apa sih itp

Upload: muhammad-nasrul

Post on 03-Jun-2018

218 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 8/12/2019 Apa sih ITP

    1/4

    Apa sih ITP??

    ITP[Idiopathic Thrombocytopenic Purpurae] ialah suatu gangguan autoimun yang ditandai dengan

    trombositopeni [angka trombosit darah perifer kurang dari 150.000/mm3] akibat destruksi prematur

    trombosit yang meningkat [akibat autoantibody yang mengikat antigen trombosit]

    Didalam tubuh manusia, ada yang namanya sistem hemostasis. Hemostasisialah suatu fungsi tubuh

    yang bertujuan untuk mempertahankan keenceran darah sehingga darah tetap mengalir dalam

    pembuluh darah dan menutup kerusakan dinding pembuluh darah sehingga mengurangi kehilangan

    darah pada saat terjadinya ekrusakan pembuluh darah. Faal hemostasis melibatkan 4 sistem, yakni ;

    sistem vaskkuler, sistem trombosit, sistem koagulasi dan sistem fibrinolisis.

    Adanya trombositopenia pada ITP ini akan mengakibatkan gangguan pada sistem hemostasis tersebut.

    Kok bisa terjadi trombositopenia sih??

    Dalam keadaan normal, umur trombosit sekitar 10 hari, sedangkan pada ITP, umur trombosit

    memendek menjadi 2-3 hari atau bahkan hanya beberapa menit saja. Memendeknya umur trombosit ini

    disebabkan karena peningkatan destruksi trombosit di limpa oleh karena proses imunologi, dan umur

    trombosit berhubungan dengan kadar antibody platelet, sehingga bila kadar antibody platelet meninggi,

    maka umur trombosit semakin pendek

    Yang memegang peran dalam menimbulkan perdarahan pada ITP diduga tidak saja tergantung pada

    jumlah trombosit, tetapi juga fungsi trombosit dan kelainan vaskuler.

    Pusing ya? [saya juga :D ], tapi lanjuuttt ajahhh

    Diperkirakan insidensi ITP ini terjadi pada 100 kasus pada 1 juta penduduk per tahun, dan setengahnya

    terjad pada anak-anak.

    Secara klinis, ITP ini dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu :

    1. ITP Akut

    ITP akut [kurang dari 6 bulan] ini lebih sering terjadi pada anak [usia 2-6 tahun], seringkali terjadi setelah

    infeksi virus akut [Rubeola, Rubella, Varicella zoozter, Epstein Barr virus] dan penyakit saluran nafas yang

    disebabkan oleh virus. Manifestasi perdarahan ITP akut pada anak biasanya ringan, perdarahan

    intracranial terjadi kurang dari 1% pasien. Biasanya ITP akut pada anak ini self limiting, remisi spontan

    terjadi pada 90% pasien [dimana 60% sembuh dalam 4-6 minggu, dan lebih dari 90% sembuh dalam 3-6

    bulan]. Dan sekitar 5-10% lainnya berkembang menjadi ITP kronik [berlangsung lebih dari 6 bulan]

    2. ITP kronik

    ITP kronik ini terutama dijumpai pada wanita berumur 15-50 tahun. Episode perdarahan dapat

  • 8/12/2019 Apa sih ITP

    2/4

    berlangsung beberapa hari sampai beberapa minggu, mungkin intermitten, bahkan terus menerus.

    So kalau menurut klasifikasi ini, maka si anak S masih termasuk dalam kategori ITP akut!

    Bila penderita ITP diperiksa secara fisik, maka biasanya keadaan umumnya baik, tidak didapatkan

    demam, dan tidak ada pembesaran limpa maupun hati.

    Gejala klinis bervariasi tergantung jumlah trombosit serta kadar antibodi platelet. Anemia baru

    didapatkan bila terjadi perdarahan hebat. Gejala ITP sendiri biasanya pelahan-lahan dengan riwayat

    mudah berdarah dengan trauma maupun tanpa trauma. Pada umumnya bentuk perdarahannya ialah

    purpura pada kulit dan mukosa [hidung, gusi, saluran makanan dan traktus urogenital].

