bab iielib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · web view · 2012-07-09perjanjian...

46
BAB II TINJAUAN UMUM MENGENAI PERJANJIAN PADA UMUMNYA DAN PERJANJIAN JUAL BELI A. Mengenai Perjanjian Pada Umumnya 1. Pengertian Perjanjian Rumusan mengenai pengertian perjanjian atau persetujuan ini terdapat di dalam Kitab Undang-Undang Hukum Perdata pada Buku III Pasal 1313, yaitu : “perjanjian adalah suatu perbuatan dengan mana satu orang atau lebih mengikatkan dirinya terhadap satu orang lain atau lebih”. Selain perumusan tentang pengertian perjanjian yang terdapat dalam KUH Perdata tersebut, beberapa Sarjana Hukum yang memberikan pengertian terhadap isitilah perjanjian ini, yaitu sebagai berikut : a. Menurut Prof. R. Subekti “Suatu perjanjian adalah suatu peristiwa dimana seorang berjanji kepada seorang lain atau dimana 18

Upload: phungduong

Post on 29-May-2018

218 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

BAB II

TINJAUAN UMUM MENGENAI PERJANJIAN PADA

UMUMNYA DAN PERJANJIAN JUAL BELI

A. Mengenai Perjanjian Pada Umumnya

1. Pengertian Perjanjian

Rumusan mengenai pengertian perjanjian atau persetujuan ini terdapat

di dalam Kitab Undang-Undang Hukum Perdata pada Buku III Pasal 1313,

yaitu :

“perjanjian adalah suatu perbuatan dengan mana satu orang atau lebih

mengikatkan dirinya terhadap satu orang lain atau lebih”.

Selain perumusan tentang pengertian perjanjian yang terdapat dalam

KUH Perdata tersebut, beberapa Sarjana Hukum yang memberikan pengertian

terhadap isitilah perjanjian ini, yaitu sebagai berikut :

a. Menurut Prof. R. Subekti

“Suatu perjanjian adalah suatu peristiwa dimana seorang berjanji

kepada seorang lain atau dimana dua orang itu saling berjanji untuk

melaksanakan suatu hal”11.

b. Menurut Wirjono Prodjodikoro

“Perjanjian adalah suatu perhubungan hukum mengenai harta benda kekayaan antara dua pihak, dalam mana satu pihak berjanji atau dianggap untuk melakukan sesuatu hal, sedang pihak lain berhak menuntut pelaksanaan janji itu”12.

11 R. Subekti, Hukum Perjanjian, Intermassa, Jakarta 1990, hlm. 1.12 Wirjono Prodjodikoro, Hukum Perdata Tentang Persetujuan-persetujuan Tertentu, Sumur Bandung 1981, hlm. 11.

18

Page 2: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

c. Menurut Hofmann

“Perikatan adalah suatu hubungan hukum antara sejumlah terbatas subjek-subek hukum sehubungan dengan itu seorang atau beberapa orang dari padanya mengikatkan dirinya untuk bersikap menurut cara-cara tertentu terhadap pihak yang lain, yang berhak atas sikap yang demikian itu”13.

d. Menurut R. Syahrani

“Perikatan adalah hubungan hukum antara dua pihak di dalam lapangan

harta kekayaan, dimana pihak yang satu (kreditur) berhak atas prestasi

dan pihak yang lain (debitur) berkewajiban memenuhi prestasi itu”14.

Dari pengertian-pengertian tersebut dapat ditarik suatu kesimpulan,

bahwa dalam suatu perikatan paling sedikit terdapat satu hak dan satu

kewajiban. Suatu persetujuan dapat menimbulkan satu atau beberapa perikatan,

tergantung dari jenis persetujuannya.

Untuk lebih jelasnya dapat dikemukakan contoh sebagai berikut :

A menjual rumah kepada B dengan harga yang telah ditentukan dan B

menyetujuinya untuk membayar harga tersebut, dengan kesepakatan itu maka

timbul suatu perikatan antara A dengan B yang menimbulkan :

a. Kewajiban pada A untuk menyerahkan rumahnya dan pada B

atas penyerahan rumah tersebut.

b. Hak pada A untuk menerima pembayaran dan kewajiban

pada B untuk membayar pada A.

13 R. Setiawan, Pokok-Pokok Hukum Perikatan, Binacipta, Bandung 1987, hlm. 2.14 R. Syahrani, Op.Cit., hlm. 203.

19

Page 3: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Jadi suatu perjanjian adalah merupakan suatu hubungan hukum, yang

artinya hubungan yang diatur dan diakui oleh hukum. Yang mana hubungan

hukum tersebut harus berdasarkan kesopanan, kepatutan dan kesusilaan.

2. Syarat-syarat Sahnya Perjanjian

Tentang syarat-syarat yang diperlukan untuk sahnya suatu perjanjian,

dengan jelas telah diatur dalam Pasal 1320 KUH Perdata, yaitu :

a. Sepakat mereka yang mengikatkan dirinya

b. Kecakapan untuk membuat suatu perjanjian

c. Suatu hal tertentu

d. Suatu sebab yang halal

Ad.a. Sepakat mereka yang mengikatkan dirinya

Para pihak dalam perjanjian yaitu, manusia atau badan hukum telah

menyatakan kesepakatan atau persetujuan yang mana akhirnya akan terbentuk

suatu pertemuan kehendak, para pihak yang membuat perjanjian telah sepakat

atau ada persesuaian kemauan atau saling menyetujui kehendak masing-

masing, yang dilahirkan oleh para pihak dengan tidak ada paksaan, kekeliruan

dan penipuan, persetujuan mana yang dapat dinyatakan secara tegas maupun

secara diam-diam15.

Dalam hukum perjanjian adanya suatu azas yang dinamakan azas

konsensualitas yang terdapat dalam Pasal 1320 KUH Perdata. Istilah ini berasal

dari bahasa latin yaitu Consensus yang berarti sepakat, maksud dari kata

sepakat disini adalah bahwa pada azasnya perjanjian atau perikatan yang 15 Ibid, hlm. 214.

