bab vi berkreasi dengan album foto online

4
E-Learning M. Helmy Noor, S.S.T., M.T. 51 BAB VI BERKREASI DENGAN ALBUM FOTO ONLINE 6.1. Pendahuluan Biasanya gambar-gambar foto yang kita miliki dikoleksi dalam sebuah album. Seiring dengan kemajuan teknologi internet maka kita dapat membuat album foto digital yang dapat juga dipasang di web (online). Album online ini menjadi menarik karena kita dapat berkreasi dengan menambahkan efek transisi gambar, suara, serta theme yang selanjutnya dapat langsung di publish dengan mudah karena album yang dihasilkan berupa halaman website yang terdapat dokumen flash. Dokumen flash yang berupa album tersebut dapat secara langsung diakses melalui web browser seperti Internet Explorer. Sehingga pembuatan album yang menarik juga dapat menjadi media untuk presentasi efektif dan praktis. Untuk membuat album foto online ini dapat gunakan aplikasi Zphoto yang dapat diunduh di namazu.org/~satoru/zphoto dan flash Slide Show Maker yang dapat diunduh pada alamat www.flash-slideshow-maker.com. Kedua aplikasi ini akan menghasilkan album foto yang memiliki kekhasan berbeda dan unik. Aplikasi Zphoto memiliki sedikit fasilitas namun memadai untuk menciptakan sebuah album foto sederhana. Sedangkan Flash Slide Show Maker memiliki lebih banyak fasilitas dan berjalan dengan menggunakan metode wizard yang artinya kita akan dituntun langkah per langkah untuk membuat hingga menghasilkan album yang menarik dengan cara yang mudah. Yang menarik dari penggunaan aplikasi Flash Slide Show Maker ini adalah hasil dari albumnya dapat secara langsung di publish ke sebuah situs www.skyalbum.com namun kita harus melalukan registrasi terlebih dahulu layaknya kita registrasi pada Friendster atau email. 6.1. Menggunakan Aplikasi Zphoto Aplikasi Zphoto tidak memerlukan proses intalasi untuk menjalankan aplikasi ini cukup dengan double click icon zphoto. Lalu akan muncul tampilan

Upload: indra-arnanto

Post on 15-Sep-2015

215 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

pendidikan

TRANSCRIPT

  • E-Learning

    M. Helmy Noor, S.S.T., M.T. 51

    BAB VI BERKREASI DENGAN ALBUM FOTO ONLINE

    6.1. Pendahuluan Biasanya gambar-gambar foto yang kita miliki dikoleksi dalam sebuah album. Seiring dengan kemajuan teknologi internet maka kita dapat membuat album foto digital yang dapat juga dipasang di web (online). Album online ini menjadi menarik karena kita dapat berkreasi dengan menambahkan efek transisi gambar, suara, serta theme yang selanjutnya dapat langsung di publish dengan mudah karena album yang dihasilkan berupa halaman website yang terdapat dokumen flash. Dokumen flash yang berupa album tersebut dapat secara langsung diakses melalui web browser seperti Internet Explorer. Sehingga pembuatan album yang menarik juga dapat menjadi media untuk presentasi efektif dan praktis.

    Untuk membuat album foto online ini dapat gunakan aplikasi Zphoto yang dapat diunduh di namazu.org/~satoru/zphoto dan flash Slide Show Maker yang dapat diunduh pada alamat www.flash-slideshow-maker.com. Kedua aplikasi ini akan menghasilkan album foto yang memiliki kekhasan berbeda dan unik. Aplikasi Zphoto memiliki sedikit fasilitas namun memadai untuk menciptakan sebuah album foto sederhana. Sedangkan Flash Slide Show Maker memiliki lebih banyak fasilitas dan berjalan dengan menggunakan metode wizard yang artinya kita akan dituntun langkah per langkah untuk membuat hingga menghasilkan album yang menarik dengan cara yang mudah. Yang menarik dari penggunaan aplikasi Flash Slide Show Maker ini adalah hasil dari albumnya dapat secara langsung di publish ke sebuah situs www.skyalbum.com namun kita harus melalukan registrasi terlebih dahulu layaknya kita registrasi pada Friendster atau email.

