uika-bogor.ac.id pedoman... · dewan penasehat dan di ketuai oleh k. h. tb. hasan basri. periode...

240

Upload: vanhanh

Post on 22-Aug-2019

223 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Pedoman Akademik UIKA Bogor

i

PENGANTAR

Bismillahirrahmaanirrahiim

Assalaamu’alikum Wr. Wb.

Dengan mengucapkan puji serta syukur kehadirat Allah SWT,

Alhamdulillah Buku Pedoman Akademik Universitas Ibn Khaldun

Bogor dalam bentuk revisi telah selesai disusun.

Urgensi dari pedoman akademik ini sangat dirasakan manfaatnya

sebagai dasar dari pelaksanaan kegiatan akademik di lingkungan

UIKA Bogor, terlebih mulai tahun akademik 2013/2014 UIKA akan

menerapkan Sistem Informasi Akademik dan Keuangan menjadi

satu kesatuan.

Tersusunnya buku pedoman ini atas kerjasama Rektorat, Biro

Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK) serta para Wakil

Dekan Bidang Akademik dari seluruh fakultas dan Asisten Direktur

pascasarjana UIKA Bogor. Oleh karena itu perkenankan kami

mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-

tingginya kepada:

1. Bapak Ketua Pengurus YPIKA Bogor, yang sudah mendukung

kepada pihak rektorat untuk menyelesaikan berbagai panduan

yang diperlukan termasuk didalamnya buku pedoman

akademik;

Kata Pengantar

ii

2. Bapak Rektor UIKA Bogor, yang sudah memberikan motivasi

kepada tim penyusun untuk menyelesaikan buku pedoman

akademik ini;

3. Para Dekan dan Direktur Pascasarjana dilingkungan UIKA Bogor,

yang telah berperan aktif dalam memberikan data dan

informasi untuk kelengkapan buku pedoman ini;

4. Seluruh anggota tim penyusun Buku Pedoman Akademik yang

telah bekerja sama mencurahkan segala daya dan upaya hingga

tersusunnya buku pedoman akademik ini.

Atas segala perhatian dan kerjasama yang telah diwujudkan oleh

pihak-pihak diatas, semoga bermanfaat dan menjadi amal baik.

Wassalaamu’alikum Wr.Wb.

Bogor, 26 Juli 2013 M 17 Romadhon 1434 H

Ketua Tim Penyusun,

Ttd.

Dr. H. Ruhenda, M.Pd.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

iii

Sambutan Rektor

Bismillahirrahmaanirrahiim

Assalaamu’alaikum Wr. Wb.

Alhamdulillah berkat, Rahmat dan Karunia Allah SWT, Pedoman

Akademik Universitas Ibn Khaldun Bogor telah selesai disusun

ulang.

Pedoman Akademik ini merupakan penyempurnaan atas pedoman

akademik yang ada dengan beberapa perubahan yang dilakukan

sesuai dengan tuntutan perubahan kedepan.

Dengan terbitnya buku pedoman akademik ini, kami berharap:

1. Menjadi rujukan bagi setiap program studi untuk

menjabarkan kegiatan akademik baik yang bersifat

pendidikan, penelitian, maupun pengabdian pada

masyarakat (Tri Dharma Perguruan Tinggi);

2. Menjadi satu kesatuan dalam sebuah sistem yakni Sistem

Informasi Akademik dan Keuangan (SIAK) yang

penjabarannya akan dilaksanakan oleh Unit Komputer dan

Sistem Informasi (UKSI);

3. UIKA Bogor melihat tantangan kedepan yang lebih

kompleks, sehingga penataan akademik yang lebih

professional menjadi sebuah keharusan. Dan panduan

Sambutan Rektor

iv

akademik ini kedepan jelas memerlukan peninjauan

kembali sesuai dengan tuntutan kebutuhan;

4. Dalam menyongsong akreditasi institusi, maka berbagai

pedoman dibutuhkan sebagai wujud penjabaran dari

standar nasional pendidikan, terlebih dengan

diberlakukannya undang-undang nomor 12 Tahun 2012

tentang Pendidikan Tinggi;

5. Kepercayaan publik terhadap suatu lulusan perguruan

tinggi tidak akan terlepas dari proses penyelenggaraan

pendidikan itu sendiri, dan buku pedoman akademik ini

merupakan bagian dari sistem dalam memproses

mahasiswa menjadi lulusan sesuai dengan yang diharapkan.

Sebagai pimpinan universitas, kami mengucapkan terima kasih

kepada anggota tim revisi buku pedoman akademik ini yang telah

mencurahkan segala pemikiran dan waktu sampai dengan terbitnya

buku pedoman akademik ini.

Akhirnya, semoga pedoman akademik ini bermanfaat dan

membawa perubahan yang berarti demi kemajuan almamater

dimasa yang akan datang.

Bogor, 26 Juli 2013 M 17 Romadhon 1434 H

Rektor,

Ttd.

Dr. H. E. Bahruddin, M.Ag.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

v

SK Rektor

KEPUTUSAN

REKTOR UNIVERSITAS IBN KHALDUN BOGOR

Nomor: 052/K.13/IIIa/KR-BPA/UIKA/2013

Tentang

BUKU PEDOMAN AKADEMIK

UNIVERSITAS IBN KHALDUN BOGOR

Tahun 2013

Bismillaahirrahmaanirrahiim

REKTOR UNIVERSITAS IBN KHALDUN BOGOR

Menimbang : 1. Bahwa untuk memperlancar proses

kegiatan dan penyelenggaraan

pendidikan Universitas Ibn Khaldun Bogor

dipandang perlu dibuat Buku Pedoman

Akademik;

SK Buku Pedoman Akademik

vi

2. Bahwa sesuai dengan perkembangan

akademik di berbagai Perguruan Tinggi,

Buku Pedoman Akademik Universitas Ibn

Khaldun Bogor Tahun Akademik 2006

dipandang perlu diadakan perbaikan;

3. Bahwa untuk keperluan butir (1) dan (2)

diatas, perlu ditetapkan dengan

Keputusan Rektor.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 12 tahun 2012

tentang Pendidikan Tinggi;

2. Undang-undang Nomor 20 tahun 2003

tentang Sistem Pendidikan Nasional;

3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 tahun

2010 tentang Perubahan Pemerintah

Nomor 17 2010 tentang Pengelolaan dan

Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi;

4. Peraturan Pengurus Yayasan Pendidikan

Islam Ibn Khaldun Bogor No.

36/KPTS/PENG-YPIKA/2012 tanggal 04

Juni 2012 tentang Statuta Universitas Ibn

Khaldun Bogor tahun 2012;

5. Keputusan Pengurus Yayasan Pendidikan

Islam Ibn Khaldun Bogor No.

36/KPTS/PENG-YPIKA/2012 tanggal 27

Juni 2012, tentang Pemberhentian Rektor

Universitas Ibn Khaldun Bogor Masa Bakti

2008-2012 dan Pengangkatan Rektor

Universitas Ibn Khaldun Bogor Masa Bakti

2012-2016;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

vii

6. Keputusan Rektor Universitas Ibn

Khaldun Bogor No. 61/K.13/IIIa/KR-

BPP/UIKA/2003 tanggal 30 Agustus 2003

tentang Buku Pedoman Universitas Ibn

Khaldun Bogor Tahun Akademik 2003-

2006;

7. Keputusan Rektor Universitas Ibn Khaldun

Bogor No. 44/K.13/IIIa/KR-

PTRBPA/UIKA/2005 11 Agustus 2005

tentang Pengangkatan Revisi Buku

Pedoman Akademik Universitas Ibn

Khaldun Bogor Tahun 2006;

8. Keputusan Rektor Universitas Ibn Khaldun

Bogor No. 08/K.13/IIIa/KR-

TRPA/UIKA/2013 tanggal 23 Januari 2013

tentangPengangkatan Tim Revisi Buku

Pedoman Akademik Universitas Ibn

Khaldun Bogor Tahun 2006.

Memperhatikan : Rapat Rektorat dengan Ka. BAAK, para Kabag.

dan Kasubag. tanggal 4 Januari 2013 tentang

rencana revisi Buku Pedoman Akademik

tahun 2006.

M E M U T U S K A N

Dengan bertawakal kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala

Menetapkan :

PERTAMA : Buku Pedoman Akademik Universitas Ibn

Khaldun Bogor Tahun 2013 sebagai pedoman

penyelenggaraan pendidikan dilingkungan

SK Buku Pedoman Akademik

viii

Universitas Ibn Khaldun Bogor.

KEDUA : Buku Pedoman Akademik Universitas Ibn

Khaldun Bogor Tahun 2013 berlaku mulai

tahun akademik 2013/2014.

KETIGA : Dengan ditetapkannya Buku Pedoman

Akademik Universitas Ibn Khaldun Bogor

Tahun 2013, maka Buku Pedoman Universitas

Ibn Khaldun Bogor Tahun 2006 dinyatakan

tidak berlaku.

KEEMPAT : Buku Pedoman Akademik Tahun 2013

diberlakukan kepada seluruh pejabat

struktural untuk disosialisasikan dan

dilaksanakan oleh seluruh sivitas akademika

di lingkungan Universitas Ibn Khaldun Bogor,

dengan ketentuan apabila dikemudian hari

ternyata terdapat kekeliruan, maka akan

diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Bogor

Pada Tanggal : 23 Juli 2013 M 14 Romadhon 1434 H

Rektor

Ttd

Dr. H. E. Bahruddin, M.Ag.

NIK 410 100 039

Pedoman Akademik UIKA Bogor

ix

Salinan Keputusan ini disampaikan kepada Yth.:

1. Ketua Pengurus YPIKA

2. Para Wakil Rektor

3. Para Dekan Fakultas

4. Dekan Program Pascasarjana

5. Kepala Pusat Penjaminan Mutu

6. Ketua LPPM UIKA

7. Para Kepala Biro

8. Pusat Kajian Islam

9. Ka. UPT Perpustakaan

10. Arsip

SK Buku Pedoman Akademik

x

Pedoman Akademik UIKA Bogor

xi

DAFTAR ISI

Kata Pengantar Buku Pedoman Akademik

i

Sambutan Rektor Universitas Ibn Khaldun Bogor

iii

SK Rektor Tentang Buku Pedoman Akademik

v

Daftar Isi Buku Pedoman Akademik

xi

Bab I Pendahuluan

1

A. Yayasan Pendidikan Islam Ibn Khaldun Bogor

1

1. 2. 3. 4.

Sejarah Singkat Visi Misi Susunan Yayasan Pendidikan Islam Ibn Khaldun Bogor

1 3 4 4

B. Universitas Ibn Khaldun Bogor 5

1. 2. 3. 4. 5.

Sejarah Singkat Motto, Visi, Misi Tujuan Pola Ilmiah Pokok Bendera

5 8 9

10 10

Daftar Isi Pedoman Akademik

xii

6. 7. 8. 9.

Lambang Mars Lokasi Kampus Organisasi dan Personalia

11 12 13 13

Bab II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana, dan Pascasarjana

17

A. Program Pendidikan 17

1. 2. 3.

Tujuan Pendidikan Program Studi Kurikulum

17 19 21

B. Penerimaan Mahasiswa 28

1. 2. 3. 4. 5.

Penerimaan Mahasiswa Baru Penerimaan Mahasiswa Pindahan Penerimaan Mahasiswa Alih Jenjang Penerimaan Mahasiswa Warga Negara Asing Perpindahan Mahasiswa Antar Program Studi

28 30 32 33 34

C. Registrasi Mahasiswa 35

1. 2. 3. 4.

5.

Klarifikasi Registrasi Cara Registrasi Syarat-syarat Registrasi Mekanisme Pelaksanaan Registrasi & Kontrak Kredit Sanksi Registrasi

36 37 37 38

39

D. Pemutihan 40

E. Pemberian Nomor Pokok Mahasiswa 41

F. Pedoman Konversi Mata Kuliah 45

1. 2. 3.

5.

Pengertian Jenis Konversi Mata Kuliah Syarat-syarat Mata Kuliah Yang Dapat DIkonversi Asal Jenjang Pendidikan

45 45 45

45

Pedoman Akademik UIKA Bogor

xiii

6. 7.

Dana Konversi Mata Kuliah Prosedur Konversi Mata Kuliah

46 46

G. Pemberhentian Mahasiswa 48

1. 2. 3.

Pengertian Prosedur Persyaratan

48 48 48

H. Penyelenggaraan Pendidikan 48

1. 2. 3. 4. 5.

Sistem Kredit Semester Beban Studi Dalam Semester Masa Studi Cuti Akademik Biaya Penyelenggaraan Pendidikan

48 50 51 52 55

I. Proses Pembelajaran 56

1. 2. 3. 4. 5. 6.

Ruang Lingkup Pembelajaran Persiapan Proses Pembelajaran Pelaksanaan Pembelajaran Penilaian Hasil Belajar Wisuda dan Gelar Akademik Kualifikasi Lulusan

56 56 59 71 82 85

Bab III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

87

A. Kewajiban dan Hak Mahasiswa 87

B. Kewajiban dan Hak Dosen 88

C. Persyaratan Perkuliahan dan Ujian Bagi Mahasiswa

90

D. Sanksi Terhadap Pelanggaran yang Dilakukan oleh Mahasiswa

91

E. Sanksi Terhadap Pelanggaran yang Dilakukan oleh Dosen

93

F. Ketentuan Tambahan 96

Daftar Isi Pedoman Akademik

xiv

Bab IV Fakultas dan Program Studi

97

A. SK Rektor 97

b. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 101

c. Fakultas Hukum 117

d. Fakultas Ekonomi 124

E. Fakultas Agama Islam 143

F. Fakultas Teknik 169

G. Fakultas Ilmu Kesehatan 196

H. Pascasarjana 207

Pedoman Akademik UIKA Bogor

1

BAB I PENDAHULUAN

A. YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM IBN KHALDUN BOGOR

1. Sejarah Singkat

Nama Ibn Khaldun Bogor diambil dari nama seorang

ilmuwan muslim bernama Ibn Khaldun yang hidup pada

abad ke 14 Masehi, tepatnya beliau dilahirkan di Tunis 1

Ramadhan 732 Hijriyah (27 Mei 1332 Masehi) dan wafat di

Kairo pada tanggal tanggal 25 Ramadhan 808 Hijriyah (19

Maret 1406 Masehi). Ibn Khaldun mempunyai nama

lengkap Abu Zaid Abdurrahman Ibn Khaldun. Ibn Khaldun

juga seorang Sosiolog dan Sejarawan terkenal dengan

bukunya Mukaddimah. Beliau merupakan perintis filsafat

sejarah dan sosiologi yang tidak ada tandingan pada

zamannya. Mengingat beliau seorang ilmuwan besar

muslim dan juga karena kebesaran jiwanya, maka para

pendiri Yayasan Ibn Chaldun (Ibn Chaldun Foundation)

mengabadikan namanya sebagai nama Yayasan maupun

nama Universitas.

BAB I Pendahuluan

2

Para pendiri Universitas Ibn Khaldun Bogor dan Pengurus

Yayasan Ibn Chaldun Bogor yaitu: Dr. Mardzuki Mahdi, K.H.

Sholeh Iskandar, R.S.A. Kartadjumena, H. Prijono

Hardjosentono, Yunus Dali, Ir. R.S.A. Suwignyo, Ir. Iman

Rahardjo, yang didukung dan dipelopori oleh mahasiswa

waktu itu antara lain Yunus Dali, Abdul Aziz Sani, Hamidin

Kulubana, Amir Son dan Djamiruddin AS. Pimpinan Badan

Pengurus Yayasan Ibn Khadun Bogor yang pertama diketuai

oleh Dr. Marzuki Mahdi dari tahun 1961-1968. Selanjutnya

tahun 1968 Badan Pengurus Yayasan Ibn Khaldun Bogor

dipimpin oleh K. H. Sholeh Iskandar.Tahun 1974 Badan

Pengurus Yayasan Ibn Khaldun Bogor diubah dan

ditingkatkan menjadi Yayasan Pembina Universitas Ibn

Khaldun Bogor yang tetap dipimpin oleh K. H. Sholeh

Iskandar sampai tahun 1983. Tahun 1983-1985 Yayasan

Pembina Universitas Ibn Khaldun Bogor dipimpin oleh Ir. H.

Priyono Hardjosentono sampai akhir hayat beliau (wafat

tahun 1985). Posisi almarhum digantikan oleh wakilnya, yaitu

K. H. Tb. Hasan Basri sampai tahun 1987 yang disertai dengan

dibentuknya Badan Pembina (diketuai oleh K. H. Sholeh

Iskandar). Tahun 1993 Badan Pembina diganti menjadi

Dewan Penasehat dan di ketuai oleh K. H. Tb. Hasan Basri.

Periode dan Pemangku Jabatan Ketua Pengurus Yayasan

Pendidikan Islam Ibn Khaldun (YPIKA) Bogor seperti

ditunjukkan pada Tabel 1.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

3

Tabel 1.

Periode dan Pemangku Jabatan dan

Pejabat KetuaYPIKA Bogor

No. Periode Nama

1 1961 – 1968 Dr. H. Marzuki Mahdi

2 1968 – 1974 K.H. Sholeh Iskandar

3 1974 – 1983 K.H. Sholeh Iskandar

4 1983 – 1985 H. Priyono Hardjosentono, Ir.

5 1985 – 1987 K.H. Hasan Basri

6 1987 – 1988 Dr. A.M. Saefuddin, Ir.

7. 1988 – 1990 H. Abubakar Burniat, Ir.

8. 1990 – 1993 K.H. Tb. Hasan Basri

9. 1993 – 1995 H. Chaeruddin A. Nawawi, S.E.

10. 1995 – 1997 K.H. Dadun Abdul Qohhar

11. 1997 – 2005 Prof. Affendi Anwar, Ir.,M.Sc.,Ph.D.

12. 2005 – 2010 H. Chaeruddin A. Nawawi, S.E.

13. 2010 – 2015 H. Didi Hilman, S.H., M.H., M.Pd.I

2. Visi

Menjadi penyelenggara Pendidikan Tinggi terbaik di Jawa

Barat

BAB I Pendahuluan

4

3. Misi

a. Berpartisipasi dalam membangun masyarakat yang

cerdas dan beriman melalui pendidikan dan da’wah

islamiyah.

b. Membangun aliansi strategis untuk meningkatkan mutu

lembaga pendidikan yang diselenggarakan.

4. Susunan Yayasan Pendidikan Islam Ibn Khaldun Bogor

a. Pembina Yayasan Pendidikan Islam Ibn Khaldun Bogor

1) Ketua : H. Hardi M. Arifin

2) Anggota : 1. Dr. H. Ali Audah

2. Prof. H. Affendi Anwar, Ir., M.Sc., Ph.D.

3. Dr. H. Wadi Masturi, Drs., M.M.

4. H. Yunus Dali, Bc.Hk.

b. Pengawas Yayasan Pendidikan Islam Ibn Khaldun

Bogor

1) Ketua : H. Chaeruddin A. Nawawi, S.E.

2) Wakil : Dr. H. Rais Ahmad, S.H., M.C.L.

c. Pengurus Yayasan Pendidikan Islam Ibn Khaldun Bogor

1) Ketua : H. Didi Hilman, S.H., M.H., M.Pd.I.

2) Wakil Ketua : H. Ibin Syatibi, Drs., M.M.

3) Sekretaris : Haruna Sarasa Bugis, S.H., M.M.

4) Wkl. Sekretaris : Ramlan Ruvendi, S.E., M.M.

5) Bendahara : Dr. H. Herudjito, M.Sc., Ir.

6) Wkl. Bendahara : H. Tjetjep Suhandi, Lc., M.Ag.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

5

7) Anggota : 1. Dr. Dang Iwan Riswandi, S.E., M.Si.

2. H. Fataturrahman Mahfudz, BIRK.

3. Zaenal Mutaqin, S.E.

B. Universitas Ibn Khaldun Bogor

1. Sejarah Singkat

Universitas Ibn Khaldun berdiri pada tanggal 7 Dzul Qaidah

1380 H bertepatan dengan tanggal 23 April 1961 M sesuai

dengan Keputusan Badan Pengurus Yayasan Ibn Chaldun

Jakarta, No. 31/DPP/1961 tanggal 23 April 1961, yang

dikeluarkan oleh para pendiri setelah sebelumnya sejak

tahun 1959 manajemen Pengelolaan Pendidikannya

berafiliasi pada Universitas Ibn Chaldun Jakarta. Selama

masa afiliasi itu Universitas Ibn Chaldun mengelola 4

(empat) fakultas yang berlokasi di Bogormenjadi embrio

kelahiran Universitas Ibn Khaldun Bogor. Inisiatif untuk

memisahkan diri dari Universitas Ibn Chaldun Jakarta ini

didorong oleh keinginan untuk mandiri dan pertimbangan

profesionalitas dan efektifitas. Berbekal Surat Keputusan

tersebut maka sejak saat itu Universitas Ibn Khaldun Bogor

memiliki otonomi penuh untuk mengembangkan institusi

pendidikan tinggi di Bogor.

Universitas Ibn Chaldun didirikan pada tanggal 10

Desember 1959 oleh Dewan Pendiri Dr. H. Akbar, Zaenal

Ahmad, dan Imron Kadir, serta berkedudukan di Jakarta

dengan 7 (tujuh) fakultas, terdiri dari empat fakultas berasal

dari Universitas Jakarta Indonesia di Bogor dan tiga fakultas

di Jakarta. Karena adanya perbedaan pendapat di

BAB I Pendahuluan

6

lingkungan pimpinan dan civitas akademika Ibn Khaldun di

Bogor, maka empat fakultas di Bogor memisahkan diri dan

kemudian menjadi dua Universitas, yaitu Universitas Bogor

(saat ini dikenal sebagai Universitas Pakuan Bogor) dan

Universitas Ibn Khaldun Bogor yang dikelola oleh Badan

Pengurus Yayasan Ibn Khaldun Bogor menjadi universitas

berdiri sendiri.

Rektor UIKA Bogor saat ini adalah Dr. H. E. Bahruddin,

M.Ag. yang dipilih melalui proses pemilihan yang sangat

demokratis dan transparan dalam rapat Senat Universitas.

Diharapkan, dimasa yang akan datang Universitas Ibn

Khaldun akan semakin terbuka, modern, demokratis, dan

mendapat tempat di hati masyarakat, khususnya Kota dan

Kabupaten Bogor serta sekitarnya. Dalam

kepemimpinannya, Rektordidampingi 4 (empat) Wakil

Rektor, yaitu Wakil Rektor Bidang Akademik, Wakil Rektor

Bidang Pengelolaan Sumber Daya, Wakil Rektor Bidang

Kemahasiswaan, dan Wakil Rektor Bidang Hubungan dan

Kerjasama.

Universitas Ibn Khaldun Bogor memiliki motto Iman, Ilmu

dan Amaldan programIslamisasi Sains dan Kampus (ISK).

Selain itu terdapat norma-norma kehidupan kampus UIKA,

yaitu:

1. Mengembangkan sikap 3 S (Senyum-Salam-Sapa) saat

bertemu;

2. Berpenampilan rapih dan berpakaian Islami;

3. Saling menghormati dan bertutur kata sopan santun

sesuai Kaidah “Akhlak al-karimah”;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

7

4. Menghentikan semua kegiatan apabila terdengar

kumandang “Adzan” dan bergegas untuk menunaikan

sholat berjama’ah di masjid;

5. Menjaga dan melestarikan lingkungan kampus;

6. Menyelesaikan studi tepat waktu;

7. Cinta dan Haus ilmu pengetahuan serta berfikir kritis

sesuai kaidah ilmiah;

8. Senang dan aktif berorganisasi dalam kebaikan;

9. Menjaga Nama Baik dan Integritas almamater;

10. Tidak berkhalwat di dalam lingkungan kampus.

11. Tidak merokok di area kampus.

Periode kepemimpinanUniversitas Ibn Khaldun Bogor

seperti ditunjukkan pada Tabel 2.

Tabel 2. Periode Jabatan Rektor UIKA Bogor

No. Periode Rektor Nomor dan Tanggal SK

1. 1961 - 1968 Abdullah Siddiq, S.H.

2. 1968 - 1970 H. Prijono Hardjosentono, Ir.

3. 1970 - 1983 H. Prijono Hardjosentono, Ir.

4. 1983 - 1985 Dr. A.M. Saefudin, Ir. 32/SK/YP-UIKA/1983

20 Mei 1983

5. 1985 - 1987 K.H. Didin Hafidhuddin,

Drs.,M.S. 02/SKPT/BAPEM-YPIKA/1988

6. 1987 - 1991 M. Rais Ahmad, S.H., MCL. 05/SKPT/BAPEM-YPIKA/1985, 4 Oktober 1985

7. 1991 - 1995 Prof. Dr. Ir. Affendi Anwar,

M.Sc.

74/KPTS/PENG-YPIKA/1995, 13 Desember

1995

BAB I Pendahuluan

8

8. 1995 - 1999 H. Charuddin A Nawawi, S.E.

79/SKPT/PENG-YPIKA/1995, 31 Desember

1995

9. 1999 - 2004 Dr. H. R. Sunsun Saefulhakim,

Ir., M. Sc.

23/KPTS/BAPEN-YPIKA/2000, 5 Mei 2001

10. 2004 - 2008 Dr. Didin Saefuddin, M.A. 19/KPTS/BAPEN

-YPIKA/2004, 1 Juni 2004

11. 2008 - 2012 Prof. Dr. H. Ramly Hutabarat,

S.H., M.Hum.

18/KPTS/PENG-YPIKA/2008, 11 Juni 2008

12. 2012 - 2016 Dr. H. E. Bahruddin, M.Ag. 36/KPTS/PENG-

YPIKA/2012, 27 Juni 2012

2. Motto, Visi, Misi, dan Tujuan

a. Motto

Iman, Ilmu, Amal

b. Visi

Menjadi salah satu Universitas terkemuka yang

mendapat pengakuan dunia Islam sebagai pusat

unggulan penerapan konsep kesatuan Iman, Ilmu, Amal

dalam membentuk masyarakat madani yang

berkelanjutan.

c. Misi

1) Mempraktekkan kebiasaan berfikir dan bertindak

ilmiah serta berakhlaqul karimah untuk

Pedoman Akademik UIKA Bogor

9

menghasilkan sumber daya manusia yang kreatif

dan relevan dengan dinamika kebutuhan

masyarakat;

2) Mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan

seni untuk menghasilkan karya-karya penelitian

yang inovatif, bermutu yang dapat meningkatkan

kualitas proses pembelajaran dan untuk

kesejahteraan masyarakat sebagai perwujudan

keagungan ajaran Islam (rahmatan lil alamin);

3) Menguji, mengembangkan, menerapkan dan

menyebarluaskan strategi, metode, teknologi dan

seni dalam kerangka pemberdayaan masyarakat,

sehingga masyarakat semakin mampu

berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan

yang adil dan berkelanjutan (Al Adli Wal Ihsan)

d. Tujuan

1) Mengembangkan program pendidikan agar

semakin mampu menghasilkan lulusan yang

profesional dan berakhlaqul karimah; 2) Mengembangkan sarana dan prasarana pendidikan

serta teknologi informasi yang berkualitas

internasional; 3) Mengembangkan dan membina masyarakat

akademik melalui sistem pendidikan tinggi yang

profesional; 4) Mengembangkan penelitian dan inovasi teknologi

guna memanfaatkan sumber daya secara optimal

BAB I Pendahuluan

10

dan berkelanjutan sehingga dapat mempercepat

proses pengembangan ilmu pengetahuan,

teknologi, dan seni; 5) Mengembangkan kegiatan ekstra kurikuler yang

dinamis; 6) Mengembangkan kerjasama kemitraan nasional

dan internasional.

3. Pola Ilmiah Pokok

Sebagai pedoman umum dalam penyelenggaraan kegiatan

Tri Dharma.Isi pola ilmiah pokok UIKA adalah penerapan

konsep kesatuan iman, ilmu, dan amal dalam membentuk

masyarakat madani yang berkelanjutan.

4. Bendera

a. Bendera UIKA berwarna hijau melambangkan Agama

Islam, di bagian tengah terdapat lambang warna kuning

emas yang berarti kejayaan dan kemakmuran.

b. Bendera Fakultas Ekonomi berwarna kuning

melambangkan kemakmuran; bendera Fakultas Hukum

berwarna merah, melambangkan keadilan; bendera

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan berwarna

merah jambu, melambangkan kasih sayang dalam

pendidikan; bendera Fakultas Agama Islam berwarna

hijau muda, melambangkan syari’at Islam; bendera

Fakultas Teknik berwarna biru tua, melambangkan

Pedoman Akademik UIKA Bogor

11

tekun; bendera Fakultas Ilmu Kesehatan berwarna ungu

melambangkan harapan dan semangat hidup sehat dan

bendera Fakultas Pascasarjana berwarna hijau tua

melambangkan kebesaran Islam.

5. Lambang

UIKA mempunyai lambang kerang mutiara berwarna kuning

emas, bersayap tujuh, di dalamnya terdapat mutiara, obor,

dengan dua pengikat enam lidah api, dan bintang yang

dibingkai dengan segi lima berisi tulisan Universitas Ibn

Khaldun Bogor berwarna dasar hijau, dengan penjelasan

sebagai berikut:

a. Kerang mutiara melambangkan filosofi ilmu, suatu hal

yang sangat berharga; warna kuning emas

melambangkan kebesaran dan kemakmuran; tujuh

sayap melambangkan waktu Universitas Ibn Khaldun

didirikan 10 Desember 1959 mempunyai tujuh fakultas;

tanggal 23 April 1961 ketika UIKA memisahkan diri dari

Universitas Ibnu Chaldun, lambang tersebut tetap

dipertahankan.

b. Mutiara melambangkan bahwa mencari dan menggali

ilmu itu tidak mudah.

BAB I Pendahuluan

12

c. Obor melambangkan makna cahaya sebagai penunjuk

jalan, sedangkan dua pengikatnya melambangkan dua

kalimat syahadat.

d. Enam lidah api melambangkan rukun iman.

e. Bintang melambangkan agama Islam sebagai sumber

dari segala sumber hukum.

f. Bingkai segi lima melambangkan rukun Islam.

6. Mars

Mars UIKA adalah sebuah lagu yang menggambarkan

tentang semangat UIKA. Adapun teks lengkapnya sebagai

berikut :

A =do ; 4/4

di Marcia Arr. : Daniyarri Dani

Pedoman Akademik UIKA Bogor

13

7. Lokasi Kampus

Kampus UIKA Bogor terletak di Jl. K. H. Sholeh Iskandar Km.

2 Kedung Badak Tanah Sareal Bogor Jawa Barat (dulunya

bernama Jl. Baru Kemang Km.2). Di lokasi ini terdapat 7

Fakultas yakni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,

Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi, Fakultas Agama Islam,

Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Kesehatan dan Program

Pascasarjana.

8. Organisasi dan Personalia Universitas Ibn Khaldun Bogor

a. Senat

1) Ketua : Prof. Dr. K. H. Didin Hafidhuddin, M.S.

2) Sekretaris : Budy Bhudiman, S.H., M.H., Sp.N.

3) Anggota : Dr. H. E. Bahruddin, M.Ag.

Dr. H. Ruhenda, M.Pd.

BAB I Pendahuluan

14

Hj. Immas Nurhayati, S.E., M.S.M.

