kemampuan siswa kelas viii sekolah menengah...

10
KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 3 LINGGA UTARA DALAM MENYIMAK BERITA TAHUN PELAJARAN 2012/2013 ARTIKEL E-JOURNAL Oleh RIA AZLINA NIM 090388201255 JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI TANJUNGPINANG 2013

Upload: haanh

Post on 06-May-2019

223 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia

KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH

PERTAMA NEGERI 3 LINGGA UTARA DALAM MENYIMAK

BERITA TAHUN PELAJARAN 2012/2013

ARTIKEL E-JOURNAL

Oleh

RIA AZLINA

NIM 090388201255

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI

TANJUNGPINANG

2013

Page 2: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia
Page 3: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia
Page 4: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia
Page 5: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia

Kemampuan Siswa Kelas VIII Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Lingga Utara Dalam

Menyimak Berita Tahun Pelajaran 2012/2013 oleh Ria Azlina. Jurusan Pendidikan Bahasa

dan Sastra Indonesia.Dosen pembimbing I Drs. Suhardi, M.Pd., Dosen pembimbing II Nancy

Willian [email protected].

ABSTRAK

Beberapa permasalahan mengenai kemampuan siswa menyimak berita yang ditemukan

peneliti diantaranya, dalam pembelajaran siswa diharapkan mampu menentukan pokok-

pokok berita dan menemukan permasalahannya.Namun, di dalam membuat tugas banyak

siswa tidak mampu menyimak dengan baik.Tujuan penelitian dilakukanuntuk mengetahui

kemampuan siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Lingga Utara dalam

menentukan pokok-pokok berita 5W+1H dan untuk mengetahui kemampuan siswa kelas VIII

Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Lingga Utara dalam menulis kesimpulan

berita.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif.Tenik pengumpulan data

dalam penelitian ini menggunakan tes.Hasil penelitian ini menunjukkan untuk skor

kemampuan siswa menentukan pokok-pokok berita 5W+1H sebesar 66% , dan skor

kemampuan siswa menulis kesimpulan berita sebesar 70%. Dengan melaksanakan tes

menyimak berita menggunakan media audio atau rekaman, peneliti mendapatkan pencapaian

tujuan pembelajaran sebagai kemampuan siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama

Negeri 3 Lingga Utara dalam menyimak berita yaitu, 68% yang kualifikasinya baik dengan

tingkat keberhasilan pembelajaran berhasil.

Kata kunci : Kemampuan, Menyimak, Berita

ABSTRACT

Some issues regarding the student’s ability to listen news found among researchers, student

learning is expected to determine the headlines and find the problem. However, in making the

task a lot of students are not able to listen properly. The research objective was to determine

to determine the ability of class Eight Junior High School 3 North Lingga in determining the

headlines, 5 W+1 H and to determine the ability of class VIII Junior High School 3 North

Lingga conclusions in writing news. This research is quantitative descriptive. Technique of

data collection in this study using the test.Result of this study demonstrate the ability of

students to score determines the headlines 5 W+1 H by 66%, and score students writing

abilities by 70% conclusions news. By carrying out listening test using the news media or

audio recording, the researcher found the achievement of learning objectives as the ability of

Page 6: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia

class VIII Junior High School 3 North Lingga in listening to the news, 68% are well qualified

with a success rate of learning successfully.

1. Pendahuluan

Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia. Diantara

kegiatan menyimak di sekolah, yaitu menyimak berita, baik secara audio dan audio visual.

Dalam pembelajaran menyimak berita siswa diharapkan mampu menentukan pokok-pokok

berita, dan menemukan permasalahannya.Namun, dalam menanggapi tugas tersebut banyak

siswa belum bisa menyimak dengan baik.

Peneliti merumuskan masalah yaitu, 1) Bagaimana kemampuan siswa kelas VIII Sekolah

Menengah Pertama Negeri 3 Lingga Utara dalam menentukan pokok-pokok berita 5W+1H?.

2) Bagaimanakah kemampuan siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Lingga

Utara dalam menulis kesimpulan berita?.

Tujuan penelitian dilakukanuntuk mengetahui kemampuan siswa kelas VIII Sekolah

Menengah Pertama Negeri 3 Lingga Utara dalam menentukan pokok-pokok berita 5W+1H

dan untuk mengetahui kemampuan siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama Negeri 3

Lingga Utara dalam menulis kesimpulan berita.

2. Metode Penelitian

Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 3

Lingga Utara Tahun pelajaran 2012-2013 terdiri dari satu kelas yang berjumlah 42 siswa.Jadi,

dari satu kelas sampel dalam penelitian ini diambil semua sebanyak 42 siswa.