20

Page 4: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

timbul karenanya, itu sudah dilahirkan sejak detik tercapainya kesepakatan.

Azas konsensualitas bukanlah berarti untuk suatu perjanjian disyaratkan

adanya kesepakatan karena hal ini sudah semestinya, suatu perjanjian juga

dinamakan persetujuan, berarti kedua belah pihak sudah setuju atau sepakat

mengenai suatu hal16.

Untuk menentukan telah terjadinya kata “sepakat” ada beberapa teori

yang dikemukakan oleh para sarjana, yaitu :17

a. Uitings theorie (teori saat melahirkan kemauan). Menurut teori ini

perjanjian terjadi apabila atas penawaran telah dilahirkan kemauan

menerimanya dari puhak lain. Kemauan ini dapat dikatakan telah

dilahirkan pada waktu pihak lain mulai menulis surat penermaan.

b. Verzend theorie (teori saat mengirim surat penerimaan). Menurut teori

ini perjanjian terjadi pada saat surat penerimaan dikirimkan kepada si

penawar.

c. Onvangs theorie (teori saat menerima surat penerimaan). Menurut teori

ini perjanjian pada saat menerima surat penerimaan/sampai di alamat

penawar.

d. Vernemings theorie (teori saat mengetahui surat penerimaan). Menurut

teori ini perjanjian baru terjadi, apabila si penawar telah membuka dan

membaca surat penerimaan itu.

Sebagian besar dari perjanjian-perjanjian ini selalu bersumber pada kata

sepakat, yaitu suatu “persetujuan” antara kedua belah pihak. Dari peristiwa

16 R. Subekti, Op. Cit., hlm. 15.17 R. Syahrani, Op. Cit., hlm. 215.

21

Page 5: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

tersebut akan menimbulkan suatu peristiwa hubungan hukum diantara kedua

belah pihak yang mengadakan perjanjian tersebut dan kedua belah pihak telah

terikat oleh isi perjanjian yang dibuatnya. Adapun bentuk dari perjanjian itu

bisa tertulis dan secara lisan yang berisi suatu rangkaian perkataan yang

mengandung janji-janji atau kesanggupan.

Ad. b. Adanya kecakapan untuk membuat suatu perjanjian

Adapun yang dimaksud dengan kecakapan disini adalah bahwa subjek

dalam suatu perjanjian harus sudah dianggap cakap untuk melakukan

perbuatan sandiri menurut ketentuan hukum. Cakap merupakan syarat umum

untuk melakukan perbuatan hukum secara sah, yaitu harus sudah dewasa, sehat

akal fikiran dan tidak dilarang oleh suatu peraturan perundang-undangan untuk

melakukan sesuatu perbuatan tertentu18.

Selanjutnya dalam Pasal 1330 KUH Perdata, ada beberapa golongan

orang yang dinyatakan tidak cakap untuk melakukan sendiri perbuatan-

perbuatan hukum, yaitu :

a. Orang-orang yang belum dewasa

Belum dewasa adalah mereka yang belum mencapai umur genap dua

puluh satu tahun dan sebelumnya belum kawin.

b. Mereka yang ditaruh di bawah pengampuan

Orang-orang yang diletakkan di bawah pengampuan adalah setiap

orang dewasa yang selalu berada dalam keadaan dungu, sakit otak atau

mata gelap dan boros.

c. Orang-orang perempuan18 Ibid, hlm. 217.

22

Page 6: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Dalam hal-hal yang ditetapkan oleh undang-undang, dan pada

umumnya semua orang kepada siapa undang-undang telah melarang

membuat perjanjian-perjanjian tertentu.

Jadi dengan demikian yang dimaksud dengan adanya kecakapan untuk

membuat suatu perikatan, yaitu bahwa para pihak di dalam perjanjian tersebut

diharuskan :

a. Mampu untuk melakukan perbuatan hukum

b. Mampu melakukan perjanjian yang hendak dibuatnya

Dengan demikian, syarat kecakapan untuk membuat suatu perjanjian ini

mengandung kesadaran untuk melindungi baik bagi dirinya, bagi miliknya

maupun dalam hubungannya dengan keselamatan keluarganya19.

Ad. c. Adanya Suatu Hal Tertentu

Suatu hal tertentu dalam perjanjian adalah barang yang menjadi objek

suatu perjanjian. Menurut Pasal 1333 KUH Perdata barang yang menjadi objek

suatu perjanjian ini harus tertentu, setidak-tidaknya harus ditentukan jenisnya,

sedangkan jumlahnya tidak perlu ditentukan asalkan saja kemudian dapat

ditentukan atau diperhitungkan.

Kemudian dalam Pasal 1332 KUH Perdata ditentukan bahwa barang-

barang yang dapat dijadikan objek perjanjian hanyalah barang-barang yang

dapat diperdagangkan. Lazimnya barang-barang yang dapat dipergunakan

untuk kepentingan umum dianggap sebagai barang-barang di luar perdagangan,

sehingga tak bisa dijadikan objek perjanjian (selanjutnya lihat Pasal 521, 522,

523 KUH Perdata).19 Ibid, hml. 218.

23

Page 7: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Hal-hal tersebut sangat perlu diperhatikan oleh para pihak yang

membuat perjanjian, karena untuk dapat menentukan atau menetapkan

kewajiban si berhutang (debitur) apabila terjadi suatu perselisihan. Yang

menjadi objek daripada suatu perjanjian tidak selalu harus sudah ada pada saat

perjanjian, akan tetapi bisa juga belum ada.

Ad. d. Adanya Suatu Sebab Yang Halal

Suatu sebab yang halal merupakan syarat yang terakhir untuk sahnya

suatu perjanjian. Mengenai syarat ini Pasal 1335 KUH Perdata menyatakan

bahwa suatu perjanjian tanpa sebab, atau yang telah dibuat karena sesuatu

sebab yang palsu atau terlarang, tidak mempunyai kekuatan. Jadi yang

dimaksud dengan sebab dari suatu perjanjian adalah isi dari perjanjian itu

sendiri. Akhirnya Pasal 1337 KUH Perdata menentukan bahwa suatu sebab

dalam perjanjian tidak boleh bertentangan dengan undang-undang, kesusilaan

dan ketertiban umum20.