M. Hariansyah, S.T., M.T.

H. Nirwan Syafrin, M.A., Ph.D.

Dr. Herawati, M.S.

H. Muhyar Nugraha, S.H., M.H.

Hj. Ecin Kuraesin, S.E., M.M.

H. Ahmad Sobari, Lc., M.Ag.

Dr. H. Yogi Sirodz Gaos, Ir., M.T.

Dr. H. T. Abdul Madjid, M.S.

Prof. Dr. H. Abuddin Nata, M.A. Prof. Dr. H. Masyhudzulhak D. M. Z.,M.M.

Prof. Dr. H. Salman Harun

Prof. Dr. Prawoto, Ir., DEA., MSAe.

Prof. Dr. H. Didin Saefuddin, M.A.

H. Adian Husaeni, M.A., Ph.D.

Dr. H. Ibdalsyah, MA

Yusuf Shobiri, Drs., M.Pd.I

Abdul Karim Halim, Drs., M.Si

Indah Triastuti, S.H., M.H., Sp.1.

H. Undang Suryana, S.E., M.M.

Yudiana, S.E., M.M.

H. M. Kholil Nawawi, Drs., M.Ag.

Hidayah Baisa, Dra., M.Pd.I.

Feril Hariati, S.T., M.Eng.

Budi Susetyo, Ir., M.Sc.

Hj. Titing Suharti, S.E., M.M.

Suherman, Drs., M.Kes.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

15

b. Pimpinan Universitas

1) Rektor : Dr. H. E. Bahruddin, M.Ag.

2) Wakil Rektor

Bid. Akademik

: Dr. H. Ruhenda, M.Pd.

3) Wakil Rektor

Bid. Pengelolaan

Sumberdaya

: Hj. Immas Nurhayati, S.E., M.S.M.

4) Wakil Rektor : M. Hariansyah, S.T., M.T.

Bid. Kemahasiswaan

5) Wakil Rektor

Bid. Kerjasama &

Pengembangan

: H. Nirwan Syafrin, M.A., Ph.D.

c. Lembaga Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM)

1) Kepala : Dr. H. Ahmad Rosyadi, S.H., M.H.

2) Sekretaris : H. Dedi Supriadi, Drs., M.Si.

3) Staf Ahli : Drh. Tita Sarah Poniarti

d. Pusat Penjaminan Mutu

1) Ketua : Novita Br. Ginting, S.Kom., M.Kom.

2) Sekretaris : Dr. Muhyani, M.Si.

e. Pusat Karir dan Alumni

1) Ketua : H. Gatut Susanta, Ir., M.M.

2) Wakil Ketua : Dr. H. Ahmad Rosyadi, M.H.

3) Sekretaris : Firman Mustahidin, S.Pd.

4) Wakil Sekretaris : Hj. Maemunah Sa’diyah, M.Ag.

5) Bendahara : Yudiana, S.E., M.M.

BAB I Pendahuluan

16

6) Bidang

Pengembangan

: 1. M. Azis Firdaus, S.E., M.M.

2. Dr. A. Mulyadi Kosim, M.Ag.

7) Bid. Kerjasama : 1. H. Dedi Supriadi, Drs., M.Si.

2. Yulisiswati, S.E.

8) Bid.Pengelolaan

Data Alumni

: 1. Dr. Ulil Amri Syarif, Lc., M.A.

2. Budy Bhudiman, S.H., M.H., Sp.N.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

17

BAB II TATA TERTIB PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN PROGRAM DIPLOMA, SARJANA DAN PASCASARJANA

A. Program Pendidikan

1. Tujuan Pendidikan Universitas Ibn Khaldun Bogor

Tujuan Pendidikan pada Universitas Ibn Khaldun Bogor,

adalah:

a. Mengembangkan program pendidikan untuk

menghasilkan lulusan yang profesional dan berakhlakul

karimah;

b. Mengembangkan fasilitas, sarana dan prasarana

pendidikan serta teknologi informasi yang berkualitas;

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

18

c. Membina dan mengembangkan masyarakat akademik

melalui sistem pendidikan tinggi yang profesional;

d. Mengembangkan penelitian dan inovasi teknologi, guna

memanfaatkan sumber daya secara optimal dan

berkelanjutan sehingga dapat mempercepat proses

pembaharuan, teknologi dan seni;

e. Mengembangkan kegiatan ekstra kurikuler yang

dinamis; dan

f. Mengembangkan kerjasama kemitraan lokal, nasional,

regional dan internasional.

Lulusan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

Universitas Ibn Khaldun Bogor diharapkan memiliki kualitas

sebagai berikut:

a. Mampu menerapkan pengetahuan dan keterampilan

teknologi yang dimilikinya sesuai dengan bidang

keahlian dalam kegiatan produktif dan pelayanan

kepada masyarakat;

b. Menguasai ilmu dan pengetahuan serta metodologi

dalam bidang keahliannya sehingga mampu

menemukan, memahami cara penyelesaian masalah;

c. Menguasai dasar-dasar ilmiah sehingga mampu berfikir,

bersikap dan bertindak sebagai ilmuwan yang islami;

dan

d. Mampu mengikuti perkembangan ilmu dan teknologi

dalam bidangnya.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

19

2. Program Studi

Program Studi merupakan unit pelaksana akademik yang

melaksanakan pendidikan profesional dan bila memenuhi

syarat dapat melaksanakan pendidikan program diploma,

sarjana dan/atau program pascasarjana dalam sebagian

atau satu cabang ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau

seni. Pada program studi dapat dibentuk laboratorium

dan/atau studio.

Program studi merupakan program penyelenggaraan

pendidikan akademik atau profesional atas dasar suatu

kurikulum, yang ditujukan agar mahasiswa dapat

menguasai pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

sesuai dengan sasaran kurikulum. Program Studi

monodisiplin diselenggarakan oleh satu program studi,

sedangkan program studi multidisiplin dapat

diselenggarakan oleh beberapa program studi atau fakultas.

Untuk pengembangan disiplin ilmu, program studi memiliki

beberapa laboratorium/studio.

Laboratorium/studio dipimpin oleh seorang dosen yang

keahliannya telah memenuhi persyaratan sesuai dengan

cabang ilmu pengetahuan, teknologi, dan/atau seni

tertentu dan bertanggungjawab kepada Ketua Program

studi.

Universitas Ibn Khaldun Bogor terdiri atas 6 fakultas,

meliputi 11 program studi S1, 1 program studi D3 serta

program pascasarjana yang meliputi 2 program studi

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

20

Agama Islam, program studi Manajemen dan program studi

Teknologi Pendidikan seperti tercantum dalam Tabel 1.

Tabel 2.1. Fakultas dan Program Studi di UIKA Bogor

No. Fakultas Program Studi Jenjang

Studi

1 Keguruan dan

Ilmu Pendidikan

Pendidikan Luar Sekolah S1

Pendidikan Bahasa Inggris S1

2 Hukum Ilmu Hukum S1

3 Ekonomi

Manajemen S1

Akuntansi S1

Keuangan dan Perbankan D3

4 Agama Islam

Ahwal Al Syakhsiyyah S1

Pendidikan Agama Islam S1

Komunikasi dan Penyiaran

Islam S1

Pendidikan Guru Madrasah

Ibtidaiyah S1

Ekonomi Syari’ah S1

5 Teknik

Teknik Sipil S1

Teknik Mesin S1

Teknik Elektro S1

Teknik Informatika S1

6 Ilmu Kesehatan Kesehatan Masyarakat S1

7 Pascasarjana

Pendidikan Islam S2

Ekonomi Islam S2

Manajemen S2

Teknologi Pendidikan S2

Pendidikan Islam S3

Pedoman Akademik UIKA Bogor

21

3. Kurikulum

Kurikulum pendidikan tinggi adalah susunan bahan kajian

dan pelajaran yang digunakan sebagai pedoman dalam

penyelenggaraan kegiatan pembelajaran di perguruan

tinggi.

a. Sebaran Kurikulum

1) Kurikulum pada program diploma tiga berkisar

antara 110-120 sks, program studi pendidikan

strata satu mempunyai beban yang berkisar 144–

160 sks (satuan kredit semester); program Magister

sekurang-kurangnya 52 sks, dan program doktor

sekurang-kurangnya 40 sks1.

2) Beban sks seperti tersebut pada butir (b) diatas

ditempuh untuk:

2.1. Program Diploma Tiga sekurang-kurangnya

semester dan maksimal 10 Semester;

2.2. Program Sarjana sekurang-kurangnya 8

semester dan maksimal 14 Semester;

2.3. Program Magister sekurang-kurangnya 4

semester dan maksimal 8 Semester;

2.4. Program Doktor sekurang-kurangnya 5

semester dan maksimal 10 Semester.

b. Tiap program studi di Universitas Ibn Khaldun Bogor

menyelenggarakan kegiatan pembelajaran berdasarkan

1 Berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Nasional nomor: 232 Tahun

2000, tentang Pedoman Penyusunan Kurikulum Pendidikan Tinggi

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

22

Kurikulum Inti (Kurikulum Nasional) dan Kurikulum

Institusional.

1) Kurikulum inti merupakan kelompok bahan kajian

dan pelajaran yang harus tercakup dalam suatu

program studi yang dirumuskan dalam kurikulum

yang berlaku secara nasional (Kurnas), terdiri atas

kelompok mata kuliah Pengembangan Kepribadian

dan bermuatan tujuan pendidikan, isi pengetahuan

serta kemampuan minimum yang harus dicapai

mahasiswa dalam penyelesaian suatu Program

Studi. Kurikulum Inti (Kurnas) bermuatan sekurang-

kurangnya 110 sks untuk program diploma 3,

sekurang-kurangnya 120 sks untuk program

Sarjana, sekurang-kurangnya 52 sks untuk program

Magister, dan sekurang-kurangnya 40 sks untuk

jenjang program Doktor.

2) Kurikulum institusional adalah bagian dari

kurikulum pendidikan tinggi, yang merupakan

tambahan yang disusun sesuai dengan keadaan dan

kebutuhan lingkungan serta ciri khas perguruan

tinggi yang bersangkutan.

c. Struktur materi kurikulum di Universitas Ibn Khaldun

Bogor sesuai dengan tujuan pendidikan dikelompokkan

menjadi 5 kelompok, terdiri atas:

c.1. Berdasarkan aturan Dirjen Pendidikan Tinggi, terdiri

atas:

1) Kelompok Mata kuliah Pengembangan

Kepribadian (MPK) yang terdiri atas mata kuliah

Pedoman Akademik UIKA Bogor

23

yang relevan dengan tujuan pengayaan

wawasan, pendalaman intensitas pemahaman

dan penghayatan;

2) Kelompok Mata kuliah Keilmuan dan

Keterampilan (MKK) yang terdiri atas mata

kuliah yang relevan untuk memperkuat

penguasaan dan memperluas wawasan

kompetensi keilmuan atas dasar keunggulan

kompetitif serta komparatif penyelenggaraan

program studi yang bersangkutan;

3) Kelompok Mata kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

yang terdiri atas mata kuliah yang relevan,

bertujuan untuk memperkuat penguasaan dan

memperluas wawasan kompetensi keahlian

dalam berkarya di masyarakat sesuai dengan

keunggulan kompetitif serta komparatif

penyelenggaraan program studi yang

bersangkutan;

4) Kelompok Mata kuliah Perilaku Berkarya (MPB)

yang terdiri atas mata kuliah yang relevan,

bertujuan untuk memperkuat penguasaan dan

memperluas wawasan perilaku berkarya sesuai

dengan ketentuan yang berlaku di masyarakat

untuk setiap program studi;

5) Kelompok Mata kuliah Berkehidupan

Bermasyarakat (MBB) yang terdiri atas mata

kuliah yang relevan dengan upaya pemahaman

serta penguasaan ketentuan yang berlaku

dalam berkehidupan di masyarakat, baik secara

nasional maupun global, yang membatasi

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

24

tindak kekaryaan seseorang sesuai dengan

kompetensi keahliannya.

c.2. Berdasarkan aturan Direktorat Jenderal

Pendidikan Islam, terdiri atas:

1) Mata Kuliah Kompetensi Dasar (MKKD)

2) Mata Kuliah Kompetensi Utama (MKKU)

3) Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

(MKKP)

4) Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

Lainnya (MKKPL)

d. Dalam kurikulum program studi terdapat (1) mata

kuliah wajib yang harus diambil oleh semua mahasiswa

program studi tersebut, dan (2) mata kuliah pilihan

yang dapat diambil oleh mahasiswa untuk melengkapi

pembentukan keahlian program studinya serta menjadi

dasar untuk pengembangan lebih lanjut;

e. Kurikulum untuk masing-masing program studi

ditetapkan dengan Keputusan Rektor;

f. Mata kuliah diberi nomor yang disusun secara

berurutan menurut struktur kurikulum pada masing-

masing program studi. Nomor mata kuliah ini

digunakan sebagai nomor panggil pada sistem informasi

untuk kepentingan registrasi, perkuliahan dan evaluasi;

dan

g. Kode mata kuliah dinyatakan dalam 6 digit, seperti

ditunjukkan pada Tabel 2.2.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

25

Tabel 2.2.

Tata Cara Penulisan Kode Mata Kuliah Dalam Transkrip

Digit

ke- Diisi dengan

1, 2,

dan

3

Kode Penanggung Jawab (Pemilik MK)

Kode program studi berupa huruf abjad seperti

tercantum pada Tabel 2.1.

Untuk Mata Kuliah bersifat umum tingkat fakultas

atau mata kuliah program studi multidisiplin yang

tidak ber”homebase” di program studi dapat diberi

kode fakultas.

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan : FKP

Fakultas Hukum : FHK

Fakultas Ekonomi : FEK

Fakultas Agama Islam : FAI

Fakultas Teknik : FTK

Fakultas Ilmu Kesehatan : FIK

Program Pascasarjana : FPS

4

Menunjukkan tanda kedalaman ilmu atau di tahun

ke berapa mata kuliah tersebut dijadualkan dan

dinyatakan dengan angka 1-4.

5 Nomor urut rumpun ilmu atau laboratorium di

program studi digunakan angka 0-9

6

Nomor urut mata kuliah pada rumpun

ilmu/laboratorium yang bersangkutan pada tahun

tertentu digunakan angka 0-9.

Catatan: penulisan kode mata kuliah dibuat tanpa spasi

h. Penulisan kode mata kuliah Pengembangan Kepribadian

seperti ditunjukkan pada Tabel 2.3.

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

26

Tabel 2.3.

Contoh Penulisan Kode Mata Kuliah Pengembangan

Kepribadian (MPK)

No. Kode Nama Mata Kuliah SKS

1 FAI111 Studi Islam I 2

2 FAI212 Studi Islam II 2

3 FAI313 Studi Islam III 2

4 FAI414 Studi Islam IV 2

5 FAI227 Bahasa Arab 2

6 FHK175 Pancasila 2

7 FHK176 Pendidikan Kewarganegaraan 2

8 FKP131 Bahasa Indonesia 2

9 FKP132 Bahasa Inggris 2

10 FKP112 Pendidikan Lingkungan Sosial

Budaya dan Teknologi 2

11 FKP244 Ilmu Budaya Dasar 2

12 FTK132 Ilmu Alamiah Dasar 2

i. Tata cara penulisan jumlah kredit (beban kredit) dan

mata kuliah prasyarat dalam kurikulum/silabi diurai

secara lengkap sebagai berikut:

1 2 3 4 5 6 7 8 - 9 10

Notasi Keterangan

1, 2, 3 Pengasuh/pemilik mata kuliah

4 Kedalaman ilmu atau tahun ke-

Pedoman Akademik UIKA Bogor

27

5 Nomor rumpun

6 Nomor urut dalam rumpun pada tahun

tertentu

7 Bobot kredit (sks)

8 Jumlah waktu kuliah per minggu

9 Jumlah waktu praktikum per minggu

10 Semester ganjil (1) atau genap (2)

Contoh: Nama Mata Kuliah Pancasila,

Kode Mata Kuliah: FHK175 2(2-0)1

j. Mata kuliah yang mempunyai prasyarat diberi tanda

dengan menuliskan kode mata kuliah prasyarat sesudah

penulisan kode mata kuliah tersebut dalam kurikulum

tiap program studi. Setiap mahasiswa yang akan

mengambil mata kuliah dengan berprasyarat, harus

mengambil mata kuliah prasyarat tersebut dan lulus

dengan nilai D, contoh:

Kode

MK

Nama Mata

Kuliah

Bobot SKS Prasyarat

Ganjil Genap

AKT112 Pengantar

Akuntansi II - AKT111

k. Standarisasi Penggunaan Kurikulum

Implementasi kurikulum yang berlaku di Universitas

Ibn Khaldun Bogor adalah Current System, yaitu

kurikulum yang berlaku pada periode

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

28

berjalan.Peninjauankurikulum dilakukan maksimal

empat tahun melalui lokakarya program studi.

B. Penerimaan Mahasiswa

Penerimaan mahasiswa terdiri atas (1) penerimaan mahasiswa

baru, (2) penerimaan mahasiswa pindahan, (3) penerimaan

mahasiswa untuk studi alih jenjang, dan (4) penerimaan

mahasiswa warga negara asing.

1. Penerimaan Mahasiswa Baru

a. Penerimaan mahasiswa baru adalah penerimaan

mahasiswa yang untuk pertama kali mengikuti

pendidikan tinggi yang berlatar belakang pendidikan

SLTA dan sederajat;

b. Penerimaan mahasiswa baru seperti yang dimaksud

diatas dilaksanakan secara rutin pada setiap tahun

akademik;

c. UIKA menerima mahasiswa baru reguler dengan cara

mendaftarkan diri baik secara langsung maupun online,

yang dilayani oleh panitia penerimaan mahasiswa baru

yang diangkat dengan Keputusan Rektor;

d. Dengan memperhatikan ketentuan mengenai latar

belakang pendidikan serta kualifikasi pendaftar,

penerimaan mahasiswa baru UIKA ditujukan bagi

lulusan SLTA yang diterima menjadi mahasiswa dalam

Pedoman Akademik UIKA Bogor

29

rangka pemerataan kesempatan belajar di perguruan

tinggi, dengan memperhatikan keabsahan ijazah yang

dimilikinya;

e. Kualifikasi hasil belajar di SLTA dan sederajat serta

ketentuan-ketentuan lain yang harus dipenuhi oleh

seorang pendaftar untuk dapat diterima di Program

Studi/Fakultas tertentu di UIKA ditentukan oleh panitia

berdasarkan hasil seleksi;

f. Panitia penerimaan mahasiswa baru bertugas melayani

pendaftar dari segala jenis kegiatan yang terkait dengan

rekruitmen mahasiswa sampai dengan selesainya tahap

pendaftaran pelamar atau calon mahasiswa baru.

g. Persyaratan mahasiswa baru:

1) Warga Negara Indonesia (WNA diatur berdasarkan

ketentuan yang berlaku);

2) Membayar uang pendaftaran;

3) Mengisi buku pendaftaran;

4) Salinan ijazah& SKHUN terakhir yang telah

dilegalisir (2 rangkap);

5) Salinan Hasil Ujian Nasional yang dilegalisir(2

rangkap);

6) Pas photo berwarna ukuran:

2 x 3 = 2 lembar dan 3 x 4 = 4 lembar;

7) Surat keterangan sehat dari Dokter Rumah Sakit

Islam Bogor.

8) Salinan Tanda Identitas (KTP/SIM/Passport)

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

30

h. Seleksi penerimaan mahasiswa baru diikuti oleh

pendaftar yang telah memenuhi segala persyaratan

yang sudah ditetapkan. Seleksi penerimaan mahasiswa

baru dapat dilakukan melalui kegiatan sebagai berikut:

(1) tes potensi akademik yang meliputi: (a) Bahasa

Indonesia, (b) Pendidikan Agama Islam, (c) Bahasa

Inggris, dan (d) Matematika. (2) tes kesehatan; (3)

wawancara; untuk mengungkap bidang kekhususan

masing-masing. Hasil tes tersebut ditindaklanjuti

dengan pengadaan kelas-kelas khusus bagi calon

mahasiswa yang menunjukkan hasil kurang dalam

materi-materi tertentu, yaitu dengan adanya

matrikulasi selama ± 1 minggu. Adanya seleksi

penerimaan calon mahasiswa baru, terutama yang

dapat menolak penerimaan calon mahasiswa adalah

penting sebagai kegiatan pemilihan calon mahasiswa

yang memenuhi tingkat kemampuan yang sesuai

dengan bidangnya serta perilaku yang sesuai dengan

nilai-nilai Islam.

i. Mahasiswa baru yang diterima di UIKA harus mengikuti

prosedur registrasi awal dengan memenuhi syarat-

syarat yang berlaku di UIKA;

2. Penerimaan Mahasiswa Pindahan

a. Penerimaan mahasiswa pindahan dimungkinkan

dengan memperhatikan: (1) keabsahan status

PTN/PTAIN/PTS/PTAIS dan kejelasan identitas akademik

pemohon tersebut, (2) Status program studi PT asal

Pedoman Akademik UIKA Bogor

31

terakreditasi, (3) indeks prestasi akademik pemohon

yang dibuktikan dengan transkrip akademik dari PT asal,

dan (4) daya tampung program studi yang dituju di

UIKA, (5) surat keterangan pindah dari PT asal dan surat

rekomendasi dari Kopertis;

b. Permohonan pindah diajukan secara tertulis kepada

Rektor UIKA dengan sepengetahuan atau persetujuan

pimpinan Perguruan Tinggi asal dan dilengkapi dengan

lampiran-lampiran untuk hal-hal yang disebutkan pada

butir a (1), butir a (2), a (3) dan butir a (4);

c. Rektor UIKA dapat menerima atau menolak

permohonan pindah yang dimaksud pada butir b,

setelah mendengar pendapat dan pertimbangan Dekan

Fakultas/Ketua Program Studi yang mengasuh program

studi yang dituju;

d. Mahasiswa yang diterima sebagai pindahan dari

PTN/PTAIN/PTS/PTAIS lain, ditetapkan penempatan

semester dan beban studinya berdasarkan hasil

konversi program studi/fakultas yang dituju di UIKA;

e. Mata kuliah dari Perguruan Tinggi asal dapat dikonversi

dengan memperhatikan status akreditasi program studi

yang telah ditempuh;

f. Laporan perpindahan mahasiswa disampaikan ke DIKTI

bersamaan dengan pelaporan mahasiswa baru pada

tahun akademik berjalan;

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

32

g. Mahasiswa yang telah diterimaharus mengikuti

prosedur registrasi pada awal semester perkuliahan

sesuai dengan aturan yang berlaku di UIKA.

3. Penerimaan Mahasiswa Alih Jenjang

a. Lulusan Program Diploma, Akademi, atau Politeknik

dapat diterima menjadi mahasiswa untuk melanjutkan

studi alih jenjang di UIKA, dengan memperhatikan: (1)

ijazah dan transkrip nilai yang telah diperoleh, dan (2)

daya tampung program studi yang dituju di UIKA; b. Penerimaan mahasiswa alih jenjang dapat berstatus:

(1) mahasiswa biasa, atau (2) mahasiswa tugas belajar; c. Pendaftar mengajukan permohonan mengikuti studi

alih jenjang kepada Rektor UIKA dengan melampirkan

keterangan identitas diri, salinan ijazah dan transkrip

nilai. d. Mahasiswa tugas belajar, harus melampirkan surat izin

belajar atau surat tugas belajar dari

instansi/perusahaan tempat ia bekerja; e. Mahasiswa tugas belajar harus melampirkan surat

jaminan pembiayaan studi dari instansi/perusahaan

tempat ia bekerja; f. Memperhatikan Status akreditasi Perguruan Tinggi

Asal;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

33

g. Nilai yang dapat dikonversi bagi mahasiswa alih jenjang

paling rendah nilai C dan tidak dapat diperbaiki; h. Rektor UIKA dapat menerima atau menolak

permohonan studi alih jenjang setelah mendengar

pendapat Dekan Fakultas/ketua Program Studi yang

dituju di UIKA; i. Mahasiswa yang diterima di UIKA untuk studi alih

jenjang ditetapkan penempatan tahun/semester

berdasarkan hasil konversi dari program studi/fakultas

yang dituju; j. Mahasiswa yang telah diterimaharus mengikuti

prosedur registrasi pada awal semester perkuliahan

sesuai dengan aturan yang berlaku di UIKA.

4. Penerimaan Mahasiswa Warga Negara Asing

a. Mahasiswa warga negara asing dapat diterima menjadi

mahasiswa UIKA jika yang bersangkutan berpendidikan

setingkat SLTA, Diploma, Sarjana, dan Magister. b. Syarat-syarat lain yang harus dipenuhi oleh pendaftar,

ialah:

1) Mengajukan permohonan ijin belajar pada Atase

Pendidikan Kedutaan Besar negaranya di Indonesia.

2) Mengurus izin belajar dari Pemerintah RI melalui

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementrian

Pendidikan dan Kebudayaan RI (c.q. Direktur

Kelembagaan dan Kerjasama) dengan melampirkan

surat rekomendasi dari Pimpinan Universitas,

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

34

salinan bukti akta pendirian PT, salinan paspor,

salinan ijasah/sertifikat, pasfoto ukuran 4X6 2

lembar, riwayat hidup, pernyataan tidak bekerja di

Indonesia (bermaterai), pernyataan tidak berpolitik

(bermaterai), pernyataan biaya, dan surat

keterangan sehat dari dokter.

3) Mengurus semua dokumen imigrasi yang

diperlukan selama masa belajarnya di UIKA;

4) Mengikuti prosedur registrasi awal dengan

memenuhi ketentuan yang berlaku di UIKA.

5. Perpindahan Mahasiswa Antar Program Studi

a. Perpindahan mahasiswa dari satu program studi ke

program studi lain di UIKA dimungkinkan dengan

memperhatikan alasan kepindahan yang cukup kuat

dan relevan, kelayakan akademik pemohon, dan daya

tampung program studi yang dipilih; b. Syarat untuk mengajukan permohonan pindah program

studi adalah mahasiswa pemohon telah menyelesaikan

perkuliahan1 semester efektif, memiliki nilai prestasi

akademik dan dilaksanakan awal semester/sebelum

perkuliahan dimulai; c. Permohonan pindah program studi antar fakultas

diajukan kepada Rektor UIKA c.q. Wakil Rektor Bidang

Akademikatas rekomendasi dari Dekan dengan

dilengkapi berkas tentang identitas akademik, prestasi

Pedoman Akademik UIKA Bogor

35

akademik pemohon, dan keterangan-keterangan

pendukung; d. Perpindahan program studi didalam fakultas diajukan

oleh Ketua Program Studi kepada Dekan dengan

dilengkapi berkas tentang identitas akademik, prestasi

akademik pemohon, dan keterangan-keterangan

pendukung, selanjutnya Dekan melaporkan kepada

Rektor c.q. Wakil Rektor Bidang Akademik; e. Rektor UIKA dapat menerima atau menolak

permohonan pindah program studi antar fakultas

setelah memperhatikan pertimbangan Dekan Fakultas

yang ditinggalkan dan yang menerima; f. Dekan Fakultas dapat menerima atau menolak

permohonan pindah program studi di dalam fakultas

setelah memperhatikan pertimbangan Ketua Program

Studi yang ditinggalkan dan yang menerima;

C. Registrasi Mahasiswa

Registrasi mahasiswa adalah pencatatan/pendaftaran

mahasiswa yang meliputi identitas akademik mahasiswa.

Registrasi mempunyai dua fungsi yaitu (a) fungsi pendataan

dan informasi, dan (b) fungsi pengaturan dan pengendalian.

Fungsi pendataan dan informasi adalah: (a) identifikasi

mahasiswa melalui pemberian nomor pokok mahasiswa (NPM)

bagi mahasiswa baru, (b) menyusun basis data mahasiswa

untuk kepentingan pendataan dan pelaporan berbagai aspek

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

36

akademik dan kemahasiswaan, (c) menyediakan data jumlah

mahasiswa menurut berbagai klasifikasi, (d) menyajikan

gambaran perbandingan jumlah mahasiswa antar program

studi, (e) menyajikan data tentang jenis dan jumlah mutasi

mahasiswa, serta (f) memungkinkan penyajian gambaran

perubahan jumlah mahasiswa antar waktu.

Fungsi pengaturan dan pengendalian bertujuan memberikan

keabsahan status mahasiswa untuk mendapatkan pelayanan

akademik dan kemahasiswaan.

Mahasiswa yang baru diterima di UIKA diwajibkan melakukan

registrasi di awal tahun akademik. Mahasiswa yang sudah

melakukan pendidikan lebih dari satu semester, diwajibkan

melakukan herregistrasi yang dilaksanakan pada setiap

semester berjalan. Registrasi dan herregistrasi dilakukan dan

dilayani oleh Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan

(BAAK).

1. Klarifikasi Registrasi

a. Registrasi Awal, yaitu registrasi yang wajib

dilakukan oleh setiap mahasiswa baru baik di

semester ganjil maupun di semester genap.

b. Herregistrasi (registrasi ulang), yaitu registrasi

berikutnya setelah registrasi awal yang wajib

dilakukan oleh mahasiswa setiap semester untuk

mengikuti pendidikan pada semester yang

bersangkutan, termasuk bagi mahasiswa yang telah

Pedoman Akademik UIKA Bogor

37

menyelesaikan seluruh perkuliahan/sedang

menyelesaikan tugas akhir.

c. Registrasi terdiri dari registrasi administrasi

akademik dan keuangan. Registrasi akademik

merupakan prasyarat untuk melaksanakan

administrasi keuangan.

2. Cara Registrasi

Registrasi administrasi dapat dilakukan oleh mahasiswa

dengan dua cara yakni:

a. Mahasiswa datang ke tempat pelayanan dan

menyelesaikan registrasinya secara langsung.

b. Mahasiswa menyampaikan kelengkapan registrasi

melalui online system.

3. Syarat-syarat Registrasi

a. Syarat registrasi awal bagi mahasiswa baru, mahasiswa

pindahan, mahasiswa alih jenjang, dan warga negara

asing adalah sebagai berikut:

1) Mengisi dan menyerahkan form registrasi yang

sudah disediakan;

2) Melakukan pembayaran biaya perkuliahan.

b. Syarat herregistrasi (registrasi ulang) administrasi bagi

mahasiswa yang sudah mengikuti perkuliahan

sekurang-kurangnya 2 semester adalah sebagai berikut:

1) Menunjukkan kartu mahasiswa yang masih berlaku;

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

38

2) Mengisi dan menyerahkan form registrasi yang

sudah disediakan;

3) Melakukan pembayaran biaya perkuliahan.

4) Khusus untuk mahasiswa yang telah mengambil cuti

akademik atau terkena sanksi menunjukkan surat

izin pengaktifan kembali dari fakultas;

5) Menunjukkan surat izin perpanjangan masa studi

dari Rektor bagi mahasiswa yang telah mencapai

status kadaluarsa.