    Perdarahan spontan terjadi bila jumlah trombosit < 50.000/mm3, dan bila jumlah trombosit Tapi bukan suatu keharusan

    6. Tidak ada penyebab trombositopenia sekunder

    Untuk praktisnya [dan juga karena keterbatasan alat] sebagian besar diagnosa ITP ditegakkan dengan

    cara eksklusi [menyingkirkan faktor-faktor sekunder yang dapat menyebabkan trombositopeni], seperti

    SLE, obat-obatan, trombositopenia post transfuse, leukemia.

    Dan mungkin pada sebagian besar kasus ITP pada anak, awalnya akan didiagnosa dengan DHF dengan

    manifestasi perdarahan [grade III-IV], tapi seperti yang disebutkan diatas, pada ITP tidak didapatkan

    demam, pembesaran limpa dan tidak ada peningkatan hematokrit.

    And then the Next Step Therapy

    Terapi ITP lebih ditujukan untuk menjaga jumlah trombosit dalam kisaran aman, sehingga mencegah

    terjadinya perdarahan mayor. Terapi umum meliputi aktivitas fisik berlebihan untuk mencegah trauma

    [terutama trauma kepala], dan menghindari pemakaian obat-obatan yang mempengaruhi fungsi

    trombosit [seperti Aspirin dan obatAspirin-likelainnya]

    Pada prinsipnya, pengobatan pada ITP ialah untuk menurunkan kadar PA IgG, dan terapi utama yang

  • 8/12/2019 Apa sih ITP

    3/4

    dianjurkan ialah steroid. Pada penderita yang responsif terhadap terapi steroid, akan terjadi penurunan

    kadar autoantibodi dan peningkatan trombosit. Efek steroid umumnya terlihat setelah terapi selama 24-

    48 hari.

    Steroid yang biasa digunakan ialah prednison, dosis 1mg/kg BB/ hari [pada orang dewasa sekitar 60-

    mg/hari], dievaluasi setelah pengobatan 2-4 minggu. Bila responsif --> dosis diturunkan pelahan-lahan

    sampai kadar trombosit stabil atau dipertahankan sekitar 50.000/mm3. Dosis pemeliharaan prednison

    ini sebaiknya < 15mg/hari

    Bila terapi steroid ini dianggap gagal [unresponsive] atau perlu dosis pemeliharaan yang tinggi, maka

    diperlukan splenektomi [sebagian besar berespon baik]atau diberikan obat-obatan imunosupresif

    lainnya seperti Vincristine, Cyclophosphamide, Azathioprin, atau Danazol. Pemakaian high dose

    Immunoglobulinjuga dilaporkan bermanfaat. Dan pemberian transfuse TC dipertimbangkan pada

    penderita dengan perdarahan mayor.

    And now.. The Prognose

    Ada beberapa factor yang mempengaruhi prognosa yaitu usia penderita, jumlah trombosit, kadar

    antibody platelet dan lama timbulnya keluhan. Respon terapi dapat mencapai 50-70% dengan

    pemberian steroid.

    Pada penderita muda, umumnya prognosa baik Sedangkan ITP yang refrakter terhadap pengobatan

    steroid, splenektomi, maupun imunosupresif lainnya biasanya prognosa jelek [mortalitas sekitar 16%].

    Dan penyebab kematian pada ITP biasanya disebabkan oleh perdarahan intrkranial, sepsis post

    splenektomi atau post terapi imunosupresif.

    Thats it

    So sesudah mendapat terapi, saya harap pada anak S ini akan mengalami remisi spontan sempurna.

    Kasihan juga melihat ibunya yang terus menerus menangis menungguinya [yah bayangkanlah bila anda

    mempunyai anak yang mimisan hebat dan masuk rumah sakit 3x dalam jangka 3 bulan].

    Good luck boy!

