bab i

21
1 BAB I PENDAHULUAN SMK NEGERI 6 MAKASSAR adalah suatu Lembaga Pendidikan Kejuruan yang mempunyai tugas untuk dapat menghasilkan siswa-siswi yang terampil dalam bidang Perhotelan/Pariwisata dalam dunia kerja, tangguh, berdedikasi tinggi serta mampu berinteraksi dalam dunia kerja. Di dalam mencapai tujuan yang mulia tersebut, maka setiap siswa/siswi kami harus menguasai berbagai kemampuan dan keterampilan dasar, serta harus memiliki wawasan ilmu pengetahuan yang luas dalam bidang perhotelan/pariwisata. Agar dapat mencapai tujuan tersebut, maka salah satu cara adalah dengan menerjunkan siswa/siswi kami langsung pada dunia kerja yang sebenarnya. Praktek Industri ini dilaksanakan untuk menambah keterampilan dan pengetahuan siswa/siswi kami dalam setiap praktek dan menerapkan teori-teori yang telah penulis dapat pada objek secara langsung. Pengaturan pelaksanaan Praktek Industri dilakukan oleh sekolah dengan mempertimbangkan kesediaan lembaga atau dunia kerja untuk dapat menerima siswa/siswi kami yang akan melaksanakan Praktek Kerja Lapangan. Struktur program kurikulum, kalender pendidikan pada tahun ajaran tersebut akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi keadaan setempat. Dengan diadakannya Praktek Industri saat ini sangatlah baik dan berguna bagi setiap siswa/siswi SMK NEGERI 6 MAKASSAR mendapatkan suatu gambaran yang nyata di dalam menjajaki dunia kerja dan menerapkan apa-apa yang telah didapatkan dari akademi pada pekerjaan yang akan digeluti, sehingga bila mereka terjun ke dunia kerja tidak mendapatkan kesulitan untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dapat menerapkan keahlian profesi yang dimiliki. A. LATAR BELAKANG Pelaksanaan Praktek Industri dilatar belakangi oleh beberapa ketentuan-ketentuan, yaitu: 1. Menerapkan teori pendidikan yang telah didapat. 2. Menghubungkan teori yang telah diperoleh dengan hasil Praktek Industri.

Upload: megha-tunru

Post on 13-Dec-2014

15 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB I

1

BAB IPENDAHULUAN

SMK NEGERI 6 MAKASSAR adalah suatu Lembaga Pendidikan Kejuruan yang mempunyai tugas untuk dapat menghasilkan siswa-siswi yang terampil dalam bidang Perhotelan/Pariwisata dalam dunia kerja, tangguh, berdedikasi tinggi serta mampu berinteraksi dalam dunia kerja.

Di dalam mencapai tujuan yang mulia tersebut, maka setiap siswa/siswi kami harus menguasai berbagai kemampuan dan keterampilan dasar, serta harus memiliki wawasan ilmu pengetahuan yang luas dalam bidang perhotelan/pariwisata.

Agar dapat mencapai tujuan tersebut, maka salah satu cara adalah dengan menerjunkan siswa/siswi kami langsung pada dunia kerja yang sebenarnya. Praktek Industri ini dilaksanakan untuk menambah keterampilan dan pengetahuan siswa/siswi kami dalam setiap praktek dan menerapkan teori-teori yang telah penulis dapat pada objek secara langsung.

Pengaturan pelaksanaan Praktek Industri dilakukan oleh sekolah dengan mempertimbangkan kesediaan lembaga atau dunia kerja untuk dapat menerima siswa/siswi kami yang akan melaksanakan Praktek Kerja Lapangan. Struktur program kurikulum, kalender pendidikan pada tahun ajaran tersebut akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi keadaan setempat.

Dengan diadakannya Praktek Industri saat ini sangatlah baik dan berguna bagi setiap siswa/siswi SMK NEGERI 6 MAKASSAR mendapatkan suatu gambaran yang nyata di dalam menjajaki dunia kerja dan menerapkan apa-apa yang telah didapatkan dari akademi pada pekerjaan yang akan digeluti, sehingga bila mereka terjun ke dunia kerja tidak mendapatkan kesulitan untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja dapat menerapkan keahlian profesi yang dimiliki.

