critical apraisal journal

10
CRITICAL APPRAISAL JOURNAL Factors Associated With Late Detection of Critical Congenital Heart Disease in Newborns APAKAH MASALAH PENELITIAN INI? Masalah penelitian ini : Banyaknya kasus keterlambatan deteksi penyakit jantung kongenital pada bayi baru lahir. Uraian masalah : Bayi dengan penyakit jantung bawaan (CCHD) cacat jantung kritis yang memerlukan intervensi bedah pada tahun pertama kehidupan beresiko kolaps kardiovaskular atau kematian jika keluar dari rumah sakit lahir tanpa diagnosis CCHD. APA ISI JURNAL INI SECARA UMUM? 1. Apakah latar belakang penelitian ini? Latar belakang pada penelitian ini dijelaskan secara jelas dalam abstrak adapun latar belakang penelitian ini adalah Penyakit jantung bawaan Kritis (CCHD) baru-baru inidirekomendasikan suatu program skrining untuk bayi yang baru lahir di Amerika Serikat. 2. Apa yang menjadi masalah utama peneltian ini? Banyaknya kasus keterlambatan deteksi penyakit jantung kongenital pada bayi baru lahir di Amerika Serikat. 3. Apakah tujuan penelitian ini? Tujuan dari penelitian ini adalah menilai apakah 1

Upload: dimas-alphiano

Post on 16-Dec-2015

213 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

mmm

TRANSCRIPT

CRITICAL APPRAISAL JOURNALFactors Associated With Late Detection of Critical Congenital Heart Disease in NewbornsAPAKAH MASALAH PENELITIAN INI?Masalah penelitian ini : Banyaknya kasus keterlambatan deteksi penyakit jantung kongenital pada bayi baru lahir.Uraian masalah : Bayi dengan penyakit jantung bawaan (CCHD) cacat jantung kritis yang memerlukan intervensi bedah pada tahun pertama kehidupan beresiko kolaps kardiovaskular atau kematian jika keluar dari rumah sakit lahir tanpa diagnosis CCHD.

APA ISI JURNAL INI SECARA UMUM?1. Apakah latar belakang penelitian ini?Latar belakang pada penelitian ini dijelaskan secara jelas dalam abstrak adapun latar belakang penelitian ini adalah Penyakit jantung bawaan Kritis (CCHD) baru-baru inidirekomendasikan suatu program skrining untuk bayi yang baru lahir di Amerika Serikat.

2. Apa yang menjadi masalah utama peneltian ini?Banyaknya kasus keterlambatan deteksi penyakit jantung kongenital pada bayi baru lahir di Amerika Serikat.

3. Apakah tujuan penelitian ini?Tujuan dari penelitian ini adalah menilai apakah terdapat suatu karakteristik ibu dan bayi yang dapat dikaitkan dengan keterlambatan deteksi CCHD.

APAKAH REVIEW INI MEMPUNYAI PERTANYAN YANG JELAS?4. Adakah review ini mencakp isu-isu pokok?Apakah ada informasi yang mencakup tentang? Populasi yang dipelajari Intervensi yang diberikan Outcome yang pentingTidak, review ini tidak mencakup isu-isu pokok, hanya mencakup populasi yang dipelajari, namun tidak intevensi yang diberikan, dan outcome yang penting Populasi yang dipelajari adalah 3603 subjek dengan 825 tidak terdiagnosis CCHD dan 2778 terdiagnosis CCHD ketika lahir tahun 1998 2007.

5. Apakah penulis telah menyeleksi makalah-makalah yang sesuai?Penelitian-penelitian terbaik haruslah : Menjawab pertanyaan review Mempunyai desain studi yang sesuai

Ya, peneliti telah menyeleksi masalah-masalah yang sesuai dengan penelitian ini sehingga dapat menjawab pertanyaan penelitian. Seluruh referensi diambil dari 31 jurnal dari sumber terpercaya, seperti referensi yang digunakan dalam penelitian dipublikaskan antara tahun 1999 dan tahun 2013. Pada penelitian ini tidak diketahui mengunakan desain penelitian karena pada penelitian ini tidak dijelaskan desain penelitiannya.

