surat observasi rs mankep konsul

8

Click here to load reader

Upload: juita-amare

Post on 21-Dec-2015

10 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

contoh surat rekomendasi ke rumah sakit

TRANSCRIPT

Page 1: Surat Observasi Rs Mankep Konsul

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAANUNIVERSITAS DIPONEGORO

JURUSAN KEPERAWATAN FAKULTAS KEDOKTERANJl. Prof. H. Soedarto, S.H Tembalang – Semarang, Kode Pos 50275 Telp.

(024) 76480919 Fax.(024) 76486849Situs : http://keperawatan.undip.ac.id – Email : [email protected]

Semarang, 5 Mei 2014

Nomor : Hal : Permohonan Ijin Observasi dan WawancaraLampiran : 3 lembar

Kepada Yth. Direktur Utama Rumah Sakit Islam Sultan Agung SemarangDi Tempat

Sehubungan dengan proses perkuliahan Mata Kuliah Manajemen Keperawatan di

Program Studi S1 Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, setiap

mahasiswa diberikan kesempatan untuk belajar mengenai Manajemen Rumah Sakit melalui

kegiatan Observasi dan Wawancara kepada pihak Rumah Sakit.

Tugas ini dilakukan secara kelompok dimana setiap kelompok beranggotakan 7

orang. Setiap kelompok melakukan observasi dan wawancara minimal 1 kali pada bulan Mei

2014 di Rumah Sakit yang dituju, dan diutamakan yang berhubungan dengan

keperawatan/kesehatan. Berkaitan dengan proses tersebut, bersama ini kami mengajukan

permohonan ijin kepada Direktur Utama Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang untuk

memberikan kesempatan kepada kami melakukan observasi dan wawancara di Rumah Sakit

Islam Sultan Agung Semarang.

Bersama surat ini pula kami lampirkan daftar mahasiswa yang akan melakukan

observasi dan wawancara serta topik pembelajaran yang ingin kami ketahui pada observasi

dan wawancara tersebut.

Demikian permohonan dari kami. Atas perhatian dan ijin yang diberikan kami

sampaikan terimakasih.

Mengetahui,

Dekan Fakultas KedokteranUniversitas Diponegoro

dr. Endang Ambarwati Sp.KFR(K) NIP.19560806 195803 2 001

Tembusan :

1. Pembantu Dekan I2. Pembantu Dekan IV

Page 2: Surat Observasi Rs Mankep Konsul

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAANUNIVERSITAS DIPONEGORO

JURUSAN KEPERAWATAN FAKULTAS KEDOKTERANJl. Prof. H. Soedarto, S.H Tembalang – Semarang, Kode Pos 50275 Telp.

(024) 76480919 Fax.(024) 76486849Situs : http://keperawatan.undip.ac.id – Email : [email protected]

A. DAFTAR NAMA MAHASISWA

NO NAMA NIM SEMESTER

1. Dewa Adi Pratama 22020112130067 4

2. Evi Oktaviani Amesti 22020112120002 4

3. Ismi Rofiqoh 22020112140097 4

4. Ita Rosita 22020112140020 4

5. Juita Amare Putri 22020112120009 4

6. Lilik Fauzia 22020112130052 4

7. Nurul Hidayati 22020112140083 4

B. Topik Pembelajaran

1. Struktur organisasi Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang secara umum.

2. Bentuk atau system pelayanan keperawatan yang diberikan.

3. Sistem penghargaan dan Teguran yang di terapkan oleh Rumah Sakit Islam Sultan

Agung Semarang.

4. Sistem jenjang karir yang diterapkan oleh Rumah Sakit Islam Sultan Agung

Semarang.

5. Sistem kerjasama Lintas Sektoral / Departemen ( Dinas Kesehatan, Kementrian

Kesehatan dll)

6. Klinik alternative dan Komplementer.

7. Semarang Eye Center (SEC)

C. Indikator Pemilihan Rumah Sakit

1. Rumah sakit yang memiliki standar akreditasi minimal tipe B di semarang.

2. Rumah sakit pendidikan berbasis islam.

3. Rumah sakit yang sudah menerapkan sistem pelayanan MPKP/SP2KP

Page 3: Surat Observasi Rs Mankep Konsul

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAANUNIVERSITAS DIPONEGORO

JURUSAN KEPERAWATAN FAKULTAS KEDOKTERANJl. Prof. H. Soedarto, S.H Tembalang – Semarang, Kode Pos 50275 Telp.

(024) 76480919 Fax.(024) 76486849Situs : http://keperawatan.undip.ac.id – Email : [email protected]

4. Rumah sakit yang mempunyai prestasi lebih dari 10

5. Rumah sakit yang memiliki direktur yang juga menjabat sebagi dekan Fakultas

Kedokteran.

6. Rumah sakit islam di Semarang

D. Daftar Pertanyaan Untuk Wawancara

Mengenai Rumah Sakit :

1. Bagaimana struktur organisasi dan masa jabatan setiap periode di Rumah Sakit ini?

2. Bagaimana sistem rekruitmen kepengurusannya apakah mengajukan diri atau dipilih

dari atasan berdasarkan kinerjanya?

