media indonesia 21 maret 2014

28
SEBAGAI nakhoda yang menentukan arah kapal besar berna- ma Indonesia, presiden mutlak dipilih di antara orang-orang pilihan. Ia wajib pula mendapat dukungan politik yang kuat sehingga bisa secara efektif memutar roda pemerintahan. Untuk mendapatkan gur seperti itulah, persyaratan yang luar biasa ketat mesti dilekatkan dalam diri calon presiden. Benar bahwa konstitusi kita mengatur pasangan capres dan cawapres cukup diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilihan umum sebelum pelaksanaan pemilihan umum. Jika berpijak pada prosedur itu semata, setiap parpol berhak dan boleh mengusung capres dan cawapres. Tak peduli seberapa besar suara yang mereka dulang di pemilu legislatif. Tak peduli kendati mereka cuma meraih segelintir pemilih. Capres yang terlibat dalam kontestasi pun bisa jadi bakal melimpah. Kita mesti sepaham bahwa demokrasi bukanlah tujuan akhir dalam berbangsa dan bernegara. Demokrasi ialah pe- rangkat untuk mendongkrak harkat dan martabat bangsa, bukan demokrasi semu yang hanya identik dengan kebe- basan, tetapi gagal mela- hirkan pemerintahan yang efektif. Undang-Undang Dasar 1945 pun dengan jelas dan tegas menggariskan bahwa sistem pemerintahan di Re- publik ini ialah presidensial, bukan seolah-olah presiden- sial karena realitasnya parle- men kerap lebih berkuasa. Melalui forum ini, kita ber- kali-kali menegaskan perlu dipertahankannya aturan soal ambang batas yang tinggi bagi parpol untuk bi- sa mencalonkan presiden dan wapres atau presidential threshold. Dengan presidential threshold tinggi, asa untuk mendapatkan presiden berkuali- tas dengan dukungan politik yang kuat bukanlah sekadar impian. Karena itu pula kita menyambut baik keputusan Mahka- mah Konstitusi menolak permohonan uji materi UU Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pemilu Presiden dan Wakil Presiden yang diajukan bakal capres dari Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra. MK antara lain berketetapan bahwa ambang batas 20% kursi di DPR atau 25% suara sah nasional dalam pemilu legislatif sebagai syarat pengajuan capres seperti yang diatur dalam Pasal 9 Undang-Undang Pemilu Presiden adalah konstitusional. Dengan begitu, tidak semua parpol dapat mengusung capres. Hanya parpol atau gabungan parpol yang meraup suara signikan yang dapat mencalonkan presiden. Artinya, obral capres tak akan terjadi dan hanya orang yang benar- benar berkualitas yang mendapat dukungan memadai. Keputusan MK itu juga tepat karena Pemilu Legislatif 2014 tinggal 20 hari lagi dan pemilu presiden tinggal tiga bulan le- bih menjelang. KPU juga bisa bernapas lega lantaran mereka tak perlu lagi kalang kabut menyiapkan logistik. Setiap keputusan pasti tidak memuaskan semua pihak. Namun, kita wajib menghormati dan mematuhinya, apa pun konsekuensinya, sekalipun sejumlah orang harus mengubur impian untuk maju sebagai capres. Dengan mengkreasi pemimpin melalui seleksi superketat, kita pantas terus berharap negeri ini akan dipimpin presi- den berkualitas, kredibel, dan tangguh dalam memerintah. Dengan begitu, kita pun bakal menghasilkan pemerintahan yang kuat. tidak menginginkan gur presiden asal-asalan yang bisa nyapres hanya karena mampu ‘membeli’ partai guram. SETIAP orangtua biasanya memiliki pola didikan atau a- suhan yang dianggap baik dalam membesarkan anak-anak mereka. Namun, sebuah studi baru mengungkapkan anak yang orangtuanya menerapkan pola didikan yang ketat dan tidak terbuka secara emosional cenderung mengalami masalah obesitas atau kegemukan bila dibandingkan de- ngan orangtua yang menetapkan batasan-batasan, tetapi me- nunjukkan rasa sayang. Untuk sampai pada ke- simpulan itu, tim pene- liti mengikuti sekelompok anak yang berusia hingga 11 tahun di Kanada. Secara total, ada 37.577 anak yang dilibatkan dalam penelitian tersebut. Hasil studi yang dipresen- tasikan pada pertemuan American Heart Association’s Scientic Session 2014 itu me- nunjukkan bahwa anak yang berorangtua otoriter memiliki kemungkinan 30% lebih tinggi mengalami obesitas. (Medical News Today/Hym/X-4) Mengkreasi Pemerintahan Kuat Asuhan dan Obesitas Dengan mengkreasi pemimpin melalui seleksi superketat, kita pantas berharap negeri ini akan dipimpin oleh presiden berkualitas, kredibel, dan tangguh. Silakan tanggapi Editorial ini melalui: www.metrotvnews.com JUMAT, 21 MARET 2014 / NO. 12023 / TAHUN XLV / 28 HALAMAN Pemasangan Iklan & Customer Service: 021 5821303 No Bebas Pulsa: 08001990990 e-mail: [email protected] Rp2.900/eks (di luar P. Jawa Rp3.100/eks) Rp67.000/bulan (di luar P.Jawa + ongkos kirim) Harian Umum Media Indonesia @ MIdotcom Menghibur Sehat tanpa Narkoba Salah satu solusi menghilangkan peredaran dan penyalahgunaan narkoba di tempat hiburan ialah membatasi musik dengan tempo cepat. Fokus Megapolitan, Hlm 22-23 KOMISI Pemberantasan Ko- rupsi (KPK) meminta pen- cairan dana bantuan sosial (bansos) ditunda hingga proses Pemilu 2014 selesai karena potensi penyelewengan atas dana itu sangat besar. “Seharusnya ditunda selama pemilu. Potensi diselewengkan menganga dalam iklim rezim korup ini,” kata Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas, kema- rin. Busyro juga berharap pemerintah jujur dan berani menunda pencairan dana yang sudah ditetapkan dalam APBN 2014 itu demi terjaminnya ban- sos untuk rakyat. “Praktik state capture corruption sekarang menjadi cukup kuat sebagai alasan untuk mendesak pe- nundaan itu,” katanya. Menkeu Chatib Basri mene- gas kan bahwa penahanan pencairan dana bansos dalam APBN 2014 tidak bisa dilaku- kan secara keseluruhan. Na- mun, ia berjanji untuk bansos yang tidak mendesak dikelu- arkan akan dievaluasi terlebih dahulu kelayakannya. “Akan sangat tergantung peng gunaannya untuk apa. Penggunaannya ada yang mendesak, seperti penerima bantuan iuran (PBI) jaminan kesehatan,” kata Chatib di Kan- tor Presiden, Jakarta, kemarin. Ditegaskan Chatib, pihaknya akan mengevaluasi item per item dana bansos dalam APBN 2014, yang memang tidak men- desak untuk dicairkan. Sebaliknya, Staf Khusus Pre- siden Bidang Ekonomi dan Pembangunan Firmanzah me- ngatakan arahan Presiden da- lam penggunaan APBN sudah sangat jelas. “APBN harus di- manfaatkan sebesar-besarnya untuk kesejahteraan rakyat. Diperuntukkan bagi program yang punya dampak langsung terhadap pemberdayaan ma- syarakat,” ujarnya. Anggota Badan Anggaran DPR RI Marwan Jafar pun meni lai dana bansos tidak perlu dibekukan dan harus tetap dikeluarkan karena me- nyangkut kebutuhan rakyat. “Tidak elok jika selalu dicurigai untuk kampanye. Rakyat kita kan membutuhkan program- program itu,” tegas Marwan, kemarin. Sebelumnya, dalam Rapat Paripurna DPR ditetapkan da- na bansos Rp55,9 triliun, tetapi dalam UU APBN itu ditetapkan menjadi Rp73,2 triliun. Peru- bahan itu memunculkan du- gaan potensi penyalahgunaan terkait dengan politik. ICW dan Fitra pun mendesak peme- rintah dan DPR membekukan dana itu. (Ben/Mad/Nov/X-6) Ambang Batas Capres Tetap MELIPAT SURAT SUARA: Para pekerja melipat surat suara untuk Pemilu Legislatif 9 April mendatang di Aula IAIN Raden Fatah, Palembang, Sumatra Selatan, kemarin. Sekitar 800 pekerja dikerahkan guna melipat jutaan lembar surat suara untuk KPU Kota Palembang, yang ditargetkan selesai dalam satu pekan. ADHI M DARYONO K ETUA Dewan Syuro Partai Bulan Bin- tang Yusril Ihza Ma- hendra tak bisa me- nyembunyikan kekecewaan- nya begitu Ketua Mahkamah Konstitusi Hamdan Zoelva mengetukkan palu. “Saya pikir MK sudah jadi penakut. Tidak berani menaf- sirkan dan mengingkari kewe- nangannya yang selama ini me- reka gembar-gemborkan sen- diri,” terangnya seusai putusan sidang uji materi Undang-Un- dang No 42/ 2008 tentang Pe- milihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, kemarin. MK menolak permohonan uji materi UU 42/2008 yang diaju- kan Yusril. Mantan mensesneg itu meminta aturan pengajuan capres dan cawapres oleh partai politik atau gabungan partai dengan perolehan 20% jumlah kursi DPR atau 25% perolehan suara sah nasional ditiadakan. Alasan MK menolak permo- honan tersebut ialah permo- hon an Yusril sudah pernah diputus sebelumnya oleh MK pada 23 Januari 2014 mengenai materi yang sama, yakni pelak- sanaan pemilu serentak. MK saat itu memutuskan pemilu legislatif dan presiden digelar serentak pada 2019. Berbeda dengan sidang- sidang sebelumnya, proses persidangan uji materi UU Pil- pres oleh Yusril tidak melalui sidang pleno yang menghadir- kan saksi atau ahli dan kesim- pulan dari baik pemerintah maupun DPR. “Di MK tidak semuanya harus melalui (si- dang) pleno. Jika kita sudah merasa cukup mendapatkan materi sebagai pertimbangan, tidak perlu dilakukan sidang pleno,” kata Hamdan sebelum membacakan putusan. Mahkamah berpendapat per- kara yang dibawa Yusril per- nah diuji dan diputus MK. “Mes- kipun tidak secara eksplisit, pertimbangan Mahkamah oto- matis berlaku terhadap dalil pemohon tersebut,” ucap ha- kim Harjono saat membacakan pertimbangan putusan. Yusril mempertanya kan mengapa MK merasa tidak berwenang menafsirkan kon- stitusi, khususnya terkait de- ngan permohonan yang dia- jukannya. “MK menyatakan tidak berwenang menafsirkan konstitusi karena yang saya mohonkan ialah MK menafsir- kan Pasal 6A ayat 2 dikaitkan dengan Pasal 22 E UUD 1945.” Hormati putusan Peneliti Perkumpulan Pemi- lu dan Demokrasi (Perludem) Veri Junaidi meminta seluruh parpol peserta pemilu meng- hormati putusan MK dan ber- sabar menunggu pelaksanaan pemilu serentak pada 2019. “Tahapan pemilu kan sudah jalan. Semua memang harus bersabar. Dengan putusan ini penyelenggara pemilu juga bisa fokus pada penyelengga- raan Pilpres 2014,” tuturnya. Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai NasDem Ferry Mursyidan Baldan berpenda- pat putusan MK sudah tepat. Persyaratan untuk pencalonan presiden ia nilai penting ka- rena jika semua partai bisa mengajukan capres, itu akan merusak desain pemilu. Mekanisme yang terlalu mu- dah dan tanpa kualikasi ter- tentu akan membuat masya- rakat kehilangan selera untuk berpartisipasi dalam pilpres. “Nanti mendorong orang men- dirikan partai bukan untuk menghadirkan caleg-caleg, melainkan sekadar jalan untuk mengajukan capres. Padahal, melalui proses pemilu kita mau membangun desain mul- tipartai sederhana,” ujarnya. Pendapat senada dikemuka- kan Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo dan Wasekjen Partai Golkar Nurul Arin. “Capres-cawapres harus meraih suara besar dari rakyat, yang representasinya diwakili partai atau gabungan partai. Dukungan itu harus dibuktikan di pemilu legisla- tif,” kata Tjahjo. “Putusan tersebut tepat dan tidak ada yang bertentangan dengan konstitusi,” Nurul me- nambahkan. (Wta/X-2) [email protected] Persyaratan untuk pencalonan presiden penting karena jika semua partai bisa mengajukan capres, itu akan merusak desain pemilu. ANTARA/FENY SELLY KPK Minta Pemerintah Tunda Pencairan Dana Bansos Kirimkan tanggapan Anda atas berita ini melalui e-mail: [email protected] Facebook: Harian Umum Media Indonesia Twitter: @MIdotcom Tanggapan Anda bisa diakses di metrotvnews.com MI/M IRFAN Busyro Muqoddas Wakil Ketua KPK SENO

Upload: hastapurnama

Post on 16-Nov-2014

1.705 views

Category:

Education


2 download

DESCRIPTION

 

TRANSCRIPT

Page 1: Media Indonesia 21 Maret 2014

SEBAGAI nakhoda yang menentukan arah kapal besar berna-ma Indonesia, presiden mutlak dipilih di antara orang-orang pilihan. Ia wajib pula mendapat dukungan politik yang kuat sehingga bisa secara efektif memutar roda pemerintahan.

Untuk mendapatkan fi gur seperti itulah, persyaratan yang luar biasa ketat mesti dilekatkan dalam diri calon presiden. Benar bahwa konstitusi kita mengatur pasangan capres dan cawapres cukup diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilihan umum sebelum pelaksanaan pemilihan umum.

Jika berpijak pada prosedur itu semata, setiap parpol ber hak dan boleh mengusung capres dan cawapres. Tak pe duli seberapa besar suara yang mereka dulang di pemilu legislatif. Tak peduli kendati mereka cuma meraih segelintir pemilih. Capres yang terlibat dalam kontestasi pun bisa jadi bakal melimpah.

Kita mesti sepaham bahwa demokrasi bukanlah tujuan akhir dalam berbangsa dan bernegara. Demokrasi ialah pe -rangkat untuk mendongkrak harkat dan martabat bangsa, bukan demokrasi semu yang hanya identik dengan kebe-

basan, tetapi gagal mela-hir kan pemerintahan yang efektif.

Undang-Undang Dasar 1945 pun dengan jelas dan te gas menggariskan bahwa sistem pemerintahan di Re-publik ini ialah presidensial, bukan seolah-olah presiden-sial karena realitasnya parle-men kerap lebih berkuasa.

Melalui forum ini, kita ber-kali-kali menegaskan perlu dipertahankannya aturan soal ambang batas yang ting gi bagi parpol untuk bi -sa mencalonkan presiden

dan wapres atau presidential threshold. Dengan presidential threshold tinggi, asa untuk mendapatkan presiden berkuali-tas dengan dukungan politik yang kuat bukanlah sekadar impian.

Karena itu pula kita menyambut baik keputusan Mahka-mah Konstitusi menolak permohonan uji materi UU Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pemilu Presiden dan Wakil Presiden yang diajukan bakal capres dari Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra. MK antara lain berketetapan bahwa ambang batas 20% kursi di DPR atau 25% suara sah nasional dalam pemilu legislatif sebagai syarat pengajuan capres seperti yang diatur dalam Pasal 9 Undang-Undang Pemilu Presiden adalah konstitusional.

Dengan begitu, tidak semua parpol dapat mengusung ca pres. Hanya parpol atau gabungan parpol yang meraup suara signifi kan yang dapat mencalonkan presiden. Artinya, obral capres tak akan terjadi dan hanya orang yang benar-benar berkualitas yang mendapat dukungan memadai.

Keputusan MK itu juga tepat karena Pemilu Legislatif 2014 tinggal 20 hari lagi dan pemilu presiden tinggal tiga bulan le-bih menjelang. KPU juga bisa bernapas lega lantaran mere ka tak perlu lagi kalang kabut menyiapkan logistik.

Setiap keputusan pasti tidak memuaskan semua pihak. Namun, kita wajib menghormati dan mematuhinya, apa pun konsekuensinya, sekalipun sejumlah orang harus mengubur impian untuk maju sebagai capres.

Dengan mengkreasi pemimpin melalui seleksi superketat, kita pantas terus berharap negeri ini akan dipimpin pre si -den berkualitas, kredibel, dan tangguh dalam memerintah. Dengan begitu, kita pun bakal menghasilkan pemerintahan yang kuat. tidak menginginkan fi gur presiden asal-asalan yang bisa nyapres hanya karena mampu ‘membeli’ partai guram.

SETIAP orangtua biasanya memiliki pola didikan atau a-suhan yang dianggap baik dalam membesarkan anak-anak mereka. Namun, sebuah studi baru mengungkapkan anak yang orangtuanya menerapkan pola didikan yang ketat dan tidak terbuka secara emosional cenderung mengalami masalah obesitas atau kegemukan bila dibandingkan de-ngan orangtua yang me netapkan batasan-batasan, tetapi me-nunjukkan rasa sa yang.

Untuk sampai pada ke-simpulan itu, tim pene-liti mengikuti sekelompok anak yang berusia hingga 11 tahun di Kanada. Secara total, ada 37.577 anak yang dilibatkan dalam penelitian tersebut.

Hasil studi yang dipresen-tasikan pada pertemuan American Heart Association’s Scientifi c Session 2014 itu me-nunjukkan bahwa anak yang berorangtua otoriter memiliki kemungkinan 30% lebih tinggi mengalami obesitas. (Medical News Today/Hym/X-4)

Mengkreasi Pemerintahan Kuat

Asuhan dan Obesitas

Dengan mengkreasi pemimpin melalui

seleksi superketat, kita pantas berharap negeri ini akan dipimpin oleh presiden berkualitas,

kredibel, dan tangguh.

Silakan tanggapi Editorial ini melalui:

www.metrotvnews.com

JUMAT, 21 MARET 2014 / NO. 12023 / TAHUN XLV / 28 HALAMAN

Pemasangan Iklan &Customer Service: 021 5821303

No Bebas Pulsa: 08001990990e-mail: [email protected]

Rp2.900/eks (di luar P. Jawa Rp3.100/eks)Rp67.000/bulan (di luar P.Jawa + ongkos kirim)

Harian Umum Media Indonesia

@ MIdotcom

Menghibur Sehat tanpa NarkobaSalah satu solusi menghilangkan peredaran dan penyalahgunaan narkoba di tempat hiburan ialah membatasi musik dengan tempo cepat.

Fokus Megapolitan, Hlm 22-23

KOMISI Pemberantasan Ko-rupsi (KPK) meminta pen-cairan dana bantuan sosial (bansos) ditunda hingga proses Pemilu 2014 selesai karena potensi penyelewengan atas dana itu sangat besar.

“Seharusnya ditunda selama pemilu. Potensi diselewengkan menganga dalam iklim rezim korup ini,” kata Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas, kema-rin. Busyro juga berharap pe merintah jujur dan berani me nunda pencairan dana yang sudah ditetapkan dalam APBN 2014 itu demi terjaminnya ban-sos untuk rakyat. “Praktik state

capture corruption sekarang menjadi cukup kuat sebagai alasan untuk mendesak pe-nun daan itu,” katanya.

Menkeu Chatib Basri mene-gas kan bahwa penahanan pen cairan dana bansos dalam APBN 2014 tidak bisa dilaku-kan secara keseluruhan. Na-mun, ia berjanji untuk bansos yang tidak mendesak dikelu- arkan akan dievaluasi terlebih dahulu kelayakannya.

“Akan sangat tergantung peng gunaannya untuk apa. Penggunaannya ada yang mendesak, seperti penerima bantuan iuran (PBI) jaminan

kese hatan,” kata Chatib di Kan-tor Presiden, Jakarta, kemarin. Di tegaskan Chatib, pihaknya akan mengevaluasi item per item dana bansos dalam APBN

2014, yang memang tidak men-desak untuk dicairkan.

Sebaliknya, Staf Khusus Pre-siden Bidang Ekonomi dan Pem bangunan Firmanzah me-ngatakan arahan Presiden da-lam penggunaan APBN sudah sangat jelas. “APBN harus di-man faatkan sebesar-besarnya untuk kesejahteraan rakyat. Diperuntukkan bagi program yang punya dampak langsung ter ha dap pemberdayaan ma-syarakat,” ujarnya.

Anggota Badan Anggaran DPR RI Marwan Jafar pun meni lai dana bansos tidak perlu di bekukan dan harus

tetap di keluarkan karena me-nyangkut kebutuhan rakyat. “Tidak elok jika selalu dicurigai untuk kampanye. Rakyat kita kan membutuhkan program-program itu,” tegas Marwan, kemarin.

Sebelumnya, dalam Rapat Paripurna DPR ditetapkan da-na bansos Rp55,9 triliun, tetapi dalam UU APBN itu di tetapkan menjadi Rp73,2 tri liun. Peru-bahan itu memunculkan du-gaan potensi penya lah gunaan terkait dengan politik. ICW dan Fitra pun mendesak peme-rintah dan DPR membekukan dana itu. (Ben/Mad/Nov/X-6)

Ambang Batas Capres Tetap

MELIPAT SURAT SUARA: Para pekerja melipat surat suara untuk Pemilu Legislatif 9 April mendatang di Aula IAIN Raden Fatah, Palembang, Sumatra Selatan, kemarin. Sekitar 800 pekerja dikerahkan guna melipat jutaan lembar surat suara untuk KPU Kota Palembang, yang ditargetkan selesai dalam satu pekan.

ADHI M DARYONO

KETUA Dewan Syuro Partai Bulan Bin-tang Yusril Ihza Ma-hendra tak bisa me-

nyembunyikan kekecewaan-nya begitu Ketua Mahkamah Konstitusi Hamdan Zoelva me ngetukkan palu.

“Saya pikir MK sudah jadi pe nakut. Tidak berani menaf-sir kan dan mengingkari kewe-nangannya yang selama ini me-reka gembar-gem borkan sen-diri,” terangnya seusai putus an sidang uji materi Undang-Un-dang No 42/ 2008 tentang Pe-milihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, kemarin.

MK menolak permohon an uji materi UU 42/2008 yang diaju-kan Yusril. Mantan mensesneg itu me min ta atur an pengajuan capres dan cawapres oleh par tai politik atau gabungan par tai dengan perolehan 20% jum lah kursi DPR atau 25% perolehan suara sah nasional ditiadakan.

Alasan MK menolak permo-honan tersebut ialah permo-hon an Yusril sudah pernah di putus sebelumnya oleh MK pada 23 Januari 2014 mengenai materi yang sama, yakni pelak-sanaan pemilu serentak. MK saat itu memutuskan pemilu legislatif dan presiden digelar serentak pada 2019.

Berbeda dengan sidang-si dang sebelumnya, proses per sidangan uji materi UU Pil -pres oleh Yusril tidak mela lui sidang pleno yang mengha dir-kan saksi atau ahli dan kesim-pulan dari baik pemerintah mau pun DPR. “Di MK tidak se muanya harus melalui (si-dang) pleno. Jika kita sudah merasa cukup mendapatkan materi sebagai pertimbangan, tidak perlu dilakukan sidang pleno,” kata Hamdan sebelum membacakan putusan.

Mahkamah berpendapat per -kara yang dibawa Yusril per-nah diuji dan diputus MK. “Mes-kipun tidak secara eksplisit, pertimbangan Mahkamah oto-matis berlaku terhadap dalil pemohon tersebut,” ucap ha-kim Harjo no saat membacakan pertim bang an putusan.

Yusril mempertanya kan me ngapa MK merasa tidak ber wenang menafsirkan kon-stitusi, khususnya terkait de-ngan permohonan yang dia-jukannya. “MK menyatakan tidak berwenang menafsirkan

konstitusi karena yang saya mohonkan ialah MK menafsir-kan Pasal 6A ayat 2 dikaitkan dengan Pasal 22 E UUD 1945.”

Hormati putusanPeneliti Perkumpulan Pemi-

lu dan Demokrasi (Perludem) Veri Junaidi meminta seluruh parpol peserta pemilu meng-hormati putusan MK dan ber-sabar menunggu pelaksanaan pemilu serentak pa da 2019.

“Tahapan pemilu kan sudah jalan. Semua memang harus bersabar. Dengan putusan ini penyelenggara pemilu juga bisa fokus pada penyelengga-raan Pilpres 2014,” tuturnya.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai NasDem Ferry Mursyidan Baldan berpenda-pat putusan MK sudah tepat. Persyaratan untuk pencalonan presiden ia nilai penting ka-re na jika semua partai bisa mengajukan capres, itu akan merusak desain pemilu.

Mekanisme yang terlalu mu-dah dan tanpa kualifi kasi ter-tentu akan membuat masya-

rakat kehilangan selera untuk berpartisipasi dalam pilpres. “Nanti mendorong orang men-dirikan partai bukan untuk menghadirkan caleg-caleg, me lainkan sekadar jalan untuk mengajukan capres. Padahal, melalui proses pemilu kita mau membangun desain mul-tipartai sederhana,” ujarnya.

Pendapat senada dikemuka-kan Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo dan Wasekjen Partai Golkar

Nurul Arifi n. “Capres-cawapres harus meraih suara besar dari rakyat, yang representasinya diwakili partai atau gabungan partai. Dukungan itu harus dibuktikan di pemilu legisla-tif,” kata Tjahjo.

“Putusan tersebut tepat dan tidak ada yang bertentangan dengan konstitusi,” Nurul me-nambahkan. (Wta/X-2)

[email protected]

Persyaratan untuk pencalonan presiden penting karena jika semua partai bisa mengajukan capres, itu akan merusak desain pemilu.

ANTARA/FENY SELLY

KPK Minta Pemerintah Tunda Pencairan Dana Bansos

Kirimkan tanggapan Anda atas berita ini melalui e-mail:

[email protected]:

Harian Umum Media IndonesiaTwitter: @MIdotcom

Tanggapan Anda bisa diakses di metrotvnews.com

MI/M IRFAN

Busyro MuqoddasWakil Ketua KPK

SENO

Page 2: Media Indonesia 21 Maret 2014

HAUFAN HASYIM SALENGKE

SATELIT milik Austra-lia, kemarin, menang-kap dua objek besar di Samudra Hindia bagian

selatan yang diduga puing pe-sawat Malaysia Airlines (MAS) MH 370 yang hilang pada 8 Maret. Otoritas Keamanan Maritim Australia (AMSA) kemudian mengirim empat

pesawat dan kapal ke lokasi keberadaan puing tersebut.

Manager AMSA John Young menyatakan satu pesawat AP-3C Orion yang dikirim telah tiba di lokasi dan menjatuhkan pelampung penanda untuk mulai melacak objek daerah tersebut. Pencarian juga diin-tensifkan dengan bantuan ka-pal Angkatan Laut Australia.

Namun, pencarian dengan

pesawat tidak berjalan mulus karena tiba-tiba kabut menu-tup lautan itu sehingga pesa-wat harus kembali ke Perth. Hingga berita ini diturunkan, kemarin, pukul 20.00 WIB, belum diketahui kepastian bahwa dua benda itu merupa-kan bagian pesawat MH 370.

John menjelaskan lokasi tersebut berjarak 4 jam pe-nerbangan dari pantai barat daya Australia. Dia belum mau berspekulasi kedua benda itu bagian dari sebuah pesawat MH 370 atau benda dari kapal kargo yang kerap melintasi

perairan tersebut.“Ini petunjuk yang paling

baik yang kita miliki seka-rang,” ungkap John saat kon-ferensi pers di Canberra.

John mengatakan bahwa gambar satelit tidak selalu tepat sekalipun benda itu terlihat cu-kup baik. Karena itu, kata dia, pihaknya akan bekerja keras mencermati jangkauan objek hingga dalam jarak pandang yang paling dekat.

Dia menekankan bahwa proses indentifikasi untuk sampai pada kesimpulan me-ngenai dua objek itu akan me-

makan waktu berhari-hari.

Berjarak 2.500 kmSebelumnya, di depan parle-

men, Perdana Menteri (PM) Australia Tony Abbott menyata-kan, berdasarkan citra satelit, terlihat dua objek di Samudra Hindia, sekitar 2.500 kilome-ter barat daya Perth. Dua ob-jek yang berada di samudra berkedalaman ribuan meter itu memiliki ukuran panjang 24 meter dan 5 meter.

Abbott mengaku telah ber-bicara dengan PM Malaysia Najib Razak untuk mendiskusi-kan langkah terkait dengan temuan itu. Di sisi lain, diplo-mat Australia di Malaysia, Rod Smith, juga turut menghadiri pertemuan dengan pejabat senior di Kuala Lumpur untuk menyikapi kabar itu.

Pada bagian lain, tiga perem-puan yang merupakan kerabat penumpang MH 370 melaku-kan protes di Kuala Lumpur

Hotel, tempat media dunia berkumpul. Aksi mereka di-hadang penjaga keamanan.

“Saya tidak peduli dengan apa yang pemerintah (Malay-sia) Anda lakukan,” teriak se-orang perempuan yang diseret

petugas keamanan. “Saya ha-nya ingin anak saya kembali,” tukasnya. (CBS News/Reuters/CNN/Hym/X-4)

[email protected]

JUMAT, 21 MARET 2014SELEKTA2

BELUM TERATASI: Gumpalan asap mengepul dari hutan dan lahan yang terbakar di Kerumutan, Pelalawan, Riau, kemarin. Hingga kemarin, pemerintah masih terus berupaya memadamkan titik-titik api di Riau, baik dengan pemadaman darat maupun udara.

Objek di Laut Hindia masih Diidentifi kasi

PELAKU pembakaran lahan di Riau diperkirakan akan bertambah. Berdasarkan fakta lapangan dan pemeriksaan ground check dari satelit, empat perusahaan diindikasikan seba-gai pelakunya.

“Kami memberangkatkan 21 penyidik PNS Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) dan Balai Lingkungan Hidup Riau ke lokasi pembakaran untuk menginvestigasi ulang,” kata Deputi Penegakan Hukum Ling-kungan KLH Sudariyono, di Jakarta, kemarin.

Para penyi dik, tambah dia,

akan berada di Riau selama 6 bulan. Menteri Lingkungan Hidup Balthasar Kambuaya, tambah Sudariyono, memberi target kepada para penyidik untuk memberkaskan kasus tersebut sampai P-21 atau di-nyatakan lengkap untuk diadili di peng adilan.

“Ada perusahaan yang sama sedang disidik karena terlibat dalam kebakaran lahan pada Juni 2013 dan diduga terlibat lagi pada kebakaran kali ini. Berdasarkan indikasi awal, perusahaan yang sama yang terlibat pada 2013 dan kali ini

ialah SRL, RUJ, SPM, dan BMN,” tambah Sudariyono.

Lebih lanjut, ia mengatakan, KLH sedang memberkaskan de-lapan perusahaan yang sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kebakaran lahan pada 2013. Perusahaan-perusahaan itu ialah PT Adei Plantation, PT Jatim Jaya Perkasa, PT Bumi Reksa Nusa Sejati, dan PT Lang-gam Inti Hibrindo yang meru-pakan perusahaan sawit. Em-pat perusahaan lainnya terdiri dari PT Sumatera Riang Lestari, PT Sakato Prama Makmur, PT Ruas Utama Jaya, dan PT Bukit

Batu Hutani Alam.Sementara itu, di hadapan

Gubernur Riau Annas Maamun, Kapolda Riau Brigadir Jenderal Condro Kirono dan Kapolres Bengkalis Andry Wibowo me-ngatakan para tersangka pem-bakaran mengaku aparat desa juga ikut terlibat.

Pasalnya, mereka membeli lahan di kawasan Cagar Biosfer Giam Siak Kecil, Bengkalis, itu dari seseorang dan disaksikan kepala desa.

“Kami tidak tahu itu kawasan lindung. Lahan itu kami beli seharga Rp16 juta-Rp18 juta

per hektarenya. Setelah itu, aparat desa membuatkan surat-suratnya seharga Rp1,5 juta,” ujar SM, 49, di Media Center Posko Satgas Operasi Terpadu Penanggulangan Bencana Asap, Pekanbaru.

Di sisi lain, Gubernur Riau Annas Maamun mengatakan surat resmi yang dimiliki pe-laku itu ilegal. Gubernur pun memerintahkan polisi menang-kap Kepala Desa Tasik Serai UM karena telah mengeluarkan izin serampangan, terlebih lahan yang dijual merupakan lahan konservasi. (Vie/BG/RK/X-7)

Pemerintah Investigasi Ulang Pembakar Lahan

ANTARA/TAUFAN RAZZAK

KEDUA kaki mungil-nya dengan lincah mengayuh pedal.

Sesekali ia menoleh ke kiri, melihat tubuh kurus kering yang tergolek lemah di atas gerobak yang tersambung dengan sepeda.

Tak butuh waktu lama, ge-robak becak itu tiba di sam-ping Masjid Raya Al Maksum, Medan, Sumatra Utara, tem-pat dia dan ayahnya mangkal di siang hari. Jika malam tiba, kaki kecil itu kembali bekerja untuk memarkirkan gerobak di depan salon dekat masjid.

Siti Aisyah Pulungan, 8, itu-lah nama bocah perempuan tersebut. Sudah lebih dari setahun ia menjalani hidup di gerobak bersama sang ayah, M Nawawi Pulungan, 56, yang sakit parah.

Aisyah memang masih anak-anak, tetapi ia sudah harus menanggung be-ban hidup begitu berat. Ia mesti menjaga dan mengurus ayahnya yang terbaring ka-rena sakit komplikasi paru. Dengan penuh kasih sayang, ia menyuapi makanan dan mengelap badan sang ayah yang tiada daya.

Keinginannya bersekolah terpaksa ditanggalkan demi merawat ayahnya setelah sang ibu pergi entah ke mana saat ia berusia setahun. ‘’Ti-dak ada yang menjaga ayah,’’ ujar Aisyah, lirih.

Meski hidup sarat penderi-taan, ia tak mau menunjuk-kan raut kesedihan. Aisyah bocah yang amat tegar. ‘’Saya

tidak mau apa-apa. Saya ha-nya ingin ayah sembuh dan saya bisa sekolah.’’

Sebelumnya Nawawi berprofesi sebagai sopir. Namun, karena sakit, dia berhenti. Uang menipis, un-tuk mengontrak rumah pun tak sanggup, hingga akhirnya ia meniti hidup di gerobak bersang sang putri tercinta.

Untuk membeli makanan dan obat sekadarnya, mereka mengandalkan pemberian orang-orang yang lewat. ‘’Tapi kami tidak mengemis, jika ada yang memberi, kami terima. Saya jangan... dipisahkan dengan Aisyah. Jika saya meninggal, mudah-mudahan Aisyah bertemu dengan ibunya agar bisa di-urus,’’ ucap Nawawi dengan napas berat.

Beruntung, bantuan datang dari Plt Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin, yang menyam-bangi Nawawi dan Aisyah, Rabu (19/3) malam. Nawawi pun langsung dirawat di RSU Pirngadi. Saat ditemui di Ru-ang Flamboyan 18, kemarin, Aisyah duduk menemani sang ayah seakan tak ingin berpisah barang sekejap.

Keinginan Aisyah kembali bersekolah juga difasilitasi Pemkot Medan. ‘’Katanya besok (hari ini) sudah bisa sekolah,’’ tuturnya, ceria.

Aisyah ialah teladan nyata. Ia hidup menderita, ia bagian dari lebih 4 juta anak telantar di negeri ini, tetapi tetap berhati mulia. (Yennizar Lubis/X-8)

Aisyah, Bocah Berhati Mulia dari Medan

PENGABDIAN SEORANG ANAK: Aisyah Pulungan, 8, mengurus ayahnya, M Nawawi Pulungan, 56, yang menjalani perawatan di bagian paru-paru RSU Pirngadi, Medan, Sumatra Utara, kemarin.

MI/YENNIZAR LUBIS

Dua puing yang diduga pecahan pesawat MAS MH370 terpantau satelit di Samudra Hindia sebelah barat daya Perth, Australia.

500 km

Page 3: Media Indonesia 21 Maret 2014

TORIE NATALLOVA

BADAI yang menghan-tam Bank Century bukanlah akibat dari krisis ekonomi glo-

bal yang me nimpa Indonesia, melainkan karena masalah struktural Bank Century.

Hal tersebut diungkapkan jaksa penuntut umum Komisi Pemberantasan Korupsi da-lam tanggapan eksepsi atau keberatan yang diajukan ter-dakwa Budi Mulya melalui tim penasihat hukumnya.

Jaksa mengatakan pada No-vember 2008, Indonesia tidak mengalami krisis ekonomi dan perbankan. “Permasalahan gagalnya PT Bank Century Tbk. bukan karena akibat dari

adanya kondisi perekonomian global yang memburuk (krisis ekonomi global), melainkan lebih dikarenakan adanya permasalahan struktural yang ada pada Bank Century,” kata jaksa Pulung Rinandoro di Pengadilan Tipikor Jakarta, kemarin.

