materi pelatihan pada karyawan pt

Upload: delvia-susanti-z

Post on 09-Mar-2016

218 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

P3k

TRANSCRIPT

PERTOLONGAN PERTAMA PADA KECELAKAAN (PK3)

ALAT-ALAT P3K Kassa steril Plester perekat Perban berperekat berbagai ukuran Perban elastis Salep/krim antibiotic Cairan antiseptik Pinset Gunting tajam Peniti Kapas Alkohol 70 % Thermometer badan Tissue Senter kecil dengan baterai tambahan Obat pereda nyeri

LUKA DAN PERDARAHAN 1. JENIS PERDARAHAN Perdarahan arteri Perdarahan vena Perdarahan kapiler

2. JENIS-JENIS LUKA Insisi Laserasi Abrasi Avulsion Luka tusuk Luka tembak Amputasi

3. PENANGANAN LUKA DAN PERDARAHAN Luka ringan Cuci tangan Bersihkan luka dengan menggunakan air mengalir Gunakan kain atau kassa steril Tutup luka Jika menunjukkan tanda-tanda infeksi periksakan ke dokter Perdarahan berat Gunakan sarung tangan jika tersedia Posisikan korban dalam posisi tidur Lakukan direct pressure Elevate tinggikan bagian yang luka lebih tinggi dari bagian jantung Lakukan pressure bandage Tenangkan korban Jangan berikan pengobatan apapun Perdarahan dalamPerdarahan dalam dapat diketahui dengan mengenali tanda dan gejala sebagai berikut : Nyeri,nyeri tekan,bengkak atau perubahan warna pada area yang terkena cedera Perut teraba keras Perdarahan dari rongga mulut,anus atau lubang tubuh lainnya Gejala syok : Kepala pusing, berputar atau mata berkunang-kunang Kulit dingin dan lembab Mual dan muntah Haus Lemah dan kurang bertenaga segera bawa ke Rumah Sakit

PATAH TULANG/FRAKTURTanda dan gejala patah tulang : Perubahan bentuk,memar atau bengkak di area cedera Nyeri dan gangguan pergerakan Jika terdapat luka, kemungkinan ada tulang yang menonjol keluarPertolongan pertama ?? Pemakaian spalk/bidai, collar neck

LUKA BAKARDEFENISILuka bakar merupakan kerusakan jaringan atau kehilangan jaringan yang disebabkan oleh kontak dengan suhu tinggi seperti api,air panas,listrik,bahan kimia dan radiasi ; juga oleh sebab kontak dengan suhu rendah..Luka bakar dapat merusak jaringan epidermal, otot,tulang,pembuluh darah dan syaraf.Seorang korban luka bakar dapat mengalami berbagai macam komplikasi yang fatal termasuk diantaranya kondisi syok,infeksi dan sepsis, parut hipertrofik dan kontraktur.KEDALAMAN LUKA BAKAR1. Derajat 1 ( luka bakar superficial)Luka bakar hanya terbatas pada lapisan epidermis. Luka bakar derajat ini ditandai dengan kemerahan yang biasanya akan sembuh tanpa jaringan parut dalam waktu 5-7 hari.2. Derajat 2 (luka bakar dermis)Mencapai kedalaman dermis,ditandai dengan timbulnya bula.3. Derajat 3Meliputi seluruh kedalaman kulit,mungkin sub kutis atau organ yang lebih dalam.

KLASIFIKASI LUKA BAKAR Berat Sedang Ringan

LUAS LUKA BAKARBerdasarkan rule of nine dari Wallace

PENATALAKSANAAN Hal pertama yang harus dilakukan adalah menjauhkan korban dari sumber trauma. Kaji tanda dan gejala gangguan pernafasan,bersiap melakukan bantuan nafas atau RJP jika diperlukan Guyur daerah yang terkena dengan menggunakan air mengalir sekitar 10 menit Jangan memecahkan gelembung yang terbentuk Jangan dipakaikan cream atau lotion Tutup area yang terkena sengan kassa steril atau menggunakan balutan tidak lengket Jika luka bakar mengenai dada dan wajah,monitor kondisi nafas korban dengan cermat Segera cari pertolongan medisJika luka bakar karena bahan kimia : Guyur dengan menggunakan air mengalir selama kurang lebih 20 menit untuk mengurangi panas dan penyebaran bahan kimianya Buang semua bahan atau pakaian yang terkontaminasi Jangan coba menetralisir bahan kimia Jangan menunda perawatan dengan mencari antidotumnya Jika terkena mata : Guyur dengan menggunakan air mengalir selama 10 menit. Bersihkan mata bagian dalam dan luarnya Jika mata terasa nyeri,buka mata secara perlahan.

