laporan kp fix.docx

109
STUDI EVALUASI INSTALASI LISTRIK HOTEL OASIS LAGOON SANUR LAPORAN KERJA PRAKTEK WAYAN ARYANATA MEIYANA NIM. 1004405077 JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS UDAYANA

Upload: manurung-chandra-jr

Post on 27-Nov-2015

254 views

Category:

Documents


8 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan KP FIX.docx

STUDI EVALUASI INSTALASI LISTRIK

HOTEL OASIS LAGOON SANUR

LAPORAN KERJA PRAKTEK

WAYAN ARYANATA MEIYANA

NIM. 1004405077

JURUSAN TEKNIK ELEKTROFAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS UDAYANABUKIT JIMBARAN

AGUSTUS2013

Page 2: Laporan KP FIX.docx

STUDI EVALUASI INSTALASI LISTRIK

HOTEL OASIS LAGOON SANUR

LAPORAN KERJA PRAKTEK

WAYAN ARYANATA MEIYANA

NIM. 1004405077

JURUSAN TEKNIK ELEKTROFAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS UDAYANABUKIT JIMBARAN

AGUSTUS2013

Page 3: Laporan KP FIX.docx

LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN KERJA PRAKTEK INI TELAH DISETUJUI

PADA TANGGAL ………………..

JUDUL : STUDI EVALUASI INSTALASI LISTRIK HOTEL OASIS

LAGOON SANUR

NAMA : WAYAN ARYANATA MEIYANA

NIM : 1004405077

BIDANG STUDI : SISTEM TENAGA LISTRIK

Menyetujui

Dosen Pembimbing I, Dosen Pembimbing II,

Dr. Ir. I. B. Alit Swamardika, M.Erg Pratolo Rahardjo, ST, MT.

NIP. 19661218 199403 1 001 NIP. 19720714 200003 1 003

Mengetahui

Ketua Jurusan

Teknik Elektro Fakultas Teknik

Universitas Udayana

Ir. Nyoman Setiawan, MT.

NIP. 19631229 199103 1 001

ii

Page 4: Laporan KP FIX.docx

LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN KERJA PRAKTEK INI TELAH DISETUJUI

PADA TANGGAL ………………..

JUDUL : STUDI EVALUASI INSTALASI LISTRIK HOTEL OASIS

LAGOON SANUR

NAMA : WAYAN ARYANATA MEIYANA

NIM : 1004405077

BIDANG STUDI : SISTEM TENAGA LISTRIK

Menyetujui

Pembimbing Lapangan

I Putu Ardi Oka

iii

Page 5: Laporan KP FIX.docx

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadapan Ida Hyang Widhi Wasa, karena

hanya atas asung wara nugraha-Nya laporan kerja praktek yang berjudul “Studi

Evaluasi Instalasi Listrik Hotel Oasis Lagoon Sanur“ dapat diselesaikan dengan

baik.

Dalam penyusunan laporan kerja praktek ini, penulis banyak memperoleh

petunjuk dan bimbingan dari berbagai pihak. Sehingga pada kesempatan ini

perkenankanlah penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

1. Bapak Prof. Ir. I Wayan Redana. MASc., Ph.D. selaku Dekan Fakultas Teknik

Universitas Udayana.

2. Bapak Ir. I Nyoman Setiawan, MT selaku Ketua Jurusan Teknik Elektro

Teknik Universitas Udayana.

3. Bapak Dr. Ir. I. B. Alit Swamardika, M.Erg sebagai pembimbing pertama

4. Bapak Pratolo Rahardjo, ST, MT. sebagai pembimbing kedua

5. Bapak I Putu Ardi Oka sebagai pembimbing lapangan yang dengan penuh

perhatian telah memberikan dorongan, semangat, bimbingan dan saran selama

dalam melakukan kegiatan kerja praktek dan penulisan laporan kerja praktek.

6. Manager HRD Hotel Oasis Lagoon Sanur yang telah menerima penulis

dengan baik melakukan Kerja Praktek

7. Tim teknisi Hotel Oasis Lagoon Sanur yang tidak bisa penulis sebutkan satu

persatu.

Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna. Oleh

karena itu segala kritik dan saran yang bersifat membangun sangat diharapkan

demi kesempurnaan penulisan di masa yang akan datang. Semoga Ida Sang

Hyang Widhi Wasa selalu melimpahkan rahmat-Nya kepada semua pihak yang

telah membantu pelaksanaan dan penyelesaian laporan kerja praktek.

Bukit Jimbaran, Januari 2012

Penulis

iv

Page 6: Laporan KP FIX.docx

DAFTAR ISI

SAMPUL DALAM...................................................................................................i

LEMBAR PENGESAHAN.....................................................................................ii

LEMBAR PENGESAHAN PEMBIMBING LAPANGAN..................................iii

KATA PENGANTAR............................................................................................iv

DAFTAR ISI............................................................................................................v

DAFTAR GAMBAR.............................................................................................vii

DAFTAR TABEL................................................................................................viii

BAB I PENDAHULUAN........................................................................................1

1.1 Hotel Oasis Lagoon.................................................................................1

1.1.1 Gambaran Umum Instansi.................................................................1

1.1.2 Gambaran Khusus..............................................................................2

1.1.3 Struktur Organisasi............................................................................3

1.2 Tujuan......................................................................................................4

1.3 Ruang Lingkup........................................................................................4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA..............................................................................5

2.1 Jaringan Distribusi Listrik.......................................................................5

2.2 Sistem Instalasi Tenaga listrik.................................................................7

2.2.1 Grouping............................................................................................8

2.2.2 Single line diagram............................................................................8

2.2.3 Pentanahan (Grounding)....................................................................8

2.2.3.1 Sistem pentanahan pada instalasi di atas 1 kV.........................10

2.2.3.2 Sistem Pentanahan Pada Instalasi di bawah 1 kV....................11

2.2.3.3 Pemilihan Kawat Pentanahan...................................................12

2.3 Panel......................................................................................................12

2.3.1 Panel distribusi.................................................................................13

2.4 Pengamanan...........................................................................................13

v

Page 7: Laporan KP FIX.docx

2.5 Kabel......................................................................................................22

2.5.1 Pemilihan Kebutuhan Ukuran Kabel Listrik....................................27

BAB III PEMBAHASAN......................................................................................29

3.1 Analisa pemutus daya dan kabel instalasi.............................................29

3.1.1 Kamar Tipe Studio...........................................................................29

3.1.2 Kamar Tipe Family Deluxe..............................................................45

3.1.3 Kamar Tipe The Oasis Lagoon Suite...............................................46

BAB IV PENUTUP...............................................................................................49

4.1 Simpulan................................................................................................49

4.2 Saran......................................................................................................49

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................50

LAMPIRAN - LAMPIRAN...................................................................................51

Catatan Kegiatan Kerja Praktek.........................................................................52

Curriculum Vitae Pembimbing Lapangan..........................................................59

SK Pembimbing Kerja Praktek..........................................................................60

Surat Tanda Terima untuk Melakukan Kerja Praktek di Instansi/Perusahaan...61

Foto - Foto di Lokasi Kerja Praktek...................................................................62

Asbuild Drawing Hotel Oasis Lagoon Sanur.....................................................67

Katalog Kabel NYA...........................................................................................71

Page 8: Laporan KP FIX.docx

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Struktur Organisasi Hotel Oasis Lagoon Sanur...................................3

Gambar 2.1 Elektroda pita.......................................................................................9

Gambar 2.2 Elektroda batang.................................................................................10

Gambar 2.3 Sekring...............................................................................................14

Gambar 2.4 Miniature Circuit Breaker..................................................................15

Gambar 2.5 Moulded Case Circuit Breaker..........................................................16

Gambar 2.6 Air Circuit Breaker............................................................................17

Gambar 2.7 Jenis gangguan hubung singkat..........................................................22

Gambar 2.8 Kabel NYY.........................................................................................23

Gambar 2.9 Kabel NYFGbY.................................................................................23

Gambar 2.10 Kabel NYM......................................................................................24

Gambar 2.11 Kabel NYA.......................................................................................24

Gambar 2.12 Kabel NYAF....................................................................................25

Gambar 2.13 Kabel tembaga telanjang..................................................................25

Gambar 2.14 Kabel N2XSY..................................................................................26

Page 9: Laporan KP FIX.docx

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Luas Minimum Penghantar Proteksi......................................................12

Tabel 2.2 Data karakteristik kabel tembaga dari produk 4 produk besar..............20

Tabel 2.3 Data karakteristik kabel alumunium dari produk 4 produk besar..........21

Tabel 2.4 Kuat Hantar Arus beberapa luas penghantar dalam kondisi tertentu.....28

Tabel 2.5 Faktor koreksi untuk KHA terus menerus untuk kabel instalasi berinti tunggal berisolasi karet/PVC.................................................................................28

Tabel 3.1 Data beban pada kamar tipe Studio........................................................29

Tabel 3.2 Analisa pengaman dan kabel pada Group I...........................................33

Tabel 3.3 Analisa pengaman dan kabel pada Group II..........................................37

Tabel 3.4 Analisa pengaman dan kabel pada Group III.........................................40

Tabel 3.5 Analisa pengaman dan kabel pada Group IV........................................44

Tabel 3.6 Analisa panel pada tipe kamar Studio....................................................44

Tabel 3.7 Data beban pada kamar tipe Family Deluxe..........................................45

Tabel 3.8 Analisa panel pada tipe kamar Family Deluxe......................................46

Tabel 3.9 Data beban pada kamar tipe The Oasis Lagoon Suite............................47

Tabel 3.10 Analisa panel pada tipe kamar The Oasis Lagoon Suite......................48

Page 10: Laporan KP FIX.docx

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Hotel Oasis Lagoon

1.1.1 Gambaran Umum Instansi

The Oasis Lagoon Sanur merupakan suatu instansi yang bergerak dalam

sektor bisnis pariwisata, yaitu dalam bidang perhotelan. The Oasis Lagoon Sanur

merupakan property hotel kedua dari PT Oasis Rhadana Hotel yang dikelola oleh

Manajemen The Oasis Hotels & Resorts. The Oasis Lagoon Sanur Bali terletak di

Jalan Danau Tamblingan No. 136 A Sanur-Bali dibangun pada tahun 2010 dan

mulai trial opening pada tanggal 1 Juli 2011. Dari kebutuhan beban listrik total

Hotel Oasis Lagoon Sanur menyerap daya listrik sebesar 353.443 VA.

Hotel Oasis Lagoon Sanur-Bali memiliki 126 kamar yang terdiri dari 7

tipe kamar yaitu Deluxe, Studio, Lagoon Access, Family Duplex, Family Room,

Cabana, dan The Oasis Suite. Berikut deskriptif dari setiap tipe yang ada,

a. Deluxe

Hotel Oasis Lagoon Sanur-Bali memiliki 59 kamar dengan tipe Deluxe,

dengan luas ruangan 32 m2 dengan keistimewaan balkon yang menghadap

langsung ke swimming lagoon dan Desa Sanur yang eksklusif pada kamar

lantai dua dan lantai tiga.

b. Studio

Kamar tipe Studio terletak pada lantai dua dan lantai tiga, memberikan

kesempurnaan yang seimbang antara fasilitas dan kelengkapan yang modern.