Hal itu, menurutnya, dilihat dari hasil pemeriksaan on site supervision (pengawasan lang-sung) yang dilakukan Bank In-donesia pada 2005. Hasilnya, ditemukan berbagai penyim-pangan di Bank Century se-perti yang telah diuraikan da-lam surat dakwaan. Pengamat ekonomi Ichsanudin Noorsy juga memberikan penjelasan bahwa secara umum kondisi perbankan cukup sehat da-

lam menghadapi gejolak nilai tukar. Dalam tanggapan jaksa, pada rapat 20 November 2008, tercatat fakta tidak adanya masalah ekonomi.

Rapat bidang ekonomi itu digelar di kantor Wakil Presi-den RI yang dihadiri Wapres Jusuf Kalla (saat itu), Menteri Perindustrian dan Perda-gangan, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Gubernur BI Boediono. “Pada rapat itu, Wapres RI menanyakan pada semua yang hadir apakah ada masalah ekonomi kita yang serius? Dan saat itu, Menteri Keuangan maupun Gubernur BI tidak menyatakan ada ma-salah serius dalam ekonomi Indonesia,” terang jaksa Pu-lung.

Abaikan pengawasanJaksa melanjutkan, dalam proses penetapan Bank Cen-tury sebagai bank gagal ber-

dampak sistemis, terdakwa Budi Mulya dan pihak-pihak terkait lainnya dinilai telah mengabaikan hasil pemerik-saan Direktorat Pengawasan Bank 1 BI yang menyatakan bahwa Bank Century sudah bermasalah sejak 2005-2008.

“Bahwa perbuatan terdak-wa bersama-sama dengan Boediono, Miranda Swaray Goeltom, Siti Chalimah Fad-jrijah, Budi Rochadi, Mulia-man Dharmansyah Hadad, Hartadi Agus Sarwono, Ar-dhayadi Mitroatmadjo, dan Raden Pardede itu ialah suatu perbuatan dalam pengambil-an keputusan sebagai sarana perwujudan delik berupa per-buatan melawan hukum atau penyalahgunaan kewenangan untuk memberikan penyer-taan modal sementara (PMS) kepada Bank Century,” papar jaksa.

Sebelumnya, dalam surat

dakwaan Budi Mulya setebal 183 halaman, jaksa mendak-wa Budi Mulya bersama-sama dengan Wakil Presiden (Wapres) Boediono memberi-kan fasilitas pendanaan jang-ka pendek (FPJP). “Terdakwa selaku Deputi Gubernur BI melakukan tindak pidana ko-rupsi bersama-sama dengan Boediono selaku Gubernur BI, Miranda S Goeltom se-laku Deputi Senior BI, Siti C Fadjriah selaku Deputi Guber-nur Bidang 6, Budi Rochadi (almarhum) selaku Deputi Gubernur Bidang 7, serta bersama-sama dengan Robert Tantular dan Harmanus H Muslim dalam kaitannya de-ngan pemberian FPJP,” kata jaksa KMS Roni saat memba-cakan surat dakwaan dalam sidang di pengadilan tipikor, Kamis (6/3). (X-5)

[email protected]

SUARANYA tercekat be-berapa kali. Terdakwa kasus suap proyek

Pembangkit Listrik Tenaga Uap Tarahan, Lampung, pada 2004, Izederik Emir Moeis, berusaha menahan tangis saat membacakan nota pembelaan (pleidoi) di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, kemarin.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indo-nesia Perjuangan itu teringat akan keluarga dan cucunya, Arshanti Putri Moeis. Menu-rut Emir, sang cucu tercinta menangis di pelukannya ketika sang kakek dijadikan tersangka tahun lalu.

“Ketahuilah, bahwa eng-kau bukanlah cucu seorang koruptor, melainkan cucu seorang nasionalis yang selalu berjuang untuk kedaulatan dan harga diri bangsanya, yang kini men-jadi korban persekongkol-an jahat kaum imperialis di Amerika lewat kaki tangan-nya di sini,” kata mantan Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI itu, terisak.

Sebelumnya, Emir Moeis dituntut 4 tahun 6 bulan penjara dan denda Rp200 juta subsider 5 bulan kurung-an. Jaksa KPK me-nilai Emir terbukti mene-rima suap dari konsorsium Alstom Power Incorporate Amerika Serikat dan Mar-ubeni Incorporate Jepang sebesar US$357 ribu saat menjabat Wakil Ketua Komisi Energi DPR.

Namun, Emir menangis bukan karena menyesal melakukan dugaan tindak pidana korupsi, melainkan karena merasa dizalimi. “Saya adalah korban dari persekongkolan jahat kekuatan asing yang ingin melemahkan dan meng-hancurkan bangsa dan negara kita,” tuturnya.

Yang dimaksud asing ialah Presiden Pacifi c Re-sources Inc Pirooz Muham-mad Sarafi yang menjadi saksi kunci perkara itu.

Meski kasusnya me-nyangkut asing, Emir berharap majelis hakim bebas dari tekanan. Politi-kus senior partai banteng moncong putih itu memo-hon agar dibebaskan.

Selain meminta maaf kepada keluarga, Emir juga menyampaikan permoho-nan maaf kepada Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri atas musibah yang dia alami.

Namun, lagi-lagi Emir yang siang itu mengena-kan jas hitam yang dipadu kemeja merah merasa tidak bersalah. Menurutnya, ia hanyalah korban konspirasi asing. (Hera Khaerani/X-5)

Cucuku, KakekbukanKoruptor

Masalah Century bukan Krisis Saat rapat di kantor Wapres Jusuf Kalla, Menkeu dan Gubernur BI menyatakan tidak ada krisis global.

PERNAH BERTEMU: Mantan pengacara tersangka Ratu Atut Chosiyah, Tengku Nasrullah, berbicara kepada pers seusai diperiksa KPK di Jakarta, kemarin. Nasrullah mengakui adanya pengumpulan sejumlah saksi terkait kasus dugaan korupsi dalam pengurusan sengketa pemilu kada di MK dengan tersangka Ratu Atut. Namun, saat itu mereka belum menjadi saksi dan kasusnya masih dalam penyelidikan.

MI/M IRFAN

JUMAT, 21 MARET 2014 TIPIKOR 3

Page 4: Media Indonesia 21 Maret 2014

JUMAT, 21 MARET 2014INDONESIA MEMILIH4

LARANGAN penggunaan hak pilih prajurit TNI dan Polri dalam pemilu dipersoalkan di Mahkamah Konstitusi (MK). Pasalnya, UU No 42/2008 ten-tang Pemilihan Umum Presi-den dan Wakil Presiden hanya melarang anggota TNI dan Polri menggunakan hak pilih pada Pemilu 2009, tapi tidak melarang penggunaannya pada Pemilu 2014.

“Pasal 260 UU No 42/2008 yang mengatur larangan itu akan menimbulkan ketidak-pastian hukum. Anggota TNI dan Polri hanya dilarang menggunakan haknya pada Pemilu 2009. Lalu, di Pemi-lu 2014 bagaimana?” tanya kuasa hukum penggugat yang memohon uji materi aturan itu, Wahyudi Djafar, dalam sidang perdana yang digelar di Gedung MK, Jakarta, ke-marin.

Pasal 260 UU itu berbunyi, ‘Dalam Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2009, anggota Tentara Nasional Indonesia dan anggota Kepolisian Ne-gara Republik Indonesia tidak menggunakan haknya untuk memilih’.

Berbeda dengan UU yang mengatur tentang tata cara pemilihan presiden itu, Pasal 326 UU No 8/2012 tentang Pe-milu Anggota DPR, DPD, dan DPRD dengan tegas sudah menyatakan anggota TNI dan Polri tidak menggunakan hak pilih mereka dalam Pemilu Legislatif 2014.

“Pasal 326 UU No 8/2012 tentang Pemilu Anggota DPR, DPD, dan DPRD mengata-kan dengan tegas hak pilih anggota TNI dan Polri pada Pemilu Legislatif 2014 sudah diatur tidak bisa mengguna-kan hak pilih,” terangnya.

Menurut Wahyudi, perbe-daan peraturan terkait hak pi-lih anggota TNI-Polri itu akan melahirkan ketidakpastian hukum yang dijamin Pasal 28D ayat (1) jo Pasal 1 ayat (3) UUD 1945.

Untuk itu, pemohon me-minta MK menyatakan Pasal 260 UU 42/2008 bertentangan dengan UUD 1945 dan tidak mempunyai kekuatan hu-kum mengikat sepanjang ti-dak dimaknai ‘Dalam Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2014, anggota Tentara Nasio-nal Indonesia dan anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia tidak menggunakan haknya untuk memilih’.

“Kita sederhana saja. Pada UU Pemilu Legislatif sudah diatur hak pilih TNI dan Polri tidak bisa digunakan pada Pemilu 2014. Harusnya bunyi aturan di UU Pemilu Presiden

juga seperti itu,” ujar Wahyudi selaku kuasa hukum peng-gugat, mantan Ketua Komnas HAM Ifdhal Kasim dan Supri-yadi Widodo Eddyono, yang sama-sama berprofesi sebagai advokat.

Majelis panel hakim pengu-jian UU itu diketuai Patrialis Akbar didampingi Ahmad Fadlil Sumadi dan Anwar Us-man sebagai anggota.

Saat menanggapi permo-honan itu, Fadlil Sumadi me-minta pemohon mengajukan gugatan yang tidak terbatas pada ketidakpastian hukum, tetapi juga soal ketidakadilan yang dikaitkan dengan hak warga negara.

“Kalau tidak menggunakan, sebenarnya dia punya, tapi tidak digunakan hak pilihnya. Apakah itu suatu hukuman baginya? Ini hal mendasar yang harus dipastikan,” kata Fadlil.

Karena itu, ia meminta penggugat memastikan apa-kah anggota TNI-Polri tidak punya hak pilih atau tidak.

“Kalau sudah memilih jadi polisi atau TNI, hilang hak pi-lihnya. Kalau hilang, itu kena-pa? Kalau masih, kenapa tidak digunakan? Argumentasi ini yang seharusnya dibangun,” ujarnya.

Adapun Patrialis memper-tanyakan materi permohonan yang disebut menimbulkan ketidakpastian hukum.

“Yang menimbulkan ke-tidak pastian hukum yang mana? Yang UU Pemilihan Presiden atau Pemilu Legis-latif? Ini harus didudukkan masing-masing,” kata Patria-lis. (AI/P-1)

Ketentuan Hak Pilih TNI Digugat ke MK

MI/PANCA SYURKANI

HAK TNI-POLRI: Hakim Konstitusi Patrialis Akbar (kiri) dan Ahmad Fadlil Sumadi memimpin sidang di Gedung MK, Jakarta. Mantan Ketua Komnas HAM Ifdhal Kasim kemarin menguji Pasal 260 UU Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pilpres yang mengatur anggota TNI dan Polri tidak memiliki hak pilih.

MI/PANCA SYURKANI

INDONESIA BARU: Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyapa kader dan simpatisan saat kampanye terbuka di Lapangan Bojongloa, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kemarin. Surya mengajak rakyat untuk bersama-sama mengusung gerakan perubahan guna mewujudkan Indonesia Baru yang lebih baik.

TATANAN demokrasi yang dibangun oleh partai-partai politik yang berkuasa sejak

era reformasi dinilai hanya merusak tatanan moral ma-syarakat.

Ketua Umum Partai Nas-Dem Surya Paloh dalam kam-panyenya di Bandung, Jawa Barat, kemarin, menyatakan demokrasi Indonesia perlu ditinjau ulang karena politik praktis saat ini hanya menga-jari rakyat cara bertransaksi politik. Alhasil, partai politik pun menggi ring masyarakat kehilangan moralitas.

“Kita selama ini asyik de-ngan sistem demokrasi yang ternyata semakin menjauh-kan bangsa ini dari tuju-annya. NasDem tidak takut dikatakan tidak populer. Fak-tanya, kondisi Indonesia saat ini memperlihatkan paradoks dari nilai-nilai yang diusung para pendiri bangsa,” papar Surya di hadapan ratusan kader Partai NasDem yang memadati Lapangan Bojong-loa, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung.

Ia mengatakan tujuan didi-rikannya negara Indonesia ialah menciptakan rakyat Indonesia yang sejahtera. Tujuan tersebut bertentangan dengan fakta yang ada, mi-salnya makin banyak masya-rakat yang pergi meninggal-kan Tanah Air buat mencari nafkah di negeri seberang.

“Bahkan ancaman pengang-guran akan lebih besar dira-sakan negeri ini. Perjuangkan Partai NasDem agar bisa ikut mengatur negeri ini. Kita bangkitkan semangat Indo-nesia yang lebih bermartabat. Jangan sampai kita tidak mandiri di tanah kita sendiri,” ujarnya.

Ia menekankan gagasan restorasi Indonesia didasar-kan atas kesadaran dan niat yang tulus, bukan atas dasar hanya mencari sensasi atau popularitas.

Dalam orasinya, Surya me-nawarkan pilihan kepada masyarakat dalam meng-gunakan hak politik. Jika rakyat sudah merasa puas dan lebih baik dari segi ke-adilan hukum, kesejahteraan ekonomi, serta kehidupan di bidang sosial dan budaya, ia mempersilakan rakyat untuk memilih partai lama.

“Namun kalau masih ada yang merasa keadilan dan kese jahteraan belum terca-pai, NasDem menawarkan diri sebagai alternatif yang berniat membawa perubahan

Indonesia ke arah yang lebih baik lagi,” pungkasnya.

Spanduk simpatikKampanye hari kelima,

kemarin, juga dimanfaatkan belasan calon anggota legis-latif (caleg) Partai NasDem di Boyolali, Jawa tengah.

Kali ini mereka tidak meng-gelar rapat terbuka. Mereka lebih memilih memasang spanduk-spanduk bernada simpatik di sejumlah tempat.

Spanduk-spanduk bertu-liskan ‘Jangan pilih saya jika saya membeli suara Anda’ dipasang di titik-titik keramai-an di Kota Boyolali.

“Pemasangan spanduk ini untuk membangun kesa-daran baru di masyarakat tentang pentingnya gerakan antipolitik uang,” ujar salah satu caleg Partai NasDem, Tontowi Jauhari.

Caleg untuk DPRD provinsi dari daerah pemilihan Jawa Tengah V itu mengatakan sulit dimungkiri politik uang semakin menjadi-jadi di masa kampanye ini.

“Para politikus yang sudah berbiaya tinggi sejak awal sudah pasti akan berupaya mengembalikan modal saat menjabat nanti, bisa jadi malah justru lebih besar lagi yang diambil,” terangnya. (*/P-1)

[email protected]

Jati diri dan moral masyarakat semakin rusak saat partai menggiring masyarakat untuk berpikir bahwa politik identik dengan uang.

Partai Lama Rusak Demokrasi

YAHYA FARID NASUTION

KETUA Umum PDIP Mega-wati Soekarnoputri menya-takan partainya membuka diri untuk berkoalisi dalam menghadapi Pemilu Presi-den 2014.

Pernyataan Megawati itu di-sampaikan melalui Sekjen DPP PDIP Tjahjo Kumolo, kemarin.

“Perlu kami tegaskan bahwa kepentingan rakyat harus menjadi fondasi kerja sama antarpartai politik dan calon presiden. Kami juga mene-gaskan bahwa sekali partai mengambil sikap dalam kerja sama dengan parpol lain un-tuk memperkuat bekerjanya

sistem presidensial, kami akan konsisten menjaga sikap terse-but,” kata Tjahjo.

Ia menambahkan, PDIP me-nempatkan Joko Widodo seba-gai calon presiden ialah bentuk kaderisasi partai politik untuk Indonesia.

“Mari kita kedepankan etika politik, kualitas demokrasi de-ngan ide, gagasan, dan agenda pemerintahan untuk menjadi bagian dari pendidikan politik bagi rakyat,” tuturnya seraya menambahkan, keputusan menentukan calon wapres akan dilakukan PDIP setelah pemilu legislatif.

Di kesempatan berbeda, Director Executive Centre of Reforms on Economic (Core) Indonesia Hendri Saparini mengatakan Indonesia masih menghadapi persoalan tenaga kerja yang sangat kompleks. Tingginya angka penganggur-an di Indonesia harus menjadi pekerjaan rumah pertama yang harus ditangani presiden baru nanti.

Dalam catatan lembaganya, jumlah angkatan kerja Indo-nesia saat ini mencapai 118 juta orang. Namun dari jumlah tersebut, 66 juta orang meru-pakan pekerja informal.

“Artinya masih banyak yang bekerja paruh waktu. Mereka juga ada yang bekerja lebih dari 35 jam per minggu. Na-mun, income yang mereka dapat tidak dapat memenuhi kebutuhan hidup mereka se-hari-hari,” ungkap Hendri saat ditemui di sebuah diskusi di Jakarta, kemarin.

Ia menyebutkan jumlah ang-katan kerja setiap tahunnya terus meningkat. Namun jika tidak dibarengi dengan upaya pengendalian angkatan kerja, hal itu akan menimbulkan penumpukan pekerja infor-mal. (Wta/P-1)

PDIP Buka Lowongan Kursi Cawapres

PERMASALAHAN hukum di Indonesia rupanya mengganggu pikiran Nur Aida, hingga dia memberanikan mencalonkan diri maju seba-gai caleg pada Pemilu 2014 ini. Calon anggota DPR nomor urut 1 dari Partai Bulan Bintang (PBB) Dapil Lampung 1 itu mengaku inti alasan menjadi calon DPR ingin mengoptimalkan pengawasan atas implementasi hukum.

Secara umum, Nur Aida mengaku visi dan misinya sama seperti partai yang mengusungnya, yakni menjunjung tinggi sya-riat (hukum) untuk In-donesia yang kuat ber-dasarkan tatanan negara yang kukuh, berkeadilan, bersih dari korupsi, dan sejahtera.

Mantan Ketua Kohati (Korps HMI wati) komi-sariat Universitas Islam Jakarta itu yakin, dengan latar belakang pendidik-annya yakni hukum per-data dan kriminologi di Universitas Indonesia, ia bakal memenangi pe-milu kali ini.

Jika terpilih, kata Nur, dia akan menekankan fungsi pengawasan yang dimiliki DPR. Saat duduk di salah satu fungsi DPR itu, Nua Aida mengevaluasi implementasi hukum di semua lembaga penegakan hukum.

“Hukum yang harusnya bisa mencegah dan menindak pelanggar hukum tidak berjalan de-ngan bukti tindak kriminal dan korupsi masih subur,” jelasnya.

Namun, menurut Nur Aida, hukum di Indo-nesia sudah baik, tinggal implementasinya,

juga pengawasan lembaga legislatif yang perlu dioptimalkan. “Yang itu belum

dilakukan anggota legislatif seka-rang,” kata ketua DPP PBB Bidang Sosial itu.

Tidak salah jika Nur Aida akan memilih untuk menjadi anggota dewan di Komisi III. Alasannya, komisi itu dapat mewujudkan tujuannya dalam penegakan hukum.

Karena dengan mengawasi kinerja Kemenkum dan HAM, Kejaksaan Agung, ke-polisian, Komisi Pembe-rantasan Korupsi (KPK), Komisi Hukum Nasional, Komisi Nasional HAM (Komnas HAM), Sekreta-riat Jenderal Mahkamah Agung, Setjen Mahka-mah Konstitusi, Komisi Yudisial, dan Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban, juga Badan Nar-kotika Nasional (BNN), dirinya dapat secara langsung mengevalu-asi hukum di tingkatan pelaksana.

“Hukum yang berisi norma dan moral yang harus bisa memaksa untuk ditaati. Jika itu berjalan, tatanan peme-rintahan dan tatanan masyarakat terbentuk ideal,” jelasnya.

Satu lagi yang menjadi impian Nur Aida ialah selaku caleg perempuan, dia ingin memperjuangkan keadilan perempuan me-lalui hukum.

“Supaya keamanan perempuan dapat ter-wujud dan tidak ada lagi tindakan melang-gar hukum kepada perempuan,” cetusnya. (Cah/P-2)

Ingin WujudkanHukum Bermartabat

HARIHARIMENUJU TPSMENUJU TPS

HARIMENUJU TPS191919

CALEG PEREMPUAN BICARA

DOK PRIBADI

“Hukum yang harusnya bisa mencegah dan menindak

pelanggar hukum tidak berjalan dengan bukti tindak kriminal dan

korupsi masih subur.”

Nur AidaCalon anggota DPR nomor urut 1

dari Partai Bulan Bintang (PBB) Dapil Lampung 1

Page 5: Media Indonesia 21 Maret 2014

ABDUS SYUKUR

DANA reses anggota DPR dalam tahun politik (2013/2014) m e n g a l a m i p e -

ningkatan signifikan. Ta-hun ini, dana reses mening-kat 47% jika dibandingkan dengan 2013. Dana reses 2014 mencapai Rp994,92 miliar, sedangkan 2013 se-besar Rp678,431 miliar atau

naik Rp138,9 miliar dari Rp539,481 miliar pada tahun anggaran 2012.

Dana reses atau yang lazim disebut dana penyerapan aspi-rasi itu didistribusikan untuk berbagai kegiatan anggota dewan, antara lain kunjungan kerja sesuai tata tertib DPR sebanyak 6 kali setahun, kun-jungan kerja masa reses 4 kali setahun, dan kunjungan kerja perorangan 1 kali setahun. To-

JUMAT, 21 MARET 2014 INDONESIA MEMILIH 5

tal kunjungan kerja atau masa reses anggota DPR mencapai 11 kali dalam setahun.

Peneliti Indonesia Budget Center (IBC) Roy Salam meni-lai peningkatan dana reses ter-sebut tidak wajar. “Kenaik an anggaran ini tidak wajar. Jika dibandingkan dengan dana re-ses pada 2010, kenaikan pada 2014 ini mencapai 332%,” tegas Roy di Media Center Ba-waslu, Jakarta, kemarin.

D e n g a n ke n a i k a n i t u , ujarnya, setiap anggota de-wan mendapat Rp1,77 miliar untuk 11 kali kunjungan ke dapil atau 1 kali kunjungan ke dapil Rp160,91 juta.

Bila melihat besarnya angg-aran negara yang dialokasikan untuk kegiatan reses tersebut, dapat disimpilkan calon ang-gota legislatif (caleg) incum-

bent yang jumlahnya men-capi 95% telah berkampanye dengan menggunakan uang rakyat. “Dana reses diman-faatkan mereka untuk dapat mengukuhkan posisi agar ter-pilih kembali,” tutur Roy.

Karena itu, kata dia, IBC mendesak Bawaslu meng-awasi ketat caleg incumbent (petahana). “Untuk mereka yang incumbent harus menjadi prioritas dalam pengawasan karena potensi penyalahgu-naan kekuasaan sangat mung-kin terjadi,” ucap Roy.

Lebih lanjut Roy menilai akuntabilitas reses anggota DPR selama ini rendah. Aspek

penambahan anggaran yang terjadi menunjukkan masa re-ses DPR dimaksimalkan untuk melakukan konsolidasi poli-tik. “Resesnya begitu-begitu saja, kalau ada penambahan anggaran, kita melihat motif peningkatan anggaran tidak berkorelasi dengan apa yang mereka lakukan.”

Anggap wajarSementara itu, Ketua Badan

Kehormatan DPR Trimedya Panjaitan membantah penggu-naan dana reses menyimpang. Ia menganggap wajar jika ang-gota dewan memanfaatkan dana reses untuk kepentingan

konstituen. “Dana reses itu memang satu kebijakan, tapi memenuhi dua kepentingan. Kebetulan saja saat ini ber-barengan dengan pemilu. Tidak ada yang salah dengan penggunaan dana itu selama untuk kepentingan konstituen. Berbeda jika digunakan untuk pembuatan baliho, itu yang dilarang,” tutur politikus PDIP tersebut.

Sesuai dengan peraturan, kata dia, reses berarti tidak ada rapat di parlemen tapi ra-pat di daerah-daerah. (P-3)

[email protected]

SULIT untuk mengatakan par-tai politik di parlemen tidak terkait dengan kasus korupsi. Pasalnya, politisi Senayan da-lam melakukan korupsi tidak semata karena terdorong oleh nafsu pribadi dan kelompok, tetapi juga karena ada desain politik tidak sehat dari partai politik sebagai induk organi-sasi para anggota dewan.

“Partai dalam menjaga eksistensi politik mereka sering kali menggunakan kader di parlemen untuk mendapatkan keuntungan fi nansial. Kader menjadi alat untuk mendapatkan keun-tungan. Contoh kasus seperti Wisma Atlet, SKK Migas, dan Hambalang. Pola korupsi itu terungkap ada sangkut-paut-nya dengan kader partai di parlemen,” jelas koordinator Divisi Korupsi Politik Indone-sia Corruption Watch (ICW) Abdullah Dah lan, di Jakarta, kemarin.

Sebelumnya, Pusat Kajian Antikorupsi (Pukat) Universi-tas Gadjah Mada, Yogyakarta, menyimpulkan seluruh par-tai politik yang punya per-wakilan di DPR dan menteri di Kabinet Indonesia Bersatu 2009-2014 terlibat korupsi. “Tidak ada satu pun partai yang memiliki kader yang menduduki jabatan publik tidak memiliki kaitan dengan korupsi,” ungkap Direktur Pukat, Hasrul Halili, di Yog-yakarta, Rabu (19/3).

Menurutnya, dalam ke-terikatan dengan dugaan ko-rupsi politik, Partai Demokrat menempati urutan pertama dengan 28,40%, disusul Partai Hanura 23,50%, PDIP 18,08%, PKS 17,24%, Partai Golkar 16,03%, PKB 14,28%, PPP 13,16%, dan Partai Gerindra 13,16%.

Menurut Abdullah Dahlan, untuk menghentikan pola semacam itu harus dari mo-

mentum pemilu yang mela-hirkan anggota dewan baru yang lebih bersih. Tolok ukur parlemen yang bersih ialah saat menjadi caleg, mereka tidak meng halalkan segala cara untuk memperoleh su-ara, misalnya melalui politik uang.

Dalam menanggapi hal itu, Sekjen DPP PDIP Tjahjo Kumolo menyayangkan hal tersebut. “Kalau itu hasil sur-vei, memang menyedihkan,” ujarnya.

Menurut dia, masyarakat sebenarnya mempunyai hak politik untuk menentukan legislator yang layak untuk mereka, bukan legislator yang menghalalkan politik transaksional.

“Saya tidak mau kalau memilih saya dengan im-balan sesuatu. Saya sediakan kaus dan transportasi hanya untuk relawan dan saksi di TPS.” (Nov/P-3)

BAGIKAN UANG: Calon anggota legislatif (caleg) yang juga Ketua DPC PDIP Tangerang Selatan Bayu Murdani membagikan uang kepada peserta kampanye saat berlangsung kampanye terbuka di Serpong, Tangerang Selatan, Banten, kemarin.

ANTARA/MUHAMMAD IQBAL

Uang Rakyat untuk Kampanye CalegPenggunaan dana reses tidak terkontrol secara baik sehingga potensial untuk diselewengkan caleg petahana.

Anggota Dewan Jadi Alat Keuangan Partai

Ketua Parade Sudir SantosoOptimistis Bisa Ikut Pileg

Roy SalamPeneliti Indonesia Budget Center

MI/SUSANTO

POS Komando (posko) peme-nangan calon anggota DPD Sudir Santoso yang tersebar di 29 kabupaten/kota di Jawa Tengah tetap menjalankan aktivitas seperti biasa.

“Posko itu langsung dita-ngani para kepala desa. Tidak ada masalah kendati KPU membatalkan kepesertaan saya dalam pileg mendatang. Itu salah alamat!” kata Sudir yang menjabat Ketua Persatu an Perangkat Desa (Parade) Nusantara kepada Media In-donesia, kemarin.

Menurutnya, ihwal pen-coretan namanya tersebut sudah dilaporkan kepada Bawaslu dan masih dalam proses mediasi. Sudir op-timistis akan memenangi gugatan tersebut.

“Masak Ketua KPU Jateng ngomong kalau saya sulit terpilih karena (hanya) didu-

kung oleh aparatur pemerin-tahan desa yang tergabung dalam organisasi Parade Nu-santara. Apa maksud Ketua KPU Jateng ngomong seperti itu?” tanya Sudir.

Namun, anggota KPU Jateng Hakim Junaedi menyatakan pencoretan nama Sudir San-toso dari daftar calon anggota DPD asal daerah pemilihan Jateng karena ia terlambat menyerahkan laporan dana awal kampanye.

“Dia tidak menyerahkan la-poran dana kampanye hingga Minggu (2/3) pukul 18.00 WIB. Nama yang bersangkut-an tidak tercantum dalam laporan hasil pemeriksaan KPU soal dana kampanye yang dikirimkan ke seluruh peserta pemilu,” ungkap Hakim.

Adapun calon anggota DPD yang sudah mendaftarkan

berkas keberatan, tetapi be-lum lengkap berjumlah sem-bilan orang. Mereka ialah Teuku Abdul Mutalib (Aceh), Erick Sitompul (Sumatra Utara), Ahmad Rusdi Arif (Banten), Aleksius Arman-jaya (NTT), Asyera Wondalero (NTT), Romanus Ndau (NTT), M Said (Kaltim), Kasmir (Sul teng), dan Theofi lus Waimuri (Papua).

“Bawaslu tidak menerima lagi gugatan dari parpol mau-pun calon anggota DPD,” kata Kasubag Administrasi Kepu-tusan dan Tindak Lanjut Pe-nyelesaian Sengketa Bawaslu Bug Jalani Kurnia.

Sementara itu, dari sem-bilan parpol di 25 kabupaten/kota yang kepesertaannya dicoret dalam pileg, hanya tujuh yang mengajukan ke-beratan kepada Bawaslu. (HT/Fox/X-3)

Page 6: Media Indonesia 21 Maret 2014

JUMAT, 21 MARET 2014INDONESIA MEMILIH6

PERNIK KAMPANYE

Dikemas dalam Pesta RakyatKAMPANYE memang identik dengan keramaian, tetapi tidak se-lamanya dikemas dalam bentuk panggung dan monolog. Seperti yang dilakukan Partai NasDem di Bali yang akan digelar pada Sabtu (22/3). Kampanye nasional perdana di Bali tersebut dike-mas dalam bentuk pesta rakyat. Ketua DPD Partai NasDem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa mengatakan kampanye yang digelar di Lapangan Bhuana Putra Kota Singaraja sengaja dikemas dengan melibatkan rakyat lebih aktif. “Mengapa disebut kampanye pesta rakyat karena saat itu ada ratusan pedagang kecil yang diundang. Mereka bukan saja diundang untuk mendengarkan orasi politik Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, tetapi diundang untuk menggelar dagangannya sambil mendengarkan orasi politik. Jadi mereka tetap berjualan seperti biasa,” ujarnya.

Pedagang yang diterima dalam pesta rakyati ialah pedagang kecil, termasuk puluhan pedagang makanan dan kuliner khas Bali. Para pedagang juga disubsidi dan diharapkan pada hari H bisa menggelar dagangannya di lokasi acara yang diatur menge-lilingi panggung utama. (OL/P-2)

Pasang Bendera PD, Tersengat ListrikVERY Brata, 28, tim sukses Partai Demokrat, tewas tersengat listrik saat memasang bendera partai di kawasan Karang Kelok, Monjok Barat, Selaparang, Kota Mataram, kemarin. Kejadian ter-sebut berawal saat Indra, kawan korban, mendapatkan telepon dari rekannya untuk memasang bendera Partai Demokrat di ling-kungannya. Indra langsung membawa parang dan membersih-kan ranting di sekitar pohon yang hendak dipasangi bendera.

Ia nekat memanjat pohon meskipun saat itu gerimis masih mengguyur Kota Mataram. Saat melihat Indra sibuk memang-kas pohon, Very yang saat itu melintas menawarkan bantuan untuk membantu memasang bendera. Keduanya pun langsung memasang bendera partai yang telah dililit di tiang besi tersebut ke atas pohon. Namun nahas, tiang yang dipegang oleh Indra menyentuh kabel tegangan tinggi yang berada tepat di atas po-hon. Keduanya pun tersengat aliran listrik bertegangan tinggi. Indra berhasil selamat, sedangkan Very yang saat itu berada di atap seng tidak tertolong nyawanya. (Ant/P-2)

EMIR CHAIRULLAH

SELURUH lembaga ting gi negara menyo-roti kemungkinan ma-suknya dana asing

da lam Pemilu 2014 menda-tang. Walaupun hingga saat ini belum ada indikasi para peserta pemilu menggunakan dana asing, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sudah meng-ingatkan hal tersebut.

“Tadi BPK mengingatkan ada (masuknya dana asing). Bahwa itu kalau ada apa eng-gak, itu kita belum lihat,” kata Ketua Majelis Permusyawa-ratan Rakyat (MPR) Sidarto Da-nusubroto seusai pertemuan dengan para petinggi lem-baga tinggi di Gedung MPR, kemarin. Selain Ketua MPR sebagai tuan rumah, rapat konsultasi pimpinan lembaga-lembaga negara tersebut dii-kuti, antara lain oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Wakil Presiden Boediono, Ketua DPR Marzuki Alie, dan Ketua DPD Irman Gusman.

Peserta lainnya ialah Ketua Mahkamah Agung Muhammad Hatta Ali, Ketua Mahka mah Konstitusi Hamdan Zoelva, Ketua Badan Pemeriksa Ke-uangan Hadi Poernomo, dan Ketua Komisi Yudisial Supar-man Marzuki. Beberapa men-teri Kabinet Indonesia Bersatu yang juga turut menemani Pre-siden SBY antara lain Menko Polhukam Djoko Suyanto,

Menko Perekonomian Hatta Rajasa, Mendagri Gamawan Fauzi, Menteri Sekretaris Ne-gara Dipo Alam, dan Sekretaris Kabinet Sudi Silalahi.

Pertemuan juga diikuti pim-pinan DPR, DPD, MK, MA, BPK, dan KY. Di samping sila-turahim, pertemuan tersebut secara khusus membahas pesta demokrasi yang bakal berlangsung kurang dari se-bulan lagi.

Sidarto Danusubroto menya-takan, dalam menghadapi pes ta demokrasi Pemilu 2014 nanti pimpinan lembaga ha-rus bersatu untuk mendorong pileg berjalan dengan baik.

“Golput harus kita minimal-kan, politik uang, harus kita tekan sekecil mungkin, pemilu harus jurdil dan luber, ya kita tidak ingin pemilu ada ke cu-rangan, perhitungan suara.”

Ia menyebutkan, semua pi-hak berharap pemilu menda-tang bisa menghasilkan kuali-tas demokrasi yang lebih baik. Apalagi pada pemilu-pemilu se belumnya yang berlangsung

dalam era reformasi sudah berlangsung dengan baik.

“Terlepas dari kekurangan yang ada. Secara umum, Pe-mi lu 2004 dilaksanakan relatif demokratis, begitu pula Pemi-lu 2009, berhasil dilaksanakan dengan kualitas demokrasi yang baik. Dengan begitu, pan tas kita berharap dan ya-kin Pemilu 2014 juga dapat dilaksanakan dengan kualitas demokrasi yang lebih baik lagi,” ujarnya.

Sidarto juga menambahkan, seluruh pihak harus meyakini bahwa pemilu 2014 sebagai momentum penting terutama dalam rangka meningkatkan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia. “Tentu demokrasi yang dimaksud bukan hanya untuk kepentingan pertum-buh an demokrasi semata. Tapi sekali lagi, yakni demokrasi yang benar-benar lahir dan ber tujuan untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat Indone-sia,” pungkasnya.

MK harus siapPeringatan BPK kepada selu-

ruh peserta pemilu agar tidak menerima sumbangan dari pihak-pihak asing dan pihak lainnya yang dilarang oleh ke-tentuan peraturan perundang-undangan disambut positif.

Kesimpulan rapat konsultasi tersebut juga menyebutkan bahwa sangat dimungkinkan nanti muncul perselisihan hasil pemilu terutama terkait dengan perolehan suara hasil pemilu yang ditetapkan KPU.

Untuk itu, MK juga menya-takan kesiapannya sebagai lembaga penentu terakhir untuk menyelesaikan berba-gai persoalan terkait pemilu. MA juga menyatakan selu-ruh perangkatnya siap untuk menangani berbagai perkara pemilu yang terkait dengan kewenangannya. Adapun KY akan senantiasa mencermati proses peradilan terkait de-ngan pidana pemilu. (P-2)

[email protected]

AKSI SIMPATIK PPP: Simpatisan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) membagikan bendera dan bunga kepada pengguna jalan di Bundaran HI, Jakarta, kemarin. Kampanye terbuka PPP di Jakarta dilakukan dengan aksi simpatik dan mengusung slogan ‘Sembilan berkah, sembilan program, dan sembilan titik’.

