powerpoint 2010 (bag 1)

7
1 Pendahuluan PowerPoint 2010 adalah sebuah software presentasi yang memungkinkan anda untuk membuat presentasi slide dinamis yang bisa mencakup animasi, gambar, video dan banyak lagi. Dalam pelajaran ini anda akan mempelajari teknik penggunaan PowerPoint 2010, termasuk mengenal Backstage View yang baru. Mengenal PowerPoint 2010 Jika anda telah mengenal PowerPoint 2007 maka anda akan mengetahui bahwa tidak terdapat banyak perubahan pada interface 2010 selain dari Backstage View, yang akan kita bahas nanti dalam pelajaran ini. Menggunakan PowerPoint untuk membuat presentasi slide PowerPoint menggunakan slide untuk membangun sebuah presentasi. Guna membuat sebuah presentasi yang saling berhubungan. Anda dapat menambahkan slide sebanyak mungkin sesuai keinginan dan setiap saat anda dapat tampilkan atau mainkan presentasi anda dengan memilih salah satu dari beberapa pilihan tampilan Slide Show . Bekerja dengan PowerPoint

Upload: barata-antariksa

Post on 20-Jul-2015

106 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Powerpoint 2010 (bag 1)

1

Pendahuluan

PowerPoint 2010 adalah sebuah software presentasi yang

memungkinkan anda untuk membuat presentasi slide

dinamis yang bisa mencakup animasi, gambar, video dan

banyak lagi. Dalam pelajaran ini anda akan mempelajari

teknik penggunaan PowerPoint 2010, termasuk mengenal

Backstage View yang baru.

Mengenal PowerPoint 2010

Jika anda telah mengenal PowerPoint 2007 maka anda akan mengetahui bahwa

tidak terdapat banyak perubahan pada interface 2010 selain dari Backstage

View, yang akan kita bahas nanti dalam pelajaran ini.

Menggunakan PowerPoint untuk membuat presentasi slide

PowerPoint menggunakan slide untuk membangun sebuah presentasi. Guna

membuat sebuah presentasi yang saling berhubungan. Anda dapat

menambahkan slide sebanyak mungkin sesuai keinginan dan setiap saat anda

dapat tampilkan

atau mainkan

presentasi anda

dengan memilih

salah satu dari

beberapa pilihan

tampilan Slide

Show.

Bekerja dengan PowerPoint

Page 2: Powerpoint 2010 (bag 1)

2

Ribbondan Quick Access Toolbar area dimana anda akan menemukan

perintah-perintah yang dibutuhkan untuk mengerjakan tugas dalam PowerPoint.

Jika anda telah mengenal PowerPoint 2007, anda akan mengetahui bahwa

perbedaan utama dalam PowerPoint 2010 adalah bahwa perintah-perintah Open

dan Print sekarang berada di dalam Backstage View.

Ribbon

Ribbon berisi banyak tabs, masing-masing dengan beberapa kelompok perintah.

Beberapa tabs, seperti “Drawing Tools” atau “Table Tools”, akan muncul hanya

bilamana anda bekerja dengan beberapa items tertentu seperti gambar atau tabel.

Selain itu, anda dapat menambahkan tabs yang anda atur sendiri yang berisikan

perintah yang anda sukai.

Toolbar Quick Access

Quick Access Toolbar (QAT) terletak di atas Ribbon, dan memungkinkan anda

untuk mengakses perintah-perintah yang sering digunakan di tab mana saja yang

aktif. Ketetapannya, QAT menampilkan perintah Save, Undo dan Repeat.Anda

dapat menambahkan perintah lainnya sesuai kebutuhan.

Menambahkan perintah ke Quick

Access Toolbar:

1. Klik drop-down arrow ke bagian

kanan dari Quick Access Toolbar.

2. Seleksi perintah yang ingin anda

tambahkan dari menu drop-down.

Setiap tab

terbagi dalam

beberapa grup

Klik pada tab

untuk melihat

perintah lainnya

Beberapa grup memiliki

anak panah yang dapat

diklik untuk pilihan lain

Tab tools khusus akan

muncul bilamana anda

klik item tertentu

Page 3: Powerpoint 2010 (bag 1)

3

Untuk memilih perintah lagi, seleksi More Commands.