3. Ada berapa departemen yang ada di Rumah Sakit ini ? Apa saja ?

4. Bagaimana kerjasama dari masing-masing departemen yang ada, sudah

berkoordinasi dengan baikkah?

5. Adakah kerjasama Rumah Sakit ini dengan institusi lain?

6. Bekerjasama dengan institusi kesehatan mana saja ?

7. Bagaimana komunikasi dengan institusi kesehatan yang bekerjasama dengan

Rumah Sakit ini ?

8. Bagaimana bentuk pelayanan keperawatan yang diberikan ?

9. Bagaimana komunikasi antar perawat ketika perpindahan tiap shift, antara perawat

dan dokter, menggunakan system apa ?

10. Bagaimana sistem dokumentasi keperawatan di Rumah Sakit ini ?

11. Apa Rumah Sakit ini sudah menerapkan MPKP atau SP2KP ?

12. Bagaimana sisitem MPKP/SP2KP yang diterapkan di rumah sakit

13. Berapa jumlah ruangan di Rumah Sakit ini ?

14. Berapa kapasitas pasien di tiap ruangan ?

15. Bagaimana konsistensi Rumah Sakit ini dalam memberikan pelayanan sehingga

para klien percaya pada Rumah Sakit ini dan Rumah Sakit ini mendapat beberapa

penghargaan ?

16. Berapa jumlah tenaga kesehatan yang ada di Rumah Sakit ini ? Mulai dari dokter,

perawat, ahli gizi, apoteker, fisioterapis dan lain-lain.

17. Bagaimana dengan pelayanan SEC?

Page 4: Surat Observasi Rs Mankep Konsul

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAANUNIVERSITAS DIPONEGORO

JURUSAN KEPERAWATAN FAKULTAS KEDOKTERANJl. Prof. H. Soedarto, S.H Tembalang – Semarang, Kode Pos 50275 Telp.

(024) 76480919 Fax.(024) 76486849Situs : http://keperawatan.undip.ac.id – Email : [email protected]

18. Apa saja pelayanan yang ada di dalam SEC?

19. Apa perbedaan SEC yang di Rumah sakit ini dengan di Rumah Sakit lain?

20. Apa saja pelayanan yang di unggulkan dalam pelayanan SEC ini?

21. Apakah sudah berakreditasi menggunakan sistem KARS ataupun yang lainnya?

22. Jika belum, strategi apa yang dilakukan untuk menuju akreditasi tersebut?

23. Jika sudah, apa saja yang sudah dilakukan untuk mencapai nilai yang tinggi dalam

akreditasi ini?

24. Bagaimana cara rumah sakit ini memberdayakan pasien yang baru masuk, atau alur

yang digunakan dalam penerimaan pasien?

25. Apa keunggulan yang diandalkan untuk menarik perhatian pelanggan

Mengenai keperawatan dan kepegawaian :

1. Berapa masing-masing jumlah perawat D3, Ners, dan S1?

2. Alumni dariman perawat yang bekerja di Rumah Sakit ini ?

3. Bagaimana sistem prekrutan perawat di Rumah Sakit ini? Apakah ada ketentuan

khusus ?

4. Berapa perawata diberdayakan untuk satu ruangan perawatan di bangsal

5. Bagaimana sistem jenjang karir bagi perawat yang bekerja di Rumah Sakit ini ?

6. Standar dan kualifikasi tenaga medis yang diharapkan di rumah sakit sultan agung

7. Adakah komite keperawatan di rumah sakit ini ?

8. Jika ada komite keperawatan, bagaimana struktur komite keperawatan di Rumah

Sakit ini ?

9. Adakah syarat untuk menjadi anggota komite keperawatan Rumah Sakit ini ?

10. Bagaimana peran dan kinerja komite keperawatan tersebut ?

11. Berapa perbandingan pasien dengan perawat di setiap ruangan ?

12. Bagaimana sistem pendokumentasian keperawatan di rumah sakit ini ?

13. Apa saja yang dilakukan perawat di Rumah Sakit ini untuk meningkatkan

keilmuannya ?

14. Apakah perawat sering mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh organisasi

profesi perawat (PPNI) ?

Page 5: Surat Observasi Rs Mankep Konsul

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAANUNIVERSITAS DIPONEGORO

JURUSAN KEPERAWATAN FAKULTAS KEDOKTERANJl. Prof. H. Soedarto, S.H Tembalang – Semarang, Kode Pos 50275 Telp.

(024) 76480919 Fax.(024) 76486849Situs : http://keperawatan.undip.ac.id – Email : [email protected]

15. Apakah kode etik yang diterapkan perawat sesuai dengan kode etik organisasi

profesi perawat (PPNI) ?

16. Bagaimana cara untuk menunjang penampilan perawat, apakah ada aturan busana

atau hal lainnya.

17. Bagaimana cara penyambutan pasien di Rumah Sakit ini baik itu Dokter, perawat

maupun pegawai lainnya?