ANTARA/FANNY OCTAVIANUS

Pemilu yang demokratis ditentukan oleh kemandirian pemerintah, parpol, dan elemen masyarakat untuk tidak melibatkan unsur luar yang membawa kepentingan terselubung.

Waspadai Dana Asing

Masuk

”Golput harus kita minimalkan, money politics

harus kita tekan sekecil mungkin,

pemilu harus jurdil dan luber.”Sidarto Danusubroto

Ketua MPR

Page 7: Media Indonesia 21 Maret 2014

JALAN RUSAK BEKASI: Kendaraan bermotor melintas di jalan yang rusak di Narogong Raya, Bekasi, Jawa Barat (21/2). Pemkot Bekasi mencatat terdapat 5.000 titik jalan rusak di wilayah mereka dan telah mengalokasikan dana sebesar Rp20 miliar dari APBD untuk perbaikan jalan rusak tersebut.

JUMAT, 21 MARET 2014 JALAN RUSAK 7

Macet dan Makan Korban

GANA BUANA

JALAN rusak di Kota Bekasi semakin ber-tambah selama musim hujan dan banjir sejak

akhir 2013-Maret 2014. Selain menyebabkan kema cetan di Bekasi karena kendaraan harus melalui jalan yang sebagian besar berlubang, jalan rusak itu membuat pengemudi motor terjatuh, terbalik, bahkan mental.

Rata-rata yang menjadi korban ialah pengemudi sepeda motor yang kurang hati-hati atau tidak bisa men-jaga ke seimbangan. Ada yang mengalami luka ringan, luka parah, bahkan tewas.

Baru-baru ini seorang pengendara sepeda motor, Warsono, 56, tewas dalam kecelakaan tunggal di Jalan Sudirman, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Minggu (16/3) malam. Warsono tewas dalam upaya menghindari lubang di sepanjang Jalan Sudirman.

Menurut salah satu saksi mata, Noval, peristiwa terjadi saat Warsono mengendarai sepeda motor Vario B 3025 BTJ dengan kecepatan sedang dari Bekasi menuju Jakarta pukul 22.00 WIB. Saat sampai di Jalan Sudirman, dia ber-usaha menghindari lubang selebar 40 sentimeter. “Seke-tika ia putar arah ke kiri jalan untuk menghindari lubang jalan,” ujar Noval.

Warsono yang diketahui berasal dari Brebes, Jawa Tengah, saat itu tak bisa me-ngendalikan motornya yang oleng dan langsung terpen-tal. Karena berbenturan de-ngan jalan aspal dan terluka di bagian kepala, Warsono langsung tewas di tempat.

Akibat kecelakaan itu, arus lalu lintas menuju Jakarta sempat tersendat. Kasus ke-celakaan tersebut segera dituntaskan Kepolisian Resor Bekasi Kota.

Sebelumnya, kecelakaan lalu lintas karena jalan ber-lubang menimpa seorang pe-

ngendara sepeda motor ber-nama Darsono, 49. Dia tewas setelah tubuhnya tergilas oleh truk tronton di jembatan layang Jalan Ahmad Yani, Ke-camatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Senin (10/2).

Korban diketahui sebagai warga Pekayon Jaya, Bekasi Selatan. Kejadian berawal dari korban yang saat itu mengendarai sepeda motor Honda Beat dari arah Mega Bekasi Hypermall menuju Pekayon. Saat menanjak jembatan layang di ruas tol Jakarta-Cikampek, kor-ban berusaha menyalib truk tronton. Namun, nahas, ken-daraannya justru tergelincir dan roda depan masuk ke lubang. Sepeda motornya sempat berbenturan de-ngan kendaraan lain dan dia masuk ke kolong truk, terlindas, lalu tewas saat itu juga. Polisi segera membawa jasad korban ke RSUD Kota Bekasi untuk diautopsi.

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bekasi Kota Komisaris Arsal Sabhan menyebutkan sebagian besar kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Kota Bekasi akhir-akhir ini disebabkan korban menghin-dari lubang. “Dalam sepekan ini korban kecelakaan lalu lintas yang meninggal rata-rata menghindari lubang yang belum diperbaiki peme-rintah,” jelas Arsal.

Sepanjang Februari 2014, kata dia, data Satuan Lalu Lintas Polres Bekasi Kota menyebutkan sedikitnya tiga pengendara tewas dan belasan lainnya luka akibat kecelakaan di Kota Bekasi.

“Kami harap kasus ke-celakaan karena jalan rusak tidak lagi terjadi asal pe-merintah bisa merespons cepat permintaan perbaikan jalan,” kata dia.

Ia juga menjelaskan hampir seluruh jalan rusak di Kota Bekasi disebabkan banjir dan pembuatan saluran air tidak bagus. Selain itu, maraknya pembangunan di Kota Bekasi, misalnya apartemen, tidak di-sertai pembangunan drainase yang tepat.

“Pihak kami sudah me-masang spanduk berupa im-bauan agar pengguna jalan tetap waspada terhadap jalan rusak,” tandasnya. (Gan/J-2)

[email protected]

ANTARA/HAFIDZ MUBARK

SEJAK musim hujan di akhir 2013-2014, titik jalan rusak di Kota Bekasi bertambah. Padahal tanpa hujan dan banjir pun, banyak jalan di Kota Bekasi rusak parah karena per-baikannya sembarangan sehingga mudah rusak kembali.

Lebih parah lagi, akibat jalan-jalan yang rusak itu, nyawa manu-sia pun melayang karena banyak pengendara motor terjatuh setelah terperosok ke lubang cukup besar.

Kepala Bidang Tata Kota Dinas Bina Marga dan Tata Air (Disbimata) Kota Bekasi Arif Maulana mengata-kan pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi telah menganggarkan dana Rp20 miliar untuk peremajaan jalan kota yang rusak. Namun, perema-jaan itu belum dimulai menunggu cuaca benar-benar sudah memasuki musim panas.

Menurut Arif, sedikitnya tercatat 5.000 titik jalan rusak di Kota Bekasi.

Titik kerusakan jalan tersebar di 200 ruas jalan. Jumlah itu terus bertambah seiring dengan belum usainya musim penghujan di wila-yah Jabodetabek.

Arif menjelaskan kerusakan jalan yang ada di Kota Bekasi tersebar sedikitnya di 12 Kecamatan. Kerusa-kan jalan bervariasi. Rata-rata kata dia, jalan itu berlubang karena diter-jang banjir sepanjang Januari lalu. Lubang jalan sendiri bervariasi mu-lai 5 sentimeter hingga 10 sentimeter lebih. “Diameter kerusakan variasi, ada yang 10 sentimeter, bahkan ada yang mencapai selebar jalan,” jelas Arif saat dihubungi Media Indonesia, Rabu (19/3).

Berdasarkan pantauan Media In-donesia, kerusakan jalan antara lain berada di sekitar Jalan Chairil Anwar dan Jalan Joyo Martono, Bekasi Timur. Terdapat kerusakan jalan sepanjang 10 meter dan diameter

hampir selebar badan jalan, dengan kedalaman mencapai 10 sentimeter. Akibatnya, kendaraan kerap kali tersendat ketika melintas di jalur menuju pintu Tol Bekasi Timur.

Selain itu, kerusakan juga bisa ditemui di sekitar ruas Jalan Raya Sultan Agung, Jalan Raya Pekayon- Pondok Gede (titik terparah di depan Naga Swalayan Pekayon), Jalan Raya Sudirman Kranji, Jalan Raya Siliwa-ngi, Jalan Raya Bintara (titik ter-parah di depan Pasar Kranji), Jalan Raya Siliwangi, dan lain-lain.

Jalan di Perumahan Harapan Indah dan Pondok Ungu, Bekasi Utara, memang diperbaiki, tetapi asal-asalan. Bahkan dalam dua ta-hun terakhir, tidak ada perbaikan di Jalan Perjuangan, Harapan Indah. Saat banjir Febuari 2014 lalu, para penghuni Harapan Indah pun ber-demo ke developer meminta jalan dan drainase diperbaiki.(Gan/J-2)

Rp20 Miliar buat Perbaiki Jalan Bekasi

Kasus kecelakaan karena jalan rusak diharapkan tidak lagi terjadi. Pemerintah diminta merespons cepat.

Page 8: Media Indonesia 21 Maret 2014

-

-

.

Eks Camat Jadi Tahanan Kota TERSANGKA kasus korupsi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI selama menjabat Camat Kramat Jati, Jakarta Timur, Ucok B Harahap, kini dibebaskan dari rumah tahanan (rutan) Cipinang. Hal itu lantaran Ucok mengembalikan uang hasil korupsi senilai Rp609 juta kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Timur.

Ucok yang saat ini menjabat Kepala Suku Dinas (Kasudin) Perhubungan Jakarta Barat yang ditahan di Rutan Cipinang sejak 14 Februari 2014, dan dibebaskan, Senin (17/3). Kendati demikian, Ucok tetap menyandang status tahanan kota.

Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasie Pidsus) Kejari Jaktim Sylvia Desti Rosalina mengatakan status tahanan kota dapat diberikan karena merupakan hak subjektif penyidik. Terlebih, tersangka telah mengembalikan kerugian negara. “Karena tersangka te-lah membalikan kerugian negara Rp 609 juta, jadi kita lakukan penahanan kota. Meski menjadi tahanan kota, proses hukum terhadap Ucok akan tetap berlanjut,” ujarnya. (AF/J-2)

Rehab Air Mancur Monas Rp20 MiliarAir mancur yang berada di sisi barat Taman Monumen Nasio-nal (Monas) yang dulu bisa ‘menari dan menyanyi’ telah rusak sejak tiga tahun lalu. Perbaikan tak kunjung dilakukan karena biaya yang dikeluarkan diperkirakan mencapai puluhan miliar rupiah. “Perhitungan pada 2012 lalu, biaya perbaikan diprediksi sebesar Rp20 miliar, kalau sekarang belum tahu berapa,” ujar Kepala Unit Pengelolahan Taman (UPT) Taman Monas Mimi Rahmiati, Kamis (20/3).

Ia menjelaskan, atraksi tarian air mancur tidak lagi ber-fungsi sejak 2011 karena mesin pengendalinya rusak. Untuk itu, pihaknya berencana membuka kemungkinan kerja sama dengan pihak swasta agar dana CSR perusahaan bisa diguna-kan untuk memperbaiki air mancur yang pembangunannya telah menghabiskan anggaran sebesar Rp26 miliar itu. “Kami mau cari perusahaan yang mau mendanai perbaikan kolam air mancur Monas, kami akan membuat kerjasama CSR dengan mereka,” jelas Mimi. Dari pantauan Media Indonesia, kolam air mancur terlihat tak terawat dan makin menyerupai empang. Padahal, biaya pengurusannya setiap tahun ada. (Ver/J-2)

MI/SUSANTO

EKSPOR ILEGAL BATU MULIA: Petugas menunjukkan barang bukti batu mulia ketika gelar barang bukti penyitaan di Kantor Bea dan Cukai Tanjung Priok, Jakarta, kemarin. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai menggagalkan ekspor ilegal batu mulia yang dikemas dalam enam kontainer senilai Rp485,6 miliar yang akan dikirim ke Taiwan, China, dan Amerika Serikat.

JUMAT, 21 MARET 20148 MEGAPOLITAN

TERSANGKA penembakan Kepala Pelayanan Markas (Yanma) Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar

Pamudji hingga tewas, Brigadir Susanto, menjalani pemeriksaan kejiwaan.

Kepala Bidang Humas (Kabid) Hu-mas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, kemarin, mengatakan pe-meriksaan kejiwaan sangat membantu mengungkap motif perkara. “Sudah diperiksa dan hasilnya belum keluar,” katanya.

Ia menyebutkan, pemeriksaan keji-waan dilakukan untuk melihat indikasi kelainan kepribadian serta meng ungkap adanya agresivitas yang sebenarnya tertekan dan membahayakan diri atau orang lain. Bahkan beberapa waktu lalu, lanjut Rikwanto, tersangka dan anggota Polri lainnya pernah mengikuti tes se-rupa dan hasilnya tidak ada masalah. Perilaku tersangka normal sehingga tidak terlihat indikasi penyimpangan.

Selain memerkisa kondisi kejiwaan Susanto, penyidik juga merekonstruksi lokasi insiden penembakan yang terjadi pada Selasa (18/3) malam, yaitu di Kan-tor Yanma Polda Metro Jaya. Menurut Rikwanto, dalam rekonstruksi dihadir-kan dua saksi, Brigadir P dan Brigadir M, yang merupakan petugas piket. Keduanya mengaku sempat mende-ngar dua kali suara letusan senjata api disertai pekikan ‘Astagfi rullah’. “Letus-an (senjata api) pertama ada (disusul) suara ‘Astagfi rullah’ dan letusan kedua ada bunyi orang ambruk. Namun, dua saksi tidak tahu itu suara siapa karena tidak melihat,” ujarnya.

Fakta penembakan dan bukan bunuh diri juga diperkuat dari hasil penyelidik-an Subdit Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya. Po-lisi mendapati jelaga (sisa pembakaran mesiu) dan darah korban di tangan tersangka. Dengan demikian, ucap

Rikwanto, bisa dipastikan senjata api jenis revolver tersebut berada dalam genggaman tersangka. “Tapi, dari dua tembakan, kita belum tahu tembakan mana yang menyebabkan korban me-ninggal,” katanya.

Akibat perbuatannya, Siswanto kini mendekam di ruang tahanan Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya. Ia dijerat Pasal 338 KUHP tentang Pembunuhan dengan ancaman hu-kuman 15 tahun penjara.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Heru Pranoto membantah dugaan Susanto menembak atasannya karena kelelah an dan stres seusai prosesi pisah-sambut Kapolda Metro Jaya. “Terlalu lebai,” se lorohnya, saat bertandang ke Bareskrim Polri.

Di sisi lain, Polres Metro Tangerang, Banten, kemarin, melakukan psikotes dan memeriksa kesehatan seluruh ang-gotanya. (Gol/Kim/SM/J-4)

KONDISI Monalisa, ibu dua bocah yang tewas dalam ke-bakaran rumah sekaligus toko mebel di Jalan H Nausan, Kampung Gabus Pabrik, Desa Sriamur, Kecamatan Tambun Utara, Bekasi, Jawa Barat, membaik. Kini ia dirawat di Rumah Sakit Polri, Kramatjati, Jakarta Timur.

“Kini korban sudah sadar, tapi belum bisa dimintai kete-rangan. Belum bisa ngomong,” kata Kapolsek Tambun Komi-saris Indra, kemarin.

Sebelumnya, Monalisa, yang mengalami luka bakar 90% aki-

bat kebakaran pada Rabu (19/3) pagi, kritis dan dirawat di Ru-mah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi. Ia di-pindahkan ke RS Polri untuk mempermudah mengungkap penyebab keba-karan. Sementara itu, dua putri kecilnya, Sheren Evelyn Angela, 5, dan Tiffany Caroline Jeanete, 3, meninggal.

Indra menjelaskan pihaknya akan memeriksa saksi, ter-masuk Monalisa dan suami-nya, Tjong Kiet Khiong, setelah memperoleh laporan hasil penyelidikan Pusat Laborato-rium Forensik. (Gan/J-4)

Brigadir SusantoJalani Tes Kejiwaan

Korban KebakaranDirawat di RS Polri

KABUPATEN BEKASI

LINTAS BERITA

MENTERI Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto meresmikan pencanangan pembangunan Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) Seksi II. Tol ini ditargetkan beroperasi 2016. “Ruas jalan Tol Cijago yang terbentang antara simpang Cisalak, Jalan Raya Bogor sampai Kukusan Beji, sepanjang 5,5 kilometer ini ditargetkan beroperasi 2016,“ kata Djoko di sela peresmian, kemarin.

Hadir dalam acara peresmi-

an, Wakil Menteri Pekerjaan Umum, dan unsur Muspida Kota Depok. Acara pen ca-nang an itu digelar di Depan Perumahan Pesona Khayang-an Jalan Insinyur Haji Juanda, Sukma Jaya, Depok. Kirmanto menjelaskan, dengan pemba-ngunan jalan tol di Depok, kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Raya Bogor ke arah Depok maupun sebaliknya diharapkan bisa segera di-atasi.

Pembangunan Tol Cinere- Jagorawi itu dilakukan secara bertahap, melalui tiga seksi, Seksi I, Cimanggis, sepanjang 3,70 km dan sudah dioperasi-kan Januari 2012. Seksi II Sim-pang Cisalak, Jalan Raya Bo-gor-Kukusan sepanjang 5,50 km, akan dibangun setelah pencanangan. Seksi III yang membentang dari Kukusan sampai Cinere sepanjang 5,44 km masih tahap pembebasan tanah. (KG/J-2)

KANTOR Pelayanan Utama (KPU) Bea dan Cukai Tanjung Priok, Jakarta Utara, menga-galkan penyelundupan 9 ton batu mulia tujuan sejumlah negara senilai Rp485,6 miliar lebih.

Dirjen Bea dan Cukai Agung Kuswandono di Kantor KPU Bea dan Cukai Tanjung Priok, kemarin, mengatakan peng-gagalan upaya smokeling itu diawali kecurigaan petugas atas izin ekspor dan pemberi-tahuan nama barang.

“Modusnya, (eksportir) memberitahukan jenis barang secara tidak benar. (Dalam dokumen pemberitahuan eks-por barang) disebutkan jenis barang ialah natural stone. Sehingga patut diduga ada upaya pelarian pos tarif su-paya terhindar dari ketentuan larangan dan bea keluar. Inti-nya, eksportir memberi tahu nama barang tidak benar,” kata Agung.

Sebab batu mulia dilarang diekspor dan diatur dalam Permendag No 44/M-DAG/P E R / 7 / 2 0 1 2 L a m p i ra n V tentang Barang Larangan Ekspor. Selanjutnya, batu mulia yang hendak diekspor itu diuji di laboratorium dan ternyata terbukti me-ngandung batu mulia yang m e m i l i k i n i l a i e ko n o m i tinggi. Dari 9 ton yang akan diekspor, ditemukan tiga kontainer batu mulia ber-bagai jenis.

Menurut rencana, batu mulia itu akan diekspor ke Taiwan, China, dan Amerika Serikat. Selain mengelabui petugas tentang nama barang, eksportir juga mengirim ba-rang dengan mencatut nama enam perusahaan.

”Intinya, tidak ada hubung-an sama sekali dengan batu mulia. Artinya, perusahaan dicatut namanya saja,” kata Agung. (Ths/J-4)

Pembangunan Tol Cijago Dilanjutkan

SmokelBatu Mulia Digagalkan

KOTA DEPOK

POLDA METRO JAYA

JAKARTA UTARA

Page 9: Media Indonesia 21 Maret 2014

JUMAT, 21 MARET 2014 BEDAH EDITORIAL 9

Ladang Korupsi BersamaPROYEK bernama bansos tidak jelas sasaran, dan tidak ada indikator keberhasilan. Jadi akan hanya jadi lahan korupsi bersama-sama.

Sambodho Sumani

Tunda sampai Pilpres UsaiDANA bansos itu menguntungkan bagi menteri dan/atau kepala daerah yang berasal dari par-tai politik. Dengan kelicikan dan dibungkus aktivitas proyek untuk kesejahteraan rakyat, mereka memanfaatkan dengan tujuan lain yang sudah barang tentu menguntungkan par-tainya. Oleh karena itu, demi mengamankan bansos, lebih baik ditunda sampai selesainya pilpres.

Salvia Rafa AAyuningtyas

Pesta Demokrasi BansosINI namanya pesta demokrasi bansos.

Hartono Nitinegoro

Sama seperti SetanMEREKA yang memanfaatkan bansos de-ngan tujuan politik sama seperti setan dong. Bukankah bansos itu untuk kesejahteraan rakyat?

Sinchan Sayank Mamah

Bansos buat Judi PolitikJANGANKAN dana bansos, apa pun asal na-manya dana pasti bisa mereka libas. Banyak orang Indonesia jago investasi bodong. Judi politik dengan judi kebijakan satu paket.

Anton Susanto

Pesta para Pengutil PESTA demokrasi tidak lebih dari pesta para politisi dalam mengutil anggaran negara demi ambisi pribadi. Bansos merupakan program hasil rekayasa yang dilegalisasi.

Nopiar Makawaru

Pesta buat Sejumlah PartaiKALAU tidak diawasi dengan benar, pemilu bukan lagi sebagai pesta demokrasi, melainkan merupakan pesta dana bansos bagi partai-partai tertentu.

Haerudin Tea

20 Maret 2014

EDITORIAL Editorial @

Mereka tidakPunya Hati Nurani

BANSOS telah digarong oknum pejabat yang tidak punya hati nurani. Mereka pantas disebut iblis bermuka pejabat. Apalagi kalau dipakai buat kepen-tingan politik dalam pemilu.

08569970xxx

SUNGGUH kasihan orang-orang yang enggak mampu dan hidup dalam kemiskinan.

Hak mereka yang tertuang dalam bansos dikangkangi kepentingan politik.

085772818xxx

KALAU bansos jadi ladang korupsi pejabat dan anggota dewan, sepertinya bukan ses-uatu yang aneh. Terlebih saat ini memasuki tahun politik.

081237864xxx

Bukan Hal AnehBUKAN sesuatu yang aneh kalau akhirnya bansos cuma menjadi alat politik penguasa. Siapa pun penguasanya, apa pun partainya, rasanya tidak akan lepas dari memperalat hak rakyat miskin atas nama bantuan sosial. Sejak kapan partai bisa menjadi sinterklas kalau hanya mengandalkan dana internal?

Yuswanti

Memangnya Tulus?KALAU memang benar dana bansos untuk orang miskin

dikorupsi , betapa rakus pejabat negeri ini. Semua itu akibat mahalnya men-dapatkan jabatan, termasuk ketika masa kampanye seka-rang. Bohong saja memberi bantuan atas nama ketu-lusan.

Daniel Supriyadi

Hukum BeratSIAPA pun yang korupsi dana bansos harus dihukum seberat-beratnya sebab me-reka sudah tidak punya hati karena busuk.

Liliyadi

SMS INTERAKTIF0811140772

Senin-Sabtu, 07.05 WIB di Metro TV

ONLINEmetrotvnews.com

FACEBOOK Harian Umum

Media Indonesia

Kirimkan tanggapan dan komentar Anda

melalui:

ONLINE

FACEBOOK

Tertibkan Stiker Sedot WC dan Antena TV

Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: [email protected]

FORUM Kirimkan komentar Anda atas tema: Kampanye, Menebar Janji atau Unjuk Prestasi? (Periode 17 -22 Maret 2014) opini publik ke e-mail: [email protected]

STIKER merupakan salah satu media pemasaran yang murah dan mudah.

Bagi suatu perusahaan atau bidang jasa, menggunakan stiker dalam memasarkan produk tentu lebih murah jika dibandingkan dengan me-masang iklan di media cetak atau di media elektronik. Hal

itulah yang membuat banyak dinding jalan, tembok rumah, bahkan tiang listrik tidak lu-put dari sasaran pemasaran produk mereka. Berbagai macam ukuran stiker mulai dari yang kecil hingga ukuran sedang banyak tertempel di dinding jalan.

Dalam berbagai perjalanan

saya dari rumah menuju ber-bagai tempat aktivitas seperti kampus dan juga tempat lain-nya, banyak stiker tertempel di mana-mana. Contohnya saat saya melewati underpass Pasar Minggu, di sana banyak sekali stiker yang menempel pada dinding underpass terse-but. Padahal, sudah beberapa

kali saya melihat petugas dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) membersihkan stiker-stiker tersebut, tapi da-lam beberapa hari sudah ada lagi tempelan stiker serupa.

Sanksi tegas harus diber-lakukan karena saya tidak yakin mereka membayar izin reklame seperti halnya

bila ada perusahaan yang memasang iklan. Bila tidak pelanggar itu ditindak tegas, niscaya Jakarta akan terus kumuh karena sekarang saja sudah penuh dengan stiker para caleg.

Muhamad Rizky FirdausMahasiswa IISIP Jakarta

Berpesta dengan Dana BansosPESTA demokrasi me-

rupakan sebutan yang biasa dipakai

untuk hajatan pemilu. Un-sur biaya tentu tidak bisa dipisahkan dari sebuah pesta. Tiap partai politik dan calon anggota legisla-tif pun berupaya menarik dukungan warga negara yang memiliki hak pilih demi meraih kemenangan.

Upaya itu tentu tidak mu-rah.

Hasil riset Lembaga Pe-nyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Universitas Indonesia (LPEM UI) me-nunjukkan seorang calon anggota DPR rata-rata me-ngeluarkan dana sebesar Rp1,18 miliar selama masa kampanye. Belum lagi pe-ngeluaran partai politik.

Sah-sah saja bila sumber dana tersebut merupakan dana pribadi ataupun hasil sumbangan yang legal. Na-mun, akan sangat menye-dihkan bila yang dipakai adalah anggaran negara.

Dana bantuan sosial me-rupakan gelondongan ang-garan yang menjadi sasaran empuk untuk diseleweng-kan demi kepentingan kam-

panye partai politik. Ke-curigaan mengenai potensi penyelewengan tersebut semakin besar ketika tiba-tiba besaran dana bansos di APBN 2014 membengkak dari Rp55,8 triliun menjadi Rp73,2 triliun (menggelem-bung Rp19,9 triliun), bah-kan di laman Kementerian Keuangan tertera angka Rp91,8 triliun.

SENO

Page 10: Media Indonesia 21 Maret 2014

SEBANYAK 175 ton ikan mati di keramba jaring apung (KJA) Danau Maninjau, Kabupaten Agam, Sumatra Barat, tidak dikubur sampai sekarang. Bau amis yang menyengat pun menyebar ke sekitar danau hingga radius 100 meter.

Rajulius Sutan Saidi, pemilik KJA yang ikannya mati, menje-laskan untuk mengubur ikan dibutuhkan tenaga dan uang.

Sementara ia tengah merugi Rp32 juta karena 2 ton ikan peliharaannya di dua petak

KJA mati dalam empat hari terakhir. “Ikan yang ada di petak keramba dikeluarkan. Dengan cara itu ikan yang masih hidup kadang-kadang bisa diselamatkan,” ujarnya saat ditemui Media Indonesia di pinggir Danau Maninjau, kemarin.

Para pemilik KJA lainnya juga enggan mengubur ikan-

ikan yang mati. Alasannya, jika dibuang ke danau, nanti-nya bisa menjadi plankton. “Biasanya setelah kematian, penghasilan pada pembibitan berikutnya akan meningkat,” ungkap Sutan Sulaiman.

Pada kesempatan itu penyu-luh perikanan Danau Manin-jau, Asrul Deni Putra, menje-laskan pihaknya sampai seka-

rang hanya bisa memberikan pengarahan dan penyuluhan bagaimana membuat KJA yang aman dan ramah lingkungan. “Misalnya jarak antara ikan dan air danau harus di atas 10 meter dan pembangunan KJA harus dikurangi. Apabila KJA berukuran 5x5 meter berisi 20 ribu ikan, sekarang harus dikurangi cukup 5.000 ikan.

Pakan pun harus dibatasi agar mempercepat panen,” urainya.

Kasus kematian ikan massal bukan hanya sekali terjadi. Catatan Ditjen Perikanan Budi Daya Kementerian Kelautan dan Perikanan menyebutkan kematian ikan massal sekitar 50 ton terjadi di Waduk Cirata, Jawa Barat, pada Oktober-

Desember 2009. Kemudian di Danau Maninjau, Sumatra Barat, sebanyak 13 ribu ton ikan mati pada 2009. Dua ta-hun kemudian di tempat yang sama sebanyak 2.000 ton ikan mati.

Peristiwa serupa juga terjadi di Waduk Jatiluhur, Jawa Ba-rat, dilaporkan sebanyak 3.500 ton ikan mati pada November 2006. Selanjutnya di Danau Tondano, Sulawesi Utara, 300 ton ikan mati pada November 2010.(YH/N-3)

JUMAT, 21 MARET 2014PERIKANAN10

REZA SUNARYA

KEMATIAN ikan ti-dak hanya terjadi di Danau Maninjau, Sumatra Barat. Se-

banyak 400 ton ikan air tawar hasil budi daya di keramba jaring apung (KJA) Waduk Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat, mati dalam dua bulan ini. Petani merugi hingga Rp1 miliar lebih.

Kepala Dinas Perikanan Ka-bupaten Purwakarta Herry Herawan menyebutkan kema-tian ikan di Waduk Jatiluhur itu disebabkan adanya upwelling (arus balik). Peristiwa tersebut seperti yang terjadi di Danau Maninjau.

“Kami mengimbau agar para pemilik KJA tidak melakukan penanaman benih ikan mele-bihi kapasitas. Supaya ikan bisa bernapas. Kapasitas berlebihan membuat ikan kekurangan oksigen,” kata Herry di Purwa-

karta, kemarin.Ia menyebutkan saat ini

jumlah KJA Waduk Jatiluhur berjumlah 20 ribu petak, de-ngan jumlah pemilik 800 orang. Sementara itu, kapasitas pro-duksi mencapai 120 ribu ton per tahun.

Limbah pakanUpwelling yang menyebab-

kan kematian ikan disebabkan banyak hal. Keterangan yang dikeluarkan Ditjen Perikanan Budi Daya Kementerian Ke-lautan dan Perikanan menye-butkan bahwa waduk atau da-nau yang biasa dijadikan media budi daya ikan air tawar masih dianggap sebagai milik ber-sama dan sifatnya terbuka.

Sehingga banyak KJA yang dibangun di kawasan itu tanpa ada kontrol dan kendali. Saat KJA tumbuh subur, sejumlah masalah juga menghadang terutama lingkungan. Teru-tama limbah organik yang

mengandung unsur nitrogen dan fosfor dalam jumlah besar, akibat pemberian pakan tidak efektif. Pada saat jumlahnya melampaui batas tertentu, limbah tersebut menyebabkan pencemaran pada air waduk. Fenomena upwelling tersebut mengakibatkan kematian mas-sal ikan.

Musim pancaroba seperti se-karang ini juga sangat rentan bagi ikan terserang virus. Pe-nyakit koi herpes virus (KHV) kerap menyerang ikan air tawar yang dibudidayakan di waduk-waduk. Seperti di Waduk Cirata, Cianjur, ikan-ikan hasil budi daya seperti ikan mas dan koi sering terinfeksi penyakit KHV saat pancaroba.

Hal itu membuat para petani ikan cemas bila ikan-ikan me-reka mati mendadak akibat herpes. Kepala UPTD Balai Pengembangan Budi Daya Peri-kanan Perairan Umum Cirata, Kabupaten Cianjur, Ade Du-rahman membenarkan bahwa kondisi cuaca saat ini sangat ekstrem dan sangat berpenga-ruh terhadap daya tahan ikan.

“Ketika cuaca begitu panas, dampaknya nafsu makan ikan akan berkurang. Kondisi ini berpengaruh terhadap pertum-buhan dan daya tahan ikan, sehingga mudah terserang pe-nyakit,” kata Ade.

Menurutnya, kondisi cua-ca seperti ini membuat ikan rentan terserang KHV. “Seran-gan KHV yang terbaru terjadi sekitar Januari-Februari lalu. Rata-rata kematian massal ikan di setiap kolam sekitar 5 kilogram,” paparnya.

Untuk mengantisipasi se-rangan KHV dan memperkuat daya tahan ikan, menurut Ade, rutin dilakukan pemberian vitamin C. Namun, asupannya tidak boleh terlalu sering agar ikan tetap segar.

“Pemberian vitamin C bisa diatur dan tidak boleh terlalu sering agar tidak berdampak buruk terhadap kondisi ikan,” imbuh Ade. Selain serangan KHV, juga yang harus diwas-padai ialah upwelling yang terjadi di akhir tahun atau awal pergantian musim. “Para pembudi daya ikan harus tahu bagaimana menyiasati jika akan ada serangan-serangan terhadap ikan,” imbaunya.

Budi daya ikan air tawar di Waduk Cirata wilayah Cianjur rata-rata menghasilkan 105-120 ton per hari. Produksi terbesar didominasi ikan mas sekitar 35%. (BK/N-3)

[email protected]

400 Ton Ikan di Jatiluhur MatiMusim pancaroba seperti sekarang ini juga sangat rentan bagi ikan terserang virus.

”Biasanya setelah kematian, penghasilan

pada pembibitan berikutnya akan

meningkat.”

Sutan SulaimanPemilik keramba jaring apung

Bangkai belum Dikubur Timbulkan Bau Busuk

ANTARA/MUHAMMAD ARIF PRIBADI

BAU AMIS: Ribuan ikan keramba mati dan terapung di Danau Maninjau, Kabupaten Agam, Sumatra Barat, Selasa (18/3). Bangkai-bangkai ikan itu menimbulkan bau amis menyengat dan menyebar hingga radius 100 meter di sekitar danau.

DE N G A N ke i n d a -han suasana hotel yang asri, The Ak-mani Legian mem-

persembahkan konsep hotel yang bisa membuat Anda dan keluarga merasa nyaman. Konsep The Akmani Legian Hotel mengangkat warisan Nusantara. Kayu-kayu ulin yang berusia puluhan tahun terpajang rapi membuat The Akmani Legian Hotel Bali men-jadi hotel yang lain daripada yang lainnya.

Di sini kami mempunyai tiga tempat untuk Anda bersantai. Yaitu, vertical point untuk Anda yang ingin menikmati indahnya Pantai Kuta, me-nikmati sunset yang indah sambil berjemur diiringi alu-nan musik yang bisa membuat Anda nyaman. Lalu ada terrace

café untuk Anda yang ingin merayakan acara spesial, sep-erti merayakan ulang tahun atau reuni dengan teman-te-man Anda. Terakhir, Belpiatto restaurant. Dengan konsep healthy food, di sini Anda bisa menikmati berbagai makanan Asia, Western, bahkan Balinese food.

The Akmani Legian hotel memiliki 154 kamar yang ter-bagi dalam beberapa kategori classic room, grand deluxe, pool side grand deluxe, pool access grand deluxe, one bedroom villa with roof top garden, grand villa two bedroom, dan presi-dential suite. Untuk fasilitas bisnis, kami juga menyediakan lima ruang meeting dengan kapasitas maksimum 80 orang, dilengkapi fasilitas wi-fi kece-patan tinggi di seluruh area

hotel. Kami juga menyediakan 2 swimming pool, satu terletak di areal lantai 1, dan satu lagi berada di roof top hotel, spa, fitness, kami sediakan untuk Anda yang ingin menikmati liburan di Bali.

The Akmani Legian Ho-tel Bali bisa menjadi tempat menginap yang tepat selama liburan di Bali karena berada di pusat perbelanjaan Jalan Legian, hanya 15 menit ber-jalan kaki ke Pantai Kuta, serta berbagai pilihan kuliner, be-lanja, hiburan dan wisata yang dapat Anda nikmati hanya dengan berjalan kaki.

The Akmani Legian Ho-tel membuka harga promo pada Maret. Hanya dengan Rp600.000/net, Anda bisa menikmati liburan bersama The Akmani Legian Hotel.

Bagi Anda yang ingin men-coba pengalaman Nyepi di Bali , The Akmani Legian Hotel menyediakan promo 2 hari 3 malam hanya dengan Rp1.550.000.

The Akmani Legian Hotel diharapkan menjadi sebuah destinasi baru bagi para hon-eymooner dan keluarga yang ingin berlibur di Bali.