Kamar ini memiliki satu tempat tidur utama dengan kamar mandi berfasilitas

lengkap, dalam luasan 42 m2.

c. Lagoon Access

21 kamar dengan tipe ini terletak pada lantai satu, dengan kemudahan akses

langsung 1,5 meter menuju lagoon area. Tipe ini direkomendasikan bagi

1

Page 11: Laporan KP FIX.docx

2

pengunjung yang memiliki aktivitas liburan yang padat. Semua kamar tipe ini

memiliki kamar mandi dengan fasilitas lengkap.

d. Family Duplex

Ruangan yang terdiri dari dua tempat tidur, tempat tidur pertama terletak di

lantai atas, dan yang kedua terletak di lantai bawah. Kamar ini dilengkapi

dengan fasilitas lengkap di lantai bawah. 29 kamar tipe ini memiliki luas 60

m2.

e. Family Room

Kamar dengan luas 52 m2 memiliki dua tempat tidur pada lantai yang sama

dan kamar mandi dengan fasilitas yang lengkap. Tipe yang khusus

diperuntukan bagi keluarga ini tersedia pada lantai satu, dua, dan tiga.

f. Cabana

Tipe kamar yang unik dan esklusif bagi pasangan yang sedang berbulan madu.

Mengutamakan kehangatan dan keintiman, kamar yang paling romantic yang

dilengkapi dengan kolam renang pribadi. Kamar tipe ini terletak di lantai

pertama, dengan kamar mandi berfasilitas lengkap dalam luasan 62 m2. The

Oasis Lagoon Sanur-Bali memiliki 5 kamar tipe ini.

g. The Oasis Suite

Kamar dengan tiga tempat tidur, dan dua kamar mandi yang terletak pada

lantai bawah dan atas, diperuntukan bagi keluarga besar. Kamar tipe ini hanya

ada satu, yang terletak di lantai empat Hotel Oasis Lagoon Sanur-Bali.

1.1.2 Gambaran Khusus

Keamanan dalam instalasi listrik dan ketepatan instalasi penerangan tanpa

mengurangi kenyamanan sangatlah penting bagi suatu gedung, sebagai bahan

pembelajaran, maka penulis merasa perlu untuk melakukan studi evaluasi dari

sistem instalasi listrik di Hotel Oasis Lagoon Sanur baik di sisi instalasi

penerangan maupun keamanan dari instalasi listrik yang ada, dengan menerapkan

ilmu yang telah diperoleh selama duduk di bangku perkuliahan dan

membandingkan dengan sistem yang sudah ada.

Page 12: Laporan KP FIX.docx

3

1.1.3 Struktur Organisasi

Gambar 1.1 Struktur Organisasi Hotel Oasis Lagoon Sanur

GENERAL MANAGER

ASST FRONT OFFICE

MANAGER

NIGHT SUPERVISOR

FRONT OFFICE SUPERVISOR

GUEST SERVICE AGENT

TELEPHONE OPERATOR

CONCIERGE

DRIVER

HUMAN RESOURCES MANAGER

HR COORDINATOR

SENIOR&SECURITY SUPERVISOR

ENGENEERING SUPERVISOR

ENGINEERING TEAM LEADER

ENGINEERING CREW

DIRECTOR OF SALES

SALES MANAGER

SALES ADMINISTRA

TOR

ASSISTANT HOUSEKEEPING

MANAGER

HOUSEKEEPING SUPERVISOR

ROOM MAID

ROOM BOY

PUBLIC AREA ATTENDANT

POOL ATTENDANT

BEACH CLUB ATTENDANT

GARDENER

LINEN/RUNNER/UNIFORM/ORDER

TAKER

ASSISTANT CHIEF ACCOUNTANT

INCOME AUDIT

TAX OFFICER

COST CONTROLLER

PURCHASING OFFICER

GENERAL CASHIER

ACCOUNT PAYABLE

ACCOUNT RECEIVABLE

IT SUPERVISOR

RESTAURANT & BAR MANAGER

RESTAURANT SUPERVISOR

CAPTAIN

WAITER

WAITRESS

BARTENDER

EXECUTIVE CHEF

JR SOUS CHEF

CDP

DEMI CDP

Page 13: Laporan KP FIX.docx

4

1.2 Tujuan

Tujuan dari penulisan laporan ini adalah untuk melaporkan pengalaman

yang didapat selama kerja praktek berlangsung khususnya mempelajari sistem

instalasi listrik pada kamar Hotel Oasis Lagoon Sanur melalui single line diagram

dan data-data beban yang diperoleh dari perencanaan sistem kelistrikan hotel.

Berikut adalah bagian-bagian pembahasan yang akan diambil :

- Mempelajari denah bangunan

- Mempelajari karakteristik beban

- Mempelajari dan menentukan rating pemutus daya

- Mempelajari dan menentukan ketahanan pemutus daya terhadap arus lebih

- Mempelajari dan menentukan kuat hantar arus pada kabel daya dan

hubungannya pada luas penampang kabel

1.3 Ruang Lingkup

Mengingat luasnya ruang lingkup permasalahan, untuk menghindari

perluasan masalah maka studi evaluasi pada laporan ini dibatasi hanya untuk

kamar dengan tipe Studio, Family Duplex, dan The Oasis Lagoon Suite, dan

membahas instalasi listrik mengenai :

a. Rating pemutus daya,

b. Ketahanan pemutus daya akibat arus hubung singkat,

c. Luas penampang penghantar pada kabel daya.

Page 14: Laporan KP FIX.docx

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

Sistem distribusi tenaga listrik dapat diartikan sebagai sistem sarana

penyampaian tenaga listrik dari sumber ke pusat beban. Sedangkan sistem

instalasi listrik adalah cara pemasangan penyaluran tenaga listrik atau peralatan

listrik untuk semua barang yang memerlukan tenaga listrik, dimana

pemasangannya harus sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan di dalam

Persyaratan Umum Instalasi Listrik (PUIL).

2.1 Jaringan Distribusi Listrik

Sumber tenaga listrik memiliki kondisi dan persyaratan-persyaratan

kelayakan beroperasi untuk mensuplai beban pelanggan, maka sarana

penyampaiannya pun dikehendaki memenuhi kondisi dan persyaratan-persyaratan

pula, diantaranya adalah. Setiap peralatan yang digunakan untuk instalasi listrik

harus memiliki rating tegangan, frekuensi dan daya nominal tertentu dan pada

pengoperasian peralatan listrik perlu dijamin keamanan bagi peralatan itu sendiri

dan bagi manusia sebagai pengguna.

Dalam upaya antisipasi ketiga hal tersebut, maka untuk sistem

penyampaian tenaga listrik diperlukan saluran daya yang efektif, ekonomis, stabil,

efisien dan kualitas yang baik. Pengaman yang baik juga mutlak diperlukan,

sesuai dengan persyaratan pengamanan (cepat kerja, peka, selektif, andal dan

ekonomis).

Saluran daya menggunakan bahan yang memiliki sifat konduktip terhadap

arus listrik, yaitu bahan yang resistansinya rendah, dan sifat ini dimiliki

bahanbahan logam pada umumnya. Dalam prakteknya, meskipun resistansi suatu

bahan dipilihkan serendah mungkin, sifat resistip tetap ada dan tetap

menimbulkan rugirugi pada saluran.

Besarnya rugi yang terjadi selain tergantung pada besarnya resistansi

bahan saluran, juga ditentukan oleh besarnya arus yang lewat pada saluran

5

Page 15: Laporan KP FIX.docx

6

tersebut. Sedangkan resistansi total saluran itu sendiri selain tergantung pada jenis

bahan saluran, tergantung juga pada jarak saluran dan ukuran (luas penampang)

saluran. Resistansi konduktor sangat penting dalam evaluasi efisiensi transmisi

dan studi ekonomi. Resistansi dari suatu penghantar dalam temperatur tertentu di

tentukan dalam persamaan berikut (Saadat, 1999):

R=ρ(l /A )Ω (2.1)

Dimana :

l = panjang saluran (m)

ρ = tahanan jenis bahan saluran (Ω/m)

A = luas penampang saluran (m²)

Karena adanya sifat resistif ini, maka bila saluran dilalui arus akan terjadi

rugi-rugi, yaitu :

Rugi-rugi tegangan (Saadat, 1999) :

Vloss=I .R (2.2)

¿ I . ρ(l / A)

Rugi-rugi daya(Saadat, 1999) :

Ploss=I ². R (2.3)

¿ I ². ρ(l / A)

Akibat adanya rugi-rugi ini, maka terjadi selisih antara tegangan di titik sumber

dengan tegangan di titik beban :

Vk−Vt=I . ρ(l /A) (2.4)

dan selisih daya yang dikirimkan dari sumber dengan daya yang diterima oleh

beban sebesar :

Pk−Pt=I ². ρ(l / A) (2.5)

dimana :

Vk = tegangan di sisi kirim (V).

Vt = tegangan di sisi terima (V).

Pk = daya di sisi kirim (W).

Page 16: Laporan KP FIX.docx

7

Pt = daya di sisi terima (W).

Rugi daya (power loses) pada saluran ini akan didisipasikan dalam bentuk

panas yang terbuang sia-sia di sepanjang saluran, sedangkan rugi tegangan

(voltage drop) akan menyebabkan harga tegangan di titik beban menjadi tidak

nominal. Dengan memperhitungkan besarnya rugi-rugi pada saluran, maka salah

satu cara untuk mempertahankan agar harga tegangan sisi terima tetap atau

setidaknya mendekati nominal adalah dengan cara menaikkan harga tegangan di

sisi kirim, tetapi untuk kasus tertentu cara demikian tidak selalu dapat diterapkan,

sebab tidak selalu satu titik sumber hanya melayani satu titik beban, dan tidak

selalu semua titik beban mengalami drop tegangan yang sama besarnya, apalagi

bila saluran distribusi terdiri atas banyak cabang.

Dari persamaan tentang rugi-rugi telah diketahui bahwa faktor penentunya

adalah besarnya arus yang lewat dan besarnya resistansi saluran, yang bila

diuraikan lebih lanjut juga berati tergantung pada jarak saluran, jenis bahan

konduktor saluran, dan ukuran penampang konduktor. Dalam praktek, parameter-

parameter konduktor adalah merupakan faktor desain dengan harga konstan

(artinya harga R juga konstan). Dengan demikian, dalam perencanaan suatu

jaringan distribusi harus sudah ditentukan terlebih dahulu jenis bahan dan ukuran

konduktor serta panjang salurannya yang variabel mengikuti situasi beban berupa

besar arus beban.

2.2 Sistem Instalasi Tenaga listrik

Sistem instalasi dapat diartikan sebagai cara pemasangan penyaluran

tenaga listrik atau peralatan listrik untuk semua barang yang memerlukan tenaga

listrik, dimana pemasangannya harus sesuai dengan peraturan yang telah

ditetapkan di dalam Persyaratan Umum Instalasi Listrik (PUIL). Setiap instalasi

listrik mempunyai kondisi dan persyaratan tertentu, serta perencanaan untuk

beban yang ditanggung oleh instalasi tersebut. Setiap kondisi yang tidak

memenuhi persyaratan akan mengakibatkan gangguan kerusakan, baik pada

sistem instalasi maupun peralatan listrik yang terhubung padanya.

Page 17: Laporan KP FIX.docx

8

2.2.1 Grouping

Grouping merupakan salah satu bagian yang paling penting dalam

perencanaan instalasi listrik suatu bangunan. Pengelompokan ini memiliki tujuan

untuk memudahkan dalam pemeliharaan peralatan listrik maupun penanganan

ketika terjadi gangguan pada peralatan listrik.