APAKAH HASIL-HASIL REVIEW VALID?6. Menurut anda, apakah review ini mencakup studi-studi yang penting dan relevan?Cari : Data dasar kepustakaan mana yan dipilih Kontak person dengan para ahli Penelusuran studi-studi yang telah dan tidak difublikasikan Penelusuran studi-studi yang menggunakan bahasa selain bahasa inggrisReview ini mencakup studi-studi yang penting dan relevan.Data dasar kepustakaan berasal dari jurnal yang terpercaya, yaitu Mahle WT, Newburger JW, Matherne GP, et al; American Heart Association Congenital Heart Defects Committee of the Council on Cardiovascular Disease in the Young, Council onCardiovascular Nursing, and Interdisciplinary Council on Quality of Care and Outcomes Research; American Academy of PediatricsSection on Cardiology and Cardiac Surgery, and Committee on Fetus and Newborn. Role of pulse oximetry in examining newborns for congenital heart disease: a scienticstatement from the American Heart Associationand American Academy of Pediatrics Penelusuran studi dilakukan secara ekstensif dari studi-studi yang telah dipublikasikan dan terpercaya dari berbagai Negara. Penelusuran studi-studi yang dimasukkan sebagai referensi hanya dilakukan pada studi-studi yang menggunakan bahasa inggris.

APAKAH HASIL PENELITIAN DAPAT DIPERCAYA?7. Apakah strategi pengambilan sampel dinyatakan dengan jelas dan beralasan?Perhatikan : Apakah motode pengambilan sampel (baik subjek maupun setting/lokasi) dideskripsikan secara jelas? Apakah karakteristik subjek yang digunakan dalam penelitian ini didefinisikan secara jelas? Strategi pengambilan dan alasan strategi pengambilan sampel telah dijelaskan pada penelitian ini, karakteristik yang digunakan dalam penelitian adalah 3603 subjek dengan 2778 terdiagnosis CCHD sewaktu lahir dan sewaktu dirujuk dan 825 tidak terdiagnosis CCHD dengan mengambil data-data FBDR pada bayi yang lahir antara tahun 1999 - 2007. Skrining awal diagnosis CCHD dengan cara memasangkan alat pulse oxymetry pada bayi yang baru lahir dan dinilai melalui saturasi oksigenya. Karakteristik subjek yang digunakan dalam penelitian ini didefisinisikan dengan jelas seperti, usia ibu, etnis ibu, pendidikan ibu, tingkat pelayanan rumah sakit, usia persalinan.

APA HASIL DARI PENELITIAN INI?1. Apakah hasil penelitian ini dan apakah hasil ini dapat menjawab pertanyaan penelitian?Ya, hasil penelitian ini dapat menjawab pertanyaan penelitian, yakni banyaknya kejadian keterlambatan deteksi CCHD pada bayi yang baru lahir di Amerika Serikat.Adapun hasil penelitian adalah sebagai berikut: Insiden CCHD tertinggi terjadi pada usia ibu antara 25-34 tahun.ibu yang memiliki ras amerika lebih sering melahirkan bayi dengan CCHD dibandingkan ras asing. Keterlambatan diagnosis lebih sering terjadi pada ibu yang melahirkan dirumah sakit dengan pelayanan level I dan II daripada rumah sakit dengan pelayanan level III. Salah satu faktor terjadinya keterlambatan diagnosis pada rumah sakit level I dan II dikarenakan ketidaksediaan alat diagnostik skrining awal seperti pulse oxymetry.

2. Apakah hasil penelitian dapat dipercaya? Apakah data original dimasukkan ke dalam makalah penelitian (misalnya pada makalah terdapat kalimat yang langsung diambil dari data original)? Apakah memungkinkan untuk menentukan sumber data yang disajikan (misalnya dengan melakukan penomoran data)? Seberapa banyak informasi yang terkumpul dan ditunjukkan untuk penilaian independen? Apakah penjelasan yang diberikan logis dan masuk akal?Ya, hasil penelitian ini dapat dipercaya karena data original yang diperoleh dari penelitian dan didukung dengan referensi terpercaya yang disertai kutipan dari sumber data dengan melakukan penomoran berdasarkan metode vanchover. Pada penelitian ini terdapat 31 artikel penelitian dari jurnal terpercaya yang dimasukkan sebagai referensi. Penjelasan diberikan secara logis dan masuk akal berdasarkan referensi terpercaya berupa hasil penelitian.