Lebih lanjut R. Subekti, menggolongkan 4 (keempat) syarat untuk

sahnya suatu perjanjian ke dalam 2 (dua) golongan, yaitu :21

a. Syarat subjektif, yaitu untuk dua syarat yang pertama, krena kedua

syarat itu mengenai subjek daripada perjanjian.

b. Syarat objektif, yaitu untuk dua syarat yang terahkir, kerena kedua

syarat itu mengenai objek daripada perjanjian.

Untuk sahnya suatu perjanjian syarat-syarat tersebut di atas harus

dipenuhi, apabila syarat subjektif tidak dipenuhi, maka perjanjian dapat

20 Ibid, hlm. 221.21 R. Subekti, Op. Cit., hlm. 17.

24

Page 8: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

dibatalkan oleh hakim atas permintaan pihak yang tidak cakap atau yang

memberikan kesepakatan secara tidak bebas. Sedangkan kalau syarat objektif

tidak dipenuhi, maka perjanjian batal demi hukum, artinya dari semula tidak

pernah dilahirkan suatu perjanjian dan tidakpernah ada perikatan. Sehingga

tiada dasar untuk saling menuntut di muka hakim (pengadilan).

3. Unsur-Unsur Perjanjian

Adapun unsur-unsur / bagian-bagian perjanjian adalah :22

a. Unsur Essentialia

Yaitu bagian-bagian daripada perjanjian yang tanpa itu perjanjian

tidak akan mungkin ada, maksudnya unsur pokok yang harus ada

dalam perjanjian. Misalnya harga adalah essentialia atau inti bagi

perjanjian jual beli, identitas para pihak serta kesepakatan.

b. Unsur Naturalia

Yaitu bagian-bagian yang oleh undang-undang ditentukan sebagai

peraturan-peratutan yang bersifat mengatur, maksudnya unsure

yang telah ada dalam perjanjian walaupun tidak dituangkan secara

tegas dalam perjanjian tersebut. Misalnya adanya itikad baik, serta

jaminan tidak ada cacad tersembunyi dalam suatu barang.

c. Unsur Accidentalia

Yaitu bagian-bagain yang oleh para pihak ditambahkan dalam

perjanjian, dimana undang-undang tidak mengaturnya, misalnya

jual beli rumah beserta alat-alat rumah tangganya.22 R. Setiawan, Loc. Cit., hlm. 50.

25

Page 9: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

4. Macam-Macam Perjanjian

Adapun macam-macam perjanjian yang dikenal dalam ilmu

pengetahuan hukum adalah :23

a. Perjanjian Obligatoir yaitu : suatu perjanjian yang hanya membebankan

kewajiban kepada para pihak, sehingga dengan perjanjian ini baru

menimbulkan perikatan. Misalnya pada perjanjian jual beli, maka

dengan sahnya perjanjian jual beli belum menyebabkan beralihnya

benda atau barang yang dijual itu tetapi baru akan menimbulkan

perikatan yaitu bahwa pihak pembeli diwajibkan membayar harganya

untuk beralihnya barang tersebut secara nyata harus ada penyerahan

baik yuridis maupun nyata.

Yang termasuk perjanjian obligatoir, yaitu :

1) Perjanjian sepihak dan timbal balik

Perjanjian timbal balik adalah perjanjian yang menimbulkan kewajiban

pokok kepada kedua belah pihak. Misalnya jual beli, sewa menyewa.

Perjanjian sepihak adalah perjanjian dimana hanya terdapat kewajiban

pada salah satu pihak saja. Misalnya hibah.

2) Perjanjian cuma-cuma dan atas beban

Perjanjian cuma-cuma adalah perjanjian dimana salah satu pihak

mendapatkan keuntungan dari pihak yang lain secara cuma-cuma.

23 Ibid, hlm. 52.

26

Page 10: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Perjanjian atas beban adalah perjanjian dimana terhadap prestasi pihak

yang satu terdapat prestasi pihak yang lain dan keduanya saling

berhubungan. Misalnya jual beli, sewa menyewa.

3) Perjanjian Konsensual, Riil, dan Formil

Perjanjian konsensual adalah perjanjian yang terjadi dengan kata

sepakat.

Perjanjian riil adalah perjanjian selain diharuskan adanya kata sepakat

juga diikuti dengan penyerahan barang, misalnya penitipan barang.

Perjanjian formil adalah perjanjian yang harus diadakan dengan bentuk

tertentu , seperti harus dibuat dengan akta notaris, misalnya pendirian

PT.

4) Perjanjian bernama dan tidak bernama.

Perjanjian bernama adalah perjanjian yang pengaturannya telah diatur

dalam Buku III KUH Perdata.

Perjanjian tidak bernama adalah perjanjian yang tidak disebutkan dan

tidak diatur dalam dalam KUH Perdata, dimana terdapatnya asas

kebebasan berkontrak.

b. Perjanjian-perjanjian lainnya, yaitu :

1) Perjanjian Leberatoir

Adalah perbuatan hukum yang atas dasar sepakat para pihak

menghapuskan perikatan yang telah ada.

2) Perjanjian kebendaan

27

Page 11: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Adalah perjanjian yang diatur dalam Buku II KUH Perdata yang

merupakan perjanjian untuk menyerahkan benda atau menimbulkan,

mengubah atau menghapuskan hak-hak kebendaan.

3) Perjanjian pembuktian

Adalah para pihak bebas untuk mengadakan perjanjian mengenai alat-

alat pembuktian yang akan mereka gunakan dalam suatu proses.