Pengumpulan data penelitian ini dilakukan di Sekolah Menengah Pertama Negeri3

Lingga Utara di Kecamatan Lingga Utara Kabupaten Lingga.Penelitian ini dimulai dari bulan

Mei hingga Juli 2013.Metode penelitian adalah metode deskriptif kuantitatif.Penyajian data

deskriptif bertujuan untuk memberikan gambaran hasil penelitian berdasarkan nilai yang

diperoleh siswa dalam kemampuan menyimak berita.

Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa tes. Dalam penelitian ini yang

dilakukan peneliti untuk pengumpulan data yaitu, 1) Membagikan lembaran tes, 2)

Mendengarkan rekaman yang disajikan, 3) Memberikan pertanyaan mengenai pokok-pokok

berita 5w+1h dan menentukan simpulan berita.Teknik yang digunakan peneliti yaitu teknik

analisis data kuantitatif.Pendeskripsiannya menggunakan teknik tabulasi dan persentase.

Page 7: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia

Dalam penelitian ini digunakan Instrumen/alat penelitian, yaitu lembar tes.Lembar tes

digunakan siswa untuk membuat pokok-pokok berita, dan kesimpulan berita.Instrumen yang

digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Leptop untuk pengambilan data; 2)

Lembar penilaian; 3) Lembar pencapaian tujuan pembelajaran sebagai hasil akhir dari nilai

tes kemampuan menyimak berita.

3. Hasil Penelitian dan Pembahasan

Dari berita yang didengar oleh siswa dengan tema yaitu, Ujian Nasional dan Ujian Akhir

Sekolah tingkat SMP di SLB Negeri Tanjungpinang dilakukan bersamaan. Dinilai sesuai

dengan kriteria penilaian, hasil penelitian mendeskripsikan hal-hal yang akan didata tentang

kemampuan siswa menyimak berita dengan menjawab pertanyaan dalam menentukan pokok-

pokok berita 5W+1H dan menulis kesimpulkan berita.

Tabel 1

Pencapaian Tujuan Pembelajaran Kemampuan Siswa Menentukan Pokok-Pokok Berita

5w+1h

No Kemampuan Menentukan Pokok-Pokok Berita 5W+1H Jumlah

siswa

Hasil Persentase

1 Menentukan pokok berita 5W+1H dengan benar 5 12%

2 Menentukan pokok berita 5W+1H cukup benar 19 45%

3 Menentukan pokok berita 5W+ 1H kurang benar 16 38%

4 Menentukan pokok berita 5W+1H tidak benar 2 5%

Jumlah 42 100%

Jadi berdasarkan data di atas maka pencapaian tujuan pembelajaran sebagai kemampuan

menyimak siswa dalam menentukan pokok-pokok berita 5W+1H = (111:168) x 100% = 66%

yang kualifikasinya baik dengan tingkat keberhasilan pembelajaran berhasil.

Dilihat dari data yang diperoleh dari hasil tes maka, dapat disimpulkan kemampuan

menyimak berita dalam menentukan pokok-pokok berita 5W+1H dikategorikan

baik.Berdasarkan dari hasil yang di dapat, peneliti menghitung nilai rata-rata dengan rumus

sugiyono (2007:49) yaitu:

Me =∑ xi

n

Me =111

42

Me = 2, 64285 maka dibulatkan menjadi 2, 64

Page 8: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia

Tabel 2

Pencapaian Tujuan Pembelajaran Kemampuan Siswa Menulis Simpulan Berita

No Kemampuan Menulis Simpulan Berita Jumlah siswa Hasil Persentase

1 Menulis simpulan berita benar 13 31%

2 Menulis simpulan berita cukup benar 10 24%

3 Menulis simpulan berita kurang benar 16 38%

4 Menulis simpulan berita tidak benar 3 7%

Jumlah 42 100%

Jadi berdasarkan data di atas maka pencapaian tujuan pembelajaran sebagai kemampuan

menyimak siswa dalam menulis simpulan berita = (117:168) x 100% = 70% yang

kualifikasinya baik dengan tingkat keberhasilan pembelajaran berhasil.

Berdasarkan dari hasil yang di dapat, peneliti menghitung nilai rata-rata dengan rumus

sugiyono (2007:49) yaitu:

Me = ∑ xi

n

Me = 117

42

Me = 2, 785 maka dibulatkan menjadi 2, 79

Tabel 3

Persentase Pencapaian Tujuan Pembelajaran Sebagai Tingkat Kemampuan Siswa Menyimak

Berita

Pencapaian tujuan

pembelajaran

Kualifikasi Tingkat keberhasilan

pembelajaran

Jumlah Siswa Persentase

85 - 100% Sangat baik Berhasil 9 21%

65 - 84% Baik Berhasil 8 19%

55 - 64% Cukup Tidak Berhasil 15 36%

0 - 54% Kurang baik Tidak Berhasil 10 24%

Jumlah 42 100%

Kemudian peneliti mengolah data kemampuan menyimak berita dengan perhitungan

sugiyono (2009:95) sebagai berikut:

Jumlah skor yang diperoleh dari penelitian dibagi jumlah skor ideal (kriterium) untuk seluruh

item dikali 100%.

