingZHUMASenayan CityCANTEENPacific PlaceSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Menara Standard CharteredSCB Cab Pondok IndahSCB Cab Kebon JerukSCB Cab KuninganSCB Cab Permata HijauARION SWISS BELHOTELJl. Kemang Raya No.7GARANSINDOJl. Tmn margasatwa No.25GRAND SAHID JAYA HOTELJl. Jend. Sudirman No.86BAKERZ INNCilandak Town SquarePlaza SenayanPondok Indah Mall 2THE TEE BOXJl. Wijaya II no 123COFFEE CLUBPlaza Senayan,Pacific PlaceZENBUKota KasablankaLOKANANTAGandaria City YA KUN KAYA TOASTOakwood ResidenceSetiabudi One BuildingPlaza SenayanPacific PlaceGandaria cityKuningan CityPondok Indah Mall 1PAZIA CAFEFX Sudirman

JAKARTA BARATANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab Puri IndahDBS TREASURES LOUNGEDBS Cab Kebon JerukDBS Cab KotaDBS Cab TomangSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab PuriSCB Cab TomangSCB cab Gajah MadaBENGAWAN SOLOCitralandKantor Samsat Kalideres

DANTE’S COFFEE Central park DOUBLE DOORS Sentra Niaga Puri IndahEXCELSOCentral ParkCitra GardenGrand Paragon MallMall Puri IndahHONGKONG CAFECentral ParkHOTEL GRAND MERCUREJl.Hayam WurukJCOCitralandMall Puri IndahPX PAvillionMangga Dua SquareMall Taman AnggrekKITCHENETTECental ParkKOPI LUWAK Central Park Citraland KOPITIAMCentral ParkMall Taman AnggrekLE GRANDEUR HOTELJl .Mangga Dua RayaLIBERICA COFFEECentral ParkMARUTAMA RAMENPuri Indah MallPAPPAJACK KOPITIAMJl. Arjuna Utara Terusan No. 2 Kebon Jeruk PAXI Mall Taman AnggrekPENANG BISTROCentral ParkSOUR SALLYMall Taman AnggrekMall Puri IndahCentral ParkPX PavillionFISH N COMall Taman AnggrekYa Kun Kaya ToastMall Puri IndahCOFFEE BEANCentral ParkPX PavillionMall Puri IndahBAKERZINCentral ParkPAZIA CAFECentral ParkSOUR SALLYEmporium Pluit MallLa PiazzaFISH N COEmporium Pluit MallCOFFEE BEANMall Kelapa Gading 3Royal Progress HospitalPluit JunctionAIMA YAKJNIKURukan Golf Pantai Indah KapukYA KUN KAYA TOASTEmporium Pluit Mall

JAKARTA UTARAANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab Kelapa GadingANZ Cab Gading BoulevardANZ Cab PluitANZ Cab Muara KarangANZ Cab Mangga DuaANZ Cab SunterDBS TREASURES LOUNGEDBS Cab Kelapa GadingDBS Cab Mangga DuaDBS Cab Muara KarangSTANDARD CHARTEREDPRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab PluitSCB Cab Kelapa GadingSCB Cab Mangga DuaSCB Cab SunterSCB Cab Pantai Indah KapukAFTERHOURJl.Danau Sunter Barat Blk A3 No.6BENGAWAN SOLOMall Kelapa Gading 2Mall kelapa Gading 3La PiazzaAncol Beach CItyMall Of IndonesiaEXCELSOEmprorium Pluit Mall

Mall Kelapa Gading 2Mall Kelapa Gading 3Mall of IndonesiaPantai Indah Kapuk Pluit JunctionBay Walk MallJCOMall Artha GadingMall Kelapa Gading 1KOPI LUWAKMall Kelapa Gading 1KOPITIAMMall Kelapa Gading 2PAXIEmporium Pluit MallPENANG BISTROMall Kelapa Gading 1PAZIA CAFEMall of Indonesia

JAKARTA TIMURRS PREMIER JATINEGARAJl. Raya Jatinegara Timur No. 86-87BENGAWAN SOLOCibubur JunctionESCELSOKota WisataTaman Mini Indonesia IndahSOUR SALLYCibubur JunctionGINTHAI RESTAURANTJl. Raya kalimalang Blok F/18

JAWA BARATTANGERANG DBS TREASURES LOUNGEDBS Cab Bumi Serpong DamaiSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Bumi Serpong DamaiEXCELSOSupermall KarawaciAlam Sutra MallBalaikota TangerangHero BIntaroRodalinkSumarecon Mall SerpongThe BreezeBintaro Entertainment CenterPAXI Living World MallKOPI LUWAKSummarecon Mall SerpongKOPITIAMLiving World MallBENGAWAN SOLOBandara Soekarno HattaGiant BintaroLiving World MallTeras Kota BSDSupermall KarawaciSOUR SALLYSummarecon Mall SerpongPlaza Bintaro JayaMARUTAMA RAMENLiving World MallFISH N COLiving World MallBAKERZINSummarecon Mall SerpongYA KUN KAYA TOASTSummarecon Mal SerpongSupermall KarawaciPAZIA CAFESummarecon Mall Serpong

BEKASI BENGAWAN SOLOSummarecon Mall BekasiEXCELSOSummarecon Mall BekasiGrand Galaxy ParkJCOMall MetropolitanBekasi SquareSOUR SALLYGIant Bekasi

