learn objet respirasi

4
Learn Objet : Sistem Pernapasan (Respirasi) Kata-kata yang sulit : 1. Sesak napas : Kesulitan dalam bernapas/menghirup O₂ 2. Sputum : Dahak Mukus digiring ke faring dengan mekanisme pembersihan silia dari epitel yang melapisi saluran pernapasan. Keadaan abnormal produksi mukus yang berlebihan (karena gangguan fisik, kimiawi, atau infeksi yang terjadi pada membran mukosa), menyebabkan proses pembersihan tidak berjalan secara adekuat normal, sehingga mukus ini banyak tertimbun. Bila hal ini terjadi, membran mukosa akan terangsang, dan mukus akan dikeluarkan dengan tekanan intrathorakal dan intraabdominal yang tinggi. Dibatukkan, udara keluar dengan akselerasi yg cepat beserta membawa sekret mukus yang tertimbun tadi. Mukus tersebut akan keluar sebagai dahak . Pada penyakit TBC, dahak menjadi sulit keluar, dan obat yang bagus untuk mengeluarkan dahak adalah dengan menggunakan nebulizer (uap/alat bantu napas/ adalah memberikan campuran zat aerosol dalam partikel udara dengan tekanan udara. 3. Foto thoraks : rontgen dada Anatomi : 1. Hidung : 2. Paru paru : TBC 1. Pengertian : Tuberkulosis (TBC) adalah penyakit infeksi akibat infeksi kuman Mycobacterium yang bersifat sistemis (menyeluruh) sehingga dapat mengenai hampir seluruh organ tubuh, dengan lokasi terbanyak di paru-paru yang biasanya merupakan lokasi infeksi yang pertama kali terjadi.

Upload: thufaelseptiani

Post on 29-Sep-2015

214 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Pendahuluan pbl blok metbel

TRANSCRIPT

Learn Objet : Sistem Pernapasan (Respirasi)

Kata-kata yang sulit :

1. Sesak napas : Kesulitan dalam bernapas/menghirup O

2. Sputum : Dahak

Mukus digiring ke faring dengan mekanisme pembersihan silia dari epitel yang melapisi saluran pernapasan. Keadaan abnormal produksi mukus yang berlebihan (karena gangguan fisik, kimiawi, atau infeksi yang terjadi pada membran mukosa), menyebabkan proses pembersihan tidak berjalan secara adekuat normal, sehingga mukus ini banyak tertimbun. Bila hal ini terjadi, membran mukosa akan terangsang, dan mukus akan dikeluarkan dengan tekanan intrathorakal dan intraabdominal yang tinggi. Dibatukkan, udara keluar dengan akselerasi yg cepat beserta membawa sekret mukus yang tertimbun tadi. Mukus tersebut akan keluar sebagai dahak . Pada penyakit TBC, dahak menjadi sulit keluar, dan obat yang bagus untuk mengeluarkan dahak adalah dengan menggunakan nebulizer (uap/alat bantu napas/ adalah memberikan campuran zat aerosol dalam partikel udara dengan tekanan udara.

3. Foto thoraks : rontgen dada

Anatomi :

1. Hidung :

2. Paru paru :

TBC

1. Pengertian :

Tuberkulosis (TBC) adalah penyakit infeksi akibat infeksi kuman Mycobacterium yang bersifat sistemis (menyeluruh) sehingga dapat mengenai hampir seluruh organ tubuh, dengan lokasi terbanyak di paru-paru yang biasanya merupakan lokasi infeksi yang pertama kali terjadi.

2. Gejala umum/nonspesifik antara lain :

a. Berat badan turun tanpa sebab yang jelas atau pada anak berat badan tidak naik dalam 1 bulan dengan penanganan gizi.

b. Tidak nafsu makan dan pada anak terlihat gagal tumbuh serta penambahan berat badan tidak memadai sesuai umur.

c. Demam lama dan berulang tanpa sebab yang jelas (bukan tifoid, malaria atau infeksi saluran nafas akut), dapat disertai adanya keringat pada malam hari.

d. Adanya pembesaran kelenjar seperti di leher atau ketiak.

e. Batuk lama lebih 30 hari dengan atau tanpa dahak atau dapat juga berupa batuk darah.

3. Penegakan Diagnosis :

Apabila dicurigai seseorang tertular penyakit TBC, maka beberapa hal yang perlu dilakukan untuk menegakkan diagnosis adalah:

Anamnesa baik terhadap pasien maupun keluarganya.

Pemeriksaan fisik.

Pemeriksaan laboratorium (darah, dahak, cairan otak).

Pemeriksaan patologi anatomi (PA).

Rontgen dada (thorax photo).

Uji tuberkulin.

4. Cara Pengobatan :

Obat untuk TBC berbentuk paket selama 6 bulan yang harus dimakan setiap hari tanpa terputus. Bila penderita berhenti ditengah pengobatan maka pengobatan harus diulang lagi dari awal, untuk itu maka dikenal istilah PMO (pengawas minum obat) yaitu adannya orang lain yang dikenal baik oleh penderita maupun petugas kesehatan (biasanya keluarga pasien) yang bertugas untuk menngawasi dan memastikan penderita meminum obatnya secara teratur setiap hari. Pada 2 bulan pertama obat diminum setiap hari sedangkan pada 4 bulan berikutnya obat diminum selang sehari. Regimen yang ada antara lain : INH, Pirazinamid, Rifampicin, Ethambutol, Streptomisin.

Yang dapat anda lakukan:

Konsultasi ke dokter anda.

Minumlah obat anti tuberkulosa, sesuai nasihat dokter secara teratur, dan jangan menghentikan pengobatan tanpa sepengetahuan dokter, karena kan mendorong kuman jadi kebal terhadap pengobatan anti tuberkulosa. Biasanya penyembuhan paling cepat sekitar 6-9 bulan kalau minum obat secara teratur.

Makanlah makanan bergizi, karena jika kekurangan gizi dapat membuat kuman TBC dapat menyebar dengan cepat.

Menyederhanakan cara hidup sehari-hari agar tidak menyebabkan stres dan banyak istirahat terutama di tempat berventilasi baik.

Menghentikan merokok, bila anda perokok.

Jemur tepat tidur bekas penderita secara teratur

Buka jendela lebar lebar agar udara segar dan sinar matahari dapat masuk, karena kuman TBC akan mati jika terkena sinar matahari.

5. Pencegahan :

Untuk mencegah tertularnya penyakit TBC, dapat dilakukan hal berikut :

Imunisasi BCG pada anak balita, Vaksin BCG sebaiknya diberikan sejak anak masih kecil agar terhindar dari penyakit tersebut.

Bila ada yang dicurigai sebagai penderita TBC maka harus segera diobati sampai tuntas agar tidak menjadi penyakit yang lebih berat dan terjadi penularan.

Jangan minum susu sapi mentah dan harus dimasak

Bagi penderita untuk tidak membuang ludah sembarangan.

Pencegahan terhadap penyakit TBC dapat dilakukan dengan tidak melakukan kontak udara dengan penderita, minum obat pencegah dengan dosis tinggi dan hidup secara sehat. Terutama rumah harus baik ventilasi udaranya dimana sinar matahari pagi masuk ke dalam rumah.

Tutup mulut dengan sapu tangan bila batuk serta tidak meludah/mengeluarkan dahak di sembarangan tempat dan menyediakan tempat ludah yang diberi lisol atau bahan lain yang dianjurkan dokter dan untuk mengurangi aktivitas kerja serta menenangkan pikiran.

NB Batuk psikogenik karena emosi danpsikologi