panduan skripsi2007

41
PANDUAN SKRIPSI EDISI 2008 TIM PENYUSUN WIDYA MANGGALA SCHOOLS OF ECONOMICS SEMARANG 2008

Upload: irwan-cungkring

Post on 27-Oct-2015

158 views

Category:

Documents


14 download

TRANSCRIPT

Page 1: Panduan skripsi2007

PANDUAN SKRIPSI

EDISI 2008

TIM PENYUSUN

WIDYA MANGGALA SCHOOLS OF ECONOMICSSEMARANG

2008

Page 2: Panduan skripsi2007

1

KATA PENGANTAR

Setiap mahasiswa dituntut untuk mampu menulis karangan ilmiah secara benar. Untuk itu para mahasiswa masih perlu mendapatkan petunjuk cara penulisan penelitian.

Buku Pedoman Penulisan Penelitian ini diterbitkan agar dapat dipakai oleh para mahasiswa untuk menyiapkan penelitian dan menulis penelitian dengan benar. Buku ini dapat memberikan petunjuk secara umum, sehingga tata fikir atau urut-urutan dalam membuat dan menulis usulan penelitian, melaksanakan penelitian dan menulis skripsi dapat lebih terarah dan seragam.

Buku ini terdiri dari 4 (empat) bab yang tersusun sebagai berikut:1. Bab I berisi Ketentuan Umum Pembuatan Skripsi2. Bab II berisi Penulisan Usulan Penelitian (proposal penelitian)3. Bab III berisi Penulisan Laporan Penelitian4. Bab IV berisi Tata Cara PenulisanBuku ini juga berisi beberapa lampiran-lampiran untuk mempermudah pemahaman. Pada batas-batas tertentu, kebebasan tetap diberikan, terutama yang memang merupakan kekhasan bagi bidang penelitian itu.

Mudah-mudahan terbitnya buku ini dapat memberikan manfaat seperti yang diharapkan.

Page 3: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

DAFTAR ISI

JUDUL ...........................................................................................

KATA PENGANTAR ...................................................................

DAFTAR ISI................................................................................

DAFTAR NAMA TIM PENYUSUN ........................................

TAHAP-TAHAP PEMBUATAN SKRIPSI (Quick Read).........

BAB I KETENTUAN UMUM PEMBUATAN SKRIPSI...........

BAB II USULAN ( PROPOSAL ) PENELITIAN .....................

BAB III LAPORAN PENELITIAN..............................................

BAB IV TATA CARA PENULISAN...........................................

LAMPIRAN ................................................................................

Hal.

1

2

3

4

5

7

10

14

19

2

Page 4: Panduan skripsi2007

3

TIM PENYUSUN PEDOMAN SKRIPSI

Penanggung Jawab : Suhaji, SE.,MMKetua : Ekayana Sangkasari Paranita, SE, MMWakil Ketua : NS Wahdi, SE, MM, Akt

Sekretaris : Yeni Kuntari,SE.,MSi

Tim Materi : Nurdhiana,SE.,Msi

Tri Bodroastuti, SE Lutvi Hastowo, SE, MS.iTim Perumus : Ir. E. Setiawan, SE., MM., LLD Ir. TA. Setiawan, SE., MMTim Editor : Iin Indarti, SE, MS.i Ekayana Sangkasari Paranita, SE, MM

TAHAP-TAHAP PEMBUATAN SKRIPSI

Page 5: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

BAB IKETENTUAN UMUM PENYUSUNAN SKRIPSI

4

PENGAJUAN JUDUL SKRIPSI

Pengajuan Judul :Berbentuk konsep pemikiran secara tertulis dan atau cara verbalSyarat Pengajuan Judul :

1. Menggunakan Acuan Referensi dari Penelitian-penelitian terdahulu yang baru dan relevan minimal 2 (dua ) buah .

2. Sudah mendapatkan lokasi penelitian.Pengajuan Judul kepada:

1. Ketua Jurusan dan atau Ketua P3M2. Dosen Pembimbing I dan II

PENULISAN PROPOSAL SKRIPSI

Penulisan Proposal :Berbentuk kerangka kerja penelitian berdasarkan kaidah ilmiah Kandungan Proposal :Pendahuluan, Landasan teori, dan Metodologi

Cara Penulisan Proposal1. Dibawah bimbingan dosen pembimbing I dan II . Bila perlu ke dosen lain yang dianggap mampu.2. Kaidah penulisan sesuai gaya slingkung dengan

buku panduan skripsi STIE WIdya Manggala.Pengesahan ProposalDilakukan oleh pembimbing I dan II

PENULISAN LAPORAN SKRIPSI

Penulisan Laporan Skripsi :Berbentuk seluruh kegiatan penelitian berdasarkan kaidah ilmiah Kandungan Laporan Skripsi :Pendahuluan, Landasan teori, Metodologi, Gambaran umum Objek penelitian, Hasil Penelitian, Kesimpulan dan Saran. Sertakan pula lampiran yang mendukung penelitian

Cara Penulisan Laporan Skripsi1. Dibawah bimbingan dosen pembimbing I dan II . Bila perlu ke dosen lain yang dianggap mampu.2. Kaidah penulisan sesuai gaya slingkung buku

panduan skripsi STIE WIdya Manggala.

UJIANSKRIPSI

Laporan skripsi siap diuji bila sudah ada persetujuaan dari pengesahan Dosen Pembimbing I dan Pembimbing II.

Page 6: Panduan skripsi2007

5

A. Persyaratan Pembuatan Skripsi Persyaratan untuk pendaftaran skripsi adalah sebagai berikut: Mahasiswa sudah menempuh minimal 120 SKS termasuk semester berjalan. Jumlah nilai D dari mata kuliah yang sudah ditempuh maksimal 15 SKS untuk Mata

Kuliah Keilmuan Keterampilan (MKK) Nilai mata kuliah Metodologi Penelitian dan Bahasa Indonesia serta Kuliah Kerja

Lapangan minimal C Membayar biaya administrasi untuk bimbingan dan ujian skripsi yang besarnya

ditentukan oleh Lembaga, melalui Bank Mandiri Jl. Pahlawan No. 3 Semarang No. Rek. AC 1360000026762, dan slip pembayaran dari bank diserahkan ke BAAK

B. Bimbingan Skripsi Satu dosen pembimbing utama sebanyak 60% kali bimbingan, satu dosen pembimbing

II sebanyak 30% dan Dosen lain sebanyak 10% . Bimbingan skripsi dilaksanakan proposal oleh Dosen pembimbing I dan dibantu Dosen

pembimbing II . Seandainya merasa perlu mahasiswa boleh melakukan bimbingan ke Dosen lain.

Mahasiswa bebas menentukan Dosen Pembimbing I dan Dosen Pembimbing II secara mandiri dan harus sesuai program studi.

Penulisan skripsi harus sesuai dengan buku panduan skripsi. Setiap bimbingan mahasiswa wajib membawa buku panduan skripsi.

Proses bimbingan harus berurutan dari bab I kemudian bab II dan selanjutnya sampai bab terakhir.

Laporan Skripsi dianggap siap untuk diajukan ke sidang ujian skripsi, jika sudah ada tanda pengesahan dari Dosen Pembimbing I dan Dosen Pembimbing II.

