makalah tugas guru

13
MAKALAH PROFESI KEPENDIDIKAN TUGAS GURU DI SEKOLAH Oleh: 1. M. Dimas Virgiawan (06081181320034) 2. Aisyah Riski Novianti (06081181320029) 3. Pebri Fitri Wulandari (06081181320025) 4. Yulia Angraini (06081181320026)

Upload: iskawia

Post on 02-Aug-2015

84 views

Category:

Education


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Makalah tugas guru

MAKALAH PROFESI KEPENDIDIKAN

TUGAS GURU DI SEKOLAH

Oleh:

1. M. Dimas Virgiawan (06081181320034)

2. Aisyah Riski Novianti (06081181320029)

3. Pebri Fitri Wulandari (06081181320025)

4. Yulia Angraini (06081181320026)

Program Studi Pendidikan Matematika

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Sriwijaya

2015

Page 2: Makalah tugas guru

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Guru adalah komponen yang sangat penting dalam dunia pendidikan. Guru merupakan

faktor utama bagi perkembangan generasi penerus bangsa dari dulu hingga saat ini. Guru

merupakan suatu profesi yang memerlukan keahlian dan keterampilan khusus dibidangnya

sehingga profesi guru tidak bisa di lakukan oleh sembarang orang diluar bidang

kependidikan. Amanah yang diemban oleh seorang guru sangatlah besar. Tugas-tugas guru

yang mulia harus di jalankan sebagaimana mestinya supaya dapat mencetak generasi muda

atau peserta didik menjadi manusia yang tidak hanya pandai tetapi juga berakhlak mulia.

Oleh karena itu, menjadi seorang guru bukanlah hal yang mudah.

Tugas guru sebagai profesi meliputi mendidik, mengajar, dan melatih. Mendidik berarti

meneruskan dan mengembangkan nilai – nilai hidup. Mengajar merupakan kegiatan

mengembangakan ilmu pengetahuan dan teknologi dan sebagai seorang pelatih, guru harus

mampu mengembangkan dan menerapkan keterampilan yang dimilikinya dalam kehidupan

sehari-hari.

Hanya saja pada zaman sekarang ini banyak guru yang tidak menjalankan tugas

sebagaimana mestinya. Sehingga tujuan pendidikan atau pembelajaran yang telah ditetapkan

menjadi sangat sulit untuk dicapai. Oleh karena itu, kita sebagai calon guru yang profesional

yang telah melalui pendidikan serta pelatihan khusus sesuai bidang pendidikan setelah

mengetahui dan memahami apa saja tugas guru di sekolah diharapkan dapat melaksanakan

atau menjalankan tugas – tugas tersebut dengan penuh rasa tanggung jawab sehingga apa

yang menjadi harapan seorang guru professional dan tujuan belajar yang telah ditetapkan bisa

terwujud.

1.2 Rumusan MasalahUntuk memudahkan penulis dalam menyusun makalah ini, maka penulis merumuskan beberapa permasalahan. Adapun rumusan masalahnya sebagai berikut :1.2.1 Apa saja tugas guru di sekolah?1.2.2 Apa saja sanksi bagi guru yang tidak melaksanakan tugas?1.2.3 Bagaimana prosedur pemberhentian guru?

Page 3: Makalah tugas guru

1.3 Tujuan PembahasanMakalah ini disusun dengan tujuan sebagai berikut:1.3.1 untuk mengetahui apa saja tugas guru di sekolah;1.3.2 untuk mengetahui sanksi bagi guru yang tidak melaksanakan tugas;1.3.3 untuk mengetahui bagaimana prosedur pemberhentian guru karena tidak

melaksanakan tugas.

Page 4: Makalah tugas guru

BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Tugas Guru

Dalam Undang – Undang Sisdiknas Bab XI  pasal 39, 40 dan 42 dinyatakan bahwa tugas

guru adalah merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran, menilai hasil pembelajaran,

melakukan pembimbingan dan pelatihan, serta melakukan penelitian dan pengabdian kepada

masyarakat, menciptakan suasana pendidikan yang bermakna, menyenangkan, kreatif, dinamis,

dan dialogis, mempunyai komitmen secara profesional untuk meningkatkan mutu pendidikan,

dan memberi teladan dan menjaga nama baik lembaga, profesi, dan kedudukan sesuai dengan

kepercayaan yang diberikan kepadanya, memiliki kualifikasi minimum dan sertifikasi sesuai

dengan jenjang kewenangan mengajar, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan

untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional.

