tutorial georeferencing qgis

6
Georeferencing dengan Quantum GIS Georeferencing adalah proses memberikan referensi koordinat pada peta yang masih berupa citra raster biasa. Citra raster dapat diperoleh salah satunya dari Google Earth . Setelah proses georeferensi, citra raster akan memiliki referensi koordinat dan disimpan dalam format GeoTIFF. 1. Aktifkan plugin Georeferencer Plugins > Manage plugins... > Georeferencer GDAL 2. Buka menu Georeferencer Raster > Georeferencer > Georeferencer

Upload: siska-anggraeni

Post on 13-Aug-2015

85 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Tutorial Georeferencing Qgis

Georeferencing dengan Quantum GIS

Georeferencing adalah proses memberikan referensi koordinat pada peta yang masih berupa citra raster biasa. Citra raster dapat diperoleh salah satunya dari Google Earth. Setelah proses georeferensi, citra raster akan memiliki referensi koordinat dan disimpan dalam format GeoTIFF.

1. Aktifkan plugin Georeferencer

Plugins > Manage plugins... > Georeferencer GDAL

2. Buka menu Georeferencer

Raster > Georeferencer > Georeferencer

3. Buka citra JPEG hasil tangkapan dari Google Earth

Page 2: Tutorial Georeferencing Qgis

File > Open raster

4. Tentukan sistem referensi koordinat untuk layer ini

Pilih Google Mercator (EPSG:900913).

5. Tambahkan titik-titik referensi

Edit > Add point

6. Klik pada salah satu titik dan masukkan koordinatnya

Jika perlu lakukan zoom-in agar peletakan titik lebih tepat. Jangan terbalik memasukkan koordinat, urutannya yaitu X (bujur), Y (lintang).

Page 3: Tutorial Georeferencing Qgis

7. Ulangi langkah di atas sampai didapatkan minimal 4 titik referensi

Lebih banyak titik referensi lebih baik.

8. Tentukan setting transformasi

Page 4: Tutorial Georeferencing Qgis

Settings > Transformation settings

Transformation type : LinearOutput raster : ...Target SRS : EPSG:4326

9. Lakukan georeferencing

File > Start georeferencing

10. Buka berkas TIFF hasil georeferencing di QGIS

Layer > Add Raster Layer...

Page 5: Tutorial Georeferencing Qgis

11. Bandingkan dengan layer lain untuk verifikasi

Setelah ini, kita dapat melakukan digitasi dengan menggunakan layer dasar dari Google Earth. Hasil georeferencing dapat diunduh sebagai berkas data raster ipb_modified.tif (2.9 MB).