C. Waktu Bimbingan Mahasiswa harus sudah melakukan proses pembimbingan paling lambat satu bulan

pada semester berjalan. Batasan waktu penyusunan skripsi maksimal 1 (satu) semester yaitu semester genap

dari Maret sampai dengan Agustus dan semester ganjil September sampai dengan Februari. Jika sampai batas waktu penyusunan skripsi tersebut mahasiswa belum menyelesaikan skripsinya, maka akan dinyatakan gagal dengan nilai E dan bobot SKS skripsi tersebut menjadi pembagi dalam perhitungan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) mahasiswa yang bersangkutan. Jika batas bimbingan selesai, bisa memperpanjang dengan cara membayar biaya skripsi sesuai ketentuan lembaga.

D. Persyaratan Ujian Skripsi 1. Waktu Ujian

Ujian skripsi diadakan dua kali dalam tiap semester yaitu bulan Mei, September, November, Maret.

2. Syarat Pendaftaran Ujian Skripsia. Melengkapi formulir pendaftaran ujian skripsi di BAAK.b. Foto copy KHS dari semester awal sampai dengan akhirc. Foto copy KRS yang mencantumkan mata kuliah skripsi dan kartu mahasiswa

1 (satu) lembard. Menyerahkan berkas skripsi dibuat rangkap 5(lima) tidak perlu dengan sampul

keras (hard cover) harus sudah dilengkapi dan diperiksa sesuai dengan format sistematika penulisan. Masing-masing dilengkapi dengan fotocopi kartu bimbingan skripsi. Berkas segera diserahkan kepada masing-masing jurusan sebagai acuan penentuan diadakan Sidang Ujian Skripsi.

3. Kelengkapan yang Harus Dibuat Mahasiswa Sebelum Ujian Skripsi sebagai Syarat Tahap Akhira. Menyerahkan dua (2) lembar summary dalam bahasa Inggris yang sudah di

ACC (disetujui) oleh Dosen Bahasa Inggris beserta filenya dimasukkan disket lalu menyerahkan disket dan copian lembar summary ke panitia wisuda.

b. Menyerahkan empat (4) lembar pas foto 3 x 4 berwarna (berjaket almamater, dasi hitam, dan background biru) ke panitia wisuda

c. Satu (1) lembar ijazah SMU/SMK, D3/transkrip bagi mahasiswa transfer dan tiga (3) lembar pas foto 3 x 4 hitam putih (berjaket almamater dan dasi berwarna hitam) untuk ijazah diserahkan ke BAU.

4. Tata Tertib Ujian Skripsi

Page 7: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

a. Peserta ujian harus siap ditempat 15 menit sebelum ujian dimulai.b. Peserta ujian memakai pakaian rapi sebagai berikut:

1. Peserta laki-laki Baju lengan panjang warna cerah memakai dasi Celana panjang warna gelap dari bahan kain (tidak boleh memakai jeans)

2. Peserta wanita Memakai pakaian formal (semi jas) Tidak boleh memakai celana panjang

3. Peserta ujian diharuskan membawa bukti penunjang (misalnya: buku statistik, metodologi penelitian atau literatur serta jurnal dll)

4. Ujian akan dilaksanakan secara tertutup, sesuai dengan tempat yang tersedia5. Keputusan Dewan Penguji berlaku mutlak dan akan diumumkan paling lambat

1(satu ) hari setelah ujian skripsi.

5. Ketentuan Bagi yang Lulus Ujian Skripsia. Mengambil dan melengkapi formulir wisuda ( diambil di BAAK).b. Revisi skripsi diberi waktu 10 (sepuluh) hari setelah pelaksanaan ujian skripsi.

Apabila dalam jangka waktu tersebut skripsi belum diperbaiki maka dianggap tidak lulus ujian skripsinya.

c. Bimbingan revisi skripsi kepada salah satu Dosen Penguji.d. Legalisasi ijazah dan transkrip akan diberikan apabila sudah memenuhi

seluruh persyaratan yang telah ditentukan.

6. Ketentuan Bagi Yang Tidak Lulus Ujian Skripsia. Memperbaiki skripsi paling lambat 1 ( satu ) bulan setelah ujian skripsi.b. Bimbingan perbaiki skripsi kepada salah satu Dosen Penguji dan 1 (satu ) Dosen

sesuai dengan Program Studi.c. Ujian ulang akan dilaksanakan dengan mengikuti periode ujian berikutnya.d. Persyaratan ujian ulang adalah sama dengan persyaratan ujian skripsi biasa dengan

tambahan :- Membayar biaya ujian ulang ( biaya ditentukan lembaga )- Menyerahkan 5 ( lima ) bendel skripsi yang telah direvisi dengan bukti

pengesahan ujian yang ditandatangani Dosen Pembimbing revisi skripsi.

BAB IIUSULAN PENELITIAN (PROPOSAL PENELITIAN)

Usulan Penelitian atau yang biasa disebut dengan proposal penelitian Proposal ini terdiri atas bagian awal dan bagian utama.

6

Page 8: Panduan skripsi2007

7

Bagian AwalBagian Awal mencakup halaman judul dan halaman persetujuan.

1. Halaman Judul

Halaman sampul depan memuat: judul penelitian, maksud peneliti, lambang STIE Widya Manggala , nama dan nomor mahasiswa, instansi yang dituju, dan tahun pembuatan proposal penelitian.

a. Judul penelitian dibuat sesingkat-singkatnya, tetapi jelas dan menunjukkan dengan tepat masalah yang hendak diteliti dan tidak membuka peluang penafsiran yang beraneka ragam

b. Ditulis usulan penelitian untuk skripsic. Lambang STIE Widya Manggala dengan diamater 5,5 cmd. Nama Mahasiswa yang mengajukan proposal ditulis lengkap (tidak boleh memakai

singkatan) dan tanpa derajat kesarjanaan. Nomor Mahasiswa dicantumkan di bawah nama

e. Instansi yang dituju adalah Widya Manggala School of Economics f. STIE Widya Manggalag. Tahun penyelesaian proposal dan ditempatkan di bawah kata Semarang.

Contoh halaman judul dapat dilihat pada lampiran 1

BAGIAN UTAMA Bagian utama usulan penelitian atau proposal secara garis besar memuat sebagai berikut: Contoh outline proposal penelitian terdapat pada lampiran 2

Bab I berisi sebagai berikut:

Judul Dibuat sesingkat-singkatnya, tetapi jelas dan menunjukkan dengan tepat masalah yang hendak diteliti. Penulisan judul tidak diperbolehkan menunjuk kepada metode penelitian, seperti : Uji Beda, Analisis Determinan, Studi kasus dan lain-lain.

Latar belakang masalahBerisi tentang sejarah dan peristiwa yang terjadi pada obyek yang akan diteliti, tetapi peristiwa itu nampaknya ada penyimpangan dari standar keilmuan maupun aturan. Masalah penelitian dapat berasal dari:- Pengamatan empiris ; pengamatan obyek penelitian.- Penelitian sebelumnya ( jurnal, skripsi, dan artikel ilmiah lainnya ), yang kemudian

dilakukan replikasi, modifikasi dan pengembangan.

Perumusan MasalahBerdasarkan batasan masalah, maka dibuat rumusan masalah yang dinyatakan dalam kalimat tanya. ( research question)

Tujuan PenelitianTujuan penelitian berkaitan erat dengan rumusan masalah yang dituliskan. Tujuan penelitian harus konsisten dengan judul penelitian, latar belakang penelitian, dan perumusan masalah. Penulisan tujuan penelitian menggunakan kata kerja kognitif tinggi seperti ; menganalisis, mengevaluasi, mengindentifikasi dan lain-lain .

Manfaat Hasil PenelitianManfaat hasil penelitian ada dua hal yaitu: kegunaan untuk mengembangkan ilmu (kegunaan teoritis) dan kegunaan praktis, yaitu membantu memecahkan dan mengantisipasi masalah yang ada pada obyek yang diteliti.