4. Mekanisme Pelaksanaan Registrasi dan Kontrak Kredit

a. Registrasi dilaksanakan sesuai dengan batas waktu yang

telah ditetapkan dalam kalender akademik;

b. Registrasi administrasi akademik dilaksanakan di Biro

Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan (BAAK)

dengan mengisi dan menyerahkan kembali Formulir

registrasi (Form 01);

c. Formulir Rencana Studi (FRS) dapat diambil oleh

mahasiswa dengan menunjukkan tanda bukti registrasi

(Form 01) dan kwitansi keuangan;

d. Mahasiswa mengisi atau menyerahkan FRS dengan

persetujuan pembimbing akademik (PA).

e. Mahasiswa melakukan kontrak kredit di fakultas,

kemudian membayar sks di Bank, selanjutnya

menyerahkan FRS ke BAAK;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

39

Alur Administrasi Akademik dan Administrasi Keuangan

Mahasiswa

5. Sanksi Registrasi

a. Bagi mahasiswa baru, pindahan, alih jenjang dari

program diploma, jika tidak melakukan registrasi

dinyatakan batal sebagai mahasiswa UIKA;

b. Mahasiswa lama yang tidak melakukan herregistrasi

dianggap cuti. Cuti tersebut diperhitungkan dalam

masa studinya dan yang bersangkutan dikenakan biaya

50% dari SPP;

c. Mahasiswa yang tidak melakukan registrasi selama 2

(dua) Tahun Akademik berturut-turut dinon aktifkan

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

40

dari UIKA. Apabila yang bersangkutan aktif kembali

dikenakan biaya 100% dari SPP sejumlah tahun

akademik yang ditinggalkan.

d. Mahasiswa yang tidak melakukan registrasi 3 (tiga)

Tahun Akademik dari batas masa studi dianggap Drop

Out.

D. Pemutihan

Pemutihan adalah penyesuaian semester perkuliahan

mahasiswa yang telah melebihi masa studi (14 semester).

Pemutihan diproses melalui konversi mata kuliah yang telah

ditempuh sesuai dengan kurikulum yang berlaku saat ini pada

program studi yang bersangkutan.

Adapun persyaratan pemutihan adalah:

a. Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) terakhir;

b. Kartu Hasil Studi (KHS)/transkrip nilai;

c. Surat pengantar dari Dekan fakultas yang ditujukan kepada

Wakil Rektor bidang akademik ditembuskan kepada Kepala

BAAK dengan melampirkan Hasil konversi mata kuliah dari

fakultas;

d. Mahasiswa yang melakukan pemutihan dikenakan biaya

administrasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

41

Alur Pemutihan

E. Pemberian Nomor Pokok Mahasiswa (NPM)

Mahasiswa yang telah diterima di UIKA, diberi Nomor Pokok

Mahasiswa (NPM), dengan Tata cara penulisan tercantum pada

Tabel 2.4.

Tabel 2.4. Tata Cara Penulisan Nomor Pokok Mahasiswa (NPM)

1 3 1 2 0 5 1 5 0 0 0 1

a b c d e f

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

42

Keterangan Tabel:

a. Digit pertama dan kedua menunjukkan Tahun masuk

b. Digit ke-3 menunjukkan strata

Catatan:

1) 0 untuk Diploma

2) 1 untuk S1

3) 2 untuk S2

4) 3 untuk S3

c. Digit ke-4 menunjukkan status

Catatan:

1) 1 untuk Awal Studi

2) 2 untuk Pindahan/Melanjutkan (konversi)

3) 3 untuk Pemutihan

d. Digit ke-5 dan 6 menunjukkan fakultas

Catatan:

1) 01 untuk Fakultas KIP

2) 02 untuk Fakultas Hukum

3) 03 untuk Fakultas Ekonomi

4) 04 untuk Fakultas Agama Islam

5) 05 untuk Fakultas Teknik

6) 06 untuk Fakultas Ilmu Kesehatan

7) 07 untuk Program Pascasarjana

e. Digit ke-7 dan 8 menunjukkan Program Studi

Urutan Program Studi:

1) 01 - Pendidikan Bahasa Inggris

2) 02 - Pendidikan Luar Sekolah

3) 03 - Ilmu Hukum

4) 04 - Manajemen

5) 05 - Akuntansi

Pedoman Akademik UIKA Bogor

43

6) 06 - Keuangan dan Perbankan

7) 07 - Ahwal Al Syakhsiyyah

8) 08 - Ekonomi Syariah

9) 09 - Pendidikan Agama Islam

10) 10 - Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

11) 11 - Komunikasi Penyiaran Islam

12) 12 - Teknik Sipil

13) 13 - Teknik Mesin

14) 14 - Teknik Elektro

15) 15 - Teknik Informatika

16) 16 - Kesehatan Masyarakat

17) 17 - Pendidikan Islam

18) 18 - Ekonomi Islam

19) 19 - Teknologi Pendidikan

f. Digit ke-9 s.d. 12 menunjukkan Nomor Pokok

Mahasiswa

Nomor Urut berdasarkan total mahasiswa yang terregistrasi

di BAAK

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

44

Pedoman Akademik UIKA Bogor

45

F. Pedoman Konversi Mata Kuliah

1. Pengertian

Konversi mata kuliah adalah pengakuan mata kuliah, nilai

dan satuan kredit Semester (sks) yang telah ditempuh pada

perguruan tinggi asal dan/ atau perpindahan dari program

studi/fakultas di lingkungan UIKA.

2. Jenis Konversi Mata Kuliah

Jenis konversi mata kuliah meliputi:

a. Nama dan isi mata kuliah sama

b. Nama dan mata kuliah berbeda, namun isi sama

3. Syarat-syarat Mata Kuliah yang Dapat Dikonversi

Mata kuliah dapat dikonversi apabila:

a. Jumlah sks sama atau lebih dengan mata kuliah yang

dikonversi.

b. Mengambil sks dari mata kuliah gabungan yang

memiliki jumlah sks lebih banyak.

4. Asal Jenjang Pendidikan

Konversi mata kuliah dapat dilakukan bagi mahasiswa yang

berasal dari:

a. Program Diploma.

b. Program Sarjana/Pascasarjana dari program studi yang

sama.

c. Program Sarjana/Pascasarjana dari program studi yang

berbeda.

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

46

5. Dana Konversi Mata Kuliah

a. Biaya konversi mata kuliah dibebankan kepada

mahasiswa yang bersangkutan.

b. Besarnya biaya konversi mata kuliah ditentukan dengan

Surat Keputusan Rektor.

6. Prosedur Konversi Mata Kuliah

Prosedur konversi mata kuliah dijelaskan seperti berikut:

a. Mahasiswa yang akan mendapatkan konversi mata

kuliah harus mengikuti prosedur registrasi awal.

b. Mahasiswa mengusulkan konversi mata kuliah kepada

Ketua Program Studi dengan melampirkan Transkrip

Nilai Akademik dari Perguruan Tinggi asal.

c. Nilai yang dapat dikonversi bagi mahasiswa pindahan

paling rendah nilai C dan tidak dapat diperbaiki.

d. Hasil Konversi mata kuliah ditandatangani Ketua

Program Studi dan/atauWakil Dekan Bidang Akademik.

e. Dibuatkan surat keputusan penetapan konversi mata

kuliah oleh Dekan Fakultas.

f. Jumlah sks yang diakui dalam konversi mata kuliah

menentukan penetapan semester mahasiswa yang

bersangkutan.

g. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) yang diakui dalam

Konversi Mata Kuliah menentukan beban studi (sks)

maksimum yang dikontrak oleh mahasiswa yang

bersangkutan.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

47

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

48

G. Pemberhentian Mahasiswa

1. Pengertian

Pemberhentian mahasiswa adalah proses pemutusan

hubungan mahasiswa dengan perguruan tinggi yang

disebabkan mengundurkan diri dan hal-hal lain.

2. Prosedur

a. Mahasiswa mengajukan permohonan tertulis yang

ditujukan kepada dekan.

b. Dekan fakultas merekomendasi pengunduran

mahasiswa tersebut yang ditujukan kepada rektor

dengan tembusan ke kepala BAAK dan kepala BASK

dengan melampirkan daftar prestasi akademik.

c. Mahasiswa mendapatkan surat persetujuan yang

ditandatangani oleh Rektor.

3. Persyaratan

Persyaratan pengunduran diri harus sudah melunasi semua

administrasi keuangan sampai dengan semester berjalan

baik di Universitas maupun fakultas.

H. Penyelenggaraan Pendidikan

1. Sistem Kredit Semester (SKS)

a. Penyelenggaraan pendidikan di UIKA Bogor

menggunakan Sistem Kredit Semester (SKS). Sistem

Pedoman Akademik UIKA Bogor

49

Kredit Semester adalah sistem penyelenggaraan

program pendidikan yang besarnya beban studi

mahasiswa dan beban penyelenggaraan pendidikan

dinyatakan dalam satuan kredit dengan ukuran waktu

terkecil satu semester (sks);

b. Satu semester adalah waktu penyelenggaraan kegiatan

pendidikan selama 19 minggu kerja yang terdiri atas:

1) 14 Minggu kegiatan perkuliahan;

2) 2 minggu kegiatan ujian tengah semester;

3) 1 minggu persiapan ujian akhir semester/minggu

tenang;

4) 2 minggu kegiatan ujian akhir semester.

c. Satu satuan kredit semester (1 sks) bagi mahasiswa

dibedakan menurut komponen kegiatan dalam

penyelenggaraan pendidikan sebagai berikut:

1) satu sks dengan metode kuliah meliputi tiga

kegiatan yang dilakukan tiap minggu selama satu

semester yaitu:

a) kegiatan tatap muka terjadwal dengan

dosen, selama 50 menit kuliah;

b) kegiatan akademik terstruktur, yaitu

kegiatan akademik yang tidak terjadwal

tetapi direncanakan, yang dilakukan selama

50 menit (misalnya tugas terencana); dan

c) kegiatan mandiri untuk mendalami,

mempersiapkan diri yang dilakukan selama

50 menit (misalnya untuk membaca buku-

buku referensi).

2) satu sks dengan metode seminar dan kapita

selekta terdiri atas komponen-komponen

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

50

kegiatan yang sama seperti untuk metode

kuliah;

3) satu sks dengan metode praktikum, praktik

lapangan/keterampilan profesi, magang dan

penelitian dirincikan sebagai berikut:

a) satu sks untuk praktikum sama dengan

beban tugas selama 2 sampai 4 jam (2

sampai 4 kali 50 menit) tiap minggu dalam

satu semester;

b) satu sks untuk praktek

lapangan/keterampilan profesi dan magang

adalah setara dengan 4 sampai 5 jam (4

sampai 5 kali 60 menit) tiap minggu dalam

satu semester, atau setara dengan 2/3

bulan (16 hari kerja) selama 4 sampai 5 jam

tiap hari;

c) satu sks untuk penelitian dan penyusunan

skripsi setara dengan 3 sampai 4 jam tiap

minggu dalam satu semester, atau setara

dengan 3 sampai 4 jam sehari selama 2/3

bulan (16 hari kerja). Satu semester

penelitian dan penyusunan skripsi (6 sks)

setara minimal dengan 4 bulan kerja.

4) kegiatan KKM dapat disetarakan dengan 4 sks.

Ketentuan lebih lanjut tentang KKM diatur

dengan SK Rektor.

2. Beban Studi Dalam Semester

a. Beban studi pada semester awal ditetapkan

berdasarkan perhitungan waktu yang tersedia bagi

Pedoman Akademik UIKA Bogor

51

mahasiswa yaitu berkisar antara 48-60 jam tiap

minggu. Dengan perhitungan 1 sks kira-kira setara

dengan 3 jam kerja, maka beban studi minimum pada

semester awal ditetapkan 18 sks;

b. Untuk semester selanjutnya beban studi mahasiswa

ditetapkan dengan mempertimbangkan kemampuan

individu mahasiswa yang dilihat dari indeks prestasi

(IP) yang dicapainya pada semester sebelumnya.

Dengan demikian beban studi mahasiswa pada

semester berikutnya ditetapkan sebagai berikut:

IP yang diperoleh Pada semester

sebelumnya

Beban Studi Maksimum Semester Berikutnya (sks)

IP ≥ 2,76 24

2,00 ≥ IP 2,75 21

IP < 2,00 16

c. Jumlah dan susunan mata kuliah yang diambil oleh

mahasiswa tiap semester ditetapkan dengan

menggunakan Form Rencana Studi (FRS) dengan

bimbingan dan persetujuan dosen Pembimbing

Akademik (PA);

3. Masa Studi

a. Masa studi untuk program diploma 3 (tiga) antara 6

sampai 10 semester, sarjana antara 8 sampai 14

semester, program magister antara 4 sampai 8

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

52

semester; dan program doktor antara 5 sampai 10

semester;

b. Ijin perpanjangan masa studi bagi mahasiswa yang

sudah melampaui batas masa studi dapat ditetapkan

oleh Dekan Fakultas bilamana mahasiswa yang

bersangkutan sedang menyelesaikan tugas akhir

maksimum 6 bulan; c. Permohonan ijin perpanjangan masa studi diajukan

oleh mahasiswa selambat-lambatnya satu bulan

sebelum berakhir masa studi; d. Tata cara mengajukan permohonan ijin perpanjangan

masa studi sebagai berikut :

1) Permohonan diajukan secara tertulis kepada

Dekan Fakultas dengan melampirkan format

permohonan ijin yang sudah diisi lengkap oleh

pemohon;

2) Di dalam format yang dimaksud pada butir a di

atas disebut rencana kerja penyelesaian studi dan

pernyataan mengenai kondisi yang dijanjikan;

3) Format yang sudah diisi dengan lengkap

ditandatangani oleh mahasiswa pemohon di atas

materai yang cukup, serta diketahui/disetujui oleh

Ketua program studi.

4. Cuti Akademik

a. Cuti akademik adalah status yang sah bagi mahasiswa

untuk tidak mengikuti kegiatan perkuliahan pada

semester tertentu;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

53

b. Cuti akademik diberikan kepada mahasiswa yang sudah

mengikuti perkuliahan, sekurang-kurangnya 2

semester efektif. Surat ijin cuti akademik dikeluarkan

oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, setelah

mempertimbangkan alasan yang diajukan oleh

mahasiswa yang bersangkutan dalam permohonan cuti

akademik. Tembusan surat ijin cuti akademik

dikirimkan kepada Dekan Fakultas;

c. Permohonan ijin cuti akademik selambat-lambatnya 2

minggu setelah ujian akhir semester berakhir;

d. Alasan cuti akademik yang dapat diterima adalah:

1) Hambatan kesehatan dibuktikan dengan surat

keterangan dokter;

2) Hambatan pembiayaan yang dinyatakan

dengan surat orang tua/wali;

3) Hambatan lain yang mungkin dipertimbangkan

dan dikuatkan dengan surat keterangan atau

rekomendasi dari pihak yang berwenang.

e. Surat permohonan ijin cuti akademik harus dilampiri

dengan:

1) Salinan kartu mahasiswa;

2) Tanda bukti registrasi pada semester yang

diikuti terakhir;

3) Surat-surat pendukung untuk membuktikan

kebenaran alasan untuk memperoleh ijin cuti

akademik; dan

4) Surat pertimbangan dari program studi.

f. Satu kali ijin cuti akademik bagi seorang mahasiswa

diberikan hanya untuk waktu selama 2 semester

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

54

berturut-turut. Selama mengikuti pendidikan, seorang

mahasiswa hanya dapat memperoleh ijin cuti kumulatif

untuk masa selama 4 semester;

g. Mahasiswa yang dalam status cuti akademik

berkewajiban melakukan pendaftaran ulang, dan harus

membayar SPP sebesar 25% dari beban SPP yang

berlaku;

h. Untuk mahasiswa yang sudah membayar penuh SPP,

tetapi mengajukan cuti akademik maka SPP tersebut

tidak dapat diminta kembali;

i. Cuti tanpa lapor dibebankan 50% dari SPP untuk tahun

pertama, 75% untuk tahun kedua, 100% untuk tahun

ketiga sampai dengan batas tahun studi;

j. Setelah habis masa cuti akademik, mahasiswa wajib

mengajukan permohonan untuk kembali aktif

mengikuti perkuliahan. Permohonan untuk aktif

kembali mengikuti perkuliahan harus dilampiri dengan

surat ijin cuti;

k. Surat keterangan aktif kembali mengikuti perkuliahan

untuk mahasiswa yang telah selesai menjalani cuti

akademik dikeluarkan oleh BAAK dan tembusannya

dikirimkan kepada Dekan Fakultas yang bersangkutan;

l. Mahasiswa yang telah dinyatakan aktif kembali

mengikuti perkuliahan melakukan registrasi ulang di

BAAK dan mengikuti prosedur sesuai dengan

ketentuan yang berlaku;

m. Sanksi cuti akademik:

Pedoman Akademik UIKA Bogor

55

1) Bilamana batas waktu cuti akademik telah habis

dan mahasiswa yang bersangkutan tidak

mengajukan permohonan untuk aktif kembali

mengikuti perkuliahan paling lama 2 semester,

maka semester atau tahun akademik berikutnya

diperhitungkan dalam perhitungan masa studi dan

mahasiswa dikenakan beban biaya sesuai point i;

2) Mahasiswa yang dimaksud pada butir 1 di atas

masih juga tidak mengajukan permohonan untuk

kembali aktif mengikuti perkuliahan sampai dengan

dua semester berikutnya, maka mahasiswa

tersebut dinyatakan mengundurkan diri dan hilang

haknya sebagai mahasiswa.

3) Cuti tanpa lapor sebagaimana point (i) diatas

mengurangi masa studi.

Alur Permohonan Cuti Akademik:

5. Biaya Penyelenggarakan Pendidikan

a. Biaya penyelenggaraan pendidikan dalam bentuk

Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP), dana sks,

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

56

Dana Pembinaan Mahasiswa (DPM), Dana

Pembangunan, dan dana lainnya sesuai aturan yang

berlaku dibebankan kepada masyarakat;

b. Biaya penyelenggaraan pendidikan sebagaimana butir

(a) ditetapkan dengan Keputusan Rektor setelah

disetujui YPIKA;

c. Mahasiswa yang tidak melakukan pembayaran biaya

penyelenggaraan pendidikan pada semester

berjalantidak berhak mengikuti perkuliahan.

I. Proses Pembelajaran

1. Ruang Lingkup Pembelajaran

Proses Pembelajaran merupakan aktivitas inti di Perguruan

Tinggi, dilakukan dengan satuan waktu perkuliahan yang

disebut satuan kredit semester (sks), meliputi kegiatan

tatap muka, kegiatan terstruktur dan kegiatan mandiri.

2. Persiapan Proses Pengajaran

a. Penunjukan Dosen

1) Penunjukan dosen mata kuliah harus didasarkan

atas (1) disiplin ilmu yang sesuai dengan latar

belakang dosen, (2) jabatan fungsional dosen dan

pengalaman mengajar, (3) prioritas pada dosen

tetap. Untuk dosen MPK penunjukannya dilakukan

oleh Koordinator MPK, dan untuk dosen MKB dan

Pedoman Akademik UIKA Bogor

57

MKK penunjukannya dilakukan oleh Dekan Fakultas

atas usul Ketua Program Studi;

2) Penunjukan dosen pembimbing akademik,

pembimbing tugas akhir/skripsi/tesis/disertasi,

KKM, dan lainnya harus memperhatikan disiplin

ilmu dan jabatan fungsional akademik;

3) Dalam hal tidak tersedia dosen tetap, dilakukan

pengangkatan/ penunjukan dosen tidak tetap oleh

Rektor atas usul Dekan.

b. Penjadwalan Kegiatan

1) Penyusunan jadwal perkuliahan (kuliah dan

praktikum) menurut waktu, tempat dan dosen

mata kuliah, dilakukan oleh suatu panitia terpadu

yang diketuai oleh Kepala BAAK dan beranggotakan

unsur-unsur Kepala BASK, Bagian

Pendidikan/Pelaksana Administrasi Pendidikan

Fakultas di bawah pengawasan/pengarahan Wakil

Rektor Bidang Akademik dan para Wakil Dekan

Bidang Akademik, dengan memperhatikan kurun

waktu semester dan tahun akademik;

2) Rancangan jadwal perkuliahan yang dibuat oleh

prodi disetujui oleh Wadek 1 disetiap fakultas

diserahkan ke BAAK selambat-lambatnya 2 bulan

sebelum kegiatan UAS;

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

58

3) Jadwal perkuliahan fakultas yang sudah melalui

pembahasan di tingkat universitas diterbitkan oleh

fakultas;

4) Untuk kepentingan penjadwalan perkuliahan, BAAK

diberi keleluasaan mengatur penggunaan ruang

kuliah dan laboratorium yang ada;

5) Waktu perkuliahan adalah:

a) Pkl 07.00 – 12.00 WIB

b) Pkl 13.00 – 18.00 WIB

c) Pkl 19.00 – 22.00 WIB

6) Penjadwalan praktikum, PKL, dan PLP dilakukan

atas bimbingan dosen pembimbing atau

kepanitiaan khusus di bawah koordinasi dan

pengawasan Ketua Program studi dan Dekan cq.

Wakil Dekan Bidang Akademik, dengan

memperhatikan jadwal perkuliahan dan kalender

akademik;

7) Penjadwalan KKM diatur oleh Lembaga Penelitian

dan Pengabdian pada Masyarakat;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

59

Alur Penyusunan Jadwal Kuliah

3. Pelaksanaan Pembelajaran

a. Perkuliahan

1) Perkuliahan diberikan oleh dosen mata kuliah yang

telah ditunjuk dan telah dicantumkan namanya

pada jadwal perkuliahan sesuai SK Dekan;

2) Perkuliahan dilakukan pada waktu dan tempat yang

telah ditetapkan di dalam jadwal kuliah. Perubahan

tempat, waktu dan dosen pemberi kuliah secara

insidental harus seijin Pimpinan Fakultas (cq. Wakil

Dekan Bidang Akademik);

3) Mahasiswa yang dapat mengikuti kuliah adalah

mahasiswa yang namanya tercantum di dalam

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

60

daftar peserta yang diterbitkan oleh Sistem

Informasi Akademik dan Keuangan (SIAK);

4) Dosen dan mahasiswa diharuskan menandatangani

daftar hadir setiap kali perkuliahan;

5) Perkuliahan diberikan 18 kali pertemuan dalam

satu semester (termasuk UTS dan UAS);

6) Mahasiswa wajib mengikuti perkuliahan minimal

75% pada setiap mata kuliah dan jika kehadiran

kurang dari 75% tidak berhak mengikuti ujian akhir

semester;

7) Tata tertib kuliah yang lebih rinci yang mengatur

kewajiban dan hak mahasiswa dan dosen

ditetapkan tersendiri dengan Keputusan Rektor.

b. Praktikum

1) Praktikum merupakan program pengenalan

lapangan yang dapat dilakukan di laboratorium,

studio, ruang praktikum atau masyarakat;

2) Praktikum adalah bagian integral dari perkuliahan

mata kuliah yang terjadwal menurut waktu, tempat

dan dosen penanggungjawab;

3) Praktikum suatu mata kuliah wajib diikuti oleh

semua mahasiswa peserta kuliah mata kuliah

tersebut;

4) Pelaksanaan praktikum diatur oleh fakultas masing-

masing.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

61

c. Ujian

1) Ujian dilaksanakan untuk tiap mata kuliah dalam

rangka mengevaluasi tingkat keberhasilan

mahasiswa dalam proses belajar;

2) Ujian tiap mata kuliah dilaksanakan minimum dua

kali dalam satu semester, yaitu (1) Ujian Tengah

Semester, dan (2) Ujian Akhir Semester;

3) Ujian Tengah Semester dan Ujian Akhir Semester

dilaksanakan oleh dosen mata kuliah sesuai

kalender akademik;

4) Penyelenggaraan Ujian Semester dikoordinir oleh

Dekan Fakultas;

5) Peserta Ujian Semester adalah mahasiswa yang

telah menyelesaikan administrasi akademik dan

keuangan serta terdaftar sebagai peserta ujian;

6) Tata tertib ujian yang lebih rinci ditetapkan

tersendiri oleh fakultas masing-masing.

d. Pelaksanaan Semester Pendek

1) Pengertian

Semester pendek adalah kegiatan perkuliahan

yang dilaksanakan bagi mahasiswa aktif pada

semester berlangsung untuk mengambil mata

kuliah yang belum ditempuh pada semester

sebelumnya atau mengambil mata kuliah yang

akan datang atau mata kuliah yang belum lulus.

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

62

2) Pengambilan mata kuliah pada semester pendek

bersifat sukarela

3) Syarat

a) Peserta semester pendek adalah mahasiswa

yang belum mengikuti atau mengulang (nilai

E) untuk mata kuliah tertentu.

b) Jumlah sks yang boleh diambil maksimal 10

sks.

c) Dilaksanakan sebanyak 18 kali pertemuan

dalam kurun waktu dua bulan.

d) Jumlah peserta semester pendek minimal 15

orang untuk setiap mata kuliah. Apabila

peserta semester pendek kurang dari 15

orang, maka perlu kebijakan khusus dari

fakultas.

4) Dana

a) Dana perkuliahan semester pendek

dibebankan kepada peserta meliputi biaya:

b) herregistrasi, SPP dan sks.

c) Dana herregistrasi disetorkan ke UIKA.

d) Dana SPP 50% dari biaya semester disetorkan

ke UIKA.

e) Dana sks disesuaikan dengan jumlah peserta,

disetor ke fakultas.

5) Pelaksanaan

a) Penyelenggaraan semester pendek

dilaksanakan oleh program studi dan

berkoordinasi dengan pimpinan fakultas.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

63

b) Ketua Program studi harus mengumumkan

matakuliah yang dapat diambil dalam

semester pendek dengan diketahui oleh Wakil

Dekan Bidang Akademik.

c) Ketua Program studiharus membuat jadwal

kuliah semester pendek dengan diketahui

oleh Wakil Dekan Bidang Akademik.

d) Semester pendek dilaksanakan setelah

berakhir semester genap sesuai dengan

kalender akademik.

e. Remedial Teaching

1) Pengertian

Remedial Teaching adalah kegiatan perkuliahan

yang dilaksanakan bagi mahasiswa untuk

memperbaiki nilai D, CD, C atau BC dalam mata

kuliah tertentu.

2) Pengambilan mata kuliah pada remedial teaching

bersifat sukarela

3) Syarat

a) Peserta remedial teaching adalah mahasiswa

yang pernah mengikuti semester panjang

dengan mendapat nilai D, CD, C atau BC dalam

mata kuliah tertentu.

b) Tatap muka perkuliahan dilaksanakan

sebanyak 3 kali pertemuan dan 1 kali ujian.

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

64

c) Jumlah peserta remedial teaching minimal 15

orang untuk setiap mata kuliah. Apabila

peserta remedial teaching kurang dari 15

orang, maka perlu kebijakan khusus dari

fakultas.

4) Dana

a) Dana perkuliahan remedial teaching

dibebankan kepada peserta.

b) Dana perkuliahan remedial teaching dibayar

dalam bentuk pembayaran sks.

c) Besar dana sks ditetapkan oleh fakultas

masing-masing.

5) Pelaksanaan

a) Penyelenggaraan remedial teaching

dilaksanakan oleh program studi dan

berkoordinasi pimpinan fakultas.

b) Ketua Program studiharus mengumumkan

mata kuliah yang dapat diambil dalam remedial

teaching dengan diketahui oleh Wakil Dekan

Bidang Akademik.

c) Ketua Program studi harus membuat jadwal

kuliah remedial teaching dengan diketahui oleh

Wakil Dekan Bidang Akademik.

d) Pengaturan dana penyelenggaraan remedial

teaching disesuaikan dengan ketentuan di

fakultas masing-masing.

e) Nilai hasil ujian remedial teaching tidak boleh

lebih dari B.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

65

f) Remedial Teaching dilaksanakan diakhir

semester.

f. Tugas Akhir

Untuk penyelesaian studi pada pendidikan program

diploma, sarjana atau pascasarjana, fakultas atau

program studi dapat menetapkan salah satu dari dua

pilihan sebagai berikut:

1) Tugas Akhir program diploma berbentuk laporan

akhir dengan bobot 4 sks;

2) Tugas Akhir program sarjana berbentuk skripsi

dengan bobotnya 4-6 sks;

3) Tugas Akhir program sarjana yang berbentuk tanpa

skripsi dengan mengambil mata kuliah khusus dan

atau tugas mandiri lainnya untuk menggantikan

skripsi dengan bobot total 4 sampai 6 sks. Bagi

fakultas yang menetapkan dua pilihan (skripsi dan

tanpa skripsi), mahasiswa memilih salah satu jenis

pilihan yang telah ditetapkan oleh fakultas atau

program studi masing-masing, dan pemilihannya

dimulai pada semester 7 atau telah memenuhi 132

sks.

4) Tugas akhir program pascasarjana (magister)

berbentuk laporan tesis berbobot 6-8 sks.

5) Tugas akhir program pascasarjana (doktoral)

berbentuk laporan disertasi berbobot 12-14 sks.

(1) Skripsi

(a) Skripsi adalah laporan tertulis tugas akhir.

Skripsi merupakan karya tulis ilmiah dalam

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

66

bidang keilmuan untuk meningkatkan

kemampuan analisis berdasarkan kaidah-

kaidah ilmiah. Fakultas menetapkan

kegiatan-kegiatan yang dapat dilakukan

oleh mahasiswa untuk memperoleh bahan

penulisan skripsi dari beberapa pilihan

sebagai berikut:

(a.1)Penelitian. Penelitian merupakan

kegiatan dalam upaya menghasilkan

pengetahuan empirik, teori, konsep,

metodologi, model, atau informasi

baru yang memperkaya ilmu

pengetahuan, teknologi, danseni.

Penelitian dapat berupa percobaan

laboratorium, percobaan lapangan

(di industri, wilayah, lembaga

pendidikan dan lainnya), survei

lapangan, data sekunder atau studi

pustaka. Pilihan bentuk penelitian

ditetapkan oleh mahasiswa dengan

persetujuan Ketua Program Studi.

(b) Bagi fakultas yang menetapkan skripsi

sebagai laporan tugas akhir, mahasiswa

fakultas yang bersangkutan memilih jenis

bahan penulisan skripsi (penelitian) yang

telah ditetapkan oleh Fakultas tersebut.

(c) Kegiatan pelaksanaan dan penulisan

skripsi dibimbing oleh satu orang dosen

program studi/bagian sebagai

Pedoman Akademik UIKA Bogor

67

pembimbing utama, dan dapat ditambah

dengan pembimbing kedua dapat berasal

dari dalam atau luar program

studi/bagian, atau dari luar UIKA.

Pembimbing skripsi ditetapkan dengan

Keputusan Dekan atas usul Ketua Program

studi.

(2) Tanpa Skripsi

(a) Kuliah atau tugas yang dapat dipilih

sebagai penggantiskripsi adalah kuliah

khusus (misalnya kuliah lapangan) dan

atau tugas mandiri dengan bobot total 4-6

sks (kuliah khusus dan tugas mandiri) yang

dapat memberikan wawasan, pengalaman

dan pengetahuan yang diperlukan oleh

mahasiswa untuk meningkatkan

kemampuan dalam bidang ilmunya

sehingga menjadi sarjana mandiri yang

penuh keyakinan akan bidang

keilmuannya;

(b) Fakultas atau program studi yang

mempunyai pilihan jalur tanpa skripsi

menetapkan dan menyiapkan kuliah

khusus yang dapat digunakan sebagai

pengganti skripsi atau tugas mandiri.

