tugas paper hi rise building

2
Pembangunan Gedung Bertingkat Tercepat di Dunia Abstrak—Cina telah menunjukkan kepada dunia sebagai Negara yang super efisien. Salah satu parameternya adalah pembangunan hotel 30 lantai seluas 183.000 sq.ft dalam waktu hanya 360 jam. Yang lebih menakjubkan lagi, kecepatan tersebut diikuti dengan arsitektur yang sustainable. Perencanaan yang sangat matang menjadi salah satu kunci paling penting keberhasilan membangun gedung bertingkat tercepat di dunia, disamping pemilihan metode konstruksi, material, peralatan dan dukungan tenaga kerja yang terampil dan disiplin. I. PENDAHULUAN ebagai Negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia dan dengan kekuatan ekonomi yang begitu kuat saat ini, Cina telah mengejutkan dunia dengan mengklaim sebagai satu-satunya bangsa yang mampu membangun sebuah bangunan bertingkat 30 hanya dalam waktu 15 hari, tanpa kecelakaan kerja dan hanya 1% limbah bangunan. S Bangunan tersebut adalah Hotel Ark yang terletak di kota Changsa, ibu kota provinsi Hunan. Berjarak sekitar 900 km dari Shanghai atau 1100 km dari Beijing. Dikerjakan oleh Broad Group, sebuah perusahaan konstruksi Cina yang mempunyai spesialisasi di bidang sustainable arsitektur. II. SUSTAINABLE BUILDING Broad Group, sebagai salah satu perusahaan yang telah diakui secara global dalam pengembangan sustainable building, mempunyai komitmen yang tinggi menciptakan struktur yang ringan dan kuat, ramah lingkungan, super efisien dalam penggunaan sumber daya dan material serta limbah bangunan yang sangat minim. Dari video pembangunan hotel Ark yang telah di upload di youtube, diperoleh beberapa criteria desain yang mencerminkan konsep sustainable building, antara lain : Tahan terhadap gempa 9M, dibuktikan dengan percobaan di laboratorium China Academy of Building Research. Bangunan ini bahkan 5 kali lebih kuat dibanding bangunan konvensional 5 kali lebih efisien dalam penggunaan energy. Hotel Ark menggunakan 15 cm glass curtain insulation, eksternal dan internal insulation serta heat recovery fresh air. Udara didalam ruangan 20 kali lebih bersih dibanding luar ruangan. Berkat dukungan 3 stages air filtration dan monitoring di setiap ruangan. Hanya 1% limbah bangunan yang dihasilkan III. RAHASIA KECEPATAN Broad Group telah melakukan pembangunan Hotel Ark dengan cara- cara yang super efisien. Rahasia dibalik kecepatan itu adalah : 1. Perencanaan Dilakukan dengan sangat matang, sudah dapat dipastikan waktu perencanaan ratusan kali lebih lama dibanding waktu konstruksi. 2. Metode knock down Metode ini sudah lama dikenal secara umum, tetapi untuk

Upload: yoyokpurwanto

Post on 04-Aug-2015

17 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Tugas Paper Hi Rise Building

Pembangunan Gedung Bertingkat Tercepat di Dunia

Abstrak—Cina telah menunjukkan kepada dunia sebagai Negara yang super efisien. Salah satu parameternya adalah pembangunan hotel 30 lantai seluas 183.000 sq.ft dalam waktu hanya 360 jam. Yang lebih menakjubkan lagi, kecepatan tersebut diikuti dengan arsitektur yang sustainable. Perencanaan yang sangat matang menjadi salah satu kunci paling penting keberhasilan membangun gedung bertingkat tercepat di dunia, disamping pemilihan metode konstruksi, material, peralatan dan dukungan tenaga kerja yang terampil dan disiplin.

I.PENDAHULUAN

ebagai Negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia dan dengan kekuatan ekonomi yang

begitu kuat saat ini, Cina telah mengejutkan dunia dengan mengklaim sebagai satu-satunya bangsa yang mampu membangun sebuah bangunan bertingkat 30 hanya dalam waktu 15 hari, tanpa kecelakaan kerja dan hanya 1% limbah bangunan.

S

Bangunan tersebut adalah Hotel Ark yang terletak di kota Changsa, ibu kota provinsi Hunan. Berjarak sekitar 900 km dari Shanghai atau 1100 km dari Beijing. Dikerjakan oleh Broad Group, sebuah perusahaan konstruksi Cina yang mempunyai spesialisasi di bidang sustainable arsitektur.

II. SUSTAINABLE BUILDING

Broad Group, sebagai salah satu perusahaan yang telah diakui secara global dalam pengembangan sustainable building, mempunyai komitmen yang tinggi menciptakan struktur yang ringan dan kuat, ramah lingkungan, super efisien dalam penggunaan sumber daya dan material serta limbah bangunan yang sangat minim.Dari video pembangunan hotel Ark yang telah di upload di youtube, diperoleh beberapa criteria desain yang mencerminkan konsep sustainable building, antara lain :

Tahan terhadap gempa 9M, dibuktikan dengan percobaan di laboratorium China Academy of Building Research. Bangunan ini bahkan 5 kali lebih kuat dibanding bangunan konvensional

5 kali lebih efisien dalam penggunaan energy. Hotel Ark menggunakan 15 cm glass curtain insulation, eksternal dan internal insulation serta heat recovery fresh air.

Udara didalam ruangan 20 kali lebih bersih dibanding luar ruangan. Berkat dukungan 3 stages air filtration dan monitoring di setiap ruangan.

Hanya 1% limbah bangunan yang dihasilkan

III. RAHASIA KECEPATAN

Broad Group telah melakukan pembangunan Hotel Ark dengan cara-cara yang super efisien. Rahasia dibalik kecepatan itu adalah :

1. PerencanaanDilakukan dengan sangat matang, sudah dapat dipastikan waktu perencanaan ratusan kali lebih lama dibanding waktu konstruksi.

2. Metode knock downMetode ini sudah lama dikenal secara umum, tetapi untuk bangunan bertingkat 30 dibutuhkan akurasi yang sangat tinggi. Board group juga menambahkan diagonal bracing baja yang unik untuk menambah kekuatan rangka knock down. Tidak hanya itu, panel-panel dinding, jendela dan plafon semua dirancang dengan system knock down.

3. Pemilihan materialMaterial yang digunakan adalah baja ringan dengan kekuatan yang tinggi. Semua material telah di fabrikasi sebelumnya (pre-fabricated) di pabrik.

4. Penggunaan peralatanAlat angkat yang digunakan menggunakan mobile crane, tidak ada satupun stationary crane. Hal ini memudahkan untuk mobilisasi.Semua komponen tidak disimpan di lokasi pembangunan, melainkan langsung dibawa dari pabrik dengan menggunakan truk, sehingga tidak mengganggu mobilitas.

5. Tenaga kerja yang efisienDidukung oleh tenaga kerja yang terampil dan kompeten dengan jumlah yang memadai. Pengaturan waktu kerja telah ditetapkan sedemikian rupa sehingga tidak ada waktu terbuang. Diperlukan monitoring yang ketat sehingga tidak terjadi kecelakaan kerja.

IV. PENUTUP

Pembangunan Hotel Ark telah memberikan contoh konsep sustainable yang sesungguhnya. Dan sustainable itu sendiri akan terus berkelanjutan di masa mendatang. Desain-desain yang spektakuler akan terus diciptakan oleh perusahaan-perusahaan yang mempunyai komitmen terhadap kelestarian planet ini.