5. Sistem Terbuka dan Sistem Tertutup

Dalam KUH Perdata dikenal ada 2 sistem, yaitu :

a. Sistem Tertutup

b. Sistem Terbuka

Ad. a. Sistem Tertutup

Sistem tertutup terdapat pada Buku II yaitu untuk hukum benda yang

sifatnya memaksa, artinya bahwa macam-macam hak atas benda terbatas,

yakni terbatas pada apa yang hanya disebutkan dalam Buku II KUH Perdata

dan peraturan-peraturan mengenai hak-hak atas benda yang bersifat memaksa

dengan perkataan lain bahwa para pihak tidak diperkenankan untuk

mengadakan hak-hak dan peraturan-peraturan yang lain untuk suatu benda,

selain yang telah ditetapkan dalam Buku II KUH Perdata tersebut.

Ad. b. Sistem Terbuka

Sistem terbuka ini terdapat dalam Buku III KUH Perdata yang sifatnya

mengatur, artinya bahwa hukum perjanjian memberikan kebebasan yang

seluas-luasnya kepada para pihak untuk membuat suatu perjanjian yang berisi

28

Page 12: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

mengenai apa saja, selama perjanjian tersebut tidak bertentangan dengan

undang-undang, kesusilaan dan tidak mengganggu ketertiban umum.

Dalam sistem ini disebut juga asas kebebasan berkontrak yaitu bahwa

setiap orang bebas untuk menentukan bentuk, macam dan isi perjanjian dengan

syarat tidak bertentangan undang-undang, ketertiban umum dan kesusilaan

seperti halnya yang tercantum dalam Pasal 1338 KUH Perdata. Pasal-pasal dari

hukum perjanjian merupakan apa yang dinamakan hukum pelengkap (optional

law) yang berarti bahwa pasal-pasal tersebut dapat dikesampingkan apabila

para pihak menghendaki ketentuan sendiri mengenai kepentingannya, selama

kepentingan tersebut tidak bertentangan dengan undang-undang, kesusilaan

dan tidak mengganggu ketertiban umum, maka perbuatan para pihak itu sah

menurut hukum, sebaliknya apabila para pihak itu tidak mengatur sendiri

dalam kepentingannya itu, berarti para pihak tersebut tunduk pada undang-

undang24.

6. Berakhirnya Perjanjian

Hapusnya suatu persetujuan harus benar-benar dibedakan daripada

hapusnya suatu perikatan, karena suatu perikatan dapat hapus, sedangkan

persetujuannya yang merupakan sumbernya masih tetap ada. Misalnya pada

persetujuan jual beli, dengan dibayarnya harga maka perikatan mengenai

pembayaran menjadi hapus, sedangkan persetujuannya belum, karena perikatan

mengenai penyerahan barang belum terlaksana. Hanya jika semua perikatan-

perikatan daripada persetujuan telah hapus seluruhnya, maka

24 R. Subekti, Op. Cit., hlm. 13.

29

Page 13: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

persetujuannyapun akan berakhir. Dalam hal ini, hapusnya persetujuan sebagai

akibat daripada hapusnya perikatan-perikatannya25.

Sebaliknya hapusnya suatu persetujuan dapat pula mengakibatkan

hapusnya perikatan-perikatannya, yaitu apabila suatu persetujuan hapus dengan

berlaku surut, misalnya sebagai akibat daripada pembatalan berdasarkan

wanprestasi yaitu Pasal 1266 KUH Perdata, maka semua perikatan yang telah

terjadi menjadi hapus, perikatan-perikatan tersebut tidak perlu lagi dipenuhi

dan apa yang telah dipenuhi harus pula ditiadakan. Akan tetapi, dapat juga

terjadi bahwa persetujuan berakhir atau hapus untuk waktu selanjutnya, jadi

kewajiban-kewajiban yang telah ada tetap ada. Dengan pernyataan mengakhiri

persetujuan, persetujuan sewa menyewa dapat diakhiri, akan tetapi perikatan

untuk membayar uang sewa atas sewa yang dinikmati tidak menjadi hapus

karenanya26.

Jadi suatu persetujuan dapat hapus atau berakhir, karena :27

a. Ditentukan dalam persetujuan oleh para pihak, misalnya persetujuan

akan berlaku untuk waktu tertentu.

b. Undang-undang menentukan batas berlakunya suatu persetujuan.

c. Para pihak atau Undang-undang dapat menentukan bahwa dengan

terjadinya peristiwa tertentu, maka persetujuan akan hapus. Misalnya

salah satu pihak meninggal, maka persetujuan menjadi hapus:

- persetujuan kerja (Pasal 1603 j JUH Perdata)

- persetujuan pemberian kuasa (Pasal 1813 KUH Perdata)

25 R. Setiawan, Loc. Cit., hlm. 68.26 Ibid27 Ibid, hlm. 69.

30

Page 14: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

d. Suatu pernyataan penghentian perjanjian atau opzegging. Pernyataan ini

dapat dilakukan oleh kedua belah pihak ataupun oleh salah satu pihak.

Pernyataan ini hanya ada dalam perjanjian-perjanjian yang bersifat

sementara, misalnya perjanjian kerja.

e. Perjanjian atau persetujuan hapus karena adanya keputusan hakim.

f. Apabila tujuan perjanjian telah tercapai, yaitu semua kembali pada

keadaan semula seolah-olah tidak pernah ada suatu perjanjian.

Hal-hal yang mengakibatkan hapusnya perikatan dalam KUH Perdata

disebutkan dalam Pasal 1381, adalah :

1) Karena pembayaran

2) Karena penawaran pembayaran tunai, diikuti dengan penyimpanan atau

penitipan

3) Karena pembaharuan utang

4) Karena perjumpaan utang atau kompensasi

5) Karena percampuran utang

6) Karena pembebasan utang

7) Karena musnahnya barang yang terutang

8) Karena kebatalan dan pembatalan

9) Karena berlakunya syarat batal

10) Karena lewat waktu (daluwarsa).