(c) Tugas akhir dapat dilaksanakan apabila

mahasiswa telah menempuh minimum

132 sks dengan IPK dari mata kuliah yang

dipersyaratkan sama dengan atau lebih

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

68

besar dari 2,75 dan telah memenuhi

persyaratan lain yang ditentukan oleh

program studi yang bersangkutan;

(d) Untuk menentukan akhir studi mahasiswa,

baik melalui jalur skripsi maupun tanpa

skripsi diujikan melalui ujian sidang;

(3) Tesis

(a) Tesis merupakan karya tulis ilmiah dalam

bidang keilmuan untuk meningkatkan

kemampuan analisis berdasarkan kaidah-

kaidah ilmiah. Program pascasarjana

menetapkan kegiatan-kegiatan yang dapat

dilakukan oleh mahasiswa untuk

memperoleh bahan penulisan tesis dari

beberapa pilihan sebagai berikut:

(a.1) Penelitian. Penelitian merupakan

kegiatan dalam upaya menghasilkan

pengetahuan empirik, teori, konsep,

metodologi, model, atau informasi

baru yang memperkaya ilmu

pengetahuan, teknologi, danseni.

Penelitian dapat berupa percobaan

laboratorium, percobaan lapangan

(di industri, wilayah, lembaga

pendidikan dan lainnya), survei

lapangan, data sekunder atau studi

pustaka. Pilihan bentuk penelitian

ditetapkan oleh mahasiswa dengan

persetujuan ketua program studi.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

69

(b) Kegiatan pelaksanaan dan penulisan tesis

dibimbing oleh satu orang dosen program

studi sebagai pembimbing utama, dan

dapat ditambah dengan pembimbing

kedua dapat berasal dari dalam atau luar

program studi, atau dari luar UIKA.

Pembimbing tesis ditetapkan dengan

Keputusan Direktur atas usul Ketua

Program studi.

(c) Program magister tidak melaksanakan

jalur akhir perkuliahan tanpa tesis.

(d) Ujian akhir magister wajib ditempuh

mahasiswa dan dapat dilaksanakan dalam

bentuk ujian sidang;

(4) Disertasi

(a) Disertasi merupakan karya tulis ilmiah

dalam bidang keilmuan untuk

meningkatkan kemampuan analisis

berdasarkan kaidah-kaidah ilmiah.

Program pascasarjana menetapkan

kegiatan-kegiatan yang dapat dilakukan

oleh mahasiswa untuk memperoleh bahan

penulisan disertasi dari beberapa pilihan

sebagai berikut:

(a.1) Penelitian. Penelitian merupakan

kegiatan dalam upaya

menghasilkan pengetahuan

empirik, teori, konsep,

metodologi, model, atau informasi

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

70

baru yang memperkaya ilmu

pengetahuan, teknologi, dan seni.

Penelitian dapat berupa

percobaan laboratorium,

percobaan lapangan (di industri,

wilayah, lembaga pendidikan dan

lainnya), survei lapangan, data

sekunder atau studi pustaka.

Pilihan bentuk penelitian

ditetapkan oleh mahasiswa atas

persetujuan Ketua program studi.

(b) Kegiatan pelaksanaan dan penulisan

disertasi dibimbing oleh satu orang dosen

program studi sebagai pembimbing

utama, dan dapat ditambah dengan

pembimbing kedua yang dapat diambil

dari dalam atau luar program studi, atau

dari luar UIKA. Pembimbing disertasi

ditetapkan dengan Keputusan Dekan atas

usul Ketua Program studi.

(c) Program doktor tidak melaksanakan jalur

akhir perkuliahan tanpa Disertasi.

(d) Ujian akhir program doktor wajib

ditempuh mahasiswa dan dapat

dilaksanakan dalam bentuk ujian sidang

tertutup dan terbuka;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

71

4. Penilaian Hasil Belajar

Keberhasilan studi mahasiswa selama mengikuti pendidikan

dilihat dari aspek-aspek a. penilaian mata kuliah, b.

penilaian semester, c. penilaian akhir tahun akademik, dan

d. Penilaian akhir program.

a. Penilaian Mata Kuliah

1) Penilaian keberhasilan studi mahasiswa untuk tiap

mata kuliah didasarkan pada dua alternatif

penilaian, yaitu:

(a) Menggunakan pendekatan Penilaian Acuan

Patokan (PAP) yaitu dengan cara menentukan

batas kelulusan;

Tabel 2.7.

Contoh Pendekatan Penilaian Acuan Patokan (PAP)

No. Skala Skor Nilai

Kualifikasi Huruf Angka

1. 83 – 100 A 4 Sangat Memuaskan

2. 76 – < 83 AB 3,5 Memuaskan

3. 69 – < 76 B 3 Baik

4. 62 – < 69 BC 2,5 Lebih Dari Cukup

5. 55 – < 62 C 2 Cukup

6. 48 – < 55 CD 1,5 Kurang Dari Cukup

7. 41 – < 48 D 1 Kurang

8. < 41 E 0 Tidak Lulus

(b) Menggunakan pendekatan Penilaian Acuan

Norma (PAN) yaitu dengan cara

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

72

membandingkan nilai seorang mahasiswa

dengan nilai kelompoknya;

Tabel 2.8. Konversi Nilai Pendekatan Penilaian Acuan Norma (PAN)

No. Skala Skor Nilai

Kualifikasi Huruf Angka

1. x + 1,5 (s) = A 4,00 Sangat

Memuaskan

2. x + 1,0 (s) - < x + 1,5 (s) = … AB 3,50 Memuaskan

3. x + 0,5 (s) - < x + 1,0 (s) = … B 3 Baik

4. x + 0,0 (s) - < x + 0,5 (s) = … BC 2,5 Lebih dari

Cukup

5. x - 0,5 (s) - < x + 0,0 (s) = … C 2 Cukup

6. x - 1,0 (s) - < x - 0,5 (s) = … CD 1,5 Kurang dari

Cukup

7. x - 1,5 (s) - < x - 1,0 (s) = … D 1 Kurang

8. - < x - 1,5 (s) = … E 0 Tidak Lulus Keterangan :

x = Mean

S = Standard Deviasi

2) Nilai prestasi tiap mata kuliah (yang selanjutnya

disebut nilai mata kuliah) merupakan hasil

kumulatif nilai-nilai komponen kehadiran, tugas

terstruktur, ujian tengah semester dan ujian akhir

semester;

3) Bila seorang mahasiswa belum melengkapi salah

satu komponen nilai mata kuliah dengan alasan

yang sah, maka nilai mata kuliah mahasiswa

Pedoman Akademik UIKA Bogor

73

tersebut dinyatakan belum lengkap (BL).

Mahasiswa yang bersangkutan diberi kesempatan

melengkapi komponen tersebut selambat-

lambatnya empat minggu setelah ujian akhir

semester. Bila kesempatan ini tidak digunakan oleh

mahasiswa, maka dosen yang bersangkutan berhak

menentukan nilai akhir mata kuliah tersebut;

b. Penilaian Semester

1) Penilaian keberhasilan studi dilakukan pada tiap

akhir semester, yang meliputi semua mata kuliah

yang direncanakan oleh mahasiswa di dalam FRS

yang sah pada semester tersebut dengan

menggunakan rumus sebagai berikut :

Keterangan :

IP = Indeks Prestasi

Ni = Nilai mutu mata kuliah i

n = Jumlah mata kuliah dalam semester tersebut

ki = Bobot sks mata kuliah i

i = indeks

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

74

2) IP yang diperoleh mahasiswa pada semester

bersangkutan digunakan dalam menentukan beban

studi yang boleh diambil pada semester berikutnya.

c. Penilaian Akhir Tahun Akademik

1) Penilaian akhir tahun akademik dimulai untuk

tahun akademik pertama yang diikuti oleh

mahasiswa dengan menghitung Indeks Prestasi

Kumulatif (IPK) yang dicapai pada tahun yang

bersangkutan. IPK dihitung dengan cara yang sama

seperti menghitung IP, dengan memasukkan semua

mata kuliah yang sudah diikuti selama masa satu

tahun akademik tersebut;

2) IPK dapat dihitung juga untuk selama masa belajar

yang sudah diikuti oleh mahasiswa;

3) IPK untuk tahun akademik awal dijadikan dasar

untuk menetapkan status kelanjutan studi

mahasiswa dengan mengikuti rentetan penilaian

sebagai berikut:

Tabel 2.9.

Prosedur Penilaian Keberhasilan Studi Mahasiswa

Masa

Penilaian Posisi Prestasi Status Kelanjutan

Studi

Akhir Tahun 1

(1) IPK ≥ 2.00 Tanpa syarat

(2) 1.30 < IPK < 2.00 Peringatan (P)

(3) IPK 1.30 Dikeluarkan

Pedoman Akademik UIKA Bogor

75

Semester Berikut

Dalam Status P

(1) IPK 2.00 Tanpa Syarat

(2) IP 2.00 Peringatan (P)

1.30 < IPK < 2.00 (3) IP < 2.00 1.30 < IPK <2.00

Peringatan Keras (PK-1)

(4) IPK 1.30 Dikeluarkan

Dalam Status PK-1 :

(1) IPK 2.00 Tanpa Syarat

(2) IP 2.00 1.30 < IPK < 2.00

Tetap dalam status PK-1

(3) IP < 2.00

1.30 < IPK < 2.00 Peringatan Keras (PK-II)

(4) IPK 1.30 Dikeluarkan

Dalam Status PK-II :

(1) IPK 2.00 Tanpa Syarat

(2) IP 2.00

1.30 < IPK < 2.00 Tetap dalam status PK-II

(3) IP < 2.00

1.30 < IPK < 2.00 Peringatan Keras (PK-III)

(4) IPK 1.30 Dikeluarkan

Dalam Status PK-III

(1) IPK 2.00 Tanpa syarat

(2) IP 2.00

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

76

1.3 < IPK < 2.00 Tetap dalam status PK-III

(3) IP < 2 Dikeluarkan

d. Penilaian Akhir Program Studi

1) Penilaian akhir program studi dilakukan untuk

mahasiswa yang sudah menyelesaikan semua

beban studi untuk mencapai kelulusan;

2) Mahasiswa dinyatakan lulus Program Pendidikan

Diploma dan Sarjana apabila telah menyelesaikan

seluruh mata kuliah sesuai dengan kurikulum

program studi yang diikutinya dan mencapai IPK ≥

2.75, tanpa nilai E; dan maksimal nilai D hanya

untuk 1 (satu) mata kuliah.

3) Mahasiswa dinyatakan lulus Program Pendidikan

Magister dan Doktor apabila telah menyelesaikan

seluruh mata kuliah sesuai dengan kurikulum

program studi yang diikutinya dan mencapai IPK ≥

3.00, tanpa nilai C.

4) IPK yang dicapai sampai dengan penyelesaian studi

dijadikan dasar untuk menentukan predikat

kelulusan program Diploma dan Sarjana sebagai

berikut:

5) IPK yang dicapai sampai dengan penyelesaian studi

dijadikan dasar untuk menentukan predikat

kelulusan program Pascasarjana sebagai berikut :

Pedoman Akademik UIKA Bogor

77

Tabel 2.11.

Predikat Kelulusan Program Pascasarjana

Hasil Penilaian Akhir Program Studi

IPK Predikat Kelulusan

3.75 – 4.00 Dengan Pujian

3.50 – 3.74 Sangat Memuaskan

3.00 – 3.49 Memuaskan

6) Kelulusan mahasiswa beserta predikat kelulusannya

diputuskan dalam rapat kelulusan yang

diselenggarakan oleh program studi atau fakultas;

7) Mahasiswa yang dinyatakan memenuhi syarat

kelulusan pada butir 4 dan 5 di atas berhak untuk

mendapat Surat Keterangan Lulus dari fakultas, dan

berhak untuk mengikuti wisuda UIKA, apabila telah

memenuhi semua persyaratan administrasi;

8) Lulusan berhak memperoleh Ijazah dan Transkrip

Nilai Akademik dengan menggunakan gelar

akademik dalam bidang ilmu yang dituntutnya

sesuai dengan ketentuan berlaku.

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

78

Tabel 2.12.

Contoh Transkrip Prestasi Akademik Lulusan SLTA

Pedoman Akademik UIKA Bogor

79

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

80

Tabel 2.13.

Contoh Transkrip Prestasi Akademik Untuk

Mahasiswa Pindahan/Alih Jenjang

Pedoman Akademik UIKA Bogor

81

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

82

5. Wisuda dan Gelar Akademik

a. Wisuda adalah upacara akademik yang berupa Rapat

Terbuka Senat UIKA yang diselenggarakan dalam rangka

pelantikan;

b. Wisuda dilaksanakan sekurang-kurangnya satu kali

dalam setahun;

c. Sebelum di wisuda, lulusan harus sudah memperoleh

yudisium dari fakultas masing-masing melalui Ketua

Program Studi;

d. Rektor menerbitkan Surat Keputusan Kelulusan (SKL)

berdasarkan usulan Dekan/Direktur;

e. Rektor dapat menetapkan lulusan terbaik berdasarkan

indeks prestasi kumulatif, lamanya masa studi, aktivitas

dan perilaku positif di dalam kehidupan kampus yang

menunjang, atas penilaian dan usulan Dekan/Direktur;

f. Gelar akademik lulusan adalah:

Tabel 2.14.

Sebutan Profesional/Gelar Akademik Lulusan Program

Diploma, Sarjana dan Pascasarjasana Serta Singkatannya

No. Fakultas Program Studi

Gelar

Akademik/

Sebutan

Profesional

Singkatan

1

Keguruan dan

Ilmu

Pendidikan

1. Pendidikan Luar

Sekolah

Sarjana

Pendidikan S.Pd.

2. Pendidikan Bahasa

Inggris

Sarjana

Pendidikan S.Pd.

3. Teknologi Pendidikan Sarjana

Pendidikan S.Pd.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

83

2 Hukum 1. Ilmu Hukum Sarjana

Hukum S.H.

3 Ekonomi

1. Manajemen Sarjana

Ekonomi S.E.

2. Akuntansi Sarjana

Ekonomi S.E.

3. Keuangan dan

Perbankan Ahli Madya A.Md.

4 Agama Islam

1. Ahwal Al

Syakhsyiyyah

Sarjana

Hukum Islam S.H.I

2. Ekonomi Syariah

Sarjana

Ekonomi

Syariah

S.E.Sy.

3. Pendidikan Agama

Islam

Sarjana

Pendidikan

Islam

S.Pd.I

4. Pendidikan Guru

Madrasah Ibtidaiyah

Sarjana

Pendidikan

Islam

S.Pd.I

5. Komunikasi dan

Penyiaran Islam

Sarjana Sosial

Islam S.Sos.I

5 Teknik

1. Teknik Sipil Sarjana

Teknik S.T.

2. Teknik Mesin Sarjana

Teknik S.T.

3. Teknik Elektro Sarjana

Teknik S.T.

4. Teknik Informatika Sarjana

Komputer S.Kom.

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

84

6 Ilmu Kesehatan 1. Kesehatan

Masyarakat

Sarjana

Kesehatan

Masyarakat

S.K.M.

7 Program

Pascasarjana

1. PendidikanIslam (S2)

Magister

Pendidikan

Islam

M.Pd.I

2. Hukum Islam Magister

Hukum Islam M.H.I.

3. Ekonomi Islam

Magister

Ekonomi

Islam

M.E.I.

4. Manajemen Magister

Manajemen M.M.

5. Teknologi Pendidikan Magister

Pendidikan M.Pd.

6. Pendidikan Islam (S3)

Doktor

Pendidikan

Islam

Dr.

g. Sebutan profesional dan Gelar akademik program

diploma, sarjana/pascasarjana dan tanggal lulus

(perolehan gelar) dicantumkan di dalam ijazah yang

diterima oleh para lulusan;

h. Ijazah diberikan setelah mahasiswa yang bersangkutan

menyelesaikan administrasi keuangan.

Pedoman Akademik UIKA Bogor

85

6. Kualifikasi Lulusan

Tabel 2.15.

KUALIFIKASI LULUSAN PROGRAM S1

No. Uraian Kualifikasi Kata Kunci

1. Menguasai dasar-dasar ilmiah dan

ketrampilan dalam bidang

keahlian tertentu, sehingga

mampu menemukan, memahami,

menjelaskan dan merumuskan

cara "penyelesaian masalah".

a. menemukan

b. memahami

c. menjelaskan

d. merumuskan

2. Mampu menerapkan ilmu

pengetahuan dan ketrampilan

yang dimilikinya sesuai dengan

"bidang keahliannya" dalam

kegiatan "produktif" dan

pelayanan kepada masyarakat

dengan "sikap dan perilaku" yang

sesuai dengan "tata kehidupan

bersama".

menerapkan

3. Mampu bersikap dan berperilaku

dalam membawakan diri berkarya

di "bidang keahliannya" maupun

dalam "berkehidupan bersama di

masyarakat".

bersikap dan

berperilaku

dalam

berkarya

4. Mampu mengikuti

"perkembangan" ilmu

pengetahuan, teknologi, dan seni

yang merupakan keahliannya

mengikuti

perkembangan

BAB II Tata Tertib Penyelenggaraan Pendidikan Program Diploma, Sarjana dan Pascasarjana

86

Berdasarkan identifikasi kata kunci, dapat dibuat

kompetensi utama dari seorang lulusan S1, yaitu:

Kompetensi Utama Keterangan

Information Literacy Mengikuti perkembangan

ilmu pengetahuan, dst.

Cultural and Ethical Berkehidupan bersama di

masyarakat

Professional Sesuai dengan bidang

keahliannya

Organizational Kegiatan produktif

Personal Bersikap dan berperilaku

Problem Solving Penyelesaian masalah

Berdasarkan kompetensi utama di atas yang dihubungkan

ke pilar hasil pendidikan menurut UNESCO (United Nations

Educational, Social, and Cultural Organization) salah satu

badan dalam PBB (United Nation Organization)

Learning to Do Learning to

Know Learning

to Be

Learning to

Live Together

Professional Information

Literacy

Personal Cultural and

Ethical

Organizational Personal Personal

Problem

Solving

Pedoman Akademik UIKA Bogor

87

BAB III TATA TERTIB PENYELENGGARAAN PERKULIAHAN

A. Kewajiban dan Hak Mahasiswa

1. Untuk dapat mengikuti kegiatan perkuliahan, mahasiswa

berkewajiban memenuhi persyaratan:

a. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif melalui

registrasi/herregistrasi;

b. Melunasi kewajiban keuangan sesuai dengan ketentuan

yang berlaku;

c. Mempunyai rencana studi semester yang dituangkan di

dalam Formulir Rencana Studi (FRS);

d. Mematuhi segala peraturan/ketentuan yang berlaku

tentang tata tertib/disiplin dalam mengikuti acara-acara

kegiatan perkuliahan.

2. Mahasiswa yang telah memenuhi kewajiban tersebut pada

butir 1, mempunyai hak untuk memperoleh:

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

88

a. Bimbingan akademik dalam menyusun rencana studi

tiap semester dalam bentuk FRS;

b. Kecukupan bobot kredit mata kuliah yang diberikan

oleh dosen sesuai dengan yang telah ditetapkan untuk

tiap mata kuliah di dalam kurikulum;

c. Kecukupan isi mata kuliah yang dinyatakan dalam

jumlah pertemuan (tatap muka) kuliah selama satu

semester sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

d. Pemberitahuan hasil belajar mata kuliah dalam Kartu

Hasil Studi (KHS).

B. Kewajiban dan Hak Dosen

1. Dosen berkewajiban menyampaikan perkembangan

informasi terbaru mengenai identitas dan kualifikasi

akademik yang dimilikinya kepada fakultas dan diteruskan

ke Universitas oleh Fakultas yang bersangkutan

2. Memberikan perkuliahan dan melaksanakan semua

kegiatan sesuai dengan Keputusan Dekan berdasarkan

usulan dari Ketua Program Studi.

3. Dosen berkewajiban melaksanakan tugas:

a. Memenuhi kewajiban Tridharma Perguruan Tinggi

sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

b. MenyusunDeskripsi dan silabus mata kuliah yang

diberikannya dengan memperhatikan bobot kredit

mata kuliah menurut ketetapan dalam kurikulum;

c. Menyusun Satuan Acara Perkuliahan (SAP) untuk mata

kuliah yang diberikannya, jumlah tatap muka 18

pertemuan/minggu “efektif” termasuk UTS dan UAS

sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

89

d. Melaksanakan semua komponen kegiatan perkuliahan

menurut waktu yang diatur dalam Jadwal Perkuliahan

dan Kalender Akademik Universitas;

e. Mengisi daftar realisasi perkuliahan pada lembar yang

sudah disiapkan;

f. Menetapkan Nilai hasil belajar Mahasiswa;

g. Menyampaikan laporan Daftar Nilai Akhir (DNA) mata

kuliah yang diberikannya kepada Ketua Program

Studi/Kepala Bagian;

h. Membantu menegakkan peraturan tata tertib dan

disiplin mahasiswa dalam menghadiri acara-acara

perkuliahan.

4. Dosen berhak:

a. Menolak kehadiran mahasiswa atau mengeluarkan

mahasiswa dari ruang kuliah, ruang praktikum, ruang

ujian, dengan alasan yang benar dan sah menurut

ketentuan yang berlaku dan memberlakukan status

“tidak hadir” kepada mahasiswa yang bersangkutan;

b. Ikut menetapkan dan mempertimbangkan sanksi

terhadap mahasiswa yang melakukan pelanggaran

terhadap ketentuan yang diberlakukan dalam kegiatan

perkuliahan;

c. Memperoleh Surat Keputusan/Surat Tugas mengajar;

d. Memperoleh honorarium atau bentuk insentif lainnya

sesuai peraturan yang berlaku.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

90

C. Persyaratan Perkuliahan dan Ujian Bagi Mahasiswa

1. Untuk dapat mengikuti perkuliahan semester pertama

(semester ganjil/genap tahun pertama), mahasiswa baru

harus melunasi kewajiban keuangan yang meliputi

komponen-komponen sebagai berikut:

a. Dana Ta’aruf;

b. Uang Pembinaan Mahasiswa (UPM) untuk satu

tahun;

c. Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) tiap

semester;

d. Dana Satuan Kredit Semester (SKS);

e. Dana Pembangunan;

f. Dana Pengembangan Fasilitas pendidikan sesuai

ketentuan yang berlaku;

g. Dana Pelayanan praktikum sesuai ketentuan yang

berlaku;

h. Dana Ujian Akhir Semester;

2. Untuk mengikuti perkuliahan pada semester kedua dan

seterusnya (semester genap tahun pertama), mahasiswa

baru harus melunasi kewajiban keuangan yang meliputi

komponen:

a. Dana Herregistrasi;

b. Dana SPP;

c. Dana sks;

d. Dana Pembangunan yang belum lunas;

e. Dana pelayanan praktikum, KKM, dan beban biaya

lainnya sesuai aturan yang berlaku.

3. Mahasiswa Alih Jenjang atau Pindahan yang diterima:

Pedoman Akademik UIKA Bogor

91

a. Pada semester ganjil diwajibkan memenuhi

persyaratan yang disebutkan pada butir 1 dan 2;

b. Pada semester genap diwajibkan membayar dana

Ta’aruf dan Uang Pembinaan Mahasiswa (UPM)

untuk tahun akademik yang bersangkutan di

samping biaya yang harus dibayar tiap semester.

c. Diwajibkan membayar Dana Konversi sesuai dengan

SKS yang diakui.

4. Syarat Ujian Akhir Semester (UAS)

a. Ujian Akhir Semester (UAS) hanya diperkenankan

diikuti oleh mahasiswa peserta perkuliahan yang

sudah mengikuti Ujian Tengah Semester (UTS) dan

jumlah kehadiran mahasiswa minimal 75%.

b. Untuk dapat mengikuti ujian akhir pada setiap

semester, mahasiswa harus melunasi biaya Ujian

Akhir Semester sesuai aturan yang berlaku.

D. Sanksi Terhadap Pelanggaran Yang Dilakukan Oleh Mahasiswa

1. Pelanggaran oleh mahasiswa terhadap ketentuan yang

disebutkan pada Butir C nomor 1 s.d. 4 dikenakan sanksi

yaitu tidak diperkenankan mengikuti kegiatan-kegiatan

perkuliahan dan tidak memperoleh pelayanan akademik,

serta dapat dinyatakan statusnya bukan mahasiswa UIKA;

2. Selain karena ketentuan yang disebutkan Nomor 1,

mahasiswa tidak diperkenankan mengikuti UAS apabila

jumlah kehadiran mahasiswa pada pertemuan tatap muka

kuliah minimal 75% dari kehadiran yang telah ditetapkan

atau yang diberlakukan.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

92

3. Apabila mahasiswa sebagaimana disebut dalam angka 2

diatas telah memenuhi kewajiban keuangan, maka seluruh

biaya yang telah dibayarkan tidak dapat dikembalikan;

4. Sanksi terhadap pelanggaran kecurangan

5. Pelanggaran oleh mahasiswa berupa kecurangan dalam

mengerjakan (menjawab soal) ujian, misalnya bekerja

sama, mencontoh sepihak, saling mencontoh,

menggunakan catatan yang dibawa, memperoleh bocoran

soal ujian, dikenakan sanksi dengan prosedur sebagai

berikut:

a) Mahasiswa yang melakukan kecurangan langsung

dikeluarkan dari ruang ujian oleh pengawas ujian dan

pengawas ujian membuat berita acara terjadi

kecurangan tersebut. Pekerjaan ujian dan bukti-bukti

lain tentang terjadinya kecurangan ditahan/disimpan

oleh pengawas dan menjadi pendukung berita acara;

b) Berita acara kejadian kecurangan (beserta bukti

pendukungnya, bila ada) diserahkan oleh pengawas

ujian atau Panitia Ujian kepada Ketua Program

Studi/Kepala Bagian yang terkait;

c) Ketua Program Studi/Kepala Bagianmengambil langkah

penetapan sanksi selanjutnya dengan dua alternatif:

1) Sanksi Ringan: Ketua Program Studi meminta

kepada dosen mata kuliah terkait agar

mahasiswa yang bersangkutan membuat surat

pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatan

curang dalam mengikuti ujian;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

93

2) Sanksi Berat: Ketua Program Studi mengundang

dosen mata kuliah terkait, para dosen lain yang

diminta menjadi nara sumber dan Wakil Dekan

Bidang Akademik Fakultas untuk bersepakat,

mengusulkan kepada Dekan melalui Ketua

Program Studi/Kepala Bagian menjatuhkan

sanksi indisipliner kepada pelaku kecurangan

dalam bentuk tidak diperkenankan mengikuti

ujian untuk semua mata kuliah atau dikenakan

sanksi skorsing (Waktu skorsing yang dijatuhkan

kepada mahasiswa dimasukkan ke dalam

perhitungan masa studi mahasiswa).

6. Ketetapan menjatuhkan sanksi yang dimaksud pada huruf c

di atas diterbitkan dengan Keputusan Dekan dan

disampaikan kepada pelaku kecurangan dengan tembusan

kepada Rektor.

7. Hal-hal lain mengenai pelanggaran dan sanksi yang belum

diatur ditetapkan oleh fakultas dan program studi.

E. Sanksi Terhadap Pelanggaran Yang Dilakukan Oleh Dosen

1. a. Dosen yang berturut-turut 3 kali tidak memberikan

kuliah pada awal perkuliahan akan diganti oleh dosen

lain. Ketua Program Studi akan memberikan

peringatan di minggu kedua atas ketidak hadiran

dosen;

b. Pembatalan dan penggantian penugasan mengajar

yang dimaksud pada ayat 1a di atas, ditetapkan

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

94

dengan Keputusan Dekan atas usul Ketua Program

Studi;

c. Melalui pembatalan yang dimaksud pada huruf b di

atas, Dekan sekaligus mencatat/mendata kondite

kurang atau buruk atas dosen yang bersangkutan;

d. Dosen yang berhalanganuntuk menunaikan tugas

memberi kuliah/praktikum pada semester tertentu

harus segera memberitahukan kepada Ketua

Program Studi/Kepala Bagian untuk kemudian

tugasnya digantikan oleh dosen lain melalui prosedur

butir B nomor 3, tanpa dikenakan ketentuan yang

disebutkan pada butir c di atas;

e. Tiap pertemuan kuliah/praktikum yang tidak dipenuhi

oleh dosen harus mendapatkan penggantian pada

kesempatan lain, di bawah pengawasan dan/atau

pengaturan Ketua Program Studi/Kepala Bagian.

2. a. Dosen pemberi kuliah yang melanggar ketentuan

atau norma yang berlaku dalam memberi

kuliah/praktik, melaksanakan ujian dan memberikan

nilai mata kuliah mahasiswa, wajib ditegur/diingatkan

oleh Ketua Program Studi /Kepala Bagian terkait. Bila

setelah dua kali ditegur/diingatkan yang

bersangkutan tetap tidak mengindahkan teguran

maka Ketua Program Studi /Kepala Bagian

menyampaikan laporan kepada Dekan Fakultas

dengan tembusan kepada Rektor;

Pedoman Akademik UIKA Bogor

95

b. Dekan Fakultas harus mengundang forum Rapat

Senat Fakultas untuk merumuskan Keputusan Dekan

terkait huruf a di atas.

3. a. Daftar Nilai Akhir (DNA) wajib diserahkan sesuai

ketentuan, jika terdapat dosen yang melanggar

ketentuan, maka Ketua Program Studi/Kepala Bagian

terkait diwajibkan segera melakukan tindakan yang

diperlukan setelah berkonsultasi dengan Dekan

Fakultas;

b. Dalam hal terjadi hambatan penerbitan KHS

mahasiswa, maka Ketua Program Studi/Kepala Bagian

menyampaikan laporan kepada Dekan Fakultas.

4. a. Dosen Pembimbing Akademik (dosen PA) yang tidak

atau kurang siap menjalankan tugasnya seperti diatur

dalam Bab III, harus diingatkan oleh Ketua Program

Studi /Kepala Bagian terkait. Apabila masih terjadi

kelalaian setelah dua kali diingatkan, maka Ketua

Program Studi/Kepala Bagian mengusulkan kepada

Dekan agar membatalkan penugasan dosen yang

dimaksud;

b. Pembatalan penugasan dosen yang dimaksud pada

nomor 4 huruf a di atas dan penggantiannya dengan

dosen lain diterbitkan dengan Keputusan Dekan.

5. a. Tindak lanjut terhadap konduite buruk seorang dosen

dapat mengakibatkan sanksi pemberhentian

terhadap dosen yang bersangkutan;

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

96

b. Ketua Program Studi mengusulkan kepada Dekan

Fakultas untuk memberhentikan dosen tidak tetap

dimaksud pada huruf a diatas. Khusus untuk dosen

tetap, pemberhentian dimaksud diusulkan oleh

Dekan Fakultas kepada Rektor.

c. Rektormengundang Senat Universitas untuk

membahas usul pemberhentian dosen yang

disampaikan oleh Dekan Fakultas (huruf b di atas);

d. Ketetapan pemberhentian dosen tetap diterbitkan

dengan Keputusan YPIKA atas usul Rektor.

F. Ketentuan Tambahan

Dekan Fakultas dapat menerbitkan peraturan atau ketentuan

untuk merinci hal-hal teknis yang akan diberlakukan di Fakultas

dengan tidak bertentangan dengan pedoman akademik ini.