Terdapat pula paket untuk honeymooner. Hanya dengan Rp2.300.000/net, Anda sudah

mendapatkan paket 3 hari 2 malam, candle light dinner, honeymoon cake, dan 60 me-nit Balinese massage untuk berdua. Untuk keluarga yang ingin berlibur ke Bali, kami juga mempunya paket untuk keluarga Anda dengan pelba-gai keuntungan. Hanya dengan Rp2.600.000/net, Anda bisa berlibur dengan keluarga di sini. Kami juga menyediakan transportasi dan tur untuk keluarga Anda. (*/N-1)

THE AKMANI LEGIAN HOTEL

INFO HOTEL

Mengangkat Warisan Nusantara

AGENDA HOTEL

Hotel Inna Garuda

Tawarkan Promo MenarikGrand Zuri BSD City Samali Hotels & ResortsHotel Crowne Plaza

Timeless Favourites Jasa Wedding Organizer Celebration of Spring

INNA Garuda yang tepat berada di jantung Kota Yogyakarta, Malioboro, memosisikan diri sebagai hotel kon-vensi dan bisnis. Hotel ini memiliki 223 kamar dengan berbagai tipe ka-mar. Untuk kebutuhan Anda akan ruang pertemuan Inna Garuda me-nyediakan 17 ruang pertemuan den-gan kapasitas mulai dari 10 hingga 700 orang dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap. Malioboro Coffee Shop Restaurant memberikan pilihan menu promo selama Maret mulai dengan harga Rp115.000,-nett/orang. Anda da-pat menikmati fasilitas dari makan an pembuka sampai penutup. Anda pun dapat bersantai di Executif Club Bar Resto dan Karaoke dengan diskon 20% off room dan 15% off bottle serta free masuk di Republic Café. ■

NIKMATI berbagai pilihan masak-an khas Prancis dan juga variasi pasta dan mi yang telah dipersiapkan khusus oleh chef kami yang berbakat, Laurent Combey. Mampirlah ke Be-randa Cafe untuk menikmati timeless favourites. Kami juga menawarkan paket Great Meeting in a Great Place yang dapat disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan Anda. Tidak lupa untuk merasakan momen kelulusan dan prom nite sebagai salah satu momen terpenting yang tentunya telah ditunggu-tunggu dalam hidup Anda untuk memulai perjalanan baru. Cari tahu lebih lanjut kejutan yang telah kami siapkan pada Maret dan April. Nikmati juga penawaran spesial bulanan berupa mocktail dan cocktail di Semanggi Lounge. ■

GRAND Zuri BSD City kini menawar-kan jasa wedding organizer untuk paket pernikahan bagi para pelanggan maupun calon pengantin. Paket perni-kahan sendiri terdiri dari dua paket dengan harga mulai dari Rp55.900.000 nett hingga Rp102.900.000 nett. Pada paket pertama, pelanggan dapat me-nikmati beberapa fasilitas yang dita-warkan Grand Zuri BSD City seperti buffet lunch atau dinner untuk 300 orang yang hadir, food testing untuk 10 orang, buffet lunch atau dinner untuk keluarga utama sebanyak 20 orang, serta free flow ice water dan soft drink. Paket kedua, fasilitas yang ditawarkan hampir sama dengan paket pertama dan ditambah dengan jasa wedding organizer dalam satu hari. ■

PARIS-LYON Café, Tangerang, mengun-dang Anda untuk bergabung dalam Celebration of Spring dengan adanya event food and beverage di akhir pekan. Bersantai di outdoor terrace Paris-Lyon Café di bawah langit berbintang sambil menikmati Saturday BBQ & Grillsejak pukul 19.00-23.00 WIB. Dimulai dengan Mexican beef salad atau Jicama seafood saladdan soup, untuk pilihan daging panggang seperti beef medallionsmari-nated with teriyaki sauce, shish tawook marinated with yoghurtatau grilled gin-dara in turmeric butter, disertai dengan bermacam-macam saus dan side dishes, baik dalam Asian maupun Western style. Ajak juga keluarga dan teman-teman Anda untuk menikmati sajian Sunday Brunch dalam suasana yang hangat dan santai sejak pukul 11.30-14.00 WIB. ■

REKOMENDASI

PEMASANGAN INFO HOTEL HUBUNGI:021-581 2088 Ext. 1434, 1420, 1421

HOTEL ASTON CENGKARENGOuter Ring Road, Mutiara Taman PalemBlok C1, Cengkareng 11730(021) 543-56166www.astonhotelcengkareng.com

HOTEL BIDAKARA JAKARTAJl. Jend Gatot Subroto, Kav.71-73Pancoran Jakarta Selatan 12870(021) 837-93555www.bidakarahotel.com

HOTEL AMOS COZYMelawai Raya No 83-85 Blok MJakarta 12160 (021)7280-1369www.amoscozy.com

ROYAL KUNINGAN HOTELJl Kuningan Persada Kav 2, Setiabudi,Kuningan, Jakarta, Indonesia 12980021-29380738www.royal-kuninganhotel.com

GREAT WESTERN RESORTJL.Mh.Thamrin Km.2,7 Kebon Nanas Cikokol, Tangerang (021) 5570-0888www.greatwesternresort.com

HOTEL BINTANG GRIYAWISATAJl. Raden Saleh No.16 Jakarta 10430(021) 392-2566; 392-8640www.griyawisatahotels.com

HOTEL GRAND CEMPAKAJl. Letjend Soeprapto Cempaka Putih - Jakarta(021) 426-0066; 426-0055www.grandcempakagroup.com

BLUE SKY PANDURATA BOUTIQUE HOTEL Jl. Raden Saleh No. 12 Jakarta Pusat 10330 021-390 5205 www.bluesky-pandurata.com

HOTEL GRAND ZURI JABABEKAJln. Niaga Raya Kav. AA-2Kawasan Industri Jababeka IICikarang ,Bekasi.17530021-8984 2355www.grandzuri.com

HOTEL MEGA MATRAJl. Matraman Raya No. 115, Jakarta Timur 13140021 856 6344;021 - 850 2476, www.megamatrahotel.com

HOTEL GRAND MENTENGJl. Matraman Raya No.21Jakarta Timur(021) 850-9872; 851-0607www.grandmentenghotel.com

HOTEL GREN ALIA CIKINIJl. Cikini Raya No.46Jakarta 10330(021) 230-3000;230-4000www.alia-hotel.com/gren-alia-cikini

HOTEL KAISARJl. PLN No.1 Duren TigaJakarta 12780 (021) 791-83601www.hotelkaisarjakarta.com

HOTEL KRISTALJl. Tarogong Raya Cilandak Barat Jakarta 12790(021) 750-7050; 750-7110www.hotelkristal.com

HOTEL MAHARADJAJl. Kapten Piere TendeanNo.1 Jakarta 12790(021) 791-80055; 799-5290www.hotel-maharadja.com

HOTEL MAHARANIJl. Mampang Prapatan RayaNo.8 Jakarta 12790(021) 791-83855www.hotel-maharani.com

HOTEL MEGA ANGGREKJl. Arjuna Selatan No.4Kemanggisan Jakarta Barat(021) 536-3044; 536-70044www.megaanggrekhotel.com

HOTEL OASIS AMIRJl. Senen Raya Kav. 135-137Jakarta 10410(021) 386-3063; 386-3061www.oasisamirhotel.com

HOTEL SENTRALJl. Pramuka Raya Kav.63-64Jakarta pusat 10570(021) 422-5511; 421-3839www.hotelsentral-jakarta.com

THE ACACIA HOTEL & RESORTJl. Kramat Raya No.81Jakarta Pusat

(021) 390-3030www.acacia-hotel.com/jakarta

THE MEDIA HOTEL & TOWERSJl. Gunung Sahari Raya No.3Jakarta 10720(021) 626-3001; 601-0518www.themediahotel.com

Hotel Horison BekasiJl. KH Noer Alie, Bekasi 17148(021) 300 28500 www.horisonbekasi.com

BEST WESTERN Mangga Dua Hotel and ResidenceJl. Mangga Dua Abad No. 111 Jakarta, 10730, ID(021) 6122 999

GRAND ASIA HOTELJL.Bandengan Selatan 88 Jakarta Utara 14450Phone:(021)6660 6969Website: www.grandasia-hotel.com

LUAR JAKARTA

BANDUNGHOTEL GUMILANG REGENCYJl. Dr. Setiabudhi No.322-325Bandung 40154(021) 201-2618; 201-2612www.gumilangregency.com

HOTEL IMPERIUM INTERNATIONALJl. Dr. Rum No.30-32Bandung 40171(022) 420-2244www.hotelimperiumbandung.com

HARRIS HOTEL & CONVENTIONSJl.Peta No 241,Pasir KojaBandung 40323(022) 612-8600www.harrishotels.com

VIO HOTEL PASTEURJl. Dr Djunjunan Pasteur 154, Bandung 40162 (022) 8777-5061www.dafamhotels.com

THE PAPANDAYAN HOTELJl. Gatot Subroto No.83Bandung (022) 731-0799; 731-1607www.thepapandayan.com

HOTEL HORISONJl. Pelajar Pejuang 45No.121 Bandung (022) 730-5000http://horisonbandung.com

HOTEL PANGHEGARJl. Merdeka No.2 Bandung 40111(022) 423-2286www.grandroyalpanghegar.com

HOTEL SAVOY HOMANN BIDAKARAJl. Asia Afrika No.112Bandung 40261, (022) 423-2244www.savoyhomann-hotel.com

HOTEL GRAND PREANGERJl. Asia Afrika No.81Bandung 40111 (022) 4231-631www.aerowisatahotels.com

GRAND PASUNDAN CONVENTION HOTELJl. Peta 147-149 Bandung 40233(022) 604-3135www.grandpasundan-hotel.com PURWAKARTAKOTA BUKIT INDAH PLAZA HOTELBlok L - Kota Bukit IndahPurwakarta 41181(0264) 351-888www.kbi.pphotels.com CIREBONHOTEL GRAGE CIREBONJl. RA Kartini No.77(0231) 222-999; 222-977www.gragehotelcirebon.com BOGORPADJADJARAN SUITESJl. Raya Pajajaran No. 17 Bogor(0251) 835-9000www.padjadjaransuites.com

HOTEL SALAK THE HERITAGEJl. Ir. H. Juanda No. 8Bogor 16121 (0251) 837-3111www.hotelsalak.co.id

HOTEL LORIN SENTULSentul Circuit (Exit Tol KM. 32)Citereup (021) 8795-4000www.lorinsentul.com

HOTEL PURI AVIAJl. Raya Puncak Km.65Cipayung - Bogor(0251) 825-4247

HOTEL SAFARI GARDENJl. Raya Puncak 601 Bogor(0251-253-000www.safarigarden.com PALEMBANGTHE ARISTA HOTEL PALEMBANGJl. Kapt. A. Rivai, Palembang 30129(0711) 355-000; 377-377-966www.aristapalembang.com

YOGYAKARTAHOTEL MUTIARAJl. Malioboro No.18 Yogyakarta(0274) 563-814; 561-201www.mutiarajogja.com

GRAGE RAMAYANA JOGJAJl. Sosrowijayan No.33Malioboro, Yogyakarta(0274) 513-018; 512-928www.hoteljogjahotels.com/grage-ramayana

HOTEL GRAGE JOGJAJl. Sosrowijayan No.242,Yogyakarta (0274) 560-125www.gragejogjahotel.com

JOGJAKARTA PLAZA HOTELJl. Affandi, Gejayan, Complex Colombo, Yogyakarta 55281(0274) 584-222www.jogja.pphotels.com

THE GRAND PALACE HOTELJalan Mangkuyudan Indonesia,0274 372388www.thegrandpalacehoteljogja.com

SHERATON MUSTIKA YOGYAKARTAJL Laksda Adisucipto Yogyakarta(0274) 488588www.sheraton.com SURABAYASURABAYA PLAZA HOTELPlaza Boulevard, Jl Pemuda 31-37Surabaya 60271, (031) 531-6833www.sby.pphotels.com JAMBIHOTEL ABADI JAMBIJl. Jend Gatot SubrotoNo.92-98 Jambi(0741) 25600; 23065www.abadihoteljambi.com SEMARANGHOTEL PANDANARANJl. Pandanaran No.58 Semarang(024) 845-2952; 845-2956www.pandanaranhotel.com

BEST WESTERN Star HotelJL MT Haryono 972 Semarang, 30242, ID Phone: +62 248644888 BATAMHOTEL PACIFIC PLACEJl. Duyung Sei Jodoh, Batam(0778) 421-111www.pacificpalacehotel.com BALIBALI DYNASTY RESORTJl. Kartika Tuban 80361South Kuta - Bali (0361) 752-403www.balidynasty.com

INTERCONTINENTAL BALI RESORTJl. Uluwatu 45, JimbaranBali 80361 (0361) 701-888www.bali.intercontinental.com

AMADEA RESORT & VILLAS55 Jl. Laksmana (Oberoi Road)Seminyak, Bali (0361) 847-8155www.amadeabali.com

BEST WESTERN Resort Kuta Kubu Anyar Street, No 118, KUTA Bali, 80361, IDPhone: +62 361 767 000

BEST WESTERN Kuta Beach Jalan Benesari Pantai Kuta Bali, 80361, IDPhone: +62 361 754396Email: [email protected]

BEST WESTERN Kuta Villa Jl. Nyang Nyang Sari No. 2, Kuta Bali, 80361, IDPhone: +62 361756565

Sanur paradise Plaza Hotel & SuiteJl. Hang Tuah No. 46, Sanur Bali - Indonesia+62-361-281 781www.sanurparadise.com

Prime Biz KutaJalan Raya Kuta, Banjar Anyar, Badung Bali 8031662 361 8469766www.kuta.primebizhotels.com

DOK THE AKMANI LEGIAN HOTEL

Page 11: Media Indonesia 21 Maret 2014

GUBERNUR Sulawesi Utara Sinyo Harry Sarundajang dinobatkan sebagai seorang tokoh penguatan otonomi daerah. Penghargaan itu diberikan pengurus PWI Jawa Timur dalam rangkaian peringatan Hari Pers Nasio-nal 2014.

“Saya berterima kasih dan tidak menyangka men-dapatkan penghargaan ini dari PWI Jawa Timur. Peng-hargaan ini memberikan motivasi bagi saya untuk lebih konsisten dalam men-jalankan sistem pemerin-tahan di era otonomi daerah demi kesejahteraan rakyat,” kata Sarundajang seusai menerima penghargaan, kemarin.

Acara pemberian peng-hargaan digelar di Hotel Sangrila Surabaya, Rabu (19/3) malam. Sebelumnya, Sarundajang juga menerima

penghargaan pena emas dari Pengurus PWI Pusat.

Soal otonomi daerah, Sa-rundajang mengungkapkan, yang dibutuhkan saat ini ialah beberapa pemikiran yang mengarah pada revisi UU Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Dae-rah, bukan menggantinya. Sebab pemerintahan daerah merupakan keseluruhan subsistem pemerintahan negara yang berfungsi jika bagian-bagian sistemnya ter-integrasi, saling mendukung, dan tidak berlawanan.

“Provinsi menjadi penyam-bung dan penghubung ke-

pentingan serta kewenangan yang bersifat nasional dan lokal,” ujar Sarundajang.

Ketua PWI Jatim Akhmad Munir mengakui Sarunda-jang telah memperjuangkan pentingnya otonomi daerah dan penguatannya di masa depan. Pemikirannya yang ke luar dari kotak dan ide ce-merlangnya layak mendapat apresiasi tinggi. “Di tataran praktis, Sarundajang telah bekerja keras agar idenya da-pat diterapkan dalam praktik pemerintahan di Sulawesi Utara.”

Selain Sinyo Harry Sarun-dajang, pada acara yang sama, PWI Jatim juga mem-berikan penghargaan ke-pada Panglima TNI Jenderal Moeldoko, Kepala Badan Geologi Surono, dan Kepala BNPB Syamsul Maa’rif, yang mendapat penghargaan seba-gai tokoh nasional. (VL/N-2)

CUACA buruk masih mengepung perairan Kupang, Nusa Tenggara Timur, kemarin. Akibatnya, aktivitas pelayaran dari Kupang menuju Pelabuhan Pantai Baru, Pulau Rote, masih lumpuh.

Rute pelayaran itu dihentikan sementara sejak Rabu (19/3) akibat angin kencang dan gelombang tinggi. BMKG melaporkan tinggi gelombang di perairan itu mencapai 3 meter dan kecepatan angin berkisar 25-45 kilometer per jam.

“ASDP belum membuka kembali pelayaran ke Rote karena angin masih kencang dan gelombang tinggi,” kata Supervisor PT Ang-kutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan In-donesia Fery Cabang Kupang Hermin Welkis.

Kepala Klimatologi Lasiana Kupang July

Setyanto mengatakan cuaca buruk dipicu bibit siklon tropis yang terbentuk di perairan selatan Lombok, Nusa Tenggara Barat, de-ngan tekanan udara minimum 1.004 milibar. Angin bergerak ke barat dengan kecepatan 35 kilometer per jam.

Di Jawa Timur, BPB Bojonegoro menurunkan dua tim SAR untuk mencari pelajar SMP yang tenggelam di Sungai Bengawan Solo. Upaya mereka masih terkendala derasnya arus.

Korban tenggelam ialah Bima Rufy Alfi an Mubaroq, 15, asal Desa Tulungrejo, Kecamatan Trucuk. “Dia tenggelam saat mandi di sungai, seusai bermain bola. Pencarian masih kami lakukan kendati terhadang arus sungai yang tengah deras-derasnya,” tandas Sekretaris BPB Bojonegoro, MZ Budi Mulyana. (PO/YK/N-2)

ANTISIPASI RETAKAN: Kendaraan melintas tidak jauh dari retakan tanah tol Gempol-Porong yang saat ini ditutup dengan terpal di Dusun Patuk Gempol, Jawa Timur, kemarin. Penutupan retakan tanah tersebut dilakukan untuk mengantisipasi guyuran hujan masuk ke retakan, yang bisa menyebabkan berat tanah semakin bertambah dan mengakibatkan gerakan tanah.

Warga Malaysia Ditangkap PetugasRUZIE Abdullah, 25, perempuan asal Malaysia, ditangkap petugas Kantor Imigrasi, Mataram, Nusa Tenggara Barat, karena memalsukan data pembuatan paspor. Pelaku pun akan segera dideportasi.

“Dia mencoba membuat paspor dengan identitas warga Lombok Timur, karena suaminya juga pria asal daerah itu. Kami curiga, dan berhasil memastikan bahwa dia masih tercatat sebagai warga negara Malaysia,” papar R Indra Iskandasyah, Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan.

Bulan lalu, Kantor Imigrasi Mataram sudah menangkap dan mendeportasi 2 warga Malaysia karena melampaui izin tinggal. Sejak Januari, sudah ada 11 warga asing yang ditangkap karena berbagai pelanggaran keimigrasian. (YR/N-2)

Pengurusan Sertifi kat Halal MahalPENGUSAHA asal Bangka Belitung yang hendak mengurus sertifikat halal dari MUI dan Badan Pengawasan Obat dan Makanan harus merogoh kocek sangat dalam. Selain biaya sertifikasi yang mencapai Rp2,5 juta, mereka harus mengeluarkan biaya lebih karena sertifikat harus diurus di Palembang, Sumatra Selatan.

“Pada 2013 lalu, kami mengurus sertifikasi halal untuk 30 industri kecil dan menengah. Dana yang dikeluarkan mencapai ratusan juta rupiah, karena harus membiayai keberangkatan 5 orang dan biaya akomodasinya selama di Palembang,” papar Kepala Dinas Perdagangan, Industri, dan Koperasi Bangka Belitung Suharto.

Ia berharap pada masa mendatang pengurusan sertifikasi halal bisa dilakukan dan diterbitkan di Bangka Belitung. Apalagi, di daerah itu juga sudah ada MUI dan BPOM. (RF/N-2)

10 Orang Utan DilepasliarkanYAYASAN Penyelamatan Orang Utan Borneo kembali melepasliarkan 10 individu dari Pusat Reintroduksi Orang Utan Kalimantan Timur di Samboja Lestari ke kawasan konservasi Kehjesewen, Muara Wahau, Kutai Timur. Total orang utan yang sudah dilepasliarkan ke lokasi itu sebanyak 31 individu.

Kemarin, 6 betina dan 4 jantan orang utan diberangkatkan dengan menggunakan pesawat udara melalui Bandara Internasional Sepinggan, Balikpapan, menuju Bandara PT Swakarsa Sinar Sentosa, Kecamatan Muara Wahau. “Pelepasliaran ini kerja sama pemerintah, swasta dan donor,” kata Manajer Program Samboja Lestari Agus Irwanto.

Yayasan akan berusaha memperbanyak pelepasliaran orang utan sesuai daya dukung hutan yang layak dan aman. Batu sandungan terbesar program itu adalah tinggi laju deforestasi hutan yang sangat tinggi. (SY/N-2)

Dinas Sosial Batam Perbaiki 816 RumahDINAS Sosial Kota Batam, Kepulauan Riau, akan merehabilitasi 816 rumah tidak layak huni selama 2014. Setiap rumah akan mendapat bantuan senilai Rp20 juta dalam bentuk material bangunan.

“Rehabilitasi rumah akan dilakukan di 34 kelurahan. Jumlah dana yang dikucurkan tahun ini sama dengan yang dianggarkan pada 2013 lalu,” papar Kepala Dinas Sosial Kota Batam Raja Kamalruzaman, kemarin. Untuk pengucuran dana, ada mekanisme yang akan dilalui, yakni membentuk kelompok dan koordinator lapangan. Kelompok itu sendiri yang kemudian menunjuk toko bangunan yang akan memasok bahan-bahan bangunan. (HK/N-2)

Ombak Tinggi Hentikan Pelayaran

Gubernur Sulut Tokoh Otda Tikus Mengganas, Panen Terancam

GEMPA tremor mulai ter-jadi di Gunung Slamet sejak Rabu (19/3) sore

hingga kemarin. Sejak statusnya naik menjadi waspada, gunung tertinggi di Jawa Tengah itu be-lum pernah mengalami gempa tremor.

“Yang ada gunung mengalami gempa vulkanis dalam, vul-kanis dangkal, dan hembusan. Gempa tremor baru berlang-sung dan terdeteksi selama 24 jam terakhir,” jelas Kepala Pos Pemantauan Gunung Slamet Gambuhan, Sudrajat, kemarin.

Gempa tremor mengindikasi-kan adanya gerakan mate-rial dari perut bumi menuju ke kawah Gunung Slamet. Material terdiri dari fl uida dan gas.

Gunung juga mengeluarkan letusan yang mengakibatkan hujan debu pada radius 6 kilo-meter dari puncak. “Debunya sampai di Desa Dawuhan dan sekitarnya,” ujar anggota Kodim Brebes Serma Sugiharto, yang berjaga di Posko Desa Dawuhan, Kecamatan Sirampog, Kabupa-ten Brebes.

Asap abu-abu itu terlihat se-jak pukul 12.00 WIB, dan meng-arah ke barat laut.

Pemkab Brebes sudah meng-gelar simulasi penanganan ben-cana. “Kami siap mengevakuasi warga ke tempat pengungsian,” ujar Kepala Humas Pemkab Brebes, Atmo Tan Sidik.

Sementara itu, aparat di Banyumas sudah menyiapkan

252 kendaraan untuk mengang-kut 39 ribu warga di wilayah rawan. Mereka juga sudah siap dengan ratusan tenda untuk menampung sementara para pengungsi.

“Ada empat titik kumpul jika evakuasi harus dilakukan. Ada 51 petugas gabungan yang siap membantu evakuasi,” ungkap Komandan Kodim 0701 Banyu-mas Letkol Inf Asep Apandi.

Dari Gunung Merapi, dilapor-kan, gempa 4,4 SR yang terjadi Rabu (19/3) malam, diyakini tidak memengaruhi aktivitas gunung.

“Sampai sekarang kondisi-nya masih aman, tidak ada perubahan aktivitas,” ujar Ke-pala Penyelidikan dan Pengem-bangan Teknologi Kebencanaan Geologi, Subandrio.

Di lain hal, penanganan dam-pak erupsi Gunung Kelud di Jawa Timur berbuah penghar-gaan dari PWI untuk Guber-nur Soekarwo, Kapolda Irjen Unggung Cahyono, Pangdam Mayjen TNI Ediwan Prabowo, dan Pangarmatim Laksda TNI Agung Pramono. “Mereka telah bekerja keras,” kata Ketua PWI Jatim Munir.

Bencana lain berupa banjir merendam 450 rumah di Desa/Kecamatan Cicendo, Bandung, Jawa Barat, akibat meluapnya Sungai Citepus. Sebanyak 7.000 warga harus diungsikan ke lokasi yang aman. (LD/JI/FU/FL/EM/N-2)

Aktivitas Gunung Slamet Meningkat

KEBAKARAN hutan dan lahan yang terjadi di Riau tahun ini dinilai warga merupakan keja-dian paling buruk selama tiga tahun terakhir. Banyak warga menderita infeksi saluran per-napasan akut (ISPA).

Karena tidak ingin men-inggalkan warga, Sinar Mas Forestry melalui anak usa-

hanya, Asia Pulp and Paper, dan Rumah Sakit Eka Hospital, Pekanbaru, menggelar peng-obatan gratis. “Kami turut merasakan kesulitan yang di-alami warga Riau akibat asap. Kami berkomitmen memberi-kan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis sampai beberapa hari ke depan,” ujar

Direktur APP Suhendra Wi-riadinata.

Penderita ISPA sudah men-capai 40 ribu orang lebih pada bulan ini. Daerah yang paling banyak menderita ialah Siak, Bengkalis, dan Pelalawan.

Dalam program Sinar Mas Group Peduli Kabut Asap Riau ini, pengobatan dilaksanakan di Rumah Pintar Perawang dan Desa Sungai Limau di Siak, Desa Api-api, Bengkalis, dan Desa Teluk Meranti, Pela-lawan.

Di setiap titik dibangun pos pelayanan untuk melayani sekitar 1.400 calon pasien. Target total ialah 5.600 pasien. Di tiap titik ditempatkan dua dokter dan dua perawat serta petugas farmasi.

APP juga sudah menyebar-kan masker gratis di berbagai tempat di Riau. Dalam ku-run waktu sebulan, puluhan ribu masker telah diberikan. ““Kami berharap pemeriksaan dan pengobatan gratis ini da-pat meringankan beban sau-dara-saudara kami di Riau,” ujar Suhendra. (RK/N-2)

PULAU KE PULAU

KUPANG, NUSA TENGGARA TIMUR

SURABAYA, JAWA TIMUR TEMANGGUNG, JAWA TENGAH

BANYUMAS, JAWA TENGAH

SIAK, RIAU

Penghargaan ini memberikan motivasi bagi saya untuk lebih

konsisten.

Sinar Mas Gelar Pengobatan Gratis ISPA

LAHAN persawahan di empat kecamatan di Kabupaten Te-manggung, Jawa Tengah, rusak diserbu hama tikus. Kecamat-an Kandangan, Selopampang, Jumo, dan Bejen, dikenal sebagai wilayah endemik tikus.

“Kami sudah melakukan u-paya pengendalian, tapi seran-

gan terus berlangsung, bahkan di Selopampang sangat parah. Sampai pekan lalu sudah 100 hektare areal sawah yang ru-sak,” tutur Kabid Tanaman Pangan dan Holtikultura, Dinas Pertanian, Perkebunan, dan Ke-hutanan Temanggung, Harnani Imtikhandari, kemarin.

Kebanyakan tikus menyerang tanaman padi usia 21 tahun. Namun, tanaman yang sudah menua pun jadi sasaran.

Dampak kerusakan paling parah jika terserang hama ini adalah padi yang sudah berusia 45-50 hari. Produksi gabah akan banyak berkurang, padahal bu-

lir padi sudah mulai ke luar. “Kami masih optimistis se-

rangan tikus tidak memengaruhi ketahanan pangan di Temang-gung. Kami juga terus berupaya mengendalikan hama dengan memberikan hadiah Rp1.000 untuk setiap tikus yang bisa di-tangkap,” ujarnya. (TS/N-2)

JUMAT, 21 MARET 2014 TANAH AIR 11

ANTARA/ADHITYA HENDRA

ANTARA

Page 12: Media Indonesia 21 Maret 2014

Air BersihPemerintah seharusnya mengedukasi masyarakat akan pentingnya menjaga kualitas dan ketersediaan air.

IRMANIAR DEVIANI

LAJU pertumbuhan penduduk Indonesia diperkirakan rata-rata 1,2% per tahun sehingga pada 2020,

jumlah penduduknya mencapai 250 juta jiwa. Pesatnya pertumbuhan penduduk tentunya akan berdampak

pula terhadap kebutuhan air bersih. Sayangnya, data Kementerian

Kesehatan menyebutkan 60% sungai di Indonesia tercemar, mulai bahan organik sampai bakteri-bakteri penyebab diare seperti coliform dan Fecal coli. Padahal, air sungai seharusnya bisa menjadi sumber kehidupan warga sekitar. Kondisi itu tentunya menyebabkan pencemaran lingkungan dan berimbas pada buruknya kesehatan pada masyarakat. Untuk itu, terkait dengan Hari Air Sedunia yang diperingati setiap 22 Maret, kita diingatkan kembali akan pentingnya keberadaan

air bersih dan keberlangsungannya bagi hidup manusia.

Masalah pencemaran air di Indonesia saat ini cukup serius. Penyebab pencemaran itu berasal dari limbah rumah tangga, seperti air bekas cucian (detergen), limbah dapur, dan kotoran manusia (tinja). Limbah merupakan buangan yang berbentuk cair, gas, dan padat

Data yang di lansir dari Status Lingkungan Hidup Indonesia (SLHI) Kementerian Lingkungan Hidup pada 2012 menyebutkan pencemaran air di Indonesia mengalami peningkatan terutama pencemaran dari limbah

rumah tangga. Secara global, pencemaran air

berasal dari limbah cair domestik, sampah domestik, dan fungsi lahan yang tidak baik. Itu juga diperparah dengan 30% masyarakat yang masih buang air besar di sembarang tempat seperti di badan air.

Setiap hari sekitar 14 ribu ton kotoran manusia belum dikelola dengan benar sehingga berdampak pula terhadap kualitas air yang menurun.

Kepala Bidang Pencemaran Lingkung an Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Rudi Nugroho, kepada Media Indonesia, Selasa (18/3), mengakui pencemaran limbah rumah tangga yang berasal dari detergen cukup tinggi. Akibatnya, ketersedia an air bersih yang harusnya 40%, kini hanya 18%.

Untuk itu, lanjut Rudi, mengedukasi masyarakat akan pentingnya menjaga kualitas dan ketersediaan air menjadi penting. “Jika hanya diatur dalam undang-undang, hal itu tidak akan efektif. Mengedukasi masyarakat agar tidak membuang limbah sembarang tempat sangat penting karena akan

merusak ekosistem yang ada.” Hal senada dikatakan Manajer

Kampanye Air dan Pangan LSM Walhi Muhammad Ishlah. Menurut dia, dibutuhkan peran serta masyarakat untuk mendukung upaya kesehatan lingkungan.

“Peran pemerintah dalam pemulihan kualitas air juga harus dilakukan secara berkesinambungan seperti memulihkan daerah mata air. Kolaborasi pemerintah dan masyarakat harus tercipta.”

Beberapa solusiDi sisi lain, Rudi Nugroho

mengatakan ada beberapa solusi untuk meningkatkan kualitas air akibat pencemaran limbah rumah tangga. Beberapa cara yang bisa dilakukan masyarakat untuk menetralkan air limbah dari bahan-bahan berbahaya, yakni cara biologi, kimia, dan fi sika.

Pengelolaan limbah secara biologi, dianggap relatif murah dan efi sien dengan cara mengendapkan limbah bakteri ke dalam tangki. “Semakin banyak mikroba maka bakteri tersebut akan terurai dengan mengatur sumber aliran melalui tangki septik,” jelasnya.

Berdasarkan data BPS 2012, dari 2006 sampai 2011 secara nasional, persentase rumah yang dilengkapi septic tank meningkat dari 40,67% menjadi 60,33%.

Kedua, pengelolaan limbah secara fi sika membutuhkan jangka waktu yang lama dan prosesnya rumit karena menyaring zat yang berukuran besar dan memisahkan bagian suspense yang mudah mengendap. Sehingga air limbah yang dibuang tidak lagi mengandung minyak atau lemak.

“Adapun pengelolaan limbah secara kimia dapat dilakukan dengan membubuhkan elektrolit seperti tawas untuk menghilangkan partikel-partikel yang tidak mudah mengendap seperti zat organik.”

Cara lainnya, sambung Rudi, dengan membuat alat pembuangan air kotor yang terpisah-pisah antara saluran pembuangan kamar mandi dan dapur. “Dengan begitu, air limbah rumah tangga tidak mencemari lingkungan saat dialirkan ke saluran gorong-gorong,” saran Rudi. (S-1)

[email protected]

JUMAT, 21 MARET 2014HARI AIR SEDUNIA12

untuk Masa Depan

MESKI sekitar 71% bagian dari bumi terdiri dari air, hanya 3% yang berupa air segar (tawar) yang terbentuk di lapisan kulit bumi. Sisanya adalah air yang mengandung garam.

Air yang berasal dari dalam tanah bukanlah air murni, karena air tersebut melarutkan unsur–unsur air di dalam tanah. Air tanah yang tidak diproses bisa dikatakan air yang mengandung mineral.

Lantas, bagaimana air murni dan air mineral terbentuk? Air murni adalah air yang hanya terdiri dari unsur hidrogen dan oksigen. Umumnya, didapat dari proses penyulingan dengan cara mendidihkan air menjadi uap, yang dicairkan kembali dengan proses pendinginan. Pada tahap ini, mineral-mineral sudah tertinggal.

Sedangkan, air mineral ialah air yang mengandung unsur-unsur mineral di dalamnya, baik secara alami maupun dengan cara penambahan injeksi mineral ke dalam air murni.

Bagaimana dengan cita rasanya? Air murni biasanya terasa pahit. Sementara, air mineral terasa tawar tetapi tidak pahit karena komposisi mineral di dalam air memberikan sedikit cita rasa.

Dari sisi kesehatan, air yang dibutuhkan oleh tubuh adalah air yang mengandung mineral alami dalam kadar yang tepat dan baik untuk tubuh sebagai elektrolit seperti Kalsium (Ca), sodium (Na), magnesium (Mg), barium (Ba), dan besi (Fe).

Ada juga logam lain seperti aluminium, tembaga, nikel, perak, merkuri, dan seng. Biasanya, logam–logam ini berada dalam air tanah dengan kandungan sangat kecil dan kerap tidak terdeteksi alat pengukur.

Air bisa terkontaminasi oleh tiga hal, yakni mikroba atau kuman penyebab penyakit salah satunya sakit perut/diare; zat kimia seperti pestisida, logam berat, bromate pemicu kanker, dan nitrit penyebab baby blue (methaemoglobinaemia); serta kontaminasi benda asing yang bisa melukai, tertelan, tersangkut di tenggorokan atau membahayakan kesehatan.

Layak konsumsiSalah satu produsen air minum dalam

kemasan (AMDK) pemegang merek Nestle Pure Life dan Vica Royal, PT Akasha Wira International Tbk menyadari betul bahaya-bahaya tersebut. Oleh karena itu proses pengolahan air menjadi layak dikonsumsi dikawal secara ketat.

Dimulai dengan pemilihan sumber air yang berasal dari air pegunungan di daerah Ciburial, Bogor, Jawa Barat. Di kelilingi oleh hutan lindung seluas 14 hektare, maka sumber airnya jauh dari kontaminasi.

Air yang dihasilkan berasa segar karena kandungan komposisi zat kimia organik volatilnya jauh di bawah batas ambang. Perusahaan mengikuti standar bromate yang disarankan oleh WHO yaitu, 10 g/L.

Tak main-main, pantauan kualitas sumber air melewati uji laboratorium prinsipal Nestle–Vittel di Prancis yang berteknologi tinggi.

Di dalam pabrik, kualitas air tetap dijaga lewat desain bangunan yang higienis dan pengendalian hama terpadu. Peralatannya dibersihkan dengan bahan pembersih food grade, sehingga tak ada akumulasi mikroba dan pembentukan biofilm didalam pipa atau tanki.

Teknologi pengolahan air yang digunakan ialah filtrasi bertingkat, mikrofiltrasi serta proses ozonisasi terkendali. Standar kualitas air minumnya memenuhi panduan SNI dan WHO, CODEX for Natural Mineral Water.

Hasilnya, air Nestle Pure Life dan Vica Royal memiliki kualitas air yang sangat tinggi, bebas dari bakteri penyebab penyakit dan bebas dari semua bahaya kimia.

Airnya terasa segar dan sehat karena karakteristik airnya yang terpelihara dari kontaminasi yang bisa menyebabkan perubahan rasa. Hal itu dilakukan selama proses pengolahan dan pembotolan. Jadi ingat, bukan sekadar air minum. Segar dan sehat, itu harus! (RO/S-25)

Tidak sekadar Segar

Page 13: Media Indonesia 21 Maret 2014

Antara Berkahdan Musibah

JUMAT, 21 MARET 2014 HARI AIR SEDUNIA 13

CHRISTIAN DIOR

SELAMA bertahun-tahun, banjir merupakan musibah yang tidak asing lagi bagi warga Kelurahan

Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Setiap kali hujan deras mendera, sejumlah titik di kawasan yang berdekatan dengan Kali Jelawe itu pasti langsung terendam. Tidak hanya menggenangi jalanan, air bah kadang meluap hingga masuk ke rumah warga.

Namun demikian, situasi itu berubah sejak 2013. Banjir tidak lagi ‘menyapa’ warga. Bahkan ketika hujan deras mengguyur Jakarta selama beberapa hari, air dari Kali Jelawe hanya menggenangi bantaran kali.