A. LATAR BELAKANG

Pelaksanaan Praktek Industri dilatar belakangi oleh beberapa ketentuan-ketentuan, yaitu:1. Menerapkan teori pendidikan yang telah didapat.2. Menghubungkan teori yang telah diperoleh dengan hasil Praktek Industri.3. Mempelajari situasi kerja sesuai dengan ilmu yang didapat.4. Membuat analisa dan pengamatan terhadap hubungan antara teori dan kenyataan.

B. TUJUAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

Kegiatan Praktek Industri yang telah dilaksanakan untuk setiap siswa/siswi merupakan program keahlian yang tentunya mempunyai tujuan yang telah direncanakan dan diharapkan dapat dicapai oleh siswa.

Adapun tujuan penyelenggaraan Praktek Industri ini adalah untuk:1. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional dengan tingkat pengetahuan, dan etos

kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan kerja.2. Memperkokoh Link and Match antara dunia pendidikan dengan dunia kerja.3. Meningkatakan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan-pelatihan tenaga kerja yang berkualitas

profesional.4. Memberikan pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian proses

pendidikan.

Page 2: BAB I

1

5. Membekali siswa dengan pengalaman-pengalaman yang sebenarnya di dalam dunia kerja, sebagai persiapan guna menyesuaikan diri dengan dunia kerja dan masyarakat.

6. Siswa dapat meningkatkan rasa percaya dirinya, dalam memecahkan berbagai masalah atau kesulitan yang ditemuinya.

7. Untuk merealisasikan pengetahuan yang didapat dari sekolah dengan pekerjaan yang sebenarnya di perusahaan.

8. Memperluas pandangan dan wawasan siswa terhadap jenis-jenis pekerjaan yang ada di bidang bersangkutan dan di tempat praktek dengan segala persyaratan.

C. TUJUAN PEMBUATAN LAPORAN PRAKTEK INDUSTRI Pembuatan laporan yang merupakan karya tulis adalah kewajiban bagi setiap siswa/siswi SMK

NEGERI 6 MAKASSAR yang telah menyelesaikan Praktek Industri. Pembuatan laporan ini bertujuan :

1. Siswa/siswi mampu memahami, memantapkan dan mengembangkan pelajaran yang didapat di sekolah dan penerapannya di dunia kerja.

2. Siswa/siswi mampu mencari alternatif pemecahan masalah kejuruan secara lebih luas dan mendalam yang terungkap dari buku laporan yang dibuatnya.

3. Siswa/siswi dapat memahami cara-cara pembuatan suatu laporan Praktek Industri.4. Agar siswa/siswi dapat mencurahkan dan menuangkan pikiran serta segenap kemampuan kedalam

tulisan.5. Siswa/siswi dapat menggunakan bahasa yang baik dan benar sesuai dengan ejaan bahasa Indonesia

yang disempurnakan.6. Mengumpulkan data guna kepentingan sekolah dan dirinya sendiri.7. Menambah perbendaharaan perpustakaan sekolah dan dapat menunjang pengetahuan bagi siswa

angkatan berikutnya.8. Sebagai bukti nyata bahwa penulis telah melaksanakan Praktek Industri.

D. MANFAAT PRAKTEK INDUSTRI Setiap kegiatan yang dilakukan pasti memiliki manfaat, demikian pula dengan kegiatan praktek

Industri yang telah selesai dilaksanakan. Adapun manfaat dari kegiatan praktek Industri yang telah penulis laksanakan adalah sebagai berikut :

1. Keahlian professional yang diperoleh dari praktek Industri, dapat meningkatkan rasa percaya diri, yang selanjutnya akan mendorong untuk meningkatkan keahlian professional pada tingkat yang lebih tinggi.

2. Waktu tempuh untuk mencapai keahlian professional menjadi lebih singkat. Setelah lulus sekolah dengan praktek Industri, tidak memerlukan lagi waktu latihan lanjutan untuk mencapai tingkat keahlian siap pakai.