97

BAB IV FAKULTAS DAN PROGRAM STUDI

A. SK Rektor UIKA Bogor Tentang Kuliah Kerja Mahasiswa

KEPUTUSAN

REKTOR UNIVERSITAS IBN KHALDUN BOGOR

Nomor: 058/K.13/IIIa/KR-KKN/UIKA/2013

Tentang

KULIAH KERJA NYATA(KKN) UNIVERSITAS IBN KHALDUN BOGOR

Bismillaahirrahmaanirrahiim

REKTOR UNIVERSITAS IBN KHALDUN BOGOR

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

98

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka pelaksanaan

Tridarma Perguruan Tinggi, Universitas

Ibn Khaldun Bogor perlu

menyelenggarakan kegiatan Kuliah Kerja

Nyata (KKN);

b. bahwa Universitas Ibn Khaldun Bogor

merupakan lembaga yang diharapkan

dapat menggali potensi sumberdaya

manusia (SDM) dan menghasilkan

individu-individu yang bisa menjadi agen

perubahan (agent of chance) bagi bangsa

dan negara yang berkualitas sesuai

dengan ilmu pengetahuan dan teknologi

dengan dilandasi iman dan takwa;

c. Bahwa untuk keperluan butir 1 (satu) dan

2 (dua) di atas, perlu ditetapkan dengan

Keputusan Rektor.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003

tentang Sistem Pendidikan Nasional;

2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012

tentang Pendidikan Tinggi;

3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 tahun

2010 tentang Perubahan Atas Peraturan

Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010

Tentang Pengelolaan dan

Penyelenggaraan Pendidikan;

4. Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2006

tanggal 9 Juni 2006, tentang Gerakan

Nasional Percepatan Penuntasan Wajib

99

Belajar Pendidikan Dasar Sembilan Tahun

dan Pemberantasan Buta Aksara;

5. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional

Nomor 045/U/2002, tentang Kurikulum

Inti Pendidikan Tinggi;

6. Keputusan Dikrektorat Jenderal

Pendidikan Tinggi Departemen

Pendidikan Nasional Republik Indonesia

Nomor44/DIKTI/Kep/2006, tentang

Rambu-Rambu Pelaksanaan Kelompok

Mata Kuliah Berkehidupan Bermasyarakat

di Perguruan Tinggi;

7. Peraturan Pengurus YPIKA No.

01/PRT/PENG-YPIKA/2012 tanggal 04 Juni

2012, tentang Statuta Universitas Ibn

Khaldun Bogor tahun 2012;

8. Keputusan Pengurus YPIKA No.

36/KPTS/PENG-YPIKA/2012 tanggal 27

Juni 2012, tentang Pemberhentian Rektor

Universitas Ibn Khaldun Bogor Masa Bakti

2008-2012 dan Pengangkatan Rektor

Universitas Ibn Khaldun Bogor Masa Bakti

2012-2016.

Memperhatikan : Hasil Rapat Pimpinan Rektorat dan Dekan tertanggal 21 Mei 2013 tentang Pembahasan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Bersama.

M E M U T U S K A N

Dengan bertawakal kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

100

Menetapkan :

PERTAMA : Kegiatan Kuliah Kerja Nyata(KKN) adalah mata

kuliah wajib pada setiap kurikulum program

studi di lingkungan Universitas Ibn Khaldun

Bogor dengan bobot 3 SKS yang mulai berlaku

Tahun Akademik 2013-2014.

KEDUA : Peserta Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN)

Universitas Ibn Khaldun Bogor adalah mahasiswa Program Sarjana (S1) seluruh fakultas dan program studi di lingkungan Universitas Ibn Khaldun Bogor.

KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan ketentuan jika dikemudian hari terdapat kekeliruan maka akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Bogor

Pada Tanggal : 21 Agustus 2013 M 14 Syawal 1434 H

Rektor

Ttd

Dr. H. E. Bahruddin, M.Ag.

NIK 410 100 039

101

Salinan Keputusan ini disampaikan kepada Yth.:

1. Ketua Pengurus YPIKA

2. Para Wakil Rektor

3. Para Dekan Fakultas

4. Dekan Program Pascasarjana

5. Kepala Pusat Penjaminan Mutu

6. Ketua LPPM UIKA

7. Para Kepala Biro

8. Pusat Kajian Islam

9. Ka. UPT Perpustakaan

10. Arsip

B. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

1. Visi, Misi dan Tujuan Fakultas

a. Visi

Menjadikan dan mengembangkan FKIPsebagai

lembaga Pendidikan tenaga Kependidikan yang

professional dan unggul sebagai pusat penerapan

konsep kesatuan iman, ilmu, dan amal dalam

membentuk masyarakat madani yang berkelanjutan

untuk menjawab tantangan global.

b. Misi

1. Menyelenggarakan pendidikan yang mengacu

kepada Tridarma Perguruan Tinggi untuk

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

102

menghasilkan lulusan yang dapat berfikir sistmatis

dan logis dalam memecahkan masalah di bidang

pendidikan sesuai dengan kompetensi tenaga

kependidikan.

2. Meningkatkan ilmu pengetahuan, sikap seni dan

keterampilan di bidang pendidikan melalui

pemanfaatan teknologi informasi.

3. Mengembangkan kemitraan dengan lembaga

terkait, sebagai bentuk peran serta perguruan

tinggi dalam pembangunan di tingkat daerah dan

nasional.

4. Membina civitas akademika menuju terbentuknya

insan yang beriman, berilmu, dan beramal sholeh

sesuai dengan moto UIKA.

c. Tujuan

1. Menghasilkan lulusan yang professional,

berkepribadian mulia dan mandiri

2. Menghasilkan tenaga kependidikan yang memenuhi

kualifikasi sesuai dengan tuntutan masyarakat

dewasa ini.

3. Membina kerjasama dengan berbagai lembaga

terkait, tingkat daerah dan nasional dalam rangka

peningkatan pembangunan sumber daya manusia

di bidang pendidikan.

4. Menghasilkan tenaga kependidikan yang

professional dan islami, baik untuk lembaga

pendidikan formal, maupun untuk lembaga

Pendidikan non formal dan informal.

103

d. Struktural Fakultas

1) Pimpinan Fakultas

a) Dekan : Dr. Herawati, M.S.

b) Wakil Dekan

Bid. Akademik

: H. Dedi Supriadi, Drs., M.Si.

c) Wakil Dekan

Bid. Pengelolaan

Sumber Daya

: Yusuf Shobiri, Drs., M.Pd.I.

d) Wakil Dekan : Muhajir, S.Pd.

Bid. Kemahasiswaan

2) Pimpinan Program Studi

a) Pendidikan Luar Sekolah (PLS)

i. Ketua : Abdul KarimHalim, Drs., M.Si.

ii. Sekertaris : Yulimarni, Dra., M.Pd.

b) Pendidikan Bahasa Inggris ( PBI)

i. Ketua : Eva Nurmayasari, S.Pd.

ii. Sekertaris : Fauzi Syamsuar, S.Pd., Hum.

3) Kepala Laboratorium

a) Bahasa : Hj. Nanik Retnowati, Dra,. M.Hum.

b) Micro Teaching : M. RusliHidayat, Drs.

c) Komputer : H. Cunong N. S., Drs., M.Hum.

d) PLS : Arin Khaerunnisa, S.Pd.,M.Pd.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

104

2. Visi, Misi dan Tujuan Program Studi

a. Program Studi Pendidikan Luar Sekolah

1) Visi

Menjadikan Program Studi Pendidikan Luar Sekolah

sebagai pusat kajian keilmuan yang profesional dan

unggul dalam bidang Pendidikan Luar Sekolah

didasarkan pada konsep, iman, ilmu, dan amal.

2) Misi

a) Menyelenggarakan kegiatan pendidikan,

penelitian serta pengabdian masyarakat secara

terpadu dan aplikatif berdasarkan konsep Iman,

Ilmu dan Amal.

b) Menghasilkan tenaga profesional bidang PLS

yang mampu mentransformasikan nilai-nilai

Iman, Ilmu dan Amal.

c) Mempunyai kemampuan dan keterampilan

merancang kurikulum PLS yang berbasis pada

pemberdayaan masyarakat.

3) Tujuan

a) Menghasilkan lulusan yang memiliki

Kompetensi Pendidik dan Tenaga Kependidikan,

yang meliputi Kompetensi Paedagogik,

Kepribadian, Profesional dan Sosial untuk

105

melahirkan Pendidik Sosial, Pekerja Sosial, dan

Peneliti Sosial.

b) Menghasilkan lulusan yang mampu

mentransformasikan nilai-nilai Islam ke dalam

Pendidikan Luar Sekolah (PLS) dalam rangka

memenuhi tuntutan pembangunan masyarakat.

c) Menghasilkan lulusan yang memiliki daya saing

tinggi dalam mengembangkan Program

Pendidikan Luar Sekolah (PLS).

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI111 Studi Islam I 2

2 FAI212 Studi Islam II 2

3 FAI313 Studi Islam III 2

4 FAI414 Studi Islam IV / Seminar PAI 2

5 FHK175 Pancasila 2

6 FHK176 Pendidikan Kewarganegaraan

2

7 FKP112 Pendidikan Lingkungan Sosbud dan Teknologi

2

8 FKP131 Bahasa Indonesia 2

9 FKP132 Bahasa Inggris 2

JUMLAH 18

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

106

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan Ketrampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FKP319 Statistik Pendidikan 2

2 PLS161 Pendidikan Orang Dewasa 2

3 FKP118 Komunikasi Sosial dan Pendidikan

3

4 FKP125 Dinamika Kelompok 2

5 PLS160 Filsafat Dasar PLS 3

6 PLS181 Sosiologi Pendidikan 2

7 PLS182 Antropologi Pendidikan 2

8 PLS184 Pendidikan Keluarga 2

9 PLS362 Ekonomi Pembangunan dan Koperasi

2

10 FKP243 Sosial Marketing 2

11 PLS265 Metode PLS 3

12 PLS268 Pengembangan Kurikulum PLS

3

13 PLS260 Kepemimpinan PLS 3

14 PLS271 Kependudukan dan Kesejahteraan Sosial

2

15 PLS272 Patologi Sosial 2

16 PLS274 Pengembangan SDM 2

17 PLS276 Teori Perubahan Sosial 3

18 PLS273 Metode Riset 3

19 PLS361 Media Pembelajaran PLS 3

20 PLS366 Monitoring ,Supervisi dan Pelaporan Program PLS

3

21 PLS369 Perencanaan Pendidikan Luar Sekolah

3

22 PLS361 Strategi Belajar Mengajar PLS

2

107

23 PLS383 Inovasi Pendidikan 2

24 PLS286 Pendidikan Generasi Muda & Kepramukaan

3

25 PLS463 Analisis dan Evaluasi Program PLS

2

26 PLS310 Penelitian Pendidikan 2

JUMLAH 63

3. Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FKP110 Landasan Pendidikan 3

2 FKP121 Psikologi Umum 2

3 FKP122 Psikologi Perkembangan 2

4 FKP123 Perkembangan dan Bimbingan Peserta Didik

3

5 FKP124 Pengantar Bimbingan dan Konseling

2

6 FKP211 Pengelolaan Pendidikan 3

7 FKP213 Kurikulum dan Pembelajaran

3

8 FKP314 Evaluasi Pendidikan 3

9 FKP315 Etika Profesi Pendidik & Tenaga Kependidikan

2

10 FKP316 Penelitian Tindakan 2

JUMLAH 25

4. Mata Kuliah Prilaku Berkarya (MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FKP141 Teknologi Informasi Komunikasi

2

2 FKP242 Pendidikan Kewirausahaan 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

108

3 FKP417 Program Latihan Profesi (PLP)

4

4 PLS467 Pengelolaan Kurlat 3

5 PLS485 Seminar PLS/PM 2

6 PLS485 Seminar Penulisan Skripsi 3

7 FKP444 Skripsi 6

JUMLAH 22

5. Mata Kuliah Berkehidupan Bersama (MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FKP351 Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM)

4

JUMLAH 4

Mata Kuliah Konsentrasi Bimbingan Konseling

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 KBK290 Bimbingan Belajar 2

2 KBK294 Manajemen Layanan BK 2

3 KBK398 Psikologi Kepribadian 2

4 KBK399 Diagnostik dan Remedial Kesulitan Belajar

2

5 KBK391 Bimbingan Karir 2

6 KBK396 Pengembangan Instrumen BK

2

7 KBK393 Bimbingan Konseling Kelompok

3

8 KBK495 Pengembangan Evaluasi Prog. BK

2

9 KBK497 Praktek Layanan BK 2

10 KBK492 Bimbingan Konseling PLS 2

JUMLAH 21

109

Mata Kuliah Konsentrasi PAUD

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 KUD390 Analisis Anak Berkebutuhan Khusus

2

2 KUD292 Bermain dan Permainan 2

3 KUD294 Konsep Dasar PAUD 2

4 KUD295 Kreatifitas dan Keberbakatan

2

5 KUD39 APE PAUD 2

6 KUD391 Pendidikan Seni Musik dan Tari

2

7 KUD398 Pengembangan Kurikulum PAUD

2

8 KUD399 Strategi dan Metode Pembelajaran PAUD

2

9 KUD399 Evaluasi Pembelajaran PAUD

3

10 KUD493 Manajemen Kelembagaan PAUD

2

JUMLAH 21

Jumlah sks total 153

5) Prospek Lulusan

Program Studi Pendidikan Luar Sekolah berpeluang

untuk meniti karir pada:

a) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

b) Kementerian Sosial

c) Kementerian Pemuda dan Olah Raga

d) Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

110

e) Lembaga-lembaga Kursus dan Pelatihan Milik

Pemerintah dan/atau Swasta, Lembaga

Swadaya Masyarakat (NGO), dll.

b. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris

1) Visi

Menjadikan Program Studi Pendidikan Bahasa

Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Ibn Khaldun Bogor sebagai lembaga

pendidikan dan pengajaran bahasa Inggris yang

professional dan memperoleh pengakuan dunia

pendidikan sebagai pusat ungulan penerapan

konsep kesatuan iman, ilmu, dan amal dalam

membentuk masyarakat madani yang

berkelanjutan, sehingga mampu menghadapi

tantangan global.

2) Misi

a) Menyelenggarakan kegiatan pendidikan dengan

mengacu kepada Tridarma Perguruan Tinggi,

untuk menghasilkan lulusan yang menguasai

keterampilan berbahasa Inggris: Speaking,

Listening, Reading, dan Writing, pengetahuan

tentang kebahasaan dan pengajaran bahasa

serta mampu melakukan penelitian terhadap

masalah-masalah dalam pendidikan dan

pengajaran bahasa Inggris.

111

b) Memperluas wawasan mahasiswa tentang ilmu

pengetahuan dan teknologi serta seni untuk

mendukung keterampilan pembelajaran bahasa

Inggris sesuai dengan tuntutan masyarakat di

era global.

c) Membina civitas akademika di lingkungan

Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris

menjadi insan yang beriman, memiliki

keterampilan dan pengetahuan bahasa dan

mengamalkannya di masyarakat.

3) Tujuan

a) Menguasai keterampilan berbahasa Inggris:

Speaking, Listening, Reading, Writing.

b) Memiliki pengetahuan tentang bahasa dan

pengajaran bahasa Inggris.

c) Mampu melakukan penelitian dalam rangka

mengembangkan dan meningkatkan proses

pembelajaran.

d) Amanah dan berdedikasi untuk

mengembangkan pengajaran bahasa Inggris di

lembaga pendidikan formal dan informal.

e) Dapat dimanfaatkan masyarakat dalam hal alih

bahasa dan interprestasi berbahasa Inggris.

f) Memiliki kompetensi paedagogik, sosial,

kepribadian, dan professional.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

112

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI111 Studi Islam I 2

2 FAI212 Studi Islam II 2

3 FAI313 Studi Islam III 2

4 FAI414 Seminar Pendidikan Agama Islam

2

5 FHK175 PendidikanPancasila 2

6 FHK176 PendidikanKewarganegaraan

2

7 FKP112 Pendidikan LingkunganSosialBudaya dan Teknologi

2

8 FKP131 Bahasa Indonesia 2

JUMLAH 16

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Ketrampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 PBI160 Pronunciation Practice 2

2 PBI161 Listening for General Communication

2

3 PBI162 Reading for General Communication

2

4 PBI163 Reading in Professional Context I

2

113

5 PBI164 Speaking for General Communication I

4

6 PBI165 Speaking in Professional Context I

2

7 PBI166 Structure I 2

8 PBI167 Structure II 2

9 PBI168 Writing for General Communication 2

10 PBI169 Writing in Professional Context I 2

11 PBI201 Foundation of Translating 2

12 PBI202 Translating 2

13 PBI260 Listening in Professional Context I 2

14 PBI261 Listening in Professional Context II 2

15 PBI262 Reading in Professional Context II 2

16 PBI263 Reading for Academic Purposes 2

17 PBI264 Speaking in Professional Context II 2

18 PBI266 Structure III 2

19 PBI267 Structure IV 2

20 PBI268 Writing in Professional Context II

2

21 PBI269 Writing for Academic Purposes

2

22 PBI281 Foundation of Linguistics 2

23 PBI282 English Phonetics and Phonology

2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

114

24 PBI291 Foundation of Literature 2

25 PBI292 Prose 2

26 PBI301 Intercultural Communication

2

27 PBI302 English for Business and Economics

2

28 PBI303 English for Science and Technology

2

29 PBI304 English Correspondence 2

30 PBI361 Grammar 3

31 PBI362 Paper Writing 2

32 PBI365 Speaking for Academic Purposes

2

33 PBI371 Curriculum and Material Development

2

34 PBI381 English Morphology 2

35 PBI383 Semantics 2

36 PBI384 Sociolinguistics 2

37 PBI384 English Syntax 2

38 PBI391 Drama 2

39 PBI401 English for Children (pilihan)

2

40 PBI402 English for Tourism (pilihan)

2

41 PBI403 Interpreting (pilihan) 2

42 PBI481 Language Acquisition 2

JUMLAH 87

115

3. Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FKP110 Landasan Pendidikan 3

2 FKP123 Perkembangan dan Bimbingan Peserta Didik

3

3 FKP124 PengantarBimbingandanKonseling

2

4 FKP211 Pengelolaan Pendidikan 3

5 FKP213 Kurikulum dan Pembelajaran

3

6 FKP315 Etika Profesi Pendidikan dan Tenaga Kependidikan

2

7 FKP319 Statistik Pendidikan 2

8 FKP416 PenelitianTindakan Kelas 2

9 PBI372 Media Pembelajaran Bahasa Inggris

2

10 PBI373 English Learning Assesment

3

11 PBI374 Pembelajaran Bahasa Inggris

4

12 PBI411 Metode Penelitian Bahasa Inggris

2

13 PBI471 Perencanaan Pengajaran Bahasa Inggris

3

JUMLAH 34

4. Mata Kuliah Prilaku Berkarya (MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FKP141 Teknologi Informasi Komunikasi

2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

116

2 FKP242 Pendidikan Kewirausahaan 2

3 FKP417 Program LatihanProfesi (PLP)

4

4 FKP444 Skripsi 6

JUMLAH 14

5. Mata Kuliah Berkehidupan Bersama (MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FKP451 Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM)

4

JUMLAH 4

Jumlah sks total 155

5) Prospek Lulusan

Lulusan program studi Pendidikan Bahasa Inggris

berpeluang untuk meniti karir pada:

a) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan;

b) Kemenerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif;

c) Kementerian Luar Negeri;

d) Kementerian Agama;

e) Pendidikan dan Latihan pada lembaga;

f) Perhotelan, Kursus, Penerjemah, Sekretaris,

Public Relation, dll.

117

C. Fakultas Hukum

Fakultas Hukum UIKA Bogor memegang peranan penting,

sebagai sarana untuk menghasilkan sumber daya manusia yang

siap pakai, berkualitas, intelektual yang Islami dengan motto

Iman, Ilmu dan Amal. Guna menghadapi tantangan

tersebut.Fakultas Hukum UIKA Bogor harus memiliki

kemampuan untuk mengembangkan diri, memanfaatkan

sumber daya secara efisien dan sanggup mengatasi berbagai

ancaman yang dihadapi.

1. Visi, Misi dan Tujuan

a. Visi

Menjadi Lembaga Pendidikan Hukum yang bermanfaat

berlandaskan Iman, Ilmu dan Amal.

b. Misi

1) Menjadikan lulusan (Sarjana Hukum) yang beriman,

bertaqwa, berilmu amaliah dan beramal ilmiah.

2) Melakukan penelitian dibidang hukum.

3) Melakukan pengabdian pada masyarakat dibidang

hukum.

c. Tujuan

Berdasarkan Visi dan Misi tersebut di atas tujuan

program pendidikan sarjana ilmu hukum Fakultas

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

118

Hukum UIKA Bogor adalah menyediakan peserta didik

menjadi sarjana hukum yang:

1) Menghasilkan lulusan yang:

Menguasai dasar-dasar ilmiah dan dasar-dasar

kemahiran untuk mengembangkan ilmu hukum

Mengenal dan peka akan masalah-masalah

kehidupan dan masalah-masalah

kemasyarakatan

Menguasai hukum positif Indonesia, terutama

hukum bisnis Islam

Mampu menganalisis masalah hukum

Indonesia, terutama hukum bisnis Islam

2) Menghasilkan penelitian dibidang hukum, terutama

bidang hukum bisnis Islam yang bermanfaat bagi

pengembangan keilmuan dan praktik.

3) Memberikan pemahaman pengetahuan hukum,

khususnya hukum bisnis Islam bagi masyarakat.

d. Struktural

1) Pimpinan Fakultas

a) Dekan : H. Muhyar Nugraha, S.H., M.H.

b) Wakil Dekan : Budy Bhudiman, S.H., M.H., Sp.N.

Bid. Akademik

c) Wakil Dekan : Hj. Indah Triastuti, S.H., M.H., Sp.1.

Bid. Pengelolaan Sumber Daya

d) Wakil Dekan : Ibrahim Fajri, S.H., M.E.I.

Bid. Kemahasiswaan

119

2) Kepala Bagian dan Laboratorium

a) Kepala Bagian Hukum:

1) Pidana dan

Acara

: Dadang Iskandar, S.H., Sp.N.

2) Tata

Negara

: H. Didi Hilman, S.H., M.H., M.Pd.I.

dan Internasional

3) Perdata

dan

Masyarakat

: Hj. Prihatini Purwaningsih, S.H., M.H.

b) Kepala Lab. : Sri Hartini, S.H., M.H.

e. Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan

Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI 111 Pendidikan Agama /

Studi Islam I 2

2 FAI 211 Studi Islam II 2

3 FAI 311 Studi Islam III 2

4 FAI 421 Studi Islam IV (IDI Hukum) 2

5 FHK 175 Pancasila 2

6 FHK 111 Bahasa Indonesia Hukum 2

7 IHK 174 Bahasa Belanda Hukum 2

8 FHK 201 Bahasa Inggris Hukum I 2

9 FHK 112 Bahasa Inggris Hukum II 2

10 FHK 176 Pendidikan

Kewarganegaraan 2

Jumlah 22

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

120

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Ketrampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 IHK 111 Pengantar Ilmu Hukum 3

2 IHK 112 Pengantar Hukum Indonesia 3

3 IHK 113 Ilmu Negara 2

4 IHK 114 Logika Hukum 2

5 IHK 220 Hukum Perdata 3

6 IHK 231 Hukum Pidana 3

7 IHK 221 Hukum Islam 3

8 IHK 251 Hukum Tata Negara 3

9 IHK 425 Hukum Agraria 2

10 IHK 342 Hukum Lingkungan 3

11 IHK 222 Hukum Adat 2

12 IHK 22 K Hukum Dagang 3

13 IHK 281 Hukum Acara Perdata 3

14 IHK 282 Hukum Acara Pidana 3

15 IHK 241 Hukum Perburuhan 2

16 IHK 225 Hukum Perdata Islam 2

17 IHK 236 Hukum Pidana Islam 2

18 IHK 329 Hukum Waris 2

19 IHK 127 Asas-Asas Hukum Bisnis

Islam 2

20 IHK 333 Kriminologi 2

21 IHK 352 Ilmu Perundang-undangan 2

22 IHK 236 Delik-Delik Khusus (di dalam

dan di luar KUHP) 2

23 IHK 361 Hukum Internasional 3

121

24 IHK 362 Hukum Otonomi Daerah 2

25 IHK 324 Hukum Perdata

Internasional 2

26 IHK 325 Hukum Pidana Internasional 2

27 IHK 343 Hukum Administrasi Negara 3

28 IHK 329 Hukum Perselisihan 2

29 IHK 32 A Hukum Asuransi Islam 2

30 IHK 32 B Hukum Perbankan 2

31 IHK 32 C Hukum Pengangkutan 2

32 IHK 23 Hukum Perlindungan

Konsumen 2

33 IHK 363 Hukum Tata Ruang 2

34 IHK 426 Hukum Hak Milik Intelektual 2

35 IHK 483 Hk. Peradilan Tata Usaha

Negara 2

36 IHK 485 Hukum Acara Peradilan

Agama 2

37 IHKI 444 Hukum Pajak 2

38 IHK 421 Hukum Perlindungan Anak 2

39 IHK 229 Hukum Zakat dan Wakaf 2

40 IHK 474 Sosiologi Hukum 2

41 IHK 454 Politik Hukum 2

42 IHK 32 G Hukum Pasar Modal dan

Surat Berharga 2

43 IHK 32 F Hukum Perusahaan 2

44 IHK 332 Hukum Adat Dalam

Yurisprudensi 2

45 IHK 32 D Hukum Jaminan 2

46 IHK 32 H Hukum Perbankan Syariah 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

122

47 IHK 32 J Perbandingan Hukum

Perdata 2

48 IHK 337 Hukum Pidana Militer 2

49 IHK 334 Hukum Penitensier 2

50 IHK 335 Hukum Kedokteran

Kehakiman 2

51 IHK 338 Victimologi 2

52 IHK 32 L Perbandingan Hukum Pidana 2

53 IHK 339 Sistem Peradilan Pidana 2

Jumlah 118

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 IHK 317 Metode Penelitian dan

Penulisan Hukum 3

2 IHK 499 Penulisan Hukum 4

3 IHK 48 A Praktek Peradilan (Litigasi) 2

4 IHK 48 B

Perancangan Kontrak,

Arbitrase & Mediasi (Non

Litigasi)

2

5 IHK 48 C

Penyelesaian Sengketa Hukum

(Ekonomi Syariah,

Ketenagakerjaan, Lingkungan

& Pajak)

2

Jumlah 13

4. Kelompok Mata Kuliah Prilaku Berkarya (MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 IHK 419 Filsafat Hukum 2

123

2 IHK 419 Etika Profesi 2

3 FEK 112 Pengantar Manajemen Syariah 2

Jumlah 6

5. Kelompok Mata Kuliah Berkehidupan Bersama

(MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 IHK 115 Antropologi Hukum 2

2 IHK 171 Sosiologi 2

3 FEK 113 Pengantar Ilmu Ekonomi 2

4 IHK 418 Hukum dan Hak Azasi Manusia 2

Jumlah 8

f. Prospek Lulusan

Lulusan Fakultas Hukum dapat berkiprah dimasyarakat

menjadi Hakim, Konsultan Hukum, Jaksa, Advokat, Biro

Hukum di Instansi Pemerintah dan Swasta, juga

dipersiapkan untuk studi ke jenjang lebih tinggi

(Magister).

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

124

D. Fakultas Ekonomi

1. Visi, Misi dan Tujuan Fakultas

a. Visi

Menjadikan fakultas Ekonomi UIKA sebagai fakultas

unggulan dan terkemuka dalam melaksanakan

pendidikan di bidang ekonomi dengan menumbuhkan

insan yang beriman, berilmu dan beramal.

b. Misi

Meningkatkan kemampuan fakultas dalam

mengembangkan program studi, mendidik sumber

daya manusia inovatif dan kreatif yang berorientasi

terhadap dinamika kebutuhan masyarakat dan

menjadikan ekonom berkualitas yang berwawasan

global dan berakhlakul karimah.

c. Tujuan

Menyelenggarakan pendidikan ekonomi sehingga

menghasilkan lulusan yang sesuai dengan kebutuhan

masyarakat dan berwawasan global dan berakhlakul

karimah

125

d. Struktural

1) Pimpinan Fakultas

a) Dekan : Hj. Ecin Kuraesin, S.E., M.M.

b) Wakil Dekan : Syahrum Agung, S.E., M.M.

Bid. Akademik

c) Wakil Dekan : Yudiana, S.E., M.M.

Bid. Pengelolaan Sumber Daya

d) Wakil Dekan : Dudung A. Syukur, S.H., M.M.

Bid. Kemahasiswaan

2) Program Studi

a) Akuntansi

i. Ketua : M. Zakie Hanifan, S.E., M.M.

ii. Sekertaris : Imam Sudarta, S.E., M.M., Ak.

b) Manajemen

i. Ketua : M. Azis Firdaus, S.E., M.M.

ii. Sekertaris : Rahmatullaili, S.E., M.M.

c) Keuangan dan Perbankan

i. Ketua : Riris Aishah Prosetyowati, S.E., M.M.

ii. Sekertaris : Supramono, S.E., M.M.

2. Visi, Misi dan Tujuan Program Studi

a. Program Studi Akuntansi

1) Visi

Menjadikan program studi unggulan dan terkemuka

dalam melaksanakan pendidikan akuntansi dengan

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

126

menumbuhkan insan yang beriman, berilmu dan

beramal.

2) Misi

Meningkatkan kemampuan program studi dalam

mendidik sumber daya manusia inovatif, kreatif

yang berorientasi dengan dinamika kebutuhan

masyarakat dan menjadikan tenaga akuntansi yang

berkualitas.