3. Apakah kesimpulan yang ditarik pada peneitian ini, dan apakah kesimpulan tersebut berdasarkan hasil penelitian? Terutama apakah penjelasan alternative sudah dieksplorasi?Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini dan berdasarkan hasil penelitian adalah Penduduk asli Amerika Serikat, Insidensi kejadian keterlambatan diagnosis CCHD berlangsung sangat tinggi. Mengurangi rekurensi dari CCHD mengindikasikan Program deteksi dini dan skrining awal bayi baru lahir dengan menggunakan pulse oxymetry untuk menurunkan angka kematian bayi yang tidak terdiagnosis dini pada tahun pertama kehidupan. Penyimpangan dan penurunan dari insiden CCHD diharapkan untuk selalu diikuti perkembangannya.

ANALISIS VALIDITY, IMPORTANCE, APPLICABILITY (VIA)Validity (validitas penelitian)Penelitian ini valid walaupun terdapat keterbatasan dalam penelitian ini, penelitian ini memiliki validitas informasi, validitas analisis, validitas interna dan ekternal yang baik. Penelitian ini memiliki validitas informasi yang baik karena memasukkan referensi dari jurnal terpercaya American Heart Association Congenital Heart Defects Committee of the Council on Cardiovascular Disease in the Young, Council on Cardiovascular Nursing, and Interdisciplinary Council on Quality of Care and Outcomes Research; American Academy of Pediatrics Section on Cardiology and Cardiac Surgery, and Committee on Fetus and Newborn. Role of pulse oximetry in examining newborns for congenital heart disease: a scienticstatement from the American Heart Association and American Academy of Pediatricsdengan rentang tahun publikasi 1999-2013.Penelitian ini memiliki validitas analisis yang baik karena data yang dikumpulkan dalam penelitian ini dilakukan analisis statistic dengan Analisis univariat dan multivariate.Penelitian ini memiliki validitas interna yang baik karena menganalisis penyebab insiden keterlambatan diagnosis CCHD berdasarkan data FBDR yang memperlihatkan perbedaan signifikan pelayanan pada rumah sakit level I, II, dan III. Skrining dini CCHD menggunakan alat pulse oxymetry dan alat skrining diagnostik lainya.Penelitian ini memiliki validitas eksterna yang baik karena sesuai dengan logika akademik untuk generalisasi penelitian.

Importance (tingkat kepentingan penelitian)Penelitian ini penting karena dapat mengetahui inseden dan prevalensi dari keterlambatan diagnosis CCHD pada populasi amerika serikat. Deteksi dini diagnosis CCHD dengan menggunakan alat pulse oxymetry dan alat penunjang diagnostik lainya.Penelitian ini memiliki validitas eksterna yang baik karena sesuai dengan logika akademik untuk generalisasi penelitian.Sehingga kita dapat mengetahui faktor penyebab utama dari keterlambatan deteksi dini CCHD, dan tingkat mortalitas pasien gagal deteksi dini CCHD pada penduduk amerika serikat pada tahun 1999 hingga 2007.

Applicability (seberapa aplikatif penelitian ini)Penelitian ini aplikatif karena kriteria untuk mendeteksi dini CCHD menggunakan pulse oxymetry pada bayi yang baru lahir direkomendasi oleh us recommended sejak tahun 2011.Data penelitian dapat dipakai sebagai rujukan data tentang insiden dan epidemiologi tentang keterlambatan diagnosis pasien CCHD.

KESIMPULAN CRITICAL APPRAISAL JOURNALBerdasarkan analisis validity, importance, applicability (VIA) yang telah diuraikan di atas, maka jurnal yang berjudul Factors Associated With Late Detection of Critical Congenital Heart Disease in Newborns ini valid dan dapat dipertanggungjawabkan hasil penelitiannya, penting untuk dipublikasikan, serta diaplikasikan sebagai referensi mengenai penelitian terhadap insidensi dan progresivitas demam rematik akut dan penyakit jantung rematik.

1