B. Mengenai Perjanjian Jual Beli

1. Pengertian Jual Beli

31

Page 15: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Perjanjian jual beli yang diatur dalam Bab V Buku III KUH Perdata

tentang perjanjian, memberikan definisi mengenai jual beli yang tertera dalam

Pasal 1457 KUH Perdata, yaitu :

“jual beli adalah suatu perjanjian, dengan mana pihak yang satu

mengikatkan dirinya untuk menyerahkan suatu kebendaan, dan pihak

yang lain untuk membayar harga yang telah dijanjikan”.

Dari definisi yang diberikan oleh Pasal 1457 KUH Perdata tersebut,

perjanjian jual beli membebankan 2 kewajiban, yaitu :

1. Kewajiban pihak penjual untuk menyerahkan baranganya yang

dijual kepada pembeli.

2. Kewajiban pihak pembeli untuk membayar harga barang yang

dibeli kepada penjual.

Selain definisi perjanjian jual beli yang terdapat dalam KUH Perdata

tersebut, ternyata ahli Sarjana Hukum memberikan pendapat mengenai

pengertian jual beli, yaitu :

Prof. R. Subekti

“Jual beli adalah suatu perjanjian bertimbal balik dalam mana pihak yang satu (si penjual) berjanji untuk menyerahkan hak milik atas suatu barang, sedang pihak yang lain (si pembeli) berjanji untuk membayar harga yang terdiri atas sejumlah uang sebagai imbalan dari perolehan hak milik tersebut”28.

Yang harus diserahkan oleh penjual kepada pembeli, adalah hak milik

atas barangnya, jadi bukan sekedar kekuasaan atas barang tadi, yang harus

dilakukan adalah “penyerahan” atau “levering” secara yuridis. Mengenai

perkataan harga yang tertera dalam pasal tersebut, meskipun tidak disebutkan 28 R. Subekti, Aneka Perjanjian (cetakan ketujuh), Alumni, Bandung 1985, hlm. 1.

32

Page 16: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

dalam salah satu pasal undang-undang namun sudah semestinya bahwa harga

ini harus berupa sejumlah uang.

Dari perkataan jual beli dapat dilihat adanya perbuatan dari satu pihak

dinamakan menjual, sedangkan dari pihak yang lain dinamakan membeli. Dari

kedua perbuatan tersebut dapat diketahui bahwa jual beli merupakan suatu

perjanjian timbal balik. Istilah yang mencakup dua perbuatan yang bertimbal

balik itu adalah sesuai dengan istilah Belanda “koop en verkoop” yang juga

mengandung pengertian bahwa pihak yang satu “verkoopt” (menjual) sedang

yang lainnya “koopt” (membeli). Dalam bahasa Inggris jual beli disebut

dengan hanya “sale” saja yang berarti “penjualan” (hanya dilihat dari sudutnya

si penjual), begitu pula dalam bahasa Perancis disebut hanya dengan “vente”

yang juga berarti “penjualan”, sedangkan dalam bahasa Jerman dipakainya

perkataan “kauf” yang berarti “pembelian”29.

Barang yang menjadi objek perjanjian jual beli harus cukup tertentu,

setidak-tidaknya dapat ditentukan wujud dan jumlahnya pada saat ia akan

diserahkan hak miliknya kepada si pembeli. Dengan demikian adalah sah

menurut hukum misalnya jual beli mengenai panenan yang akan diperoleh

pada suatu waktu dari sebidang tanah tertentu30.

Jual beli yang dilakukan dengan percobaan atau mengenai barang-

barang yang biasanya dicoba terlebih dahulu, selalu dianggap telah dibuat

dengan suatu syarat tangguh (Pasal 1463 KUH Perdata). Dengan demikian

29 Ibid, hlm.2.30 Ibid

33

Page 17: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

maka jual beli mengenai sebuah lemari es, meskipun barang dan harga yang

sudah disetujui, baru jadi kalau barangnya sudah dicoba dan memuaskan31.

Jadi dapat disimpulkan pada hakekatnya jual beli itu merupakan suatu

persesuaian kehendak yang bertimbal balik antara penjual dan pembeli

mengenai harga dan barang.

2. Subjek dan Objek Perjanjian Jual Beli

A. Subjek Perjanjian Jual Beli

Jual beli merupakan suatu perjanjian yang timbul disebabkan oleh

adanya hubungan hukum mengenai harta kekayaan antara dua pihak atau lebih.

Pendukung perjanjian sekurang-kurangnya harus ada dua orang tertentu,

masing-masing orang menduduki tempat yang berbeda. Satu orang menjadi

pihak kreditur dan yang lain menjadi pihak debitur. Kreditur dan debitur itulah

yang menjadi subjek perjanjian. Kreditur mempunyai hak atas prestasi dan

debitur wajib memenuhi pelaksanaan prestasi terhadap kreditur32.

Dalam jual beli yang menjadi kreditur adalah pembeli dan yang

menjadi debitur adalah penjual. Ini tidak tidak benar karena hanya

menggambarkan sepihak saja, sedangkan jual beli adalah perjanjian timbal

balik, baik penjual maupun pembeli sesuai dengan teori dan praktek hukum

terdiri dari, yaitu :33

1. Individu sebagai persoon atau manusia tertentu;

a. Natuurlijke persoon atau manusia tertenntu.

31 Ibid32 R. Setiawan, Loc. Cit., hlm. 5.33 M. Yahya, Segi-segi Hukum Perjanjian, Alumni, Bandung 1986, hlm. 16.

34

Page 18: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Subjek jual beli berupa orang atau manusia harus memenuhi syarat

tertentu untuk dapat melakukan suatu perbuatan hukum secara sah.

Seseorang harus cakap untuk melakukan tindakan hukum, tidak

lemah pikirannya, tidak berada dibawah pengampuan atau

perwalian. Apabila anak belum dewasa, orang tua aatau wali dari

anak tersebut yang harus bertindak.

b. Rechts persoon atau badan hukum.

Subjek jual beli yang merupakan badan hukum, dapat berupa

kooperasi dan yayasan. Kooperasi adalah suatu gabungan orang

yang dalam pergaulan hukum bertindak bersama-sama sebagai satu

subjek hukum tersendiri. Sedangkan yayasan adalah suatu badan

hukum dilahirkan oleh suatu pernyataan untuk suatu tujuan tertentu.