Selain itu,dalam melaksanakan pekerjaannya guru mempunyai kewajiban serta tugas di

sekolah yang dituntut harus dipenuhi.Pada dasarnya tugas guru telah tercantum dalam UU RI

No.14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen Pasal 1 ayat 1 yang menyatakan sebagai berikut : 

“Guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar,  membimbing,

mengarahkan,  melatih,  menilai,  dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan usia dini jalur

pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah. “

Selain itu menurut (Djamarah, 1997: 1) salah satu tugas guru yaitu menciptakan suasana atau

keadaan proses pembelajaran,yang dapat memotivasi siswa untuk senantiasa belajar dengan baik

dan semangat.

2.1.1 Macam-Macam Tugas Guru

Berdasarkan UU RI No.14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen Pasal 1 ayat 1 tugas

guru di sekolah adalah sebagai berikut

Tenaga Pengajar

Tugas utama guru sebagai tenaga pengajar adalah membimbing peserta didik.

Membimbing merupakan upaya membantu peserta didik untuk bisa mencapai tingkat

Page 5: Makalah tugas guru

perkembangannya dengan baik, seperti perkembangan emosi, minat, kecerdasan,

maupun sosial. Membimbing juga diartikan sebagai upaya guru membantu

memecahkan persoalan-persoalan atau kesulitan-kesulitan yang dialami peserta didik.

Tenaga pendidik

Tugas utama guru sebagai tenaga pendidik adalah guru yang bertugas mengajar,

membimbing, dan melatih peserta didik.

Tenaga Kependidikan

Tugas utama guru sebagai tenaga kependidikan ialah sebagai anggota masyarakat

yang mengabdikan diri secara langsung dalam menyelenggarakan pendidikan.

Tugas Seorang Guru Di Dalam Bidang Kemanusiaan

Dalam hal ini guru di sekolah harus bisa menjadikan dirinya sebagai orang tua

kedua bagi para anak didiknya, sehingga guru harus dapat menarik simpati para

siswanya. Itulah tugas mulia seorang guru karena semua perhatiannya ditujukan

kepada bagaimana mencerdaskan murid tersebut. Perhatian tersebut diberikan

didalam kelompok maupun individu dengan tujuan untuk mengetahui kelemahan dan

kemampuan yang ada pada masing-masing siswa. Membimbing mempunyai dua

variable dalam kategori, yaitu siswa yang berprestasi rendah dibantu melalui

“Perbaikan & Pengulangan”, sedangkan untuk siswa yang  mendapatkan prestasi

yang telah dibantu melalui suatu “pengayaan”.

Tugas Seorang Guru Di Dalam Bidang Profesi

Tugas guru dalam bidang profesi adalah tugas seorang guru tersebut secara

professional dalam melaksanakan pekerjaanya, guru juga diwajibkan mempunyai

seperangkat kemampuan dasar profesional yang telah diperoleh dari masing-masing

guru dengan bertujuan untuk mengembangkan kemampuan melalui belajar, serta

kemampuan di dalam melaksanakan tugas untuk mengembangkan kopetensi

psikomotor dan kognetif-efektif.

2.1.2 Tugas Guru Dalam Mendidik Anaak Di Dalam Kelas

Menurut Roestiyah, ada beberapa tugas guru dalam mendidik anak didalam kelas :

Guru sebagai sponsor didalam kegiatan anak-anak.

Page 6: Makalah tugas guru

Guru sebagai pemimpin maksudnya guru mempunyai tanggung jawab dan

kesempatan dalam banyak situasi untuk membimbing anak kearah membentuk

keputusan, menghadapkan anak-anak pada problem, dan pemecahan masalah.

Guru sebagai perencana kurikulum maksudnya guru adalah orang-orang yang

secara langsung terikat pada kurikulum yang berlaku dan merencanakan

pembelajaran sesuai kurikulum yang berlaku

Guru sebagai manager dan administrator dalam kegiatan pembelajaran.

Guru Sebagai penegak kedisiplinan maksudnya guru harus menjadi pelopor dalam

segala hal, tata tertib dapat berjalan bila guru dapat menjalani lebih dahulu.