Page 9: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

Bab II Berisi sebagai berikut:Landasan Teori:Landasan teori adalah teori-teori yang relevan yang dapat digunakan untuk menjelaskan tentang variabel yang akan diteliti, serta sebagai dasar untuk memberikan jawaban sementara terhadap rumusan masalah yang diajukan (hipotesis), dan penyusunan instrumen penelitian.

Sumber buku-buku referensi minimal 60% buku terbitan 5 ( lima) tahun terakhir?

Penelitian terdahuluAdalah beberapa penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti-peneliti sebelumnya untuk dipergunakan dasar acuan model penelitian yang akan dilakukan.Dalam mengutip penelitian terdahulu mempunyai beberapa ketentuan:- Penelitian terdahulu untuk diacu hasil konsistensi penelitian - Penelitian terdahulu untuk diacu model penelitian- Penelitian terdahulu untuk diacu metode sistem yang digunakan dalam penelitian.

Sumber penelitian terdahulu diharuskan penelitian yang dilakukan 5 (lima ) tahun terakhir. Dan berasal dari jurnal ilmiah, artikel ilmiah dan penelitian-penelitian tidak dipublikasi seperti ; skripsi, tesis. .Khusus untuk penelitian-penelitian non publikasi tidak boleh berasal dari penelitian mahasiswa STIE Widya Manggala.

Setiap kutipan yang tedapat pada landasan teori harus ada sumbernya dan dicantumkan dalam daftar pustaka Kerangka Pikir:Merupakan model konseptual tentang bagaimana teori berhubungan dengan berbagai faktor yang telah diindentifikasi sebagai masalah yang penting. Kerangka pemikiran ini merupakan penjelasan sementara terhadap gejala-gejala yang menjadi obyek penelitian. Penulisan dibuat dalam diagram alir (flowchart )Hipotesis: Memuat pernyataan singkat yang disimpulkan dari landasan teori atau tinjauan pustaka dan merupakan jawaban sementara terhadap masalah yang dihadapi, dan masih harus dibuktikan kebenarannya. - Penelitian yang bersifat deskriptif, bentuk hipotesis berupa pertanyaan ( dalam kasus-

kasus tertentu diperkenankan tidak boleh menggunakan hipotesis ).- Penelitian yang bersifat inferensial , hipotesis berbentuk pernyataan.

Bab III Berisi sebagai berikut:

Metodologi Penelitian terdiri dari :

Lokasi Penelitian: menunjuk nama tempat penelitian dilakukan.Jenis Penelitian : menunjuk pada klasifikasi dan karakter penelitian Variabel Penelitian : menunjuk nama dan klasifikasi variabel penelitian .Definisi Konsep: menunjuk suatu definisi yang mempunyai tingkat abstraksi tinggi.Definisi Operasional : menunjuk definisi yang didasarkan atas operasi atau sifat-sifat yang definisikan.Populasi dan Sampel: menunjuk pada jenis dan jumlah populasi. Sampel menunjuk kepada jumlah sampel yang digunakan dan cara perhitungannnya.(untuk kasus –kasus tertentu diperkenankan tidak menggunakan populasi dan sampel).Teknik Pengambilan Sampel : Menunjuk kepada cara-cara yang dilakukan dalam pengambilan sampel.Jenis Data : menunjuk kepada jenis data yang digunakan dalam penelitian.Sumber Data: menunjuk kepada sumber data yang digunakan dalam penelitian. Teknik Pengumpulan Data: teknik pengumpulan data terdiri dari tiga (3) teknik yaitu: angket, observasi dan wawancara. Jangan semua teknik dicantumkan sekiranya tidak dilaksanakan.Teknik Analisa Data: teknis analisa data ini berkenaan perhitungan untuk menjawab rumusan masalah dan pengujian hipotesis yang diajukan atau berisi tentang model dan cara menganalisis hasil. Bila peneliti tidak membuat hipotesis, maka rumusan penelitian tersebut tidak perlu dijawab.Sistematika Penulisan : menunjuk kepada organisasi penulisan laporan skripsi ( Hanya untuk pembuatan Proposal )

8

Page 10: Panduan skripsi2007

9

Daftar Pustaka: hanya memuat pustaka yang diacu dalam usulan penelitian dan disusun ke bawah menurut abjad nama akhir penulis pertama. Buku dan majalah tidak dibedakan, kecuali penyusunnya ke kanan, yaitu:a. Buku: nama penulis, tahun terbit, judul buku, jilid, terbitan ke, nomor halaman yang

diacu (kecuali kalau seluruh buku), nama penerbit, dan kotanya.

b. Majalah: nama penulis, tahun terbit, judul tulisan, nama majalah dengan singkatan antara berbagai bidang ilmu ada perbedaan sedikit-sedikit dalam cara penulisan, misalnya dalam penggunaan tanda baca, tetapi garis besarnya tetap sama. Sebab itu perbedaan yang kecil-kecil tetap diperkenankan, asalkan taat asas untuk seluruh penulisan resminya, jilid, dan nomor halaman yang diacu.

Daftar pustaka harus mengambil dari jurnal, penelitian dan artikel ilmiah yang terbaru.

Kandungan daftar pustaka adalah minimal 60% pustaka 5 ( lima) tahun terakhir dan 40% dibolehkan pustaka lama.

Lampiran: dalam lampiran (kalau ada) terdapat keterangan atau informasi yang diperlukan pada pelaksanaan penelitian, misalnya kuesioner, dan sifatnya hanya melengkapi usulan penelitian.

Contoh penulisan daftar pustaka terdapat pada lampiran 3.

BAB IIILAPORAN PENELITIAN

Laporan Penelitian untuk skripsi terdiri atas: Bagian Awal, Bagian Utama, dan Bagian Akhir.

Page 11: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

A. Bagian Awal

1. Halaman Judul

Halaman sampul depan memuat: judul penelitian, maksud penelitian, lambang STIE Widya Manggala, nama dan nomor mahasiswa, instansi yang dituju, dan tahun penyelesaian skripsi.Judul penelitian dibuat sesingkat-singkatnya, tetapi jelas dan menunjukkan dengan tepat masalah yang hendak diteliti dan tidak membuka peluang penafsiran yang beraneka ragam, tidak menunjukkan suatu kesimpulanMaksud penelitian ialah untuk memenuhi sebagaian syarat memperoleh Derajat Sarjana S-1Nama Mahasiswa yang mengajukan skripsi ditulis lengkap (tidak boleh memakai singkatan)

dan tanpa derajat kesarjanaan. Nomor mahasiswa dicantumkan di bawah namaLambang STIE Widya Manggala dengan diamater 5,5 cmInstansi yang dituju adalah Widya Manggala School of Economics, STIE Widya ManggalaTahun penyelesaian skripsi ialah tahun ujian skripsi terakhir dan ditempatkan di bawah

Semarang.

Contoh halaman judul laporan penelitian terdapat pada lampiran 4

Contoh outline laporan penelitian terdapat pada lampiran 5

2. Halaman PengesahanHalaman ini memuat tanda tangan Pembimbing dan Penguji, dan tanggal ujian.

Contoh halaman pengesahan laporan skripsi terdapat pada lampiran 6

3. Halaman PernyataanHalaman ini berisi pernyataan bahwa isi skripsi tidak merupakan jiplakan juga bukan

dari karya orang lain.

Contoh halaman pernyataan terdapat pada lampiran 7.