Dalam pengelompokan beban penerangan, beberapa hal yang perlu

diperhatikan adalah posisi titik beban yang akan dikelompokkan dalam satu group

sebisanya harus diusahakan berada dalam satu wilayah, satu wilayah dapat terdiri

dari beberapa jenis lampu dan jumlah maksimum titik beban yang berada pada

tiap sirkuit akhir paling banyak adalah 20 titik untuk pemutus daya atau pengaman

lebur 10 A.

Untuk pengelompokan stop kontak, hal yang perlu diperhatikan adalah

pengelompokan stop kontak tiga phasa yang harus dikelompokkan dalam satu

kelompok sendiri.

Untuk pengelompokan Air Conditioner (AC), mesin-mesin atau

motormotor dapat disatukan dalam kelompok tersendiri untuk memudahkan

perawatan dan pemeliharaan ketika terjadi gangguan.

2.2.2 Single line diagram

Single line diagram adalah instalasi yang menggambarkan hubungan

beban dengan catu daya dari PLN atau dari generator, lengkap dengan keterangan

mengenai ukuran atau daya nominal tiap komponennya. Diagram ini juga

menjelaskan tentang keterangan mengenai beban yang terpasang dan

pembagiannya, ukuran dan jenis hantarannya, ukuran dan jenis pengamananya,

dan sistem pentanahannya.

2.2.3 Pentanahan (Grounding)

Pentanahan adalah suatu tindakan pengamanan dalam instalasi listrik. Jika

tegangan kerjanya melebihi 50V perlu diberi pengaman pentanahan atau

dilindungi dengan isolasi ganda. Pengaman pentanahan bertujuan untuk

Page 18: Laporan KP FIX.docx

9

mengurangi beda tegangan dan supaya arus yang timbul jika hubung singkat

terjadi dapat langsung mengalir ke titik bintang dari jaringan suplai, jadi

diharapkan pengaman-pengaman lebur yang digunakan akan putus dalam waktu

singkat.

Tindakan pentanahan dalam bangunan terdiri atas beberapa jenis, yaitu

a. Grounding sistem, dipakai untuk sistem grounding, artinya pentanahan untuk

seluruh instalasi.

b. Grounding peralatan, dipakai untuk sistem grounding equipment, artinya

pentanahan untuk semua bagian logam dari instalasi tegangan rendah di semua

tempat yang pada keadaan normal tidak boleh bertegangan, harus

dihubungkan dengan tanah.

c. Elektroda tanah, macam-macam elektroda tanah yaitu :

Elektroda pita.

Dibuat dari hantaran berbentuk pita atau batang bulat atau dari hantaran

yang dipilin yang berbentuk radial, lingkaran atau kombinasi dari bentuk

tersebut harus disusun simetris dengan jumlah jari-jari tidak perlu lebih

dari 3 m untuk menghidari kapasitansi antar elektrode. Gambar elektrode

pita ini ditunjukkan pada gambar 2.1

Gambar 2.1 Elektroda pita (Setiawan & Harten, 1986)

Elektroda batang.

Terbuat dari pipa atau besi baja profil yang ditanam tegak lurus ke dalam

tanah. Panjang elektroda yang digunakan disesuaikan dengan tahanan

pentanahan yang diperlukan. Elektroda plat, terbuat dari lempengan plat

logam, plat logam berlubang atau terbuat dari kawat kasa. Plat ini ditanam

Page 19: Laporan KP FIX.docx

10

tegak lurus di dalam tanah, dengan tepi atasnya sekurang-kurangnya satu

meter di bawah permukaan tanah.

Gambar 2.2 Elektroda batang (Setiawan & Harten, 1986)

2.2.3.1 Sistem pentanahan pada instalasi di atas 1 kV

Bagian metal pada peralatan listrik dengan rating tegangan di atas 1 kV

(yang merupakan bagian dari sirkuit utama) harus ditanahkan. Jika bagian metal

ini mempunyai hubungan permanen terhadap bagian pentanahan atau struktur

metal dari bangunan tersebut maka tidak membutuhkan pentanahan tambahan.

Sedangkan untuk bagian metal yang berada pada area yang dapat bersentuhan

secara langsung dengan mahluk hidup harus ditanahkan tetapi bagian tersebut

tidak memerlukan pentanahan tambahan jika sudah terhubung dengan struktur

metal bangunan.

Pada sistem tegangan menengah sampai dengan 20 kV harus selalu

dipentanahkan karena kemungkinan gagal sangat besar oleh transient overvoltage

yang disebabkan busur tanah (arching grounds atau restricing ground faults).

Beberapa metode pentanahan yang dapat digunakan untuk sistem distribusi di atas

1 kV pada suatu perindustrian antara lain adalah (Setiawan & Harten, 1986):

a. Tahanan rendah

Metode ini lebih disukai, terutama untuk sistem-sistem yang menyuplai

mesin-mesin berputar atau motor.

Page 20: Laporan KP FIX.docx

11

b. Tahanan tinggi

Dengan tahanan tinggi kerusakan karena arus sangat berkurang

pentanahan ini dipilih untuk tujuan pemutusan yang tidak direncanakan dan

apabila sebelumnya sistem ini tidak ditanahkan atau tidak ada sistem pentanahan

yang terpasang.

c. Pentanahan langsung

Pentanahan langsung menekan biaya awal yang paling rendah dari semua

metode pentanahan. Metode ini disarankan untuk Sistem Distribusi Saluran Udara

(SUTM) dan untuk sistem-sistem yang disuplai oleh trafo yang diamankan dengan

pengaman lebur pada sisi primer, tetapi metode ini tidak disukai oleh industri dan

komersial karena daya rusaknya terlalu besar akibat arus gangguan yang sangat

besar.

2.2.3.2 Sistem Pentanahan Pada Instalasi di bawah 1 kV

Pentanahan untuk instalasi di bawah 1 kV harus sesuai dengan kombinasi

pentanahan fungsional dan proteksi dimana pentanahan proteksi lebih penting

untuk peralatan tegangan rendah yang dioperasikan secara langsung oleh manusia.

Tipe dari pentanahan yang digunakan untuk instalasi dan nilai minimum untuk

tahanan pentanahan tergantung pada jenis koneksi pentanahan untuk jaringan dan

peralatan proteksi. Beberapa metode pentanahan yang digunakan untuk sistem

distribusi di bawah 1 kV pada suatu perindustrian antara lain adalah (Setiawan &

Harten, 1986):

a. Pentanahan Langsung

Untuk sistem di bawah 1 kV, dianjurkan menggunakan pentanahan

langsung yang dilengkapi dengan sensor arus tanah residu atau tripping gangguan

tanah secara otomatis. Alasan utama pemilihan metode ini adalah biaya

pemasangan yang paling murah dibanding semua metode pentanahan.

b. Pentanahan tahanan tinggi

Bila operator yang cakap selalu ada untuk menjawab alaram gangguan

pentanahan, dan bila kontuinitas pelayanan sangat diutamakan, pentanahan

tahanan tinggi sangat baik untuk digunakan.

Page 21: Laporan KP FIX.docx

12

c. Pentanahan tahanan rendah

Pentanahan tahanan rendah tidak digunakan untuk sistem teganagan

rendah karena arus gangguan tidak cukup besar untuk memutuskan pengaman

lebur atau alat pemutus daya yang digunakan.

2.2.3.3 Pemilihan Kawat Pentanahan

Untuk pemilihan luas penampang dari kawat pentanahan atau grounding

dapat digunakan standar dari PUIL 2000, di mana luas penampang penghantar

proteksi tidak boleh kurang dari nilai yang tercantum dalam tabel 2.1. jika

penerapan tabel 2.1 menghasilkan ukuran yang tidak standar, maka digunakan

penghantar yang mempunyai luas penampang standar terdekat.

Tabel 2.1 Luas Minimum Penghantar Proteksi (Pesyaratan Umum Instalasi Listrik, 2000)

Luas Penampang Luas Penghantar Fasa Instalasi S (mm²)

Penampang Minimum Penghantar

Proteksi Yang Berkaitan SP (mm²)

S ≤ 16 S

16 < S ≤ 32 16

S > 32 S/2

2.3 Panel

Panel adalah suatu kotak yang berfungsi untuk menempatkan peralata

proteksi listrik dan kelengkapannya seperti circuit breaker, reel bicrcuit breaker,

busbar, current transformer, potential transformer, peralatan ukur tegangan dan

arus, dan lain-lain. Peralatan-peralatan tersebut, khususnya circuit breaker bagi

dengan baik menjadi petak-petak yang tersusun dengan baik yang tersusun

mendatar dan tegak.

Dalam pemilihan panel distribusi ada beberapa kriteria yang harus

dipertimbangkan. Kriteria tersebut digolongkan menjadi empat kategori sebagai

berikut (Gunter, 2000) :

1. Arus

a. Rating arus dari busbar

b. Rating arus dari infeed

Page 22: Laporan KP FIX.docx

13

c. Rating arus dari outgoing feeder

d. Kekuatan hubung singkat dari busbar

2. Derajat proteksi dan jenis instalasi

e. Derajat proteksi

f. Proteksi terhadap kejut listrik (safety class)

g. Material dari pelindung

h. Jenis instalasi

i. Jumlah dari fasa operasi

3. Jenis lokasi peralatan terpasang

j. Terpasang secara permanen (fixed mounted)

k. Dapat dipisah (removeable)

l. Dapat ditarik (withdrawable)

2.3.1 Panel distribusi

Panel distribusi ini dibagi menjadi dua tingkatan, yaitu :

a. Main Distibution Panel (MDP)

Panel ini menghubungkan tenaga listrik dari sumber tegangan dengan Sub

Distribution Panel (SDP) dan disuplai lansung oleh transformator atau genset.

Untuk tiap bagian busbar-nya diberi pengaman Air Circuit Breaker (ACB).

Sebelum masuk ke SDP juga diberi pengaman Moulded Case Circuit Breaker

(MCCB) atau ACB, tergantung berapa arus yang dilewatkan.

b. Sub Distibution Panel (SDP)

Panel ini meghubungkan tenaga listrik dari MDP menuju satu area tertentu

yang dapat terdiri atas beberapa group. Sebelum menuju ke group-group juga

diberi pengaman yang biasanya berupa MCB atau MCCB, tergantung berapa arus

yang dilewatkan.

2.4 Pengamanan

Salah satu faktor teknis yang perlu diperhatikan dalam penyediaan dan

penyaluran daya listrik adalah kualitas daya. Faktor ini meliputi stabilitas

tegangan, kontinuitas pelayanan, keandalan pengamanan, kapasitas daya yang

Page 23: Laporan KP FIX.docx

14

sesuai kebutuhan, dan lain sebagainya. Dalam hal keandalan pengamanan, tidak

berarti penyediaan daya yang baik adalah daya yang tidak pernah mengalami

gangguan. Sebaliknya, pengaman yang baik adalah pengaman yang langsung

merespon atau trip ketika terjadi gangguan. Jenis gangguan yang paling sering

terjadi dalam keadaan sistem berjalan normal adalah gangguan arus lebih atau

biasa disebut beban lebih. Jenis gangguan lain yang juga sering terjadi adalah

gangguan arus hubung singkat atau short circuit.