Dalam pergaulan hukum, yayasan bertindak pendukung hak dan

kewajiban tersendiri.

3. Persoon yang dapat diganti.

Mengenai persoon kreditur yang dapat diganti, berarti kreditur yang

menjadi subjek semula telah ditetapkan dalam perjanjian,sewaktu-

waktu dapat diganti kedudukannya dengan kreditur baru. Perjanjian

yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian “aan

order” atau perjanjian atas perintah. Demikian juga dalam perjanjian

“aan tonder” atau perjanjian atas nama .

35

Page 19: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

B. Objek Perjanjian Jual Beli

Berdasarkan Pasal 1457 KUH Perdata yang menyatakan bahwa objek

perjanjian jual beli adalah benda (zaak) atau menurut istilah lain merupakan

suatu kebendaan dan hanya benda yang berada dalam perdagangan (Pasal 1332

KUH Perdata).

Menurut Pasal 499 KUH Perdata kebendaan ialah tiap-tiap barang atau

tiap-tiap hak yang dapat dikuasai oleh hak milik, berarti bahwa yang menjadi

objek jual beli tidak hanya barang-barang yang berwujud saja, tetapi juga

benda-benda tak berwujud, misalnya suatu hak piutang, saham, perusahaan

dagang atau dengan kata lain segala sesuatu yang bernilai harta kekayaan.

Berdasarkan pasal tersebut, pengertian benda secara yuridis ialah segala

sesuatu yang dapat menjadi object eigendom (hak milik). Penggolongan benda

berdasarkan pasal tersebut dapat dibedakan menjadi benda berwujud dan tidak

berwujud.

Menurut Prof. Riduan Syahrani, dalam sistem KUH Perdata benda

dapat dibedakan sebagai berikut :34

A. Benda bergerak dan benda tak bergerak

Benda tak bergerak dapat dilihat menurut sifatnya, tujuan

pemakaiannya, dan menurut penetapan undang-undang. Benda tak

bergerak menurut sifatnya dibagi menjadi 3 macam yaitu tanah, segala

sesuatu yang bersatu dengan tanah karena tumbuh dan berakar secara

bercabang, dan segala sesuatu yang bersatu dengan tanah karena

didirikan diatas tanah itu yaitu karena tertanam dan terpaku. Benda tak 34 R. Syahrani, Op. Cit., hlm. 117-123

36

Page 20: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

bergerak menurut tujuan pemakaiannya misalnya mesin-mesin dalam

kolam, pada suatu perkebunan, dan barang reruntuhan dari suatu

bangunan. Benda tak bergerak menurut penetapan undang-undang

antara lain hak-hak atau penagihan mengenai suatu benda yang tak

bergerak, kapal-kapal yang berukuran 20 meter kubik keatas. Benda

bergerak ada 2 golongan yaitu benda yang menurut sifatnya dan benda

menurut penetapan undang-undang. Benda bergerak menurut sifatnya

dalam arti benda itu dapat berpindah atau dipindahkan dari suatu tempat

ketempat yang lain. Benda bergerak menurut penetapan undang-undang

adalah sgala hak atas benda bergerak.

B. Benda yang musnah dan benda yang tetap ada

Benda yang dapat musnah terletak pada kemusnahannya, misalnya

barang-barang makanan dan minuman baru memebri manfaat bagi

kesehatan. Benda yang tetap ada adalah benda-benda yang dalam

pemakaiannya tidak mengakibatkan benda itu menjadi musnah, tetapi

akan memberi manfaat bagi sipemakai.

C. Benda yang dapat diganti dan benda yang tidak dapat

diganti

Mengenai benda yang dapat diganti dan tidak dapat diganti diatu secara

tegas dalam Pasal 1694 KUH Perdata pengembalian barang oleh yang

dititipi harus in natura artinya tidak boleh diganti dengan benda yang

lain.

37

Page 21: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

D. Benda yang dapat dibagi dan benda yang tak dapat

dibagi

Benda yang dapat dibagi adalah benda yang apabila wujudnya dibagi

tidak mengakibatkan hilangnya hakikat dari benda itu sendiri, misalnya

beras, gula. Sedangkan benda yang tidak dapat diganti adalah benda

yang apabila wujudnya dibagi mengakibatkan hilangnya hakikat dari

benda itu, misalnya kuda, sapi.

E. Benda yang diperdagangkan dan benda yang tak

diperdagangkan

Benda yang diperdagangkan adalah benda-benda yang dapat dijadikan

objek (pokok) suatu perjanjian. sedangkan benda yang tak

diperdagangkan adalah benda-benda yang tak dapat dijadikan sebagai

objek suatu perjanjian

Hukum benda yang termuat dalam Buku II KUH Perdata tersebut diatas

adalah hukum yang mengatur hubungan antara seseorang dengan benda.

Hubungan tersebut akan menimbulkan hak atas benda atau hak kebendaan,

yakni hak yang memberikan kekuasaan langsung kepada seseorang yang

berhak untuk menguasai sesuatu benda di dalam tangan siapapun juga benda

itu berada. Hak kebendaan itu bersifat mutlak yang berarti bahwa hak

seseorang atas benda itu dapat dipertahankan terhadap siapapun juga35.

3. Hak dan Kewajiban Para Pihak

A. Hak dan Kewajiban Penjual35 Ibid, hlm. 124.

38

Page 22: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Hak-hak penjual adalah :

1. Hak untuk menyatakan batal demi hukum

Berdasarkan Pasal 1518 KUH Perdata perjanjian jual beli barang

dagangan dan barang perabot rumah yang tidak diambil oleh pembeli

dalam jangka waktu yang telah ditetapkan tanpa memberi peringatan

terlebih dahulu kepada pihak pembeli.