4. Kata PengantarKata pengantar mengandung uraian singkat tentang maksud skripsi, penjelasan-

penjelasan, dan ucapan terima kasih. Dalam kata pengantar tidak terdapat hal-hal yang bersifat ilmiah.

Contoh kata pengantar terdapat pada lampiran 8.

5. Daftar IsiDaftar isi dimaksudkan untuk memberikan gambaran secara menyeluruh tentang isi

skripsi dan sebagai petunjuk bagi pembaca yang ingin langsung melihat suatu bab atau anak sub judul, di dalam daftar isi tertera urutan judul, subjudul, dan anak subjudul disertai dengan nomor halaman.

Contoh Daftar isi terdapat pada lampiran 9.6. Daftar Tabel

Daftar tabel berisi urutan judul tabel beserta dengan nomor halamannya.

Contoh Daftar isi terdapat pada lampiran 10.

7. Daftar GambarDaftar gambar berisi judul gambar dan nomor halamannya.

Contoh Daftar gambar terdapat pada lampiran 10.

8. Daftar Lampiran Sama halnya dengan daftar tabel dan daftar gambar.

Contoh Daftar lampiran terdapat pada lampiran 10.

5. AbstrakAbstrak ditulis dalam bahasa Bahasa Inggris, dan merupakan uraian singkat tetapi

lengkap tentang tujuan penelitan, cara dan hasil penelitian. Tujuan penelitian disarikan dari tujuan penelitian pada pendahuluan, cara diperaskan dari jalan penelitian, hasil penelitian dan kesimpulan.

10

Page 12: Panduan skripsi2007

11

Contoh Abstrak terdapat pada lampiran 11.

B. BAGIAN UTAMA

Bagian utama terdiri atas pembahasan berdasarkan bab sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Latar Belakang: berisi tentang sejarah dan peristiwa yang terjadi pada obyek yang akan diteliti, tetapi peristiwa itu nampaknya ada penyimpangan dari standard keilmuan maupun aturan. Peneliti perlu menuliskan mengapa hal itu perlu diteliti.Rumusan Masalah: berdasarkan batasan masalah, maka dibuat rumusan masalah yang dinyatakan dalam kalimat tanya.Tujuan Penelitian: tujuan penelitian berkaitan erat dengan rumusan masalah yang dituliskanManfaat Hasil Penelitian: manfaat hasil penelitian ada dua hal yaitu: kegunaan untuk mengembangkan ilmu/kegunaan teoritis, dan Kegunaan praktis, yaitu memanbantu memecahkan dan mengantisipasi masalah yang ada pada obyek yang diteliti.

BAB II LANDASAN TEORI

Landasan Teori: berisi teori-teori yang relevan yang dapat digunakan untuk menjelaskan tentang variabel yang akan ditelii, serta sebagai dasar untuk memberikan jawaban sementara terhadap rumusan masalah yang diajukan (hipotesis), dan penyusunan instrumen penelitian.Penelitian Terdahulu : Berisi penelitian-penelitian yang relavan untuk menjelaskan tentang variabel yang diteliti. serta sebagai dasar untuk memberikan jawaban sementara terhadap rumusan masalah yang diajukan (hipotesis), dan penyusunan instrumen penelitianKerangka Berpikir: merupakan model konseptual tentang bagaimana teori berhubungan dengan berbagai faktor yang telah diindentifikasi sebagai masalah yang penting. Kerangka pemikiran ini merupakan penjelasan sementara terhadap gejala-gejala yang menjadi obyek penelitian.Hipotesis : merupakan jawaban sementara atas pertanyaan penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

Metodologi Penelitian terdiri dari :Lokasi Penelitian: menunjuk tempat penelitian dilakukan.Jenis Penelitian : menunjuk pada klasifikasi dan karakter penelitianVariabel Penelitian : menunjuk nama dan klasifikasi variabel penelitian .Definisi Konsep: menunjuk suatu definisi yang mempunyai tingkat abstraksi tinggi.Definisi Operasional : menunjuk definisi yang didasarkan atas operasi atau sifat-sifat yang difinisikan.Populasi dan Sampel: menunjuk pada jenis dan jumlah populasi. Sampel menunjuk kepada jumlah sampel yang digunakan dan cara perhitungannnya.(kasus-kasus penelitian tertentu diperkenankan tidak menggunakan ).Teknik Pengambilan Sampling : Menunjuk kepada cara-cara yang dilakukan dalam pengambilan sampel.Jenis Data : menunjuk kepada jenis data yang digunakan dalam penelitian.Sumber Data: menunjuk kepada sumber data yang digunakan dalam penelitian. Teknik Pengumpulan Data: teknik pengumpulan data terdiri dari tiga (3) teknik yaitu: angket, observasi dan wawancara. Jangan semua teknik dicantumkan sekiranya tidak dilaksanakan.Teknik Analisa Data: teknis analisa data ini berkenaan perhitungan untuk menjawab rumusan masalah dan pengujian hipotesis yang diajukan atau berisi tentang model dan cara menganalisis hasil. Bila peneliti tidak membuat hipotesis, maka rumusan penelitian tersebut tidak perlu dijawab.

BAB IV. GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

Gambaran umum perusahaan ini berisi uraian singkat dan sistematik tentang lokasi perusahaan sebagai obyek penelitian yang ada hubungannya dengan penelitian yang akan dilakukan penulis. Didalam gambaran umum ini juga termuat gambaran umum responden penelitian jika dalam penelitian menggunakan responden.

Page 13: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

BAB V. HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil Penelitian: hasil penelitian sedapat-dapatnya disajikan dalam bentuk daftar (tabel), grafik, foto, atau bentuk lain, dan ditempatkan sedekat-dekatnya dengan pembahasan, agar pembaca lain mudah mengikuti uraian. Pada alinea pertama bab ini sebaiknya dikemukakan bahwa hasil penelitian dapat dijumpai pada daftar dan gambar yang nomornya disebutkan. Pembahasan Hasil Penelitian : pembahasan tentang hasil yang diperoleh, berupa penjelasan teoritik baik secara kualititatif, kuantitatif atau secara statistik. Kecuali itu, sebaiknya hasil penelitian juga dibandingkan dengan hasil penelitian terdahulu yang sejenis.

BAB VI PENUTUP

Kesimpulan : merupakan pernyataan singkat dan tepat yang dijabarkan dari hasil penelitian dan pembahasan untuk membuktikan kebenaran hipotesis.Saran : saran dibuat berdasarkan pengalaman dan pertimbangan penulis, diberikan harus didasarkan pada hasil penelitian, dalam hal ini berdasarkan kesimpulan. Saran menunjuk kepada (1) kegunaan dalam pengembangan penelitian selanjutnya dan (2) implikasi manajemen.

C. BAGIAN AKHIRBagian akhir terdiri atas daftar pustaka dan lampiran.

Daftar Pustaka

Daftar pustaka hanya memuat pustaka yang diacu dalam penelitian dan disusun ke bawah menurut abjad nama akhir penulis pertama. Buku dan majalah tidak dibedakan, kecuali penyusunnya ke kanan, yaitu:

a. Buku: nama penulis, tahun terbit, judul buku, jilid, terbitan ke, nomor halaman yang diacu (kecuali kalau seluruh buku), nama penerbit, dan kotanya.

b. Majalah: nama penulis, tahun terbit, judul tulisan, nama majalah dengan singkatan resminya, jilid, dan nomor halaman yang diacu.

Antara pelbagai bidang ilmu ada perbedaan sedikit-sedikit dalam cara penulisan, misalnya dalam penggunaan tanda baca, tetapi garis besarnya tetap sama. Sebab itu perbedaan yang kecil-kecil tetap diperkenankan, asalkan taat asas untuk seluruh penulisan.