“Padahal dulu, hujan sedikit saja

air sudah masuk ke teras rumah. Sekarang biarpun hujannya kadang lama, enggak ada banjir. Sudah dua tahun kita enggak kebanjiran,” ujar Roselawati, 42, warga RT 07/RW 011, Gandaria Utara, saat dihubungi Media Indonesia, Rabu (19/3).

Roselawati merupakan satu dari puluhan anggota Palyja Green Community (PGC) Kartini Gandaria Utara. Selain ibu-ibu rumah tangga, komunitas hijau binaan perusahaan penyedia air minum PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) itu beranggotakan sejumlah laki-laki.

Menurut Sela, sapaan akrab Roselawati, tidak adanya banjir selama dua tahun terakhir merupakan salah satu imbas positif meningkatnya kesadaran warga dalam menjaga lingkungan. Sejak PGC Kartini Gandaria Utara

dibentuk empat tahun lalu, warga tidak lagi membuang sampah sembarangan, rajin membersihkan selokan, dan giat menanam berbagai tanaman di pekarangan rumah mereka.

“Sekarang sebulan sekali warga di sini kerja bakti untuk bersihkan lingkungan. Selokan-selokan jadi enggak mampat lagi, terus air jadi lebih gampang ngalirnya. Karena ini, mungkin enggak banjir lagi,” jelas Sela.

Tidak hanya menghalau musibah, keberadaan PGC juga mendatangkan berkah bagi warga. Oleh pembina dari Palyja, warga PGC Kartini diajari cara memilah dan mengolah sampah menjadi rupiah. Sampah basah menjadi pupuk, sementara sampah kering menjadi berbagai kerajinan rumah tangga yang menarik.

Menurut Sela, warga kini terampil membuat beragam kerajinan dari sampah plastik semisal bunga-bungaan, tas, tempat tisu, dan lainnya. Dari kegiatan itu, seorang anggota PGC Kartini bisa mengantongi tambahan penghasilan rata-rata sebesar Rp300 ribu per bulan.

“Bahkan kalau ikut diajak ke pameran atau bazar bisa dapat Rp600 ribu sebulan. Belakangan bapak-bapak di sini juga malah banyak yang ikut bikin kerajinan. Sekarang kalau lihat botol bekas pikirannya bukan lagi sampah, tapi ini uang,” cetusnya.

PGC Kartini hanya satu dari tujuh komunitas hijau yang dibina Palyja. Selain di Gandaria Utara, Palyja mendirikan komunitas serupa di Kedoya, Kelapa Dua, Cilandak, dan Pejaten Timur. Dua lainnya dibentuk di Karet Tengsin.

Mengurangi pencemaranMenurut Kepala Divisi

Corporate Communication & Social Responsibility Palyja Meyritha Maryanie, pembentukan komunitas-komunitas hijau itu dilatarbelakangi keprihatinan perusahaan terhadap kondisi sungai di Jakarta yang kian tercemar. Dari 13 sungai besar di Ibu Kota, praktis hanya sekitar 5% air baku yang bisa diolah dan diambil menjadi air minum.

Selain oleh limbah industri, air sungai terutama dicemari oleh limbah domestik atau rumah tangga. “Tujuan kita mencoba mengurangi pencemaran sungai-sungai di Jakarta. Kalau dibiarkan terus, tidak ada air baku yang bisa diambil dari dalam Jakarta,” terang Meyritha.

Dituturkan Meyritha, PGC perdana dibentuk di Karet Tengsin, Kelapa Dua, dan Cilandak pada 2009, menyusul

Gandaria Utara, Kedoya, dan Karet Tengsin di RW lain pada 2010. Agar program itu efektif, Palyja menggandeng sejumlah lembaga swadaya masyarakat (LSM) untuk monitoring dan pendamping serta membina para warga. Awalnya warga didorong untuk berkompetisi memperbaiki kondisi lingkungan di sekitar mereka.

“Yang menang kita kasih hadiah supaya semangat mengelola sampah dan memperbaiki kondisi lingkungan. Setelah menang kita lombakan lagi, tapi dalam jangka waktu enam bulanan. Kita juga terus awasi supaya programnya jalan terus,” ujar dia.

Cara semacam itu cukup berhasil. Menurut Meyritha, perlahan warga tidak lagi mau membuang sampah ke sungai dan lebih kreatif memanfaatkan sampah. Beberapa anggota PGC bahkan kini ‘nyaman’ menjadi pembina bagi komunitas PGC yang baru.

“Terakhir waktu kita bentuk PGC di Pejaten Timur yang memberikan pelatihan kepada ibu-ibu komunitas yang baru adalah ibu-ibu dari PGC Kartini Gandaria Utara dan Karet Tengsin. Artinya mereka sudah bisa menjadi kader bagi komunitas lainnya. Mereka juga antusias

sekali. Ini menunjukkan kesadaran terhadap kebersihan lingkungan juga sudah cukup tinggi,” ungkapnya.

Meskipun sudah menunjukkan dampak positif, diakui Meyritha, gerakan tersebut masih terlalu kecil untuk bisa disebut berhasil menurunkan pencemaran. Ini baru langkah kecil saja. Diperlukan upaya banyak pihak agar pencemaran bisa berkurang. Semua pemangku kepentingan--termasuk di dalamnya pemerintah, perusahaan, institusi dan masyarakat setempat--harus turut andil dalam membenahi kondisi sungai di Jakarta.

Dengan begitu, ia berharap, sungai-sungai di Jakarta bisa kembali ke masa jayanya dahulu. Bukan hanya sebagai sumber air baku saja, melainkan bisa juga digunakan kembali untuk transportasi, wisata air, dan menjadi tempat hidup berbagai keragaman hayati dan lainnya. “Kalau sekarang kan air sungai itu malah mendatangkan musibah. Menyebabkan banjir, sumber penyakit, dan lainnya. Padahal, seharusnya jadi berkah karena air adalah berkah dari Tuhan untuk makhluk hidup,” tandasnya. (S-1)

[email protected]

Semua pemangku kepentingan--termasuk di dalamnya pemerintah, perusahaan, institusi dan masyarakat setempat--harus turut andil dalam membenahi kondisi sungai di Jakarta.

Tujuan kita mencoba mengurangi pencemaran sungai-sungai di Jakarta.

Kalau dibiarkan terus, tidak ada air baku yang bisa diambil

dari dalam Jakarta.

KONDISI ketersediaan air baku di Jakarta kian mengkhawatirkan. Menurut pakar air Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Nusa Idaman Said, dari 11 sungai yang melintasi Ibu Kota, hampir semuanya tercemar oleh limbah industri dan sampah rumah tangga. Praktis, hanya kawasan hulu Kali Pesanggrahan yang air bakunya masih layak diolah menjadi air minum.

“Itu juga kalau sudah di tengah, apalagi di hilir (Kali Pesanggrahan), airnya sudah jelek. Sudah tidak mungkin lagi diolah jadi air minum. Ke depan, kalau tidak ada tindakan serius, di Jakarta mungkin tidak ada air baku lagi yang bisa diolah,” kata Nusa saat dihubungi di Jakarta, Rabu (19/3).

Dijelaskan Nusa, saat ini hanya sekitar 5% air baku di Jakarta yang bisa diolah menjadi air minum. Untuk memenuhi konsumsi air minum di Jakarta, perusahaan penyedia air minum umumnya mengambil air baku dari Jatiluhur atau dari kawasan pinggir Jakarta semisal Tangerang dan Bogor.

“Memang Jakarta banyak sungai, tetapi pendek-pendek dan saat musim kemarau debitnya sangat kecil. Belum lagi limbahnya tidak diolah secara baik. Kalaupun dipaksa diolah menjadi air minum, biaya operasi bakal sangat besar sekali,” terangnya.

Kepala Divisi Corporate Communication and Social Responsibility PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) Meyritha Maryanie mengatakan krisis air baku ini berimbas terhadap

kemampuan perusahaan dalam melayani dan menyediakan air minum untuk cakupan lebih luas. Dampaknya sudah dirasakan beberapa tahun belakangan ini dan akan lebih terasa dalam beberapa tahun ke depan.

Pada 2015, misalnya, menurut Meyritha, dari hasil riset PAM Jaya dan operator, kebutuhan air minum di Jakarta diprediksi

mencapai sekitar 26 ribu liter per detik. Adapun ketersediaan air minum di Jakarta saat ini hanya 17 ribu per detik. Sebanyak 8.400 liter per detik di antaranya disuplai oleh Palyja.

“Jadi akan ada defisit sekitar 9.000 liter per detik pada 2015. Permintaan terhadap air minum terus naik, sementara hingga kini belum ada penambahan air baku yang signifikan,” terangnya.

Butuh waktuKetua Dewan Pembina

Gerakan Ciliwung Bersih (GCB) Erna Witoelar menambahkan pencemaran air sungai di Jakarta sudah sangat parah. Karena itu, akan butuh waktu lama memulihkan kondisi sungai di Jakarta agar air bakunya layak diolah menjadi air

minum.“Apalagi Jakarta tidak

punya pusat pengolahan limbah sungai terpadu. Ada beberapa memang, tetapi kecil-kecil. Bisa dibersihin, tetapi minimal butuh waktu 10 tahun. Harus tekun ditongkrongin terus sampai benar-benar bersih,” ujar dia.

Selama ini, menurut Erna, pengelolaan limbah sungai belum dilakukan secara terpadu. Baik pemerintah daerah maupun instansi-instansi kerap saling lempar tanggung jawab dalam pengelolaan limbah dan sampah di sungai.

“Harus saling koordinasi antarinstansi baik pemerintah, swasta, maupun masyarakat. Tidak ada lagi yang namanya banjir kiriman dari kota A ke kota B atau sebaliknya. Semua juga ikut mengotori, jadi membersihkannya harus bersama-sama,” terangnya.

Sebagai solusi penyediaan air baku secara cepat, ia menyarankan agar pemerintah membangun embung-embung penampung air hujan, waduk, atau merevitalisasi situ-situ penampung air yang selama ini tidak dirawat dengan baik.

“Terutama revitalisasi situ-situ. Misalnya dengan cara seperti di Waduk Pluit dan Ria Rio yang dibenahi Pemprov Jakarta saat ini. Itu kan selain jadi tempat penampungan air, juga menarik menjadi objek wisata. Kita juga harus perbanyak kolam-kolam penampungan. Asal dikelola dengan baik, banyak air itu justru menguntungkan,” tandasnya.(Deo/S-25)

Jakarta Terancam Kehabisan Air Baku

Akan ada defisit sekitar 9.000 liter per detik pada

2015. Permintaan terhadap air minum terus naik, sementara hingga kini

belum ada penambahan air baku yang signifikan.

FOTO-FOTO: DOK.PALYJA

Page 14: Media Indonesia 21 Maret 2014

DI t e n g a h g e g a p gempita kampanye pemilu legislatif, ada masalah yang

sejenak mungkin kurang mendapat perhatian sak-sama kita; asap yang mem-bawa azab bagi Provinsi Riau yang menyebar ke wilayah-wilayah sekitarnya. Pada Kamis minggu lalu, ketebalan kabut asap di Pekanbaru mencapai kondisi paling bu-ruk hingga jarak pandang menjadi terbatas; tidak lebih dari 100 meter.

Dalam operasi tanggap darurat, lebih dari satu juta liter air dijatuhkan dari pe-sawat-pesawat helikopter; berton-ton garam disebarkan untuk menyemai awan hujan. Presiden yang khusus datang menyaksikan sendiri situasi tanggap darurat dengan ke-sal menyatakan mereka yang bertanggung jawab akan terus dikejar. Polusi yang membahayakan kesehatan ini telah selama bertahun-tahun datang secara berkala, seakan tidak ada kepedulian dari masyarakat atau karena keputusasaan mereka. Siapa yang mampu mencegahnya?

Tanggal 6 Maret 1980, 34 tahun yang lalu, telah di-canangkan sebagai hari Stra-

tegi Pelestarian Dunia (World Conservation Strategy/WCS) oleh yang sekarang disebut World Conservation Union, UN Environment Programme, dan World Wide Fund for Nature. Tujuannya, pertama, memelihara proses-proses ekologi yang penting dan berbagai sistem pendukung kehidupan. Kedua, memper-tahankan keragaman gene-tika. Ketiga, menjamin terus digunakannya jenis-jenis kehidupan dan ekosistem. Pencanangan itu dirasakan memang sudah waktunya sebab yang dilakukan umat manusia sudah ibarat pasak lebih besar daripada tiang-nya--dinamika pembangunan yang dilakukan demi kese-jahteraan manusia mulai mengalahkan kemampuan sumber yang ada.

Sampai sekarang, kemero-sotan mutu tanah terus ber-langsung dengan kecepat-an sedemikian rupa hingga hampir sepertiga tanah di bumi yang bisa ditanami boleh dikatakan rusak sama sekali. Hutan tropis yang ma-

sih perawan tinggal sekitar separuhnya. Adapun pendu-duk dunia terus meningkat sampai mencapai sekitar 7,2 miliar saat ini. Sudah pasti, jumlah manusia yang makin banyak akan mem-butuhkan sumber-sumber yang semakin langka, diper-buruk lagi oleh konsumsi berlebihan di negara-negara maju yang tidak sebanding dengan konsumsi di negara-negara berkembang. Tetapi, tanggung jawabnya harus dipikul bersama, yang berarti negara-negara berkembang harus hidup hemat. Namun, untuk membebaskan ratusan juta rakyatnya yang melarat dan kelaparan sekarang ini, negara-negara berkembang terpaksa merusak sumber-sumber yang justru mereka perlukan nantinya untuk meningkatkan kesejahteraan. Keadaan seperti ini juga ter-jadi di Indonesia.

Usaha mengatasi masa-lah pelestarian yang sifat-nya mendesak memerlukan waktu. Misalnya, diperlukan waktu antara 50-150 tahun

untuk meremajakan hutan. Belum lagi lain-lainnya. Tan-pa strategi yang jelas dan tegas, akhirnya kita akan pas-rah pada situasi. Menjamin berjalannya strategi menjadi tanggung jawab bersama. Bukan hanya tanggung ja-wab penyusun kebijaksanaan organisasi-organisasi dunia yang bersangkutan, atau pe-merintah setempat dan para penjaga kelestarian alam, tetapi terutama tanggung jawab mereka yang lang-sung terlibat dengan sumber-

sumber yang ada. Merekalah yang perlu selalu waspada dan diwaspadai, yakni pelak-sana pembangunan, kalangan industri dan perdagangan, kaum buruh dan rakyat yang berpotensi merusak lingkung-an karena tuntutan ekonomi. Dalam hal azab Riau, pastinya ada di antara mereka yang akan menjadi sasaran kejaran Presiden SBY.

Hutan tropis IndonesiaGreenpeace (kelompok in-

ternasional untuk pelestari-an lingkungan, berdiri pada 1971) mencatat bahwa lebih dari satu juta hektare hutan, yang sebagian besar terdiri dari hutan tropis, hancur setiap bulannya di dunia. Hutan tropis adalah hutan alam yang terletak di daerah tropis, termasuk yang ada di Indonesia.

Sebagian besar hutan tropis di Indonesia tumbuh di atas tanah gambut, tanah lunak, dan basah terdiri dari lumut dan bahan tanaman lain yang membusuk. Keragaman jenis satwa maupun flora

hutan tropis sangat tinggi. Perkiraan jumlah spesies pohon di hutan tropis Asia Tenggara, termasuk Indone-sia, sebanyak 12 ribu-15 ribu. Merusak hutan tropis berarti merusak belasan ribu spesies pohon yang ikut menopang kehidupan kita.

Asap yang membawa azab bagi Riau adalah contoh kela-laian memelihara lingkung-an. Itu berkaitan dengan deforestasi atau perusakan/pembabatan hutan terutama untuk membuka perkebunan kelapa sawit atau untuk me-menuhi kebutuhan industri kayu ekspor. Antara lain fakta itu menjawab mengapa laju deforestasi Indonesia men-jadi yang tercepat di dunia; seiring dengan meningkat-nya kebutuhan dunia akan produk kertas serta minyak kelapa sawit yang digunakan dalam pembuatan berbagai jenis produk seperti cokelat, mentega, dan pasta gigi. Se-lama enam dasawarsa, lebih dari 74 juta hektare hutan Indonesia telah binasa; area di sekitarnya mengalami

kerusakan berat.Maka ketika ada berita

televisi tentang penang-kapan beberapa puluh o-rang yang bertanggung jawab atas bangkitnya asap yang menghebohkan baru-baru ini di Riau, langsung saja nalar kita menolak ketika yang diasumsikan bertanggung ja-wab orang-orang kecil yang ditayangkan. Dari data-data satelit yang ditangkap Green-peace, banyak deforestasi di Provinsi Riau adalah akibat ulah beberapa perusahaan kertas raksasa dan para pe-ngelola perkebunan sawit.

Pelestarian alam kita per-lukan untuk membuat kehi-dupan lebih mudah dengan mengikuti aturan ekologi. Dari sisi spiritual, itu ber-arti kita menghormati hidup dan alam yang menghidupi kita. Dalam kerangka itu Greenpeace menagih janji Presiden Susilo Bambang Yu-dhoyono bahwa pada 2015 di Indonesia tidak akan terjadi lagi deforestasi, zero defores-tation. Moratorium akan di-implementasikan seketika itu atas deforestasi hutan dan lahan gambut untuk membe-rikan ruang bernapas; selain pencanangan perlindungan terhadap hutan.

PENYALAHGUNAAN wewenang dalam p e m b u a t a n ke b i -jakan publik tidak

otomatis dapat dikategori-kan sebagai tindak pidana. Fenomena sa lah kaprah penafsiran sanksi bagi pe-nyalahgunaan wewenang atau bertindak sewenang-wenang yang dilakukan para penyelenggara negara dalam pembuatan kebijakan publik telah berkembang menjadi perdebatan, perbincangan, bahkan politisasi selama le-bih dari lima tahun. Utama-nya yang menyangkut kasus Bank Century.

Opini dari Saharudin Da-ming yang termuat dalam harian ini pada 20 Maret 2014, halaman 7, telah meng-uraikan ihwal kewenangan, wewenang dan diskresi yang dimiliki para penyelenggara negara. Pada beberapa alinea awal, penulis telah menyam-paikan analisisnya berdasar-

kan kaidah hukum adminis-trasi negara. Namun, pada awal tulisan dan beberapa alinea di bagian akhir, penu-lis telah mengaburkannya dengan hukum pidana, meski pada alinea penutup penulis kembali kepada kesimpulan bahwa kebijakan publik da-pat digugat melalui peradilan tata usaha negara (PTUN).

Akibat kekosongan hukum materiil HAN

Secara garis besar tatanan hukum modern yang saat ini diterapkan di beberapa ne-gara terdiri dari (1) tatanan hukum Eropa Kontinental (civil law) dan (2) tatanan hu-kum Anglo-Amerika (common law). Kedua tatanan hukum modern tersebut memiliki ciri dan karakteristik yang berbe-da, serta dianut negara yang berbeda. Indonesia, karena mewarisi sistem hukum dari Belanda, menganut tatanan hukum Eropa Kontinental. Di

dalam tatanan itu dijumpai pembagian jenis hukum.

Karena itu, sistem hukum di Indonesia dari sisi substansi-nya dapat dikategorikan da-lam (1) hukum publik (negara) dan (2) hukum privat atau hu-kum sipil (antara lain hukum dagang dan hukum perdata). Sementara itu, hukum pub-lik dapat dikelompokkan lagi menjadi: (a) hukum tata ne-gara, antara lain konstitusi, UU yang mengatur MPR, DPR, DPD dan DPRD, dan berbagai peraturan perundang an yang mengatur sistem politik, (b) hukum pidana, dan (c) hu-kum administrasi negara (HAN), bahkan dalam perkembangannya terdapat pula (d) hu-kum internasional.

Lebih jauh lagi, hukum administrasi negara secara substansi dapat dipisahkan menjadi (1) HAN khusus, con-tohnya berbagai peraturan perundangan sektoral seperti UU Pemerintahan Daerah, UU Lingkungan Hidup, UU Pelayanan Publik, dan UU sektoral lainnya, dan (2) HAN

umum.Satu-satunya HAN umum

yang sudah berlaku di Indo-nesia sejak 1986 ialah Un-

dang-Undang tentang PTUN, yang telah dua kali menga-lami perubahan. Berdasarkan fungsinya, UU PTUN itu dapat dikategorikan sebagai hukum for mil, yang mengatur ihwal tata cara penyelenggaraan

peradilan tata usaha ne-gara. Se-menta-ra itu, u n t u k

h u k u m materi i l

y a n g m e -n g a -

tur ihwal kewenangan penyeleng-

gara negara b e -serta sank-

sinya, sam-pai saat ini In-donesia belum memilikinya.

Hukum ma-t e r i i l y a n g mengatur ih-wal penyeleng-garaan admi-nistrasi negara saat ini sudah sangat diper-

lukan sehingga para pembuat kebijakan tidak

dengan mudah ‘dikriminalkan’. Di dalam hukum materiil terda-

pat pengaturan kewenangan, dis-kresi, dan inter-aksi antar penye-lenggara negara, beserta sanksinya yang berupa sanksi administrasi.

Dengan menggu-nakan hukum ma-teriil itu, perbuatan

penyelenggara negara dalam pembuatan kebijakan

publik dapat ditelaah, apakah berbuat sewenang-wenang, di luar wewenang, ataukah melebihi kewenangannya? Penetapan kesalahan itu di-lakukan hakim pada PTUN. Hukuman yang diputuskan

hakim PTUN dapat berupa pembatalan kebijakan, sanksi administrasi bagi pembuat kebijakan, dan/atau ganti rugi oleh pembuat kebijakan bagi masyarakat yang dirugikan kebijakan tersebut.

Kekosongan hukum materi-il dalam hukum administrasi negara umum itulah yang mengakibatkan munculnya berbagai silang pendapat ter-kait kasus Bank Century. Mes-tinya apabila ada kebijakan yang telah mendatangkan dampak negatif bagi masya-rakat atau negara, sebuah kebijakan publik pertama kali dianalisis dengan memakai landasan hukum administrasi negara. Setelah itu, manakala ada unsur tindak pidana, apa lagi tindak pidana korupsi, pembuat kebijakan tersebut dapat disidik dengan berlan-daskan ranah hukum pidana.

Syukurlah, untuk mengisi kekosongan hukum materiil HAN ini, pemerintah telah menyampaikan RUU Admi-nistrasi Pemerintahan ke-pada DPR pada awal tahun ini. Dengan demikian, kelak setelah RUU ini diundang-kan, silang pendapat atas suatu akibat atau dampak dari kebijakan dapat segera dikenali, apakah kesalahan administrasi ataukah tindak pidana.

Dengan demikian, apa yang disampaikan beberapa orang bahwa kebijakan tidak da-pat dipidana tidaklah benar. Yang benar ialah bahwa ke-bijakan yang salah atau me-rugikan pertama kali harus diperik sa berdasarkan HAN, apakah pembuat kebijakan te-lah melakukan kesewenang-wenang an, ataukah bertindak di luar wewenangnya, atau-kah bertindak melampaui kewenangannya? Apabila ya, sanksinya berupa pencabutan kebijakan, dan sanksi admi-nistrasi bagi pembuatnya. Kemudian, apabila terdapat dugaan pidana atau korupsi dalam pembuatan kebijakan tersebut, barulah dilanjutkan ke ranah hukum pidana. Ti-dak serta-merta.

PARTISIPASI OPINI Kirimkan ke email: [email protected] atau [email protected] atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 6.000 karakter tanpa spasi. Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, foto kopi KTP, nomor rekening, dan NPWP)

Asap Membawa Azab

Kebijakan Publik tidak Kebal Hukum!

JUMAT, 21 MARET 2014OPINI14

Deddy S Bratakusumah Analis dan praktisi penyelenggaraan negara

DOK-PRIBADI

Toeti Prahas AdhitamaAnggota Dewan Redaksi Media Group

Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm)Direktur Utama: Lestari MoerdijatDirektur Pemberitaan/Penanggung Jawab: Usman Kan-songDewan Redaksi Media Group: Saur M. Hutabarat (Ketua), Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Lau-rens Tato, Lestari Moer di jat, Rahni Lowhur Schad, Suryoprato-mo, Toeti P. Adhitama, Usman KansongRedaktur Senior: Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Lau-rens TatoKepala Divisi Pemberitaan: Abdul KoharKepala Divisi Content Enrichment: Teguh NirwahyudiKepala Divisi Artistik & Foto: HariyantoAsisten Kepala Divisi Pemberitaan: Ade Alawi, Haryo Prase-tyo, Jaka Budisantosa, Ono Sarwono, Rosmery C. Sihombing, Tjahyo UtomoKepala Sekretariat Redaksi: Sadyo Kristiarto

Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Su dir man: 035-306-5014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Pur nama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Se latan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812105 (Redaksi) e-mail: [email protected], Percetakan: Media In do nesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindo nesia.com,

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WAR-TAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DI PERKENANKAN MENERIMA ATAU ME-MINTA IMBALAN DE NGAN ALASAN APA PUN

Redaktur: Agus Mulyawan, Ahmad Punto, Anton Kuste dja, Aries Wijaksena, Cri Qanon Ria Dewi, Denny Parsaulian Sinaga, Eko Rah-mawanto, Eko Suprihatno, Hapsoro Poetro, Ida Farida, Iis Zatnika, Irana Shalindra, Jerome E. Wirawan, M. Soleh, Mathias S. Brahmana, Mirza Andreas, Patna Budi Utami, Santhy M. Sibarani, Soelistijono, Sitria Hamid, Wendy Mehari Utami, Wi dhoroso, Windy Dyah Indri-antariStaf Redaksi: Adam Dwi Putra, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Akhmad Mustain, Anata Syah Fitri, Anshar Dwi Wibowo, Arief Hul-wan Muzayyin, Asep Toha, Asni Harismi, Bintang Kri san ti, Corne-lius Eko, Daniel Wesly Rudolf, Deri Dahuri, Dian Palupi, Dika Dania Kardi, Dinny Mu tiah, Dwi Tu pa ni Gunarwati, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Fardi an sah Noor, Gayatri Suroyo, Ghani Nurcahyadi, Gino F. Hadi, Hafizd Mukti Ahmad, Heni Rahayu, Heryadi, Hillarius U. Gani, Iwan Kurniawan, Jajang Su mantri, Jonggi Pangihutan M, Mo-hamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nurulia Juwita, Panca Syurkani, Per-mana Pandega Jaya, Raja Suhud V.H.M, Ramdani, Rommy Pujianto, Rudy Polycarpus, Sabam Sinaga, Selamat Saragih, Sidik Pra mo no, Siswantini Sur yandari, Siska Nurifah, Su geng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumar yanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Tha latie Yani, Us-man Iskandar, Zu baedah Hanum

Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor) Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Sumantri Handoyo (Tangerang); Yusuf Riaman (NTB); Baharman (Palem-

bang); Parulian Manulang (Padang); Haryanto (Semarang); Wi-djajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya)

METROTVNEWS.COMNews: KhudoriRedaksi: Agus Triwibowo, Asnawi Khaddaf, Basuki Eka P, Deni Fauzan, Henri Salomo, Irvan Sihom bing, Laila B, Rizky Yanuardi, Sjaichul, Wily Har yono, Wisnu AS, Retno Hemawati, Nurtjahyadi, Afwan A, Andrie, Donny Andhika, Fario Untung, Prita Da nes wari, Rita Ayu ningtyas, Torie Natallova

DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING)Kepala Divisi: Budiana IndrastutiAsisten Kepala Divisi: Mochamad Anwar Surahman, Victor JP NababanRedaktur: Agus Wahyu Kristianto, Lintang Rowe, Sri Purwandhari

CONTENT ENRICHMENTPeriset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S, Gurit Adi SuryoBahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Aam Firdaus, Adang Iskandar, Henry Bachtiar, Ni Nyoman Dwi Astarini, Riko Alfonso, Suprianto

ARTISTIKAsisten Kepala Divisi: Rio Okto Waas

Redaktur: Annette Natalia, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Marjuki, Prayogi, Ruddy Pata AreadiStaf Redaksi: Ali Firdaus, Ami Luhur, Ananto Prabowo, Andi Nursandi, Bayu Aditya Ramadhani, Bayu Wicaksono, Briyan Bodo Hendro, Budi Setyo Widodo, Cathe rine Siahaan, Dedy, Dharma Soleh, Endang Mawardi, Fredy Wijaya, Gugun Per ma na, Hari Syahri-ar, Haris Imron Armani, Haryadi, Marionsandez G, M. Rusli, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Su tisna, Novi Hernando, Nurkania Ismono, Putra Adji, Rugadi Tjahjono, Seno Aditya, Tutik Sunarsih, Warta SantosiOlah Foto: Saut Budiman Marpaung, Sutarman

PENGEMBANGAN BISNISKepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful BachriKepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard RAsisten Kepala Divisi Iklan: Wendy Rizanto Perwakilan Bandung: Aji Sukaryo (022) 4210500; Surabaya: Tri Febrianto (031) 5667359; Yogyakarta: Andi Yu dhanto (0274) 523167.Telepon/Fax Layanan Pembaca: (021) 5821303, Telepon/ Fax Iklan: (021) 5812107, 5812113, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Per-cetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp67.000 per bu-lan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Reke ning Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman

Page 15: Media Indonesia 21 Maret 2014

SEJUMLAH organisasi penyandang disabilitas membuka posko pengaduan 24 jam untuk mengadvokasi penyandang disabilitas yang masih mengalami diskriminasi saat proses seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN).

“Setelah kritikan kami direspons Kemendikbud dan panitia SNMPTN, kami kawal. Ini penting karena tahun-tahun sebe-lumnya, ada penyandang disabilitas yang diterima SNMPTN secara online, tapi setelah diketahui difabel, dipindah jurus-annya,’’ kata Direktur Sasana Integrasi dan Advokasi Difabel (Sigab) Yogyakarta M Joni Yulianto, di Yogyakarta, kemarin.

Ia menyampaikan posko pengaduan dibuka di Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta, Forum Advokasi Penyandang Disabilitas (Faham) Makassar, dan Sigab di Yogyakarta dengan nomor pengaduan pusat +6281326913834. (FU/H-2)

NILAI-NILAI kebudayaan Bali masih jadi daya tarik yang kuat bagi wisatawan mancanegara (wisman) untuk pergi ke Bali selain wisata alam, kuliner, dan penginapan di semua segmen. Untuk itu, wajar jika Bali tetap jadi incaran wisman asal Aus-tralia, Asia, dan Eropa, daripada destinasi lain di Indonesia.

“Apalagi, dalam 10 tahun terakhir, banyak vila yang dibangun dengan nuansa budaya Bali yang kental dan juga dipadukan dengan nilai-nilai modern,’’ kata PR Marketing Vila Bracha Rama Budisetyo di sela-sela media gathering, di Jakarta, kemarin.

Dia mencontohkan Vila Bracha yang dibangun di Seminyak, Bali, dengan 15 tipe vila mengusung kesederhanaan budaya Bali dengan arsitekturnya dan didukung dengan lingkungan asri di sekitar masyarakat asli Bali. (Ant/H-2)

SEBANYAK 12 peneliti dari empat perguruan tinggi swasta (PTS) dan para peneliti Deakin University, Australia, berkolabo rasi riset mengenai peran agama, otonomi daerah, budaya, dan kepemimpinan di Indonesia.

Wasekjen Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Ap-tisi) Gunawan Suryoputro mengatakan keempat PTS itu, yakni UHAMKA Jakarta, Universitas Islam Indonesia Yogyakarta, Universitas Mercu Buana Jakarta, dan Universitas Kristen Immanuel Yogyakarta.

“Kolaborasi riset berlangsung selama setahun dimulai dengan pemaparan kerangka teori. Kemudian dilanjutkan dengan survei lapangan dan hasilnya dipublikasikan secara internasional,’’ kata Wakil Rektor UHAMKA bidang Kerja Sama dan Kemahasiswaan tersebut. (Bay/H-2)

Posko Penyandang Disabilitas 24 Jam

Nilai Budaya Bali Memikat Wisman

12 Peneliti Berkolaborasi Riset

SEKILAS

UNIVERSITAS Indonesia (UI) sedang mempersiapkan ru-mah sakit (RS) pendidikan berskala internasional. RS pendidikan yang dibangun di sekitar Gedung Rumpun Ilmu Kesehatan, Kampus UI, De-pok, Jawa Barat, itu nantinya bakal mengakomodasi ke-giatan pembelajaran peserta didik calon tenaga kesehatan pada jajaran layanan, pene-litian, dan pelayanan untuk masyarakat.

“Rumah sakit (RS) pendi-dikan ini salah satu upaya memenuhi UU Pendidikan Kedokteran No 20 Tahun 2013, yakni UI jadi satu di an-tara 19 PTN (perguruan tinggi negeri) yang harus memiliki RS pendidikan dan memberi pelayanan terpadu untuk mengatasi masalah-masalah kesehatan di masyarakat,’’ ujar Rektor UI Prof M Anis di sela pameran alat kesehatan, di Kampus UI, Depok, Jawa Barat, kemarin.

Anis melanjutkan RS pen-didikan UI terakreditasi in-ternasional dengan standar baku yang ditetapkan Joint

Commision International (JCI). “Karena itu, UI butuh banyak informasi terkait un-tuk mematangkan berbagai komponen dalam RS pendi-dikan ini,’’ kata dia.

Ia menargetkan pemba-ngunan RS pendidikan yang diresmikan Mendikbud M Nuh, DEA, dan perwakilan Japan International Co o-peration pada 30 September 2013 itu selesai Juni 2016. “Kami harap RS ini jadi model percontohan RS pendidikan universitas lain,’’ tukas Anis.

Kepala Kantor Komunikasi UI Farida Haryoko menam-bahkan RS Pendidikan UI akan terintegrasi dengan kegiatan belajar mahasiswa di Rumpun Ilmu Kesehatan, yaitu fakultas kedokteran, kedokteran gigi, keperawat-an, farmasi, dan kesehatan masyarakat.

RS berlantai 14 dengan luas 74.043 meter persegi itu juga dilengkapi ruang observasi bagi mahasiswa tanpa meng-ganggu kenyaman pasien dan infrastruktur teknologi yang mendukung. (Fat/Ant/H-2)

RS UI DitargetkanSelesai Juni 2016

PERSATUAN Rumah Sa-kit Seluruh Indonesia (Persi) menyatakan kejadian pasien yang

terinfeksi penyakit di rumah sakit (RS) di Indonesia tergo-long tinggi. Kesimpulan itu didapat berdasarkan hasil riset yang dilakukan Kemen-terian Kesehatan (Kemenkes) pada 2011.

Dari studi yang dilakukan di 10 rumah sakit umum pen-didikan pada 2011, infeksi penyakit di RS yang terkait dengan layanan kesehatan mencapai angka 6%-16% de-ngan rerata 9,8%. Sementara itu, penelitian yang dilakukan di 11 RS di Jakarta menunjukan 19,8% pasien rawat inap men-dapat infeksi baru di RS.

“Padahal, kejadian infeksi di RS (nosokomial) dapat dicegah. Dengan demikian, pasien tidak perlu lebih lama menderita dan mengeluarkan banyak biaya,” ujar Ketua Umum Persi Sutoto pada simposium berta-juk Unilever dan Persi Bantu RS di Indonesia Menurunkan Angka Infeksi Terkait Pela-yanan Kesehatan di RS, di Ja-karta, kemarin.

Pencegahan infeksi nosoko-mial pun, lanjut Sutoto, seja-tinya cukup murah. Mengutip penelitian yang dilakukan RS Cipto Mangunkusuomo (RSCM), sebanyak 85,7% angka infeksi terkait pelayanan kese-hatan dapat dikendalikan jika petugas medis selalu mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan tindakan medis.

“Melalui simposium ini, kita mengingatkan para dokter perihal pentingnya tenaga kesehatan dan manajemen RS untuk mencegah dan menu-runkan angka infeksi nosoko-mial terkait pelayanan kese-hatan,” tanbah dia. Perlunya sosialisasi mencegah penyakit nosokomial juga mendapat du-kungan dari PT Unilever Indo-nesia Tbk. Deby Sadrach selaku Personal Care Vice President PT Unilever Indonesia Tbk mengungkapkan kegiatan, sosialisasi, dan edukasi cuci tangan pakai sabun (CTPS) ha-rus digiatkan kembali.

Pada kesempatan sama, Sekretaris Jenderal Kemen-kes Supriyantoro menuturkan infeksi nokosomial menjadi

salah satu bagian yang menen-tukan tingkat kematian di RS. Berkaca dari hal itu, Kemenkes telah mengeluarkan pedoman manajerial pencegahan dan pengendalian infeksi di RS dan fasilitas layanan kese-hatan lainnya lewat Keputusan Menteri Kesehatan RI No 270 Tahun 2007.