Sekering (Fuse)

Fuse berfungsi untuk mengamankan sistem instalasi dari kemungkinan

terjadinya hubung singkat atau beban lebih. Bekerja berdasarkan besar arus yang

melewatinya, jadi ketika besarnya arus yang lewat melebihi nilai yang tertera pada

badan fuse, maka bagian dalam fuse yang menghubungkan kedua terminal

langsung lebur atau meleleh. Untuk pengaman tersebut terdapat beberapa jenis,

diantaranya adalah fuse dengan LBS (Load Breaker Switch) dan NFB (No Fuse

Breaker).

Gambar 2.3 Sekring (Wikipedia, 2013)

Untuk membedakannya dari circuit breaker, sekering memiliki ciri

spesifik sebagai berikut :

a. Bekerja langsung apabila batasan arus dalam rangkaian terlewati.

b. Tidak mampu menghubungkan kembali rangkaian secara otomatis setelah

terjadi gangguan

c. Kapasitas pemutusan arus short circuit sampai dengan 120 kA dalam waktu

kurang dari 1 detik.

d. Bekerja pada fasa tunggal, tidak bisa untuk 3 fasa

Page 24: Laporan KP FIX.docx

15

Rating fuse yang beredar di pasaran adalah (Persyaratan Umum Instalasi

Listrik, 2000) :

a. 6 A b. 8 A c. 10 A d. 12 A e. 16 A f. 20 A

g. 25 A h. 32 A i. 40 A j. 50 A k. 63 A l. 80 A

m. 100 A

- Miniature Circuit Breaker (MCB).

Minature Circuit Breaker (MCB) adalah pengaman yang digunakan

sebagai pemutus arus rangakaian, baik arus nominal maupun arus gangguan.

MCB merupakan kombinasi fungsi fuse dan fungsi pemutus arus. MCB dapat

digunakan sebagai pengganti fuse yang dapat juga untuk mendeteksi arus lebih.

Rating arus hubung singkat dari MCB tidak melebihi 50 A Kurva pemutusan

rangkaian berdasarkan besar arus yang lewat terhadap waktu pemutusan terdapat

pada gambar lampiran.

Gambar 2.4 Miniature Circuit Breaker (Wikipedia, 2013)

- Moulded Case Circuit Breaker (MCCB).

Moulded Case Circuit Breaker (MCCB) adalah pengaman yang digunakan

sebagai pemutus arus rangkaian, baik arus nominal maupun arus gangguan.

MCCB mempunyai unit trip di *mana dengan adanya unit trip tersebut kita dapat

mengeset Ir (merupakan pengaman terhadap arus lebih) dan Im (merupakan

pengaman terhadap arus short circuit). MCB memiliki arus nominal hingga 3200

A dan kapasitas pemutusan short circuit hingga 150 kA pada jaringan tegangan

Page 25: Laporan KP FIX.docx

16

rendah. Kurva pemutusan rangkaian berdasarkan besar arus yang lewat terhadap

waktu pemutusan terdapat pada gambar lampiran.

Gambar 2.5 Moulded Case Circuit Breaker (Katalog Merlin Gerin, n.d.)

- Air Circuit Breaker (ACB).

Air Circuit Breaker (ACB) adalah pengaman yang digunakan sebagai

pemutus arus rangakaian, baik arus nominal maupun arus gangguan hampir sama

dengan MCCB tetapi medianya menggunakan udara. Untuk mengetahui rating

dari pengaman yang dipakai dapat diketahui dari arus nominal yang melalui

saluran tersebut kemudian disesuaikan dengan rating dari katalog. Kurva

pemutusan rangkaian berdasarkan besar arus yang lewat terhadap waktu

pemutusan terdapat pada gambar lampiran.

ACB memiliki ketahanan thermal yang tinggi, sehingga memungkinkan

cara kerja yang disebut dengan diskriminasi, yaitu jika gangguan terjadi pada

suatu titik, maka yang bekerja hanya pemutus daya pada daerah itu saja. Hal ini

dapat menjamin kontinuitas pelayanan sumber daya listrik karena ketika terjadi

gangguan, ACB menunda pemutusan, sebelum pemutus daya di sisi bawahnya

trip. ACB memiliki kapasitas pemutusan arus beban lebih sampai 6300 A dengan

kapasitas arus hubung singkat hingga 150 kA.

Page 26: Laporan KP FIX.docx

17

Gambar 2.6 Air Circuit Breaker (Katalog Merlin Gerin, n.d.)

- Penentuan rating arus beban lebih

Untuk menentukan kapasitas pengamanan MCB, MCCB, dan ACB,

digunakan rumus kemampuan hantar arus (KHA) sebagai berikut :

Untuk beban 1 fasa :

I=P/(V L−N × cosθ) (2.6)

Untuk beban 3 fasa :

I=P/(√ 3×V L−L ×cos θ) (2.7)

Keterangan :

I = Arus (A)

P = Daya beban (W)

V = Tegangan kerja (V)

cos φ = Faktor daya sistem

dari nilai 1 yang didapat tersebut kemudian dicari dalam katalog pengaman MCB,

MCCB, dan ACB lalu ditentukan berapa kapasitas pengaman dan jenis yang akan

digunakan. Khusus pengaman yang mengamanakan beban berupa montor perlu

diketahui cara dari starting-nya, misalnya untuk starting direct online (DOL) maka

arus start dikalikan 5-7 kali arus nominal.

Page 27: Laporan KP FIX.docx

18

- Penentuan rating arus hubung singkat

Hubung singkat merupakan bahaya terbesar terhadap kesinambungan

pelayanan. Karena peralatan pelindung dan pensakelaran harus mampuh

mengisolasi ataupun mengatasi pengaruh hubung singkat. Arus hubung singkat

atau short circuit current pada umumnya mempunyai nilai yang beberapa kali lipat

jauh lebih besar dari arus rata-rata atau arus normalnya. Hal ini dapat

menyebabkan kerusakan pada peralatan dan berbahaya pada manusia. Maka perlu

untuk tujuan keamanan dilakukan suatu evaluasi beban atau analisa hubung

singkat agar diketahui kondisi hubung singkat yang akan terjadi. Nilai dari arus

hubung singkat juga harus diketahui. Tujuan analisa hubung singkat antara lain

adalah :

a. Menentukan arus dan tegangan maksimum dan minimum pada bagianbagian

atau titik-titik tertentu dari suatu sistem tenaga listrik

b. Dapat ditentukan setingan relay dan koordinasi pengaman untuk

mengamankan sistem dari keadaan abnormal dalam waktu yang seminimal

mungkin.

c. Menentukan daya hubung singkat (MVA) pada setiap bus dan juga daya

hubung singkat yang mengalir pada saluran yang terhubung pada bus tersebut

sehingga dapat ditentukan kapasitas alat pemutus daya.

Cara menentukan besarnya arus hubung singkat adalah dengan persamaan berikut

(Saadat, 1999) :

I SC=V /Z (2.8)

dimana :

V=V L−N (2.9)

Keterangan :

I SC = arus hubung singkat (A)

Z = Impedansi trafo, genset, atau saluran (Ω)

I = arus nominal (A)

V L−N = tegangan line to netral (V)

Page 28: Laporan KP FIX.docx

19

Untuk nilai impedansi saluran (Z) didapat dari memperhitungkan besar resistansi (

R) dan reaktansi (X ) kabel persatuan jarak lalu dikalikan sesuai dengan jarak

antara titik gangguan hingga sumber listrik. Berikut rumus yang digunakan untuk

menghitung besar Z(Mismail, 1995) :

Z=√R2+X2 (2.10)

Dan berikut nilai resistansi dan reaktansi beberapa luas penampang penghantar

dari data beberapa kabel produk.

Page 29: Laporan KP FIX.docx

20

Tabel 2.2 Data karakteristik kabel tembaga dari produk 4 produk besar (Geocities, n.d.)

RDC RAC XAC

20 C 90 C 50 Hz

mm2 Ohm/km Amp Volt Volt

1.5 11.9 15.232 0.012 27 18 39 30

2.5 7.14 9.139 0.099 16 25 32 25.5

4 4.47 5.722 0.093 10 34 27 21.8

6 2.97 3.802 0.088 6.8 44 24 18.9

10 1.77 2.266 0.084 4 60 19 15.5

16 1.13 1.446 0.081 2.5 80 16 13.4

25 0.712 0.911 0.081 1.6 105 13 11.3

35 0.514 0.658 0.078 1.15 130 12 10.3

50 0.379 0.485 0.094 0.87 215 15 13.2

70 0.262 0.335 0.09 0.61 270 13 12.1

95 0.189 0.242 0.087 0.45 335 12 11.4

120 0.15 0.192 0.084 0.37 390 11.5 11

150 0.122 0.157 0.084 0.31 445 11 10.9

185 0.0972 0.126 0.084 0.26 510 10.6 10.7

240 0.074 0.097 0.081 0.22 606 10.7 10.6

300 0.059 0.078 0.08 0.195 701 10.9 10.7

400 0.0461 0.063 0.079 0.175 820 11.5 11.1

Ukuran kabel tembaga

Tegangan jatuh

susunan kabel

trefoil di udara

Rating Amp maks

pd 30 C kabel trefoil

di udara

Tegangan jatuh L=100m

tr, I=80% rating kabel trefoil

di udara

Tegangan jatuh =

1.732*R*I*cos phi +

1.732*X*I*sin phi

Ohm/km

Ohm/km

mV/Amp/mtr

Multicore 380 VAC, 3-fase 50 Hz

 Single Core 380 VAC, 3-fase 50 Hz

Page 30: Laporan KP FIX.docx

21

Tabel 2.3 Data karakteristik kabel alumunium dari produk 4 produk besar (Geocities, n.d.)

RDC RAC XAC

20 C 50 C 50 Hz

mm2 Ohm/km Amp Volt Volt

50 0.641 0.718 0.106 166 14.7

70 0.443 0.497 0.103 210 9.4

95 0.32 0.359 0.098 258 8.8

120 0.253 0.284 0.097 300 8.5

150 0.206 0.232 0.097 344 8.4

185 0.164 0.185 0.096 398 8.3

240 0.125 0.142 0.092 476 8.3

300 0.1 0.114 0.09 551 8.4

400 0.0778 0.09 0.09 645 8.7

Ukuran kabel aluminium

Tegangan jatuh

susunan kabel

trefoil di udara

Rating Amp maks

pd 30 C kabel trefoil

di udara

Tegangan jatuh L=100m

tr, I=80% rating kabel trefoil

di udara

Tegangan jatuh =

1.732*R*I*cos phi +

1.732*X*I*sin phi

Ohm/km

Ohm/km

mV/Amp/mtr

Single Core 380 VAC, 3-fase 50 Hz

Sedangkan gangguan yang menyebabkan hubung singkat terdapat

beberapa jenis. Jenis-jenis gangguan yang terjadi pada sistem 3 phasa tersebut

dapat kita lihat pada gambar di bawah ini.

Page 31: Laporan KP FIX.docx

22

Gambar 2.7 Jenis gangguan hubung singkat : (a.) Hubung singkat satu fasa ke tanah (b.) Hubung singkat antar fasa (c.) Hubung singkat 2 fasa ke tanah (e.) Hubung singkat 3 fasa ke tanah (f.)

Hubung Singkat 3 fasa

2.5 Kabel

Kabel merupakan salah satu sarana penting dalam instalasi listrik karena

kabel menghantarkan arus ke beban yang terpasang. Oleh karena itu perlu

diketahui secara pasti berapa besar beban yang terpasang agar kapasitas kabel

memadai. Pemilihan kabel mempertimbangkan besarnya beban yang terpasang.

