proposal kegiatn outbond

6

Click here to load reader

Upload: narsim-mpar

Post on 04-Aug-2015

132 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Proposal KegiatN OUTBOND

1

Page 2: Proposal KegiatN OUTBOND

2

A. Latar Belakang

Saat ini, persoalan budaya dan karakter bangsa menjadi sorotan tajam

masyarakat. Sorotan itu mengenai berbagai aspek kehidupan, tertuang dalam berbagai

tulisan di media cetak, wawancara, dialog, dan gelar wicara di media elektronik.

Selain di media massa, para pemuka masyarakat, para ahli, dan para pengamat

pendidikan, dan pengamat sosial berbicara mengenai persoalan budaya dan karakter

bangsa di berbagai forum seminar, baik pada tingkat lokal, nasional, maupun

internasional. Persoalan yang muncul di masyarakat seperti korupsi, kekerasan,

kejahatan seksual, perusakan, perkelahian massa, kehidupan ekonomi yang konsumtif,

kehidupn politik yang tidak produktif, dan sebagainya menjadi topik pembahasan

hangat di media massa, seminar, dan di berbagai kesempatan. Berbagai alternatif

penyelesaian diajukan seperti peraturan, undang-undang, peningkatan upaya

pelaksanaan dan penerapan hukum yang lebih kuat.

Alternatif lain yang banyak dikemukakan untuk mengatasi, paling tidak

mengurangi, masalah budaya dan karakter bangsa yang dibicarakan itu adalah

pendidikan. Pendidikan dianggap sebagai alternatif yang bersifat preventif karena

pendidikan membangun generasi baru bangsa yang lebih baik. Sebagai alternatif yang

bersifat preventif, pendidikan diharapkan dapat mengembangkan kualitas generasi

muda bangsa dalam berbagai aspek yang dapat memperkecil dan mengurangi

penyebab berbagai masalah budaya dan karakter bangsa. Memang diakui bahwa hasil

dari pendidikan akan terlihat dampaknya dalam waktu yang tidak segera, tetapi

memiliki daya tahan dan dampak yang kuat di masyarakat.

Kurikulum adalah jantungnya pendidikan (curriculum is the heart of

education). Oleh karena itu, sudah seharusnya kurikulum, saat ini, memberikan

perhatian yang lebih besar pada pendidikan budaya dan karakter bangsa dibandingkan

kurikulum masa sebelumnya. Pendapat yang dikemukakan para pemuka masyarakat,

ahli pendidikan, seminar, dan sarasehan yang diadakan oleh Kementerian Pendidikan

Nasional pada awal tahun 2010 menggambarkan adanya kebutuhan masyarakat yang

kuat akan pendidikan budaya dan karakter bangsa. Apalagi jika dikaji, bahwa

kebutuhan itu, secara imperatif, adalah sebagai kualitas manusia Indonesia yang

dirumuskan dalam Tujuan Pendidikan Nasional.

SMALB Negeri Cilacap merupakan salah satu dari pelaksana teknis

Kementrian Pendidikan Nasional di lingkup pendidikan menengah bagi anak

berkebutuhan khusus Kabupaten Cilacap Provinsi Jawa Tengah turut berpartisipasi

dalam menerapkan KTSP Nasionalisme, Budaya dan Karakter Bangsa. Kegiatan

tersebut terlihat dari kegiatan pembelajaran pada setiap mata pelajaran yang

Page 3: Proposal KegiatN OUTBOND

3

menekankan pada karakter peserta didik sesuai dengan ketetapan Kementrian

Pendidikan Nasional.

Selain itu SMALB berinisiatif untuk mengaplikasikan nilai – nilai

Nasionalisme, Budaya dan Karakter Bangsa melalui kegiatan pembelajaran di luar

sekolah seperti Outbond. Kegiatan Outbond adalah suatu program pembelajaran di

alam terbuka yang berdasarkan pada prinsip experiential learning (belajar melalui

pengalaman langsung) yang disajikan dalam bentuk permainan, simulasi, diskusi dan

petualangan sebagai media penyampaian materi. Artinya dalam program outbond

tersebut siswa secara aktif dilibatkan dalam seluruh kegiatan yang dilakukan. Dengan

langsung terlibat pada aktivitas (learning by doing) siswa akan segera mendapat

umpan balik tentang dampak dari kegiatan yang dilakukan, sehingga dapat

dimanfaatkan sebagai bahan pengembangan diri setiap siswa dimasa mendatang. Hal

tersebut juga dapat diartikan bahwa proses belajar dari pengalaman (experiental

learning) dengan menggunakan seluruh panca indera (global learning) yang

nampaknya rumit, memiliki kekuatan karena situasinya “memaksa” siswa memberikan

respon spontan yang melibatkan fisik, emosi, dan kecerdasan sehingga secara

langsung mereka dapat lebih memahami diri sendiri dan orang lain.

Melihat realitas tersebut di atas, maka SMALB Negeri Cilacap akan

mengadakan kegiatan Study Tour - Outbond Based dalam rangka menguatkan nilai –

nilai Nasionalisme, Budaya dan Karakter Bangsa peserta didik berkebutuhan khusus

tahun 2011.