3) Tujuan

Mewujudkan program studi akuntansi sebagai

pusat unggulan dalam menghasilkan sumber daya

manusia dalam bidang akuntansi yang beriman dan

berwawasan Islam.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan

Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EKO144 Pancasila dan

Kewarganegaraan 3

2 EKO145 Ilmu Alamiah Dan Budayar

Dasar 3

3 FAI111 Studi Islam I (Aqidah) 2

4 FAI212 Studi Islam II (Ibadah) 2

127

5 FAI313 Studi Islam III (Akhlak) 2

6 FAI414 Studi Islam IV (IDI dan

Wawasan Islam) 2

7 FKP131 Bahasa Indonesia 2

8 FKP132 Bahasa Inggris 3

Jumlah 19

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Keterampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 AKT111 Pengantar Akuntansi I 3

2 AKT112 Pengantar Akuntansi II 3

3 AKT221 Akuntansi Keuangan I 3

4 AKT222 Akuntansi Keuangan II 3

5 AKT323 Akuntansi Keuangan

Lanjutan I 3

6 AKT324 Akuntansi Keuangan

Lanjutan II 3

7 AKT341 Pemeriksaan Akuntansi I 3

8 AKT361 Perpajakan 3

9 AKT413 Teori Akuntansi 3

10 AKT442 Pemeriksaan Akuntansi II 3

11 AKT492 Akuntansi Pemerintahan 3

12 EKO111 Pengantar Ekonomi Mikro 3

13 EKO112 Pengantar Ekonomi Makro 3

14 EKO121 Matematika Ekonomi 3

15 EKO122 Matematika Bisnis 3

16 EKO123 Statistik Ekonomi I 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

128

17 EKO151 Bahasa Inggris Bisnis 3

18 EKO213 Teori Ekonomi Mikro 2

19 EKO214 Teori Ekonomi Makro 2

20 EKO215 Ekonomi Pembangunan 2

21 EKO224 Statistik Ekonomi II 3

22 EKO233 Bank dan Lembaga

Keu.Lainnya 3

23 EKO325 Metode Penelitian 3

24 MAN111 Pengantar Bisnis 3

25 MAN112 Pengantar Manajemen 3

Jumlah 72

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 AKT231 Akuntansi Biaya 3

2 AKT332 Akuntansi Biaya Lanjutan 3

3 AKT391 Akuntansi Manajemen 3

4 AKT433 Controllership/ S. P. M. 3

5 EKO261 Pengantar Aplikasi Komputer 2

6 EKO362 Aplikasi Komputer Akuntansi

dan Keuangan 2

7 MAN251 Manajemen Pemasaran 3

8 MAN331 Manajemen Keuangan 3

9 MAN341 Manajemen Operasional 3

Jumlah 25

129

4. Kelompok Mata Kuliah Prilaku Berkarya

(MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EKO242 Hukum Pajak 2

2 AKT351 Sistem Informasi

Akuntansi I 3

3 AKT352 Sistem Informasi

Akuntansi II 3

4 MAN365 Sistem Informasi

Manajemen 3

Jumlah 11

Kelompok Mata Kuliah Pilihan

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 MAN422 Manajemen Motivasi 3

2 MAN423 Manajemen Kompensasi 3

3 MAN424 Hubungan Industrial 3

4 MAN425 Pengembangan Sumber

Daya Manusia 3

Jumlah 12

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Manajemen Keuangan

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 AKT472 Pengetahuan Pasar

Modal 3

2 AKT382 Etika Bisnis Dan Profesi 3

3 AKT425 Seminar Akuntansi

Keuangan 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

130

4 AKT444 Pemeriksaan Akuntansi

Lanjutan 3

5 AKT445 Pemeriksaan Manajemen 3

6 AKT471 Manajemen Keuangan

Lanjutan 3

7 AKT481 Lingkungan Bisnis 3

8 AKT493 Akuntansi Internasional 3

9 EKO334 Ekonomi Internasional 3

10 EKO435 Kewirausahaan 3

11 MAN432 Manajemen Keuangan

Internasional 3

12 MAN462 Manajemen Strategik 3

Jumlah 36

5. Kelompok Mata Kuliah Berkehidupan Bersama

(MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EKO231 Ekonomi Koperasi 3

2 EKO241 Hukum Bisnis 2

3 EKO243 Sosiologi dan Politik 3

4 EKO432 Perekonomian Indonesia 3

5 EKO471 Seminar 1

6 EKO472 Skripsi 5

Jumlah 17

Jumlah sks total 150

131

5) Prospek Lulusan

Sebagian besar lulusan dari Program Studi

Akuntansi di serap baik instansi pemerintahan

maupun perusahaan-perusahaan swasta, seperti:

Staf Accounting, Auditor, Ahli Pajak, Perbankan dan

lain sebagainya.

b. Program Studi Manajemen

1) Visi

Visi Program studi Manajemen yaitu menjadikan

program studi Manajemen sebagai program studi

unggulan dan terkemuka dalam melaksanakan

pendidikan manajemen dengan menumbuhkan

insan yang beriman, berilmu dan beramal

berdasarkan pada nilai-nilai Islam.

2) Misi

Misi Program studi manajemen UIKA adalah

meningkatkan kualitas pengajaran dalam

menciptakan tenaga manajerial yang profesional,

berdaya saing, inovatif, kreatif yang dilandasi

kepribadian Islam, berakhlak mulia dan berorientasi

pada dinamika kebutuhan masyarakat.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

132

3) Tujuan

Tujuan program studi Manajemen UIKA adalah

menghasilkan Sarjana Ekonomi yang mempunyai

kemampuan manajerial yang berdaya guna dan

berhasil guna, tangguh pada era kompetisi global,

berakhlak mulia dan senantiasa dilandasi pemikiran

Islam.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan

Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EKO144 Pancasila dan

Kewarganegaraan 3

2 EKO145 Ilmu Alamiah Dan Budayar

Dasar 3

3 FAI111 Studi Islam I (Aqidah) 2

4 FAI212 Studi Islam II (Ibadah) 2

5 FAI313 Studi Islam III (Akhlak) 2

6 FAI414 Studi Islam IV (IDI dan

Wawasan Islam) 2

7 FKP131 Bahasa Indonesia 2

8 FKP132 Bahasa Inggris 3

Jumlah 19

133

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Keterampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 AKT111 Pengantar Akuntansi I 3

2 AKT112 Pengantar Akuntansi II 3

3 EKO111 Pengantar Ekonomi Mikro 3

4 EKO112 Pengantar Ekonomi Makro 3

5 EKO121 Matematika Ekonomi 3

6 EKO122 Matematika Bisnis 3

7 EKO123 Statistik Ekonomi I 3

8 EKO151 Bahasa Inggris Bisnis 3

9 EKO213 Teori Ekonomi Mikro 2

10 EKO214 Teori Ekonomi Makro 2

11 EKO215 Ekonomi Pembangunan 2

12 EKO224 Statistik Ekonomi II 3

13 EKO233 Bank dan Lembaga

Keuangan Lainnya 3

14 EKO325 Metode Penelitian 3

15 MAN111 Pengantar Bisnis 3

16 MAN112 Pengantar Manajemen 3

17 MAN271 Riset Operasi 3

Jumlah 48

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 AKT231 Akuntansi Biaya 3

2 AKT391 Akuntansi Manajemen 3

3 EKO231 Ekonomi Koperasi 3

4 EKO261 Pengantar Aplikasi Komp. 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

134

5 EKO334 Ekonomi Internasional 3

6 EKO362 Aplikasi Komputer

Akuntansi dan Keuangan 2

7 MAN321 Manj. Sumber Daya

Manusia 3

8 MAN325 Manajemen Pemasaran 3

9 MAN331 Manajemen Keuangan 3

10 MAN341 Manajemen Operasional 3

11 MAN361 Ekonomi Manajerial 3

12 MAN363 Manajemen Risiko 3

13 MAN372 Penganggaran 3

14 MAN373 Studi Kelayakan Bisnis 3

15 MAN462 Manajemen Strategik 3

Jumlah 43

4. Kelompok Mata Kuliah Prilaku Berkarya (MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EKO242 Hukum Pajak 2

2 EKO435 Kewirausahaan 3

3 MAN264 Perilaku Organisasi 3

4 MAN365 Sistem Informasi

Manajemen 3

5 MAN374 Teori Pengambilan

Keputusan 3

Jumlah 14

135

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Manajemen SDM

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 MAN422 Manajemen Motivasi 3

2 MAN423 Manajemen Kompensasi 3

3 MAN424 Hubungan Industrial 3

4 MAN425 Pengembangan Sumber

Daya Manusia 3

Jumlah 12

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Manajemen Keuangan

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 MAN432 Manajemen Keuangan

Internasional 3

2 MAN433 Manajemen Perbankan 3

3 MAN434 Manajemen Investasi dan

Portofolio 3

4 MAN435 Analisis Laporan Keuangan 3

Jumlah 12

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Manajemen Operasional

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 MAN442 Manajemen Logistik 3

2 MAN443 Manajemen Kualitas Total 3

3 MAN444 Manajemen Operasi Jasa 3

4 MAN445 Manajemen Proyek 3

Jumlah 12

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

136

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Manajemen Pemasaran

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 MAN452 Pemasaran Global 3

2 MAN453 Riset Pemasaran 3

3 MAN454 Pemasaran Eceran 3

4 MAN455 Perilaku Konsumen 3

Jumlah 12

5. Kelompok Mata Kuliah Berkehidupan Bersama

(MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EKO241 Hukum Bisnis 2

2 EKO243 Sosiologi dan Politik 3

3 EKO432 Perekonomian Indonesia 3

4 EKO471 Seminar 1

5 EKO472 Skripsi 5

Jumlah 14

Jumlah sks total 150

5) Prospek Lulusan

Sebagian besar lulusan dari Program Studi

Manajemen dapat diterima baik instansi

pemerintahan maupun perusahaan-perusahaan

swasta, seperti: diberbagai industri (Pendidikan,

137

Rumah Sakit, Agribisnis, Perbankan, Perhotelan dan

lain sebagainya) dan serta sebagai

konsultan/praktisi dibidang manajemen/bisnis.

c. Program Studi Keuangan dan Perbankan

1) Visi

Menjadikan program studi unggulan dan terkemuka

dalam Bidang Keuangan dan Perbankan

berlandaskan Iman, Ilmu dan Amal

2) Misi

a) Menyelenggarakan program pendidikan

vokasional yang menghasilkan lulusan

berkualitas, inovatif, kreatif dan berakhlakul

karimah di bidang Keuangan dan Perbankan,

yang mampu bersaing di pasar kerja nasional

b) Melaksanakan penelitian dan kegiatan

pengabdian masyarakat yang bermanfaat pada

kebutuhan ilmu, teknologi dan seni.

c) Mengembangkan kemitraan yang saling

menguntungkan dengan institusi/lembaga

perusahaan dan perorangan.

3) Tujuan

a) Menghasilkan tenaga vokasional yang

kompeten dan berakhlak mulia di bidang

Keuangan dan Perbankan, yang selaras dengan

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

138

perkembangan manajemen modern, mandiri

dan kreatif.

b) Menghasilkan tenaga vokasional yang

menguasai ketrampilan yang memadai di

bidang Keuangan dan Perbankan, serta mampu

berfikir, bersikap dan bertindak kreatif dan

inovatif sebagai tenaga vokasional.

c) Menghasilkan tenaga vokasional yang

berkeinginan dan berkemampuan untuk

meneliti dan mengembangkan pengetahuan

ilmu keuangan dan perbankan yang sesuai

dengan kebutuhan industri dan masyarakat.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan

Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EKO144 Pancasila dan

Kewarganegaraan 3

2 FAI111 Studi Islam I (Aqidah) 2

3 FAI212 Studi Islam II (Ibadah) 2

4 FAI313 Studi Islam III (Akhlak) 2

5 FKP132 Bahasa Inggris 2

Jumlah 11

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Keterampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 AKT111 Pengantar Akuntansi 3

139

2 AKT221 Akuntansi Keuangan 3

3 AKT361 Perpajakan 3

4 DIP111 Pengantar Ilmu

Ekonomi 3

5 DIP112 Pengantar Ekonomi

perusahaan 2

6 DIP225 LLPDLN 2

7 EKO122 Matematika Bisnis 2

8 EKO123 Statistik Ekonomi 3

9 EKO233 Bank dan Lembaga

Keuangan Lainnya 3

10 EKO325 Metode Penelitian 2

11 MAN112 Pengantar Manajemen 3

Jumlah 29

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya

(MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 AKT231 Akuntansi Biaya 3

2 DIP121 Keuangan Negara 3

3 DIP131 Manajemen Dana Bank 3

4 DIP213 Ekonomi Moneter 3

5 DIP232 Teknologi Administrasi

Bank 3

6 DIP233 PBM I 3

7 DIP234 PBM II 3

8 EKO261 Pengantar Aplikasi

Komputer 2

9 MAN331 Manajemen Keuangan 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

140

10 MAN372 Penganggaran 3

11 MAN373 Studi Kelayakan Bisnis 3

Jumlah 32

4. Kelompok Mata Kuliah Prilaku Berkarya

(MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 DIP114 Ekonomi Islam 3

2 DIP237 Etika Perbankan 3

3 DIP243 Audit Bank 3

4 DIP281 Manajemen Resiko dan

Portofolio 3

Jumlah 12

Kelompok Mata Kuliah Pilihan

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 MAN422 Manajemen Motivasi 3

2 MAN423 Manajemen

Kompensasi 3

3 MAN424 Hubungan Industrial 3

4 MAN425 Pengembangan Sumber

Daya Manusia 3

Jumlah 12

141

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Manajemen Keuangan

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 DIP322 Analisis Laporan

Keuangan Syariah 3

2 DIP323 Laboratorium Analisis

laporan keuangan 3

3 DIP324

Laboratorium Analisa

laporan Keuangan

Syariah

3

4 DIP335 Analisis Kredit 3

5 DIP336 Analisis Pembiayaan

Bank Syariah 3

6 DIP341 Akuntansi Bank 3

7 DIP342 Akuntansi Bank Syariah 3

8 DIP352 Manajemen

Perkreditan 3

9 DIP353 Manajemen Bank

Syariah 3

10 MAN435 Analisis Laporan

Keuangan 3

Jumlah 30

5. Kelompok Mata Kuliah Berkehidupan

Bersama (MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 DIP251 Pemasaran Bank 3

2 DIP271 Koperasi dan UKM 3

3 EKO241 Hukum Bisnis 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

142

4 DIP361 Praktek kerja lapangan 3

5 DIP362 Laporan Tugas Akhir

(Karya Ilmiah) 4

Jumlah 16

Jumlah sks total 115

5) Prospek Lulusan

Kompetensi lulusan Program Studi DIII Keuangan

dan Perbankan diharapkan sesuai dengan harapan,

karena umumnya telah menguasai berbagai bidang

pekerjaan yang relevan, selama melaksanakan

Praktek kerja lapangan atau magang di Bank

Pemerintah (BRI , Bank Mandiri dan BTN) dan juga

di lembaga Keuangan Pemerintah (Koperasi Pijar-

PLN, Koperasi Indokordsa) dengan memanfaatkan

kemampuannya. Namun demikian tidaklah berarti

kemampuan mereka telah memadai untuk

menjalankan profesinya. Masih diperlukan upaya-

upaya yang dapat meningkatkan kompetensi

lulusan, baik melalui pelatihan-pelatihan yang

mengarah kepada profesionalisme maupun melalui

seminar-seminar yang mengarah kepada

peningkatan kecakapan akademis sehingga setiap

lulusan diharapkan mampu bersaing dalam

kehidupan global.

143

E. Fakultas Agama Islam

1. Visi, Misi dan Tujuan Fakultas

a. Visi

Menjadi Fakultas unggul dalam pengembangan dan

penerapan ajaran Islam.

b. Misi

1) Menghasilkan lulusan berakhlaqul karimah yang

memenuhi kemampuan akademik dan

professional dalam mengamalkan dan

mengembangkan ajaran Islam.

2) Mengasilkan karya-karya ilmiah inovatif dan

integrative yang bermanfaat bagi pengembangan

ilmu-ilmu keislaman dan meningkatkan kualitas

ummat.

3) Menyebarluaskan dan mengaplikasikan ajaran

Islam untuk memperdayakan potensi ummat

dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

c. Tujuan

1) Melahirkan lulusan yang kopeten dan professional

dalam bidang kependidikanIslam, Komunikasi dan

Dakwah Islam, dan Hukum Islam.

2) Menghasilkan karya-karya ilmiah yang inovatif dan

integrative sesuai dengan bidang keilmuan masing-

masing untuk meningkatkan mutu pembelajaran

dan pengembangan ilmu.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

144

3) Berpartisipasi aktif dalam membina masyarakat

sesuai dengan bidang keilmuan masing-masing.

d. Struktural

1) Pimpinan Fakultas

a) Dekan : H. Ahmad Sobari, Lc., M.Ag.

b) Wakil Dekan : Hj. Maemunah Sa’diyah, S.Pd., M.Ag.

Bid. Akademik

c) Wakil Dekan : H. Kholil Nawawi, Drs., M.Ag.

Bid. Pengelolaan Sumber Daya

d) Wakil Dekan : Dr. H. Fahrudin Sukarno, M.H.I.

Bid. Kemahasiswaan

2) Program Studi

a) Pendidikan Agama Islam

i. Ketua : Hidayah Baisa, Dra., M.Pd.I.

ii. Sekretaris : Fahmi Irfani, M.A.Hum.

b) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

i. Ketua : Oking Setia Priatna, Drs., M.Ag.

ii. Sekretaris : Dr. Retno Triwoelandari, M.Pd.

c) Ahwal Al Syakhsiyah

i. Ketua : Suyud Arif, Drs., M.Ag.

ii. Sekretaris : Syarifah Gustiawati M., M.E.I.

d) Ekonomi Syari’ah

i. Ketua : Hilman Hakiem, S.P., M.E.I.

ii. Sekretaris : Dr. Retno Triwoelandari, M.Pd.

145

e) Komunikasi & Penyiaran Islam

i. Ketua : H. Kamaluddin, Drs., M.A.

ii. Sekretaris : Syarifah Gustiawati M., M.E.I.

2. Visi, Misi dan Tujuan Program Studi

a. Program Studi Pendidikan Agama Islam

1) Visi

Menjadikan program studi unggulan di kalangan

perguruan tinggi agama Islam.

2) Misi

a) Menghasilkan Sarjana Pendidikan Agama Islam

yang berakhlaqul karimah dan memiliki

kompetensi professional

b) Menghasilkan karya-karya ilmiah inovatif yang

bermanfaat bagi pengembangan pendidikan

Islam.

c) Menyebarluaskan dan menerapkan inovasi

pendidikan Islam dalam kehidupan masyarakat.

3) Tujuan

a) Melahirkan lulusan yangn kopeten dalam

bidang pendidikan Islam.

b) Menghasilkan peneliti-peneliti di bidang

pendidikan Islam dalam mengembangkan

masyarakat.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

146

c) Berperan aktif terhadap pembinaan masyarakat

dalam mengiplementasikan pendidikan Islam.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Dasar

(MKKD)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FHK 175 Pancasila/Kewarganegaraan 2

2 FKP 131 Bahasa Indonesia 2

3 FAI 141 Ilmu Alamiah Dasar 2

4 FAI 142 Ilmu Budaya dan Sosial

Dasar 2

5 ASY 152 Ulumul Qur'an 2

6 ASY 141 Ulumul Hadits 2

7 KPI 116 Ilmu Tauhid/Ilmu Kalam 2

8 FAI 115 Pengantar Studi Islam 2

9 KPI 111 Filsafat Umum/Islam 2

10 KPI 151 Sejarah Peradaban Islam 2

11 ASY 111 Pengantar Ilmu Fiqh/Ushul

Fiqh 2

12 FAI 121 Bahasa Arab 8

13 FKP 212 Bahasa Inggris 6

14 EIS 161 TIK dalam Pendidikan 2

15 KPI 115 Ilmu Akhlak Tasawuf 2

16 PAI 311 Metodologi Penelitian 2

17 FAI 434 Kuliah Kerja Mahasiswa

(KKM) 4

147

18 FAI 435 Skripsi (Komprehensif

dan Munaqosyah) 6

Jumlah 52

2. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Utama

(MKKU)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 ASY 142 Hadits 4

2 PAI 161 Psikologi Umum 2

3 PAI 131 Ilmu Pendidikan 4

4 ASY 114 Fiqh 4

5 ASY 254 Tafsir 4

6 PAI 262 Psikologi Perkembangan 2

7 KPI 152 Sejarah Kebudayaan Islam 2

8 PAI 263 Ilmu Jiwa Belajar 4

9 ASY 212 Ushul Fiqh 2

10 PAI 241 Pengembangan Kurikulum 4

11 PAI 248 Pengembangan Media

Pendidikan Agama Islam 2

12 PAI 251 Administrasi Manajemen

Pendidikan 4

13 PAI 273 Pembelajaran Qur'an

Hadits 4

14 PAI 271 Pembelajaran Aqidah

Akhak 4

15 PAI 237 Strategi dan Metoda

Pembelajaran 2

16 PAI 321 Statistika 4

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

148

17 PAI 338 Metsus Pembelajaran

Pendidikan Agama Islam 2

18 PAI 353 Pengembangan Sistem

Evaluasi PAI 4

19 PAI 335 Filsafat Pendidikan Islam 2

20 PAI 333 Ilmu Pendidikan Islam 2

21 PAI 365 Psikologi Agama 2

22 PAI 353 Perencanaan Sistem

Pembelajaran PAI 2

23 PAI 375 Pembelajaran Fiqh 4

24 PAI 377 Pembelajaran Sejarah

Kebudayaan Islam 4

25 PAI 334 Perbandingan Pendidikan 2

26 KPI 356 Sejarah Pendidikan Islam 2

27 PAI 343 Pengantar Bimbingan dan

Konseling 2

28 FAI 431 Microteaching 2

29 PAI 416 Penelitian Tindakan Kelas

(PTK) 2

30 PAI 446 Pengembangan Profesi

Keguruan 2

31 PAI 412 Metodologi Penelitian

Pendidikan 2

32 PAI 432 Praktik Profesi Keguruan

(PPK) 4

Jumlah 92

149

3. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

(MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EIS 454 Kewirausahaan 2

2 ASY 151 Tahsin Qur'an 2

3 ASY 332 Masailul Fiqhiyah 2

Jumlah 6

4. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

Lainnya (MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 PAI 444

Bimbingan Konseling

(Konseling Agama

Individu dan Kelompok,

Instrumen dan Evaluasi

Program Bimbingan

Konseling)

4

Jumlah 4

5) Prospek Lulusan

Sebagai tenaga shli pendidik professional pada

tingkat Dasar, SLTP, dan SLTA, Konsultan

Pendidikan, Administrator dan Manager pada

Lembaga pendidikan Islam, Tenaga Bimbingan dan

Konseling Islam, serta peneliti dalam pendidikan

Islam.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

150

b. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

1) Visi

Mencetak tenaga-tenaga kependidikan di tingkat

SD/MI yang berkualitas. Memiliki keterampilan

profesional dalam mengembangkan pengajaran

yang berorientasi pada dinamika kebutuhan dunia

pendidikan masa depan

2) Misi

Menjadikan program studi unggulan dalam

melaksanakan pembinaan tenaga kependidikan

yang memiliki landasan keilmuan yang luas dengan

motto: Iman, Ilmu dan Amal.

3) Tujuan

Menghasilkan kemampuan yang profesional sebagai

tenaga kependidikan di tingkat SD/MI yang

berakhlak mulia, terampil, kreatif dan menguasai

bidangnya sehingga dapat membantu

meningkatkan kualitas pendidikan nasional.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Dasar

(MKKD)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FHK 175 Pancasila /

Kewarganegaraan 2

151

2 KIP 112 Bahasa Inggris 4

3 ASY 152 Al-Qur'an 2

4 KPI 117 Ilmu Ahlak/ Tasawuf 2

5 ASY 111 Pengantar Ilmu Fiqih 2

6 ASY 141 Hadist 2

7 KPI 116 Aqidah Islamiyah 2

8 FTK 176 Ilmu Alamiah Dasar 2

9 PAI 115 Pengantar Studi Islam 2

10 KPI 253 Sejarah Kebudayaan Islam 2

11 KPI 111 Filsafat Umum/Islam 2

12 FKP 152 Ilmu Budaya dan Sosial

Dasar 2

13 FKP 111 Bahasa Indonesia 2

Jumlah 28

2. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Utama

(MKKU)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 PMI 277 Keterampilan Berbahasa

Indonesia 2

2 FAI 121 Bahasa Arab 4

3 PAI 253 Administrasi Manajemen

Pendidikan 2

4 PAI 137 Strategi Dan Metode

Pembelajaran MI 3

5 PAI 353 Evaluasi Pembelajaran MI 2

6 PAI 236 Media Pembelajaran MI 2

7 PAI 359 Manajemen Pengelolaan

Kelas 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

152

8 PMI 232 Pembelajaran PKn di MI 2

9 PMI 212 Pembelajaran Bhs.

Indonesia 1 2

10 PMI 212 Pembelajaran Bhs.

Indonesia 2 2

11 PMI 213 Pembelajaran Bhs. Arab di

MI 1 2

12 PMI 213 Pembelajaran Bhs. Arab di

MI 2 2

13 PMI 211 Pembelajaran Bhs. Inggris

di MI 2

14 PMI 161 Matematika 1 2

15 PMI 262 Matematika 2 2

16 PMI 263 Matematika 3 2

17 PMI 364 Pembelajaran Matematika

1 2

18 PMI 364 Pembelajaran Matematika

2 2

19 PMI 151 Ilmu Pengetahuan Sosial 1 2

20 PMI 252 Ilmu Pengetahuan Sosial 2 2

21 PMI 253 Pembelajaran IPS di MI 3

22 PMI 141 Ilmu Pengetahuan Alam

(IPA) 1 2

23 PMI 242 Ilmu Pengetahuan Alam

(IPA) 2 2

24 PMI 234 Ilmu Pengetahuan Alam

(IPA) 3 2

25 PMI 344 Pembelajaran IPA di MI 1 2

26 PMI 344 Pembelajaran IPA di MI 2 2

153

27 PMI 375 Seni Musik dan Drama 2

28 PMI 373 Kertasen 2

29 PMI 371 Pendidikan Jasmani &

Kesehatan 2

30 PMI 223 Pembelajaran Aqidah Ahlak

di MI 2

31 PMI 221 Pembelajaran Qur'an

Hadist di MI 2

32 PMI 325 Pembelajaran Fiqih di MI 2

33 PMI 324 Pembelajaran SKI di MI 2

34 PAI 258 Bimbingan Konseling 2

35 KPI 357 Sejarah Pendidikan Islam 2

36 TEL 276 Dasar Tek, Informasi dan

Komunikasi 2

37 PAI 339 Pengemb. Dan Telaah

Kurikulum 2

38 PAI 438 Etika Profesi dan Kompt.

Keguruan 2

39 PAI 162 Psikologi Perkemb. /

Perkemb. Peserta Didik 2

40 PAI 163 Psikologi Pendidikan/

Belajar 2

41 PMI 431 Pembelajaran Tematik 2

42 PAI 355 Perencanaan Pembelajaran 2

43 PAI 131 Dasar-Dasar Pendidikan 2

Jumlah 90

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

154

3. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

(MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 PAI 311 Metode Penelitian

Pendidikan 4

2 PAI 321 Statistika 4

3 ASY 151 Tahsin Qur'an 2

4 PMI 322 Pembelajaran Baca Tulis

Al-Qur'an 2

5 PAI 316 PTK 2

6 FAI 331 Microteaching 2

7 PMI 365 Jarimatika/Aritmatika 2

8 PMI 474 Kepramukaan 2

9 PMI 475 Wirausaha Jasa

Pendidikan 2

Jumlah 22

4.Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

Lainnya (MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI 432 PPK 4

2 FAI 434 KKM 4

3 FAI 435 Ujian Komprehensif 0

4 FAI 436 Skripsi 6

Jumlah 14

5) Prospek Lulusan

Sebagai tenaga guru yang memiliki kualifikasi dan

kompetensi di Madrasah Ibtidaiyah dengan

155

konsentrasi Guru Kelas, Guru Bidang Studi

Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam.

c. Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam

1) Visi

Menjadikan komunikasi dan penyiaran Islam

sebagai program studi yang favorit dikalangan

pelajar Islam yang ingin menjadi ahli komunikasi

dan dakwah.

2) Misi

a) Menghasilkan Sarjana Komunikasi dan Dakwah

yang memiliki keterampilan sesuai dengan

kebutuhan kerja di era globalisasi.

b) Memproduksi karya-karya ilmiah yang kreatif

dan berkualitas dalam bidang komunikasi

dakwah.

c) Merespon kebutuhan masyarakat melalui

bidang komunikasi dan dakwah dalam rangka

meningkatkan kualitas pemahaman dan

mengamalkan ajaran-ajaran Islam.

3) Tujuan

a) Meningkatkan mutu sarjana yang ahli dalam

bidang komunikasi dan penyiaran Islam serta

terampil secara teoris dan praktis di bidang

jurnalistik dan dakwah.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

156

b) Menghasilkan temuan-temuan ilmiah yang

baru di bidang jurnalistik dan dakwah dalam

rangka pengembangan ilmu-ilmu keislaman.

c) Berpartisipasi aktif dalam memebina

masyarakat melalui media cetak dan

elektronik dalam bentuk dakwah lisan, tulisan

dan perbuatan.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Dasar

(MKKD)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI 115 Pengantar Studi Islam 2

2 ASY 152 Ulumul Qur'an 2

3 ASY 141 Ulumul Hadits 2

4 KPI 116 Ilmu Tauhid - Ilmu Kalam 2

5 ASY 111 Pengantar Fiqh/ Ushul Fiqh 2

6 ASY 151 Tahsin Al Qur'an 2

7 KPI 117 Ilmu Akhlak dan Tasawuf 2

8 KPI 151 Sejarah Peradaban Islam 2

9 KIP 143 Ilmu Sosial Dasar/ Ilmu

Budaya Dasar 2

10 FTK 132 Ilmu Alamiah Dasar 2

11 KPI 111 Filsafat Umum/ Islam 2

12 FHK 175 Pancasila/ Civic Education 2

13 PBS 111 Bahasa Indonesia 2

14 FAI 121 Bahasa Arab I, II, III, IV 8

15 PBS 212 Bahasa Inggris I, II, III 6

16 PAI 311 Metodologi Penelitian 2

157

17 EIS 161 Teknologi Informasi &

Komunikasi 2

18 FAI 434 Kuliah Kerja Mahasiswa

(KKM) 4

19 FAI 435

Skripsi (Ujian

Komprehensif + Ujian

Munaqosyah)

6

Jumlah 54

2. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Utama

(MKKU)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 ASY 114 Fiqh I, II 4

2 ASY 142 Hadits I, II 4

3 ASY 154 Tafsir I, II 4

4 KPI 215 Ilmu Kalam 2

5 ASY 331 Fiqh Muqorin 2

6 KPI 253 Sejarah Kebudayaan Islam 2

7 KPI 226 Filsafat Dakwah 2

8 KPI 221 Ilmu Dakwah 2

9 KPI 323 Manajemen Dakwah 2

10 PAI 266 Psikologi Dakwah 2

11 KPI 227 Sejarah Dakwah I, II 4

12 KPI 231 Pengantar Ilmu

Komunikasi 2

13 PAI 367 Psikologi Komunikasi 2

14 KPI 348 Komunikasi Masa 2

15 KPI 232 Pengantar Jurnalistik 2

16 KPI 334 Jurnalistik TV 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

158

17 KPI 233 Jurnalistik Radio 2

18 KPI 322 Dasar-dasar Ilmu Tabligh 2

19 KPI 324 Teknik Tabligh & Khitobah 2

20 PAI 261 Pengantar Psikologi 2

21 KPI 355 Pengantar Sosiologi 2

22 ASY 212 Ushul Fiqh 2

23 KPI 433 Praktikum Kerja Lapangan

(PKL) 4

24 KPI 335 Teknik Penulisan &

Peliputan Berita 2

25 KPI 336 Teknik Menyunting dan

Menata Surat Kabar 2

26 KPI 341 Teknik Produksi Siaran

Radio 2

27 KPI 343 Teknik Produksi Siaran TV

I, II 4

28 KPI 341 Teknik Produksi Film

Dakwah I, II 4

29 KPI 239 Teknik Penulisan Artikel

Dakwah 2

30 KPI 447 Teknik Presenter Acara

Radio & TV 2

31 KPI 238 Teknik Protokoler/ MC 2

32 KPI 346 Publik Relation 2

33 PAI 414 Metodologi Penelitian

Dakwah 2

Jumlah 80

159

3. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung (MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 KPI 362 Kristologi 2

2 KPI 461 Ghozwul Fikri 2

3 KPI 417 Episthemologi Islam 2

4 KPI 314 Ilmu Mantiq/ Logika

Saintifik 2

5 KPI 353 Sosiologi Islam 2

6 KPI 445 Komunikasi Grafis 2

Jumlah 12

4. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi

Pendukung Lainnya (MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 KPI 363 Orientalisme 2

2 ASY 419 Fiqh Siyasah 2

Jumlah 4

5) Prospek Lulusan

Sebagai tenaga ahli bidang keilmuan Ilmu Dakwah

dan menjadi tenaga Juru Dakwah (Da’i) terampil

menggunakan Media Komunikasi cetak dan

elektronik dalam menyampaikan pesan

dakwahnya, sehingga dapat mengisi kebutuhan

berbagai instansi Pemerintah dan Swasta dalam

pengembangan SDM yang handal dan bermoral.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

160

d. Program Studi Ahwal Al Syakhsiyyah

1) Visi

Menjadikan program studi unggulan di kalangan

Perguruan Tinggi Agama Islam Swasta yang

mendapat pengakuan masyarakat dalam

pengembangan dan penerapan hukum Islam.