Kabel-kabel dalam instalasi listrik memiliki banyak ragam, oleh karena itu jenis

jenis kabel tersebut dinyatakan dalam singkatan huruf juga angka. Kabel yang

umumnya dipakai dalam instalasi listrik antara lain :

a. Kabel NYY

Kabel ini dirancang untuk instalasi tetap dalam tanah yang harus diberikan

pelindung khusus (misalnya: duct, pipa baja PVC atau besi baja). Instalasi ini bisa

ditempatkan di luar atau di dalam bangunan baik pada kondisi basah ataupun

kering. Kabel jenis ini mempunyai selubung PVC warna hitam, terdiri dari 1-4

urat dengan penampang luar mencapai 56 mm.

(a.) (b.) (c.)

(d.) (e.)

Page 32: Laporan KP FIX.docx

23

Gambar 2.8 Kabel NYY (Katalog Kabel Kitani, 1998)

b. Kabel NYFGbY

Kabel jenis ini biasanya digunakan untuk sirkuit power distribusi, baik

pada lokasi kering ataupun basah/lembab. Dengan adanya pelindung kawat dan

pita baja yang digalvanisasi, kabel ini memungkinkan ditanam langsung dalam

tanah tanpa pelindung tambahan. Isolasi dibuat tanpa wama dan tiga urat

dibedakan dengan non strip, 1 strip dan 2 strip. Kabel ini mempunyai selubung

PVC warna merah dengan penampang luar mencapai 57 mm.

Gambar 2.9 Kabel NYFGbY (Katalog Kabel Kitani, 1998)

c. Kabel NYM

Kabel ini hanya direkomendasikan khusus untuk instalasi tetap di dalam

bangunan yang penempatannya bisa di dalam atau di luar plester tembok ataupun

dalam pipa pada ruangan kering atau lembab. Kabel ini tidak diijinkan untuk

dipasang di luar rumah yang langsung terkena panas dan hujan ataupun ditanam

langsung dalam tanah.

Page 33: Laporan KP FIX.docx

24

Gambar 2.10 Kabel NYM (Katalog Kabel Kitani, 1998)

d. Kabel NYA

Kabel jenis ini dirancang dan direkomendasikan untuk digunakan pada

instalasi tetap dalam kotak distribusi atau rangkaian pada panel. Pemasangan

kabel ini hanya diperbolehkan untuk tempat yang kering dan tidak

direkomendasikan bila dipasang di tempat yang basah atau langsung terkena

cuaca.

Gambar 2.11 Kabel NYA (Katalog Kabel Kitani, 1998)

e. Kabel NYAF

Kabel jenis ini fleksibel dan dirancang untuk instalasi di dalam pipa, duct

atau dalam kotak distribusi. Karena sifatnya yang fleksibel, kabel ini sangat cocok

untuk tempat yang mempunyai belokan yang tajam. Kabel dengan ukuran kurang

dari 1.5 mm ini hanya diperbolehkan diinstalasikankan di dalam peralatan ataupun

papan pengontrol dan tidak diperbolehkan dipasang untuk instalasi tetap.

Page 34: Laporan KP FIX.docx

25

Gambar 2.12 Kabel NYAF (Katalog Kabel Kitani, 1998)

f. Kabel tembaga telanjang (BC)

Untuk saluran distribusi udara yang direntangkan di antara tiang-tiang dan

isolator-isolator yang khusus dirancang untuk itu. Disamping itu juga bisa

digunakan untuk hantaran pentanahan (grounding).

Gambar 2.13 Kabel tembaga telanjang (Zhejiang Yinhe Cable Catalog, n.d.)

g. Twisted cable saluran rumah (service enterance)

Kabel jenis ini khusus digunakan untuk saluran dari jaringan distribusi ke

konsumen. Dengan adanya bahan penghantar dari tembaga jenis setengah keras

atau keras, maka kabel ini memungkinkan dapat digantung antar tiang tanpa

penunjang khusus. Zat karbon hitam yang terdapat pada isolasi sangat

memungkinkan ketahanannya terhadap cuaca tropis.

h. Twisted cable jaringan distribusi tegangan rendah (JTR)

Kabel jenis ini khusus digunakan untuk jaringan distribusi tegangan

rendah yang jauh lebih praktis dari pada hantaran telanjang. Dengan adanya

penunjang yang sekaligus sebagai netral, kabel ini memungkinkan untuk

ditegangkan. Sesuai kebutuhan kabel ini bisa dilengkapi dengan saluran

penerangan jalan yang biasanya terdiri dari dua urat 16 mm2.

Page 35: Laporan KP FIX.docx

26

i. Kabel N2XSY

Kabel jenis ini sering digunakan untuk jaringan distribusi tegangan

menengah, dengan konduktor yang terbuat dari tembaga.

Gambar 2.14 Kabel N2XSY (Katalog kabel Noxindo, n.d.)

Oleh karena jenis-jenis kabel tersebut dinyatakan dalam singkatan huruf

dan angka, berikut adalah arti kode huruf-huruf yang digunakan untuk mengenali

kabel listrik :

N : Kabel jenis standar dengan penghantar tembaga.

Na : Kabel jenis standar dengan penghantar almunium.

Y : Isolasi atau selubung PVC.

F : Perisai kawat baja pipih.

R : Perisai kawat baja bulat

Gb : Spiral pita baja.

Re : Penghantar padat bulat.

Rm : Penghantar bulat kawat banyak.

Sc : Penghantar padat bentuk sektor.

Sm : Penghantar kawat banyak bentuk sektor.

Page 36: Laporan KP FIX.docx

27

2.5.1 Pemilihan Kebutuhan Ukuran Kabel Listrik

Dalam PUIL tahun 2000 telah diatur satuan ukuran nominal kabel dalam

mm2, seperti 1.5 mm2, 2,5mm2 dan seterusnya. Kemudian, pengertian ukuran

nominal adalah luas penampang dari penghantar inti kabel. Untuk kabel jenis

NYM atau NYY yang mempunyai 2 inti atau lebih, ukuran 2.5 mm2 menyatakan

ukuran masing-masing inti kabel. Berikutnya adalah tegangan pengenal pada

kabel. Mengacu pada PUIL, kabel tegangan rendah mempunyai tegangan

pengenal sebagai berikut : 230/400 (300) V, 300/500 (400) V, 400/690 (600) V,

450/750 (490) V, 0.6/1kV (1.2kV). Nilai tegangan dalam kurung adalah nilai

tegangan tertinggi untuk perlengkapan listrik yang diperbolehkan jika

menggunakan kabel tersebut. Listrik PLN untuk perumahan mempunyai tegangan

220V, jadi cukup menggunakan kabel dengan tegangan pengenal minimal

230/400 V.

Luas penampang kabel mempengaruhi Kuat Hantar Arus (KHA) dari

kabel tersebut, sehingga penentuan luas penampang kabel diseuaikan dengan arus

yang mengalir akibat adanya beban yang terpasang pada kabel tersebut. Untuk

menghitung besar arus yang mengalir dapat menggunakan persamaan berikut

(Setiawan & Harten, 1986):

I N=P/(V L−N ×cos φ) (2.10)

KHA mempunyai nilai aktual 100% bila kabel tersebut dipasang pada

temperatur kelilingnya maksimal 30 C0. Namun jika lebih dari suhu tersebut akan

terjadi penurunan nilai aktual KHA-nya. Dalam PUIL penurunan nilai ini diatur

dalam Faktor Koreksi. Berikut tabel KHA dari beberapa luas penghantar dalam

beberapa kondisi pemasangan dan faktor koreksi yang ada dalam PUIL 2000.

Page 37: Laporan KP FIX.docx

28

Tabel 2.4 Kuat Hantar Arus beberapa luas penghantar dalam kondisi tertentu (IEE Wiring Regulations, 2008)

Konduktor Kuat Hantar Arus (KHA)

(mm2)Tertanam

dalam plesterDalam conduit

Di jepit di permukaan

Terpasang bebas

1 11 13 15 171,5 14 16,5 19,5 222,5 18,5 23 27 304 25 30 36 406 32 38 46 5110 43 52 63 70

Tabel 2.5 Faktor koreksi untuk KHA terus menerus untuk kabel instalasi berinti tunggal berisolasi karet/PVC (Persyaratan Umum Instalasi Listrik, 2000)

Suhu keliling 0CFaktor Koreksi

Bahan isolasi karet Bahan isolasi PVC1 2 3

t < 30°C 0,98 1,0030°C < t < 35°C 0,90 0,9435°C < t < 40°C 0,80 0,8740°C < t < 45°C 0,69 0,8045°C < t < 50°C 0,56 0,7150°C < t < 55°C 0,40 0,62

Sehingga KHA luas penampang kabel yang didapat sesuai perhitungan arus beban

akan dikalikan dengan faktor koreksi sesuai kondisi pemasangan kabel, dan hasil

perhitungan akan dibandingkan dengan arus beban nominal. Kondisi layak

terpenuhi ketika besar arus setelah koreksi lebih besar dari beban nominal.

Page 38: Laporan KP FIX.docx

BAB III

PEMBAHASAN

Pada bab ini akan dilakukan pembahasan atas data yang diperoleh dari

dokumen perencanaan kelistrikan hotel, pembahasan dilakukan pada tiap-tiap

instalasi listrik di tipe kamar Studio, Family Deluxe, dan The Oasis Lagoon Suite

untuk mengetahui apakah sistem penerangan sudah sesuai dengan standar yang

ada dan apakah rating peralatan instalasi listrik dan pengamanannya sudah sesuai

dengan hasil perhitungan.

3.1 Analisa pemutus daya dan kabel instalasi

3.1.1 Kamar Tipe Studio

Perhitungan dilakukan pada objek kamar tipe studio yang terdekat dengan

supply dikarenakan semakin pendek penghantar, arus hubung singkat semakin

besar. Objek perhitungan untuk tipe kamar studio terletak pada lantai 1 yang di

supply oleh SDP-2, dimana SDP-2 ini di suplai langsung dari MDP.

Dari data yang diperoleh pada single line diagram beban – beban listrik

yang berada di kamar tipe studio dapat ditabelkan sebagai berikut :

Tabel 3.1 Data beban pada kamar tipe StudioPembagian

BebanBeban Listrik Jumlah

Total Daya Setiap

Group (W)

Group 1

Downlight SL Inbow 1×11 W 2

362

Halogen 50 W 1

Lampu Dinding 2×8 W 5

Lampu T5 1×28 W 7

Lampu T5 1×14 W 1

Group 2Stop Kontak 200 W 3

700Stop Kontak TV 200 W 1

Group 3 Stop Kontak Refrigerator 200 W 1 200

Group 4 AC Split 1 1250

Total Daya Kamar (W) 2512

29

Page 39: Laporan KP FIX.docx

30

Group 1

a. Kapasitas Pemutus Daya

Arus Nominal

Asumsi faktor daya sistem adalah 0,9 dengan beban penerangan.

I N=P

V L−N × cosφ

¿ 362220× 0,9

¿1,828 A

Arus Hubung Singkat

I SC=VZ

Dengan besar impedansi penghantar sebagai berikut :

- ZMDP−SDP 2

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NA2XY

7 ×120 mm2. Sesuai dengan tabel 2.3 (penghantar alumunium), besar

resistansi dan reaktansi kabel tersebut :

R=0,284ohmkm

=¿ 0,284 × 10−3 ohmm

X=¿ 0,097ohmkm

=¿ 0,097 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZMDP−SDP 2=panjang saluran ×√R2+X2

¿61 ×√ (0,284 × 10−3 )2+¿ (0,097 × 10−3 )2 ¿

¿61 ×3,001 ×10−4

¿0,0183 ohm

¿18,3 m Ω

Page 40: Laporan KP FIX.docx

31

- ZSDP 2−P. ROOM

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYM 3 × 4mm2.

Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi dan reaktansi

kabel tersebut:

R=5,722ohmkm

=¿ 5,722 ×10−3 ohmm

X=¿ 0,093ohmkm

=¿ 0,093 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini:

ZSDP 2−P. ROOM=panjang saluran ×√R2+X2

¿6 ×√(5,722 ×10−3 )2+¿ (0,093 ×10−3 )2¿

¿6 ×5,7228 × 10−3

¿0,034337 ohm

¿34,337 m Ω

- ZP. ROOM−LOAD

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYA

2 ×1,5 mm2. Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi

dan reaktansi kabel tersebut:

R=15,232ohmkm

=¿ 15,232 ×10−3 ohmm

X=¿ 0,012ohmkm

=¿ 0,012 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZP. ROOM−LOAD=panjang saluran ×√R2+X2

¿1 ×√ (15,232× 10−3 )2+¿ (0,012 ×10−3 )2 ¿

¿1 ×0,01523

Page 41: Laporan KP FIX.docx

32

¿0,01523 ohm

¿15,23m Ω

Dan besar impedansi saluran dari MDP hingga ke beban :

Z saluran=Z MDP−SDP 2+ZSDP 2−P. ROOM+Z P. ROOM−LOAD

¿0,0183+0,034337+0,01523

¿0,0679 ohm

¿67,9 m Ω

Maka, besar arus hubung singkat:

I SC=VZ

I SC=V L−N

Z saluran

¿ 2200,0679

¿3240 A ≈ 4,5 kA

Pengaman Pemutus Daya

Pengaman yang terpasang adalah MCB 1 pole dengan rating IOC 6 A dan ISC 10

kA, sedangkan pengaman menurut analisa dengan arus nominal 1,828 A

setelah dikonversikan pada katalog pemutus daya adalah MCB 1 pole dengan

rating IOC 6 A dan ISC 4,5 kA. Maka pengaman pemutus daya yang terpasang

ketahanan arus hubung singkatnya lebih besar dari analisa, sesuai dengan

standar PLN pengaman yang digunakan telah memenuhi aturan.

b. Kuat Hantar Arus Penghantar

Mengingat sebagian besar kabel tertanam dalam plester. Maka dengan

I N=1,828 A sesuai dengan tabel 2.4 dipilih luas penghantar minimal yaitu 2,5

mm2 dengan KHA 18,5 A. Karena kondisi lingkungan di sekitar kabel

Page 42: Laporan KP FIX.docx

33

memungkinkan terjadi peningkatan suhu hingga 400C, sesuai dengan tabel 2.5

maka :

KHA efi sien kabel=KHA Kabel× faktor koreksi

¿18,5 A ×0,87

¿16,095 A

dimana,

KHA efisien kabel> I N

Sehingga, luas penampang kabel yang digunakan ialah NYA 2,5 mm2.

Tabel 3.2 Analisa pengaman dan kabel pada Group I

GroupDaya Beban (W)

Arus Nominal

(A)

MCB Kabel Penghantar

(mm2)Keterangan

A kA

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

1 362 1,828 6 6 4,5 10 2,5 1,5

Ketahanan MCB lebih

besar/Sesuai PUIL, Kabel

lebih kecil/Tidak kebijakan KONSUIL

Dari tabel di atas terlihat bahwa kabel yang digunakan lebih kecil dari standar

minimal dalam kebijakan KONSUIL, standar PKONSUIL menyebutkan bahwa

luas penghantar minimal ialah 2,5 mm2 sedangkan kabel yang terpasang memiliki

luas penampang sebesar 1,5 mm2.

Group II

a. Kapasitas Pemutus Daya

Arus Nominal

Asumsi faktor daya sistem adalah 0,9 dengan beban stop kontak.

I N=P

V L−N × cosφ

Page 43: Laporan KP FIX.docx

34

¿ 700220× 0,9

¿3,535 A

Arus Hubung Singkat

I SC=VZ

Dengan besar impedansi penghantar sebagai berikut :

- ZMDP−SDP 2

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NA2XY

7 ×120 mm2. Sesuai dengan tabel 2.3 (penghantar alumunium), besar

resistansi dan reaktansi kabel tersebut :

R=0,284ohmkm

=¿ 0,284 × 10−3 ohmm

X=¿ 0,097ohmkm

=¿ 0,097 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZMDP−SDP 2=panjang saluran ×√R2+X2

¿61 ×√ (0,284 × 10−3 )2+¿ (0,097 × 10−3 )2 ¿

¿61 ×3,001 ×10−4

¿0,0183 ohm

¿18,3 m Ω

- ZSDP 2−P. ROOM

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYM 3 × 4mm2

. Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi dan

reaktansi kabel tersebut:

R=5,722ohmkm

=¿ 5,722 ×10−3 ohmm

Page 44: Laporan KP FIX.docx

35

X=¿ 0,093ohmkm

=¿ 0,093 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZSDP 2−P. ROOM=panjang saluran ×√R2+X2

¿6 ×√(5,722 ×10−3 )2+¿ (0,093 ×10−3 )2¿

¿6 ×5,7228 × 10−3

¿0,034337 ohm

¿34,337 m Ω

- ZP. ROOM−LOAD

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYA

3 ×2.5 mm2. Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi

dan reaktansi kabel tersebut:

R=9,139ohmkm

=¿ 9,139 ×10−3 ohmm

X=¿ 0,099ohmkm

=¿ 0,099 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZP. ROOM−LOAD=panjang saluran ×√R2+X2

¿1 ×√ (9,139 ×10−3 )2+¿ (0,099 ×10−3 )2¿

¿1 ×0,00914

¿0,03656 ohm

¿36,56 m Ω

Dan besar impedansi saluran dari MDP hingga ke beban:

Z saluran=Z MDP−SDP 2+ZSDP 2−P. ROOM+Z P. ROOM−LOAD

¿0,0183+0,03434+0,03656

Page 45: Laporan KP FIX.docx

36

¿0,0892

¿89,2 m Ω

Maka, besar arus hubung singkat:

I SC=VZ

I SC=V L−N

Z saluran

¿ 2200,0892

¿2466,37 ≈ 4,5 kA

Pengaman Pemutus Daya

Pengaman yang terpasang adalah MCB 1 pole dengan rating IOC 6 A dan ISC 10

kA, sedangkan pengaman menurut analisa dengan arus nominal 3,535 A

setelah dikonversikan pada katalog pemutus daya adalah MCB 1 pole dengan

rating IOC 6 A dan ISC 4,5 kA. Maka pengaman pemutus daya yan terpasang

ketahanan terhadap arus hubung singkatnya lebih besar dari analisa.

b. Kuat Hantar Arus Penghantar

Mengingat sebagian besar kabel tertanam dalam plester. Maka dengan

I N=3,535 A sesuai dengan tabel 2.4 dipilih luas penghantar minimal yaitu 2,5

mm2 dengan KHA 18,5 A. Karena kondisi lingkungan di sekitar kabel

memungkinkan terjadi peningkatan suhu hingga 400C, sesuai dengan tabel 2.5

maka :

KHA efisien kabel=KHA Kabel× faktor koreksi

¿18,5 A ×0,87

¿16,095 A

dimana,

KHA efisien kabel> I N

Sehingga, luas penampang kabel yang digunakan ialah NYA 2,5 mm2.

Page 46: Laporan KP FIX.docx

37

Tabel 3.3 Analisa pengaman dan kabel pada Group II

GroupDaya Beban (W)

Arus Nominal

(A)

MCB Kabel Penghantar

(mm2)Keterangan

A kA

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

2 700 3,535 6 6 4,5 10 2,5 2,5

Ketahanan MCB lebih

besar/Sesuai PUIL, Kabel

sesuai PUIL dan KONSUIL

Group III

a. Kapasitas Pemutus Daya

Arus Nominal

Asumsi faktor daya sistem adalah 0,8 dengan beban Refrigerator,

I N=P

V L−N × cosφ

¿ 200220× 0,8

¿1,136 A

Arus Hubung Singkat

I SC=VZ

Dengan besar impedansi penghantar sebagai berikut :

- ZMDP−SDP 2

Page 47: Laporan KP FIX.docx

38

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NA2XY

7 ×120 mm2. Sesuai dengan tabel 2.3 (penghantar alumunium), besar

resistansi dan reaktansi kabel tersebut :

R=0,284ohmkm

=¿ 0,284 × 10−3 ohmm

X=¿ 0,097ohmkm

=¿ 0,097 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZMDP−SDP 2=panjang saluran ×√R2+X2

¿61 ×√ (0,284 × 10−3 )2+¿ (0,097 × 10−3 )2 ¿

¿61 ×3,001 ×10−4

¿0,0183 ohm

¿18,3 m Ω

- ZSDP 2−P. ROOM

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYM 3 × 4mm2

. Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi dan

reaktansi kabel tersebut :

R=5,722ohmkm

=¿ 5,722 ×10−3 ohmm

X=¿ 0,093ohmkm

=¿ 0,093 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZSDP 2−P. ROOM=panjang saluran ×√R2+X2

¿6 ×√(5,722 ×10−3 )2+¿ (0,093 ×10−3 )2¿

¿6 ×5,7228 × 10−3

¿0,034337 ohm

Page 48: Laporan KP FIX.docx

39

¿34,337 m Ω

- ZP. ROOM−LOAD

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYA

3 ×2.5 mm2. Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi

dan reaktansi kabel tersebut :

R=9,139ohmkm

=¿ 9,139 ×10−3 ohmm

X=¿ 0,099ohmkm

=¿ 0,099 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZP. ROOM−LOAD=panjang saluran ×√R2+X2

¿6 ×√(9,139× 10−3 )2+¿ (0,099 ×10−3 )2 ¿

¿6 × 0,00914

¿0,05484 ohm

¿54,84 m Ω

Dan besar impedansi saluran dari MDP hingga ke beban :

Z saluran=Z MDP−SDP 2+ZSDP 2−P. ROOM+Z P. ROOM−LOAD

¿0,0183+0,034337+0,05484

¿0,1075 ohm

¿107,5m Ω

Maka, besar arus hubung singkat :

I SC=VZ

I SC=V L−N

Z saluran

Page 49: Laporan KP FIX.docx

40

¿ 2200,1075

¿2046,51 A ≈ 4,5 kA

Pengaman Pemutus Daya

Pengaman yang terpasang adalah MCB 1 pole dengan rating IOC 10 A dan ISC

10 kA, sedangkan pengaman menurut analisa dengan arus nominal 1,136 A

setelah dikonversikan pada katalog pemutus daya adalah MCB 1 pole dengan

rating IOC 6 A dan ISC 4,5 kA. Maka pengaman pemutus daya yang terpasang

lebih besar dari analisa.

b. Kuat Hantar Arus Penghantar

Mengingat sebagian besar kabel tertanam dalam plester. Maka dengan

I N=1,136 A sesuai dengan tabel 2.4 dipilih luas penghantar minimal yaitu 2,5

mm2 dengan KHA 18,5 A. Karena kondisi lingkungan di sekitar kabel

memungkinkan terjadi peningkatan suhu hingga 400C, sesuai dengan tabel 2.5

maka :

KHA efisien kabel=KHA Kabel× faktor koreksi

¿18,5 A ×0,87

¿16,095 A

dimana,

KHA efisien kabel> I N

Sehingga, luas penampang kabel yang digunakan ialah NYA 2,5 mm2.