Jadi berdasarkan data di atas maka pencapaian tujuan pembelajaran sebagai kemampuan

siswa menyimak berita adalah = (228 : 336) x 100% = 67,85%, maka dibulatkan menjadi

68% yang kualifikasinya baik dengan tingkat keberhasilan pembelajaran berhasil.

Dilihat dari skor yang didapat maka kemampuan menyimak berita melalui media audio

dikatakan baik.Karena keadaan situasi menyimak sangatlah berpengaruh terhadap menyimak

Page 9: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia

siswa. Bila keadaan saat menyimak tenang, maka hasil simakan akan lebih baik karena

tingginya tingkat kosentrasi penyimak.

Berdasarkan hipotesis yang dikemukakan sebelumnya bahwa kemampuan siswa kelas

VIII Sekolah Menengah Pertama Negeri 3 Lingga Utara dalam menyimak berita masih

kurang, tetapi berdasarkan hasil penelitian dengan pengolahan data.Hipotesis yang digunakan

tidak diberlakukan karena kemampuan siswa kelas VIII dalam menyimak berita dikatakan

baik.

4. Simpulan dan Rekomendasi

Maka, nilai akhir dari seluruh kemampuan siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama

Negeri 3 Lingga Utara dalam menyimak berita adalah 68% yang kualifikasinya baik dengan

tingkat keberhasilan pembelajaran berhasil.Media audio dapat mempermudah siswa dalam

menyimak berita, sehingga dapat menumbuhkan minat keterampilan menyimak siswa.

Berdasarkan hasil penelitian beberapa saran yang ingin disampaikan peneliti yaitu, guru

Bahasa Indonesia hendaknya dapat melatih siswa untuk membiasakan menyimak berita

melalui media audio dan audio visual. Guru harus mengatahui apa saja yang menjadi

kesulitan atau hambatan siswa dalam menyimak, sehingga dapat membantu siswa dalam

memecahkan permasalahan yang dihadapi. Hal ini dapat membantu siswa untuk

meningkatkan kemampuan menyimaknya, khususnya kemampuan menyimak berita.

Daftar Pustaka

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineke

Cipta.

Aqib, Zainal, dkk. 2011. Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: Yrama Widya.

Astuti.2012. Peningkatan Kemampuan Menyimak Berita Dengan Menggunakan media

Audio-Visual Siswa Kelas VIIC Semester Genap Tahun Pelajaran 2010-2011 SMP

Negeri 11 Jember.Melalui http://www.google.co.id/penelitiantentang menyimak

berita. (11/04/2013).

Dimyati, dan Mudjiono. 2006. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Rineka Cipta.

Djamarah, Syaiful Bahri. dan Zain Aswan. 2006. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka

Cipta.

Finoza, Lamudin. 2010. Komposisi Bahasa Indonesia untuk Mahasiswa

NonjurusanBahasa.Jakarta : Diksi Insan Mulia.

Kusumaningrat Hikmat, dan Kusumaningrat Purnama. 2007. Jurnalistik Teori &

Praktik.Bandung : PT Remaja Rosdakarya Offset.

Page 10: KEMAMPUAN SISWA KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH …jurnal.umrah.ac.id/wp-content/uploads/2013/08/RIA-AZLINA... · Menyimak merupakan kegiatan pembelajaran pada pelajaran bahasa indonesia

Mulyatiningsih, Endang. 2012. Metode Penelitian Terapan BidangPendidikan. Bandung :

Alfabeta.

Qomariyah, Nur. 2010. Kemampuan Menyimak Berita Menggunakan Srategi STAD Pada

Siswa Kelas VIII MTs Hasyim Asyi’arii Batu.http://karya-

ilmiah.um.ac.id/index.php/sastra-indonesia/article/ view/8786 (11/04/2013)

Sedarmatanti. Hidayat Syarifudin. 2011. Metodologi Penelitian. Bandung : Mandar Maju.

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif R&D. Bandung: Alfabeta.

.2007. Statistik untuk Penelitian.Bandung: Alfabeta.

Tarigan, Henry Guntur. 2008. Menyimak Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung :

Angkasa.

Tim KBBI. 2007. Kamus Besar Indonesia ( Edisi Keempat). Jakarta: Bahasa Departemen.