Sementara itu, Kasubdit Bina Pelayanan Kesehatan Kemenkes Cut Putri Ariani me-ngatakan, menurut Badan Ke-sehatan Dunia (WHO), di nega-ra-negara berkembang seperti Indonesia, rerata kasus infeksi nosokomial mencapai 10 dari 100 pasien di RS. Angka itu lebih tinggi jika dibandingkan dengan negara maju dengan rerata 7 dari 100 pasien.

Tim pengontrolPada kesempatan terpisah,

pengajar mikrobiologi dari Fakultas Kedokteran Univer-sitas Indonesia (FKUI) Anis Kurniawati menjelaskan in-feksi nosokomial rentan ter-jadi pada pasien yang baru menjalani operasi. Infeksi terjadi melalui peralatan me-dis seperti kateter dan selang infus yang tidak steril. Selain itu, pasien bisa tertular infeksi dari pengunjung atau petugas RS yang tengah sakit.

“Infeksi nosokomial biasa-nya terjadi setelah 48 jam (2 hari). Misalnya ada pasien anak dirawat karena diare, lalu pada hari ketiga tiba-tiba muncul infeksi baru, seperti infeksi paru,” ujarnya.

Anis berpendapat setiap RS harus memiliki tim pengontrol infeksi yang secara rugeler mengontrol keamanan ruang operasi, rawat inap, dan per-alatan medis. Di samping itu, peraturan soal kunjungan pasien dan kebersihan RS ha-rus dilaksanakan. (H-3)

[email protected]

InfeksiNosokomial

masih Tinggi

Infeksi baru yang didapat pasien di RS membuat waktu dan biaya perawatan

jadi bertambah.

CORNELIUS EKO SUSANTO

PERALATAN MEDIS: Peserta pameran memperagakan simulasi boneka STAT Patient Simulators kepada pengunjung pada Pameran Peralatan Medis di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, kemarin. Pameran tersebut berlangsung hingga 22 Maret.

MI/BARRY FATAHILAH

MI/CRI QANON RIA DEWI

PORTAL DONASI: Fund Raising Director Putera Sampoerna Foundation Imran Razy (kiri) dan penulis buku Iwan Setiawan (kanan) memperhatikan presenter Pandji Pragiwaksono mengakses portal donasi Give2education.com di Jakarta, kemarin. Portal itu merupakan sarana bagi masyarakat yang berminat menyumbangkan dana mereka bagi siswa prasejahtera bersekolah di Akademi Siswa Bangsa Internasional (ASBI). ASBI merupakan sekolah yang dikelola Putra Sampoerna Foundation.

ARAH kebijakan energi na-sional harus diubah menuju arah kepada pemenuhan kebutuhan domestik. Penge-lolaan sumber energi yang ditujukan untuk kebutuhan domestik diharapkan mampu memunculkan ketahanan energi nasional.

“Kondisi yang ada di Indo-nesia saat ini sangat jauh dari apa yang disebut sebagai ke-tahanan energi,” ujar anggota Dewan Energi Nasional (DEN) Tumiran dalam acara Interna-tional Seminar on Safety Cul-ture for Energy yang diseleng-garana Badan Tenaga Nuklir Nasional (Batan) di Kampus Universitas Pancasila, Jakarta, kemarin.

Menurut Tumiran, cadang-an sumber daya energi di Indonesia terutama minyak, tambang, dan gas saat ini sudah tidak tersedia untuk waktu yang lama. Harganya juga fluktuatif dan mudah terpengaruh oleh gejolak lokal, baik regional maupun

internasional.Selama ini, lanjutnya, Indo-

nesia hanya fokus pada pe-ningkatan nilai ekspor energi sehingga batu bara, minyak, dan gas lebih banyak dituju-kan justru untuk memenuhi permintaan negara pembeli. Akibatnya, kebutuhan energi dalam negeri malah tidak ter-penuhi.

Tumiran memaparkan di Indonesia dengan jumlah penduduk sekitar 241 juta jiwa, konsumsi listrik per ta-hun yang bisa dipenuhi baru 34,5 gigawatt. Sementara itu, di Jepang yang berpenduduk 127,4 juta jiwa, konsumsi lis-trik yang bisa dipenuhi men-capai 287 gigawatt.

Diperkirakan, kata Tumiran, Indonesia akan membutuh-kan listrik sebesar 115 giga-watt pada 2025 mendatang. Saat ini energi listrik yang dihasilkan baru mencapai 36 gigawatt.

Dia mengatakan pemerin-tah semestinya segera mem-

bangun pembangkit listrik tambahan. Salah satu yang dapat dijadikan alternatif sebagai sumber energi listrik ialah nuklir.

“Malaysia dan Vietnam su-dah memulai groundbreaking pembangunan fasilitas pem-bangkit listrik tenaga nuklir. Sementara itu, Indonesia saat ini masih terlalu banyak diskusi sehingga tidak ada wujud nyata kebijakannya apa, padahal bisa dikatakan saat ini Indonesia sedang menuju krisis energi,” imbuh Tumiran.

Mantan Dekan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM) itu menegaskan Indonesia harus mengurangi ketergantungan pada pihak luar dan memulai kemandi-rian. “Hal ini agar Indone-sia bisa melakukan proses produksi, eksplorasi, dan eksploitasi sumber energi de-ngan teknologi dan peralatan yang tidak harus dibeli dari asing,” ujarnya. (Vei/H-3)

Ketahanan Energi Jadi Prioritas

Sebanyak 85,7% infeksi di RS dapat dikendalikan apabila petugas medis selalu membiasakan cuci tangan sebelum

dan sesudah melakukan tindakan medis.

JUMAT, 21 MARET 2014 HUMANIORA 15

Page 16: Media Indonesia 21 Maret 2014

BACAAN FAVORIT

RAHASIA LANGSING 4 SELEBRITAS HOLLYWOODSELEBRITAS Hollywood berlomba menurunkan berat badan mereka untuk mendapatkan tubuh yang langsing dan seksi. Tidak semua bisa dengan mudah melakukannya. (Showbiz)

THINK PAD X1 CARBON LENOVO LOLOS UJI MILITERLENOVO tak hanya menghadirkan perangkat-perangkat canggih. Produsen teknologi asal China itu menjamin produknya memiliki durabilitas yang baik, termasuk produk terbarunya,ThinkPad X1 Carbon. (Showbiz)

FERRARI BANGUN TAMAN HIBURAN DI SPANYOLFERRARI mengumumkan bakal membuka sebuah taman hiburan di dekat Barcelona, Spanyol. Rencananya taman hiburan itu bakal dibuka untuk umum pada 2016. (Otomotif)

PORSCHE disebutkan bakal mengganti semua mesin 911 GT3 yang diproduksi tahun ini untuk mencegah terulangnya kebakaran yang terjadi pada dua mobil di Swiss dan Italia tempo lalu. Perusahaan yang merupakan bagian dari grup produsen mobil asal Jerman Volkswagen itu menyatakan jumlah mobil yang mesinnya harus diganti sebanyak 785 unit sesuai dengan yang ditarik pada Februari lalu.

Seperti dilansir Reuters, Porsche tidak menjelaskan berapa biaya yang dikeluarkan untuk mengganti mesin-mesin yang mengalami kebocoran pada komponen katup oli.

Penggantian mesin dilakukan Porsche bersama pihak berwenang AS. Pasalnya, dari 785 unit, 400 unit di antaranya dipasarkan di AS dan setengahnya milik konsumen.

Mobil bertenaga 469 hp itu merupakan versi hardcore dari seri Porsche 991. Harga jualnya di kisaran 37 ribu euro di Jerman, di AS sekitar US$130 ribu. (Budi Ernanto)

ADIDAS dan perusa-haan Pokemon telah mengumumkan bahwa maskot resmi untuk tim sepak bola Jepang di ajang Piala Dunia 2014 ialah Pikachu.

Pikachu yang men-genakan ban kapten akan memimpin skuat Poke-mon yang dihuni Meowth, Bulbasaur, Charmander, Squirtle, Chespin, Froakie, Fennekin, Pancham, Helioptile, dan Litleo.

Ketika promosi tersebut digelar, Pikachu dan kawan-kawannya menggunakan seragam resmi Jepang untuk Piala Dunia. Adapun maskot resmi di Piala Dunia 2014 ialah armadillo bernama Fuleco yang memiliki ciri khas warna kuning dan biru.

Belum jelas apakah Fuleco akan cocok dengan jenis Pokemon. Namun, Pikachu diyakini bisa mengalahkan Fuleco dalam perkelahian. (gamespot.com)

Porsche akan Ganti 785 Mesin 911 GT3 Pikachu, Maskot Timnas Jepang di Piala Dunia

ONLINE HARI INI k l i k !

85 M

k l i k !

SELEBRITASJUMAT, 21 MARET 2014 HALAMAN 16

Tampil Beda

Tulis Surat buat Suami

Pernah Dibenci Anak

SEFTI SANUSTIKA

WIDI MULIA

MONA RATULIU

KEMARIN, Sefti Sanustika menjenguk suaminya, Ahmad Fathanah, terpidana kasus suap kuota impor daging sapi, di Rumah Tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta.

Kedatangan Sefti selalu berhasil mencuri per-hatian wartawan. Sebelumnya, Sefti pernah datang ke Gedung KPK dengan menggunakan kendaraan Mercedes SLK 200 merah berno-mor polisi B 151 SHH.

Berbeda dari biasanya, rambut Sefti yang dicat cokelat terurai hingga sedada. Ia

tidak lagi mengenakan kerudung.Saat ditanya mengenai keputus-

annya melepas kerudung, Sefti mengatakan karena keinginan hati kecilnya. Ia membantah tidak berjilbab demi tuntutan pekerjaan sebagai penyanyi dangdut. “Mau ikutin hati kecil saya saja. Saya cari kenyamanan, apa yang bisa mem-buat saya nyaman.”

Seusai menjenguk suaminya, Sefti mengatakan Fathanah mendukung penuh keputus-annya dan tidak protes se-lama hal itu demi tujuan baik. Bahkan, ketika Fatha-

nah melihat penampilan ba-runya, Sefti mengaku Fathanah senyum-

senyum. (Ben/H-1)

ADA kebiasaan lama yang dilakukan lagi oleh penyanyi Widi Mulia. Anggota grup vokal Be 3 itu secara khusus menulis surat untuk sang suami, Dwi Sasono.

Dalam surat tersebut, Widi mengenang masa-masa pacaran di SMA. Salah satu yang paling diingat ialah saat mobil milik Dwi mogok di tengah jalan. Bukan-nya kesal, Widi mengenang kejadian tersebut sebagai salah satu momen romantis yang pernah dilewati berdua.

“Enggak tahu kenapa, tapi sejak saat itu aku mera-sa ingin menghabiskan sisa hidupku de nganmu,” cetusnya mengutip surat itu ketika ditemui di Ja-karta, Rabu (19/3).

Tak dinyana, sang suami ternyata menampakkan diri sesaat setelah Widi selesai membacakan surat cintanya. Wajah ibu dua anak itu seketika mem-erah menahan malu. Ia pun sempat mengusap matanya yang berkaca-kaca.

Kejutan tak berhenti sampai situ. Dwi yang juga berprofesi sebagai aktor menghadirkan segepok surat cinta semasa mereka berpacaran di SMA. Menurut Widi, surat cinta yang disampaikannya saat itu lebih banyak mengungkapkan kekesalan gara-gara ulah bandel sang pacar. (Din/H-1)

SELEBRITAS yang juga ibu tiga anak Mona Ratuliu mengaku pernah dibenci anak pertamanya ka-rena terlalu galak dan suka mengomel. Davina, putri pertamanya, kala berusia 7 tahun, berbuat kesalahan dan sering mencoret-coret tembok.

“Davina pernah bilang enggak suka punya mama kayak aku. Di situ aku nangis dan melihat ada yang salah dengan diriku,” terang Mona di Jakarta, Rabu (19/3).

Agar hal itu tak terulang, ia berupaya men-cari jalan keluar dengan membaca dan mengi-kuti seminar pola asuh orangtua. Ternyata ia mendapat masukan untuk membebaskan anak bereksplorasi agar kreatif dan mudah bersosialisasi.

“Saya sediakan ruangan khusus di rumah buat anak-anak untuk berkreasi dan coret-coret di media yang lebih besar di tembok biar mereka bebas berekspresi. Bukan berarti mem-biarkan mereka, asalkan bertanggung jawab dan mau bersihin lagi,” ungkapnya. (*/H-1)

Orkestra dan Desain Arsitektur

MI/M IRFAN

DOK. C&R

DOK. C&R

MI/IMMANUEL ANTONIUS

FATHIA NURUL HAQ

AVIP Priatna ialah salah satu konduktor Indonesia yang cukup sukses saat ini. Berangkat dari hobi

sejak kecil pada dunia seni musik, ia memutuskan melanjutkan kuliah ke Wina, Austria, selepas lulus dari Ju-rusan Teknik Arsitektur Universitas Parahyangan (Unpar).

“Musik sudah jadi dunia saya sejak kecil,” ujar pria kelahiran Bogor, 29 Desember 1964 itu kepada Media In-donesia di sela-sela konferensi pers konser Classical Goes to Cinema, di Jakarta, kemarin

Avip mengaku menyukai gambar-gambar perspektif dan arsitektur. Hal itulah yang menjadi pertim-bangannya memilih kuliah jurusan arsitektur. Semasa kuliah, musik masih tetap menjadi hobinya.

Ia mengutarakan arsitektur dan musik ialah dua hal yang tidak ter-pisahkan dalam hidupnya. “Sampai sekarang saya masih suka meng-gambar arsitektur. Jadi, kebalikan, dulu waktu kuliah arsitek profesi, musiknya hobi. Sekarang musik

ialah profesi, arsiteknya yang hobi,” kelakar pemegang gelar magister artium dari University of Music and Performance Art, Wina, itu.

Avip kuliah di Wina awalnya atas biaya sendiri. Setelah melihat prestasinya di musik, pemerintah Austria dan Rotary Club memberi beasiswa pada Avip di tahun ke-dua. Ia kemudian berkuliah di sana selama enam tahun hingga S-2 dan kembali ke Indonesia.

Meski begitu, pria yang menjadi konduktor terbaik dalam kompetisi paduan suara internasional 57 Cer-tamen Internacional de Habaneras y Polifonia di Torrevieja, Spanyol, itu tetap kembali ke Indonesia. Ia pun mendirikan Jakarta Concert Orchestra (JCO) bersama dengan penulis Toeti Heraty.

Saat ini Avip ialah Direktur Musik JCO dan Batavia Madrigal Singers (BMS).

Ia mengaku semua yang dilaku-kannya sebenarnya bertujuan mem-bawa musik simfoni, baik simfoni orkestra maupun lokal, lebih dekat dengan masyarakat.

Gelar konserAvip akan menggelar konser

musik klasik dengan JCO dan The Resonanz Music Studi pada Sabtu (22/3) di Taman Ismail Marzuki, Jakarta.

Menurut Avip, konser itu rutin

digelar setahun tiga kali dengan mengangkat tema yang baru dan segar.

Konser bertajuk Classical Goes to Cinema kali ini memadukan musik klasik dengan fi lm-fi lm yang banyak memasukkan unsur musik klasik, seperti Fantasia, Chasing Liberty, X-Men II, dan 16 judul fi lm populer lainnya.

“Ini merupakan konser rutin yang konsepnya baru. Setiap konser, kita biasanya menghadirkan suatu konsep yang baru. Jadi, nanti kita main orkestra terus ada fi lm yang memang latar belakangnya itu,” jelas Avip.

Avip memuji sisi artistik dari sutradara film yang mengangkat musik klasik secara eklektik, mi-salnya dengan menampilkan musik bertempo slow dalam adegan yang sebenarnya horor atau penuh aksi.

Melalui konser yang akan digelar tersebut, ia berharap masyarakat bisa mengenal lebih dekat musik klasik pada fi lm-fi lm populer di pa-saran dan menjadi fenomenal.

“Melalui film kita ingin me-masyarakatkan musik klasik. Ka-dang masyarakat tahu tet tet tet itu musik di fi lm, tapi enggak tahu kalau itu Beethoven, misalnya,” tukasnya. (H-1)

[email protected]

Arsitektur dan musik ialah dua hal yang tidak terpisahkan dalam hidupnya.

Avip Priatna memperoleh

gelar konduktor terbaik pada 34th

International May Choir

Competition yang diselenggarakan

di Varna, Bulgaria, pada Mei 2012.

AVIP PRIATNA

DOK. WWW.GAMERSBLISS.COMAP/MICHAEL SOHN

Page 17: Media Indonesia 21 Maret 2014

GAUNG emansipasi yang diperjuangkan para pahlawan perempuan

Indonesia sejatinya telah bertransformasi sedemikian jauh pada sosok pebisnis perempuan di negeri ini. Namun, kebebasan yang semakin terbuka itu mengharuskan para wirausaha kaum hawa untuk menerapkan strategi yang tepat demi menangkap peluang usaha di era globalisasi saat ini.

Di tengah persaingan yang sedemikian ketat, pengusaha perempuan sulit untuk bisa naik kelas, lantaran faktor permodalan dan akses menuju pasar yang selalu menjadi momok. Hal itu sering membuat usaha mereka hanya bertahan atau perlahan harus gulung tikar.

“Bisnis para wirausaha perempuan terus meningkat jumlahnya, tapi masih banyak yang butuh panduan untuk bisa meningkatkan skala bisnis mereka,” jelas Hari Purwantono, Country Managing Partner, PT Ernst & Young Indonesia, di Jakarta, Senin (17/3).

Menurutnya, ada tiga faktor penting meningkatkan skala bisnis, yakni berpikir besar, memiliki panutan, dan jaringan yang luas.

Kebutuhan pengembangan usaha dengan kemudahan akses informasi,

pembiayaan, penasihat, bantuan profesional, dan peluang kolaborasi dengan investor baru itu yang difasilitasi EY Indonesia. Program bernama Entrepreneurial Winning Women (EWW) itu diselenggarakan untuk kelima kalinya di Indonesia. Program serupa juga digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Brasil.

“Tahun ini, EY Indonesia

mengangkat tema Scalling-up atau peningkatan skala bisnis. Kami mengundang perempuan wirausaha untuk mendaftarkan diri pada program ini mulai Senin (17/3) sampai dengan 20 Juni 2014.”

Kriteria wirausaha perempuan untuk EWW ini di antaranya menjadi pendiri perusahaan, memiliki laporan penjualan sebesar

Rp10 miliar dalam dua tahun terakhir, dan perusahaan aktif selama minimum lima tahun.

Torehan kinerja program itu telah menyentuh banyak wirausaha perempuan Indonesia. Salah satunya pemilik Moz5 Salon Muslimah, Yulia Astuti.

Memulai usaha pada 2006 lalu, Yulia mampu merangkul konsumen yang kesulitan mencari layanan perawatan kecantikan untuk kaum hawa yang memakai hijab. Ketekunan berbuah manis. Ia menginspirasi berdirinya salon serupa oleh wirausaha perempuan lain. Karena itu pula ia terpilih sebagai fi nalis wanita wirausaha versi majalah Femina 2012 dan EWW 2013.

Kini Moz5 Salon Muslimah telah memiliki 26 outlet dari awalnya tiga outlet saja. Selain salon yang tersebar di Jawa, Sumatra, dan Kalimantan, ia juga menyasar ekspansi bisnis Malaysia dan Brunei Darussalam. Moz5 Salon Muslimah ini juga telah berhasil mengembangkan bisnis dengan memiliki anak usaha.

“Berkat EWW, kami siap menjadi pusat kecantikan muslimah terbesar dan terlengkap di dunia,” paparnya. (Irene Harty/E-5)

DANIEL WESLY RUDOLF BANK Pembangunan Asia (Asian Development Bank/ADB) mencatat Indonesia pu-nya porsi kepemilikan asing

tertinggi di pasar obligasi pemerintah di Asia. Namun, itu tidak dibarengi dengan kapasitas pasar. Alhasil, risiko membayangi.

Pada 2013, penempatan dana asing mencapai 32,5% dari total obligasi pe-merintah Indonesia. Malaysia menem-pati posisi kedua dengan pangsa 29,4%. “Walau Indonesia terpaut sedikit dari Malaysia, tapi perbedaan jauh terletak di besarnya pasar,” ujar Kepala Kantor

Integrasi Ekonomi Regional ADB Iwan Jaya Azis di Jakarta, kemarin.

Ia mengamini masuknya investor asing merupakan hal wajar dalam era pasar terbuka. Yang menjadi perhatian adalah ukuran pasar obligasi di Indo-nesia. Meski persentase asing di ‘negeri jiran’ tidak jauh berbeda dengan Indo-nesia, Malaysia disebutnya akan lebih stabil saat modal asing keluar karena punya skala pasar lebih besar. “Dari segi size, Indonesia di urutan ketujuh atau hanya lebih tinggi daripada Fi-lipina dan Vietnam,” imbuh Iwan.

Lebih lanjut, ia mengingatkan risiko penularan krisis dalam tren menguat di pasar Asia Timur. Negara dengan defi sit neraca perdagangan besar serta cadangan devisa rendah akan mengha-dapi contagion risk tertinggi. Sementara, negara dengan utang luar negeri besar rentan risiko depresiasi mata uang.

Adapun defi sit neraca perdagangan Indonesia pada 2013 mencapai kurang lebih US$4 miliar. “Tapering (pro-gram pengurangan stimulus moneter)

AS akan terus berlangsung. Berarti tingkat bunga dan imbal hasil akan cenderung naik. Negara berkembang Asia harus perkuat pasar modal secara umum,” Iwan mewanti-wanti.

Ekonom HSBC Indonesia Ali Se-tiawan menilai gencarnya investor a-sing masuk ke pasar obligasi Indonesia bukan hanya lantaran yield atraktif, melainkan juga adanya pelonggaran investasi. “Yield sempat 9%. Sempat turun ke 7,9%, dan hari ini (kemarin) naik di atas 8%,” ujar Ali.

Selain itu, kata dia, ada semacam ‘kelonggaran’ transaksi bagi investor di pasar valas antarbank. “Investor sebe-lumnya khawatir dolar sulit balik jika ditukarkan ke rupiah. Itu yang menye-babkan tidak begitu agresif di Januari,” ujarnya enggan memperinci.

Kala lalu lintas pergerakan jual beli valas dibuka, lanjut Ali, volume tran-saksi naik dari US$250 juta ke US$1 miliar per hari. Itu mendorong inves-tor menukar valas untuk ditanam-kan pada instrumen rupiah sehingga

berimpak penguatan rupiah.

TekananAdapun di pasar keuangan, pidato

Gubernur Bank Sentral AS (The Fed) Ja-net Yellen yang mensinyalkan rencana penaikan suku bunga acuan berimpak ke pasar emerging market. Di Indonesia, Indeks Harga Saham Gabungan ditutup melemah 2,54% ke 4.698. Rupiah ter-depresiasi ke 11.408 per dolar AS.

Ali mengatakan rencana The Fed patut diwaspadai. Ketidakjelasan waktu penaikannya bisa memacu volatilitas pasar keuangan domestik.

Hal senada disampaikan Menteri Keuangan Chatib Basri. Penaikan suku bunga The Fed akan mendorong likui-ditas dalam negeri kian ketat. “Kita su-dah benar dengan kebijakan tightening biased dalam fi skal maupun moneter karena mau tidak mau semua emerging market harus menyesuaikan interest rate-nya,” tandas dia. (*/Ant/E-2)

[email protected]

EKONOMIJUMAT, 21 MARET 2014 HALAMAN 17

HLM 28 Setan Merah Berani Bicara FinalHLM 18 Penerbitan Sukuk Dapat Insentif

EKONOMIKA

PEMASANGAN alat pengendali konsumsi bahan bakar minyak (BBM) subsidi berbasis radio frequency identifi cation (RFID) di Jakarta baru mencapai 292 ribu unit dari target 4,5 juta kendaraan roda empat di Ja-karta.

Pemenang tender peng-adaan alat itu, PT Industri Telekominikasi Indonesia (Inti), menyatakan hal itu disebabkan penurunan an-tusiasme masyarakat jika di-bandingkan dengan pada awal pemasangan RFID September 2013 lalu. “Januari banjir, pemasangan RFID di pom bensin sulit dicapai warga. Sejak Febuari kita gencarkan, dengan membuka posko di ruang publik seperti di mal. Sampai sekarang sudah 22 mal yang berpartisipasi,” ujar Andy kepada Media Indonesia, kemarin.

Pihaknya pun kini mem-buka layanan jemput pasang. “Bisa undang, kami jemput bola dan pemasangannya gratis,” kata dia.

Kini pihaknya juga menung-

gu amendemen kontrak me-nyangkut periode pemasangan dan biaya pemantauan. Amen-demen kontrak juga diajukan terkait perubahan kurs mata uang yang memengaruhi bi-aya pengadaan. “Dulu kami menang dengan Rp18 per liter. Sekarang ada yang berubah, tapi angka pastinya kita minta rekomendasi dari Pertamina,” cetusnya.

Corporate Comunications Pertamina Ali Mundakir me-nyatakan pihaknya masih mengkaji proposal kontrak baru itu. “Kami paham dengan asumsi harga baru itu, tetapi belum bisa memutuskan ka-rena perubahan usulan harga itu berimplikasi hukum juga,” ujarnya, kemarin.

Hal itu terkait permintaan revisi biaya pemasangan RFID yang disepakati Rp18 per liter menjadi Rp21 per liter.

Menteri BUMN Dahlan Iskan mengatakan pemasangan RFID tetap dilanjutkan. “Pertamina dan PT Inti segera berkoordi-nasi untuk menuntaskannya,” tukas Dahlan.(Aim/Ant/E-5)

RFID Baru Terpasang 292 Ribu Unit

Pebisnis Perempuan pun Butuh Naik Kelas

ANTARA /YUDHI MAHATMA

DOK BEI

GAYA HIDUP: Pengunjung mengamati produk-produk gaya hidup (lifestyle) asal Hong Kong dalam Hong Kong Lifestyle Expo 2014 di Balai Sidang Jakarta, kemarin. Dalam pameran yang berlangsung hingga 22 Maret itu, Hong Kong Trade Development Council bekerja sama dengan Kamar Dagang dan Industri Indonesia memboyong sekitar 170 perusahaan asal Hong Kong yang bergerak dalam bidang distributor, importir, retailer, online shop, dan department store yang menawarkan produk bisnis gaya hidup.

GALERI INVESTASI: Direktur Pengembangan Pasar Modal BEI Friderica Widyasari Dewi (kiri), Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Musa Asy’arie (tengah), dan Direktur OSO Securities Syaiful Anwar menandatangani perjanjian kerja sama pendirian Galeri Investasi BEI-UIN Sunan Kalijaga di Yogyakarta, kemarin. Galeri itu galeri investasi ke-105 BEI yang telah berdiri di Indonesia.

Risiko Makro yang MenguatNegara dengan defisit neraca dagang besar dan cadangan devisa rendah menghadapi risiko tertinggi.

Kadin Gelar Green Infrastructure SummitKAMAR Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia bersama World Bank, JICA, dan ICLEI akan menyelenggarakan Indonesia Green Infrastructure Summit 2014 di Jakarta pada 29-30 April men-datang. Pergelaran itu bertujuan menggerakkan laju ekonomi nasional dengan memperkuat daya dukung yang berwawasan lingkungan.

“Gagasan munculnya kegiatan tersebut disebabkan melemah-nya daya dukung infrastruktur terhadap perekonomian domes-tik,” kata Kadin dalam siaran pers di Jakarta, kemarin.

Kadin melihat ekonomi biaya tinggi (high cost economy) di akibatkan lemahnya daya dukung infrastruktur publik terus memperlemah daya saing produk-produk nasional. Padahal, minat investor berinvestasi di Indonesia sesungguhnya cukup tinggi.

“Hiruk-pikuk dan memanasnya suhu politik di dalam negeri menjelang pemilu pun tidak menggaggu usaha dan upaya mem-perkuat daya dukung infrastruktur yang berwawasan lingku-ngan. Untuk itu, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan sumbangsih pemikiran, terutama bagi pemerintah Indonesia mendatang,” tambah Kadin. (RO/E-4)

KPPU Denda 19 Importir Bawang PutihKOMISI Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) mendenda 19 importir bawang putih Rp11 juta-Rp921 juta. Denda tersebut dikenakan setelah 19 importir terbukti melanggar Pasal 19 C dan Pasal 24 UU No 5/1999 tentang persaingan tidak sehat da-lam perdagangan.

Beberapa importir seperti CV Bintang, PT Lintas Buana Unggul, dan PT Tunas Utama Sari Perkasa menerima denda tertinggi, yakni Rp921.815.730. Sementara itu, PT Sumber Alam Jaya dan PT Tunas Sumber Rezeki masing-masing diwajibkan membayar denda sebesar Rp837.990.000 dan Rp838.013.850. PT Prima Nusa Lentera Agung yang termasuk dalam daftar 19 importir terlapor membayar denda terkecil, yakni Rp11.679.300.

“Dari sekian banyak unsur, majelis cuma mempertimbangkan satu yang tidak terlalu signifi kan. Mungkin kami akan ajukan keberatan,” ujar kuasa hukum PT Sumber Alam Jaya Perkasa dan PT Tunas Sumber Rezeki, Yudi Handoyo, seusai putusan KPPU di Jakarta, kemarin.

Dalam pemeriksaan perkara Nomor 05/KPPU-I/2013 terkait dengan importasi bawang putih, terdaftar 22 terlapor. Seba-nyak 19 terlapor ialah importir bawang putih dan tiga terlapor ialah instansi pemerintah, yakni Kepala Dinas Badan Karantina Kementerian Pertanian, dirjen perdagangan luar negeri, dan mantan menteri perdagangan. (*/E-4)

THINKSTOCK.COM

Page 18: Media Indonesia 21 Maret 2014

JUMAT, 21 MARET 2014EKONOMI SYARIAH18

Lelang SBSNRp1,5 Triliun Digelar PekanMendatangPEMERINTAH kembali akan melakukan lelang penjualan empat seri surat berharga syariah negara (SBSN) atau sukuk negara dengan target indikatif Rp1,5 triliun pada Selasa (25/4) mendatang.

Pihak Direktorat Jenderal Pengelolaan Utang Kementerian Keuangan melalui laman resminya menjelaskan lelang tersebut terdiri dari tiga seri sukuk negara berbasis proyek dan satu seri sukuk negara berjangka pendek.

Tiga sukuk negara berbasis proyek terse-but ialah seri PBS003 (penjualan kembali), PBS005 (penjualan kembali), dan PBS006 (penjualan kembali). Adapun sukuk negara jangka pendek ialah seri SPN-S 12092014 (penjualan kembali).

Penjualan sukuk negara melalui lelang dilakukan untuk memenuhi sebagian target pembiayaan dalam APBN 2014.

Seri PBS003 memiliki tanggal jatuh tempo 15 Januari 2027 dengan tingkat imbalan 6,0%. Seri PBS005 memiliki tanggal jatuh tempo 15 April 2043 dengan tingkat imbalan 6,75%, dan seri PBS006 memiliki tenggat jatuh tempo 15 September 2020 dengan tingkat imbalan 8,25%.

Aset acuan tiga seri sukuk negara itu beru-pa proyek ataupun kegiatan dalam APBN 2014. Adapun untuk seri SPN-S 12092014 akan jatuh tempo 12 September 2014 dengan imbalan secara diskonto serta aset acuan berupa barang milik negara, yaitu tanah ataupun bangunan.

Lelang SBSN itu akan dilaksanakan meng-gunakan sistem pelelangan yang diseleng-garakan oleh Bank Indonesia sebagai agen lelang SBSN dan lelang bersifat terbuka menggunakan metode harga beragam.

“Pada prinsipnya semua pihak, investor individu ataupun institusi, dapat menyam-paikan enawaran pembelian dalam lelang. Namun, pelaksanaan penyampaian lelang harus melalui peserta yang telah menda-pat persetujuan Kementerian Keuangan,” demikian dilansir dari keterangan Ditjen Pengelolaaan Utang.

Lebih lanjut disebutkan, pemerintah ber-hak menjual seri-seri SBSN tersebut lebih besar atau lebih kecil dari target indikatif. Settlement atau penyelesaian akhir transaksi penjualan SBSN itu akan dilaksanakan pada 27 Maret 2014 atau dua hari kerja setelah tanggal pelaksanaan lelang. (Ant/E-2)

DWI TUPANI

OTORITAS Jasa Keuangan (OJK) melihat obligasi berbasis syariah (su-kuk) berpotensi besar

di Indonesia, tetapi belum cukup banyak dilirik sebagai alternatif pendanaan. Karena itu, OJK mem-berikan insentif untuk pungutan penawaran perdana sukuk.

“Besarnya pungutan sama de-ngan obligasi konvensional, yakni 0,03%. Namun, batas maksimal sukuk sebesar Rp150 juta, sedang-kan konvensional Rp750 juta,” ujar Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK Nurhaida di Ja-karta, kemarin.

Nurhaida berharap dengan adanya selisih yang jauh pada batas maksimal, korporasi atau-pun negara terangsang untuk menerbitkan sukuk.

Dalam catatan OJK, sukuk mengalami perkembangan yang cukup pesat. Pada 2013 ada 10 sukuk korporasi dan 16 sukuk negara dengan total nilai Rp51,4 triliun. Jumlah tersebut meru-pakan 16,8% dari keseluruhan obligasi di Indonesia dan 5% dan total nilai sukuk di dunia.

Oleh karena itu, OJK menyebut obligasi syariah tersebut sebagai potensi alternatif pendanaan di Indonesia. Sebab sukuk memiliki segmentasi lebih luas, yakni inves-tor syariah dan investor konven-sional. Sejak dikenalkan, sukuk di Indonesia terus tumbuh.

Secara kumulatif sejak 2012 sukuk negara mencatat perkem-bangan yang signifi kan. Hingga Maret 2014 sudah diterbitkan 43 sukuk negara dengan total nilai Rp159,97 triliun. Jumlah penerbitan sukuk tersebut ialah 30,3% dari total surat utang yang dikeluarkan negara. Secara nilai, nilai sukuk mencapai 9,2% dari

total nilai obligasi negara.

Adapun untuk sukuk korporasi, ada 64 penerbitan dengan total nilai Rp11,9 triliun. Penerbitan tersebut terbagi dalam bebebe-rapa sektor korporasi, yakni 24% sektor perdagangan, layanan, dan investasi, 20% sektor jasa keuangan, 13% sektor pertanian, 13% sektor infrastruktur, dan 30% sektor lainnya. Sampai de-ngan Maret 2014, dari jumlah tersebut ada 35 sukuk korporasi yang unggul.

Menurut Nurhaida, sektor infrastruktur memiliki potensi untuk lebih manfaatkan sukuk. Di Timur Tengah, banyak proyek pembangunan infrastruktur be-sar didanai dari sukuk. Mulai dari pelabuhan, jembatan, tol, sampai dengan bandara.

Pembiayaan infrastrukturPada kesempatan yang sama,

laporan terbaru dari Bank Pemba-ngunan Asia (Asian Development Bank/ ADB) menyebutkan pener-bitan sukuk dapat menjadi salah satu sumber pembiayaan proyek infrastruktur guna mengurangi beban anggaran negara.

“Perbaikan fundamental harus dilakukan karena pasar obli-gasi Asia sangat besar. Asia juga kebanjiran likuiditas, tetapi in-frastruktur Asia seperti fi sik dan penunjang lainnya masih parah,” kata Kepala Kantor Integrasi Ekonomi Regional ADB Iwan Jaya Azis.

Iwan menjelaskan, untuk me-realisasikan hal itu, pemerintah harus membuat kerangka regu-lasi yang tepat agar debitor dapat memanfaatkan penerbitan obli-gasi sukuk berbasis proyek dan investasi makin produktif untuk infrastruktur.

Laporan ADB mencatat pen-

jualan sukuk negara berkembang Asia Timur tetap kuat hingga mencapai US$91,7 miliar pada tahun lalu, dengan pasar obligasi syariah di Indonesia merupakan

yang kedua terbesar setelah Ma-laysia. Namun, perkembangan pasar obligasi syariah di Indone-sia masih dalam tahap pengem-bangan, dan hanya berkontribusi

sebesar 7,4% dari keseluruhan total pasar obligasi di kawasan regional Asia timur. (*/Ant/E-1)

[email protected]

Penerbitan sukuk dapat menjadi salah satu sumber pembiayaan proyek infrastruktur guna mengurangi beban anggaran negara.

Penerbitan Sukuk Dapat Insentif

Di Timur Tengah, banyak proyek pembangunan

infrastruktur besar didanai dari sukuk.

Mulai dari pelabuhan, jembatan, tol, sampai

dengan bandara.