    6.1. Menggunakan Aplikasi Zphoto Aplikasi Zphoto tidak memerlukan proses intalasi untuk menjalankan aplikasi ini cukup dengan double click icon zphoto. Lalu akan muncul tampilan

  • E-Learning

    M. Helmy Noor, S.S.T., M.T. 52

    kerja untuk pembuatan album online. Secara garis besar area kerja kita akan terbagi menjadi dua bagian, yaitu area kiri dan area kanan. Area kiri digunakan untuk menampilkan file-file gambar (foto) yang akan digunakan dan area kanan berkaitan dengan pengaturan tampilan album yang akan dibuat.

    Penggunaan aplikasi Zphoto :

    Langkah Pertama

    Berikan gambar-gambar yang akan dimasukkan ke dalam album online ini, yaitu dengan memilih menu file kemudian Open File diikuti dengan memilih file gambarnya. File gambar yang dapat digunakan dalam album online ini berjenis JPEG, PNG, GIF, dan BMP. Lakukan penambahan gambar dengan cara yang sama secara berulang-ulang. Cara lain yang dapat kita gunakan adalah bila kita telah mengumpulkan file-file gambar ke dalam sebuah folder sehingga kita cukup menambahkan folder-nya saja dengan cara pilih menu File kemudian Open Directory.

    Langkah Kedua Lakukan pendefinisian nama judul album yang akan dibuat dan folder tempat hasil album yang dibuat.

    Langkah Ketiga Pilihlah bagian Advenced untuk melalukan pengaturan kualitas dari file flash yang akan dihasilkan.

    Langkah Keempat

    Kita dapat melakukan kustomisasi terhadap atribut pewarnaan flash dan halaman web yang akan dihasilkan untuk album foto online ini. Pengaturan pewarnaan dari dokumen flash dilakukan dengan memilih bagian Flash Colors. Sedangkan untuk mengatur atribut pewarnaan halaman web-nya dilakukan dengan memilih Page Colors.

    Langkah Kelima Setelah semua pengaturan kita lakukan, maka langkah terakhir adalah menhasilkan file album online-nya. Lakukan dengan menekan tombol F5 atau pilih menu File lalu Create a Photo Album.

  • E-Learning

    M. Helmy Noor, S.S.T., M.T. 53

    6.3. Instalasi Aplikasi Flash Slide Show Maker Untuk menggunakan aplikasi Flash Slide Show Maker ini, maka kita terlebih dahulu melakukan proses instalasi dengan melakukan double click file installer-nya. Lalukanlah proses intalasi sampai dengan selesai yaitu dengan ditandai dengan memilih dan menekan tombol Finish.

    6.4. Menggunakan Aplikasi Flash Slide Show Maker Dalam penggunaan aplikasi ini kita akan dituntun secara bertahap ada 3 tahap yang akan kita lalui yaitu :

    1. Menentukan foto yang akan digunakan dalam album 2. Memilih theme untuk desain album 3. Menciptakan album

    Langkah Pertama

    Menentukan file Gambar yang akan digunakan dalam album foto kita. Lakukan dengan memilih tombol Add untuk menambah atau tombol Remove untuk menghapus file gambarnya. Dalam tahap ini, kita dapat melakukan memanipulasi terhadap gambar yang akan muncul dalam album foto kita. Pada dasarnya secara garis besar manipulasi gambar dikategorikan menjadi 3 bagian yaitu : a. Info

    - Pemberian Judul - Animasi perpindahan antar gambar - Pemberian link - Pemberian efek perpindahan antar gambar

    b. Text - Pemberian tulisan pada gambar dengan memilih model, warna dan

    ukuran huruf

    c. Art Clip

    - Pemberian objek gambar yang diletakkan dalam gambar yang dipilih.

  • E-Learning

    M. Helmy Noor, S.S.T., M.T. 54

    Langkah Kedua Memilih theme album dan dekorasi (hiasan) yang digunakan pada album yang dibuat.

    Langkah Ketiga Tahap terakhir adalah menentukan letak folder untuk album foto online-nya. Akhiri dengan menekan tombol Publish Now.

    Note : Untuk melihat album foto online, dapat dilakukan dengan memilih tombol View Flash Slide Show.