sifat fisis mineral

Upload: arif-bsp

Post on 09-Mar-2016

219 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

11

TRANSCRIPT

SIFAT FISIS MINERALSifat fisis suatu mineral berhubungan erat dengan struktur kristal dan komposisi kimianya. sehingga dengan mempelajari sifat-sifat fisisnya kita dapat membuat beberapa deduksi mengenai struktur kristal dan komposisi kimianya. Sifat fisika dari mineral dapat/banyak digunakan dalam segi-segi teknik karena pemakaian mineral di dalam industri terutama tergantung pada sifat fisisnya; misalnya pemakaian intan sebagai pengasah yang baik, disebabkan oleh karena kekerasannya yang luar biasa sedangkan pemakaian kwarsa pada alat-alat elektronik disebabkan oleh sifat-sifat pieso elektrisitasnya. Selain itu sifat-sifat fisis ini juga berguna dalam segi-segi praktis, karena sifat-sift fisis banyak menolong kita di dalam penentuan mineral; pada umumnya sifat-sifat fisis sebuah mineral dapat kita tentukan lebih cepat dan muda dari pada komposisi kimianya maupun struktur kristalnya, lagi pula bagi beberapa mineral tertentu sifat-sifat fisis ini dapat merupakan suatu factor penentu yang sangat unik.Dari uraian di atas ternyata sifat-sifat fisis dari pada mineral dapat dianggap penting dalam 3 (tiga) aspek yaitu : aspek ilmiah, aspek teknik dan aspek penentuan (determinasi). Sifat-sifat fisis yang perlu diperhatikan untuk keperluan determinasi adalah sbb:

A. WARNA MINERALWarna mineral adalah warna yang kita tangkap dengan mata bilamana mineral tersebut terkena sinar. Pada umumnya warna mineral ditimbulkan karena penyerapan babarapa jenis panjang gelombang yang membentuk cahaya putih, jadi warna itu timbul sebagai hasil dari pada cahaya putih yang dikurangi oleh beberapa panjang gelombang yang terserap. Misalnya mineral yang berwarna gelap adalah mineral yang secara merata dapat menyerap seluruh panjang gelombanng pembentuk cahaya putih.