B. Lampiran

Dalam lampiran (kalau ada) terdapat keterangan atau informasi yang diperlukan pada pelaksanaan penelitian, misalnya kuesioner, dan sifatnya hanya melengkapi penelitian.

BAB IVTATA CARA PENULISAN

Tata cara penulisan meliputi: bahan dan ukuran, pengetikan, penomoran, daftar dan gambar, dan penulisan nama.

12

Page 14: Panduan skripsi2007

13

A. Bahan dan UkuranBahan dan ukuran mencakup: naskah, sampul, warna sampul, tulisan pada sampul, dan

ukuran.

1. NaskahNaskah dibuat di atas kertas HVS 80 g/m2 dan tidak bolak-balik.

2. SampulSampul dibuat dari kertas bufalo atau yang sejenis, dan sedapat-dapatnya diperkuat dengan karton dan dilapisi dengan plastik. Tulisan yang tercetak pada sampul sama dengan yang terdapat pada halaman judul.

3. Warna sampulUntuk keseragaman sampul, mahasiswa menyerahkan skripsinya dalam bentuk bendel, untuk jurusan akuntansi berwarna biru tua dengan tulisan putih dan untuk jurusan manajemen berwarna biru muda dengan tulisan hitam. ( contoh lihat di perpustakaan).

4. UkuranUkuran naskah ialah: 21 cm x 28 cm.

B. PengetikanPada pengetikan disajikan: jenis huruf, bilangan dan satuan, jarak baris, batas tepi,

pengisian ruangan, alenia baru, permulaan kalimat, judul dan sub judul, perincian ke bawah, dan letak simetris.

1. Jenis hurufa. Naskah diketik dengan huruf Times New Roman 12 (10 huruf

dalam 1 inci), dan untuk seluruh naskah harus dipakai jenis huruf yang sama. Penggunaan jenis huruf miring atau persegi, tidak diperkenankan.

b. Huruf miring dipergunakan untuk tujuan tertentu.c. Lambang, huruf Yunani, atau tanda-tanda yang tidak dapat

diketik, harus ditulis dengan rapi memakai tinta hitam.

2. Bilangan dan satuana. Bilangan diketik dengan angka, kecuali pada permulaan kalimat,

misalnya, 10 g bahan.b. Bilangan desimal ditandai dengan koma, bukan dengan titik

misalnya berat telor 50,5 g.c. Satuan dinyatakan dengan singkatan resminya tanpa titik

dibelakangnya, misalnya m, g, kg, cal.

3. Jarak barisJarak antara 2 baris dibuat 2 spasi, kecuali intisari kutipan langsung, judul daftar (tabel)

dan gambar yang lebih dari 1 baris, dan daftar pustaka, yang diketik dengan jarak 1 spasi ke bawah.

4. Batas tepiBatas-batas pengetikan, ditinjau dari tepi kertas, diatur sebagai berikut:

a. tepi atas : 4 cm,b. tepi bawah : 3 cm,c. tepi kiri : 4 cm, dand. tepi kanan : 3 cm,

5. Pengisian ruanganRuangan yang terdapat pada halaman naskah harus diisi penuh, artinya pengetikan

harus dari batas tepi kiri sampai ke batas tepi kanan, dan jangan sampai ada ruangan yang terbuang-buang, kecuali kalau akan mulai dengan alenia baru, persamaan daftar, gambar, sub judul, atau hal-hal yang khusus.

Page 15: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

6. Alinea baruAlinea baru dimulai pada ketikan yang ke-6 dari batas tepi kiri.

7. Permulaan kalimatBilangan, lambang, atau rumus kimia yang memulai suatu kalimat, harus dieja,

misalnya: sepuluh ekor tikus.

8. Judul, sub judul, anak sub judul dan lain-laina. Judul harus ditulis dengan huruf besar (kapital) semua dan diatur supaya

simetris, dengan jarak 4 cm dari tepi atas tanpa diakhiri dengan titik.b. Sub judul ditulis simetris di tengah-tengah, semua kata dimulai dengan huruf

besar (kapital), kecuali kata penghubung dan kata depan, dan semua diberi garis bawah, tanpa diakhiri dengan titik. Kalimat pertama sesudah sub judul dimulai dengan alinea baru.

c. Anak sub judul diketik mulai dari batas tepi kiri, tetapi hanya huruf yang pertama saja yang berupa huruf besar, tanpa diakhiri dengan titik. Kalimat pertama sesudah anak sub judul dimulai dengan alinea baru.

9. Rincian ke bawah

Jika pada penulisan naskah ada rincian yang harus disusun ke bawah, pakailah nomor urut dengan angka atau huruf sesuai dengan derajat rincian. Penggunaaan garis penghubung (-) yang ditempatkan di depan rincian tidaklah dibenarkan.

Contoh penulisan Judul, Sub judul, anak sub judul dan rincian kebawah terdapat pada lampiran 12

10. Letak simetrisGambar, tabel (daftar), persamaan, judul, dan sub judul ditulis simetris terhadap tepi kiri dan kanan pengetikan.

C. PenomoranBagian ini dibagi menjadi penomoran halaman, tabel (daftar), gambar, dan persamaan.

1. Halamana. Bagian awal laporan, mulai dari halaman judul sampai ke abstrak, diberi nomor

halaman dengan angka Romawi kecil.b. Bagian utama dan bagian akhir, mulai dari Pendahuluan (Bab 1) sampai ke

halaman terakhir, memakai angka Arab sebagai nomor halaman.c. Nomor halaman ditempatkan di sebelah kanan atas, kecuali kalau ada judul

atau bab pada bagian atas halaman itu .d. Halaman judul dan bab tidak diberi nomor halaman. e. Nomor halaman diketik dengan jarak 3 cm dari tepi kanan dan 1,5 cm dari tepi

atas atau tepi bawah.

Contoh Penulisan halaman terdapat pada lampiran 12

2. Tabel (daftar)Tabel (daftar) diberi nomor urut dengan angka Arab.

3. GambarGambar dinomori dengan angka Arab.

4. PersamaanNomor urut persamaan yang berbentuk rumus matematis, reaksi kimia, dan lain-lainya ditulis dengan angka Arab di dalam kurung dan ditempatkan didekat batas tepi kanan.

Ri = Rf + ( Rm – Rf) i ..........................................................................................................................................( 1 )

D. Tabel (daftar dan gambar)1. Tabel (daftar)

a. Nomor tabel (daftar) yang diikuti dengan judul ditempatkan simetris di atas tabel (daftar), tanpa diakhiri dengan titik.

b. Tabel (daftar) tidak boleh dipenggal, kecuali kalau memang panjang, sehingga tidak mungkin diketik dalam satu halaman. Pada halaman lanjutan tabel (daftar), dicantumkan nomor tabel (daftar) dan kata lanjutan, tanpa judul.

14

Page 16: Panduan skripsi2007

15

c. Kolom-kolom diberi nama dan dijaga agar pemisahan antara yang satu dengan lainnya cukup tegas.

d. Kalau tabel (daftar) lebih lebar dari ukuran lebar kertas, sehingga harus dibuat memanjang kertas, maka bagian atas tabel harus diletakkan di sebelah kiri kertas.

e. Di atas dan di bawah tabel (daftar) dipasang garis batas, agar terpisah dari uraian pokok dalam makalah.

f. Tabel (daftar) diketik simetris.g. Tabel (daftar) yang lebih dari 2 halaman atau yang harus dilipat, ditempatkan pada

lampiran.