Guru sebagai penghubung antara sekolah & masyarakat. Nantinya peserta didik

akan bekerja dan hidup mengadibkan dirinya didalam masyarakat, dengan demikian

anak harus dibiasakan dan dilatih di sekolah di bawah pengawasan guru.

Guru sebagai pembimbing maksudnya guru di sekolah sangat berpengaruh dalam

membawa anak didiknya kearah kedewasaan

Guru sebagai perantara belajar maksudnya dalam artian proses belajar guru

hanyalah sebagai perantara atau medium, anak pun harus bisa berusaha sendiri

mendapatkan suatu pengertian atau insight, sehingga nantinya akan timbul

perubahan dalam tingkah laku, sikap, dan pengetahuannya.

Menmpersiapkan anak untuk menjadi warga Negara yang baik.

Mencetak kepribadian anak yang harmonis, yang sesuai dengan cita-cita dan dasar

Negara kita Pancasila.

2.2 Sanksi Bagi Guru yang Tidak Melaksanakan Tugas

Berdasarkan UU Nomor 14 Tahun 2005

Diberhentikan dengan hormat

guru dapat diberhentikan dengan hormat dari jabatannya karena meninggal dunia

(yang sekaligus diberhentikan dari PNS),mencapai batas usia pensiun (yakni saat

berusia 60 tahun), atas permintaan sendiri, sakit jasmani dan/atau rohani sehingga

tidak dapat melaksanakan dan berakhirnya perjanjian kerja atau kesepakatan kerja

bersama antara guru dan penyelenggara pendidikan.

Diberhentikan dengan tidak hormat

Page 7: Makalah tugas guru

guru juga dapat diberhentikan tidak dengan hormat dari jabatannya Apabila

melanggar sumpah dan janji jabatan, melanggar perjanjian kerja atau kesepakatan

kerja bersama,  atau melalaikan kewajiban dalam menjalankan tugas selama 1

bulan atau lebih secara terus-menerus.

2.3 Prosedur Pemberhentian Guru

Berdasarkan UU No 14 tahun 2005 guru yang diangkat oleh Pemerintah atau pemerintah

daerah yang tidak menjalankan tugasnya akan dikenai sanksi dengan prosedur sebagai

berikut :

•    teguran

•    peringatan tertulis

•    penundaan pemberian hak guru

•    penurunan pangkat

•    pemberhentian dengan hormat, atau

•    pemberhentian tidak dengan hormat.

Page 8: Makalah tugas guru

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Menjadi seorang guru bukanlah hal yang mudah, belum lagi di era seperti sekarang guru

dituntut untuk lebih kreatif, inovatif, serta dapat memotivasi siswa untuk semangat dalam

menuntut ilmu.

Tugas guru bukan hanya untuk mengajar saja, tetapi lebih dari itu tugas seorang guru

harus bisa mendidik, melatih, dan membimbing siswanya untuk meraih prestasi tidak hanya di

akademik saja, oleh karena itu dalam menjalankan tugasnya guru harus senantiasa sabar untuk

mengajar, mendidik, melatih, dan membimbing siswanya.

Namun, untuk menjaga agar tugas seorang guru ini dapat terjalin dengan baik dibuatlah

sebuah sanksi dan penghargaan, sanksi ini bertujuan bukan untuk menakut-nakuti seorang guru

tetapi untuk membuat guru itu lebih termotivasi menjalankan tugasnya, dan penghargaan/reward

dibuat agar guru lebih bersemangat dalam menjalankan tugasnya.

Page 9: Makalah tugas guru

DAFTAR PUSTAKA

Danim, Sudarwan dan H. Khairil. 2012. Profesi Kependidikan. Bandung: Alfabeta.

Hakim, Imron Abdul dan Loman Bolam. 2009. Pengembangan Bahan Ajar Mata Kuliah

Profesi Kependidikan. Palembang: Universitas Sriwijaya.

Mulyana.Rahasia Menjadi Guru Hebat.Grasindo.hlm103

Sembiring, Gorky.2008.mengungkap Rahasia dan Tips ManjurMenjadi Guru Sejati.yogyakarta:

Penerbit Best Publisher.hlm 170.

Syaiful Bahri Djamarah.2010.Guru & Anak Didik Dalam Interaksi Edukatif. Jakarta:Rineka

Cipta.hlm 36.

http://panduanguru.com/tanggung-jawab-dan-tugas-seorang-guru/

http://wuriantos.blogspot.com/2011/10/macam-macam-sanksi-guru.html