Tabel 3.4 Analisa pengaman dan kabel pada Group III

GroupDaya Beban (W)

Arus Nominal

(A)

MCB Kabel Penghantar

(mm2)Keterangan

A kA

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

3 200 1,136 6 10 4,5 10 2,5 2,5

Rating MCB lebih besar/sesuai

PUIL, Kabel sesuai PUIL

Page 50: Laporan KP FIX.docx

41

Group IV

a. Kapasitas Pemutus Daya

Arus Nominal

Asumsi faktor daya sistem adalah 0,8 dengan beban Air Conditioner,

I N=P

V L−N × cosφ

¿ 1250220× 0,8

¿7,1 A

Arus Hubung Singkat

I SC=VZ

Dengan besar impedansi penghantar sebagai berikut :

- ZMDP−SDP 2

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NA2XY

7 ×120 mm2. Sesuai dengan tabel 2.3 (penghantar alumunium), besar

resistansi dan reaktansi kabel tersebut :

R=0,284ohmkm

=¿ 0,284 × 10−3 ohmm

X=¿ 0,097ohmkm

=¿ 0,097 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZMDP−SDP 2=panjang saluran ×√R2+X2

¿61 ×√ (0,284 × 10−3 )2+¿ (0,097 × 10−3 )2 ¿

¿61 ×3,001 ×10−4

¿0,0183 ohm

Page 51: Laporan KP FIX.docx

42

¿18,3 m Ω

- ZSDP 2−P. ROOM

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYM 3 × 4mm2

. Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi dan

reaktansi kabel tersebut :

R=5,722ohmkm

=¿ 5,722 ×10−3 ohmm

X=¿ 0,093ohmkm

=¿ 0,093 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZSDP 2−P. ROOM=panjang saluran ×√R2+X2

¿6 ×√(5,722 ×10−3 )2+¿ (0,093 ×10−3 )2¿

¿6 ×5,7228 × 10−3

¿0,034337 ohm

¿34,337 m Ω

- ZP. ROOM−LOAD

Pada saluran ini menggunakan penghantar kabel fasa jenis NYA

3 ×2,5 mm2. Sesuai dengan tabel 2.2 (penghantar tembaga), besar resistansi

dan reaktansi kabel tersebut :

R=9,139ohmkm

=¿ 9,139 ×10−3 ohmm

X=¿ 0,099ohmkm

=¿ 0,099 ×10−3 ohmm

Sehingga besar impedansi pada saluran ini :

ZP. ROOM−LOAD=panjang saluran ×√R2+X2

¿2 ×√ (9,139 ×10−3 )2+¿ (0,099 ×10−3 )2¿

Page 52: Laporan KP FIX.docx

43

¿2 ×0,00914

¿0,0183 ohm

¿18,3 m Ω

Dan besar impedansi saluran dari MDP hingga ke beban :

Z saluran=Z MDP−SDP 2+ZSDP 2−P. ROOM+Z P. ROOM−LOAD

¿0,0183+0,034337+0,0183

¿0,0709 ohm

¿70,9 m Ω

Maka, besar arus hubung singkat :

I SC=VZ

I SC=V L−N

Z saluran

¿ 2200,0709

¿3102,96 A ≈ 4,5 kA

Pengaman Pemutus Daya

Pengaman yang terpasang adalah MCB 1 pole dengan rating IOC 10 A dan ISC

10 kA, sedangkan pengaman menurut analisa dengan arus nominal 7,1 A

setelah dikonversikan pada katalog pemutus daya adalah MCB 1 pole dengan

rating IOC 10 A dan ISC 4,5 kA. Maka pengaman pemutus daya yang terpasang

ketahanan terhadap arus lebih lebih besar dari analisa.

b. Kuat Hantar Arus Penghantar

Page 53: Laporan KP FIX.docx

44

Mengingat sebagian besar kabel tertanam dalam plester. Maka dengan

I N=7,1 A sesuai dengan tabel 2.4 dipilih luas penghantar minimal yaitu 2,5

mm2 dengan KHA 18,5 A. Karena kondisi lingkungan di sekitar kabel

memungkinkan terjadi peningkatan suhu hingga 400C, sesuai dengan tabel 2.5

maka :

KHA efisien kabel=KHA Kabel× faktor koreksi

¿18,5 A ×0,87

¿16,095 A

dimana,

KHA efisien kabel> I N

Sehingga, luas penampang kabel yang digunakan ialah NYA 2,5 mm2.

Tabel 3.5 Analisa pengaman dan kabel pada Group IV

GroupDaya Beban (W)

Arus Nominal

(A)

MCB Kabel Penghantar

(mm2)Keterangan

A kA

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

4 1250 7,1 10 10 4,5 10 2,5 2,5

Ketahanan MCB lebih besar/sesuai

PUIL, Kabel sesuai PUIL

Maka, hasil perhitungan pengaman pemutus daya, dan penghantar dan yang

terpasang di Hotel Oasis Lagoon kamar tipe studio dapat ditabelkan sebagai

berikut.

Tabel 3.6 Analisa panel pada tipe kamar Studio

GroupDaya Beban (W)

Arus Nominal

(A)

MCB Kabel Penghantar

(mm2)Keterangan

A kA

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

1 362 1,828 6 6 4,5 10 2,5 1,5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel lebih kecil

Page 54: Laporan KP FIX.docx

45

2 700 3,535 6 6 4,5 10 2,5 2,5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel sesuai

3 200 1,136 6 10 4,5 10 2,5 2,5Rating MCB lebih besar, Kabel sesuai

4 1250 7,1 10 10 4,5 10 2,5 2,5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel sesuai

Dari tabel di atas terlihat bahwa kabel yang digunakan pada Grup I lebih kecil dari

standar pada PUIL, standar PUIL menyebutkan bahwa luas penghantar minimal

ialah 2,5 mm2 sedangkan kabel yang terpasang memiliki luas penampang sebesar

1,5 mm2. Dengan beban pada grup I, kabel yang terpasang masih mampu untuk

dilalui arus beban, namun penggunaannya tidak sesuai dengan standar minimal

yang dapat berakibat terbakarnya isolasi penghantar jika terjadi arus lebih ketika

terjadi gangguan.

3.1.2 Kamar Tipe Family Deluxe

Perhitungan dilakukan pada objek kamar tipe family duplex yang terdekat

dengan supply dikarenakan semakin pendek penghantar, arus hubung singkat

semakin besar. Objek perhitungan untuk tipe kamar family duplex terletak pada

lantai 4 yang di supply oleh PD-L4/2 dengan penghantar NYM 3 x 4 mm2, dimana

PD-L4/2 ini di supply dari SDP-2 dengan penghantar NYY 4 x 25 mm2 , dan

SDP-2 di supply dari MDP dengan penghantar NA2XY 7 x 1 x 120 mm2.

Dari data yang diperoleh pada single line diagram beban – beban listrik

yang berada di kamar tipe Family Deluxe dapat ditabelkan sebagai berikut :

Tabel 3.7 Data beban pada kamar tipe Family DeluxePembagian

BebanBeban Listrik Jumlah

Total Daya Setiap

Group (W)

Group 1

Downlight SL Inbow 1×11 W 2

408

Halogen 50 W 1

Lampu Dinding 2×8 W 7

Lampu T5 1×28 W 7

Lampu T5 1×14 W 1

Group 2 Stop Kontak 200 W 3 1000

Stop Kontak TV 200 W 2

Page 55: Laporan KP FIX.docx

46

Group 3 AC Split 1 1250

Group 4 AC Split 1 1250

Group 5 Stop Kontak Refrigerator 200 W 1 200

Total Daya Kamar (W) 4108

Berikut adalah tabel analisa panel listrik sebagai perbandingan atas rating

pemutus daya dan kapasitas kabel daya yang terpasang terhadap rating pemutus

daya dan kapasitas kabel daya hasil perhitungan menurut persamaan 2.8, 2.10 dan

tabel 2.4, dan 2.5.

Tabel 3.8 Analisa panel pada tipe kamar Family Deluxe

GroupDaya Beban (W)

Arus Nominal

(A)

MCB Kabel Penghantar

(mm2)Keterangan

A kA

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

1 408 2.06 6 6 4.5 10 2.5 1.5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel lebih kecil

2 1000 5.35 6 6 4.5 10 2.5 2.5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel sesuai

3 1250 7.1 10 10 4.5 10 2.5 2.5Rating MCB lebih besar, Kabel sesuai

4 1250 7.1 10 10 4.5 10 2.5 2.5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel sesuai

5 200 1.06 6 10 4.5 10 2.5 2.5Rating MCB lebih besar, Kabel sesuai

Dari tabel di atas terlihat bahwa kabel yang digunakan pada Grup I lebih kecil dari

standar pada PUIL, standar PUIL menyebutkan bahwa luas penghantar minimal

Page 56: Laporan KP FIX.docx

47

ialah 2,5 mm2 sedangkan kabel yang terpasang memiliki luas penampang sebesar

1,5 mm2.

3.1.3 Kamar Tipe The Oasis Lagoon Suite

Perhitungan dilakukan pada objek kamar tipe The Oasis Lagoon Suite

yang terletak di lantai 4 pada wing 2. Objek perhitungan untuk tipe kamar The

Oasis Lagoon Suite terletak pada lantai 4 yang di supply oleh PD-L4/3 dengan

penghantar NYM 3 x 4 mm2, dimana PD-L4/3 ini di supply dari SDP-3 dengan

penghantar NYY 4 x 16 mm2 , dimana SDP-3 di supply dari SDP-2 dengan

penghantar NA2XY 4 x 95 mm2, dan SDP-2 di supply dari MDP dengan

penghantar NA2XY 1 x 7 x 120 mm2.

Dari data yang diperoleh pada single line diagram beban – beban listrik

yang berada di kamar tipe The Oasis Lagoon Suite dapat ditabelkan sebagai

berikut :

Tabel 3.9 Data beban pada kamar tipe The Oasis Lagoon SuitePembagian

BebanBeban Listrik Jumlah

Total Daya Setiap

Group (W)

Group 1

Downlight SL Inbow 1×11 W 4

482

Halogen 50 W 2

Lampu Dinding 2×8 W 8

Lampu T5 1×28 W 7

Lampu T5 1×14 W 1

Group 2Stop Kontak 200 W 6

1600Stop Kontak TV 200 W 2

Group 3Stop Kontak 200 W 1

400Stop Kontak TV 200 W 1

Group 4 AC Split 1 1250

Group 5 AC Split 1 1250

Group 6 AC Split 1 1250

Group 7 S P A R E

Group 8 Stop Kontak Refrigerator 200 W 1 200

Total Daya Kamar (W) 6432

Page 57: Laporan KP FIX.docx

48

Berikut adalah tabel analisa panel listrik sebagai perbandingan atas rating

pemutus daya dan kapasitas kabel daya yang terpasang terhadap rating pemutus

daya dan kapasitas kabel daya hasil perhitungan menurut persamaan 2.8, 2.10 dan

tabel 2.4, dan 2.5.

