penyuluhan kehamilan resiko tinggi

Post on 06-Aug-2015

1.070 Views

Category:

Documents

322 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

KEHAMILAN RESIKO TINGGI(high risk pregnancy)

Apakah Kehamilan risiko tinggi itu? 

• Kehamilan yang memiliki risiko atau bahaya yang lebih besar pada waktu kehamilan maupun pada saat persalinan, baik risiko terhadap ibu, bayi maupun keduanya bila dibandingkan dengan kehamilan yang biasanya atau yang normal.

Kehamilan Resiko Tinggi

Apa saja yang tergolong Kehamilan risiko tinggi?

Ibu dengan tinggi <145cm

Bentuk panggul yang tidak normal

Badan ibu terlalu kurus

Umur ibu <20 th atau > 35 th

Jumlah anak > 4

Umur anak terkecil <2th

Adanya kesulitan pada kehamilan, atau pesalinan sebelumnya

Sering mengalami keguguran

Kepala pusing hebat, kaki bengkak

Perdarahan saat hamil

Bahaya apa saja yang dapat ditimbulkan oleh kehamilan dengan risiko tinggi ?

Bahaya yang ditimbulkan

Bayi lahir belum cukup bulan

Bayi lahir dengan berat lahir rendah (BBLR)

Keguguran (abortus)

Persalinan tidak lancar / macet

Perdarahan sebelum dan sesudah persalinan

Janin mati dalam kandungan

Ibu hamil / bersalin meninggal dunia

Keracunan kehamilan

• Bayi lahir prematur. Dalam keadaan ini bayi dilahirkan dengan kualitas untuk bertahan hidup yang sangat rendah dan tentunya rentan dengan penyakit-penyakit tertentu yang dikarenakan belum matangnya organ-organ tubuh sang bayi, termasuk paru-paru dan organ pencernaan. Angka kematian bayi prematur jauh lebih tinggi dari angka kematian bayi normal. Di samping itu biaya perawatan bayi prematur juga sangat jauh lebih mahal ketimbang perawatan bayi yang lahir dalam keadaan normal dan cukup bulan.

Bayi lahir belum cukup bulan (premature)

• Lahir dengan berat badan rendah mengisyaratkan adanya hambatan pertumbuhan di dalam rahim.

Bayi lahir dengan berat lahir rendah (BBLR)

• Keguguran biasanya ditandai dengan keluarnya darah dari jalan lahir. Hal terburuk yang bisa terjadi selama proses keguguran adalah pendarahan yang sangat hebat yang mengakibatkan ibu meninggal, juga bisa terjadi infeksi yang meluas ke dalam darah (sepsis).

Keguguran (abortus)

• Kemacetan persalinan sangat berbahaya dan mengancam nyawa baik ibu maupun bayi yang akan dilahirkan. Dengan perkembangan ilmu kedokteran sekarang ini, biasanya kemacetan proses kelahiran bisa diatasi dengan peralatan maupun dengan melakukan operasi. Walaupun begitu, alat bantu dan prosedur operasi yang dilakukan juga memiliki resiko dan membutuhkan biaya yang lebih besar.

Persalinan tidak lancar/macet

• Perdarahan ini bisa mengancam nyawa ibu dan memerlukan pengelolaan yang intensif termasuk dengan melakukan transfusi darah.

Perdarahan sebelum dan sesudah persalinan

• Kematian calon bayi bisa karena adanya gangguan dalam rahim maupun karena kelainan bawaan dari calon bayi yang terjadi karena pembentukan organ-organnya yang tidak sempurna atau mengalami kelainan genetic.

Janin mati dalam kandungan

• Kematian merupakan risiko paling menyedihkan yang bisa dialami seorang ibu dengan kehamilannya yang berisiko.

Ibu hamil/bersalin meninggal dunia

• Keracunan pada masa kehamilan atau dalam bahasa medisnya ‘toksemia gravidarum’ adalah suatu kondisi di mana suatu kehamilan mengakibatkan sistem organ dalam tubuh seorang ibu hamil kacau balau dan bisa mengakibatkan kejang-kejang yang mempengaruhi sistem sarafnya. Bisa dibayangkan jika hal ini terjadi pasti akibat sampingannya sangat merugikan, baik buat sang ibu maupun buat keluarga.

Keracunan kehamilan/kejang-kejang.

APAKAH KEHAMILAN RESIKO TINGGI DAPAT DICEGAH?

Kehamilan resiko tinggi dapat dicegah bila ditemukan sedini mungkin dan dilakukan

tindakan untuk memperbaikinya

YA...

BAGAIMANA PENCEGAHAN DAPAT DILAKUKAN?

Dengan memeriksakan kehamilan sedini mungkin

Mendapatkan imunisasi TT 2x

Bila ditemukan kehamilan resiko tinggi, harus kontrol lebih sering

Makan makanan bergizi → 4 sehat 5 sempurna

APA YANG DILAKUKAN IBU UNTUK MENGHINDARI BAHAYA KEHAMILAN RESIKO TINGGI?

Apa yg dilakukan ibu?

Segera mengenali tanda2 kehamilan resiko tinggi

Segera ke posyandu, puskesmas atau rumah sakit terdekat untuk memeriksakan diri

Periksa periksa periksa……………

RAHASIANYA ?

SEKIANSEMOGA BERMANFAAT

Yang merupakan faktor resiko dari terjadinya kehamilan resiko tinggi, kecuali : a. Usia ibu > 35 tahunb. Tinggi badan ibu < 145 cmc. Berat badan ibu 65 kg

Apa yang dapat dilakukan ibu untuk menghindari bahaya kehamilan resiko tinggi ?a. Mengenali tanda-tandanyab. Dibiarkan saja karena tidak masalahc. Segera ke pelayanan kesehatan untuk memeriksakan

diri

Sesi Pertanyaan ??

Apakah ada pertanyaan??

TERIMA KASIH

top related