sejarah komunikasi tahun 1962-1992

10
SEJARAH KOMUNIKASI TAHUN 1962-1992 1. Satelit Komunikasi Pertama Advertisement Lebih dari satu tahun setelah Uni Sovyet meluncurkan Sputnik-1, pada 18 Desember 1958 Amerika meluncurkan satelit komunikasi yang pertama kali di dunia dalam proyek SCORE. Satelit itu mengorbit bumi hanya dalam 12 hari. Dan dengan perantara satelit tersebut, presiden Eisenhower sempat menyampaikan sebuah pesan natal yang disiarkan secara luas. Untuk mengatasi kelemahan yang dimiliki satelit itu, maka diluncurkanlah Telstar, satelit komunikasi yang telah dilengkapi dengan teknologi paling canggih pada zamannya. Peluncuran satelit ini dilakukan hari ini di 1962. Telstar memiliki bobot 64 kilogram. Dilengkapi dengan 3.600 sel matahari yang berfungsi untuk membuat arus listrik dan mengisi battery Nikel Cadmium pada satelit itu. Selain itu memiliki tidak kurang

Upload: sitinurkhotimah

Post on 24-Dec-2015

216 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Sejarah Komunikasi Tahun 1962-1992

SEJARAH KOMUNIKASI TAHUN 1962-1992

1. Satelit Komunikasi Pertama

Advertisement

Lebih dari satu tahun setelah Uni Sovyet meluncurkan Sputnik-1, pada 18 Desember

1958 Amerika meluncurkan satelit komunikasi yang pertama kali di dunia dalam proyek

SCORE. Satelit itu mengorbit bumi hanya dalam 12 hari. Dan dengan perantara satelit tersebut,

presiden Eisenhower sempat menyampaikan sebuah pesan natal yang disiarkan secara luas.

Untuk mengatasi kelemahan yang dimiliki satelit itu, maka diluncurkanlah Telstar, satelit

komunikasi yang telah dilengkapi dengan teknologi paling canggih pada zamannya.

Peluncuran satelit ini dilakukan hari ini di 1962. Telstar memiliki bobot 64 kilogram.

Dilengkapi dengan 3.600 sel matahari yang berfungsi untuk membuat arus listrik dan mengisi

battery Nikel Cadmium pada satelit itu. Selain itu memiliki tidak kurang dari seribu transistor

dan sebuah tabung penguat yang mampu memperkuat signal yang diterima dari Bumi hingga

10.000 kali lipat.

Beberapa jam setelah Telstar diluncurkan, siaran TV langsung yang pertama kali di dunia

dari sebuah stasiun bumi di Andover berhasil melintasi samudera Atlantik. Maka sejak saat

itulah manusia mulai memasuki era satelit komunikasi. Dan kini, penggunaan satelit sebagai

sarana perantara telekomunikasi sudah menjadi hal yang biasa bagi hampir semua orang.

Page 2: Sejarah Komunikasi Tahun 1962-1992

2. Internet

Pada tahun 1957 Advanced Research Projects Agency (ARPA) dibentuk

oleh Departement of Defence (DoD) USA. Pada tahun 1967 desain

awal dari ARPANET diterbitkan dan tahun 1969 DoD menggelar

pengembangan ARPANET dengan mengadakan riset untuk menghubungkan

sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik (program ini

dikenal dengan nama ARPANET).