B. Tujuan Kegiatan

Kegiatan ini bertujuan dalam menyegarkan pikiran peserta didik dan sekaligus:

1. Mengembangkan potensi kalbu/nurani/afektif peserta didik sebagai manusia dan

warganegara yang memiliki nilai-nilai budaya dan karakter bangsa;

2. Mengembangkan kebiasaan dan perilaku peserta didik yang terpuji dan sejalan

dengan nilai-nilai universal dan tradisi budaya bangsa yang religius;

3. Menanamkan jiwa kepemimpinan dan tanggung jawab peserta didik sebagai

generasi penerus bangsa;

4. Mengembangkan kemampuan peserta didik menjadi manusia yang mandiri,

kreatif, berwawasan kebangsaan; dan

5. Mengembangkan lingkungan kehidupan sekolah sebagai lingkungan belajar yang

aman, jujur, penuh kreativitas dan persahabatan, serta dengan rasa kebangsaan

yang tinggi dan penuh kekuatan (dignity).

Page 4: Proposal KegiatN OUTBOND

4

C. Sasaran Kegiatan

1. Peserta didik SMALB Negeri Cilacap yang meliputi kelas X, XI dan XII pada

semua jenis ketunaan;

2. Peserta didik Alumni SMALB Negeri Cilacap dari tahun 2007 sampai sekarang

dan

3. Seluruh keluarga besar SMALB Negeri Cilacap yang mencakup Kepala sekolah,

staf guru, TU dan tenaga kependidikan lainya.

D. Nama Kegiatan

Nama kegiatan ini adalah:

STUDY TOUR -

OUTBOND BASED 2011

E. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

1. Start object

Hari : Minggu

Tanggal : Juni 2011

Waktu : 07.00 WIB

Tempat : SMALB Negeri Cilacap

Alamat : Jalan Ketapang No.5 Gumilir - Cilacap

2. Destination object

Hari : Minggu

Tanggal : Juni 2011

Waktu : 08.00 WIB

Tempat : Beteng Pendem Cilacap

Alamat : Areal 70 Pertamina UP-IV Cilacap

3. Finish object

Hari : Minggu

Tanggal : Juni 2011

Waktu : 13.00 WIB

Tempat : SMALB Negeri Cilacap

Alamat : Jalan Ketapang No.5 Gumilir - Cilacap

Page 5: Proposal KegiatN OUTBOND

5

F. Rincian Kegiatan

Adapun rincian kegiatan ini tersaji dalam Tabel 1 berikut ini:

Tabel 1: Rincian Kegiatan

No Hari/Tanggal Waktu Acara

1 Sabtu, Juni 2011 07.00 s/d 13.00 WIB Validasi peserta

2 Sabtu, Juni 2011 14.00 s/d 15.00 WIB Checking alat & perlengkapan

3 Minggu, Juni 2011 07.00 s/d 07.40 WIB Absensi peserta dan sarapan

07.40 s/d 08.00 WIB Perjalanan ke lokasi

08.00 s/d 08.15 WIB Penyimpanan tas, peralatan, dll

08.15 s/d 08.30 WIB Warming up di Teluk Penyu

08.30 s/d 09.00 WIB Ice Breaking

09-00 s/d 09.30 WIB Penjelasan teknis Games

09-30 s/d 10.00 WIB Istirahat

10-00 s/d 10.30 WIB Games pertama

10-30 s/d 11.00 WIB Games kedua

11-00 s/d 11.30 WIB Games ketiga

11-30 s/d 12.00 WIB Games keempat

12-00 s/d 12.45 WIB Ishoma

12-45 s/d 13.00 WIB Perjalanan Pulang

G. Peserta

Kegiatan ini akan diikuti oleh peserta didik, alumni, tenaga pendidikan dan

kependidikan SMALB Negeri Cilacap dan terbuka bagi wali murid SMALB Negeri

Cilacap.

H. Instruktur

Kegiatan ini akan dipandu oleh seorang intruktur beserta asistenya yaitu

1. NARSIM, S.Pd selaku instruktur utama

2. IMAM PUJI WAHYONO sebagai asisten instruktur

I. Syarat Pendaftaran

1. Membayar biaya administrasi sebesar 30.000,-

2. Kontribusi

a. Makan dan minum 2 kali

b. Snack dan minum 2 kali

c. Kaos

Page 6: Proposal KegiatN OUTBOND

6

d. Gratis masuk objek wisata Beteng Pendem

e. Doorprize

J. Rute Perjalanan

Rute perjalan daalm kegiatan ini dideskripsikan dalam Flow Chart sebagai

berikut.

SMALB N Cilacap Obyek Wisata Beteng Pendem

Rute perjalanan dalam kegiatan ini akan diawali dari SMALB N Cilacap

menuju ke Obnyek Wisata Beteng Pendem. Selanjutnya, perjalanan pulang kembali ke

SMALB N Cilacap sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

K. Rencana Anggaran dan Biaya

Terlampir

L. Susunan Panitia

Terlampir

M. Penutup

Demikian proposal ini kami sampaikan untuk menjadi bahan pertimbangan.

Atas perhatian dan kerjasamanya kami mengucapkan terimakasih

Cilacap, 15 Mei 2011

Ketua Panitia

NARSIM, S.Pd.

NIP 19820522 201001 1 020

A B B