Page 19: Media Indonesia 21 Maret 2014

MANAGING Director of AKR Land Development, Widijan-to, menyampaikan keterangan kepada wartawan di Ja karta, kemarin. AKR Land Development, pengembang kota mandiri pertama di Sulawesi Utara, merespons po sitif pertumbuhan ekonomi Provinsi Sulawesi Utara secara umum yang mencapai sekitar 7,45% pada 2013. Pertumbuhan itu memberikan dampak positif kepada gerak ekonomi Kota Manado.

Widijanto menjelaskan AKR Land Development ber-komitmen untuk terus berperan aktif membangun perekonomian Manado khususnya dan Sulut pada umumnya, melalui keberadaan Grand Kawanua Inter-national City (GKIC), kota mandiri pertama di kawasan Indonesia Timur.

Sejak awal pembangunan, GKIC sudah menjadi lokomo-tif properti di Sulawesi Utara sekaligus di bidang industri hospitality, termasuk kegiatan meeting, incentive, confe-rence, and exhibition (MICE). (Sas/E-5)

VICE President of Corporate Relations of PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (CAP) Suhat Miyarso (kanan) mene-rima sertifi kat Ecolabel dari Menteri Lingkung an Hidup Balthasar Kambuaya di Jakarta, Rabu (19/3). CAP menjadi produsen plastik mudah terurai (degradable) pertama di Indonesia yang mendapat sertifi kat ecolabel dari Ke-menterian Lingkungan Hidup setelah melalui proses uji ramah lingkungan di The Pulp and Paper International Certifi cation Services (PAPICS), lembaga sertifi kasi yang ditunjuk pemerintah.

Saat ini PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (CAP) menyatakan kesiapan mereka untuk memasok plastik mudah terurai besertifi kat ecolabel dari Kementerian Lingkungan Hidup. Plastik degradable dapat terurai oleh organisme di tanah sehingga dalam dua tahun sudah menyatu dengan tanah, bahkan dengan kondisi ekstrem di luar setelah dibuang dapat hancur dalam waktu tiga bulan saja. (Sas/E-5)

WIBOWO

MASKAPAI pener-bang an perintis, S k y Av i a t i o n , mengh entikan pe-

nerbangan selama dua pekan, hingga 31 Maret. Peng hentian operasi secara mendadak terse-but baru dilaporkan ke regula-tor setelah pembekuan berlang-sung.

Direktur Angkutan Udara Dit jen Perhubungan Udara Ke-menhub Djoko Murjatmodjo mengatakan manajemen Sky Aviation tidak memberikan informasi rencana penghen-tian operasi. Setelah operasi berhenti, barulah Sky Aviation melayangkan surat ke regulator untuk memberitahukan alasan pembekuan sementara operasi-onal maskapai tersebut.

Menurut Djoko, dalam surat itu Sky Aviation menyatakan ke-

giatan penerbangan disetop un-tuk memberi pemegang saham kesempatan melakukan audit keuangan. “Paling lambat pada 31 Maret, Sky Aviation akan kem bali melayani sesuai surat yang disampaikan,” ungkap Djoko kepada Media Indonesia di Jakarta, kemarin.

Kendati begitu, pihak regula-tor masih meminta manajemen Sky Aviation memberikan pen-jelasan lebih lanjut, terutama pertanggungjawaban kepada penumpang. “Seperti mengem-balikan biaya atau tiket per-jalanan,” tambah Djoko.

Pada kesempatan terpisah, General Manager of Market-ing of PT Sky Aviation Sutito Zainudin menegaskan manaje-men bertanggung jawab kepada calon penumpang yang terkena dampak penghentian operasi selama dua pekan.

“Penanganan penumpang

sesuai Peraturan Menteri Per-hubungan No 77 Tahun 2011 tentang Tanggung Jawab Peng-angkut Udara,” ujar Sutito.

Penghentian operasi Sky Avia tion merupakan kejadian tidak terduga oleh manajemen perusahaan. Saat ini, menurut Sutito, perusahaan melakukan pembicaraan dengan inves-tor baru untuk penambahan mo dal.

Sejak SelasaPenghentian operasi Sky Avi-

ation telah dimulai pada Selasa (18/3). Ketika itu, ratusan calon penumpang rute Ranai (Natuna, Kepulauan Riau)-Batam dan Ranai-Pontianak gagal terbang karena maskapai membatalkan penerbangan.

Sofi an Syamsir, salah seorang calon penumpang, menyayang-kan ketiadaan penjelasan dari Sky Aviation mengenai pemba-talan tersebut.

“Seharusnya ada penjelasan dari manajemen perusahaan perihal pembatalan penerbang-an, bukannya mendiamkan saja seperti ini,” keluh Sofi an seperti

dikutip Antara, Selasa (18/3) ma lam.

Pihak manajemen perusaha-an Sky Aviation saat dihubungi di Ranai mengaku pesawat ba tal menerbangi rute reguler hari itu karena pesawat tidak beroperasi hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

“Seluruh agen Sky Aviation di Indonesia tidak ada yang ber-operasi pada hari ini (Selasa, 18/3). Hal ini disebabkan ada-nya penundaan penerbangan mendadak yang dilakukan ma-na jemen Sky Aviation secara nasional. Belum dipastikan ka-pan waktu penerbangan lagi,” ungkap District Manager of Sky Aviation Natuna, Tatik.

Sky Aviation yang berbasis operasi di Batam, Pekanbaru, dan Palembang merupakan maskapai Indonesia pertama yang memesan Sukhoi Superjet 100. Perusahaan yang berdiri pada 2010 itu saat ini melayani 17 rute dengan menggunakan pesawat Fokker 50 dan Boeing 737-300. (Ant/E-1)

[email protected]

PERUM Perumnas akan mu-lai menggarap perumah an segmen menengah. Meski begitu, BUMN itu tetap fokus memasok rumah sederhana bagi masyarakat berpeng-hasilan rendah.

Direktur Utama Perum Perumnas Himawan Arief Sugoto mengatakan 80% proyek masih akan dia rah-kan untuk rumah tapak se derhana. Kemudian, da-lam rangka transformasi me nuju Perumnas baru, pe rumahan dengan konsep hu nian vertikal akan segera diluncurkan.

“ K a m i m e l u n c u r k a n pro duk-produk yang ber-orientasi pada perumahan perkotaan yang vertikal,” ujar Himawan di Jakarta, kemarin.

Dari 27 proyek strategis yang digarap mulai tahun ini, 50% di antaranya huni-an vertikal. Sebanyak 80% proyek rumah susun Perum-nas ditujukan ke segmen menengah bawah dengan harga Rp200 juta-Rp400 juta.

“Perumnas juga akan mem bangun mixed used (ko mersial dan residensial) di Semarang, Surabaya, Pon-tianak, dan Bandung dengan brand Sentraland,” ujar Hi-mawan.

Adapun dalam menjual rumah bersubsidi, Perum-nas masih menggunakan harga lama karena Kemente-rian Keuangan belum meng-abulkan penghapusan pajak pertambahan nilai (PPN). Kendati begitu, Direktur Produksi Perumnas Kamal Kusmantoro mengatakan pembelian rumah di daerah tidak selalu menggunakan Fasilitas Likuiditas Pembia-yaan Perumahan (FLPP) atau KPR bersubsidi.

“Di daerah ada bank yang menyediakan KPR dengan selisih yang tidak tinggi.”

Menurut Direktur Pema-sar an Perumnas Muham-mad Nawir, sudah ada 70 ke-sepakatan dengan sejumlah pemerintah daerah di Suma-tra dan Kalimantan untuk membangun perumah an se derhana. (Mus/E-1)

Regulator meminta Sky Aviation menjelaskan lebih lanjut pertanggungjawaban mereka kepada penumpang.

Sky Bekukan Operasi

Perumnas Rambah

Pasar Menengah

SEKILAS INFO

AKR Land Development Pionir Pembangunan Kota Mandiri di Sulut

PT Chandra Asri Petrochemical Siap Pasok Plastik Ramah Lingkungan

DOK AKR LAND

ANTARA/AUDY ALWI

AGENCY KICK OFF: Jajaran direksi PT Asuransi Sinar Mas I Ketut Pasek Swastika (kiri), Aryanto Alimin (kedua dari kiri), dan Dumasi Samosir (kanan) berbincang dengan pemenang Agency Tour Contest 2014 Lanny Mariani saat acara Agency Kick Off dan Launching Agency Tour di Jakarta, Rabu (19/3). Dengan Agency Kick Off, PT Asuransi Sinar Mas menargetkan premi bruto sebesar Rp190 miliar dari jalur agen, atau 4% dari target premi bruto sebesar Rp4,4 triliun.

ANTARA /YUDHI MAHATMA

JUMAT, 21 MARET 2014 KORPORASI 19

Page 20: Media Indonesia 21 Maret 2014

DERI DAHURI

RUSIA tanpa mem-buang waktu segera meratifi kasi kesepa-katan dengan Krimea

sebagai bagian dari kedaulatan ‘Negeri Beruang Merah’.

Proses hukum tersebut terus dilakukan kendati Amerika Serikat dan Uni Eropa telah menegaskan siap memberi sanksi lebih berat kepada ne-geri itu.

Presiden Rusia Vladimir Putin menandatangani traktat untuk menjadikan Krimea sebagai wilayahnya, Selasa (18/3). Selanjutnya, traktat itu

ditandatangani parlemen, ke-marin, dan dijadwalkan disah-kan majelis tinggi pada Jumat (21/3) waktu setempat.

“Langkah-langkah praktis telah dilakukan guna mengim-plementasikan kesepakatan-kesepakatan untuk menjadi-kan Krimea dan (Kota Pela-buhan) Sevastopol bagian dari Rusia,” ungkap Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov seperti dikutip kantor berita Itar-Tass, kemarin. “Proses hukum itu akan rampung pekan ini.”

Selain mempercepat proses hukum, ‘Negeri Beruang Me-rah’ juga bergerak cepat untuk mengantisipasi ancaman per-lawanan kelompok bersenjata di Krimea.

“Pagi ini (kemarin), mereka (pasukan Rusia) menyerbu kompleks (militer Ukraina). Mereka membuka paksa ger-bang, tetapi tak terdengar letus an senjata,” kata Olek-sander Balanyuk, kapten ang-katan laut Ukraina di Krimea.

Dengan masih mengguna-kan seragam militer, Balanyuk berjalan keluar dari kompleks militer itu dan membawa barang-barang miliknya.

“Hal ini harus diselesai-kan secara politis. Sekarang semua yang bisa dilakukan hanya di sini di depan ger-bang (kompleks militer). Tak ada hal lain yang bisa dilaku-kan,” ucap Balanyuk dengan raut muka malu dan kepala tertunduk.

Juru bicara militer Ukraina, Vladislav Seleznyov, mengata-kan bahwa komandan angka-tan laut Ukraina Laksamana Serhiy Haiduk diusir dan

dipaksa meninggalkan kom-pleks militer oleh pasukan khusus Rusia.

Pasukan Rusia merebut dan menguasai fasilitas angkatan laut Ukraina di Krimea pada Rabu (19/3) malam.

“Tentara Rusia datang dan meminta kami meninggal-kan basis milik kami,” ujar Mayor Eduard Kusnarenko, anggota angkatan laut Ukrai-na, di depan basis militer di Bakhchisaray, sekitar 30 km sebelah barat daya ibu kota Krimea, Sim feropol.

Merasa khawatirTindakan Rusia merebut

dua basis angkatan laut Ukrai-na mendapat reaksi keras Amerika Serikat. ‘Negeri Pa-man Sam’ memperingatkan Moskow bahwa mereka te-ngah berada di ‘jalur gelap’ untuk menanggung isolasi karena aksinya itu.

Pencaplokan pangkalan mi-liter Ukraina itu juga menye-babkan Moskow dan Washing-ton berada dalam lubang kon-frontasi yang dalam. Karena itu, Amerika Serikat bersama

Uni Eropa bersepakat mene-kan kebijakan Presiden Rusia Vladimir Putin menyangkut Krimea.

“Sejauh ini Rusia melanjut-kan ke ‘jalur gelap’. Mereka (Rusia) jelas akan mengha-dapi isolasi secara politik dan ekonomi,” kata Wakil Presiden Amerika Serikat Joe Biden, mengacu ke laporan bahwa sekelompok pria bersenjata menyerang personel militer Ukraina di Krimea.

Sementara itu, banjir pasu-kan Rusia di Krimea, setelah

hasil referendum memastikan Krimea bergabung dengan Ru-sia, membuat warga Krimea yang pro terhadap Ukraina mengeluh dan dicekam rasa khawatir.

“Saya dilahirkan di sini. Ke-luarga saya juga di sini. Saya mendapat pekerjaan di sini, dan saya tidak bisa ke mana-mana jika terjadi konfl ik mi-liter,” kata Viktor, 23, pelayan toko. (Reuters/AP/I-2)

[email protected]

JUMAT, 21 MARET 2014UKRAINA20

Status Krimea Rampung Pekan Ini Selain mempercepat proses hukum, Rusia juga bergerak cepat untuk mengantisipasi ancaman perlawanan kelompok bersenjata di Krimea.

LATIHAN GABUNGAN: Seorang anggota pasukan khusus Rumania turun dari helikopter dan menuju kapal USS Truxtun dalam latihan militer gabungan di Laut Hitam, Rabu (19/3). AS menggelar kekuatan militernya di lokasi tidak jauh dari wilayah Krimea yang dicaplok Rusia.

REUTERS/STOYAN NENOV

AP PHOTO/SUSAN WALSH

“Sejauh ini Rusia melanjutkan ke ‘jalur

gelap’. Mereka (Rusia) jelas akan

menghadapi isolasi secara politik dan

ekonomi.”

Joe BidenWakil Presiden AS

Page 21: Media Indonesia 21 Maret 2014

BADAN intelijen Venezu-ela menangkap seorang wali kota oposisi yang

dituding menggalang aksi protes dengan kekerasan da-lam melawan pemerintah Pre siden Venezuela Nicolas Maduro, Rabu (20/3) waktu se tempat.

Dalam kekerasan terbaru, pe merintah menangkap dan me menjarakan sejumlah o-rang untuk jangka waktu 10 bu lan. Kerusuhan politik aki-bat protes menentang Maduro telah berlangsung lebih dari sebulan dan menewaskan se-dikitnya 31 orang.

Perintah penangkapan Da-niel Ceballos, Wali Kota Cris-tobal, itu tindak lanjut atas in struksi pengadilan yang me nyatakan sang wali kota membiarkan merebaknya aksi protes sehingga berujung pada jatuhnya korban sipil.

Menteri Dalam Negeri Miguel Rodriguez Torres, yang juga menjabat Kepala Badan Inteli-jen Nasional Sebin, mengata-kan kepada televisi pemerin-tah bahwa Ceballos ditahan agen intelijen atas perintah pengadilan Negara Bagian Tachira, Venezuela.

“Ini merupakan sebuah tin-dakan keadilan bagi seorang wali kota yang tidak hanya ga-gal memenuhi kewajibannya berdasarkan hukum, tetapi juga ternyata memfasilitasi dan mendukung semua ke ke-rasan yang tidak masuk akal di kota ini,” ungkap Torres. “Da-lam beberapa jam menda tang dia akan diajukan ke peng-adilan untuk memulai proses peradilan.”

Seorang pembantu Ceballos

mengatakan atasannya itu di-tangkap di Caracas, ibu kota Venezuela, saat dia bersama beberapa wali kota dari partai oposisi lainnya sedang meng-gelar pertemuan.

Negara Bagian San Cristo-bal yang terletak tidak jauh dari perbatasan Kolumbia te lah menjadi titik fokus dari kekerasan yang berkelanjut-an antara demonstran anti-pemerintah dan demonstran pro-Maduro. Bentrok dengan kekerasan kerap terjadi aki-

bat tindakan keras dari aparat keamanan.

Torres mengakui seorang anggota Garda Nasional ditem-

bak mati di Kota Cristobal. Mendagri Venezuela itu menga-takan peristiwa itu dipan dang sebagai ‘tindakan vandalistis’ demonstran antipemerintah yang menyerang universitas milik angkatan bersenjata nasional.

Di samping Ceballos, Mahka-mah Agung telah memenjara-kan wali kota oposisi lainnya, San Diego Enzo Scarano, di Ne-gara Bagian Carabobo, selama 10 bulan 15 hari karena gagal mematuhi perintah untuk

membongkar barikade yang dibuat pengunjuk rasa.

‘Solidaritas bersama kami demi Enzo Scarano’, kicau Ramon Muchacho, Wali Kota Chacao yang prooposisi, di akun Twitter pribadinya.

Krisis politik yang melanda Venezuela telah memanaskan hubungan pemerintah Maduro dan pemerintah Amerika Seri-kat. Maduro menuduh diplo-mat asal ‘Negeri Paman Sam’ turut memperkeruh suasana politik. (Reuters/Hym/I-3)

JUMAT, 21 MARET 2014 JAGAT 21

1935: Persia Menjadi IranSHAH Reza Pahlevi meminta masyarakat internasional memanggil negaranya dengan sebutan Iran ketimbang Persia yang masih digunakan negara-negara Barat. Iran sendiri memiliki arti ‘tanah kaum Arya’.

Namun, beberapa tahun kemudian, beberapa ilmuwan Persia memprotesnya karena pergantian nama itu memisahkan negara dari masa lalunya. Sebagai jalan tengah, Reza Pahlevi mengumumkan kedua nama tersebut dapat digunakan.

Kini, kedua nama tersebut jadi umum digunakan. Namun, seiring berjalannya waktu, nama Iran sering digunakan dalam konteks politik modern, sementara Persia sering digunakan dalam konteks budaya dan sejarah. Pada 1979, sebuah Revolusi Iran yang dipimpin Ayatollah Khomeini menghasilkan sebuah republik Islam teokratis, sehingga kini Iran memiliki nama lengkap Republik Islam Iran.

1960: Pembantaian SharpevilleDENGAN latar belakang pergerakan kaum kulit hitam Afrika Selatan, pemerintahan apartheid yang dipimpin Hendrik Verwoerd menyatakan pelarangan terhadap pergerakan-pergerakan itu dan

melakukan segregasi yang lebih besar lagi. Pada saat itu, Kongres Nasional Afrika (ANC) memutuskan

berkampanye melawan apartheid pada 31 Maret 1960, tetapi didahului oleh Kongres Pan Afrika (PAC) pada 21 Maret karena mereka beranggapan ANC impoten.

Ketika hari H, sekitar 5.000-7.000 demonstran berbaris menuju stasiun polisi lokal untuk menyerahkan diri karena tidak membawa pass book, sebuah aksi yang kemudian menimbulkan kericuhan serius antara polisi dan demonstran.

Sebanyak 69 orang terbunuh dan sekitar 180 luka-luka karena lontaran peluru polisi. Kebanyakan dari mereka ialah wanita dan anak-anak. Pembantaian Sharpeville pada hari itu akan selalu dikenang dan diperingati sebagai Hari Penghapusan Diskriminasi Rasial.

1963: Penjara Alcatraz Ditutup

PENJARA Alcatraz di Teluk San Francisco ditutup dan tawanan terakhirnya dipindahkan. Dalam masa puncak penggunaan fasilitas tersebut pada 1950-an, dengan daya tampung 200 narapidana, Alcatraz menjadi ikon penjara-penjara AS dan rekor sebagai penjara yang tidak dapat ditembus.

Pulau berbatu seluas lebih dari 48.500 meter persegi, 2,4 kilometer seberang San Francisco itu menyuguhkan tampilan pengamanan yang paling maju di masanya dengan penggunaan detektor logam. Alcatraz ditemukan Juan Manuel de Ayala pada 1775, yang menamainya dengan julukan Isla de los Alcatraces karena kehadiran burung-burung pelikan di sana.

21 Maret | bbc | history | dok.mi | * | L-2 | Riset MI

ON THIS DAY

CARACAS, VENEZUELA

Wali Kota Oposisi Ditangkap

REUTERS/CARLOS GARCIA RAWLINS

MENTERI Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry marah dan memprotes Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu atas pernyataan menteri perta-hanan negeri Yahudi terse-but.

Kerry menelepon Netanyahu dan menyatakan tidak senang terhadap komentar Menhan Is-rael Moshe Yaalon yang meng-kritik kebijakan luar negeri Paman Sam. Juru bicara Ke-men terian Luar Negeri AS Jen

Psaki mengatakan dalam pem-bicaraan telepon, Kerry mene-gaskan pernyataan Yaalon itu tidak konstruktif.

“Amerika Serikat memiliki komitmen yang tidak tergo-yahkan untuk keamanan Is-rael. Tentu saja ini membi-ngung kan kami, mengapa Men teri Pertahanan Yaalon me lanjutkan niatnya membuat pernyataan yang tidak akurat untuk merepresentasikan ke-mit raan kami yang dekat,”

kata Psaki. Secara terpisah, kemarin

me lalui sambungan telepon, Yaalon kepada Menhan AS Chuck Hagel menyampaikan pe mintaan maafnya. “Komen-tar saya tidak bermaksud meng kritik atau menyerang A-merika Serikat,” kata Yaalon.

Saat berbicara di Universitas Tel Aviv, Yaalon mengkritik kebijakan AS yang mendorong perdamaian di Timur Tengah. (Reuters/AP/Kid/T-3)

WASHINGTON, AS

Menlu AS Protes Komentar Menhan Israel

Foto A18,4 x 11,6

Pembantu Ceballos mengatakan atasannya

ditangkap di Caracas saat menggelar pertemuan dengan wali kota dari partai oposisi lainnya.

AP/JACQUELYN MARTIN, FILE

WIKIPEDIA

WIKIPEDIA

WIKIPEDIA

John KerryJohn Kerry

JUMPA PERS: Tokoh oposisi Maria Corina Machado (tengah) berbicara dalam konferensi pers di Caracas, Rabu (19/3). Kongres Venezuela tersebut meminta penyelidikan Machado dan Da niel Ceballos, Wali Kota Cristobal, yang dituduh membiarkan unjuk rasa dengan kekerasan.

Page 22: Media Indonesia 21 Maret 2014

FOKUS MEGAPOLITAN22

Golda Eksa TEsa o surbakTi

SUARA musik berdentum keras di tengah kegelapan saat Media In-donesia mengunjungi Diskotek Stadium, Tamansari, Jakarta

Barat, Jumat (14/3) malam lalu.Pengunjung berjoget mengikuti

irama musik dan sesekali meraih botol air mineral yang tersaji di meja. Seperti tak kenal lelah, mereka terus bergerak dan mengabaikan peluh yang telah menetes.

Tidak lama berdiri di sisi meja bar, seorang pria mendekat. Mau inex, Bos? Sebutir Rp380 ribu. Dijamin fly. Merek Mickey Mouse. Barang bagus,” ucap dia sambil meletakkan pil ekstasi tersebut di meja tamu.

Setelah ditelusuri, di tempat hiburan itu sangat mudah mendapatkan eksta­si. Cukup meminta kepada pramusaji, pesanan pasti diantar. Harga bervari­atif, Rp350 ribu­Rp450 ribu. Agar ti­dak menimbulkan kecurigaan, setiap penawaran harus langsung direali­sasi.

Hal serupa juga terlihat di Disko tek Eksotis di Jl Mangga Besar, Jakarta Pusat. Pengunjung boleh me­mesan kepada pramu­saji ataupun wani ta penghibur yang dise­diakan di sana. Intinya jangan pernah mem­beri penawaran jika urung membeli.

Kapolda Metro Jaya yang baru, Irjen Dwi Priyatno, mengaku sudah mengetahui bahwa banyak tem­pat hiburan di Jakarta yang menjadi sarang peredaran narkoba. “Kami pasti akan mem­berantas peredaran barang laknat itu,” ucapnya.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun menyatakan tidak akan memberi to leransi terhadap seluruh tempat hiburan malam yang terindikasi me­legalkan narkotika. Apabila terbukti terjadi pelanggaran demikian, legalitas ialah taruhannya.

“Poinnya gampang saja. Jika penge­lola terlibat (peredaran narkotika), izin usaha kami cabut,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Arie Budiman.

Ia menerangkan pihaknya telah menjalin komitmen bersama dengan Polda Metro Jaya dan Badan Narko­tika Nasional Provinsi (BNNP) Jakarta. Kerja sama itu bertujuan memberangus praktik peredaran narkotika di seluruh lokasi kelab malam.

Konteks kebijakan, lanjut Arie, yakni menyelidiki kemungkinan adanya ke­terlibatan pengelola, baik mengedarkan maupun indikasi pembiaran. Bahkan, aparat hukum juga dibolehkan meng­gelar razia tanpa batasan.

“Kita sudah buka pintu lebar­lebar ke­pada polisi. Mau razia satu hari sampai tiga kali, silakan. Simpel saja, sterilisasi lokasi cari siapa pengedar dan kalau

(keterlibatan pengelola) terbukti, akan diberi tindakan tegas,” ujarnya.

Arie pun menampik informasi yang menyebut bahwa pembiaran transaksi narkotika di kelab malam diduga ter­kait dengan kelancaran pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor hiburan. “Nggak ada alasan dengan PAD dan saya tidak setuju dengan pendapat itu. Contohnya, pada 2012 kita juga per­nah cabut izin usaha dari satu tempat hiburan malam di Kemang, Jakarta Selatan. Artinya kita fair,” kata dia.

Di sisi lain, Sekjen Gerakan Nasio­nal Antinarkotika Ashar Suryobroto menduga ada lingkaran setan dalam peredaran narkoba di dunia bisnis tempat hiburan malam, bahwa barang haram itu menjadi penglaris lokasi hiburan tersebut.

“Perkiraan saya, tempat­tempat hiburan itu bakal sepi kalau di dalam­nya tidak ada barang itu (narkoba). Akan ramai kalau di dalamnya ada itu. Jadi ini seperti lingkaran setan,” tutur dia.

Dia mengakui orien tasi bisnis peng­usaha ialah membuat inves tasinya moncer. Namun, saat ada kepen­tingan bangsa yang lebih besar, yakni

penyelamatan gene­ra si muda pencari hi buran malam dari dampak narkoba, dia meminta pengusaha untuk memilih jalan yang lurus.

“Penghasilan boleh turun, tapi aman. Ini lebih baik daripada tempatnya ramai, tapi banyak itu barang. Nomor satu memang untung, tapi itu harus bersih. Itu lebih ba­gus,” ucap Ashar.

Diakuinya pula, ada kontribusi kelong garan dari pihak pemberi izin

tempat hiburan malam. Jika memang serius membenahi masalah peredaran barang haram, lanjutnya, pemprov semestinya segera menggandeng BNN untuk melakukan razia rutin.

Ganti musikSalah satu cara mengurangi pere­

daran narkoba ialah dengan memba tasi alunan musik tempo cepat seperti house music.

Kepala Bagian Humas BNN Sumirat Dwiyanto menyatakan faktor alunan musik dengan tempo cepat juga membe­rikan pengaruh tersendiri dalam penya­lahgunaan narkoba di tempat hiburan malam. “Di lihat dari sisi musik, kalau suatu tempat disetel musik keroncong atau lagu­lagu dae rah, ada enggak yang pakai narkoba? Enggak ada kan,” kata Sumirat.

Ia mengatakan musik yang terus berdentum dan tidak mengalami per­lambatan tempo akhirnya makin men­dorong seseorang untuk memakai narkoba.

“Musiknya sendiri mungkin bisa di­ganti­ganti, mungkin setengah jam nge-beat lalu ganti musik yang slow. Pemda setempat juga perlu mengawasi jam

Salah satu solusi menghilangkan peredaran dan penyalahgunaan narkoba di tempat hiburan ialah membatasi musik dengan tempo cepat.

Menghibur Sehat tanpa Narkoba

buka tempat­tempat hiburan malam. Sekarang kan jam buka paling malam sampai jam satu atau jam dua, tapi ma­sih ada yang buka sampai pagi, itu yang perlu ditegur,” tegas Sumirat.

Ketua Perhimpunan Pengusaha Re­kreasi dan Hiburan Umum Indonesia Adrian Maulite pun mengakui musik dengan tempo tinggi bisa mendorong orang menggunakan narkoba. Maka dari itu, dia telah mengajukan usul ke pihak pemberi izin tempat hiburan supaya mengatur secara ketat perizin an lokasi yang menyajikan musik bertempo cepat. “Kalau perlu, izinnya dipersulit, jadi hanya beberapa tempat. Kalau bisa, hiburan di Jakarta cukup live music atau disko dengan beat yang tidak kencang,” katanya.

Namun, pengamat musik Bens Leo menolak jika genre musik tertentu di­anggap membuat seseorang terdorong untuk memakai narkoba.

“Kalau ada kecenderungan musik­musik itu (house music) bikin orang pakai narkoba, tentu dari dulu pasti di­larang. Tapi kan enggak. Pakai narkoba atau tidak itu tergantung orangnya, karena begitu orang masuk diskotek, ya musiknya memang seperti itu, house music pake DJ yang sketching-sketching turn table­nya, itu biasa,” kata Bens.

Meski demikian, ia tidak mengelak jika dikatakan pengunjung tempat­tempat hiburan malam memang ada yang mengonsumsi narkoba. Namun, pengunjung yang sekadar berdansa tanpa menyentuh barang haram juga tidak kalah banyak.

“Apa ada yang pake (narkoba)? Ya ada, tapi yang bukan pemakai juga lebih ba­nyak lagi. Yang jelas kalau sudah masuk diskotek, ha­r u s s i a p d e ­

ngan suasana yang beragam, perokok dan bukan perokok, pakai baju terbuka dan tertutup, yang diam­diam pake (nar­koba), semuanya bercampur, enggak dipisah,” jelas Bens.

Ia pun tidak membantah jika tempo house music membuat seorang penya­lah guna narkoba menjadi lebih ‘me­nikmati’ narkoba yang dikonsumsinya, karena ‘mempermudah’ dalam menca­pai kondisi trance.

“Beat­nya itu bisa bikin mereka trance, bisa trance dengan cara goyang­goyang kepala, jadi bagi pemakai (nar­koba) akan berpengaruh,” katanya. (Kim/Ver/J­1)

[email protected]@mediaindonesia.com

“Kalau perlu, izinnya dipersulit, jadi hanya

beberapa tempat. Kalau bisa, hiburan di Jakarta cukup

live music atau disko dengan beat yang

tidak kencang.”

Adrian Maulite Ketua Perhimpunan Pengusaha

Rekreasi dan Hiburan Umum Indonesia

DUGEM TANPA NARKOBA: Sejumlah pengunjung menikmati musik yang diputar disc jockey di salah satu tempat hiburan malam di wilayah Jakarta Barat, kemarin dini hari. Polres Jakarta Barat mulai mengampanyekan hiburan sehat bebas narkoba untuk melepas keterkaitan dunia gemerlap dengan peredaran narkoba.

MI/RAMDANI DOK POLRES JAKBAR

IMBAU PENGUNJUNG: Petugas Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat memberikan banner bertuliskan ‘Hiburan Sehat Bebas Narkoba’ di salah satu tempat hiburan malam di kawasan Jakarta Barat, kemarin dini hari. Petugas mengingatkan pengunjung untuk tidak mengonsumsi narkoba.

HASIL OPERASI: Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat menunjukkan sejumlah narkoba hasil operasi Polres Jakarta Barat. Petugas terus mengejar para bandar dan pemasok untuk memutus mata rantai peredaran narkoba.

Page 23: Media Indonesia 21 Maret 2014

JUMAT, 21 MAreT 2014FOKUS MEGAPOLITAN 23

Penindakan Jangan lagi

Gunakan Cara Konvensional

KAMPANYE Hiburan Sehat tanpa Narkoba ternyata tidak dilakukan dengan cara-cara preventif semata. Satuan Reserse Narkoba Polres Ja-karta Barat juga melakukan tindak-an represif melalui gerakan silent operation.

“Penindakannya kami tekankan dalam dua hal, yakni represif dan preventif. Upaya represif dilaku-kan melalui silent operation. Untuk melakukannya, kami melakukan observasi terlebih dahulu agar tar-get tidak meleset. Setelah itu, kami perkuat juga upaya preventif dengan seluruh lini yang bekerja dalam ranah hiburan malam harus diberi bekal untuk memiliki kesadaran memberantas narkoba,” kata Kepala Satuan Narkoba Polres Jakarta Ba-rat AKB Gembong Yudha di Jakarta, kemarin.

Penekanan dua langkah itu, lanjut Gembong, setidaknya merupakan terobosan terhadap langkah-langkah yang selama ini terbilang konven-sional. Dari evaluasi yang telah dilakukan, langkah konvensional dinilai kurang maksimal.

Melalui silent operation, tidak akan ada lagi operasi dadakan pengambil-an dan tes urine. Hal tersebut dirasa kurang efektif dan tidak langsung menyasar target operasi.

Di sisi lain, para karyawan dibina supaya tidak tergoda untuk menjadi bagian dari pemakai, perantara, dan pengedar. “Selain memberikan penyuluhan dan pembekalan, kami juga bekerja sama dengan manaje-men terkait SOP pengamanan, tidak hanya menyasar pada pengunjung, tetapi juga memperketat kebersihan karyawan,” tegas Gembong.

Para pengusaha wajib menyeleksi ketat calon karyawan mereka. Selain itu, para petugas sekuriti memeriksa karyawan yang masuk atau keluar supaya tidak membawa narkoba. “Apabila dari pihak internal memiliki imun yang kebal, dipastikan proses pencegahan masuknya narkoba ke kawasan hiburan malam dapat lebih dipersempit. Nantinya, barikade pen-jagaan terhadap pengunjung dapat lebih kuat dan fokus,” katanya.

Gembong pun menekankan si-lent operation akan terus digencarkan selama ter-dapat laporan yang masuk di samping berjalannya upaya observasi. Ken-dati demikian, i a b e r h a r a p apabila peng-

usaha tempat hiburan malam dapat bersinergi dengan baik, akan terjadi penurunan yang signifikan terha-dap grafik per edaran narkoba di ka wasan hiburan malam.

“Yang jelas setelah kampanye, harus ada perubahan. Kalau tidak ada peru-bahan atau malah bertambah, nah itu baru bahaya. Artinya upaya ini gagal. Tapi saya yakin dengan didukung se-luruh stakeholder, dipastikan dalam waktu dekat ada perubahan serta keberhasilan yang cukup signi fikan,”

paparnya. (Tes/J-1)

Apa arti kampanye Hiburan Sehat tanpa Narkoba?

Kampanye ini sejatinya ingin meng-ubah persepsi atau kebiasaan yang sudah telanjur menjadi budaya bahwa tempat hiburan bisa fun kalau ada nar-koba. Dari tagline Hiburan Sehat tanpa Narkoba’, prinsip pokoknya sederhana, yakni bagaimana manusia mendapat-kan hiburan tanpa harus mengonsumsi narkoba. Tidak dapat dimungkiri, ke-cendurangan diskotek atau lounge itu sebagai tempat bertemunya pengedar dan pengguna, sehingga identik dengan peredaran narkotika. Kami menyadari bahwa Jakarta Barat sebagai pusat ka-wasan tempat hiburan malam terbesar. Itu sebabnya kami ingin menghidupkan bisnis tempat hiburan tanpa adanya unsur narkoba. Di satu sisi, secara per-lahan kami ingin mengubah mindset pe-ngusaha tempat hiburan malam bahwa tidak perlu memasukkan narkoba agar tempat usahanya ramai. Mereka (peng-usaha) kan bisa menonjolkan live music atau tari-tarian, yang terpenting jangan jual narkoba. Lagian ber-ajojing di lantai dansa juga bisa kok tanpa perlu penga-ruh narkoba.

Dari pengamatan Anda, apakah peng usaha hiburan malam memiliki peranan yang besar terhadap per­edaran narkoba? Dalam artian mereka seolah menutup mata dan membi­arkan narkoba menyebar di tengah usaha mereka?

Memang perlu pembuktian dulu untuk mengetahui seberapa besar peranan pengusaha. Namun, dari operasi penangkapan selama ini, peran pengusaha dalam peredaran narkoba di tempat hiburan itu memang ada. Buktinya tidak hanya pengunjung yang ter-tangkap, malah dari pihak manajemen atau karya wan. Ya lo gika sa-ja, masak sih pemi-l i k t i d a k t a h u a d a p e r e d a r a n narkoba di dalam tubuh usaha mereka sendiri. Makanya pe-ngusaha perlu dibekali daya tangkal, daya ce-gah, terhadap masuknya

narkoba. Akan lebih baik mereka yang lebih dulu mensterilkan usahanya dari narkoba, daripada merasa terganggu de-ngan operasi penangkapan polisi. Misal-nya mau dianalogikan, kamu lebih suka bersihin badanmu sendiri atau dibersihin orang lain? Ya pasti diri sendiri kan.

Apakah bisa dibilang pengusaha atau pemilik tempat hiburan malam memiliki porsi tanggung jawab yang lebih besar dibanding stakeholder lain termasuk polisi?