2. Menurut Pasal 1478 KUH Perdata, penjual berhak

untuk tidak menyerahkan barang yang dijualnya, jika si pembeli belum

membayar harganya, sedangkan si penjual tidak telah mengijinkan

penundaan pembayaran kepadanya. Inilah tangkisan yang disebut

dengan “execptio non adempleti contractus” adalah tangkisan yang

menyatakan bahwa ia (debitur) tidak melaksanakan perjanjian

sebagaimana mestinya justru oleh karena kreditur sendiri tidak

melaksanakan perjanjian itu sebagaimana mestinya36.

Kewajiban-Kewajiban Penjual

Menurut Pasal 1474 KUH Perdata ada 2 (dua) kewajiban utama bagi

penjual, yaitu :

3. Menyerahkan hak milik atas barang yang diperjual

belikan

4. Menanggung kenikmatan tenteram atas barang tersebut

dan menanggung terhadap cacad-cacad tersembunyi.36 Ibid, hlm. 254.

39

Page 23: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Ad. 1. Kewajiban menyerahkan hak milik

Kewajiban menyerahkan hak milik meliputi segala perbuatan yang

menurut hukum diperlukan untuk mengalihkan hak milik atas barang yang

diperjual belikan itu dari si penjual kepada si pembeli.

KUH Perdata mengenal adanya 3 (tiga) macam barang dalam hal

penyerahan hak milik, yaitu :37

A. Untuk barang bergerak

Dilakukan dengan penyerahan nyata atau penyerahan kekuasaan atas

barang itu, dalam Pasal 612 KUH perdata yang berbunyi :

“Penyerahan kebendaan bergerak, terkecuali yang tak bertubuh, dilakukan dengan penyerahan yang nyata akan kebendaan itu oleh atau atas nama pemilik, atau dengan penyerahan kunci-kunci dari bangunan, dalam mana kebendaan itu berada”.

“Penyerahan tak perlu dilalakukan, apabila kebendaan yang harus

diserahkan dengan alasan hak lain telah dikuasai oleh orang yang hendak

menerimanya”.

B. Untuk barang tetap (tak bergerak)

Dilakukan dengan Akta Notaris atau dengan perbuatan yang dinamakan

“balik nama”. Dalam Pasal 616 KUH Perdata, menyebutkan bahwa :

“Penyerahan atau penunjukan akan kebendaan tak bergerak dilakukan

dengan pengumuman akan akta yang bersangkutan dengan cara seperti

ditentukan dalam Pasal 620 KUH Perdata”.

Pasal 620 KUH Perdata berbunyi :

37 R. Subekti, Loc. Cit., hlm. 9-10.

40

Page 24: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

“Dengan mengindahkan ketentuan-ketentuan termuat dalam tiga pasal yang lalu, pengumuman termaksud diatas dilakukan dengan memindahkan sebuah salinan otentik yang lengkap dari akta otentik atau keputusan yang bersangkutan ke kantor penyimpanan hipotik, yang mana dalam lingkungannya barang-barang tak bergerak yang harus diserahkan itu berada dan dengan membukukannya dalam register”.

C. Untuk barang tak bertubuh

Penyerahan piutang atas nama dan hak lainnya dengan akta notaries atau

akta dibawah tangan (cessie) yang harus diberitahukan kepada debitur, atau

secara tertulis distujui dan diakuinya (sesuai dengan Pasal 613 KUH

Perdata).

Dalam dunia perdagangan penyerahan piutang dilakukan secara praktis,

yaitu : penyerahan piutang atas tunjuk atau atas bawa (aan toonder)

dilakukan dengan penyerahan nyata, dan penyerahan piutang atas perintah

(aan order) dilakukan dengan endosement.

Ad. 2. Kewajiban menanggung kenikmatan tenteram dan menanggung

terhadap cacad tersembunyi

Kewajiban untuk menanggung kenikmatan tenteram merupakan

konsekuensi daripada jaminan yang oleh penjual diberikan kepada pembeli

bahwa barang yang dijual dan di lever itu adalah sungguh-sungguh miliknya

sendiri yang bebas dari sesuatu pihak38.

Bahwa dalam perjanjian jual beli, penjual tidak akan diwajibkan

menanggung sesuatu apapun, namun ada pembatasannya, yaitu :39

a. Meskipun telah diperjanjikan bahwa si penjual tidak

akan menanggung sesuatu apapun, namun ia tetap bertanggung jawab

38 Ibid, hlm. 17.39 Ibid, hlm. 18-19.

41

Page 25: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

tentanng apa yang berupa akibat dari sesuatu perbuatannya yang telah

dilakukan olehnya, semua persetujuan yang bertentangan dengan ini

adalah batal (sesuai Pasal 1494 KUH Perdata).

b. Si penjual dalam hal adanya janji yang sama, jika

terjadi suatu penghukuman terhadap si pembeli untuk menyerahkan

barangnya kepada orang lain, diwajibkan mengembalikan harga

pembelian, kecuali apabila si pembeli ini pada waktu pembelian

dilakukan, mengetahui tentang adanya putusan hakim untuk

menyerahkan barang yang dibelinya itu atau jika ia telah membeli

barang itu dengan pernyataan tegas akan memikul sendiri untung

ruginya (Pasal 1495 KUH Perdata).

Jika hal tersebut tidak ada diperjanjikan, si pembeli berhak untuk menuntut

kembali dari si penjual :

1. Pengembalian uang harga pembelian

2. Pengembalian hasil-hasil jika ia diwajibkan menyerahkan hasil-hasil itu

kepada si pemilik sejati yang melakukan tuntutan penyerahan

3. Biaya yang dikeuarkan berhubung dengan gugatan si pembeli untuk

ditanggung begitu pula biaya yang telah dikeluarkan oleh penggugat

asal

4. Penggantian kerugian beserta biaya perkara mengenai pembelian dan

penyerahannya, sekedar itu telah dibayar oleh si pembeli.