Contoh Tabel terdapat pada lampiran 13.

2. Gambara. Bagan, grafik, peta, dan foto semuanya disebut gambar (tidak dibedakan).b. Nomor gambar yang diikuti dengan judulnya diletakan simetris di bawah gambar anpa

diakhiri dengan titik.c. Gambar tidak boleh dipenggal.d. Keterangan gambar dituliskan pada tempat-tempat yang luwang di dalam gambar dan

jangan pada halaman lain.e. Bila gambar dilukis melebar sepanjang tinggi kertas, maka bagian atas gambar harus

diletakkan di sebelah kiri atas.f. Ukuran gambar (lebar dan tingginya) diusahakan supaya sewajar-wajarnya (jangan

terlalu kurus atau terlalu gemuk).g. Skala pada grafik harus dibuat agar mudah dipakai untuk mengadakan interpolasi atau

ekstrapolasi.h. Bagan dan grafik dibuat dengan tinta hitam yang tidak larut dalam air i. Letak gambar diatur supaya simetris.

Contoh Gambar terdapat pada lampiran 13.

E. Bahasa

1. Bahasa yang dipakaiBahasa yang dipakai ialah bahasa Indonesia yang baku (ada subyek dan predikat, dan supaya lebih sempurna, ditambah dengan obyek dan keterangan). Dengan izin STIE Widya Manggala-Semarang, skripsi dapat ditulis dalam bahasa Inggris.

2. Bentuk KalimatKalimat-kalimat tidak boleh menampilkan orang pertama dan orang kedua (saya, aku, kami, engkau, dan lain-lain), tetapi dibuat berbentuk pasif. Pada penyajian ucapan terima kasih pada prakata, saya diganti dengan penulis.

3. Istilaha. Istilah yang dipakai ialah istilah Indonesia atau yang sudah

diIndonesiakan.b. Jika terpaksa harus memakai istilah asing, miringkanlah kata tersebut.

4. Kesalahan yang sering terjadia. Kata penghubung, seperti sehingga, dan sedangkan, tidak boleh dipakai memulai

suatu kalimat.b. Kata di mana dan dari kerap kurang tepat pemakaiannya, dan diperlakukan tepat

seperti kata “where” dan “of” dalam bahasa Inggris. Dalam bahasa Indonesia bentuk yang demikian tidaklah baku dan jangan dipakai.

c. Awalan ke dan di harus dibedakan dengan kata depan ke dan di.d. Tanda baca harus dipergunakan dengan tepat.

F. Penulisan Nama

Penulisan nama mencakup nama penulis yang diacu dalam uraian, daftar pustaka, nama yang lebih dari satu suku kata, nama dengan garis penghubung, nama yang diikuti dengan singkatan, dan derajat kesarjanaan.

1. Nama penulis yang diacu dalam uraianPenulis yang tulisannya diacu dalam uraian hanya disebutkan nama akhirnya saja, dan kalau lebih dari 2 orang, hanya nama akhir penulis pertama yang dicantumkan diikuti dengan dkk atau et al:

Page 17: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

a. Hasil penelitian Fama (1970) menunjukkan umumnya strategi filter rules tidak memberikan hasil yang lebih baik daripada dengan beli-simpan secara sembarangan

b. Percobaan yang dilakukan (Ippolito, p1989]) menghasilkan c. Earning release, anomalies & the behavior of security returns (George Foster, et al.

1984)Yang membuat tulisan pada contoh berjumlah 3 orang, yaitu Chris Olsen, Terry Shevlin dan George Foster.

2. Nama penulis dalam daftar pustakaDalam daftar pustaka, semua penulis harus dicantumkan namanya, dan tidak boleh hanya penulis pertama ditambah dkk atau et al. saja.Contoh:Meisel, S.L., McCullough, J.P., Lecktaler, C.H., & Weisz, P.B., 1976,.. Tidak boleh hanya:Meisel, S.L. dkk atau Meisel, S.L. et al.

3. Nama penulis lebih dari satu suku kataJika nama penulis terdiri dari 2 suku kata atau lebih, cara penulisannya ialah nama akhir diikuti dengan koma, singkatan nama depan, tengah dan seterusnya, yang semuanya diberi titik, atau nama akhir diikuti dengan suku kata nama depan, tengah, dan seterusnya.Contoh:a. Sutan Takdir Alisyahbana ditulis: Alisyahbana S.T., atau Alisyahbana Sutan

Takdir.b. Donal Fitzgerald Othmer ditulis: Othmer, D.F.c. Suad Husnan ditulis : Husnan S

4. Nama dengan garis penghubungKalau nama penulis dalam sumber aslinya ditulis dengan garis penghubung diantara dua suku katanya, maka keduanya dianggap sebagai satu kesatuan.Contoh:Sulastin-Sutrisno ditulis Sulastin-Sutrisno.

5. Nama yang diikuti dengan singkatanNama yang diikuti dengan singkatan, dianggap bahwa singkatan itu menjadi satu dengan suku kata yang ada di depannya.Contoh:A Sulistio A.I. ditulis: Sulistio A.I.Williams D. Ross Jr. Ditulis: Ross Jr., W.D.

6. Derajat kesarjanaanDerajat kesarjanaan tidak boleh dicantumkan.

G. Catatan kaki, Istilah Baru dan Kutipan1. Catatan kaki

Sebaiknya (kalau tidak perlu sekali) dihindari penggunaan catatan kaki, kecuali untuk bidang studi tertentu, terutama ilmu Sejarah. Ditulis dengan jarak satu spasi.

2. Istilah baru Istilah-istilah baru yang belum dibakukan dalam bahasa Indonesia dapat digunakan asal konsisten. Pada penggunaan yang pertama kali perlu diberikan padanannya dalam bahasa asing (dalam kurung). Kalau banyak sekali menggunakan istilah baru, sebaiknya dibuatkan daftar istilah di belakang.

3. KutipanKutipan ditulis dalam bahasa aslinya, kalau lebih dari 3 baris, diketik satu spasi, dan kalau kurang dari 3 baris, dua spasi. Diketik menjorok ke dalam. Tidak diterjemahkan, namun boleh dibahas sesuai dengan kata-kata penulis.

4. Kata ArabTransliterasi mengikuti SKB Menteri Agama dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan R.I.

Lampiran 1 : Contoh halaman judul usulan penelitian

16

Page 18: Panduan skripsi2007

17

DAMPAK PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP VOLUME KEGIATAN PERDAGANGAN SAHAM SEKTOR KEUANGAN

DAN NON-KEUANGAN PERIODE 1996

DI BURSA EFEK INDONESIA

Usulan Penelitian untuk Skripsi

Diajukan olehSupriadi

06000123

WIDYA MANGGALA SCHOOL OF ECONOMICSSTIE WIDYA MANGGALA

SEMARANG2008

Lampiran 2 . Out line Proposal Penelitian Skripsi

Page 19: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

OUT LINE PROPOSAL PENELITIAN SKRIPSI

1. Judul Penelitian2. Latar Belakang Masalah3. Perumusan Masalah4. Tujuan Penelitian5. Manfaat Penelitian6. Landasan Teori7. Penelitian terdahulu 8. Kerangka Pikir9. Hipotesis ( tergantung jenis penelitian )10. Metode Penelitian

9.1. Lokasi Penelitian 9.2. Jenis Penelitian9.2. Variabel Penelitian9.3. Definisi Konsep9.4. Definisi Operasional 9.5. Populasi dan Sampel ( tergantung jenis penelitian )9.6. Teknik Pengambilan Sampel9.7. Jenis Data9.8. Sumber Data9.9. Metode Pengumpulan Data9.10.Metode Analisis Data

11. Sistimatika Penulisan ( hanya proposal )12. Daftar Pustaka13. Lampiran

Lampiran 3: Contoh Lampiran Daftar Pustaka dari berbagai jenis pustaka

18

Page 20: Panduan skripsi2007

19

DAFTAR PUSTAKA

Surus Bahrus.(2003, 19 Desember ). Bergesernya Keislaman Muhamadiyah. Suara Merdeka. Pp.6,9.

