diberi sanksi ky minta 33 hakim -...

1
Media Indonesia, 27 Juli 2017

Upload: lythuy

Post on 04-Jul-2019

218 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Diberi Sanksi KY Minta 33 Hakim - bigcms.bisnis.combigcms.bisnis.com/file-data/1/3505/ccb0b1c0_Jun17-TunasRideanTbk.pdf · (KY) Farid Wajdi, dari usulan sanksi yang diberikan, sebanyak

KAMIS, 27 JULI 2017YUDIKATIF 5

NUR [email protected]

KOMISI Yudisial merekomen-dasikan penjatuhan sanksi untuk 33 hakim yang dinyata-kan telah melanggar kode etik

pedoman perilaku hakim (KEPPH).Menurut juru bicara Komisi Yudisial

(KY) Farid Wajdi, dari usulan sanksi yang diberikan, sebanyak 27 hakimdirekomendasikan untuk dijatuhisanksi ringan, 5 hakim direkomendasi-kan untuk dijatuhi sanksi sedang, dan 1 hakim dijatuhi sanksi berat.

Dari 33 hakim terlapor yang dijatuhi sanksi, mayoritas karena melakukankesalahan pengetikan (typo error), yaitu sebanyak 16 hakim (48,48%). Kemudian bersikap tidak profesional menjadi pe-nyebab pelanggaran kode etik pedomanperilaku hakim sebanyak 10 hakim(30,30%).

Pelanggaran lainnya karena tidak berperilaku adil dilakukan 3 hakim, kemudian 3 hakim dinyatakan seling-kuh, dan 1 hakim tidak bisa menjaga martabat hakim.

Dari 33 hakim terlapor, sebanyak4 orang sudah direspons MahkamahAgung (MA) dengan menindaklanjutirekomendasi tersebut. Sepuluh hakim dinyatakan MA masuk teknis yudisial

dengan catatan.“Kalau 18 hakim lainnya masih da-

lam proses komunikasi dengan MAkarena belum direspons. Jadi kami masih menunggu tindak lanjutnya,”jelas Farid.

Sepanjang semester pertama 2017, KY menerima 712 laporan masyarakat ter-kait dengan dugaan pelanggaran kode etik pedoman perilaku hakim.

Selain 712 laporan masyarakat, KY menerima 761 surat tembusan padasemester pertama 2017.

Farid mengatakan laporan masya-rakat yang diterima KY pada semester pertama ini mengalami penurunan jika dibandingkan dengan laporan masya-rakat yang diterima KY pada semester

pertama 2016.Pada periode januari hingga Juni

2016, KY menerima 830 laporan masya-rakat dan 964 surat tembusan.

“Mungkin tren ini disebabkan pema-haman masyarakat tentang pelanggaran kode etik pedoman perilaku hakimsemakin baik dan berkualitas,” ujar Farid.

14 hakimDalam paparan laporan pengawasan

hakim di Jakarta kemarin, Ketua Bidang Rekrutmen Hakim Komisi YudisialMaradaman Harahap menambahkan KY telah meluluskan 14 calon hakim agung (CHA) pada seleksi tahap III CHA 2017.

Mereka yang lulus seleksi tahap III tersebut telah menjalani seleksi kese-hatan dan kepribadian yang meliputipemeriksaan kesehatan, assessment kepribadian dan kompetensi, serta pe-nelusuran rekam jejak.

Menurut Maradaman, mereka yang lulus akan akan menjalani seleksi ta-hap IV, yaitu wawancara terbuka yang melibatkan tim pakar dan negarawan pada 2-4 Agustus 2017 di Auditorium KY. “KY juga meminta peserta seleksiuntuk mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu keber-hasilan atau kelulusan dalam prosesseleksi,” ujar Maradaman.

Maradaman mengakui integritas dan rekam jejak menjadi fokus utama. Itu disebabkan rekam jejak menyangkutintegritas calon dengan pekerjaan dan lingkungan di sekitarnya. (Ant/P-2)

Sepanjang semester pertama 2017, KY menerima 712 laporan masyarakat terkait dengan dugaan pelanggaran kode etik pedoman perilaku hakim.

Dari 33 hakim terlapor, sebanyak 4 orang sudah direspons Mahkamah Agung denganmenindaklanjuti rekomendasi tersebut.

KY Minta 33 Hakim Diberi Sanksi

LOLOSKAN 14 CALON HAKIM AGUNG: Ketua Bidang Rekrutmen Hakim Maradaman Harahap (kiri)dan Ketua Bidang Hubungan Antarlembaga Komisi Yudisial (KY) Farid Madji menyampaikan keterangan pers terkait hasil seleksi calon hakim agung di Gedung KY, Jakarta, kemarin. KY meloloskan 14 calon hakim agung melalui seleksi tahap III, yakni tahap kesehatan dan kepribadian berdasarkan keputusan rapat pleno.

MI/SUSANTO

Media Indonesia, 27 Juli 2017