Mereka lebih tahu bagian dalam usaha mereka. Tapi saya kira tetap tanggung jawab memberantas narkoba ini tang-gung jawab bersama. Ya diperlukan sinergi antara Pemprov DKI, LSM, ma-syarakat, ormas, pemerhati, aktivis antinarkoba, BNN, serta pemilik usaha hiburan malam itu sendiri. Kami rasa tidak mungkin juga mematikan usaha di ranah hiburan malam, karena ada pajak hiburan, pajak makanan yang bisa mem-berikan pemasukan kepada pemerintah. Lalu ada masyarakat sekitar yang meng-gantungkan mata pencaharian terhadap keberadaan hiburan malam. Makanya kepentingan ini harus kita akomodasi, asalkan jangan ada narkoba.

Baru­baru ini saya mendengar ada pertemuan yang menciptakan MoU di antara stakeholder terkait kampanye Hiburan Sehat tanpa Narkoba. Seperti apa isi MoU­nya?

Sebenarnya pertemuan kema rin lebih mengarah ke sebuah forum, belum

membentuk MoU juga. Forum ini dihadiri seluruh pengusaha hiburan di wilayah Jakarta Ba-rat, seperti Glodok dan Daan Mo got, pemerintah, LSM, BNN, pemerhati, ahli narkotika,

serta masyarakat. Kami meng ajak mereka

untuk menyama-kan misi bahwa

mem be ran tas narkoba itu

m e n j a d i tanggung j a w a b bersama. Selain itu

turut me-nyamakan persepsi bahwa tempat hiburan harus bersih dari nar-koba.

Lalu, langkah­langkah apa saja yang akan ditempuh?

Awalnya dimulai dengan penyuluhan serta kampanye. Nah dalam waktu jangka pendek, kepolisan bersama pe-merintah dan BNN memberikan peng-arahan terhadap karyawan dan pemilik usaha bahwa tanpa menyentuh narkoba tapi masih bisa mendapat pemasukan. Kami juga berharap pengusaha lebih terbuka, dalam artian malah berinisiatif untuk mempersilakan karyawan berikut pemilik untuk melakukan tes urine. Ke-mudian kami turut memasang himbauan di diskotik melalui banner serta dengan memutar video berdurasi pendek yang mengkampanyekan tempat hiburan sehat tanpa narkoba. Diharapkan me-lalui sosialisasi ini ada persamaan dan kebulatan komitmen.

Selain langkah­langkah yang disebut­kan, apakah ada metode lain yang digu­nakan untuk memberantas narkoba di tengah tempat hiburan malam?

Pada prinsipnya kami mengedepankan metode SARA yaitu scanning, analyzing, responses, dan assessment. Dari lini scan-ning, kami mencari faktor-faktor apa saja yang membuat peredaran narkoba di tempat hiburan bisa tumbuh subur. Apakah ada pengaruh dari regulasi, atau jenis musik yang dipasang, serta pembatasan usia pengunjung. Kemu-dian fakta-fakta yang ditemukan segera dianalisis untuk memperoleh formulasi guna men-treatment serta mencari cara untuk mengurangi faktor-faktor pen-dorong penyebaran narkoba di tempat hiburan. Bisa melalui edukasi, tindakan preventif, maupun penegakan hukum. Terkait tahap response yaitu menyen-tuh ranah action plan yang melingkupi jangka pendek dan jangka panjang. Dan tahap terakhir adalah assessment, dari serangkaian upaya kami harus meng-evaluasi dan menilai segala tindakan yang telah kita lakukan.

Ada poin lain yang ingin ditekankan dalam kampanye ini?

Yang terpenting para pengusaha ini memiliki pemahaman dulu bahwa polisi ini teman dan tidak ada niat mematikan usaha mereka, melainkan menyela-matkan lokasi hiburan dari bahaya narkoba. Kami tidak memaksa mereka untuk melakukan kebulatan tekad, yang terpenting mereka sadar dulu untuk memberantas narkoba. Sebagai reward, perlahan kami akan lihat tempat hiburan mana yang paling berperan aktif dalam menerapkan konsep Hiburan Sehat tanpa Narkoba. Bisa saja kami tetapkan tempat hiburan yang bersih sebagai role mode bagi tempat hiburan lain, agar yang lain juga terpacu. (J-1)

SEBUAH gerakan untuk memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba dicetuskan Polres Jakarta Barat. Polres yang di wilayah hukumnya banyak terdapat tempat hiburan dan diduga rawan peredaran narkoba itu mengampanyekan Hiburan

Sehat tanpa Narkoba. Untuk mengetahui seperti apa gerakan ini, berikut wawan-cara wartawan Media Indonesia Tesa Oktiana dengan Kepala Polres Jakarta Barat

Komisaris Besar M Fadil Imran. Berikut petikannya.

Mengubah Persepsi Bisa Fun kalau Ada Narkoba

DOK POLRES JAKARTA BARAT

Komisaris Besar M Fadil Imran

MI/RAMDANI

MI/RAMDANI DOK POLRES JAKBAR

IMBAU PENGUNJUNG: Petugas Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat memberikan banner bertuliskan ‘Hiburan Sehat Bebas Narkoba’ di salah satu tempat hiburan malam di kawasan Jakarta Barat, kemarin dini hari. Petugas mengingatkan pengunjung untuk tidak mengonsumsi narkoba.

HASIL OPERASI: Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat menunjukkan sejumlah narkoba hasil operasi Polres Jakarta Barat. Petugas terus mengejar para bandar dan pemasok untuk memutus mata rantai peredaran narkoba.

Page 24: Media Indonesia 21 Maret 2014

DOK. KIPLING

JUMAT, 21 MARET 2014KATALOG BELANJA24

Desainer brand asal Antwerp sengaja

memadukan merah yang menyala dengan

kelembutan kuning gading. Ibarat yin dan yang,

kedua warna tersebut saling melengkapi.

Aksi si Motif Zig-zagKeceriaan karnaval Rio de Janeiro menginspirasi Kipling untuk beraksi.

DINNY MUTIAH

MUSIM semi telah tiba. Saatnya mengawali hal baru dengan

suasana pesta. Bukan mengajak berhura-hura, melainkan untuk menyerap energi gembira yang terpancar. Niscaya, hari-hari Anda lebih ceria.

Semangat itu berusaha dipancarkan Kipling melalui koleksi Partylicious. Kali ini, pesta karnaval dari ‘Negeri Samba’ menjadi inspirasinya. Warna-warni kostum para pengisi acara, goyangan eksotis para penari, hingga musik latar yang meriah diterjemahkan dalam motif zig-zag berwarna

kontras.Desainer brand asal Antwerp

sengaja memadukan merah yang menyala dengan kelembutan kuning gading. Ibarat yin dan yang, kedua warna tersebut saling melengkapi. Tak salah jika koleksi itu tepat menemani aktivitas Anda dari pagi hingga

malam hari.Sebuah tote bag berukuran 15

liter bisa dikenakan saat Anda melewati kegiatan yang padat. Dengan kapasitas yang besar, beragam dokumen seukuran A4 bisa masuk dengan sempurna. Anda masih bisa leluasa menyimpan perlengkapan lain dalam kompartemen utama yang tidak bersekat.

Meski irit sekat, bukan berarti isi tas bisa berantakan. Anda bisa meletakkan alat tulis Anda pada kantong kecil yang berada di sisi tas. Anda juga bisa menaruh ponsel Anda di kantong yang berada di sampingnya.

Jika memerlukan ruang yang lebih aman, Anda bisa menggunakan kantong kecil beritsleting yang terletak di sisi dalam tas. Anda pun dapat memanfaatkan gantungan kunci yang berada di dalam tas untuk mengaitkan kunci rumah atau kunci mobil sehingga tidak repot mencarinya. Adapun uang receh dan barang-barang lain yang sering diperlukan dapat Anda taruh di kantong kecil bagian luar.

Anda bisa menampilkan dua gaya berbeda dengan menggunakan tas yang sama. Pasalnya, tote bag itu dilengkapi tali bahu yang cukup panjang untuk diselempangkan. Variasi gaya yang dihadirkan bisa

dipadukan dengan beragam acara yang Anda ikuti.

Tak perlu khawatir dengan hujan yang masih turun hingga kini. Tote bag itu menggunakan material nilon 100% yang tahan air. Bahan itu juga cukup ringan sehingga tak menambah beban Anda saat membawanya. Satu lagi yang tak ketinggalan ialah monyet ikonik Kipling yang akan menemani Anda menghadapi dinamika yang terjadi.

Suasana santaiSetelah seminggu bekerja

keras, berikan waktu untuk Anda bersantai. Koleksi lain dari Partylicious ini bisa menjadi teman yang asyik. Ukurannya lebih kecil tapi padat berisi. Anda bisa menaruh beragam pernak-pernik yang diperlukan sepanjang hari.

Reth Shoulder Bag merupakan perpaduan kesan manis sekaligus pintar. Tas itu berukuran 6,5 liter yang didesain dengan penataan kompartemen yang praktis. Terdapat dua kompartemen utama yang dilengkapi kantong beritsleting untuk menaruh barang-barang penting Anda. Ada pula gantungan kunci untuk mengaitkan kunci atau pernak-pernik lainnya agar tidak mudah tercecer.

Pada kompartemen tambahan, Anda bisa meletakkan ponsel dan pemulas bibir dalam kantong kecil yang berada di sisi dalam tas. Jika masih butuh tambahan ruang, Anda bisa menggunakan kantong ritsleting yang terletak di belakang tas untuk menyimpan uang recehan dan sebuah pemutar lagu. Tak ketinggalan, gantungan monyet Kipling yang unik akan menyempurnakan tampilan kasual Anda.

Ingin yang lebih praktis? Anda bisa memilih dompet motif zig-zag Partylicious sebagai teman bermain Anda. Brownie Large Wallet memiliki beragam kompartemen untuk mengorganisasi barang-barang penting Anda, mulai tempat beragam kartu hingga kantong untuk menaruh uang receh. Dompet berbahan nilon itu juga dilengkapi tempat menaruh foto pribadi Anda. Dengan dimensi 19x10x3 cm, dompet itu praktis untuk menampung barang-barang penting saat nongkrong seru bersama teman. (S-1)

[email protected]

Alvar Shoulder Chevron Red

Page 25: Media Indonesia 21 Maret 2014
Page 26: Media Indonesia 21 Maret 2014

JUMAT, 21 MARET 2014OLAHRAGA26

MELAKUKAN DUNK: Center San Antonio Spurs Tiago Splitter asal Brasil (bawah) melakukan dunk,

sedangkan forward Los Angeles Lakers Ryan Kelly berusaha menghalanginya. Pada pertandingan yang berlangsung di Staples Center, LA, itu, Spurs menang 125-109. Itu kemenangan ke-11 Spurs secara beruntun.

AP/MARK J. TERRILL

DENNY P SINAGA

CARMELO Anthony mencetak 34 poin saat New York Knicks mengalahkan Indi-

ana Pacers 92-86, di Madison Square Garden, New York, kemarin. Di hadapan presi-den baru Phil Jackson, Knicks mengukir kemenangan ketu-juh beruntun, atau terbanyak yang pernah mereka capai musim ini.

Malam itu, Jackson yang duduk di jajaran tribune diperkenalkan secara resmi kepada penonton. Para pen-dukung Knicks melakukan standing ovation menyambut bergabungnya Jackson.

Sebelum pertandingan itu, Jackson menyempatkan diri menemui para pemain. Jack-son yang bersama Knicks meraih gelar juara NBA pada 1970 dan 1973 menyalami semua pemain.

‘’Dia (Jackson) menyatakan senang bergabung. Dia bi-lang demikian dan inginkan kami fokus pada pertan-dingan,’’ ujar Anthony yang menyanggah bahwa dirinya menyatakan akan mening-galkan Knicks jika Jackson bergabung.

Anthony senang saat Jack-son menyatakan dirinya masuk rencana masa depan Knicks. ‘’Saya merasa tersan-jung mendengarnya.’’

Pada pertandingan kemarin itu, Knicks tampil dominan atas Pacers yang merupakan pemimpin klasemen Wilayah Timur. Kecuali di kuarter ke-tiga, Knicks selalu unggul da-lam pengumpulan poin.

Di kubu Pacers, guard Lance Stephenson menyumbang poin terbanyak, 21 poin. Keka-lahan itu memutus empat ke-menangan beruntun Pacers.

Meski kalah, Pacers tetap berada di puncak klasemen Wilayah Timur dan masih

unggul tiga pertandingan atas Miami Heat yang kemarin juga kalah. Heat kalah 96-101 dari Boston Celtics di TD Gar-den, Boston.

Guard Boston Rajon Rondo memasukkan dua tembakan kritis di 2 menit terakhir un-tuk memenangkan timnya. Boston mampu memaksimal-kan absennya LeBron James pada pertandingan itu.

Avery Bradley jadi penyum-bang poin terbanyak bagi Celtics, 23 poin. Guard Celtics itu mendulang poin dari enam tembakan tiga angka.

Terlepas dari penampilan Rondo dan absennya James, kontribusi forward Boston Brandon Bass juga memberi andil besar. Di paruh waktu kedua, Bass membukukan 14 poin dari total 18 yang dibuat-nya malam itu. “Saya pikir ini penampilan terbaik Bass saat ini,’’ kata pelatih Celtics Brad Stevens.

Yang ke-22Di Philadelphia, Sixers ka-

lah 94-102 dari Chicago Bulls. DJ Augustin membukukan 20 poin dan Taj Gibson 19 poin untuk membuat Philadelphia 76ers menelan kekalahan ke-22 mereka secara beruntun. Jumlah itu terpaut empat dari rekor kekalahan terpanjang tim dalam sejarah kompetisi NBA yang dialami Cavaliers (26 kali) pada 2010-2011.

Pada pertandingan lain, San Antonio Spurs mengalahkan LA Lakers 125-109. Parker menyumbang 25 poin.

Deron Williams mencetak 23 poin saat Brooklyn Nets mengatasi Charlotte Bobcats 104-99. Sebanyak 11 dari total poin yang dibuat Williams, dia bukukan saat pertandingan tinggal 6 menit. (AP/NBA.com/R-4)

[email protected]

Knicks Masuki Era JacksonPhiladelphia 76ers menelan kekalahan ke-22 beruntun. Sixers kalah 94-102 dari Chicago Bulls.

Del Potro Mundur dari Miami MastersJUARA AS Terbuka 2009 Juan Martin del Potro (Argentina) mundur dari Miami Masters, kemarin. Del Potro mundur ka-rena cedera pergelangan tangan kirinya masih terasa.

Petenis yang menjadi unggulan kedelapan itu sebelumnya juga mundur dalam tiga turnamennya terakhir. Sebelumnya, Del Potro juga mundur dari turnamen Masters Indian Wells. Del Potro digantikan petenis Jerman Benjamin Becker.

“Saya masih merasa nyeri pada pergelangan tangan dan saya merasa tidak mungkin untuk turun lapangan,” kata Del Potro. “Saya amat menyayangkan hal ini, karena ini merupa-kan turnamen khusus bagi saya karena banyak pendukung Latin dan Argentina di sini.” (AP/Mag/R-3)

Rio Tercepat di Tes Pramusim BahrainPEMBALAP nasional Rio Haryanto menjadi yang tercepat pada tes pramusim hari kedua sesi pagi hari di Sirkuit Internasio-nal Sakhir, Bahrain, kemarin. Tes ini merupakan persiapan sebelum tampil pada lomba balap mobil GP2 Series 2014 yang mulai bergulir 4-6 April di Sakhir, Bahrain.

Ibunda Rio Haryanto, Indah Pennywati, kemarin menga-takan, Rio yang tergabung dalam tim Pertamina FP2-EQ8 Caterham Racing melahap sirkuit sepanjang 5.412 km dalam 1 menit 39,129 detik. Untuk membukukan catatan itu, Rio melahap 32 putaran.

Rekan setim Rio, pembalap berasal dari Amerika Serikat, Alexander Rossi, menempati posisi kedua dengan catatan waktu 1:39.173, Adapun, posisi ketiga ditempati pembalap tim Carlin Julian Leal (1:39.528). (Ant/R-3)

Peserta Banyuwangi Raih ImpianMENEMPUH 10 jam dari Banyuwangi ke Surabaya bukan hal mudah. Namun harus dijalani Olivia Riza Wulandari, 11, siswi Kelas 5 SDN VII Taman Agung Curing Banyuwangi bersama lima temannya. Mereka datang ke Surabaya demi meraih impian juarai MILO School Competition Surabaya.

‘’Terkadang timbul rasa kangen dengan orangtua di Banyuwangi, tapi rasa itu justru menjadi motivasi agar da-pat mengantar aku menjadi juara di Milo School Competition Surabaya,’’ ujar Olivia yang menginap di Asrama Haji Sukolilo yang tidak jauh dari GOR Sudirman bersama lima temannya dan pelatih Zainul Arifi n. (RO/R-3)

SEKILAS GELANGGANG

PERATURAN Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indo-nesia Nomor 6/2014 tentang Petunjuk Pelaksanaan Tugas dan Kewenangan Komite O-lahraga Nasional (KONI) serta Tugas dan Kewajiban Komite Olimpiade Indonesia (KOI) te-lah disahkan dan diserahkan kepada KONI dan KOI.

Upaya mengharmonisasi dua lembaga olahraga yang kewenangannya tumpang tindih itu terus dilakukan Kemenpora. Rencana untuk menyatukan KONI dan KOI pun berhembus. Namun, pada akhirnya Menpora Roy Suryo memutuskan untuk tidak me-nyatukan kedua lembaga itu, tapi mengeluarkan permen berisi petunjuk pelaksanaan tugas dan wewenang tiap

lembaga.Roy beralasan, penyatuan

KONI dan KOI membutuhkan proses hukum yang panjang. UU yang memisahkan KONI dan KOI, yaitu UU No 3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolah-ragaan Nasional (SKN) ha-rus diamendemen. “Ini pasti membutuhkan proses yang sangat panjang, sedangkan tugas saya sebagai Menpora hanya tinggal enam bulan. Saya membuat peraturan ini karena tidak mau mem-berikan PR untuk menpora periode selanjutnya. Maka untuk menyinergikan KONI dan KOI, kami membuat pera-turan ini,’’ katanya di Kantor Kemenpora, kemarin.

Permen berisi enam bab dan 19 pasal tersebut, kata

Roy, sudah disinergikan de-ngan UU No 3/2005, PP No 16, No 17, dan No 18 Tahun 2007, dan enam peraturan olahraga lainnya yang menyangkut keolahragaan.

Roy mengatakan ia sudah menyosialisasikan permen itu pada forum konsultasi bu-lanan antara pihaknya, KONI, dan KOI. “Saya menyebutnya forum enam mata. Meski per-men ini sudah hitam di atas putih, bukan berarti dengan kaku harus dijalankan. Kami membuat forum konsultasi tiap bulan untuk mendiskusi-kan peraturan ini.”

Ketua KONI Tono Suratman menyatakan pihaknya me-nyambut baik upaya harmoni-sasi lembaga pimpinannya dengan KOI. Namun, Tono

mengaku belum membaca isi permen tersebut karena baru saja diterimanya hari itu.

Senada dengan Tono, Ketua Komite Sport for All KOI Ade Lukman sebagai perwakilan KOI menyampaikan ia belum bisa berkomentar lebih jauh karena belum membaca isi permen tersebut. Namun, Ade menyatakan dukungannya atas upaya Kemenpora.

Ade berharap nantinya, pihaknya dilibatkan dalam pembuatan peraturan-pera-turan yang terkait langsung dengan KOI. “Tapi ini wewe-nang Kemenpora, jika nanti ada hal-hal yang kami rasa kurang tepat, akan kami sam-paikan di forum konsultasi antara Kemenpora, KONI, dan KOI,’’ papar dia. (Mag/R-3)

Permen Juklak KONI-KOI tanpa Libatkan Dua Lembaga

MI/ROMMY PUJIANTO

“Saya membuat peraturan ini karena

tidak mau memberikan PR untuk menpora

periode selanjutnya.”

Roy SuryoMenpora RI

Page 27: Media Indonesia 21 Maret 2014

JUMAT, 21 MARET 2014 SEPAK BOLA 27

Persipura Jayapura karena di saat yang bersamaan tampil di AFC Cup.

Meski hanya bertujuan men-jaga kebugaran, Pikal menam-bahkan pasukannya juga me-nargetkan kemenangan di tiga laga uji coba. Rencananya, tim Merah-Putih akan beruji coba kontra Andorra (26/3), Kuba (29/3), dan salah satu klub Spa-nyol Elche (2/4).

“Kami tidak ingin pilih-pilih lawan, kami tetap menargetkan kemenangan di Spanyol nanti,” tambahnya.

Pikal juga menekankan pen-tingnya laga persahabatan yang dilakukan di luar negeri ini. Pasalnya, Piala AFF 2014 juga akan diadakan di luar Indonesia sehingga tekanan pertandingan pasti akan berbeda jika diban-

dingkan dengan laga di dalam negeri.

Ia percaya banyaknya uji coba di luar negeri akan memperkuat kondisi mental Timnas Indone-sia. Apalagi, mereka dibebankan target juara untuk kali pertama di ajang se-Asia Tenggara itu.

“Kami membutuhkan lebih ba-nyak lagi uji coba di luar negeri. Nantinya di Piala AFF, kami akan bermain di negeri orang. Bisa saja kami bermain di Singapura atau Vietnam di fase penyisihan. Uji coba di luar negeri itu akan memperkuat mental.’’

23 pemainDi saat yang bersamaan, Tim-

nas U-23 juga tengah memper-siapkan diri jelang Asian Games di Incheon, Korea Selatan, pada Oktober 2014. Sama halnya

dengan timnas senior, ‘Garuda Muda’ juga akan melakukan pelatnas pada 19 Maret hingga 4 April 2014 di Yogyakarta.

Berbeda dengan pelatnas ta-hap satu yang melibatkan 28 pemain, kali ini pelatih Timnas U-23 Aji Santoso hanya memang-gil 23 pemain. Aji pernah menya-takan langkah ini dilakukan agar skuatnya makin fokus dalam menyerap materi latihan.

Rencananya, Timnas U-23 juga akan melakoni tiga laga uji coba melawan dua tim luar negeri dan satu tim lokal. Mes-kipun demikian, Badan Tim Na-sional (BTN) PSSI menyatakan calon lawan Rasyid Bakrie dkk tersebut baru akan ditentukan akhir pekan ini. (R-1)

[email protected]

ASNI HARISMI

TIM Nasional Indonesia akan bertolak ke Spa-nyol untuk menjalani pemusatan latihan ta-

hap kedua, (22/3) besok. Di sana, pelatih Alfred Riedl sudah akan mulai membuat kerangka tim yang akan dibawanya ke Piala AFF 2014, 22 November-2 Desember.

Asisten pelatih Wolfgang Pikal menyatakan kerangka tim akan langsung ditentukan oleh Riedl. Selain itu, pelatnas di Spanyol juga dimaksudkan agar kebu-garan fi sik calon pemain Timnas

tetap terjaga menyusul jeda kom-petisi karena pemilu legislatif.

Sebelum berangkat ke Spa-nyol, 24 pemain berlatih di lapangan Pelita Harapan, Kara-waci, Tangerang, untuk pe-ngenalan formasi. Sesi latihan ini dipimpin Pikal dan Widodo Cahyono Putro, sedangkan Riedl baru akan bergabung di negeri Matador.

Dalam pelatnas tahap kedua yang akan berlangsung sampai 3 April 2014 ini, skuat Garuda dihuni 24 pemain. Namun, da-lam tim yang berangkat, tidak terdapat nama-nama pemain asal klub Arema Indonesia dan

Timnas U-23 juga sedang mempersiapkan diri ke Asian Games 2014 dalam pelatnas tahap dua yang melibatkan 23 pemain.

Timnas AFF Dibentuk di Spanyol

Neymar Sedihhanya Jadi

Pelayan MessiJIKA bermain di timnas Bra-sil, Neymar selalu bisa tampil nyetel dan mampu menyu-guhkan performa terbaik. Namun, itu tidak terlihat jika ia bermain untuk Barcelona. Ada apa? Mantan pemain Santos itu mengaku sedih ka-rena Barcelona lebih mengis-timewakan Lionel Messi.

Lantas, apakah itu akan mengganggu kinerja Ney-mar di Barcelona? Bisa jadi iya. Lihat saja, Neymar be-lum mampu membuktikan bahwa ia salah satu pesepak bola terbaik di dunia.

Pelatih Santos Muricy Ra-malho yang pernah mena-ngani Neymar pun membe-narkan hal itu. “Dia terlihat sedih untuk saya. Tim itu sepertinya bermain hanya untuk satu pemain,” ujar Ramalho dilansir Football-Espana. “Hal ini yang mem-buat saya khawatir saat dia ingin ke Eropa. Dia hanya akan duduk di bangku cada-ngan,” lanjutnya.

Ramalho tidak menya-lahkan Neymar. Ia justru mengkritik Messi yang dini-lainya terlalu egois sehingga Neymar tidak bisa berkem-bang.

Ia mengambil contoh saat Barca bertemu Manchester City di Liga Champions. Saat itu, ada dua situasi ketika Neymar bebas, tetapi Messi tidak memberikan bola ke-padanya.

“Persoalan itu harus segera diatasi dan jangan dibiar-kan berlarut-larut,” imbuh Ramalho.

Terlepas dari persoalan itu, kondisi internal Blau-grana juga memang sedang tidak bagus. Setelah mantan Presiden Barcelona Sandro

Rosell mengundurkan diri karena kasus penjualan Ney-mar, kapten Carles Puyol dan kiper Victor Valdes juga akan mundur di akhir musim se-hingga kekuatan Barcelona kian keropos.

Untuk mengatasi hal itu, pelatih Barcelona Gerardo ‘Tata’ Martino sebenarnya telah membidik delapan pemain pada bursa transfer

Januari lalu. Dilansir Marca, untuk lini

belakang ada empat pemain, yaitu Neven Subotic (Borussia Dortmund), Santiago Vergina (Estudiantes--dipinjamkan ke Sunderland), Matheus Doria (Botafogo), dan Filipe Luis (Atletico Madrid), yang jadi bidikan utama.

Di lini tengah, Martino memilih gelandang Jerman yang memperkuat Dort-mund, Ilkay Gundogan, dan pemain gelandang Atletico Madrid Arda Turan. Adapun untuk lini depan, striker Manchester City Sergio Ague-ro dan striker gaek Jerman Miroslav Klose jadi bidikan. Sayangnya, tidak satu pun dari para pemain yang di-minta Tata itu bisa didatang-kan ke Nou Camp. (AP/Rtr/Era/R-3)

ANTARA/MUHAMMAD IQBAL

LATIHAN: Pemain timnas senior bermain gim saat melakukan sesi latihan di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, Banten, kemarin. Timnas menjadikan Tangerang sebagai tempat pemusatan latihan sebelum terbang ke Spanyol untuk melakukan uji coba melawan klub lokal Spanyol.

NeymarStriker Barcelona

REUTERS

KERJASAMA

Program kemitraan usaha tanpa jaminan,

semua jenis usaha,seluruh Indonesia siap

dana 1M s/d 500M,trm agen.PT. SDAI, hub.

081293942546, 085219868158.

LOWONGAN

Dibthkan segera Sales/Marketing Cargo

Import, pria, berpengalaman, kirim CV ke

[email protected] atau fax 021-4373170.

PERHIASAN

STAR ARLOJI ,BELI JAM bks/berlian dgn hrgTgg

ROLEX, BULGARI, OMEGA, BREITLING, dll,Hub:Bp.

TONY 392 9079, 0812 9455 198 Apt Menteng Prada

Lt. 1 No.10 A dpn St.Cikini (Dtg ke tmpt).

RUANG KANTOR

DISEWAKAN...65m2, 2 lantai, 2 kmr tidur/R.

direksi,5 ac & 1kitchen set, 2K,MANDI dlm,

parkir pribadi, satpam,JL Persada Raya no 48

*Saharjo Jaksel, tlp 83705285 bbm27562ddc

DISEWAKAN... RUANG kantor 40m2, lantai1,

R.direksi & R.kasir, 2 ac & 2 toilet dlm, parkir,

satpam,akses MT. Haryono Jl. Tebet tmr III no

4 Jaksel, tlp 83705285, bbm27562ddc

Page 28: Media Indonesia 21 Maret 2014

EKO RAHMAWANTO

MANCHESTER United memang sudah lolos ke perempat fi nal Liga Cham-pions. Situasi dan kondisi ‘Setan Merah’ yang tambah limbung saat

ini membuat tujuh tim lain ingin menghadapi klub Liga Primer tersebut. Tujuh tim itu ialah Real Madrid, Barcelona, Atletico Madrid, Bayern Muenchen, Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, dan Chelsea.

Dengan menundukkan Olympiakos 3-0 dan hanya unggul agregat 3-2, terpuruk di posisi ketujuh Liga Primer dan tertinggal 18 poin dari Chelsea di puncak klasemen, serta tersingkir di Piala FA dan hanya sanggup mencapai semifi nal Piala Liga. Itu menjadi alasan logis bila kali ini the Red Devils tak diunggulkan untuk berangkat ke Lisabon, Portugal, pada Mei saat kompetisi kasta tertinggi Eropa itu memasuki fase fi nal.

Namun, arsitek David Moyes meyakinkan Uni-ted layak menembus fi nal.

“Saya harap begitu,” ujar Moyes pada situs resmi United ketika ditanya soal kesempatan untuk lolos ke fi nal.

Arsitek asal Skotlandia itu berkaca pada se-jarah panjang United meraih kesuksesan sejak diasuh Sir Alex Ferguson. Hasil lolos ke perempat fi nal pun dinilai hal yang biasa, bukan sesuatu yang mengejutkan.

Selain memuji Robin van Persie yang men cetak hattrick pada menit ke-25, 45, dan 51, Moyes juga menyanjung pemain gaek Ryan Giggs, 40. Pemain yang akan pensiun musim depan itu secara mengejutkan dipasang sebagai starter. Itu kepu-tusan yang terbilang sangat berisiko.

“Saya rasa Giggs fantastis. Umpan-umpan yang dilakukannya telah menghasilkan dua gol. Terkadang Anda berpikir akan memainkan dia setelah 60 menit, tapi dia aneh. Dia terlihat berbeda,” kata Moyes kepada Sky Sports.

Selain itu, penampilan winger Antonio Valen-cia layak diapresiasi. Mata kiri pemain timnas Ekuador itu membengkak dan sementara tak da-pat melihat. Valencia mengalami benturan keras saat duel dengan Joel Campbell. Ia sempat men-

jalani perawatan sebelum akhirnya melanjutkan laga. Total Valencia bermain selama 77 menit sebelum akhirnya digantikan Ashley Young.

Buang peluangKekalahan itu membuat pelatih Olympia-

kos Michel kecewa karena pemain banyak membuang-buang peluang. Tim asal Turki itu melakukan 13 kali percobaan atau tiga kali le-bih banyak daripada tuan rumah, tapi cuma tiga yang menemui sasaran.

“Kami mempunyai peluang, tapi gagal untuk mengubahnya menjadi gol. Tim yang tak bisa memanfaatkan peluang untuk mencetak gol di level ini bakal membayarnya,” kata Michel. (AP/Rtr/R-4)

[email protected]

BORRUSIA Dortmund boleh saja menepuk dada atas ke-suksesan mereka melaju ke perempat fi nal Liga Champi-ons berkat keunggulan agregat 5-4 atas Zenith St Petersburg. Sayangnya, sejumlah catatan negatif menyertai kesuksesan Die Schwarzgelben musim ini.

Kontras memang dengan perjalanan mereka musim lalu yang nyaris tanpa cela hingga partai puncak sebelum dita-klukkan Bayern Muenchen. Dortmund memang kalah 1-2 pada leg II di kandang sendiri. Lebih dari itu penampilan mereka dinodai oleh kartu kuning striker Robert Lewan-dowski akibat handball dan aksi tidak suportif sebagian suporter mereka yang mem-bakar bendera tim.

Akibat kartu kuning ter-sebut, Lewandowski dipasti-kan tidak bisa tampil di laga berikutnya karena akumulasi kartu. Kondisi itu jelas meru-gikan Dortmund yang sangat mengandalkan jasanya untuk membobol gawang lawan.

Bahkan, di akhir laga, Le-wandowski juga terlibat in-siden meski tidak berbuah hukuman. Dia bertabrakan dengan bek Zenit, Tomas Hubocan, yang membuat dahi pemain setinggi 183 cm itu mengucurkan darah segar. Kepalanya dihantam lutut Lewandowksi saat berlari se-telah menekel pemain lawan-nya itu.

Untunglah tidak ada cedera yang lebih buruk. Hubocan bahkan sanggup berdiri tanpa tandu dan berjalan beberapa langkah ke luar lapangan untuk terus diobati. Dengan perban di kepala, ia melanjut-kan pertandingan yang tersisa beberapa menit itu.

Hasil itu membuat para pe-main Dortmund dan pelatih Juergen Klopp kecewa.

“Saya benar-benar tidak suka ini. Setiap kami kehi-langan bola, Anda mende-ngar cemoohan penonton. Kami tidak butuh cemooh, tapi dukungan,” cetus ge-landang Dortmund, Kevin Grosskreutz.

Klopp menambahkan pe-main layak kecewa dengan atmosfer dalam laga itu. “Se-harusnya kami bisa belajar bahwa kesuksesan besar ter-kadang bisa dilupakan begitu saja hanya karena kalah 1-2,” ujar Klopp.

Dalam duel di Signal Iduna Park tersebut, dua gol tim tamu dicetak Hulk (16’) dan Jose Rondon (73’). Adapun satu-satunya gol balasan Dort-mund dicetak Sebastian Kehl (38’).

“Kami sudah berusaha un-tuk mencetak gol dalam laga itu. Sayangnya kami gagal,” ujar arsitek sementara Zenit, Sergei. (AP/Rtr/Mln/R-1)

MUSIM lalu Robin van Persie dielu-elukan sebagai salah satu striker tertajam yang ada di daratan Inggris. Betapa tidak? The

Flying Dutchman sudah mampu menjadi top scorer Liga Primer dengan 26 gol meski baru musim pertama mengenakan jersey Manchester United selepas menanggalkan seragam kebesaran Arsenal.

Namun, musim ini banyak pihak yang sudah melupakan kehebatan pemain kelahiran 6 Agustus 1983 di Rotterdam, Belanda, itu. Setelah sempat absen di beberapa laga karena cedera, striker kelahiran Belanda itu hanya mampu menjaringkan 11 gol dalam 18 partai Liga Primer serta tak mampu mengangkat timnya dari peringkat tujuh klasemen sementara.

Kemarin, publik seperti kembali disadarkan betapa beruntungnya United memiliki penyerang setajam Van Persie. Dalam drama menegangkan di Theathre of Dream, pemain berusia 30 tahun itu bak menjelma menjadi jagoan dan menyelamatkan timnya dari kematian.

“Percayalah United belum habis. Kami kini sedang menatap Lisabon (laga fi nal Liga Champions),” kata Van Persie.

Dalam duel itu, tiga golnya ke gawang Olympiakos membuat the Red Devils melaju ke perempat fi nal Liga Champions. Lesakan pertamanya dibuat dari titik putih, gol kedua memanfaatkan umpan Wayne Rooney, dan yang ketiga berkat kegeniusannya menempatkan si kulit bundar.

Tak hanya menyelamatkan klubnya, hattrick ayah dua anak itu juga disebut-sebut mengamankan sang bos David Moyes dari pisau pemecatan. Moyes diisukan bakal dipecat jika tersingkir di Liga Champions dari Olympiakos karena ajang itulah yang menjadi satu-satunya harapan klub untuk fi nis dengan gelar musim ini.

Sayangnya tak seperti kisah dongeng, aksi heroik Van Persie justru berakhir dengan tragedi. Jelang akhir laga, ia harus ditandu keluar lapangan dengan menderita cedera lutut. (Ash/R-1)

Ada Noda di Balik SuksesDortmund

LIGA CHAMPIONSJUMAT, 21 MARET 2014 HALAMAN 28

DUEL SENGIT: Pemain Olympiakos Leandro Salino (kiri) membayangi pergerakan pemain Manchester United Ryan Giggs. Meski cedera mata kiri, Antonio Valencia (tengah) tetap semangat bermain. Para pemain Olympiakos sedih setelah kalah 0-3 di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Old Trafford, kemarin.

DIBALUT PERBAN: Pemain Zenit Tomas Hubocan (kanan) dibalut perban.

S

etan

Mer

ah B

erani Bicara Final

Selain memuji Robin van Persie yang mencetak hattrick, David Moyes menyanjung pemain gaek Ryan Giggs. Aksi Heroik

Berujung Tragedi

FOTO-FOTO: REUTERS/PHIL NOBLE

AP/MARTIN MEISSNER

AP/PETER BYRNE