3. Melatih disiplin, tanggung jawab, inisiatif, kreatifitas, motivasi kerja, kerjasama, tingkah laku, emosi dan etika.

4. Menambah pengetahuan mengenai perusahaan Clarion Hotel makassar.

Page 3: BAB I

1

BAB IITINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

A. SEJARAH HOTEL CLARION

Nama Clarion adalah brand mewah dari Choice Hotels International yang memiliki waralaba hotel terbesar di dunia. CHCM adalah hotel bisnis berbintang 4+, bertaraf International dengan jumlah kamar 333 terletak di pusat bisnis Makassar, Jl, A.P.Pettarani No.3 dan dibuka pada tanggal 5 Juli 2006. CHCM dibawah naungan dari Choice International yang berpusat di Amerika Serikat, merupakan hotel bersistem franchise terbesar kedua di dunia yang membawahi 4 nama hotel, yakni Sleep-Inn, Quality Hotel, Comfort&Suites Hotel Serta Clarion Hotel tersebar di 46 negara dan memiliki 5000 hotel, inn, suite & resort. Saat ini Choice hotel memegang manajemen 26 hotel di Indonesia dengan jumlah kamar sebanyak 3.202 yang terletak diseluruh Indonesia.Jenis kamar terdiri atas 281 Business rooms, 20 Deluxe Pavillions, 20 Junior Suites, 2 Honeymoon Suites, 4 Apartments, 1 Executive Suite, 1 Presidential Suite & 1 Non smoking room.

B. FASILITAS HOTEL CLARION1. Fasilitas Akomodasi.

Semua kamar dilengkapi dengan pendingin yang dapat dikendalikan, saluran telepon, kotak deposit, TV, saluran telepon SLI & SLJJ, alat pendeteksi asap & sistem penyemprotan, kontrol panel elektronika, sambungan internet kecepatan tinggi, perawat anak, minibar, alat pembuat kopi & teh.

2. Restoran :Tersedia Restaurant International: Restaurant Carita, Exlo, Legend & Restoran Cina ( Sunachi )

3. Rekreasi & Relaks.Tersedia fasilitas olahraga & bersantai, seperti : kolam renang, pusat kebugaran, Martha Tilaar salon Day Spa, Fitness, Jacuzzi, sauna & steam, pelayanan pijat.

4. Fasilitas Pertemuan & Perjamuan Tersedia 13 ruangan pertemuan dengan kapasitas 10 – 200 orang, Mini Ball Room (Jasmine Hall) dengan kapasitas 200-300 orang dan ruangan terbesar yaitu Convention hall berkapasitas 3500 – 8000 orang.

5. Ruang Pertunjukan & Hiburan Luas gedung pertunjukan sebesar 400 m2, tersedia beraneka macam hiburan seperti Redtros, D’Liquid & Studio 33 maka disebut One Stop Entertainment.

6. Free Parking Khusus untuk Karyawan & Casual

{Semboyan, “ It’s The Extra Care That Counts”Maksudnya hanya pelayanan yang lebih dari yang diharapkan, yang lebih dari standard yang diberikan kepada tamu.}

C. KLASIFIKASI :1. Lokasi

Dari sisi lokasi CHCM dikategorikan “City Hotel” karena terletak ditengah kota, dan letaknya sangat strategis karena dekat pusat bisnis.

2. Jumlah Kamar Berdasarkan jumlah kamar sebanyak 333 room, maka CHCM disebut “big hotel”.

Page 4: BAB I

1

3. Tipe Tamu Tamu yang menginap sebagian besar dari kalangan bisnis maka CHCM disebut hotel bisnis

4. Lama Buka Berdasarkan operasional hotel yang dibuka 1 X 24 Jam setiap hari sepanjang tahun , maka CHCM dikategorikan “Year Round Hotel”.

D. HARI KERJA

1. Hari Kerja.6 (Enam) hari dalam seminggu.

Hari Off karyawan operasional tidak harus jatuh pada hari minggu / hari libur (tanggal merah).

Hari Off karyawan non operasional yakni hari minggu / hari libur (tanggal merah)Apabila dibutuhkan perusahaan berhak meminta karyawan untuk masuk bekerja pada hari Off / Libur.

2. Jam Kerja Karyawan operasional dibagi shift kerja :Shift 1 : 07.00 – 15.00Shift 2 : 15.00 – 23.00Shift 3 : 23.00 – 07.00Karyawan Non Operasional 08.30 – 17.00

3. Karyawan wajib membuka Rekening di Bank BNI.

E. STRUKTUR ORGANISASI 2009-2010

Page 5: BAB I

1

Page 6: BAB I

1

Page 7: BAB I

1

Page 8: BAB I

1

Page 9: BAB I

1

F. STANDARD BERPENAMPILAN

I. Rambut1. Pria dan wanita berambut pendek, bersih dan tertata rapi.2. Rambut harus dibersihkan dua atau tiga kali dalam seminggu.3. Bagi pria, batas panjang rambut tidak melebihi kerah baju dan tidak menutupi telinga.4. Bagi wanita menggunakan jepitan rambut atau hairnet untuk menghindari rambut

berantakan.5. Pria dan wanita tidak dibenarkan menggunakan pewarna rambut, kecuali Entertainment