DIGIGIT ULAR

CIRI-CIRI ULAR YANG MENGGIGIT KORBAN Bekas gigitan ular terdapat 2 titik, berarti sangat berbisa Bekas gigitan ular membentuk huruf U dengan jumlah luka banyak berarti tidak berbisa

JENIS BISA PADA ULAR1. HaemotoxinHaemo = darah, toxin = racunYaitu Bisa ular yang merusak sel-sel darah merah.Termasuk didalamnya kardiotoxin = racun jantung

Reaksi Bisa ini :a. Bekas gigitan menimbulkan sakit hebat,panas membakar dan nyeri.b. Organ yang digigit akan bengkak dan menghitam bahkan melepuh seperti terbakarc. Darah akan menghitam, menggumpal atau malah encer sekalid. Reaksi lanjut dapat menimbulkan gagal ginjal,paru dan jantungContoh ular dengan Bisa ini : Ular hijau/Gadung ( Trimeresurus Albolabris )2. NeurotoxinNeuro = syarafYaitu Bisa ular yang menyerang pusat syaraf dan otot

Reaksi Bisa ini : a. Terjadi kelumpuhan primer pada bagian-bagian tubuh motorik seperti kaki dan tangan,terutama organ yang digigit.b. Korban cepat pingsan dan lumpuhc. Luka gigitan tidak melepuh hanya membengkak,tidak timbul sakit yang hebat seperti yang ditimbulkan Bisa haemotoxind. Reaksi lanjut dapat menimbulkan gangguan pada syaraf otak

Contoh ular dengan Bisa ini : ular weling ( belang hitam putih)Bisa ular ini dapat menimbulkan rasa kantuk yang hebat tapi tidak diawali dengan uapan.3. Kombinasi antara Bisa haemotoxin dan neurotoxinContoh ular dengan Bisa ini ular kobra

PERTOLONGAN PERTAMA BILA DIGIGIT ULAR1. Berikan posisi yang aman bagi penolong dan korban dan anjurkan si korban tetap tenang2. Kurangi gerakan pada korban3. Bersihkan atau cuci segera bagian tubuh korban yang tergigit dengan air mengalir untuk mencegah terjadinya infeksi.4. Lakukan pembalutan tekan mulai dari luka gigitan kearah ujung anggota badan dan kemudian kearah atas sampai dengan pangkal anggota gerak5. Bila semburan Bisa terkena mata, bersihkan mata korban dengan menggunakan air mengalir sampai bersih dan tutup dengan menggunakan pembalut mata6. Segera bawa ke fasilitas kesehatan seperti puskesmas atau rumah sakit terdekat untuk perawatan lanjutan dan pemberian serum anti bisa ular.

Tindakan yang harus dihindari :1. Menghisap racun ular2. Menggores area yang terkena3. Mengompres luka4. Membalut dengan torniket5. Memotong bagian tubuh 6. Minum alkohol7. Menangkap ular

KERACUNAN GAS H2SDEFENISIRumus kimia dari gas hydrogen sulfida yang terbentuk dari 2 unsur Hidrogen dan 1 unsur sulfur. Satuan ukur gas H2S adalah PPM ( part per million ). Gas H2S disebut juga gas telur busuk,gas asam,asam belerang atau uap bauPROSES TERJADINYA GAS H2SGas H2S terbentuk akibat adanya penguraian zat-zat organic oleh bakteri. Oleh karena itu gas ini dapat ditemukan di dalam operasi pengeboran minyak/gas dan panas bumi,lokasi pembuangan limvah industry,peternakan atau pada lokasi pembuangan sampah.EFEK FISIK GAS H2S TERHADAP MANUSIAEfek fisik gas H2S terhadap manusia tergantung dari beberapa factor, diantaranya adalah : a. Lamanya seseorang berada di lingkungan paparan H2Sb. Frekuensi seseorang terpaparc. Besarnya konsentrasi H2Sd. Daya tahan seseorang terhadap paparan H2S

Efek fisik gas H2S pada tingkat rendah dapat menyebabkan terjadinya gejala-gejala seperti berikut : Sakit kepala atau pusing Badan terasa lesu Hilangnya nafsu makan Rasa kering pada hidung,tenggorokan dan dada Batuk-batuk Kulit terasa perih

PERTOLONGAN PERTAMA PADA KORBAN PAPARAN GAS H2SJika terjadi korban akibat paparan gas H2S, yang dapat dilakukan sebagai pertolongan darurat adalah sebagai berikut : Pindahkan korban ke tempat dengan udara segar dan berlawanan dengan arah angin Bila korban pada kondisi berhenti nafas, segera berikan bantuan pernafasan Jaga kondisi tubuh korban tetap hangat Hubungi paramedis