latar belakang sungai

2
1.Latar belakang Ekosistem adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk dari hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Ekosistem juga dapat diartikan sebagai suatu tatanan kesatuan secara utuh dan menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling mempengaruhi. Sungai merupakan ekosistem perairan mengalir yang memiliki banyak manfaat bagi kehidupan makhluk hidup. Manusia khususnya banyak memanfaatkan perairan sungai dan area sekitarnya, di antaranya sebagai sumber air untuk kebutuhan sehari-hari, aktivitas perikanan tangkap, budidaya, tempat rekreasi, penambangan pasir, pembangkit listrik dan lain sebagainya. Berbagai aktivitas manusia dari hulu hingga hilir sungai dapat mengakibatkan terjadinya perubahan yang dapat mengganggu keseimbangan ekosistem dan merusak area aliran sungai. Hal ini tentu akan menyebabkan sungai tidak dapat berfungsi lagi sesuai peruntukannya. Oleh karena itu, dibutuhkan adanya upaya restorasi perairan sungai dan alirannya demi mempertahankan kelestarian ekosistem dan area sekitar perairan sungai sehingga sungai dapat kembali berfungsi dan memberi manfaat bagi makhluk hidup sebagaimana mestinya.

Upload: cenaxh-cenixh-nicmah

Post on 21-Nov-2015

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

1. Latar belakang

Ekosistem adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk dari hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Ekosistem juga dapat diartikan sebagai suatu tatanan kesatuan secara utuh dan menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling mempengaruhi.Sungai merupakan ekosistem perairan mengalir yang memiliki banyak manfaat bagi kehidupan makhluk hidup. Manusia khususnya banyak memanfaatkan perairan sungai dan area sekitarnya, di antaranya sebagai sumber air untuk kebutuhan sehari-hari, aktivitas perikanan tangkap, budidaya, tempat rekreasi, penambangan pasir, pembangkit listrik dan lain sebagainya. Berbagai aktivitas manusia dari hulu hingga hilir sungai dapat mengakibatkan terjadinya perubahan yang dapat mengganggu keseimbangan ekosistem dan merusak area aliran sungai. Hal ini tentu akan menyebabkan sungai tidak dapat berfungsi lagi sesuai peruntukannya. Oleh karena itu, dibutuhkan adanya upaya restorasi perairan sungai dan alirannya demi mempertahankan kelestarian ekosistem dan area sekitar perairan sungai sehingga sungai dapat kembali berfungsi dan memberi manfaat bagi makhluk hidup sebagaimana mestinya.