2) Misi

a) Menghasilkan lulusan berakhlak karimah yang

memenuhi kemampuan akademik dan

proesional dalam mengamalkan dan

mengembangkan Hukum Islam.

b) Menghasilkan karya-karya ilmiah yang inovatif

dan interaktif yang bermanfaat bagi

pengembangan Hukum Islam.

c) Menyebarluaskan dan mengaplikasikan Hukum

Islam dalam kehidupan bermasyarakat.

3) Tujuan

a) Melahirkan lulusan yang kompeten dan

professional dalam bidang hukum Perdata

Islam.

b) Menghasilkan karya-karya ilmiah yang inovatif

dan interaktif dalam bidang Hukum Perdata

Islam untuk meningkatkan mutu pembelajaran

dan pengembangan Ilmu Pengetahuan.

161

c) Berpartisipasi aktif membina masyarakat dalam

penerapan Hukum Islam.

4) Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Dasar

(MKKD)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI 115 Pengantar Studi Islam 2

2 ASY 152 Ulumul Qur'an 2

3 ASY 141 Ulumul Hadits 2

4 KPI 116 Ilmu Tauhid - Ilmu Kalam 2

5 ASY 111 Pengantar Fiqh - Ushul

Fiqh 2

6 KPI 115 Akhlaq dan Tasawuf 2

7 KPI 151 Sejarah Peradaban Islam 2

8 ASY 151 Tahsin Al Qur'an 2

9 FAI 142 Ilmu Sosial Dasar/ Ilmu

Budaya Dasar 2

10 FAI 141 Ilmu Alamiah Dasar 2

11 KPI 111 Filsafat Umum/ Islam 2

12 FHK 175 Pancasila/ Civic Education 2

13 FKP 131 Bahasa Indonesia 2

14 FAI 121 Bahasa Arab 8

15 FKP 212 Bahasa Inggris 6

16 PAI 311 Metodologi Penelitian 2

17 EIS 161 Teknologi Informasi &

Komunikasi 2

18 FAI 434 KKM 4

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

162

19 FAI 435

Skripsi (Ujian

Komprehensif + Ujian

Munaqosah)

6

Jumlah 54

2. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Utama

(MKKU)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 KPI 312 Filsafat Hukum Islam 2

2 ASY 212 Ushul Fiqh 2

3 ASY 213 Qawaid Fiqhiyyah 2

4 ASY 333 Tarikh Tasyri 2

5 ASY 114 Fiqh Ibadah 2

6 ASY 256 Tafsir Ahkam 4

7 ASY 244 Hadits Ahkam 4

8 ASY 116 Fiqh Muamalah 2

9 ASY 218 Fiqh Jinayah 2

10 ASY 319 Fiqh Siyasah 2

11 ASY 377 Perkembangan Hukum

Islam di Indonesia 2

12 ASY 222 Fiqh Munakahat 4

13 ASY 225 Fiqh Mawaris 2

14 ASY 331 Fiqh Perbandingan 2

15 ASY 373 Hukum Acara Peradilan

Agama 4

16 ASY 261 Hukum Perdata Islam 4

17 ASY 478 Administrasi Peradilan

Agama 2

163

18 ASY 271 Peradilan Islam 4

19 ASY 367 Hukum Perdata Islam

Internasional 2

20 FHK 111 Ilmu Hukum 2

21 ASY 163 Sistem Hukum di

Indonesia 2

22 ASY 264 Hukum Perdata 2

23 ASY 266 Hukum Acara Perdata 2

24 ASY 275 Hukum Perkawinan di

Indonesia 2

25 KPI 355 Sosiologi Hukum 2

26 ASY 376 Fiqh Peradilan 2

27 PAI 413 Metodologi Penelitian

Hukum 2

28 ASY 433 PPL 4

29 ASY 479 Etika Profesi Hakim 2

Jumlah 72

3. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

(MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EIS 312 Ekonomi Islam 4

2 PAI 368 Psikologi Sosial 2

3 KPI 313 Ilmu Mantiq 2

4 ASY 459 Qiroatul Kutub 2

5 FAI 431 PPL Mandiri 0

6 PAI 325 Ilmu Falaq + Hisab Ruhyat 4

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

164

7 ASY 368 Hukum Perwakafan di

Indonesia 2

Jumlah 16

4. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

Lainnya (MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EIS 421 Dasar-dasar Manajemen 2

2 KPI 325 Fiqh Dakwah 2

3 ASY 265 Hukum Pidana 2

4 ASY 469 Bimbingan dan Penyuluhan

Hukum 2

5 EIS 454 Kewirausahaan 2

Jumlah 10

5) Prospek Lulusan

Sebagai tenaga ahli bidang Hukum Keperdataan Islam

pada lembaga Peradilan Agama sebagai Hakim

Agama, Kantor Urusan Agama sebagai tenaga ahli

teknis NTCR, dan sebagai ulama dan mujahid Hukum

Keperdataan Islam.

e. Program Studi Ekonomi Islam

1) Visi

Menjadi Program Studi terkemuka di kalangan

perguruan tinggi yang mendapat pengakuan dari

masyarakat dalam penerapan ekonomi Islam.

165

2) Misi

a) Menyelenggarakan pendidikan untuk

menyiapkan tenaga ekonomi Islam yang

berakhlak karimah dan memiliki kompetensi

profesional;

b) Menghasilkan karya-karya ilmiah yang

bermanfaat bagi pengembangan ekonomi

Islam;

c) Menyebarluaskan dan menerapkan inovasi

ekonomi Islam dalam kehidupan masyarakat.

3) Tujuan

a) Mengembangkan Konsep ekonomi Islam dalam

rangka penerapan ajaran Islam dalam aktivitas

ekonomi;

b) Melahirkan lulusan ekonomi yang

berkopentensi profesional dalam bidang

perbankan syari’ah;

c) Menghasilkan peneliti-peneliti di bidang

ekonomi Islam dalam mengembangkan

perbankan syari’ah;

d) Berperan aktif terhadap pembinaan masyarakat

dalam mengimplementasikan ekonomi Islam.

4) Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Dasar

(MKKD)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 PAI 111 Pengantar Studi Islam 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

166

2 ASY 151 Ulumul Qur'an 2

3 ASY 141 Ulumul Hadits 2

4 KPI 115 Ilmu Tauhid- Ilmu Kalam 2

5 ASY 111 Pengantar Fiqh-Ushul Fiqh 2

6 KPI 127 Ilmu Akhlaq dan Tasawuf 2

7 KPI 151 Sejarah Peradaban Islam 2

8 FKP 143 Ilmu Sosial Dasar/ Ilmu

Budaya Dasar 2

9 FTK 132 Ilmu Alamiah Dasar 2

10 KPI 212 Filsafat Umum/ Islam 2

11 IHK 175 Pancasila dan Civic

Education 2

12 FKP 111 Bahasa Indonesia 2

13 FAI 121 Bahasa Arab I 2

14 FAI 122 Bahasa Arab II 2

15 FAI 223 Bahasa Arab III 2

16 FAI 224 Bahasa Arab IV 2

17 FKP 112 Bahasa Inggris I 2

18 Bahasa Inggris II 2

19 Bahasa Inggris III 2

20 PAI 313 Metodologi Penelitian 2

21 ASY 152 Tahsin Al Qur'an dan

Praktek Ibadah 2

22 EIS 161 Teknik Informatika &

Komputer 2

23 FAI 492 Kuliah Kerja Mahasiswa

(KKM) 4

167

24 FAI 499

Skripsi (Ujian

Komprehensif + Ujian

Manaqosah)

6

Jumlah 54

2. Mata Kuliah Kompetensi Utama (MKKU)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EIS 115 Pengantar Ekonomi Islam 3

2 EIS 211 Ekonomi Makro Syari'ah 3

3 EIS 213 Ekonomi Mikro Syari'ah 3

4 EIS 257 Pengantar Bisnis Syari'ah 3

5 EIS 455 Politik Ekonomi Global 3

6 ASY 254 Tafsir Tematik I & II 4

7 ASY 343 Hadits tematik I & II 4

8 EIS 145 Matematika Ekonomi/

Bisnis 3

9 EIS 257 Perekonomian di

Indonesia 3

10 ASY 367 Hukum Dagang Syari'ah 2

11 EIS 356 Ekonomi Moneter/ Fiscal 3

12 ASY 216 Fiqh Muamlah I 2

13 EIS 324 Manajemen SDM/ Insani 3

14 EIS 353 Pasar Modal Syari'ah 3

15 EIS 221 Manajemen Syari'ah 3

16 EIS 454 Kewirausahaan Islami 2

17 PAI 228 Statistik Ekonomi/ Bisnis I

& II 6

18 EIS 332 Lembaga Keuangan Non

Bank 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

168

19 EIS 143 Dasar-dasar Ekonomi

Syari'ah 3

20 EIS 243 Akuntansi Syari'ah 3

21 EIS 331 Perbankan Syari'ah 3

22 EIS 231 Akuntansi Perbankan

Syari'ah 3

Jumlah 68

3. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi Pendukung

(MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EIS 451 Etika Bisnis Syari'ah 3

2 EIS 429 Metodologi Penelitian

Ekonomi Islam 2

3 EIS 491 PPL Mandiri/ Magang 4

4 EIS 328 Sistem Informasi

Manajemen Syari'ah 3

5 ASY 317 Fiqh Muamalah II 2

6 ASY 212 Ushul Fiqh 2

7 EIS 368 Aplikasi Komputer

Akuntansi Syari'ah 2

8 EIS 322 Manajemen Pemasaran

Syari'ah 3

9 EIS 323 Manajemen Produksi

Syari'ah 3

Jumlah 24

169

4. Kelompok Mata Kuliah Kompetensi

Pendukung Lainnya (MKKP)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 EIS 427 Manajemen ZIS 3

2 ASY 432 Masail Al Fiqh/ Al Hadits 3

Jumlah 6

5) Prospek Lulusan

Sebagai tenaga ahli bidang keilmuan EKonomi

Syari’ah, Asuransi Syari’ah, dan sebagai tenaga

terampil dalam mengelola kelembagaan Ekonomi

Syari’ah yang terdapat dalam Bank Syari’ah, dan

mengembangkan bisnis syari’ah.

F. Fakultas Teknik

1. Visi, Misi dan Tujuan Fakultas

a. Visi

Menjadi salah satu Fakultas Teknik yang terkemuka di

tingkat nasional dan regional sebagai pusat penerapan

iman, ilmu dan amal dalam pelayanan pendidikan dan

penelitian yang unggul dibidang inovasi teknologi

terapan

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

170

b. Misi

1) Menyelenggarakan pendidikan berkualitas yang

berwawasan entrepreneurship untuk membentuk

insan mandiri yang ber-akhlakul karimah.

2) Melaksanakan penelitian yang berbasis pada

teknologi terapan untuk menghasilkan karya yang

bermanfaat bagi masyarakat.

3) Berperan dalam mengembangkan pemberdayaan

masyarakat dengan memanfaatkan teknologi

terapan untuk meningkatkan kesejahteraan.

c. Tujuan

1) Menghasilkan lulusan yang kreatif, inovatif dan

profesional.

2) Meningkatkan kapasitas sumber daya yang mampu

memberikan manfaat.

3) Menghasilkan karya-karya penelitian inovatif,

bermutu tinggi yang berbasis teknologi terapan.

4) Membentuk masyarakat yang madani.

d. Struktural

1) Pimpinan Fakultas

a) Dekan : H. Yogi Sirodz Gaos, Ir., M.T.

b) Wakil Dekan : Mulya Juarsa, S.Si., MESc.

Bid. Akademik

c) Wakil Dekan : Hj. Suratun, Ir., M.Si.

Bid. Pengelolaan Sumber Daya

d) Wakil Dekan : Novita Br. Ginting, S.Kom., M.Kom.

Bid. Kemahasiswaan

171

2) Program Studi

a) Teknik Sipil

i. Ketua : Feril Hariati, S.T., M.Eng.

ii. Sekretaris : Nurul Chayati, Ir.

iii. Kepala Lab. : Syaiful, S.T., M.T.

b) Teknik Mesin

i. Ketua : H. Tachli Supriyadi, Ir., M.Pd.

ii. Sekretaris : Edi Marzuki, S.T.

iii. Kepala Lab. : Edi Sutoyo, S.T., M.Si.

c) Teknik Elektro

i. Ketua : Deni Hendarto, S.T., M.Si.

ii. Sekretaris : Fithri Muliawati, S.T., M.Pd.

iii. Kepala Lab. :Asep Suheri, S.T., M.T.

d) Teknik Informatika

i. Ketua : Budi Susetyo, Ir., M.Sc.

ii. Sekretaris : Puspa Eousina, S.Si.

iii. Kepala Lab. : Kodarsyah, S.Kom.

2. Visi, Misi dan Tujuan Program Studi

a. Program Studi Teknik Sipil

1) Visi

Menjadi salah satu Program Studi yang terkemuka

di bidang ilmu ketekniksipilan yang berkompetensi

tinggi, professional di tingkat nasional dan dunia

Islam sebagai pusat unggulan penerapan kesatuan

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

172

iman, ilmu dan amal dalam membentuk masyarakat

madani yang berkelanjutan

2) Misi

a) Mempraktikan kebiasaan berpikir ilmiah,

bertindak ilmiah, dan berakhlak mulia dengan

mengembangkan program pendidikan yang

professional;

b) Mengembangkan ilmu pengetahuan dan

teknologi yang mampu meningkatkan kualitas

proses pembelajaran dan kesejahteraan

masyarakat sebagai perwujudan keagungan

ajaran Islam dengan sarana dan prasarana

pendidikan yang berkualitas;

c) Menguji, mengembangkan, menerapkan, dan

menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan

teknologi dalam lingkup pemberdayaan

masyarakat; dan

d) Mengembangkan kerja sama kemitraan

nasional dan dunia Islam.

3) Tujuan

a) Menghasilkan sumber daya manusia yang

kreatif, kompetitif, professional di bidang ilmu

rekayasa sipil yang relevan dengan dinamika

kebutuhan masyarakat;

173

b) Menghasilkan karya-karya penelitian inovatif

dan bermutu tinggi yang bermanfaat untuk

meningkatkan kesejahteraan masyarakat;

c) Meningkatkan pemberdayaan masyarakat

untuk berpartisipasi dalam proses

pembangunan yang adil dan berkelanjutan; dan

d) Meningkatkan jaringan kemitraan dan kerja

sama di bidang ketekniksipilan.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI 111 Studi Islam I 2

2 FAI 211 Studi Islam II 2

3 FAI 311 Studi Islam III 2

4 FAI 411 Studi Islam IV 2

5 FHK 175 Pendidikan Pancasila 2

6 FHK 176 Pendidikan Kewarganegaraan

2

Jumlah 12

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan Ketrampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FTK 111 Kalkulus I 4 2 FTK 112 Kalkulus II 4 3 FTK 121 Fisika Dasar I 4 4 FTK 123 Praktikum Fisika 1

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

174

5 FTK 124 Kimia Dasar 2 6 FTK 214 Matematika Teknik I 3 7 FTK 215 Matematika Teknik II 3 8 FTK 218 Statistika dan Probabilitas 2

9 FTK 435 Ilmu Pengetahuan Lingkungan dan AMDAL

2

10 TEL 1A4 Dasar Komputer dan Pemrograman 2

11 TSI 112 Menggambar Rekayasa 2 12 TSI 114 Struktur Bangunan 2 13 TSI 115 Statika I 3 14 TSI 116 Statika II 3 15 TSI 121 Ilmu Ukur Tanah 2 16 TSI 132 Mekanika Fluida 3 17 TSI 211 Mekanika Bahan 2

18 TSI 212 Teknologi Bahan Konstruksi

2

19 TSI 214 Analisis Struktur I 2 20 TSI 221 Praktikum Ilmu Ukur Tanah 1 21 TSI 222 Sistem Transportasi 2 22 TSI 232 Rekayasa Hidrologi 2 23 TSI 242 Geologi Rekayasa 2 24 TSI 245 Praktikum Mekanika Tanah 1 25 TSI 246 Mekanika Tanah I 3 26 TSI 247 Mekanika Tanah II 3 27 TSI 311 Analisis Struktur II 2 28 TSI 314 Praktikum Beton 1 29 TSI 315 Analisis Struktur III 2

30 TSI 332 Pengembangan Sumber Daya Air

2

Jumlah 69

175

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FHK 241 Hukum Perburuhan dan PIN

2

2 FTK 132 Bahasa Inggris Teknik 2 3 FTK 433 Ekonomi Teknik 2

4 TEL 3A5 Pangenalan Teknologi Informasi

2

5 TSI 216 Struktur Baja I 2

6 TSI 217 Struktur Kayu 2

7 TSI 218 Struktur Beton I 3

8 TSI 231 Hidrolika 2

9 TSI 233 Praktikum Hidrolika 1

10 TSI 313 Struktur Baja II 2

11 TSI 320 Struktur Beton II 3

12 TSI 321 Perancangan Geometrik Jalan

2

13 TSI 323 Perencanaan Perkerasan Jalan

2

14 TSI 325 Rekayasa Lalu Lintas 2

15 TSI 333 Perencanaan Pelabuhan 2

16 TSI 335 Irigasi dan Bangunan Air I 2

17 TSI 336 Irigasi dan Bangunan Air II 2

18 TSI 341 Rekayasa Pondasi 2

19 TSI 344 Rekayasa Pondasi Lanjut 2

20 TSI 352 Pemindahan Tanah Mekanis dan Alat-Alat Berat

2

21 TSI 355 Perencanaan Waktu dan Biaya Proyek

2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

176

22 TSI 421 Prasarana Transportasi 2

23 TSI 424 Perencanaan Perkerasan Jalan

2

24 TSI 431 Rekayasa Lingkungan 2

25 TSI 432 Drainase 2

Jumlah 51

4. Kelompok Mata Kuliah Prilaku Berkarya (MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FTK 431 Bhs. Indonesia Utk Penulisan dan Presentasi

2

2 TSI 351 Manajemen Konstruksi 2

3 TSI 414 Tugas Akhir 4 Jumlah 8

5. Mata Kuliah Berkehidupan Bersama (MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FTK 436 Kewirausahaan Bidang Keteknikan

2

2 TSI 413 Kerja Praktik 2 Jumlah 4

5) Prospek Lulusan

Prospek lulusan Program Studi Teknik Sipil dalam

bidang sipil, yaitu: bidang konstruksi dan

perancangan, bidang analisa teknik sipil, dan

bidang jalan raya dan lingkungan. Bidang profesi

yang dapat digeluti, yaitu: (a) industri, (b)konsultan,

177

(c) kontraktor,(d) wirausaha, (e) pengajar, (f)

peneliti, atau(g) lainnya.

b. Program Studi Teknik Mesin

1) Visi

Menjadi salah satu Program Studi bidang Teknik

Mesin yang terkemuka di tingkat nasional dan

regional sebagai pusat penerapan iman, ilmu dan

amal serta pusatpelayanan pendidikan dan

penelitian yang unggul di bidang inovasi teknologi

terapan

2) Misi

a) Menyelenggarakan pendidikan bidang teknik

mesin yang berkualitas berlandaskan iman,

ilmu dan amal yang berwawasan

entrepreneurship untuk membentuk insan

mandiri yang ber-akhlakul karimah.

b) Menyelenggarakan pendidikan berkualitas di

bidang teknik mesin berbasis penelitian untuk

menghasilkan inovasi teknologi terapan yang

bermanfaat bagi masyarakat, dan

c) Mengembangkan ilmu pengetahuan dan

teknologi di bidang teknik mesin yang mampu

meningkatkan kualitas pembelajaran dan

bermanfaat bagi masyarakat dengan sarana

dan prasarana pendidikan yang berkualitas.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

178

3) Tujuan

a) Menghasilkan sumberdaya manusia yang

kreatif, kompetetif, profesional di bidang ilmu

pengetahuan dan teknologi di bidang teknik

mesin yang relevan dengan dinamika

kebutuhan masyarakat;

b) Menghasilkan karya-karya penelitian ilmu

pengetahuan dan inovasi teknologi terapan

yang berkualitas di bidang teknik mesin yang

bermanfaat untuk meningkatkan

kesejahteraan masyarakat;

c) Meningkatkan jaringan kemitraan dan kerja

sama dengan perguruan tinggi lain, lembaga

penelitian dan pengembangan (LITBANG) dan

dunia industri di bidang teknik mesin; dan

d) Meningkatkan kesadaran lulusan tentang

cara pandang diri dalam pembentukan

masyarakat madani.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI111 Studi Islam I 2

2 FAI211 Studi Islam II 2

3 FAI311 Studi Islam III 2

4 FAI411 Studi Islam IV 2

5 FHK175 Pendidikan Pancasila 2

6 FHK176 Pendidikan Kewarganegaraan

2

Jumlah 12

179

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan Ketrampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FTK111 Kalkulus I 4

2 FTK112 Kalkulus II 4

3 FTK121 Fisika Dasar I 4

4 FTK122 Fisika Dasar II 2

5 FTK123 Praktikum Fisika Dasar 1

6 FTK124 Kimia Dasar 2

7 TMS112 Menggambar Teknik 3

8 TMS134 Menggambar Mesin & Pengetahuan Dasar CAD

3

9 TEL225 Teknik Tenaga Listrik 2

10 TEL226 Praktikum Teknik Tenaga Listrik

1

11 TMS318 Mekanika Fluida 4

12 TMS133 Statika Struktur 3

13 TMS121 Material Teknik 3

14 TMS212 Termodinamika 4

15 TMS233 Kinematika Teknik 2

16 TMS325 Dinamika Teknik 2

17 TMS225 Proses Produksi 4

18 TMS325 Praktikum Proses Produksi 1

19 FTK214 Matematika Teknik I 3

20 FTK215 Matematika Teknik II 3

21 FTK218 Statistika dan Probabilitas 2

22 TMS319 Perpindahan Panas 3

Jumlah 60

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

180

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya (MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TEL1A4 Dasar Komputer dan Pemrograman

2

2 TEL1A5 Praktikum Dasar Komputer dan Pemrograman

1

3 TMS331 CAD/CAM 2

4 TMS332 Praktikum CAD/CAM 1

5 TMS231 Mekanika Kekuatan Material

3

6 TMS221 Metalurgi Fisik 3

7 TMS222 Praktikum Metalurgi Fisik 1

8 TMS234 Elemen Mesin I 3

9 TMS334 Elemen Mesin II 3

10 TMS335 Elemen Mesin III 2

11 TMS340 Tugas Elemen Mesin 1

12 TMS317 Mesin Konversi Energi 3

13 TMS333 Getaran Mekanik 2

14 TMS316 Metrologi Industri dan Kontrol Kualitas

2

15 TMS321 Pemilihan Bahan dan Proses

3

16 TMS315 Perawatan Mesin 2

17 TMS336 Pengukuran Teknik 2

18 TMS337 Teknik Pengaturan 2

19 TMS339 Analisa Numerik 2

20 TMS433 Praktikum Fenomena Dasar Mesin

1

21 TMS414 Praktikum Prestasi Mesin 1

181

22 TMS413 Motor Bakar dan Sistem Propulsi

3

23 TMS423 Mekatronika 2

24 TMS428 Seminar Tugas Akhir 1

25 TMS499 Tugas Akhir 4

Jumlah 52

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Konversi Energi No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TMS415 Alat Penukar Kalor 3

2 TMS411 Teknik Pendingin/Sistem Tata Udara

3

3 TMS419 Pembangkit Daya 3

Jumlah 9

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Konstruksi Mesin No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TMS418 Sistem Hidrolis dan Pneumatis

3

2 TMS429 Teknologi Pengelasan Logam

3

3 TMS430 Peralatan Pengangkat dan Pengangkut

3

Jumlah 9

Kelompok Mata Kuliah

Konsentrasi Manufaktur No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TMS425 Teknologi Pengecoran Logam

3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

182

2 TMS426 Diagnosa Kerusakan Mesin

3

3 TMS427 Teknologi Polimer/Plastik Moulding

3

Jumlah 9

4. Mata Kuliah Prilaku Berkarya (MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TMS492 Kerja Praktik 1

2 FTK334 Manajemen Proyek 2

3 FTK436 Kewirausahaan Bidang Keteknikan

2

Jumlah 5

5. Mata Kuliah Berkehidupan Bersama (MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FTK43

5 Ilmu Pengetahuan Lingkungan dan AMDAL

2

2 FTK13

2 Bahasa Inggris Teknik 2

3 FTK43

1 Bhs. Indonesia Untuk Penulisan & Presentasi

2

Jumlah 6

5) Prospek Lulusan

Prospek lulusan Program Studi Teknik Mesin

dalam bidang mesin, yaitu: bidang material

manufaktur, bidang sistem hidrolik-pneumatik,

dan bidang konversi-konservasi energi. Bidang

profesi yang dapat digeluti, yaitu: (a) industri,

183

(b)konsultan, (c) kontraktor,(d) wirausaha, (e)

pengajar, (f) peneliti, atau(g) lainnya.

c. Program Studi Teknik Elektro

1) Visi

Menjadikan salah satu program studi terkemuka di

bidang ilmu keteknikelektroan yang mendapat

pengakuan nasional dan dunia islam sebagai pusat

unggulan penerapan konsep kesatuan iman, ilmu,

dan amal dalam membentuk masyarakat madani

yang berkelanjutan.

2) Misi

a) Mempraktikkan kebiasaan berfikir ilmiah,

bertindak ilmiah, dan berakhlak mulia dengan

mengembangkan program pendidikan yang

profesional;

b) Mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi,

dan seni keteknikelektroan yang mampu

meningkatkan kualitas proses pembelajaran

dan kesejahteraan masyarakat sebagai

perwujudan keagungan ajaran islam dengan

sarana dan prasarana pendidikan yang

berkualitas;

c) Menguji, mengembangkan, menerapkan, dan

menyebarluaskan strategi, metode, teknologi,

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

184

dan seni keteknikelektroan dalam lingkup

pemberdayaan masyarakat.

d) Mengembangkan kerja sama kemitraan

nasional dan internasional khususnya di bidang

teknik elektro.

3) Tujuan

a) Menghasilkan sumberdaya manusia yang

kreatif di bidang ilmu teknik elektro (energi

listrik atau elektronika) dan relevan dengan

dinamika kebutuhan masyarakat.

b) Menghasilkan karya-karya penelitian inovatif

dan bermutu tinggi yang bermanfaat untuk

meningkatkan kesejahteraan masyarakat;

c) Meningkatkan pemberdayaan masyarakat

untuk berpartisipasi aktif dalam proses

pembangunan yang adil dan berkelanjutan;

d) Meningkatkan jaringan kemitraan dan kerja

sama di bidang teknik elektro (energi listrik

atau elektronika).

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI111 Studi Islam I 2

2 FAI211 Studi Islam II 2

3 FAI311 Studi Islam III 2

185

4 FAI411 Studi Islam IV 2

5 FHK175 Pendidikan Kewarganegaraan

2

Jumlah 10

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Ketrampilan (MKK) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TEL111 Kalkulus I 4

2 TEL112 Fisika Dasar I 3

3 TEL113 Kimia 2

4 TEL114 Kalkulus II 4

5 TEL115 Fisika Dasar II 3

6 TEL116 Prak. Fisika Dasar 1

7 TEL117 Matematika Teknik 1 3

8 TEL211 Matematika Teknik 2 3

9 TEL212 Metode Numerik 2

10 TEL213 Statistika dan Probabilitas 2

11 TEL121 Bahasa Inggris untuk Teknik Elektro

2

12 TEL421 Bahasa Indonesia dan Metodologi Penelitian

2

13 TEL131 Pengenalan Teknik Elektro 2

14 TEL132 Pengenalan Elektronika Analog

2

15 TEL133 Prak. Pengenalan Elektronika Analog

1

16 TEL134 Gambar Teknik Elektro 2

17 TEL135 Teknik Digital dan Rangkaian Logika

2

18 TEL136 Prak. Teknik Digital dan Rangkaian Logika

1

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

186

19 TEL137 Rangkaian Listrik I 3

20 TEL231 Sistem Linier 3

21 TIF190 Bahasa Pemrograman Komputer

2

22 TIF191 Prak. Bahasa Pemrograman Komputer

1

23 TEL232 Pengenalan Teknologi Telekomunikasi

2

24 TEL233 Rangkaian Listrik II 3

25 TEL234 Prak. Rangkaian Listrik 1

26 TIF192 Pengenalan Teknologi Informasi

2

27 TEL235 Medan Elektromagnetik 3

28 TEL236 Pengenalan Sistem Kontrol 2

29 TEL237 Prak. Pengenalan Sistem Kontrol

1

30 TEL151 Fisika Elektronika 2

31 TEL251 Material Elektronika 2

32 TEL252 Pengukuran & Instrumentasi Elektronika

2

33 TEL253 Prak. Pengukuran & Instrumentasi Elektronika

1

34 TEL254 Telekomunikasi Lanjut 2

Jumlah 73

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya

(MKB) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TEL281 Sistem Instrumentasi 2

2 TEL282 Perancangan Sistem Digital 2

3 TEL283 Praktikum Perancangan Sistem Digital

1

187

4 TEL284 Solid State Device 3

5 TEL481 Pengolahan Sinyal Digital 2

6 TEL482 Perancangan Rangkaian Terintegrasi Analog

2

7 TEL483 Perancangan Sistem VLSI 3

8 TEL485 Sistem Tertanam 2

9 TEL486 Prak. Sistem Tertanam 1

10 TEL391 Organisasi Komputer & Bahasa Assembly

3

11 TEL392 Praktikum Organisasi Komputer & Bahasa Assembly

1

12 TEL393 Teknik Biomedika 2

13 TEL394 Divais Semikonduktor 3

14 TEL395 Rekayasa Sistem 3

15 TEL396 Kecerdasan Buatan 2

16 TEL397 Pabrikasi Rangkaian Terintegrasi

3

17 TEL398 Sistem Mikroprosesor 2

18 TEL399 Praktikum Sistem Mikroprosesor

1

19 TEL39A Implementasi Elektronika pada STL

2

20 TEL39B Prakt. Implementasi Elektronika pada STL

1

Jumlah 41

Kelompok Mata Kuliah Pilihan

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TEL381 Elektronika Kepolisian 2

2 TEL382 Perancangan Web 2

3 TEL491 Sensor Tranduser 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

188

4 TEL492 Sistem Telekomunikasi 2

5 TEL493 Sistem Komunikasi Satelit 2

Jumlah 10

4. Kelompok Mata Kuliah Prilaku Berkarya

(MPB) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TEL321 Ekonomi Teknik dan Manajemen Proyek

2

2 TEL322 Ilmu Pengetahuan Lingkungan & AMDAL Bidang Teknik Elektro

2

3 TMS126 Proses Produksi untuk Perlengkapan Listrik

2

4 FHK241 Hukum Perburuhan, PIN, dan K3

2

Jumlah 8

5. Kelompok Mata Kuliah Berkehidupan

Bersama (MBB) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TEL422 Kewirausahaan Bidang Keteknikan

2

2 TEL423 Kerja Praktik 2

3 TEL424 Tugas Akhir 4

Jumlah 8

5) Prospek Lulusan

Kompetensi khusus dari alumni Program Studi

Teknik Elektro adalah dalam bidang teknik

189

ketenagalistrikkan dan keelektronikaan. Bidang

pekerjaan yang dapat digeluti, meliputi:

a) Perencanaan, pelaksanaan, dan perawatan

instalasi listrik untuk industri, meliputi pabrik-

pabrik/perindustrian yang mempunyai sistem

dan peralatan listrik untuk produksi, atau

b) Analis pada sistem tenaga listrik di

perusahaan penyedia energi listrik (meliputi

PT PLN (Persero), listrik swasta, captive atau

excesspower, dan lain-lain), atau

c) Perancang instrumentasi elektronika berbasis

komputer, atau

d) Analis pada penerapan instrumentasi

elektronika dan mikroelektronika untuk

industri.