Fijrijanti, Tettet dan Jogianto Hartono. 2000. Analisis korelasi pokok IOS dengan realisasi pertumbuhan perusahaan, kebijakan pendanaan dan deviden . Makalah Simposium Nasional Akuntansi III.(pp 851 – 877).Jakarta: Ditbinlitabmas Ditjen Dikti.

Garret. 12 Januari 2006. Globalization and government spending around the world. http://Pantheon.Tale.Edu/gmg 8.

Hatch,E & A. Lazaraton. (1991). The Research Manual. New York: Newbury House.

Ikatan Akuntan Indonesia.(2002). Standar Akuntansi Indonesia 2002. Jakarta: Salemba

Ismono Dwi.(2002). Pengaruh pembelajaran kooperatif pada prestasi belajar siswa SLTP. Skripsi tidak diterbitkan. Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.

Mudhajir Noeng. 1992. Metodologi Penelitian. Jilid 1 , Edisi IV. Yogyakarta : Pn Rake Sarasih.

Sungkono Hery. (2002). Peningkatan gizi masyarakat melalui budidaya ternak lahan kering. Proseding Seminar Hasil Penelitian Hibah Bersaing (pp.19-21). Jakarta: Ditbinlitabmas Ditjen Dikti.

Mudhajir Noeng. 1992. Metodologi Penelitian. Jilid 1 , Edisi IV. Yogyakarta : Pn Rake Sarasih.

Northcraf dan Noele.1990. Organizational Behavior. Chicago : Dryden Press.

Yuniningsih Y. 2002. Interdepensi antara Kebijakan Deviden Payout Ratio, Financial Laverage, dan Investasi pada perusahaan manufaktur yang listed di BEJ. Jurnal Bisnis dan Ekonomi. Vol 9, no.2 September 2002. 164 – 182.

Lampiran 4. Contoh halaman judul laporan penelitian

Page 21: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

DAMPAK PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP VOLUME KEGIATAN PERDAGANGAN SAHAM SEKTOR KEUANGAN

DAN NON-KEUANGAN PERIODE 1996

DI BURSA EFEK INDONESIA

Diajukan untuk memenuhi sebagian persyaratan untuk memenuhi derajat sarjana S-1

Diajukan olehNama : SupriadiNIM : 06000123Jurusan: Manajemen

WIDYA MANGGALA SCHOOL OF ECONOMICSSTIE WIDYA MANGGALA

SEMARANG2008

Lampiran 5: Laporan Penelitian

20

Page 22: Panduan skripsi2007

21

OUT LINE LAPORAN PENELITIAN SKRIPSI

HALAMAN JUDULHALAMAN PENGESAHANHALAMAN KEASLIAN SKRIPSIKATA PENGANTARABSTRAKDAFTAR ISIDAFTAR TABELDAFTAR GAMBARDAFTAR LAMPIRANBAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah1.2 Perumusan Masalah1.3 Tujuan Penelitian1.4 Manfaat Penelitian

BAB II. LANDASAN TEORI 2.1. Landasan Teori2.2. Penelitian Terdahulu yang mendukung2.3. Kerangka Berpikir2.4. Hipotesis ( tergantung jenis penelitian )

BAB III. METODE PENELITIAN3.1. Lokasi Penelitian3.2. Jenis Penelitian3.3. Variabel Penelitian3.4. Definisi Konsep3.5. Definisi Operasional3.6. Populasi dan Sampel ( tergantung jenis penelitian )3.7. Metode Pengambilan Sampel ( tergantung jenis penelitian )3.8. Jenis Data3.9. Sumber Data3.10. Metode Pengumpulan Data3.11. Metode Analisis

BAB IV. GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN 4.1. Gambaran Umum Perusahaan

4.2. Gambaran Umum Responden (Jika memakai responden)BAB V. HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1 Deskripsi Data5.2 Hasil Penelitian5.3 Pembahasan

BAB VI. PENUTUP6.1 Simpulan6.2 Saran-saran

DAFTAR PUSTAKALAMPIRAN

Lampiran 6. Contoh Lembar Pengesahan Laporan Skripsi

Page 23: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN SKRIPSI

NAMA : SupriyadiNIM : 0600123JURUSAN : AkuntansiJUDUL : DAMPAK PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP VOLUME

KEGIATAN PERDAGANGAN SAHAM SEKTOR KEUANGAN DAN NON KEUANGAN DI BEJ PERIODE 2006

DOSEN PEMBIMBING II DOSEN PEMBIMBING I

Yeni Kuntari, SE.,M S i , Akt Iin Indarti, SE.,MSi

Skripsi ini telah dipertahankan dan disahkanDi depan Panitia Penguji pada hari Rabu

Tanggal 15 Maret 2006

Panitia Penguji

Jabatan NamaKetua Panitia Penguji : Nurdhiana,SE.,MSiSekretaris : Tri Bodroastuti,SEAnggota : Ekayana Sangkasari P, SE, MM

Semarang, 15 Maret 2006Pembantu Ketua I Ketua Panitia Penguji

Ir. E Setiawan,SE.,MM.,LLD Nurdhiana,SE.,MSiNIS. 6299300001 NIS. 629930027

MengetahuiKetua STIE Widya Manggala

Suhaji,SE.,MMNIS. 629930066

Lampiran 7: Contoh Halaman Pernyataan Keaslian skripsi

22

Page 24: Panduan skripsi2007

23

PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam skripsi ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu Perguruan Tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Semarang, …( diisi tanggal ujian)

(tanda tangan pakai tinta biru )

(Nama Terang)

Lampiran 8. Contoh kata Pengantar

Page 25: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul “ DAMPAK PENGUMUMAN DIVIDEN TERHADAP VOLUME KEGIATAN PERDAGANGAN SAHAM SEKTOR KEUANGAN DAN NON KEUANGAN PERIODE 1996 DI BURSA EFEK INDONESIA”.

Tujuan pembuatan skripsi ini adalah sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan program strata 1 (S1) pada STIE Widya Manggala Semarang.Selanjutnya tidak lupa penulis menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pihak-pihak yang secara langsung maupun tidak langsung turut membantu terselesainya penulisan skripsi ini. Dengan segala kerendahan hati, penulis mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada :1. Iin Indarti,SE.,MSi selaku Dosen Pembimbing I yang telah meluangkan waktu, tenaga ,

pemikiran dan dengan penuh kesabaran membimbing dan mengarahkan penulis dalam proses pembuatan skripsi.

2. Yeni Kuntari, SE.,MSi selaku Dosen Pembimbing II, yang telah memberikan saran serta kritik dalam proses pembuatan skripsi.

3. Kantor Pojok BEJ UNDIP Semarang yang telah memberikan data-data yang diperlukan untuk menyusun skripsi.

4. Semua pihak yang telah memberikan bantuannya dalam penyusunan skripsi ini dari awal hingga akhir.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini jauh dari sempurna .Oleh karena itu kritik dan saran dari pembaca sangat penulis harapkan.Penulis dengan kerendahan hati mengharapkan semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan pihak-pihak yang berkepentingan.