Staff.6. Pria tidak dibenarkan berkumis, berjanggot dan bercambang, kecuali Ent. Staff

II. Seragam :1. Pakaian seragam harus bersih, rapi dan terseterika dengan baik.2. Uniform tidak ternoda dan harus terkancing rapi.3. Papan nama dan lencana harus dikenakan setiap saat.4. Memakai sepatu bersih dan rapi dengan warna gelap (tidak berwarna-warni).5. Wanita harus memakai stocking setiap saat dengan warna yang serasi dengan warna uniform

atau warna gelap (tidak berwarna-warni).6. Penggunaan Uniform dikhususkan kepada FO, HK, FP, FBS, Engineering, Security,

Entertainmnet (Studio 33, Redtros, D’Liquid).7. Penggunaan Office Style dikhususkan kepada Finance, HRD, Sales Marketing.8. Penggunaan T’Shirt / Kaos hanya petugas Fitness & Pool.9. Pemakaian safety shoes hanya digunakan oleh Engineering serta Security dan Water proof

Shoes oleh F&B Production Department.10. Tinggi hak sepatu tidak lebih dari 5 cm.11. Sepatu harus bersih dan rapi serta kaos kaki harus berwarna gelap bagi karyawan pria.12. Sepatu pengaman harus dikenakan setiap saat bagi departemen yang memerlukan.13. Sepatu kets hanya diperkenankan bagi karyawan yang bertugas di fitness dan pool atau

sedang kerja bakti dan olahraga bersama management hotel.

III. Penampilan :1. Kuku harus bersih, rapi dan tidak panjang.2. Wanita diwajibkan merias wajah dengan natural /simple dan tidak berlebihan atau

mencolok.3. Dapat menggunakan pewarna kuku yang berwarna lembut dan rapi.4. Pria tidak dibenarkan memakai pewarna kuku & pewarna bibir / Lipstick.5. Pria dan wanita tidak dibenarkan memakai tattoo.6. Pemakaian Lipstick / pewarna bibir bagi wanita berwarna merah dan atau disesuaikan

dengan seragam.

IV. Perhiasan :1. Wanita dapat menggunakan perhiasan namun tidak berlebihan, cukup 1 (satu) cincin,

sepasang anting (tidak besar dan tidak panjang tergantung).2. Pria & wanita tidak diperkenankan memakai gelang kaki.3. Pria & wanita tidak dibenarkan memakai jam tangan yang berwarna-warni dan menyolok.4. Pria tidak dibenarkan memakai anting-anting, gelang, kalung serta cincin permata besar

kecuali Entertainment Staff.5. Pria & wanita tidak diperkenankan memakai anting-anting di hidung, bibir, atau bagian

wajah lainnya, kecuali Entertainment Staff

Page 10: BAB I

1

6. Pria & wanita memakai wewangian atau parfume yang simple & soft, tidak memakai wewangian yang menyengat.

V. Kebersihan :1. Seluruh Karyawan harus terlihat Bersih & Rapi dalam berpakaian kerja.2. Sebelum mulai bekerja, seluruh Karyawan diharuskan memeriksa pakaian kerja & sepatu

masing-masing, apakah sudah dalam keadaan Rapi & Bersih.3. Mandi setiap hari & dianjurkan menggunakan pewangi badan untuk menghindari bau badan

yang kurang sedap.4. Pencuci tangan di toilet tetap dalam keadaan tertutup dan bersih setelah digunakan.

G. SOPAN SANTUN BERTELEPON

I. Angkat Telepon ( Pembukaan )Terdapat 4 hal penting dalam berbicara

1. Pleace ............................... Clarion hotel2. Greetings...........................Selamat pagi 3. Say your name…………….dengan Gita 4. Offering Help…..………Bisa saya bantu

Standar Mengangkat Telepon “ Clarion hotel, Selamat Pagi, dengan Gita, bisa saya bantu ?”

Catatan :Standar tersebut diatas tidak untuk antar office dalam Hotel

II. Pengalihan Telepon (sedang sibuk)Terdapat 4 hal penting dalam berbicara :

1. Apologize word........................ Maaf / I am Sorry2. Say caller name….. .....................Bpk/Ibu ... Gita 3. Situation & condition ……………. Still on the line4. Offering Help….…….May I take your message ?