Tampilan Backstage

Tampilan Backstage memberikan banyak pilihan untuk anda untuk menyimpan,

membuka file, mencetak atau membagi dokumen anda. Serupa dengan Office

Button Menu dari PowerPoint 2007 atau File Menu dari veri PowerPoint

sebelumnya. Namun demikian, bukan sekedar sebuah menu tapi Backstage juga

sebuah tampilan halaman penuh, yang memudahkan pekerjaan.

Menampilkan Backstage

1. Klik tab File

2. Anda dapat memilih sebuah opsi di sisi kiri halaman.

3. Untuk kembali ke dokumen anda, cukup klik tab apa saja pada Ribbon.

Page 4: Powerpoint 2010 (bag 1)

4

Membuat dan membuka presentation

File-file PowerPoint disebut Presentations. Kapanpun anda mulai sebuah

pekerjaan baru dalam PowerPoint, anda perlu create a new presentation. Anda

juga perlu mengetahui bagaimana membuka / open an existing presentation.

Membuat sebuah presentasi baru yang masih kosong:

1. Klik tab File. Langkah ini mengarahkan anda keBackstage View.

2. Pilih New

3. Pilih Blank Presentation di bawah Available Templates and Themes.

Akan terlihat tandanya.

4. Klik Create. Akan muncul sebuah presentasi baru yang kosong window

PowerPoint.

Membuka presentasi yang sudah ada:

1. Klik tab File. Langkah ini mengarahkan anda ke Backstage View.

2. Pilih Open. Kotak dialog Open akan terbuka.

Page 5: Powerpoint 2010 (bag 1)

5

3. Pilih presentasi yang diinginkan, kemudian klik Open.

Jika anda telah membuka presentasi yang sudah ada, akan lebih mudah

untuk memilih Recent dari tab File daripada menggunakan Open untuk

mencari presentasi anda.

Moda Kompabilitas (Compability Mode)

Terkadang anda perlu bekerja dengan presentasi yang dibuat dalam Microsoft

PowerPoint versi lama, seperti PowerPoint 2003 atau PowerPoint 2000. Bilamana

anda membuka file-file presentasi seperti ini, akan muncul Compability mode.

Moda kompabilitas menonaktifkan beberapa fitur tertentu, sehingga anda hanya

akan bisa mengakses perintah yang ada dalam program yang dulu digunakan

untuk membuat presentasi tersebut. Sebagai contoh, jika anda membuka sebuah

presentasi yang dibuat dalam PowerPoint 2003, anda hanya dapat menggunakan

tab dan perintah yang ada dalam PowerPoint 2003.

Dalam gambar di bawah ini, workbook telah ditampilkan dalam moda

kompabilitas. Banyak jenis transisi slide baru yang telah dinonaktifkan dan hanya

transisi 2003 yang tersedia.

Page 6: Powerpoint 2010 (bag 1)

6

Untuk keluar dari moda Kompabilitas, anda perlu konversi convert presentasi

tersebut ke versi terakhir. Jika anda bekerja sama dengan orang lain yang hanya

memiliki akses ke versi PowerPoint lama, alangkah baiknya untuk menempatkan

presentasi dalam moda Kompabilitas sehingga formatnya tidak akan berubah.

Mengkonversi sebuah presentasi:

Jika anda ingin mengakses semua fitur PowerPoint 2010, anda dapat melakukan

konversi (convert) presentasi tersebut ke format file 2010.

Ingat! Melakukan konversi file bisa menyebabkan beberapa perubahan pada

original layout presentasi tersebut.

1. Klik tab File untuk masuk ke Backstage view.

2. Cari dan pilih perintah Convert.

Page 7: Powerpoint 2010 (bag 1)

7

3. Akan muncul kotak dialog Save As. Pilih location yang anda inginkan

untuk menyimpan workbook, masukan file name untuk presentasi dan klik

Save.

4. Presentasi akan dikonversi ke tipe file terbaru.