Semarang,.......................(diisi tanggal Acc Dosen Pemnimbing Terakhir )

Penulis

Kata Pengantar ditulis 2 (dua ) spasi

Lampiran 9. Contoh Abstak

24

Page 26: Panduan skripsi2007

25

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan mengindentifikasi gaya kepemimpinan supervisor di lapngan berdasarkan penilaian tukang batu, tukang kayu, dan tukang besi di Yogyakarta, Semarang, Bandung, dan Jabotabek. Penelitian juga melakukan kajian mengenai hubungan tersebut adalah partisipasi, dukungan, achievement oriented, objectivitas, fasilitas kerja dan kepribadian supervisor terhadap para tukang di lapangan.Penelitian ini mengadopsi instrumen studi kepimpinan yang dilakukan di Universitas Iowa dan juga mmpergunakan Teori Kontigensi Fiedle. Pengumpuian data yang dilakukan dengan menyebarkan kuesiner, wawancara dan observasi. Respnden yang berhasil dijaring sejumlah 109 yang terdiri dari 18 supervisor, 36 tukang batu dan 22 tukang besi.Faktor-Faktor mengenai hubungan antara supervisor dan para tukang dianalisis dengan menggunakan reliability, dimana hasilnya menunjukkan bahwa faktor dukungan, kepribadian, achievement oriented, dan fasilitas kerja reliable. Hasil koordinasi Kendal menunjukkan urutan faktor tersebut mulai dari yang pertama adalah faktor dukungan, faktor partisipasi, faktor kepribadian, faktor objektivitas, faktor achievement oriented dan faktors fasilitas kerja.

PersetujuanDosen Bahasa Inggris

(…………………………)

Lampiran 10. Contoh Daftar Isi

Page 27: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

DAFTAR ISIHALAMAN JUDUL..................................................................................................................LEMBAR PENGESAHAN........................................................................................................PERNYATAAN.........................................................................................................................KATA PENGANTAR ...............................................................................................................ABSTRAK..................................................................................................................................DAFTAR ISI ..............................................................................................................................DAFTAR TABEL.......................................................................................................................DAFTAR GAMBAR...................................................................................................................DAFTAR LAMPIRAN...............................................................................................................

iii

iiiivv

viiixx

xii

BAB I PENDAHULUAN..........................................................................................................1.1.Latar Belakang ...................................................................................................1.2. Perumusan Masalah .........................................................................................1.3. Tujuan Penelitian ..............................................................................................

1.3.1. Tujuan Umum ...................................................................................1.3.2. Tujuan Khusus...................................................................................

1.4. Manfaat Penelitian.............................................................................................1.4.1. Bagi Peneliti.......................................................................................1.4.2. Bagi Perusahaan................................................................................1.4.3. Manfaat Teoritis.................................................................................

BAB II LANDASAN TEORI DAN PENGAJUAN HIPOTESIS 2.1. Landasan Teori.......................................................................................................... 2.1.1.....................*).................................................................................................. 2.1.2.................... ................................................................................................... dst 2.2. Penelitian Terdahulu ................................................................................................ 2.3. Kerangka Berpikir ................................................................................................... 2.4. Hipotesis ..................................................................................................................BAB III METODE PENELITIAN ............................................................................................... 3.1. Lokasi Penelitian ................................................................................................... 3.2. Jenis Penelitian ...................................................................................................... 3.3. Variabel Penelitian ................................................................................................ 3.4. Definisi Konsep ..................................................................................................... 3.5. Definisi Operasional ............................................................................................. 3.6. Populasi dan Sampel .............................................................................................. 3.7. Teknik Pengambilan Sampel ................................................................................. 3.8. Jenis Data ............................................................................................................... 3.9. Sumber Data .......................................................................................................... 3.10. Teknik Pengumpulan Data .................................................................................... 3.11. Teknik Analisis Data .............................................................................................BAB IV GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ....................................................................... 4.1. Sejarah Perusahaan ................................................................................................. 4.2.. Struktur Organisasi ................................................................................................ 4.3.............................. dst BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ............................................................... 5.1. Hasil Penelitian ....................................................................................................... 5.1.1. Deskriptif Data ..................................................................................................... 5.1.2. Analisis Data ....................................................................................................... 5.2. Pembahasan ............................................................................................................BAB VI PENUTUP....................................................................................................................... 6.1. Simpulan ................................................................................................................. 6.2. Saran .......................................................................................................................Daftar PustakaLampiran

*) jumlah anak sub bab tergantung masing-masing penelitian

122222333344

1012

181920212122232426272728282829353536

3838383945464647

Lampiran 11. Contoh Daftar Tabel, Daftar Gambar, Daftar Lampiran

26

Page 28: Panduan skripsi2007

27

DAFTAR TABELTabel 2.1. Pendapatan Negara Tahun 2006Tabel 2.2. Distibusi Pendapatan Negara Tahun 2007Tabel 3.1. Stratified Sampling Tabel 4.1. Karakter Responden Berdasarkan Jenis KelaminTabel 4.2. Karakter Responden Berdasarkan PendidikanTabel 5.1. Persepsi Siswa terhadap Keberadaan KoperasiTabel 5.2. Hasil uji Hipotesa

4121419203045

DAFTAR GAMBARGambar 2.1. Perkembangan Koperasi tahun 2004-2006Gambar 2.3. Lima Model PersainganGambar 4.1. Struktur OrganisasiGambar 5.1. Uji NormalitasGambar 5.2. Uji Multikolenieritas

1214233335

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Kusioner PenelitianLampiran 2. Tabulasi DataLampiran 3. Hasil Ouput SPSSLampiran 4. Tabel tLampiran 5. Tabel FLampiran 6. Riwayat Hidup

*) Dibuat per halaman

Lampiran 12. contoh outline bab, sub bab, anak sub bab Dan Penomoran

Page 29: Panduan skripsi2007

Panduan Skripsi STIE Widya Manggala

Contoh Outline bab, sub bab, anak sub bab

BAB IILANDASAN TEORI DAN PENGAJUAN HIPOTESIS

2.1. Motivasi Pengertian Motivasi adalah.........................2.2.1. Jenis Motivasi Jenis Motivasi terdiri dari a. Non Financial Berkaitan dengan segala hal yang bukan berkaitan dengan uang,contohnya: 1. Jaminan Kesehatan 2. Jenjang Karier 3. Olah raga ............... dst b. Financial Berkaitan dengan segala hal yang berkaitan dengan uang

1 Kompensasi2 Bonus................

dst Contoh Penulisan penomoran

Lampiran 13. Contoh Penulisan Tabel dan Gambar

28

Bab I PENDAHULUAN

Bab I PENDAHULUAN 2

Page 30: Panduan skripsi2007

Penghasilan

0

500000

1000000

1500000

2000000

2500000

3000000

3500000

SD SMP SMU D1 D3 S1 S2 S3

29

Tabel 1.1Pertumbuhan Jumlah Penduduk di Indonesia

1995-2010 ( dalam juta)

Tahun 1995 2000 2005 2010Wanita 97,6 104,8 111,4 117,4Pria 97,2 104,7 111,4 117,7Jumlah 194,8 209,5 235,1 245,7Sumber: Proyeksi Lembaga Demografi FE UGM Yogyakarta, 1999

Gambar 1.1Lima Model Kekuatan dalam Persaingan

Sumber: Kotler,1996

Gambar 1.2.Grafik Hubungan antara Pendidikan dan Penghasilan

Sumber : Data Primer diolah

Produk Subtitusi

Supplier Kompetitor Pembeli

Pemain Baru

Pendidikan