Tabel 3.10 Analisa panel pada tipe kamar The Oasis Lagoon Suite

GroupDaya Beban (W)

Arus Nominal

(A)

MCB Kabel Penghantar

(mm2)Keterangan

A kA

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

Perhitungan

Terpasang

1 482 2.43 6 6 4.5 10 2.5 1,5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel lebih kecil

2 1600 9.09 10 6 4.5 10 2.5 1,5

Rating MCB lebih kecil,

Ketahanan MCB lebih besar,

Kabel lebih kecil

3 400 2.14 10 10 4.5 10 2.5 2,5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel sesuai

4 1250 7.1 10 10 4.5 10 2.5 2,5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel sesuai

5 1250 7.1 10 10 4.5 10 2.5 2,5Ketahanan MCB

lebih besar, Kabel sesuai

6 1250 7.1 10 10 4.5 10 2.5 2,5 Ketahanan MCB lebih besar,

Page 58: Laporan KP FIX.docx

49

Kabel sesuai7 S P A R E

8 200 1.14 6 10 4.5 10 2.5 2,5Rating MCB lebih besar, Kabel sesuai

Dari tabel di atas terlihat bahwa kabel yang digunakan pada Grup I lebih

kecil dari standar pada PUIL, standar PUIL menyebutkan bahwa luas penghantar

minimal ialah 2,5 mm2 sedangkan kabel yang terpasang memiliki luas penampang

sebesar 1,5 mm2.

Sedangkan rating MCB yang terpasang pada Grup 2 lebih kecil dari

perhitungan, sehingga beban pada grup ini tidak dapat dinyalakan keseluruhan

secara bersamaan. Kabel yang digunakan pada grup ini pun lebih kecil dari

perhitungan beban keseluruhan, namun dengan rating MCB yang kecil dari segi

keselamatan kabel masih dalam keadaan layak, namun jika MCB diganti maka

kabel pun perlu dilakukan penggantian.

Page 59: Laporan KP FIX.docx

BAB IV

PENUTUP

4.1 Simpulan

Simpulan yang dapat diambil oleh penulis setelah melakukan studi analisa

instalasi listrik di Hotel Oasis Lagoon Sanur Bali adalah :

1. Rating circuit breaker yang digunakan pada fuse box pada tipe kamar studio,

family duplex, dan The Oasis Lagoon Suite rata-rata sudah sesuai dengan

rating hasil analisa.

2. Ketahanan circuit breaker terhadap arus gangguan yang digunakan dalam fuse

box pada tipe kamar studio, family duplex, dan The Oasis Lagoon Suite

memiliki nilai yang lebih besar dari hasil analisa gangguan hubung singkat,

dengan ketahanan circuit breaker yang lebih besar ini dari segi keamanan

akan lebih baik.

3. Kabel daya yang digunakan untuk beban kamar rata-rata sesuai dengan

kapasitas kabel hasil analisa, namun tipe kamar studio, family duplex, dan The

Oasis Lagoon Suite pada grup I dengan beban penerangan terdapat penyalahan

dari standar minimal penghantar dalam kebijakan KONSUIL yaitu 2,5 mm2,

yang dapat berakibat terbakarnya isolasi penghantar jika terjadi arus lebih

ketika terjadi gangguan.

4.2 Saran

Sebaiknya dilakukan perhitungan dan pemeliharaan kabel secara berkala

guna mengantisipasi arus berlebih diluar kemampuan hantar arus dari penghantar

akibat penambahan beban listrik. Guna mencegah kerusakan isolasi penghantar

oleh panas yang timbul ketika penghantar dialiri arus diluar KHA dari kabel.

50

Page 60: Laporan KP FIX.docx

DAFTAR PUSTAKA

Badan Standarisasi Nasional. (2000). Pesyaratan Umum Instalasi Listrik 2000

(PUIL 2000). Jakarta: Yayasan PUIL.

Mismail, B. (1995). Rangkaian Listrik. Bandung: Penerbit ITB

Saadat, H. (1999). Power System Analysis. New York: WCB McGraw-Hill.

Setiawan, E., Harten, P.V. (1986). Instalasi Listrik Arus Kuat 1. Jakarta:

Binacipta.

Setiawan, E., Harten, P.V. (1986). Instalasi Listrik Arus Kuat 3. Jakarta:

Binacipta.

51

Page 61: Laporan KP FIX.docx

LAMPIRAN

52

Page 62: Laporan KP FIX.docx

KEMENTRIAN PENDIDIKAN NASIONAL DAN KEBUDAYAANUNIVERSITAS UDAYANA

FAKULTAS TEKNIKJURUSAN TEKNIK ELEKTRO

PROGRAM NON-REGULERKampus Denpasar, Bali – 80361, Indonesia Tel./Fax.: 0361 246163 / 0361 222820 Email: [email protected]

CATATAN KEGIATAN KERJA PRAKTEK

Judul : Studi Evaluasi Instalasi Listrik Hotel Oasis Lagoon

Sanur

Nama Mahasiswa : Wayan Aryanata Meiyana

Nomor Induk Mahasiswa : 1004405077

Bidang Studi : Teknik Elektro

Konsentrasi : Sistem Tenaga Listrik

Lokasi Kerja Praktek : Hotel Oasis Lagoon Sanur - Bali

Waktu Kerja Praktek : 15 Februari 2013

No. Tanggal KegiatanParaf Pembimbing

Lapangan

1. 15 Februari 2013

Morning Shift

- Brifing dari supervisor

Hotel Oasis Lagoon Sanur

- Melihat ruang trafo dan

kubikal

- Melihat ruang genset

- Melihat panel – panel listrik

di areal Hotel Oasis Lagoon

Sanur

- Melihat cara mengatasi

sementara energy saver

yang rusak

53

Page 63: Laporan KP FIX.docx

54

2. 16 Februari 2013

Morning Shift

Daily Checklist

Melihat asbuild drawing

Hotel Oasis Lagoon Sanur

Melihat cara memperbaiki

AC leaking

3. 17 Februari 2013 OFF

4. 18 Februari 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB lampu

kooridor setiap lantai

Flashing keytag dan

mengganti energy saver

yang rusak

Cek ampere meter pada

ruang kubikal

Melihat cara cek pompa

sumpit yang bermasalah

5. 19 Februari 2013 Evening Shift

Evening Checklist

Mengganti lampu halogen di

restoran

Mengganti lampu gantung

di Lobby

Cek listrik yang mati di

ruang #1307

Cek arus yang masuk pada

outdoor AC, karena AC

kurang dingin

Cek amper meter pada ruang

Page 64: Laporan KP FIX.docx

55

kubikal

6. 20 Februari 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Cek keytag di ruang #1307

Cek kebocoran pipa

Cek amper meter di ruang

kubikal

Membersihkan AC di ruang

#1106

7. 21 Februari 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Membetulkan AC yang

leaking

Cek amper meter di ruang

kubikal

8. 22 Februari 2013

Morning Shift

Melihat cara pengisian

Freon AC

Pasang akrilik meja hi-low

dan memindahkan ke resto

9. 23 Februari 2013 OFF

10. 24 Februari 2013 OFF

11. 25 Februari 2013 OFF

12. 26 Februari 2013 Evening Shift

Page 65: Laporan KP FIX.docx

56

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Maintenance Kamar Mandi

Cek amper meter di ruang

kubikal

13. 27 Februari 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Maintenance Kamar Mandi

Cek amper meter di ruang

kubikal

14. 28 Februari 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Cek Kamar yang No Power

Cek amper meter di ruang

kubikal

15. 1 Maret 2013 OFF

16. 2 Maret 2013 Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Mengganti Keytag yang

Page 66: Laporan KP FIX.docx

57

rusak di kamar

Cek amper meter di ruang

kubikal

17. 3 Maret 2013 OFF

18. 4 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Cek amper meter di ruang

kubikal

19. 5 Maret 2013 OFF

20. 6 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Cek amper meter di ruang

kubikal

21, 7 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Memasang penutup kaca

Cek amper meter di ruang

kubikal

22. 8 Maret 2013 Morning Shift

Melihat cara mengatasi

safetybox yang terkunci

Page 67: Laporan KP FIX.docx

58

Cek Keytag yang tidak

berfungsi di kamar

23. 9 Maret 2013 OFF

24. 10 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Memasang penutup kaca

Cek amper meter di ruang

kubikal

25. 11 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghidupkan lampu-

lampu koridor

Mengganti baterai pada

door lock

Cek amper meter di ruang

kubikal

26. 12 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Memasang penutup kaca

Cek amper meter di ruang

kubikal

27. 13 Maret 2013 Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Cek kamar yang No Power

Page 68: Laporan KP FIX.docx

59

Cek amper meter di ruang

kubikal

28. 14 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Cek AC yang kurang dingin

Cek amper meter di ruang

kubikal

29. 15 Maret 2013

Evening Shift

Evening Checklist

Menghidupkan MCB B12

Menghhidupkan lampu

lampu kooridor

Cek amper meter di ruang

kubikal

Page 69: Laporan KP FIX.docx

CURRICULUM VITAE PEMBIMBING LAPANGAN

PERSONAL INFORMATION

Full name : I PUTU ARDI OKA

Date of Birth : 16 JULI 1983

Place of Birth : JAGARAGA

Age : 30

Sex : MALE

Religion : HINDU

Nationality : INDONESIA

Address : JL. KERTA DALAM IV/2, SIDAKARYA DENPASAR SELATAN

email : [email protected]

EDUCATION BACKGROUND

SDN 5 NYALIAN - KELUNGKUNG

SMPN 1 SAWAN - SINGARAJA

SMKN 3 SINGARAJA

WORK EXPERIENCE

2011 – 2013, WORKING AT THE OASIS LAGOON SANUR

2010 – 2011, WORKING AT THE STONE HOTEL & ENTERTAINMENT

2009 – 2001, WORKING AT ROYAL CLEANS & DRY CLEANING

2007 – 2009, WORKING AT PT. CENTRAL RETAILINDO DEWATA

2005 – 2007, WORKING AT PT. TRIPPERINDO

2002 – 2005, WORKING AT MATAHARI BUNGALOW

60

Page 70: Laporan KP FIX.docx

SK Pembimbing Kerja Praktek

61

Page 71: Laporan KP FIX.docx

Surat tanda terima untuk melakukan kerja praktek di Instansi/Perusahaan

62

Page 72: Laporan KP FIX.docx

63

FOTO FOTO DI LOKASI KERJA PRAKTEK

Gambar 1 Ruang Kubikal

Gambar 2 Panel MDP

Page 73: Laporan KP FIX.docx

64

Gambar 3 Trafo 500 kVA

Gambar 4 Genset 500 kVA

Page 74: Laporan KP FIX.docx

65

Gambar 5 Kamar Tipe Studio

Gambar 6 Kamar Tipe Studio

Page 75: Laporan KP FIX.docx

66

Gambar 7 Landscape dari kamar

Gambar 8 Ruang Engineer

Page 76: Laporan KP FIX.docx

67

Gambar 9 Maintenance Bathroom di Kamar Tipe Studio

Gambar 10 Ampere Meter pada MDP tgl 18 Feb 2013 pkl 09.00

Page 77: Laporan KP FIX.docx

68

ASBUILD DRAWING HOTEL OASIS LAGOON SANUR

Page 78: Laporan KP FIX.docx

69

69

Page 79: Laporan KP FIX.docx

70

70

Page 80: Laporan KP FIX.docx

71

Page 81: Laporan KP FIX.docx

Katalog Kabel NY

72

Page 82: Laporan KP FIX.docx

73