Standar Pengalihan Telepon :“ Maaf, bapak/ibu Gita, Ibu Eka masih on-line, Ada pesan yang ingin disampaikan ? / atau

kami sampaikan untuk menghubungi bapak/ibu Gita kembali ?”

Note :Ulangi pesan jika penelpon mempunyai pesan dan pastikan kamu mengerti pesan tersebut.

III. Mengakhiri Telepon Terdapat 2 hal penting dalam berbicara

1. Ekspression word..… Terima Kasih 2. Salam…..Selamat (pagi,siang,mlm)

Standar Mengakhiri Telepon :“ ……….. Terima kasih Bapak/Ibu Gita, Selamat (Pagi,siang,malam)”

Page 11: BAB I

1

IV. Jangan lakukan hal di bawah ini jika anda mengangkat Telepon :  1. Hallo, Assalamu Alaikum, Syalom.2. Logat, seperti “Iye, puang”.3. Menyela pembicaraan seperti : “Ya..ya, Aha…aha, ehm…ehm”.4. Memberikan alasan di sesuaikan kondisi “Bapak Made pergi beol”.5. Ketika jaringan telepon kurang bagus, tanyakan kepada penelepon untuk berbicara lebih jelas

dengan pernyataan seperti :“Maaf Bapak/Ibu, suara Bapak/Ibu Gita kurang jelas kami terima, bisa diulang atau diperjelas suaranya”.

 

V. Tehnik dasar menjawab telepon :1. Letakkan gagang telepon kira-kira 2 jari dari jarak bibir atau mulut pembicara.2. Berbicara dengan jelas, nada suara yang baik, jangan berteriak, sopan. 3. Putuskan hubungan telepon apabila sudah selesai.4. Perhatikan : Intonasi, artikulasi, kecepatan, jarak, dialek, senyum, sopan & bersahabat.

   

Page 12: BAB I

1

BAB IIILAPORAN KEGIATANPRAKTEK INDUSTRI

A. PELAKSANAAN KEGIATAN:

Kegiatan siswa/siswi dimasing-masing unit selama praktek kerja industri di clarion hotel makassar secara berkala.Anggota Kelompok :

Josephine Johannis Rezky Patricia Sulastri Ayu Sri Indarwati

B. HASIL KEGIATAN

1. Josephine JohannisUNIT I : FRONT OFFICE (FO)

Tanggal Praktek Industri : 27 January s.d 31 Maret 2010 JENIS KEGIATAN:

Membukakan pintu bagi para tamu hotel yang hendak menginap/berkunjung ke hotel. Melayani telphone yang masuk Mengantarkan kunci tamu hotel Freeparking

UNIT II : HOUSEKEEPING (ROOM)Tanggal Praktek Industri : 1 April s.d 30 April 2010 JENIS KEGIATAN :

Streeping Meking bad Dusting Melengkapi Perlengkapan Kamar Vacum room

UNIT III : HOUSEKEEPING (LAUNDRY)Tanggal Praktek Kerja Industri : 1 Mei s.d 10 July 2010JENIS KEGIATAN :

Melipat tawel Melipat kimono Meroll duve Meroll sheet

Meroll pillowcash Pick up Pressing Marker

Page 13: BAB I

1

2. Rezky PatriciaUNIT I : HOUSEKEEPING (ROOM) Tanggal Praktek Industri : 4 february s.d 31 Maret 2010JENIS KEGIATAN:

Streeping Meking bad Dusting Melengkapi Perlengkapan Kamar Vacum room

UNIT II : HOUSEKEEPING (LAUNDRY)Tanggal Praktek Industri : 2 April s.d 10 July 2010JENIS KEGIATAN :

Melipat tawel Melipat kimono Meroll duve Meroll sheet

Meroll pillowcash Pick up Pressing Marker

3. SulastriUNIT I : HOUSEKEEPING (ROOM) Tanggal Praktek Industri : 4 february s.d 31 Maret 2010JENIS KEGIATAN:

Streeping Meking bad Dusting Melengkapi Perlengkapan Kamar Vacum room

UNIT II : HOUSEKEEPING (LAUNDRY)Tanggal Praktek Industri : 2 April s.d 10 July 2010 JENIS KEGIATAN :