Memasuki tahun 1970-an, sudah lebih dari 10 komputer berhasil

dihubungkan sehingga komputer-komputer tersebut bisa berkomunikasi

satu sama lain. Tahun 1973 jaringan komputer ARPANET berkembang luas keluar Amerika

Serikat. Komputer University College di London merupakan komputer

pertama di luar USA yang menjadi anggota jaringan ARPANET. Pada

tahun yang sama, 2 orang ahli komputer, Vinton Cerf dan Bob Kahn

 mempresentasikan sebuah gagasan yang lebih besar, yang menjadi

cikal bakal pemikiran International Network (Internet). Ide ini

untuk pertama kalinya dipresentasikan di Sussex University

Pada tahun 1979 Tom Truscott, Jim Ellis, dan Steve Bellovin

menciptakan newsgroup pertama yang diberi nama USENET. Karena komputer yang

membentuk jaringan semakin hari semakin banyak,

maka dibutuhkan suatu protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan

Pada tahun 1982 dibentuk Transmission Contron Protocol/Internet

Protocol (TCP/IP) yang kita kenal hingga saat ini.

Pada tahun 1984 diperkenalkan Domain Name System (DNS) yang merupakan

sistem penamaan masing-masing komputer yang terhubung jaringan. Telah

terhubung lebih dari 1000 unit komputer hingga tahun 1984 itu dan pada

tahun 1987 komputer yang terhubung melebihi angka 10.000 unit.

3. Email

Page 3: Sejarah Komunikasi Tahun 1962-1992

Raymond Samuel Tomlinson (lahir 1941, Amsterdam, New York) adalah seorang

Insinyur  Komputer, Ray Tomlinson menemukan email berbasis internet akhir tahun 1971

di ARPAnet .Inovasi terbesar yaitu email (atau surat elektronik), kemampuan untuk mengirim

pesan sederhana kepada orang lain melalui jaringan (1971). Ray Tomlinson bekerja sebagai

insinyur komputer untuk Bolt Beranek dan Newman (BBN), perusahaan yang disewa oleh

Departemen Pertahanan Amerika Serikat untuk membangun internet yang pertama pada tahun

1968.

Ia saat itu tengah mengerjakan program yang disebut SNDMSG (send message )yang

memungkinan pengguna komputer yang sama bisa meninggalkan pesan satu sama lain. Atau

sistem e-mail dengan jenis komputer tunggal. Ketika itu, ia mencoba sebuah program transfer

(CYPNET) yang memungkinkan pengguna komputer mengirimkan file,untuk mengarahkan

komputer terhubung dengan ARPANET. Tomlinson kemudian berpikir bahwa jika ia

menggabungkan SNDMSG dan CYPNET berbarengan, ia mungkin bisa mengirim pesan ke

kotak pos elektronik  lain dalam sebuah jaringan, semudah mengirimkan file.

Salah satu pertanyaan yang kemudian mengarahkan Tomlinson pada eksperimen lain

mengenai e-mail adalah bagaimana membedakan pesan-pesan yang diarahkan keluar jaringan

dan pesan lain yang dialamatkan ke banyak pengguna komputer pada sebuah kantor. Ia terus

mempelajari keyboard komputer yang tak langsung terkait dengan nama orang serta bukan

sebuah angka.

Akhirnya sampailah ia pada penggunaan simbol @ sebagai petunjuk alamat sang

pengguna e-mail. Simbol ini mewakili tempat dan hanyalah sebuah preposisi pada sebuah

keyboard.   Penggunaan simbol @ ini membawa dampak yang global, Ray Tomlinson mengakui

bahwa penemuannya dihasilkan “hanya dari berpikir tak lebih dari 30 atau 40 detik.” Ray

Tomlinson memilih simbol @ untuk membedakan mana pengguna/username dengan

domain/alamat server.. Simbol @ dibaca “et” yang berarti “di”.

Email pertama  yang dikirim oleh Ray Tomlinson  di antara dua komputer yang benar-

benar duduk di samping satu sama lain. Namun, jaringan ARPANET digunakan sebagai

sambungan antara keduanya. Pesan email yang pertama adalah “QWERTYUIOP”. Pesan

Page 4: Sejarah Komunikasi Tahun 1962-1992

QWERTYUIOP dapat jadikan pesan bersejarah karena itu isi pesan pertama yang dapat

dikirimkan lewat jaringan ARPANET yang berkembang sekarang menjadi jaringan internet.