BOGOR ADES,A! RESTO AND SHOP Jl. Somerset Boulevard N8/12A JCOBotani Square

DEPOKBENGAWAN SOLOMall DepokKILLINEYMargo City

PURWAKARTABENGAWAN SOLORest Area KM 19, Tol CikampekEXCELSORest Area KM 57 Tol Cikampek

CIREBONEXCELSOSuperbLock Mall

BANDUNG THE TRANS LUXURY HOTELJl. Gatot Subroto No.289ANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab Bandung DagoANZ Cab Bandung JawaSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab JuandaSCB Cab PasirkalikiARION SWISS BELHOTELJl. Otto Iskandardinata No,16BENGAWAN SOLOIstana Plaza BandungCihampelas WalkFestival CitylinkEXCELSOBandung Super MallIstana Plaza BandungMayfair BuildingPAXI Istana Plaza Bandung Paris Van JavaSOUR SALLYBandung Super MallParis Van JavaIstana PlazaCihampelas Walk

JAWA TIMURSURABAYAANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab Surabaya PemudaANZ Cab Surabaya Bukit DarmoANZ Cab Mayjend SungkonoANZ Cab Galaxy MallSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Basuki RahmatSCB Cab DarmoSCB Cab ManyarBENGAWAN SOLOTunjungan PlazaPakuwon Town SquareSurabaya Town SquareEXCELSOCiputra World SurabayaGalaxy ExtensionGalaxy MallGrand City MallPakuwon Trade CentrePlaza MarinaPlaza SurabayaSIloam Hospital SurabayaSuper Mall Pakuwon IndahSurabaya Town SquareTunjungan PlazaHOTEL MAJAPAHITJl.Tunjungan 65MOTORITZJl. Basuki Rahmat No. 48Jl. Raya Gubeng No. 33PAXI Grand City SurabayaSOUR SALLYMall Galaxy SurabayaTunjungan PlazaSuper Mall PakuwonSurabaya Town SquareCiputra World Surabaya

MALANG EXCELSOPlaza Araya

JAWA TENGAHBANJARNEGARAEXCELSOArtos Mall

KUDUSEXCELSOKudus Extension Mall

YOGYAKARTA EXCELSOGaleria MallMalioboro MallHYATT REGENCY Jl. Palagan Tentara Pelajar

KOPI LUWAK Malioboro mall

SEMARANGANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab Semarang

STANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Ahmad YaniEXCELSOMall Olympic GardenDP MallMall Ciputra SemarangPAragon CItyGUMAYA TOWER HOTELJl. Gajah Mada No. 59 - 61 KOPI LUWAKParagon Mall Semarang Achmad Yani Airport Java Mall Semarang

SOLO ANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab SoloEXCELSOMall Solo ParagonSolo SquareThe Park SoloKOPI LUWAK Solo Square

BALIANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab DenpasarSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Teuku UmarANOMALI COFFEEJl. Kayu Aya No. 7B, OberoiJln. Raya Ubud No. 88 BLACKBERRY CITYJl.Teuku Umar No.84 Blok 3EXCELSOLippo Plaza SunsetGaleria BaliKITCHENETTEBeachwalkSOUR SALLYDiscovery Shopping MallGaleria BaliTRULY RUMAH SEHAT Jl. Tukad Musi 3B No.9PAZIA CAFEBeachwalk

BANGKAEXCELSOPangkal Pinang Oasis Square

KALIMANTANPONTIANAKEXCELSOMega Mall

SAMARINDAEXCELSOPlaza Mulia Samarinda Center Plaza BALIKPAPANANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab BalikpapanEXCELSOEntertainment City WalkMall FantasiMall Balikpapan BaruPlaza BalikpapanLE GRANDEUR HOTELJl.Jend Sudirman

BANJARMASINEXCELSODuta Mall BanjarmasinQ Mall

SUMATERA MEDANANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab Medan DiponegoroANZ Cab Medan Imam BonjolSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Imam BonjolEXCELSOHermes Place PoloniaCambridge CIty SquareSun PlazaSOUR SALLY

Sun Plaza

PALEMBANGANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab PalembangEXCELSOPalembang Indah Mall

SOUR SALLYPalembang Trade Center

RIAUPEKANBARUEXCELSOMall Ska

SULAWESIMANADOANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab ManadoEXCELSOManado Town Square 2Mega Mall Manado MAKASSARANZ SIGNATURES LOUNGEANZ Cab MakassarSTANDARD CHARTERED PRIORITY BANKING LOUNGESCB Cab Jend SudirmanEXCELSOD’Class KaraokeMall PanakkukangMAll Ratu IndahTrans Studio MakassarGRAND CLARION HOTEL & CONVENTIONJl. A.P. Pettarani No. 3

KENDARIEXCELSOBusiness Centre Ahmad Yani Square

PALUEXCELSOJl.Cumi-Cumi No.10 (Taman Ria)

MALUKUAMBONEXCELSOJl.A.M Sangaji No.116 Srimau

TERNATEEXCELSOJatiland Mall

PAPUA JAYAPURAEXCELSOMall Jayapura

KITCHEN + BARPOSTE

Page 69: BJ MAGZ September 2014
Page 70: BJ MAGZ September 2014