pengembangan perangkat model dick dan carey

5
A. Pengembangan Perangkat Model Dick dan Carey Perancangan pengajaran menurut sistem pendekatan model Dick dan Carey yang dikembangkan oleh Walter Dick dan Lou Carey. Selanjutnya Kardi (2003 : 4) menjelaskan ada sembilan langkah dasar untuk menggambarkan prosedur yang dilakukan oleh seseorang apabila menggunakan pendekatan sistem untuk merancang pembelajaran. Komponen-komponen model pendekatan sistem itu akan diuraikan secara garis besar sebagai berikut : a. Mengidentifikasi tujuan pembelajaran, untuk menentukan tujuan pembelajaran ini berdasarkan materi kurikulum yang dipergunakan dalam penelitian . b. Melakukan analisis pembelajaran, analisis pembelajaran ini untuk menentukan model pembelajaran apa yang perlu dilakukan oleh peserta didik, untuk mencapai tujuan pembelajaran tersebut perlu dilakukan:

Upload: vhu-adh-kute

Post on 13-Aug-2015

62 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

education

TRANSCRIPT

Page 1: Pengembangan Perangkat Model Dick Dan Carey

A. Pengembangan Perangkat Model Dick dan Carey

Perancangan pengajaran menurut sistem pendekatan model Dick dan Carey yang

dikembangkan oleh Walter Dick dan Lou Carey. Selanjutnya Kardi (2003 : 4) menjelaskan

ada sembilan langkah dasar untuk menggambarkan prosedur yang dilakukan oleh seseorang

apabila menggunakan pendekatan sistem untuk merancang pembelajaran.

Komponen-komponen model pendekatan sistem itu akan diuraikan secara garis besar

sebagai berikut :

a. Mengidentifikasi tujuan pembelajaran, untuk menentukan tujuan pembelajaran ini

berdasarkan materi kurikulum yang dipergunakan dalam penelitian.

b. Melakukan analisis pembelajaran, analisis pembelajaran ini untuk menentukan model

pembelajaran apa yang perlu dilakukan oleh peserta didik, untuk mencapai tujuan

pembelajaran tersebut perlu dilakukan:

1) Analisis tujuan, analisis tujuan ini untuk mengidentifikasi keterampilan-

keterampilan subordinat yang harus dipelajari oleh peserta didik.

2) Langkah-langkah prosedural subordinat, adalah sesuatu yang perlu diikuti oleh

peserta didik untuk mempelajari suatu proses. Analisis ini akan menghasilkan

diagram atau charta yang berisi keterampilan-keterampilan.

3) Mengidentifikasi tingkah laku awal peserta didik dan karakteristik peserta didik.

(a) Mengidentifikasi tingkah laku awal peserta didik, digunakan untuk mengidentifikasi

keterampilan khusus yang perlu dimiliki oleh peserta didik sebelum melaksanakan

proses pembelajaran. Keterampilan-keterampilan khusus ini harus dapat dilakukan

Page 2: Pengembangan Perangkat Model Dick Dan Carey

oleh peserta didik agar pembelajaran dapat dimulai dan berjalan secara efektif dan

efisien.

(b) Karakteristik peserta didik.

4) Menulis tujuan pembelajaran khusus (performance objective), kegiatan ini

dilakukan berdasarkan pada analisis pembelajaran dan identifikasi tingkah laku awal

peserta didik. Merumuskan tujuan pembelajaran khusus, berupa pernyataan-

pernyataan tentang apa yang dapat dilakukan oleh peserta didik setelah selesai

menentukan keterampilan-keterampilan yang perlu dipelajari, kondisi penerapannya

dan kinerja.

Mengembangkan butir soal beracuan kriteria, kegiatan ini untuk mengukur

ketercapaian tujuan pembelajaran. Penekanannya pada ketercapaian tingkah laku

yang tersurat didalam tujuan pembelajaran.

5) Mengembangkan strategi pembelajaran, meliputi: kegiatan prapembelajaran,

presentasi informasi, latihan dan umpan balik, tes serta tugas.

6) Mengembangkan/memilih pembelajaran, tersedianya materi yang diperlukan dan

sumber-sumber yang tersedia.

7) Merancang dan melaksanakan evaluasi formatif, tujuan untuk mengumpulkan data

yang akan dipergunakan sebagai dasar memperbaiki program pembelajaran yang

telah disusun.

8) Merevisi, tahap terakhir dan tahap pertama dari siklus ulang, ialah merevisi program

pembelajaran.

Page 3: Pengembangan Perangkat Model Dick Dan Carey

9) Evaluasi sumatif, pada umumnya evaluasi terakhir tentang keefektifitasan suatu

program pembelajaran, pada umumnya sumatif ini bukan merupakan bagian dari

proses perancangan pembelajaran.

Model desain sistem pembelajaran yang dikemukakan oleh Dick dan Carey (2005) telah

lama digunakan untuk yang mereka kembangkan didasarkan pada penggunaan pendekatan

sistem atau system approach terhadap komponen-komponen dasar dari sistem pembelajaran

yang meliputi analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi,

Pengembangan model desain sistem pembelajaran digunakan peneliti untuk

mengembangkan perangkat pembelajaran seperti diatas juga tidak hanya dari teori, tetapi

juga merupakan hasil dari penelitian dan pengalaman praktis yang diperoleh dilapangan.

Implementasi model desain sistem pembelajaran ini memerlukan proses yang sistematis dan

menyeluruh. Hal ini dapat menciptakan desain sistem pembelajaran yang mampu digunakan

secara optimal dalam mengatasi masalah-masalah pembelajaran.