Melipat tawel Melipat kimono Meroll duve Meroll sheet Meroll pillowcash

Pick up Pressing Marker

4. Ayu Sri Indarwati

Page 14: BAB I

1

UNIT I : HOUSEKEEPING (LAUNDRY)Tanggal Praktek Kerja Industri : 1 Mei s.d 10 July 2010JENIS KEGIATAN :

Melipat tawel Melipat kimono Meroll duve Meroll sheet

Meroll pillowcash Pick up Pressing Marker

UNIT II : FRONT OFFICE (FO)Tanggal Praktek Industri : 27 January s.d 31 Maret 2010 JENIS KEGIATAN:

Membukakan pintu bagi para tamu hotel yang hendak menginap/berkunjung ke hotel. Melayani telphone yang masuk Mengantarkan kunci tamu hotel Freeparking

BAB IV

Page 15: BAB I

1

KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN

Setelah penulis melaksanakan Praktek Industri di Clarion Hotel dan membuat laporan ini, maka dapat diambil kesimpulan sebagai berikut :1. Praktek Industri ini dapat memperluas dan menambah wawasan bagi siswa dalam pendidikan di dunia

kerja.2. Praktek Industri ini dilaksanakan untuk menambah suatu gambaran dalam menjalani dunia kerja.3. Praktek Industri ini dilaksanakan untuk menambah ketermpilan siswa dalam setiap praktek dan

menerapkan teori-teori yang didapat langsung pada objeknya.4. Dengan adanya Praktek Industri ini, siswa/siswi tidak lagi memerlukan waktu latihan lanjutan bila

ingin memasuki dunia kerja.5. Untuk mengatasi segala permasalahan yang ada diperlukan tenaga sekretaris yang handal, yang dapat

mengatasi segala bentuk permasalahan yang berkaitan dengan filling system.6. keterlambatan dalam mengambil suatu keputusan akan merugikan perusahaan tersebut dan

kemungkinan juga dapat menimbulkan biaya yang tak terduga.

B. SARAN-SARAN

Pada kesempatan ini, ijinkanlah penulis untuk memberikan beberapa saran kepada pihak industri dan pihak sekolah yang sekiranya dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan guna kemajuan dimasa mendatang.

I. Saran-saran untuk pihak industria. Pelaksanaan Praktek Industri ini akan lebih terarah apabila disusun

Suatu jadwal yang harus dikerjakan siswa/siswi selama melaksanakan Praktek Industri,b. Agar industri dapat menyediakan seorang instruktur khusus yang pada hari-hari tertentu dapat

memberikan pelajaran teori yang berhubungan dengan pekerjaan yang dilaksanakan siswa/siswi sehingga siswa/siswi dapat mengerti dan memahami pekerjaan yang dilaksanakan.

c. Kepada pihak industri untuk dapat lebih banyak memberikan pekerjaan yang bermanfaat bagi siswa/siswi, supaya jam kerja dapat diisi dengan penuh tanpa ada waktu kosong yang terbuang percuma.

II. Saran-saran untuk pihak sekolahPihak sekolah agar dapat memantau kegiatan siswa yang sedang melaksanakan

PKL secara intensif sehingga segala kesulitan yang timbul dapat dipecahkan bersama.

BAB VPENUTUP

Page 16: BAB I

1

Keberhasilan pelaksanaan Praktek Industri Perhotelan/Pariwisata ini sangat dibutuhkan oleh para siswa/siswi agar dapat bisa mengikuti salah satu syarat untuk penaikan kelas. Dengan dibuatnya lapor PKL ini diharapkan dapat dijadikan acuan bagi lancarnya pelaksanaan Praktek Industri, terutama pada tahap awal kerja berkaitan dengan paket keahlian yang ada di Dunia Perhotelan.

Dengan dibuatnya laporan ini minimal diharapkan juga ada kesamaan Visi antara pihak sekolah dengan dunia usaha bidang Perhotelan.

Harapan kami sebagai penulis semua penjelasan didalam laporan ini telah tersusun rapi sesuai dengan tujuan siswa/siswi tingkat 2. Penulis telah berusaha menyusun dengan menggunakan bahasa yang mudah dipahami, dan dimengerti bagi yang membacanya.

BAB VILAMPIRAN

Page 17: BAB I

1

DAFTAR PUSTAKA

1. MADE,.2010.HRD CLARION HOTEL.MAKASSAR

2. PROFIL CLARION HOTEL…………….. 2010.