    Posted byDeA Haryono at12:16 AM7 comments:

    Labels:tulisan dokter

    ITP (Idiopathic Thrombocytopenic Purpura)

    ditulis olehDr. Imran Nito, SpPD

    ITP (Idiopathic Thrombocytopenic Purupura) adalah suatu kelainan pada sel pembekuan darah yakni

    http://www.blogger.com/profile/16778380559040017023http://www.blogger.com/profile/16778380559040017023http://hidupdenganitp.blogspot.com/2008/10/idiopathic-thrombocytopenic-purpurae-or.htmlhttp://hidupdenganitp.blogspot.com/2008/10/idiopathic-thrombocytopenic-purpurae-or.htmlhttp://www.blogger.com/comment.g?blogID=2854867891438639283&postID=9116773768790336836http://www.blogger.com/comment.g?blogID=2854867891438639283&postID=9116773768790336836http://hidupdenganitp.blogspot.com/search/label/tulisan%20dokterhttp://hidupdenganitp.blogspot.com/search/label/tulisan%20dokterhttp://hidupdenganitp.blogspot.com/search/label/tulisan%20dokterhttp://hidupdenganitp.blogspot.com/2008/10/itp-idiopathic-thrombocytopenic-purpura.htmlhttp://hidupdenganitp.blogspot.com/2008/10/itp-idiopathic-thrombocytopenic-purpura.htmlhttp://imrannito.blogspot.com/2008/06/itp-idiopathic-thrombocytopenic-purpura.htmlhttp://imrannito.blogspot.com/2008/06/itp-idiopathic-thrombocytopenic-purpura.htmlhttp://imrannito.blogspot.com/2008/06/itp-idiopathic-thrombocytopenic-purpura.htmlhttp://imrannito.blogspot.com/2008/06/itp-idiopathic-thrombocytopenic-purpura.htmlhttp://hidupdenganitp.blogspot.com/2008/10/itp-idiopathic-thrombocytopenic-purpura.htmlhttp://hidupdenganitp.blogspot.com/search/label/tulisan%20dokterhttp://www.blogger.com/comment.g?blogID=2854867891438639283&postID=9116773768790336836http://hidupdenganitp.blogspot.com/2008/10/idiopathic-thrombocytopenic-purpurae-or.htmlhttp://www.blogger.com/profile/16778380559040017023
  • 8/12/2019 Apa sih ITP

    4/4

    trombosit yang jumlahnya menurun sehingga menimbulkan perdarahan. Perdarahan yang terjadi

    umumnya pada kulit berupa bintik merah hingga ruam kebiruan.

    Penyebab dari ITP ini tidak diketahui secara pasti, mekanisme yang terjadi melalui pembentukan

    antibodi yang menyerang sel trombosit, sehingga sel trombosit mati.

    ITP terbagi dua yakni akut ITP dan kronik ITP.Batasan yang dipakai adalah waktu jika dibawah 6 bulan

    disebut akut ITP dan diatas 6 bulan disebut kronik ITP. Akut ITP sering terjadi pada anak-anak sedangkan

    kronik ITP sering terjadi pada dewasa.

    Diagnosis ITP adalah pada pemeriksaan terdapat perdarahan di kulit bahkan mimisan dan pada

    laboratorium jumlah trombosit menurun dan pada pemeriksaan BMP (bone marrow puncture) terdapat

    sel megakariosit.

    Pengobatan ITP umumnya tidak memerlukan pengobatan yang serius tetapi bila terjadi perdarahan dan

    jumlah trombosit menurun hingga dibawah 20.000/ul maka dianjurkan untuk transfusi trombosit.

    Pengobatan lain yang dapat diberikan adalah dengan pemberian kortikosteroid dan dihentikan obat ini

    bila sudah meningkat jumlah trombositnya.

    Perhatian yang harus diingat pada penderita ITP adalah hindari obatan yang dapat meningkatkan

    perdarahan seperti aspirin, hindari benturan yang membuat luka.