42

Page 26: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

Apabila si penjual mengetahui adanya cacad tersembunyi yang tidak ia

beritahukan kepada pembeli, maka berdasarkan Pasal 1508 KUH Perdata, ia

wajib untuk :

1. Mengembalikan uang harga pembelian

2. Mengembalikan hasil-hasil, jika ia diwajibkan menyerahkan hasil-hasil

itu kepada si pemilik sejati yang melakukan penuntutan penyerahan

3. Mengganti segala biaya kerugian dan bunganya kepada pembeli.

B. Hak dan Kewajiban Pembeli

Hak-hak Pembeli

Dalam suatu perjanjian jual beli, para pihak mempunyai hak dan

kewajiban yang harus dipikul untuk memenuhi suatu prestasi perjanjian. Hak

pembeli adalah :

Menurut Pasal 1514 KUH Perdata menyebutkan bahwa : jika pada

waktu membuat perjanjian tidak ditetapkan tentang itu, maka si pembeli harus

membayar di tempat dan pada waktu dimana penyerahan harus dilakukan.

Jadi, hak-hak dari si pembeli adalah :

1. Untuk menerima barang yang dibelinya dari penjual

2. Untuk mendapat jaminan dari penjual mengenai kenikmatan tenteram

dan damai dan tidak adanya cacad tersembunyi.

Kewajiban-kewajiban Pembeli

Kewajiban utama si pembeli adalah membayar harga pembelian pada

waktu dan ditempat sebagaimana ditetapkan menurut perjanjian, harga tersebut

43

Page 27: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

harus berupa sejumlah uang. Adapun kewajiban-kewajiban dari pembeli adalah

:40

1. Membayar harga barang yang dibelinya pada waktu dan ditempat

menurut perjanjian jual beli (Pasal 1513), bila mana hal itu tidak

ditetapkan dalam perjanjian, maka menurut Pasal 1514 KUH Perdata

pembayaran dilakukan ditempat dan pada saat penyerahan barang.

2. Membayar bunga dari harga pembelian bilamana barang yang dibelinya

dan sudah diserahkan kepadanya, akan tetapi belum dibayar olehnya,

memberi hasil atau pendapatan lainnya, walaupun tidak ada ketentuan

mengenai hal itu dalam perjanjian jual beli (Pasal 1515 KUH Perdata).

4. Beralihnya Kepemilikan dalam Jual Beli

mengenai penggolongan atas benda yang paling penting menurut

hukum perdata di Indonesia, adalah penggolongan atas benda yang bergerak

dan tak bergerak, juga dikenal dengan adanya pengalihan atas benda bergerak

dan tak bergerak. Perbedaan-perbedaan pokok antara benda bergerak dan tak

bergerak adalah sebagai berikut :41

a. Mengenai hak bezit, berdasarkan Pasal 1977 Ayat (1)

KUH Perdata menetukan barang siapa yang menguasai benda bergerak

dianggap sebagai pemilik. Jadi bezitter dari benda bergerak adalah

eigenaar dari benda tersebut.

40 Ibid, hlm. 20-21.41 R. Syahrani, Op. Cit., hlm. 119-120.

44

Page 28: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

b. Mengenai pembebanan (bezwaring) terhadap benda

bergerak harus dilakukan pand/gadai, sedangkan terhadap benda tak

bergerak harus dilakukan dengan hypotik.

c. Mengenai penyerahan (Levering) berdasrkan Pasal 612

KUH perdata menetukan bahwa penyerahan benda bergerak dapat

dilakukan dengan penyerahan nyata, sedangkan penyerahan benda tak

bergerak menurut Pasal 616 KUH Perdata harus dilakukan dengan balik

nama pada daftar umum.

d. Mengenai daluwarsa (verjaring) terhadap benda

bergerak tidak dikenal daluwarsa sebab bezit disini sama dengan

eigendom atas benda bergerak itu, sedangkan benda-benda tak bergerak

menengenal verjaring.

e. Mengenai penyitaan (beslag), revindicatoir geslag

yaitu penyitaan untuk menuntut kembali barangnya sendiri hanya dapat

dilakukan terhadap baranng-barang bergerak, sedangkan executoir beslag

adalah penyitaan untuk melaksanakan keputusan pengadilan harus

dilakukan terlebih dahulu pada barang bergerak, apabila tidak mencukupi

maka dilakukan terhadap barang tak bergerak.

Dalam hal beralihnya kepemilikan dalam jual beli, dalam KUH Perdata

dilakukan dengan penyerahan (levering), mengenai levering dari benda

bergerak yang tak berwujud berupa hak-hak piutang dapat dibedakan atas 3

macam, yaitu :42

42 Ibid, hlm. 145-146.

45

Page 29: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

1. Levering dari suatu piutang aan toonder (atas tunjuk atau atas bawa),

menurut Pasal 613 Ayat (3) KUH Perdata dilakukan dengan

penyerahan surat itu.

2. Levering dari surat piutang op naam (atas nama), menurut Pasal 613

Ayat (1) KUH Perdata dilakukan dengan cara membuat akta otentik

atau dibawah tangan (yang dinamakan cessie). Yang dimaksud disini

tidak lain adalah penggantian kedudukan berpiutang dari kreditur lama

yang dinamakan “cedent” kepada kreditur baru yang dinamakan

“cessionaries”. Sedangkan debitur dinamakan “cessus”. Agar supaya

peralihan piutang ini berlaku terhadap debitur, maka akta cessie itu

harus diberitahukan kepadanya secara resmi. Hak piutang dianggap

telah beralih dari kreditur lama kepada kreditur baru pada saat akta

cessie dibuat, tidak pada waktu akta cessie diberitahukan kepada

cessus.

3. Levering dari piutang aan order (atas perintah), menurut Pasal 613

Ayat (3) KUH Perdata dilakukan dengan penyerahan surat itu disertai

dengan endosemen, yakni dengan menulis dibalik surat piutang yang

menyatakan kepada siapa piutang tersebut dialihkan.

46

Page 30: BAB IIelib.unikom.ac.id/files/disk1/10/jbptuniko…  · Web view · 2012-07-09Perjanjian Leberatoir. ... Perjanjian yang dapat diganti ini dapat dijumpai dalam bentuk perjanjian

47