misi ajaran islam

2
Misi Ajaran Islam A. Pendahuluan Studi terhadap ajaran Islam secara komprehenshif dan mendalam adalah sangat diperlukan karena beberapa sebab sebagai berikut: Pertama, untuk menimbulkan kecintaan manusia terhadap ajaran Islam yang didasarkan kepada alasan yang sifatnya bukan hanya normatif, yakni karena perintah oleh Allah dan bukan karena emosional semata-mata melainkan karena didukung oleh argumentasi yang bersifat rasional, kultural dan aktual. Kedua, untuk membuktikan kepada umat manusia bahwa Islam baik secara normatif maupun secara kultural dan rasional adalah ajaran yang dapat membawa manusia kepada kehidupan yang lebih baik, tanpa harus mengganggu keyakinan agama Islam. Ketiga, untuk menghilangkan citra negative dari sebagian masyarakat terhadap ajaran Islam. Berdasarkan sumber-sumber yang didapati dari orientasi barat kita menjumpai penilaian dan pernyataan negative terhadap islam. Menurut sebagian mereka islam disebarkan dengan pedang, islam ajaran yang menurutkan hawa nafsu, ajaran bagi orang-orang yang miskin dan terbelakang, kumuh dan sebagainya. B. Misi Islam 1. Untuk menunjukkan bahwa Islam sebagai pembawa rahmat dilihat dari pengertian Islam itu sendiri. Kata Islam makna aslinya masuk dalam perdamaian 1 , dan orang muslim ialah orang yang damai dengan Allah dan damai dengan manusia. Damai dengan Allah, artinya berserah diri sepenuhnya kepada kehendakNya dan damai dengan manusia bukan saja berarti menyingkirkan berbuat jahat dan sewenang-wenang kepada sesamanya, melainkan berbuat baik sesamanya. 1 Islam berawal dari bahasa arab salm dan silm yang dua-duanya berarti dalam.

Upload: masriqon-masriqon

Post on 23-Jun-2015

617 views

Category:

Documents


14 download

TRANSCRIPT

Page 1: Misi ajaran islam

Misi Ajaran Islam

A. Pendahuluan

Studi terhadap ajaran Islam secara komprehenshif dan mendalam adalah sangat

diperlukan karena beberapa sebab sebagai berikut:

Pertama, untuk menimbulkan kecintaan manusia terhadap ajaran Islam yang

didasarkan kepada alasan yang sifatnya bukan hanya normatif, yakni

karena perintah oleh Allah dan bukan karena emosional semata-mata

melainkan karena didukung oleh argumentasi yang bersifat rasional,

kultural dan aktual.

Kedua, untuk membuktikan kepada umat manusia bahwa Islam baik secara

normatif maupun secara kultural dan rasional adalah ajaran yang dapat

membawa manusia kepada kehidupan yang lebih baik, tanpa harus

mengganggu keyakinan agama Islam.

Ketiga, untuk menghilangkan citra negative dari sebagian masyarakat terhadap

ajaran Islam. Berdasarkan sumber-sumber yang didapati dari orientasi

barat kita menjumpai penilaian dan pernyataan negative terhadap islam.

Menurut sebagian mereka islam disebarkan dengan pedang, islam ajaran

yang menurutkan hawa nafsu, ajaran bagi orang-orang yang miskin dan

terbelakang, kumuh dan sebagainya.

B. Misi Islam

1. Untuk menunjukkan bahwa Islam sebagai pembawa rahmat dilihat dari

pengertian Islam itu sendiri. Kata Islam makna aslinya masuk dalam

perdamaian1, dan orang muslim ialah orang yang damai dengan Allah dan

damai dengan manusia. Damai dengan Allah, artinya berserah diri

sepenuhnya kepada kehendakNya dan damai dengan manusia bukan saja

berarti menyingkirkan berbuat jahat dan sewenang-wenang kepada

sesamanya, melainkan berbuat baik sesamanya.

2. Misi islam sebagai pembawa rahmat bagi seluruh alam dapat dilihat dari

ajaran islam dalam bidang ekonomi yang bersendikan asas keseimbangan

dan pemerataan. Dalam ajaran islam seseorang diperbolehkan memiliki

kekayaan tanpa batas, namun dalam jumlah tertentu hartanya itu terdapat

milik orang lain yang harus dikeluarkan dalam bentuk zakat, infak, dan

sedekah.

3. Misi ajaran islam rahmatan lil alamin, dalam bidang politik terlihat dari

perintah Al-qur’an agar seorang bersikap adil, bijaksana terhadap rakyat

1 Islam berawal dari bahasa arab salm dan silm yang dua-duanya berarti dalam.

Page 2: Misi ajaran islam

yang dipimpinnya, memperhatikan aspirasi dan kepentingan rakyat yang

dipimpinnya, mendahului kepentingan rakyat dari pada kepentingan

dirinya, melindungi dan mengayomi rakyat, memberikan keamanan dan

kenyamanan serta ketentraman masyarakat.