4. Internet Relay Chat (IRC)

Internet Relay Chat (IRC) adalah suatu bentuk komunikasi di Internet yang diciptakan

untuk komunikasi interpersonal terutama komunikasi kelompok di tempat diskusi yang

dinamakan channel (saluran), tetapi juga bisa untuk komunikasi jalur pribadi. IRC muncul

sebagai saluran komunikasi pintu belakang yang menarik yang meliput kejadian-kejadian

penting. Pada saat alat-alat komunikasi tradisional tak dapat berfungsi dengan baik, IRC dapat

menjadi alternatif yang dapat diandalkan.

IRC diciptakan oleh Jarkko Oikarinen (nickname "WiZ") pada akhir Agustus 1988 untuk

menggantikan program di BBS yang disebut MUT (MultiUser Talk), di Finlandia di sebut

OuluBOX. Oikarinen menemukan inspirasi Bitnet Relay Chat yang beroperasi di dalam Jaringan

Bitnet. Dia membuat IRC client dan IRC server di Universitas Oulu, Finlandia (Pada saat dia

bekerja di Departemen Informasi Ilmu Pengetahuan). Sekarang IRC sudah digunakan di lebih

dari 60 negara di seluruh dunia. Pada tahun 1992 Internet Relay Chat kemudian disempurnakan

tepatnya pada saat perang gurun. Antara periode ini, informasi diterima dan disalurkan ke

seluruh dunia sehingga karena dengan IRC manusia dapat berkomunikasi dengan jarak beribu-

ribu mil. IRC adalah sebuah tempat pertemuan untuk siapa saja yang membutuhkan informasi

langsung up to date dan dapat dipergunakan.

IRC terdiri dari bermacam-macam "network" (jaringan atau "nets") IRC server, mesin-

mesin untuk menghubungkan pemakai dengan IRC. Nets yang terbesar adalah EFnet (IRC net

yang pertama, yang kadang-kadang memiliki lebih dari 32000 pengguna IRC dalam satu saat),

Undernet, IRCnet, DALnet, NewNet. Server-server tersebut yang menghantarkan informasi-

informasi ke dan dari satu server ke server yang lain di dalam net yang sama. Client-client yang

direkomendasikan:

1. UNIX/Shell: ircII

2. Windows: mIRC or PIRCH

3. Macintosh: Ircle

Page 5: Sejarah Komunikasi Tahun 1962-1992

Channel-channel dalam IRC dikelola oleh "channel operator",atau "ops". Channel operator

adalah orang-orang yang berkuasa di channel tersebut, dan keputusan-keputusan mereka tidak

dapat diganggu gugat. Mereka dapat "memilih" siapa saja yang bisa join di channel tersebut,

siapa yang berhak berbicara (dengan membuat channel tersebut "moderated") dan juga menolak

(dengan mem-"ban" beberapa pemain) Jika ada di-"ban" dari suatu channel, bicaralah dengan

channel operator, dan minta dengan baik agar dia mengijinkan Anda untuk bergabung dengan

channel tersebut (dengan meng-"unban").

IRC server dikelola oleh IRC admin dan IRC operator (atau "IRCops"). IRCops tidak turut

campur dalam urusan pribadi orang-orang, perang antar channel, memberi status op, dan lain-

lain. Mereka bukanlah "IRC cops".

Saat kita menggunakan Internet Relay Chat, kita akan disambut oleh Message of the Day

(Pesan Hari Ini) atau MOTD yang berisi informasi tentang situs dan lalu lintas pada jaringan.

Ketika menggunakan IRC, pengguna diminta untuk menyebutkan nama julukan atau samaran.

Sang pengguna memiliki suatu program (yang disebut "client") untuk menghubungkan Anda

dengan suatu server dari salah satu IRC nets tersebut di atas.