Di samping kompetensi khusus di atas, alumni

program studi Teknik Elektro juga mempunyai

pengetahuan yang cukup memadai untuk

berkiprah dalam bidang lain, seperti misalnya

sebagai wira usaha secara mandiri, pengajar,

peneliti, dan lainnya.

d. Program Studi Informatika

1) Visi

Menjadi program studi Teknik Informatika

terkemuka di Jawa Baratpada tahun 2020

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

190

berbasis riset terapan bidang informatika spasial,

melalui aktualisasi kesatuan iman, ilmu, dan amal.

2) Misi

1) Mewujudkan institusi pendidikan yang

mampu memberikan pelayanan terbaik

kepada stakeholders;

2) Menghasilkan lulusan yang profesional dan

kompeten di bidangnya dengan

menyelenggarakan proses pembelajaran yang

berkualitas;

3) Berperan aktif dalam mengikuti

perkembangan teknologi untuk mewujudkan

kemaslahatan ummat;

3) Tujuan

a) Pembinaan mahasiswa agar:

1) Mampu menerapkan IPTEK, baik dalam

kegiatan penelitian maupun pengabdian

pada masyarakat khususnya di bidang

informatika spasial;

2) Mampu mengembangkan kreativitas dan

daya saing melalui pemahaman

terhadap bidang manajemen, akuntansi

dan kewirausahaan;

3) Mampu mengidentifikasi, merumuskan

dan menyelesaikan suatu permasalahan

dalam bidang teknologi informasi.

191

b) Pengembangan sumberdaya melalui:

1) Peningkatan kualitas staf pengajar dan

unsur penunjang lain untuk peningkatan

kualitas proses pembelajaran;

2) Peningkatan kualitas kegiatan

laboratorium riset;

3) Pengembangan program studi dan

kurikulum disesuaikan dengan

kebutuhan pasar dan perkembangan

teknologi saat ini;

c) Peningkatan kualitas proses pembelajaran

melalui:

1) Pengembangan workshop dan kursus

singkat tentang teknologi tepat guna

bidang teknologi informasi;

2) Mengembangkan penelitian Sistem

Informasi sesuai situasi dan kondisi yang

berkembang di masyarakat dalam

bentuk studi kasus.

4) Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI111 Studi Islam I 2

2 FHK175 Pendidikan Kewarganegaraan

2

Jumlah 4

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

192

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Ketrampilan (MKK) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TIF106 Kalkulus I 4

2 TIF107 Kalkulus II 4

3 TIF109 Fisika Dasar I 3

4 TIF10A Fisika Dasar II 2

5 TIF10B Praktikum Fisika Dasar 1

6 TIF108 Aljabar Linear dan Matriks 3

7 TIF220 Statistika dan Probabilitas 2

8 TIF221 Statistika dan Probabilitas Lanjut

2

9 TIF100 Pengantar Teknik Informatika

2

10 TIF116 Struktur Diskrit 3

11 TIF110 Dasar-dasar Pemrograman 3

12 TIF111 Prak. Dasar-dasar Pemrograman

1

13 TIF21E Desain dan Pemrograman Berorientasi Objek

3

14 TIF21F Prak. Desain & Pemrog. Berorientasi Obj.

1

15 TIF118 Dasar-dasar Keamanan Informasi

2

16 TIF222 Pengenalan Open Source Software

2

17 TIF218 Prak. Pengenalan Open Source Software

1

18 TIF211 Analisa Numerik dan Komputasi

3

19 TIF21B Teori Bahasa dan Automata 3

193

20 TIF117 Struktur Data dan Algoritma 3

Jumlah 48

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya

(MKB) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TEL115 Dasar Rangkaian Digital 2

2 TEL116 Prak. Dasar Rangkaian Digital

1

3 TIF21A Organisasi dan Arsitektur Komputer

3

4 TIF21C Sistem Informasi 3

5 TIF21D Sistem Operasi 3

6 TIF210 Interaksi Manusia dan Komputer

3

7 TIF211 Basis Data 3

8 TIF212 Praktikum Basis Data 1

9 TIF214 Rekayasa Perangkat Lunak 2

10 TIF215 Prak. Rekayasa Perangkat Lunak

1

11 TIF218 Jaringan Komputer 2

12 TIF219 Praktikum Jaringan Komputer

1

13 TIF310 Kecerdasan Buatan 2

14 TIF320 Permodelan dan Simulasi 3

15 TIF21G Perancangan dan Pemrograman Web

2

16 TIF21H Prak. Perancangan & Pemrograman Web

1

17 TIF326 Kerja Praktek 2

18 TIF410 Kapita Selekta 3

19 TIF421 Kolokium 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

194

20 TIF422 Seminar Hasil 2

21 TIF423 Skripsi 4

22 TIF360 Pengantar Net-Centric Computing

2

23 TIF361 Aplikasi Jaringan 3

24 TIF362 Praktikum Aplikasi Jaringan 1

25 TIF363 Pengolahan Paralel 3

26 TIF366 Manajemen Jaringan 2

27 TIF367 Praktikum Manajemen Jaringan

1

28 TIF36A Komunikasi Jaringan 2

29 TIF36B Praktikum Komunikasi Jaringan

1

30 TIF36C Pengamanan Jaringan Komputer

2

31 TIF36D Prak. Pengamanan Jaringan Komputer

1

32 TIF465 Proyek Perangkat Lunak Bidang Net Centric

4

Jumlah 68

Kelompok Mata Kuliah Pilihan

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TIF364 Sistem Komputer Nirkabel dan Bergerak (Mk Pilihan)

3

2 TIF335 Prak. Sistem Komp. Nirkabel & Bergerak (MK Pilihan)

1

3 TIF33A Organisasi Web & Praktikum (MK Pilihan)

3

4 TIF358 Teknologi Multimedia (Mk Pilihan)

2

Jumlah 9

195

4. Kelompok Mata Kuliah Prilaku Berkarya

(MPB) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TIF322 Manajemen Proyek 2

2 TIF324 Bhs. Indo dan Metodologi Penelitian

3

3 TIF224 Kewirausahaan 2

4 TIF323 Etika Profesi dan Kekayaan Intelektual

2

Jumlah 9

5. Kelompok Mata Kuliah Berkehidupan

Bersama (MBB) No. Kode Mata Kuliah SKS

1 TIF120 Bahasa Inggris Teknik 2

2 FAI211 Studi Islam II 2

3 FAI311 Studi Islam III 2

4 FAI411 Studi Islam IV 2

Jumlah 8

5) Prospek Lulusan

Prospek lulusan Teknik Informatika dapat berkarir

didalam bidang Informatika dan Komunikasi, baik

pada lembaga pemerintah maupun swasta sebagai

programmer, software analysist, IT Consultant, dll.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

196

G. Fakultas Ilmu Kesehatan

1. Visi, Misi dan Tujuan Fakultas

a. Visi

Menjadi salah satu pusat pendidikan kesehatan yang

inovatif dan menghasilkan lulusan Sarjana Kesehatan

yang berkualitas dan profesional berlandaskan

kesatuan konsep iman, ilmu dan amal.

b. Misi

1) Menyelenggarakan pendidikan kesehatan untuk

menghasilkan sumber daya manusia kesehatan

yang kreatif, berahlakul karimah dan relevan

dengan dinamika kebutuhan pelayanan kesehatan.

2) Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi

untuk menghasilkan karya-karya penelitian

kesehatan yang inovatif dan berkualitas, sehingga

dapat meningkatkan proses pembelajaran.

3) Menyelenggarakan kegiatan pengabdian

masyarakat melalui upaya pemberdayaan

masyarakat, sehingga masyarakat semakin mampu

berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan

kesehatan yang adil dan berkelanjutan.

4) Membangun kemitraan dengan berbagai satuan

pendidikan kesehatan, pemerintah, dunia usaha

dan organisasi profesi kesehatan.

197

c. Tujuan

1) Menghasilkan lulusan sarjana kesehatan yang

sanggup menjadi inovator dan motivator dalam

kegiatan upaya kesehatan dalam mendukung

peningkatan derajat kesehatan masyarakat dan

pencapain target Millenium Development Goals

(MDGs).

2) Menghasilkan praktisi kesehatan yang mampu yang

kreatif, berahlakul karimah dan relevan dan mampu

mengalikasikan ilmu kesehatan sebagai pendekatan

interdisiplin sehingga mereka dapat mendukung

pengembangan upaya kesehatan yang kompetitif

dan berkelanjutan.

3) Menghasilkan lulusan yang mampu mendukung

kebijakan makro pemerintah dan kebijakan mikro

organisasi para pelaku kesehatan masyarakat dalam

suatu tatanan sistem kesehatan

d. Struktural

1) Pimpinan Fakultas

a) Dekan : Dr. H. T. Abdul Madjid, M.S.

b) Wakil Dekan : Suherman, Drs., M.Kes.

Bid. Akademik

c) Wakil Dekan : Hj. TIting Suharti, S.E., M.M.

Bid. Pengelolaan Sumber Daya

d) Wakil Dekan : Supriyanto, S.Pd., M.Kes.

Bid. Kemahasiswaan

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

198

2) Ketua Program Studi

a) Kesehatan

Masyarakat

: Fenti Dewi Pertiwi, S.Kep., M.K.M.

2. Visi, Misi dan Tujuan Program Studi Kesehatan

Masyarakat

a. Visi

Menjadi salah satu pusat pendidikan kesehatan

masyarakat yang inovatif dan menghasilkan lulusan

Sarjana Kesehatan Masyarakat yang berkualitas dan

profesional berlandaskan kesatuan konsep iman, ilmu

dan amal.

b. Misi

1) Menyelenggarakan pendidikan kesehatan

masyarakat untuk menghasilkan sumber daya

manusia kesehatan masyarakat yang kreatif,

berahlakul karimah dan relevan dengan dinamika

kebutuhan pelayanan kesehatan.

2) Mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan

seni untuk menghasilkan karya-karya penelitian

kesehatan masyarakat yang inovatif dan

berkualitas, sehingga dapat meningkatkan proses

pembelajaran.

3) Menyelenggarakan kegiatan pengabdian

masyarakat melalui upaya pemberdayaan

199

masyarakat, sehingga masyrakat semakin mampu

berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan

kesehatan yang adil dan berkelanjutan.

4) Membangun kemitraan dengan berbagai satuan

pendidikan kesehatan, pemerintah, dunia usaha

dan organisasi profesi kesehatan.

c. Tujuan

1) Menghasilkan lulusan Sarjana Kesehatan

Masyarakat (SKM) yang sanggup menjadi inovator

dan motivator dalam kegiatan Upaya Kesehatan

Masyarakat (UKM) maupun Upaya Kesehatan

Perorangan (UKP) dalam mendukung peningkatan

derajat kesehatan masyarakat dan Pencapain target

Millenium Development Goals (MDGs).

2) Menghasilkan praktisi kesehatan masyarakat yang

mampu mengaplikasikan ilmu kesehatan

masyarakat sebagai pendekatan interdisiplin

sehingga mereka dapat mendukung pengembangan

UKM yang kompetitif dan berkelanjutan.

3) Menghasilkan lulusan yang mampu mendukung

kebijakan makro pemerintah dan kebijakan mikro

organisasi para pelaku kesehatan masyarakat dalam

suatu tatanan sistem kesehatan.

d. Struktur Kurikulum

1. Kelompok Mata Kuliah Pengembangan

Kepribadian (MPK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FAI111 Studi Islam I 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

200

2 FKH111 Pendidikan

Kewarganegaraan 2

3 FKIP111 Bahasa Indonesia 2

4 FKIP112 Bahasa Inggris 2

5 FAI212 Studi Islam II 2

6 FAI313 Studi Islam III 2

7 FAI414 Studi Islam IV 2

Jumlah 14

2. Kelompok Mata Kuliah Keilmuan dan

Keterampilan (MKK)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 FIK111 Psikologi Umum dan Sosial 2

2 FIK101 Ilmu Alam Dasar 3

3 FIK151 Sosiologi 2

4 FIK152 Antropologi 2

5 FIK102 Anatomi dan Fisiologi 3

6 FIK112 Psikologi Kesehatan 2

7 FIK171 Dasar Organisasi 2

8 FIK161 Dasar Komunikasi 2

9 FIK131 Pengantar Ilmu Kesehatan 3

10 FIK101 Ilmu Gizi 2

11 FIK104 Patologi Umum 2

12 FIK105 Farmakologi Sosial dan

Pengelolaan Obat 2

13 FIK106 Mikrobiologi dan

Parasitologi 2

14 FIK141 Etika dan Hukum

Kesehatan 2

201

15 FIK107 Biokimia 2

16 FIK271 Dasar Manajemen 2

17 FIK261 Komunikasi Kesehatan 2

18 FIK291 Metodologi Penelitian 3

19 FIK292 Biostatistik Deskriptif 3

20 FIK294 Epidemiologi Dasar 2

21 FIK231 Isu Kesehatan Global 2

22 FIK295 Metodologi Penelitian

Kualitatif 2

23 FIK296 Biostatistik Inferensial 3

24 FIK331 Manajemen Data 3

25 IKM295 Dasar Kesehatan

Lingkungan 2

26 FIK362 Komunikasi Interpersonal 2

27 MPK481 Ekonomi Kesehatan 2

Jumlah 61

3. Kelompok Mata Kuliah Keahlian Berkarya

(MKB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 IKM293 Gizi Masyarakat 2

2 IKM232 Pengantar Ilmu

Kependudukan 2

3 IKM272

Kepemimpinan dan

Pengembangan dan

Pengorganisasian

Masyarakat

3

4 IKM297 Epidemiologi Penyakit

Menular 2

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

202

5 IKM298 Administrasi dan Kebijakan

Kesehatan 3

6 IKM299 Aspek Sosial Budaya

Kesehatan 2

7 IKM221

Dasar Pendidikan

Kesehatan dan Ilmu

Perilaku

3

8 IKM262 Aplikasi Komputer 2

9 IKM391 Perencanaan dan Evaluasi

Program Kesehatan 3

10 IKM392 Epidemiologi Penyakit

Tidak Menular 2

11 IKM361 Public Relation Kesehatan 2

12 IKM381 Kewirausahaan 2

13 IKM393 Konseptual Model Perilaku

Kesehatan 2

14 IKM394 Dasar Keselamatan dan

Kesehatan Kerja 2

15 IKM396 Penulisan Ilmiah 2

16 IKM397 Seminar Kesehatan

Masyarakat 3

17 IKM398

Teori dan Aplikasi

Pengumpulan Data

Kesehatan

3

21 IKM491 Surveilans Epidemiologi 2

Jumlah 42

203

4. Kelompok Mata Kuliah Perilaku Berkarya

(MPB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 IKM281 Manajemen Keuangan

Kesehatan 2

2 PRK311 Psikologi Kependidikan 2

3 PRK321 Pendidikan dan Pelatihan 2

4 PRK291 Teknik Pengukuran Perilaku

Kesehatan 2

5 PRK341 Advokasi Kesehatan 2

6 PRK392 Perencanaan Program

Kesehatan 2

7 PRK361 Pengembangan Media

Komunikasi Kesehatan 3

8 KKK391 Analisis Dampak Kesehatan

Lingkungan 3

9 KKK311 Psikososial dan Stress Kerja 2

10 KKK392 Ergonomik 2

11 KKK341 Etika dan Hukum K3 2

12 KKK393 Higiene Industri 3

13 KKK394 Toksikologi dan Bahaya

Kimia 3

14 KRA391 Anatomi dan Fisiologi

Reproduksi 2

15 KRA392 Isu Kesehatan Gender 2

16 KRA393 Kesehatan Reproduksi

Remaja 2

17 KRA394 Kesehatan Maternal dan

Neonatal 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

204

18 KRA395 Keluarga Berencana 2

19 KRA396 Kesehatan LANSIA 2

20 MPK371 Administrasi Pelayanan

Kesehatan 2

21 MPK372 Manajemen Logistik

Kesehatan 2

22 MPK373 Perilaku Organisasi 2

23 MPK374 Sistem Pelayanan

Kesehatan 2

24 MPK375 Manajemen Sumber Daya

Kesehatan 3

25 PRK341 Advokasi Kesehatan 2

26 MPK341 Etika dan Hukum

Pelayanan Kesehatan 2

27 MAK341 Etika dan Hukum Askes 2

28 MAK381 Analisis Kebijakan

Pembiayaan Kesehatan 2

29 MAK391 Asuransi Kesehatan Global 2

30 MAK382 Aplikasi Penulisan Laporan

Keuangan 3

31 MAK383 Akutansi Biaya Pelayanan

Kesehatan 2

32 MAK384 Aktuaria 1 2

33 PRK491 Strategi dan Metode

Promkes 2

34 PRK491 Pemasaran Sosial 3

35 PRK421 Praktik Pembelajaran 2

36 PRK492 Aplikasi Promosi Kesehatan

di Berbagai Tatanan 3

205

37 PRK461 Dinamika Kelompok 2

38 KKK471 Manajemen K3 2

39 KKK491 Pemeliharaan dan

Peningkatan K3 2

40 KKK492 Penyakit Akibat Kerja 2

41 KKK493 Promosi K3 2

42 KKK494 Epidemiologi Keselamatan

dan Kerja 2

43 KRA471 Manajemen Program

Kespro dan KIA 3

44 KRA491 Isu Terkini Kesehatan

Reproduksi 2

45 KRA492

Pengembangan Program

Kesehatan Reproduksi dan

KIA

2

46 KRA493 Penyakit Menular Seksual

dan HIV/AIDS 3

47 KRA494 Epidemiologi Kesehatan

Reproduksi 2

48 MPK471 Manajemen Perubahan 2

49 MPK471 Manajemen Strategi 3

50 MPK491 Strategi Perencanaan

Pelayanan Kesehatan 3

51 MAK481 Pengembangan Bisnis

Asuransi Kesehatan 3

52 MAK482 Aktuaria 2 2

53 MAK491 Farmasi Askes 2

54 MAK482 Manajemen Klaim 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

206

55 MAK483 Analisis Klaim 2

Jumlah 115

5. Kelompok Mata Kuliah Berkehidupan

Bermasyarakat (MBB)

No. Kode Mata Kuliah SKS

1 IKM492 Pengalaman Belajar

Lapangan 6

2 FIK293 Skripsi 4

3 FIK494 KKM 2

Jumlah 12

e. Prospek Lulusan

Prospek dunia kerja untuk Sarjana Kesehatan

Masyarakat, dipaparkan sesuai dengan konsentrasinya,

sebagai berikut:

1) Promosi Kesehatan

Kementerian Kesehatan, Dinas Kesehatan, Pusat

Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), Rumah Sakit,

Lembaga Swadaya Mahasiswa

2) Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)

Perusahaan/ Industri, Kementerian Kesehatan,

Dinas Kesehatan, Pusat Kesehatan Masyarakat

(Puskesmas), Rumah Sakit, Lembaga Swadaya

Mahasiswa

3) Kesehatan Reproduksi dan Kesehatan Ibu dan

Anak (KIA)

207

Kementerian Kesehatan, Dinas Kesehatan, Pusat

Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), Rumah Sakit,

BKKBN, Lembaga Swadaya Mahasiswa

4) Manajemen Pelayanan Kesehatan

Kementerian Kesehatan, Dinas Kesehatan, Pusat

Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), Rumah Sakit,

Lembaga Swadaya Mahasiswa

5) Manajemen Asuransi Kesehatan

Kementerian Kesehatan, Dinas Kesehatan, Pusat

Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), Rumah Sakit,

Penyelenggara Asuransi Kesehatan

H. Program Pascasarjana

Menjawab kebutuhan dan tuntukan akan pendidikan jenjang

magister dan doktor, maka Universitas Ibn Khaldun Bogor

membuka program Program Pascasarjana pada tahun 2000.

Pada awal berdirinya membuka satu Program Studi yaitu

Magister Agama Islam dengan dua konsentrasi, yaitu

Manajemen Pendidikan Islam dan Ekonomi Islam.

1. Struktur Pimpinan

a. Direktur : Prof. Dr. K. H. Didin Hafidhuddin, M.S.

b. Asisten Direktur : Prof. Dr.H. Didin Saefuddin, M.A.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

208

2. Struktur Program Studi

a. Program Studi Pendidikan Islam

i. Ketua : H. Adian Husaini, M.Si., Ph.D.

ii. Sekretaris : Dr. H. Ulil Amri Syafri, M.A.

b. Program Studi Ekonomi Islam

i. Ketua : Dr. H. Ibdalsyah, M.A.

ii. Sekretaris : H. Hendri Tanjung, Ph.D.

c. Program Studi Manajemen

i. Ketua : Prof. Dr. H. Masyhudzulhak Djamil, M.M.

ii. Sekretaris : Hj. Indupurnahayu, Dra., M.M., Ak.

d. Program Studi Teknologi Pendidikan

i. Ketua : Dr. Zainal Abidin Arief, M.Sc.

ii. Sekretaris : Dr. Laksmi Nurharini, M.Si.

3. Program Magister

a. Visi

Menjadi pusat kajian keilmuan unggulan dengan

pendekatan integral dan Islami.

b. Misi

Menyelenggarakan kegiatan pendidikan, penelitian

serta pengkajian secara terpadu dan aplikatif

berlandaskan ajaran Islam.

209

c. Tujuan

1) Menghasilkan lulusan yang mempunyai

kemampuan mengembangkan konsep baru di

bidang ilmu atau profesinya.

2) Menghasilkan lulusan yang mempunyai

kemampuan melaksanakan, mengorganisasikan

dan memimpin program penelitian.

3) Menghasilkan lulusan yang mempunyai

kemampuan melakukan pendekatan interdisipliner

bagi penerapan keahliannya secara profesional.

4) Menghasilkan lulusan yang mampu memberikan

solusi atas problem yang ada di tengah masyarakat

sesuai dengan disiplin ilmu yang dikuasainya.

d. Kurikulum Program Studi Pendidikan Islam

Kode Mata Kuliah SKS

Matrikulasi Bahasa Arab 3

Matrikulasi Bahasa Inggris 3

MPI520 Filsafat Pendidikan Islam 3

PPS502 Tafsir Ayat-ayat Pendidikan 3

PI511 Hadits-hadits Pendidikan 3

MPI640 Kebijakan Pendidikan Nasional 3

PPS599 Metodologi Penelitian Pendidikan 3

MPI540 Perencanaan

Pendidikan/Educational Planning 3

PPS520 Filsafat Ilmu 3

PPS521 Islamic World View 3

PI551 Ilmu Pendidikan 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

210

PI512 Sejarah dan Tokoh Pendidikan

Islam 3

PPS600 Tesis 14

Konsentrasi Manajemen Pendidikan Islam

MPI530 Manajemen Pendidikan Islam 3

MPI555 Supervisi Pendidikan Islam 3

Konsentrasi Pendidikan dan Pemikiran Islam

PPI551 Pemikiran Pendidikan Islam

Kontemporer 3

PPI541 Perbandingan Pemikiran

Pendidikan Islam dan Barat 3

Konsentrasi Bimbingan dan Konseling

MBP551 Psikologi Pendidikan dalam Islam 3

MBP552

Pendidikan Akhlak dan Kesehatan

Mental Islam 3

Konsentrasi Pendidikan Sains Islam

PSI551 Sejarah dan Silsafat Sains Islam 3

PSI552 Teori Terapan Islamisasi Sains 3

Jumlah 50

211

e. Kurikulum Program Studi Ekonomi Islam

Kode Mata Kuliah SKS

EIS500 Dasar-dasar Ekonomi Islam 0

PPS503 Statistika Ekonomi Terapan 0

EIS510 Tafsir dan Hadist Maudhui

Ekonomi Islam 3

PPS554 Etika Bisnis Islam 3

EIS550 Bank dan Lembaga Keuangan

Syariah 3

EIS630 Keuangan Publik 3

PPS599 Metodologi Penelitian dan

Penulisan Ilmiah 3

EIS560 Ekonomi Mikro (Islam) 3

EIS561 Ekonomi Makro (Islam) 3

EIS521 Fiqh Mu'amalah 3

PPS520 Filsafat Ilmu 3

PPS600 Tesis 6

Konsentrasi Zakat

EIS522 Fiqh Zakat 3

EIS631 Manajemen Zakat 3

EIS632 Akuntansi dan Keuangan Zakat 3

Konsentrasi Perbankan Syariah

EIS633 Akuntansi Lembaga Keuangan

Syariah 3

PMM562 Manajemen Resiko dan Likuidasi 3

EIS551 Kaidah-kaidah Syariah Lemabaga

Keuangan Syariah 3

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

212

Jumlah 42

f. Kurikulum Program Studi Manajemen

Kode Mata Kuliah SKS

Matrikulasi

Matematika dan Statiska

Ekonomi 0

Dasar-dasar Akuntansi 0

Pengantar Ekonomi 0

Kode Mata Kuliah SKS

PMM 552 Analisis Kuantitatif 3

MPS 541 Manajemen Pemasaran 3

PMM 561 Teori Organisasi 3

MSY 683 Manajemen Syariah 3

MKG 521 Manajemen Keuangan 3

SDM 511 Manajemen Sumber Daya

Manusia 3

PMM 551 Ekonomi Manajerial 3

MKG 522 Manajemen Operasi dan Produksi 3

SDM 612 Perilaku Organisasi Dan

Kepemimpinan 3

PMM 555 Manajemen Strategik 3

PPS 598 Metode Penulisan Ilmiah 3

PPS 600 Tesis 6

Jumlah 39

213

Mata Kuliah Konsentrasi Manajemen SDM

SDM 613 Evaluasi Kinerja (Manajemen

Kinerja) 3

SDM 614 Perencanaan Sumber Daya

Manusia 3

PPS 599 Seminar Bisnis 3

Jumlah 9

Mata Kuliah Konsentrasi Manajemen Pemasaran

MPS 645 Pemasaran Internasional 3

MPS 644 Strategi Pemasaran 3

PPS 599 Seminar Bisnis 3

Jumlah 9

Mata Kuliah Konsentrasi Manajemen Keuangan

MKG 622 Manajemen Investasi dan

Portofolio 3

MKG 623 Institusi Keuangan dan

Manajemen Pasar Modal 3

MKG 651 Akuntansi Manajemen 3

Jumlah 9

Mata Kuliah Konsentrasi Manajemen Syariah

MSY 682 Manajemen Syariah Lanjutan 3

MSY 681 Kebijakan Bisnis Syariah 3

PPS 599 Seminar Bisnis 3

Jumlah 9

JUMLAH TOTAL SKS 48

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

214

g. Kurikulum Program Studi Teknologi Pendidikan

Kode Mata Kuliah SKS

PRE-REQUISITE

PPS504 Bahasa Inggris 0

PPS 521 Islamic Worldview 0

Kode Mata Kuliah SKS

PPS 505 Orientasi Baru Dalam Pendidikan

Islam 2

PPS 508 Teknologi Komunikasi dan

Informasi Dalam Pendidikan 3

TP 501 Landasan Teknologi Pendidikan 3

PPS 520 Filsafat Ilmu 3

TP 509 Landasan Ilmu Pendidikan 3

PPS 503 Statistika 3

PPS 599 Metodologi Penelitian 3

TP 505 Pengembangan Sumber Belajar dan Media Belajar

3

TP 504 Teknologi Kinerja 3

TP 506 Evaluasi Proses dan Hasil Belajar 3

TP 502 Desain Pembelajaran 3

TP 500 Logika Islamic Science 2

TP 508 Pengembangan Kurikulum dalam Pembelajaran

3

TP 510 Seminar Usulan dan Rencana Tesis (Usulan Proposal Penelitian)

2

PPS 600 Komprehensif dan Tesis 6

Jumlah 45

215

4. Program Doktor

a. Visi

Menjadi pusat pengembangan Pendidikan Islam dengan

pendekatan kesatuan Iman, Ilmu, dan Amal.

b. Misi

1) Menyelenggarakan Pendidikan Islam yang unggul

melalui system pendidikan yang integral.

2) Menyelenggarakan penelitian dan pengembangan

ilmu Pendidikan Islam yang relevan dengan

tuntutan dan kebutuhan peserta didik dan

masyarakat.

3) Menyebarkan dan mengaplikasikan hasil penelitian

di bidang Pendidikan Islam dalam kehidupan

masyarakat.

c. Tujuan

1) Mempunyai kemampuan mengembangkan konsep

baru dalam bidang Pendidikan Islam melalui kajian

dan penelitian ilmiah.

2) Mempunyai kemampuan melaksanakan,

mengorganisasikan dan memimpin program

penelitian dalam bidang Pendidikan Islam.

3) Mempunyai kemampuan melakukan pendekatan

interdisipliner bagi penerapan keahliannya secara

professional dalam bidang Pendidikan Islam.

4) Memberikan sumbangan pemikiran pengembangan

bidang pendidikan bagi umat dan lembaga-lembaga

Pendidikan Islam.

BAB III Tata Tertib Penyelenggaraan Perkuliahan

216

d. Kurikulum

Kode Mata Kuliah SKS

DPI601 Studi Naskah Klasik Pendidikan

Islam 3

PPS502 Tafsir Hadits Pendidikan 3

DPI722 Filsafat Pendidikan Islam 3

PPS699 Metodologi Penelitian Pendidikan /

Penelitian Kuantitatif 3

PPS521 Islamic World View 3

DPI611 Sejarah dan Tokoh Pendidikan

Islam 3

DPI730 Manajemen Mutu Pendidikan 3

DPI620 Filsafat Ilmu 3

DPI602 Pendidikan Karakter 3

DPI600 Ilmu Pendidikan 3

DPI630 Seminar Keilmuan Pendidikan 3

DPI640 Seminar Proposal Disertasi 1

DPI700 Disertasi 16

Jumlah 50