Bila telah log in pada client IRC, pengguna dapat secara otomatis menggunakan saluran

aktif yang bernama #chatzone. Semua saluran atau channel IRC diawali tanda (#) ada juga

dengan tanda (&). Channel-channel tersebut adalah channel-channel lokal di satu server saja

sehingga pengguna harus bergabung dengan server tersebut untuk dapat bergabung dengan

channel. Semua perintah IRC dimulai dengan garis miring (/). Misalnya untuk mengetahui daftar

saluran yang sedang digunakan pada saat yang bersangkutan dan jumlah orang yang bercakap-

cakap, ketik perintah “/list”. Untuk turut serta dalam percakapan di Internet ini, tinggal beri

perintah ”/join” diikuti tanda #(nama saluran). Jika pengguna telah memiliki program seperti

mIRC untuk Windows, beberapa perintahnya dapat dipilih dari menu-nya. Semua perintah-

perintah dasar IRC berlaku untuk semua client-client.

Beberapa perintah dasar IRC

•/Bye untuk keluar dari channel dan program IRC

•/Help untuk meminta fasilitas bantuan yang akan menerangkan perintah IRC

Page 6: Sejarah Komunikasi Tahun 1962-1992

•/Ignore diikuti alamat email atau nama julukan pengguna lain untuk menolak saluran

komunikasi dengan pengguna individu tersebut.

•/Msg untuk mengirimkan pesan khusus kepada pengguna lain, diikuti nama julukannya lalu isi

pesan

•/Names untuk menunjukkan nama seluruh pengguna yang berada dalam channel tersebut.

•/Nick untuk mengganti nama julukan atau nama samaran sebelumnya

•/Whois diikuti nama julukan, akan menunjukkan informasi mengenai pengguna tersebut.

5. World Wide Web (WWW)

Sir Timothy John "Tim" Berners-Lee, KBE (TimBL atau TBL) (lahir di London, Inggris,

8 Juni 1955; umur 59 tahun) adalah penemuWorld Wide Web dan ketua World Wide Web

Consortium, yang mengatur perkembangannya.

Pada 1980, ketika masih seorang kontraktor bebas di CERN, Berners-Lee mengajukan

sebuah proyek yang berbasiskan konsep hiperteks (hypertext) untuk memfasilitasi pembagian

dan pembaharuan informasi di antara para peneliti. Dengan bantuan dari Robert Cailliau dia

menciptakan sistem prototipe bernama Enquire.

Setelah meninggalkan CERN untuk bekerja di John Poole's Image Computer Systems

Ltd, dia kembali pada 1984 sebagai seorang rekan peneliti. Dia menggunakan ide yang mirip

yang telah dia gunakan pada Enquire untuk menciptakan World Wide Web, di mana dia

mendesain dan membangun browser yang pertama (bernama World Wide Web dan

dikembangkan dalam NeXTSTEP) dan server web pertama yang bernama httpd.

Situs web pertama yang dibuat Berners-Lee (dan oleh karena itu ia juga merupakan situs

web pertama) beralamat dihttp://info.cern.ch/ (telah diarsip) dan dimasukkan online untuk

pertama kalinya pada 6 Agustus 1991. Pada 1994, Berners-Lee mendirikan World Wide Web

Consortium (W3C) di Massachusetts Institute of Technology.

Hingga kini, Berners-Lee masih tetap rendah hati dan tidak berkeinginan untuk

mendapatkan status populer. Banyak yang masih tidak mengetahui kekuatan karya pria ini,

World Wide Web. Salah satu kontribusi terbesarnya dalam memajukan World Wide Web adalah

Page 7: Sejarah Komunikasi Tahun 1962-1992

dengan tidak mempatenkannya sehingga masih dapat digunakan secara bebas. Pada 16 Juli 2004

dia diberi gelar kehormatan KBE oleh Ratu Elizabeth II sebagai penghormatan atas jasa-jasanya.